Anda di halaman 1dari 3

OUTLINE

Judul : Little Chef

Tema : menu-menu sehat yang bisa di buat olah anak-anak secara sendiri atau dengan
bantuan orang tua

Penulis : Andriyati Anggoro – Founder Rising Star

Rising Star terdiri dari 27 penulis perempuan yang berasal dari berbagai propinsi di Indonesia
dengan beragam profesi. Rising Star berdiri pada awal Januari 2018 yang bertujuan konsiten
membuat Antologi setiap bulan yang diterbitkan secara indie ber-ISBN dan dijual oleh para
penulis melalui komunitasnya masing-masing.
Antologi yang dikerjakan :
1. Antologi Cerita Anak “My Little Detective “
2. Antologi Cerita Romance “Love in Conflict”
3. Antologi Cerita Anak “ Hidden Treasure”
4. Antologi Cerita Romance “ The Destiny”
Tebal halaman : 65 halaman A4
Daftar Isi :
A. Memasak sendiri

1. Banana Choco Stick


2. Choco Ball
3. Green Sandwich
4. Fruit Satay
5. Oreo Choco
6. Super Sandwich
7. Fruit Lolipop
8. Eggs sandwich
9. Oatmeal Choco Bar
10. Little Star Crunch

B. Memasak dengan Mama


1. Chicken Nugget
2. Cheese burger
3. Honey Hot Dog
4. Cheese Tofu Nugget
5. Mac and Cheese
6. Fish and Chip
7. Super Pizza
8. Grilled Chicken
9. Lamb Chop
10. Olio Aglio

Sinopsi :

Kumpulan menu-menu yang bisa disiapkan oleh anak-anak sendiri atau dengan
bantuan orang dewasa yang bisa menambah wawasan anak-anak terhadap menu yang sehat.

Contoh tulisan :

BANANA CHOCO STICK

Aku dan Mama hari ini pergi ke pasar tradisional pagi-pagi sekali. Hari ini adalah hari
Minggu, jadi aku bisa menemani Mama. Sesampai di pasar Aku melihat keramaian para
penjual. Mama menghampiri penjual sayur dan Aku mendatangi penjual buah-buahan.

“Saya mau pisang ini ya, Pak?” ucapku sambil tersenyum kepada penjual buah.

Penjual itu segera mengambil plastik dan siap memasukan pisang yang Aku minta.
“Berapa buah, Neng?” tanyanya.

“Empat saja, Pak.”

“Ini, Neng. Lima ribu rupiah saja,” ucap penjual buah.

Aku segera membayar dan menghampiri Mama yang sudah hampir selesai berbelanja
sayuran.

“Kamu mau bikin apa hari ini, Din?” tanya Mama


“Banana Choco Stick, Ma. Hari ini Dek Nasya akan ke rumah kan, Ma?”

Mama mengangguk lalu mengajakku segera pulang.

Sesampai di rumah Aku segera membuat Banana Chococ Stick kesukaan Dek Nasya.
Inilah resepnya teman-teman, semoga Kalian juga tertarik untuk membuatnya.

Bahan-bahan :

Pisang matang

Coklat Nutella

Cara membuat :

1. Potong pisang sesuai bentuk yang kamu suka. Aku biasa memotong seperti balok
kayu kecil (stick).
2. Celupkan pisang yang telah dipotong ke dalam coklat Nutella lalu letakan di piring
3. Masukan ke dalam kulkas agar mengeras
4. Hidangkan ketika coklat sudah mengeras
5. Banana Choco Stick siap untuk dimakan

Anda mungkin juga menyukai