Anda di halaman 1dari 1

RESUME STATISTIK DESKRIPTIF

Nama : Hesti Rahmadati


NIM : P3.73.20.2.23.410
Prodi : D-IV Keperawatan & Profesi Ners

Statistik adalah suatu metode pengumpulan data, pengolahan data, analisa data dan
penyajian data yang berguna untuk menghasilkan informasi yang lebih jelas untuk
keperluan suatu pendekatan ilmiah.
Statistik deskriptif adalah statistik yang bertujuan untuk mendeskripsikan atau
memberi gambaran terhadap objek yang diteliti melalui data sampel atau populasi
sebagaimana adanya dan membuat kesimpulan yang berlaku secara umum.
Tujuan statistik adalah meringkas data menjadi informasi.

Pembagian statistik yaitu :


1. Statistik deskriptif
a. Pengumpulan data
b. Pengolahan data
c. Penyajian data
d. Analisa sederhana
2. Statistik inferensial
a. Penetapan dan uji hipotesa
b. Pengambilan kesimpulan
c. Estimasi/perkiraan
d. Prediksi

Peran statistik dalam bidang kesehatan yaitu mengukur masalah kesehatan dalam
kelompok masyarakat, membandingkan status kesehatan masyarakat di satu tempat
dengan tempat yang lain, evaluasi tentang keberhasilan dan kegagalan dari suatu
program kesehatan atau pelayanan kesehatan yang sedang dilakukan, perencanaan dan
sistem administrasi kesehatan, dll.

Data adalah sekumpulan informasi yang didapatkan dari hasil pengukuran atau
perhitungan yang dinyatakan dalam bentuk angka. Data menurut sumbernya dibagi
menjadi dua yaitu, Data Primer merupakan kumpulan fakta yang dikumpulkan oleh
peneliti, dan Data Sekunder yaitu data yang berasal dari lingkungan sendiri dan
lingkungan luar. Menurut sifatnya dibagi menjadi dua yaitu, Data Kualitatif adalah
data yang diperoleh dari hasil perhitungan dan tidak berwujud angka, dan Data
Kuantitatif yaitu data yang berwujud angka dan dihasilkan dari pengukuran. Menurut
bentuk angka terdapat dua jenis data yaitu Data Diskrit yang merupakan hasil dari
perhitungan dan Data Kontinu adalah hasil dari pengukuran.
Menurut skala ukur ; Nominal yaitu membedakan sub katagorik secara kualitatif.
Ordinal yaitu memiliki perbedaan antar subkatagorik seperti adanya urutan atau
jenjang. Interval yaitu memiliki sifat data nominal dan ordinal dan tidak mempunyai
nilai nol mutlak. Skala ratio yaitu memiliki sifat data nominal, ordinal dan interval
memiliki angka nol absolut.

Anda mungkin juga menyukai