Anda di halaman 1dari 6

KELUARGA

A. Data umum
1. Nama KK : Ny. R
2. Umur KK : 71 tahun
3. Alamat : Jln. Mulyodadi no 69 Jetak Lor
4. No. Telephon :-
5. Pekerjaan : Tidak Bekerja
6. Pendidikan : Tamat SD
7. Susunan Anggota Keluarga :
No Nama Umur Sex (L/P) Hub Dg KK Pendidikan Pekerjaan
1 Ny. S 36 thn P Anak SMK Tidak bekerja

Ib. R (71 thn.


Genogram : Insomnia dan Nutrisi)

Ny. S ( 36thn)

: Laki-laki : garis pernikahan

: Perempuan : garis keturunan

: Meninggal : Tinggal serumah

8. Tipe Keluarga
The Single Parent Family (keluarga yang terdiri dari satu orang tua yaitu Ny.R
sebagai kepala keluarga bersama anak bungsunya Ny. S)

9. Latar belakang kebudayaan (etnik)


Ny R dan Ny S sama sama merupakan orang jawa. Komunikasi dalam keluarga
menggunakan Bahasa jawa.Tidak ada kebiasaan khusus mengenai budaya yang
berkaitan dengan kesehatan. Budaya jawa yang kental dalam keluarga mereka
adalah tentang upacara2 yang mengiringi kejadian special misalnya syukuran 7
bulan kehamilan dan “slametan” kematian.

10. Identifikasi religius


Ny R dan Ny S sama-sama beragama islam, mereka mengatakan melakukan
kegiatan ibadah standar-standar saja, artinya shalat dan puasa seperti kewajiban
orang islam pada umumnya.
11. Status kelas sosial
Keluarga sejahtera tahap III
Sebelumnya, Ny S sempat bekerja sebagai pekerja di pabrik namun berhenti
semenjak bercerai dengan suaminya. Ny.S juga sudah lama tidak bekerja jadi
pendapatan keluarga berasal dari anak laki-laki Ny.S yang sudah tidak tinggal
bersama dengan Ny.S.

12. Mobilitas sosial


Rumah yang ditinggali cukup luas untuk ditinggali untuk mereka berdua. Tidak
ada kendaraan, jadi jika ingin beraktifitas yang jauh biasanya dijemput oleh anak
atau cucunya.

B. Riwayat Keluarga dan Tahap Perkembangan

1. Tahap perkembangan keluarga saat ini


Keluarga dengan lansia.

2. Tahap perkembangan keluarga yang belum terpenuhi


Ny. R memasuki usia lanjut dimana membutuhkan perawatan dan perhatian lebih
dari keluarganya. Namun 2 bulan yang lalu Ny.S mengalami luka bakar tersiram
air panas ketika memasak, sehingga Ny. R yang seharusnya dirawat oleh Ny.S
namun malah harus merawat Ny. S. di rumah juga tidak ada laki-laki yang
mengawasi dan menjaga rumah hanya ada 2 orang wanita yang satu sudah
lansia dan satunya sedang sakit. Sehingga

3. Riwayat keluarga inti


Ny.R dan Ny.S hanya tinggal berdua dalam satu rumah. Aktivitas social kurang
karena keduanya lebih sering di rumah. Peran ibu dan anak terganggu karena
ibu yang sudah lansia yang seharusnya dirawat oleh anak namun karena Ny.S
sedang sakit jadi ibu yang merawat anaknya. Peran laki-laki dikeluarga juga tidak
ada. Anak laki-laki yang tinggal jauh dari Ny.R terkadang menelfon dan anak
yang tinggal dekat dengan Ny.R setiap hari mengantarkan makanan ke rumah
Ny.R.
4. Riwayat keluarga asal
Ny. R berasal dari … menikah dengan Tn. Sekarang Ny.R hanya tinggal
bersama anak bungsunya Ny.S.

C. Data Lingkungan
Rumah yang ditempati adalah bangunan permanen yang merupakan milik Ny R.
Terdapat 5 ruangan , dengan 1 kamar tidur , ruang keluarga, kamar mandi, ruang
tamu dan dapur sekaligus tempat makan. Penataan ruangan cukup bersih,
meskipun tidak ada AC tapi kondisi di dalam rumah sejuk karena ada cukup
ventilasi.
Air bersih berasal dari sumur bor kemudian dipasangkan sanyo, kondisi jernih
dan layak untuk dikonsumsi
Kamar mandi cukup besar dan kondisinya bersih, tempat menjemur dan mencuci
pakaian ada di luar rumah, kondisi layak pakai.
Terdapat TV, sofa dan meja tempat makan.
Denah rumah:

Keterangan:
1. Teras 3. Kamar tidur
2. Ruang tamu dan keluarga 4. dapur dan ruang makan
5. Kamar mandi + sumur

Kondisi lingkungan rumah


Pemukiman sekitar rumah keluarga Tn B merupakan daerah perkotaan yang padat
penduduk namun tertata rapi lingkungannya. Sudah terdapat kesadaran warga akan
kebersihan, terlihat beberapa tempat sampah di sepanjang jalan. Kondisi lingkungan
juga tidak begitu ramai karena bukan jalan raya.Kondisi jalan dan transportasi sekitar
rumah juga dalam kondisi baik.Kegiatan warga sekitar biasanya adalah pertemuan
PKK bagi ibu-bu dan pengajian. Ny R mengatakan tidak mengikuti PKK terkadang
mengikuti pengajian.

D. Struktur Keluarga
1. Pola dan Komunikasi Keluarga
Keluarga berkomunikasi secara langsung.Keluarga menyatakan bahwa selama
ini tidak ada masalah komunikasi dalam keluarga mereka, bila ada masalah
selalu langsung dibicarakan. Komunikasi dengan anak laki-laki yang di luar
rumah juga lancer, terkadang Ny.R curhat kepada anak laki-lakinya.

2. Struktur Kekuatan
Keputusan di dalam keluarga selalu diambil dengan musyawarah, yang
melibatkan juga anak laki-laki untuk dimintai nasehat.
3. Struktur Peran
 Struktur peran formal
 Ny.R sebagai kepala keluarga juga ibu untuk Ny.S. Terkadang
membantu Ny.S melakukan pekerjaan rumah.
 Ny. S sebagai seorang anak yang membantu pekerjaan rumah seperti
memasak, muncuci, menyetrika dll.
 Struktur peran informal
 Ny.S Selama ini membanu pekerjaan rumah sehai-hari. Namun karena
sedang sakit jadi Ny.R juga terkadang membantu. Ny.R merawat Ny.S
yang sedang mengalami luka bakar dengan mengingatkan minum obat
dan juga memberikan perhatian lebih pada NY.S.

4. Nilai-Nilai Keluarga
Nilai yang digunakan dalam keluarga ini adalah nilai-nilai islam dan Jawa yang
memang diaplikasikan oleh sebagian besar penduduk. Nilai ini dianut secara
sadar oleh keluarga dan keluarga menganggapnya penting. Tidak ada konflik
nilai yang menonjol dalam keluarga. Keluarga menganggap kesehatan sangatlah
penting

E. Fungsi Keluarga
1. Fungsi Afektif
Selama ini tidak pernah ada pertengkaran yang besar antara anggota keluarga,
Ny.R menyayangi Ny.S, begtu juga Ny. S menyayangi Ny.R sebagai ibunya.
Perhatian satu sama lain juga besar dibuktikan dengan selalu mengingatkan
minum obat, selalu makan bersama dan terlihat komunikasi yang baik satu sama
lain.

2. Fungsi Reproduksi
Ny. S tidak menggunakan KB. Ny.R sudah menopause.

3. Fungsi Sosialisasi
Keluarga jarang melakukan aktifitas diluar rumah untuk bersosialisasi. Namun
tetangga masih ada yang sering berkunjung untuk mengobrol. Keluarga sangat
terbuka ketika perawat menghampiri rumah dan menjawab pertanyaan dengan
sangat terbuka.

4. Fungsi Perawatan Kesehatan


Keluarga Ny.R mengerti artinya sehat dan sakit, memahami mengenai makanan
yang sehat. Di rumah Ny.R juga tersedia buah, sayur, dan susu. Makanan lauk
pauk biasanya diantarkan oleh anak laki-lakinya atau cucunya. Makanan yang
dibuat juga mengandung sayur, protein, lemak dan karbohidrat. Namun karena
Ny.R mengalami tidak nafsu makan dan tenggorokan yang pahit untuk makan
sehingga Ny.R hanya mengkonsumsi bubur saja.
Ketika anggota keluarga ada yang sakit biasanya mereka langsung mendatangi
layanan kesehatan seperti puskesmas atau rumah sakit. Ny.R dan NY.S juga
memiliki kartu BPJS.
Ny.R mengalami susah tidur. Tidur paling lama hanya 3 jam, dan sulit memulai
tidur. Waktu siang hari juga tidak ada waktu untuk tidur. Ny.S memiliki waktu tidur
yang cukup yaitu 7 jam.
Keluarga jarang menyempatkan berolahraga dan aktivitas yang dilakukan hanya
melakukan pekerjaan rumah.
Keadaan rumah bersih dan ventilasi juga baik. Air bersih tersedia untuk mandi
maupun mencuci. Keadaan lingkungan rumah bersih dan tidak kumuh.

5. Terapi Komplementer dan Alternatif


 Keluarga jika sakit langsung menuju layanan kesehatan. Jarang melakukan
terapi alternative.

6. Sumber Pembayaran
a. Keluarga mendapatkan biaya dari anak Ny.R sehingga seluruh pembayaran
tergantung dari pemberian anak Ny.R.

F. Stress dan Koping Keluarga


1. Stressor
Ny.S sedang mengalami sakit luka bakar sehingga perlu perhatian dan
perawatan lebih untuk menyembuhkan lukanya. Setiap minggu harus periksa
ke rumah sakit sehingga mengurangi dan menggangu aktifitas sehari-hari. Ny.R
yang seharusnya dirawat oleh Ny.S namun karena Ny.S sedang sakit maka
mengalami pertukaran peran sehingga Ny.R harus memberikan perhatian lebih
pada Ny.S.

2. Kekuatan apa yang menyeimbangkan stressor


Ny.R mengatakan bersyukur karena anak laki-lakinya masih memberikan
perhatian pada Ny.R dan juga Ny.S sehingga anak laki-lakinya yang sering
mengantar ke rumah sakit jika Ny.S akan berobat. Ny.R juga mengatakan
bahwa bersyukur karena tidak memiliki penyakit yang serius dan masih memiliki
umur yang panjang.

3. Sejauh mana keluarga menggunakan koping ekternal


Ny R mengatakan teman-temannya di lingkungan masih sering mengunjungi
dan mengajak ngobrol sehingga Ny.R tidak terlalu terbebani oleh masalah yang
dihadapi sekarang.
4. Pemeriksaan Fisik

Pemeriksaan fisik pada anggota keluarga


Ny.R Ny. S
Keadaan umum : Keadaan umum :
Kesadaran CM, pemeriksaan fisik : Kesadaran CM, tampak pucat dan capek
TD = 120/80 mmHg Pemeriksaan fisik :
Nadi = 108 x/mnt TD = 110/80 mmHg
RR = 21 x/mnt Nadi = 94 x/mnt
Pengkajian lansia. RR = 18 x/mnt
Kondisi luka bakar sangat luas dari bagian
bahu hingga tangan bagian kanan dan kiri.
Luka masih terdapat bula.

Anda mungkin juga menyukai