Anda di halaman 1dari 2

Modul 1.

Apa pentingnya menciptakan suasana positif di lingkungan Anda?

Jawaban :

Sangat penting menciptakan suasana positif di lingkungan kita. Contohnya di Sekolah, suasana
yang positif akan membuat kita bisa berpikir dengan tenang, lebih bijak dalam mengambil
keputusan, dan dapat menjalankan tugas sebagai seorang guru dengan baik. Dengan suasana yang
positif akan membangun komunikasi yang baik antara sesama pendidik, guru dengan murid, dan
sekolah dengan masyarakat sekitar. Suasana positif di lingkungan sekolah juga akan membantu
perkembangan karakter peserta didik menjadi pribadi yang bertqawa dan beriman kepada Tuhan,
Mandiri, Kolaboratif, Bernalar Kritis, Kreatif, dan Inovatif

Sebagai seorang pendidik dan/atau pimpinan sekolah, bagaimana Anda dapat menciptakan suasana
positif di lingkungan Anda selama ini?

Jawaban:

Sebagai seorang pendidik, untuk menciptakan suasana yang positif di lingkungan sekolah dapat
dimulai dari diri sendiri terlebih dahulu. Dengan mentaati atau melaksanakan setiap peraturan atau
kebijakan yang telah dibuat bersama akan memberikan suasana yang positif di lingkungan kita baik
untuk sesama guru, guru dengan murid, maupun sekolah dengan lingkungan masyarakat.

Apakah hubungan antara menciptakan suasana yang positif dengan proses pembelajaran yang
berpihak pada murid?

Jawaban:

Dengan suasana lingkungan yang positif maka peserta didik akan merasa nyaman dan aman dalam
melakukan proses pembelajaran. Peserta didik dapat mencurahkan segala perasaan hatinya untuk
belajar dengan baik tanpa adanya rasa ketidaknyamanan atau kekhawatiran terhadap suatu hal
yang dapat mengangganggu konsentrasinya. Suasana yang positif untuk proses pembelajaran yang
berpihak pada murid disini dapat dimulai dari ruang kelas yang bersih, memfasilitasi peserta didik
dalam belajar, menjadi pembimbing dan pendengar yang baik, dan mengutamakan kepentingan
peserta didik.

Bagaimana penerapan disiplin saat ini di sekolah Anda, apakah sudah diterapkan dengan efektif,
bila belum, apa yang menurut Anda masih perlu diperbaiki dan dikembangkan?

Jawaban :

Penerapan disiplin di sekolah sudah diterapkan dengan sebaik mungkin walaupun pada
pelaksanaannya masih belum efektik. Ada beberapa hal yang perlu diperbaiki, diantaranya adalah
kolaborasi dan konsistensi antar sesama guru dalam penerapan disiplin di sekolah. Guru harus
menginisiasi dan mampu menjadi role model yang baik dalam penerapan disiplin di sekolah. Hal-
hal yang perlu dikembangkan dalam rangka penerapan disiplin yang lebih baik di sekolah adalah
dengan diberikannya sistem reward (hadiah) bagi peserta didik dan guru terdisiplin di sekolah
Apa saja harapan-harapan yang ingin Anda lihat berkembang pada diri Anda, sebagai seorang
pemimpin pembelajaran yang memiliki pengaruh pada warga sekolah, terutama murid-murid Anda
setelah mempelajari modul ini?

Jawaban:

Saya harap dapat mengembangkan diri menjadi lebih baik lagi dalam menjadi pelayan pendidikan
untuk murid-murid. Lebih sabar dalam menghadapi berbagai permasalahan dalam proses
pembelajaran, mengutamakan kepentingan murid dari pada kepentingan pribadi di sekolah, dan
lebih baik dalam menjalankan tanggung jawab sebagai seorang guru, sebagai role model untuk
murid-muridnya

Apa saja harapan-harapan yang ingin Anda lihat berkembang pada murid-murid Anda setelah
mempelajari modul ini?

Jawaban:

Harapan saya murid menjadi lebih aktif dalam kegiatan pembelajaran, peduli terhadap lingkungan
sekolah, memiliki karakter budi pekerti yang lebih baik, , memiliki peningkatan motivasi belajar,
tidak mudah menyerah pada keadaan dan mampu mengoptimalkan potensi yang dimilikinya.

Apa saja kegiatan, materi, manfaat yang Anda harapkan ada dalam modul ini?

Jawaban:

Kegiatan yang saya harapkan pada modul ini adalah suatu kegiatan yang dapat menjadikan saya
dan warga sekolah dapat berkolaborasi dalam mengoptimalkan budaya positif di lingkungan
sekolah. Materi yang saya harapkan adalah cara bagaimana mengajak warga sekolah untuk
berkolaborasi dalam penerapan budaya positif di lingkungan sekolah. Terakhir, manfaat yang saya
harapkan pada modul 1.4 ini adalah saya memahami hal-hal yang perlu diperhatikan dalam
penerapan budaya positif di lingkungan sekolah dan dapat menerapkannya di tempat saya bertugas

Anda mungkin juga menyukai