Anda di halaman 1dari 2

Penugasan untuk frostbite, herpes zoster dan psoriasis (masukkan ke dalam status

klinis)

1. Seorang wanita umur 40 tahun melakukan liburan pertama kali ke negara Norwegia

untuk menikmati salju. Sesampainya di penginapan, ia merasakan sensasi membeku

disertai nyeri berdenyut seperti tersengat dan rasa terbakar pada ujung jari ke empat

dan lima tangan kanannya. Hasil inspeksi 3 jam setelah kejadian, didapatkan

pembengkakan (melepuh disertai isi air) pada ujung jari terkait, serta warna

kemerahan. Pasca 20 jam setelah kejadian, ujung jari terkait mengalami tanda-tanda

cyanosis dan juga susah untuk digerakkan.

Lakukan proses fisioterapi secara runtut pada kasus di atas.

2. Laki-laki umur 35 tahun dengan diagnosis herpes zoster datang ke fisioterapi dengan

kondisi kambuh setelah 3 bulan lalu dinyatakan sembuh. Hasil inspeksi menunjukkan

adanya benjolan-benjolan berisi air pada punggung kanan atas pasien (segmen

cervical bawah dan thoracal atas). Pasien juga mengalami gejala kesemutan dan nyeri

hebat yang menjalar pada lengan atas hingga jari-jarinya tangan kanannya.

Lakukan penatalaksanaan fisioterapi pada kasus di atas.

3. Seorang perempuan usia 45 tahun dibawa ke fisioterapi dengan kondisi

pembengkakan lutut sejak 2 bulan lalu. Pasien juga mengeluhkan kekakuan lutut lebih

sering pada pagi hari, nyeri tekan, peradangan dan penurunan kemampuan gerak

lututnya. Hasil inspeksi menunjukkan adanya penebalan kulit dengan kondisi kering

juga retak pada lutut depannya namun tidak gatal. Berdasarkan history taking

didapatkan informasi jika ibu dan paman pasien sebelumnya terdiagnosis medis

psoriasis.

Lakukan penatalaksanaan fisioterapi pada kasus di atas.


Penugasan untuk skin inflammatory disease (eczema dan vitiligo) secara kelompok

(buat poster mapping design tentang pathophysiology dan tindakan preventive)

Anda mungkin juga menyukai