Anda di halaman 1dari 1

STUDI KASUS : ASURANSI MARITIM

PROGRAM : ANT I

WAKTU : 90 MENIT

Sebuah kapal barang berbendera Indonesia berlayar meninggalkan pelabuhan London, ketika
kapal menyusuri Thames Estuary dengan bantuan Pilot (Under Master’s Command and Pilot
Advices), kapal mengalami kandas dipinggir alur pelayaran pada lambung kirinya, kapal stop
dan dilakukan pemeriksaan dengan sounding kedalaman air sekitar kapal, tangki-tangki dan
bilges palka yang berada dilambung kiri ternyata tidak ada kebocoran. Jenis dasar sungai di
perairan itu adalah mud & sand ( lumpur campur pasir) dengan kedalaman 4 meter. Waktu air
pasang, kapal berusaha mundur tetapi gagal, lalu dibantu dengan mengarea kedua rantai
jangkar hingga panjang 7 shackles dan di “heaved up” bersama-sama, akhirnya kapal dapat
terlepas. Crew kapal telah berusaha sekuat tenaga untuk mengurangi atau menghindari
kerugian yang lebih besar (Due diligence), kapal lalu berlayar menuju Gibraltar via Cape
Trafalgar memasuki Mediterranean Sea menuju Indonesia

Ketika melewati Gibraltar Strait pada jam 22.00 ketika jaganya Mualim III, Haluan 090°
kecepatan 17 knots, kapal bertubrukan dengan sebuah kapal tanker kosong berbendera Israel
yang berlayar dari perairan Marocco ke Gibraltar, kapal tersebut memotong dari lambung
kanan. Tabrakan keras terjadi, lambung kanan kapal tertabrak haluank apal tanker, robek di
kamar mesin dan air masuk dengan deras. Alarm darurat dibunyikan dan Nakhoda naik
keanjungan, akan memeritahkan“ ABANDONSHIP”
Disekitar kejadian banyak kapal-kapal tunda SMITH menawarkan Salvage dengan term “ NO
CURE NO PAY”, tetapi Nakhoda menolak, sementara kondisi kapal semakin kritis, akhirnya
Nakhoda berusaha mengandaskan kapal di pantai Spanyol. Masinis II meninggal di kamarnya,
karena tergencet haluan kapal tanker tersebut. Pertolongan segera dating dari tim SAR Coast
Guard Spanyol, seluruh crew di evakuasi dan dibawa ke Rumah Sakit.

Setelah dilakukan investigasi oleh Pemerintah yang berwenang di Spanyol, kapal dinyatakan“
CONSTRUCTIVE TOTAL LOSS”, kapal terbelah tiga dan tidak ada barang yang bias
diselamatkan, semua crew dipulangkan ke Indonesia.

TUGAS :Sebagai seorang Nakhoda yang memiliki Sertifikat Keahlian Peaut ANT I dengan
sebutan professional Master Mariner, anda diminta memberikan pendapat tentang :

a. Terminologi Under Master’s Comand and Pilot Adves” dalam tanggung jawab olah gerak
kapal
b. Terminologi “ Due Diligence” dalam asuransi
c. Penjelasan tentang pengertian No Cure NO Pay dalam “ Salvage agreement”
d. Pengertian yang jelas tentang “Constructive Total Loss” dalam kasus ini !

Anda mungkin juga menyukai