Anda di halaman 1dari 2

II.

TINJAUAN PUSTAKA

2.1 Mangrove

Menurut LPP Mangrove (2008), mangrove adalah

sebutan untuk sekelompok tumbuhan yang hidup di daerah

pasang surut pantai. Menurut Kusmana (1995) mangrove

adalah suatu komunitas tumbuhan atau suatu individu

jenis tumbuhan yang membentuk komunitas di daerah

pasang surut.

Hutan mangrove adalah tipe hutan yang secara alami

dipengaruhi oleh pasang surut air laut, tergenang pada

saat pasang naik dan bebas dari genangan pada saat

pasang rendah. Ekosistem mangrove adalah suatu sistem

yang terdiri atas lingkungan biotik dan abiotik yang

saling berinteraksi di dalam suatu habitat mangrove.

Secara ekologis mangrove berperan sebagai daerah

pemijahan (spawning grounds) dan daerah pembesaran

(nursery grounds) berbagai jenis ikan, kerangdan

spesies lainnya. Selain itu serasah mangrove berupa

daun, ranting dan biomassa lainnya yang jatuh menjadi

sumber pakan biota perairan dan unsur hara yang

sangatmenentukan produktifitas perikanan laut (Zamroni

dan Rohyani, 2008).

Hutan mangrove mempunyai peranan dalam ekosistem

yang berfungsi sebagai pelindung terhadap hempasan

gelombang dan arus laut, sebagai tempat asuhan, sebagai


4

tempat mencari makan, berkembangbiak berbagai jenis

biota laut, juga pohon mangrove sebagai tempat burung

bersarang, tempat anggrek, pakis, benalu dan berbagai

kehidupan lainnya (Tarigan, 2010).

2.2 Serasah

Tumpukan dedaunan kering, rerantingan, dan

berbagai sisa vegetasi lainya diatas tanah disebut

dengan serasah (menurut Indriani, 2008. Dalam buku

Praktikum Ekologi Perairan).

Produksi serasah dengan satuan gram/m2/hari dapat

diketahui melalui serasah yang ditimbang kemudian

dioven pada suhu 80oC selama 30 menit. Untuk

mengetahui produksi serasah perpriode dan perhari dapat

dihitung menggunakan rumus :

Xi
Xj=
n

Keterangan :

Xj = Produksi serasah setiap priode (gram/m2/hari)

Xi = Berat Kering Daun (gram)

n = Luasan Litter-trap (m2)

Xj
P=
t
Keterangan :

P = Produksi serasah setiap hari (gram/m2/hari)

Xj = Berat Kering Daun (gram)

T = Waktu pemasangan per priode (14 hari)

Anda mungkin juga menyukai