Anda di halaman 1dari 13

MAKALAH

HIDROLOGI DAN HIDROGEOLOGI

“Sumur Bor Dalam”

Disusun Oleh:

Pramesya RA NIM 2210661007

PROGRAM STUDI TEKNIK LINGKUNGAN

FAKULTAS TEKNIK

UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH JEMBER

2022/2023
KATA PENGANTAR

Puji syukur kami panjatkan kepada Tuhan Yang Maha Esa, karena atas limpahan
rahmatnya saya dapat menyelesaikan makalah ini tepat waktu tanpa ada halangan yang berarti
dan sesuai dengan harapan.
Ucapan terima kasih saya sampaikan kepada Ibu Dr. Latifa Mirzatika Al-Rosyid ST.,MT
sebagai dosen pengampu mata kuliah Pengetahuan Struktur yang telah membantu memberikan
arahan dan pemahaman dalam penyusunan makalah ini.
Saya menyadari bahwa dalam penyusunan makalah ini masih banyak kekurangan karena
keterbatasan kami. Maka dari itu penyusun sangat mengharapkan kritik dan saran untuk
menyempurnakan makalah ini. Semoga apa yang ditulis dapat bermanfaat bagi semua pihak
yang membutuhkan.

Jember, 15 Juni 2023

Pramesya RA

2
DAFTAR ISI
KATA PENGANTAR ..........................................................................................2
DAFTAR ISI ..........................................................................................................3
BAB I (PENDAHULUAN)
A. Latar Belakang Masalah ........................................................................4
B. Rumusan Masalah .................................................................................4
C. Tujuan Penulisan ...................................................................................5
BAB II (PEMBAHASAN)
A. Definisi Sumur Bor Dalam......................................................................6
B. Cara Kerja Sumur Bor Dalam..................................................................6
C. Kelebihan dan Kekurangan Sumur Bor Dalam.......................................7
D. Estimasi Biaya.........................................................................................9
E. Contoh Aplikasi di Indonesia..................................................................10

BAB III (PENUTUP)


A. Kesimpulan ...........................................................................................12
DAFTAR PUSTAKA .................................................................................. ........13

3
BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Air bersih adalah salah satu komoditas yang sangat berharga. Saat ini sudah semakin
banyak sumber air yang tercemar akibat olah dari manusia sendiri yang membuang
sampah ataupun kotoran lain langsung ke dalam sungai ataupun kali. Dengan
tercemarinya sumber air otomatis akan membuat kita lebih sulit untuk mendapatkan air
yang bersih untuk keseharian kita.
Salah satu cara mudah untuk mendapatkan air adalah dengan menggunakan sumur bor.
Sumur bor adalah salah satu proses penggalian tanah yang dilakukan agar bisa
mendapatkan sumber mata air yang berada di dalam tanah.
Pada zaman dahulu kala, cara termudah untuk mendapatkan sumber air paling
sederhana adalah dengan cara menggali ke dalam tanah secara manual menggunakan
cangkul ataupun peralatan lainnya. Cara ini memang membutuhkan waktu yang jauh
lebih lama daripada saat ini ketika mesin bor sudah tersedia.
Berkat kemajuan teknologi, siapa saja saat ini sudah bisa mengetahui posisi dan
kedalaman dari sumber mata air dengan mudah dengan memanfaatkan teknologi sensor.
Anda bisa dengan mudah mendapatkan posisi penggalian yang pas dan langsung
menggalinya dengan menggunakan mesin sumur bor yang bertenaga.
B. Rumusan Masalah
1. Apa Definisi Sumur Bor Dalam (Deep Tube Well)?
2. Bagaimana cara kerja Sumur Bor Dalam?
3. Apa saja kelebihan dan kekurangan Sumur Bor Dalam?
4. Bagaimana estimasi biayanya?
5. Dimana contoh aplikasi di Indonesia?

4
C. Tujuan Masalah
Mahasiswa mampu mengetahui definisi secara luas terkait sumur bor dalam, mengetahui
bagaimana cara kerja dari sumur bor dalam, apa saja kelebihan dan kekurangan sumur
bor dalam, bagaimana estimasi biayanya, serta dapat mengetahui dimana contoh
pengaplikasiannya di Indonesia.

5
BAB II

PEMBAHASAN

A. Definisi Sumur Bor Dalam


Keberadaan sumur bor dalam ternyata banyak dipilih oleh masyarakat terutama yang
tinggal di kawasan perkotaan untuk mendapatkan sumber air dengan mudah. hal tersebut
bukan tanpa alasan karena jenis sumur ini ternyata mempunyai banyak kelebihan jika
dibandingkan dengan jenis-jenis sumur lainnya.
Salah satu yang paling terlihat adalah adanya sumber air lebih besar dibandingkan
dengan sumur lainnya. Penggunaannya juga biasanya digunakan oleh masyarakat
perkotaan bahkan dapat digunakan untuk beberapa orang sekaligus. Kendati demikian,
prosesnya memang seringkali memicu risiko besar terutama jika tidak dilakukan dengan
hati-hati. Sumur bor dalam ini sendiri merupakan sumur bor yang akan mengambil
sumber air tertekan di mana berasal dari lapisan aquifer atau dikenal dengan zona jenuh
dibawah tanah. Kedalaman dari proses pengeboran dapat berkisar antara 150 hingga 200
meter. Kendati demikian, juga akan sangat tergantung pada kondisi hidrogeologi maupun
izin dari pemerintah setempat.
B. Cara Kerja Sumur Bor Dalam
Kebutuhan sistem Deep well dipengaruhi oleh tidak tersedianya air tanah dengan
kualitas yang bagus di lapisan tanah dangkal. Misalnya di wilayah perkotaan dengan
polusi dan pencemaran lingkungan skala besar. Deep Well dibangun untuk mengambil air
dari lapisan lebih dalam yang disebut sebagai lapisan akuifer.
Cara Kerja Sumur Deep well meliputi:
 Membangun sistem sumur bor dengan kedalaman mencapai lapisan akuifer untuk
mendapatkan sumber air bersih yang stabil
 Memompa air dari akuifer ke atas permukaan dengan memperhatikan volume air. Konsep
Deep well yang baik harus menjaga keseimbangan antara volume air yang keluar dari
akuifer dengan volume air yang masuk kembali ke dalam lapisan sebagai cadangan
(recharge).

6
 Pembangunan Deep well harus mempertimbangkan penurunan permukaan tanah yang
akan terjadi jika rongga yang mengandung sumber air mengalami masalah (tidak terisi
kembali oleh resapan air hujan/air permukaan).

Gambar 1.1 Skema Lapisan Air Tanah


Pada gambar 1.1 Air tanah yang berada dekat dengan permukaan tanah akan diserap oleh
tanaman melalui evapotranspiration dan kembali menguap ke atmosfer. Selain itu, penguapan
atau evaporasi secara langsung juga dapat terjadi pada tubuh air yang terbuka.
Air memiliki manfaat penting bagi seluruh aspek kehidupan, baik untuk air minum,
kegiatan rumah tangga, serta kepentingan industri. Ketergantungan manusia akan air
bersih saat ini telah mencapai 70% dan kemungkinan akan meningkat jika musim
kemarau melanda. Apabila pasokan atau cadangan air menipis, maka akan terjadi
ancaman bencana kekeringan.
Air tanah dapat berada dibawah permukaan tanah dalam bentuk kumpulan air, seperti
pada gua bawah tanah atau sungai bawah tanah. Keberadaan air bawah tanah dapat
mencapai kedalaman puluhan bahkan ratusan meter dibawah permukaan bumi.
Semakin kedalam akan ditemukan lapisan-lapisan batuan yang lolos air dan tidak lolos
air. Lapisan permeable atau lapisan lolos air adalah lapisan batuan yang terdiri dari
kerikil, pasir, batu apung, dan batuan yang retak.
Sedangkan, lapisan impermeable atau lapisan tidak lolos air adalah lapisan batuan yang
kedap air dan terdiri dari napal, tanah liat, dan tanah lempung. Meski tanah lempung
dapat menyerap air, akan tetapi memiliki sifat jenuh air sehingga daya serapnya terbatas.

7
Air hujan yang turun ke bumi akan meresap secara infiltrate ke zona tak jenuh (zone of
aeration). Setelah itu akan masuk lebih dalam secara percolate hingga mencapai zona
jenuh air dan menjadi air tanah.

Gambar 1.2 Sketsa Konstruksi Sumur Bor Air Tanah Kualitas dengan Mutu Terbaik
Akuifer adalah lapisan bawah tanah batuan berpori atau pasir antara lapisan non-pori
batuan (batu pasir, kerikil, atau batu kapur retak atau granit). Banyak orang cenderung
berpikir akuifer sebagai “danau bawah tanah” yang tidak terjadi karena air diadakan
antara partikel batuan. Air infiltrat ke dalam tanah melalui pori-pori, celah, dan tempat
lain sampai mencapai zona kejenuhan di mana semua ruang diisi dengan air (bukan
udara). Zona kejenuhan terjadi karena infiltrasi air tanah mencapai lapisan batuan kedap
air sehingga tidak mampu menembus lebih jauh ke dalam bumi (lapisan kedap air yang
dikenal sebagai “akuitar” atau “akiklud”). Air yang diselenggarakan di akuifer ini kenal
sebagai air tanah.

8
C. Kelebihan dan Kekurangan Sumur Bor Dalam
Keberadaan sumur jenis ini ternyata juga mempunyai beberapa kelebihan
di dalamnya. Inilah yang menjadikannya banyak digunakan oleh masyarakat. Adapun
kelebihan tersebut diantaranya adalah :
 Mempunyai sumber air besar
Kelebihan pertama yakni adanya sumber cukup besar. Ini jelas dapat diandalkan oleh
masyarakat yang membutuhkan dalam jumlah besar. Dibandingkan dengan jenis biasa,
maka deep well dapat memenuhi kebutuhan air dalam jumlah besar untuk rumah tangga,
perusahaan maupun gedung-gedung lainnya.
 Memiliki kualitas air cukup baik
Selain dapat memberikan sumber air cukup besar, penggunaannya ternyata dapat
menghadirkan kualitas air cukup baik. Kendati demikian, agar bisa memperoleh kualitas
air bagus maka proses yang harus dilewati juga harus benar dan baik.
 Proses pengerjaan lebih cepat
Di samping itu, proses pengerjaannya juga lebih cepat jika dibandingkan dengan
pembuatan jenis sumur lainnya. Hal tersebut bukan tanpa alasan karena penggunaan alat-
alat canggih sudah diterapkan dalam pembuatannya. Tidak heran cara ini bisa membuat
Anda lebih hemat waktu.
Adapun kekurangan Sumur Bor Dalam yaitu membutuhan waktu yang cukup lama,
dan serta diperlukannya alat yang memadai.
D. Estimasi Biaya
Sumber air bersih rumah tangga bisa diperoleh dengan menggunakan jaringan PAM
atau sumur galian. Namun di beberapa kota besar yang sumber airnya sudah terbatas,
sumur bor seringkali menjadi solusi terbaik untuk mendapatkan air bersih.
Pemakaian sumur bor ini dinilai cukup efektif dan efisien. Bahkan, sumur bor dalam
dapat menghasilkan air bersih yang melimpah walaupun cuaca sedang memasuki musim
kemarau. Sumur bor juga lebih tahan lama dengan perawatan yang lebih sedikit.

9
Biaya sumur bor 2023 sebenarnya sangat bervariasi. Biaya ditentukan berdasarkan
tingkat kedalaman sumur, lokasi tempat pembuatan sumur, serta peralatan mesin pompa
dan pipa yang dipakai. Berikut estimasi biaya pembuatan sumur bor. Umumnya
menggunakan mesin bor Jacro atau Spindel agar bisa menembus batuan yang keras di
dalam tanah. Jika kedalamannya lebih dari 200 meter maka perlu menggunakan mesin
bor yang telah dipasang di truk atau truck mounted drilling rig.

Biaya sumur bor 2023 berdasarkan diameter pipa


 Diameter pipa 4 inch: Rp150.000 per meter untuk pengeboran jet pump.
 Diameter pipa 5 inch: Rp300.000 per meter untuk pengeboran sumur dalam (deep well
drilling).
 Diameter pipa 6 inch: Rp500.000 per meter untuk pengeboran sumur dalam (deep well
drilling).
Biaya sumur bor 2023 berdasarkan kedalaman sumur
 Kedalaman sumur 20 meter: Rp2.000.000
 Kedalaman sumur 30 meter: Rp3.000.000
 Kedalaman sumur 40 meter: Rp4.000.000
 Kedalaman sumur 50 meter: Rp5.000.000
 Kedalaman sumur 60 meter: Rp6.000.000
Sebagai informasi tambahan, harga di atas hanyalah biaya untuk jasa pengeboran sumur
yang berlaku di kawasan Jakarta dan Kota Bekasi. Adapun lingkup pekerjaannya
mencakup pengeboran, pemasangan casing, dan instalasi pompa.
Untuk pembuatan sumur bor kedalaman 20 meter di Kabupaten Bekasi dan Bogor,
biayanya mulai dari Rp3.000.000. Sedangkan biaya pembuatan sumur bor dengan
kedalaman 30 meter di daerah Kota Bogor dan Tangerang Selatan mulai dari
Rp4.500.000.

10
E. Contoh Aplikasi di Indonesia
Badan geologi memiliki divisi pusat air tanah dan geologi tata lingkungan. Pusat air
tanah adalah salah satu lembaga yang memiliki tugas melakukan pemantauan sumber air
tanah di Indonesia. Data dari sistem pemantauan sumber air tanah yang ada di pusat air
tanah tidak diolah menjadi informasi untuk di publikasikan. Metode dalam pembuatan
Aplikasi Web sumur pantau menggunakan metode berorientasi objek dengan
menggunakan model Waterfall dalam pengembangan Aplikasi. Cara pengumpulan data
yang digunakan yaitu observasi dan wawancara. Penulis menggunakan alat bantu dan
teknik pengerjaan seperti use case diagram, class diagram, sequence diagram dan entity
relationship diagram (ERD). Proses pembuatan dengan menggunakan perangkat lunak
sublime, web browser dengan bahasa pemrograman CSS, PHP, database MySQL dan
web server Apach. Informasi sumber air tanah sangat dibutuhkan untuk menghindari
kekeringan di musim kemarau dan pengeboran sumur bor secara asal asalan oleh
masarakat. Hal ini melatarbelakangi penulis dalam membuat aplikasi pemantauan umur
air tanah berbasis web. Agar dapat di akases dengan mudah dan pembublikasian
informasi secara mudah dan cepat. Jasa sumur bor dalam berlokasi di Bandung, Bogor,
Bekasi, Jakarta Kantor dan Warehouse berada di Bandung dan bisa untuk pengerjaan di
seluruh Indonesia dan memiliki rekanan untuk kebutuhan jasa bor anda di area Jogja,
Jawa Tengah, dan Jawa Timur.

11
BAB III
PENUTUP

A. Kesimpulan

Deep well adalah sebuah sistem pengambilan/penyedotan air tanah dari kedalaman tertentu
baik melalui sumur maupun menggunakan pompa bor. Fungsi deep well adalah untuk
mendapatkan air dengan kualitas terbaik. Deep well juga digunakan pada industri pertambangan
untuk mencapai lapisan minyak bumi yang terperangkap di dalam batuan. Kebutuhan sistem
Deep well dipengaruhi oleh tidak tersedianya air tanah dengan kualitas yang bagus di lapisan
tanah dangkal. Misalnya di wilayah perkotaan dengan polusi dan pencemaran lingkungan skala
besar. Deep Well dibangun untuk mengambil air dari lapisan lebih dalam yang disebut sebagai
lapisan akuifer.

Pembangunan sistem Deep well tidak terlepas dari pemahaman tentang lapisan akuifer.
Sumur bor dan pompa bor yang dirancang untuk menembus lapisan air tanah dalam harus
mencapai akuifer sebab di sanalah pasokan air bersih yang stabil tersedia.

Poin-poin penting tentang akuifer yang wajib diperhatikan dalam instalasi Deep well adalah:

1. Sumber air di dalam akuifer dapat berkurang dan habis jika tidak ada air permukaan yang
masuk ke dalam. Pada daerah dengan curah hujan rendah, debit air cepat menurun
khususnya pada musim kemarau.

2. Jumlah debit air pada akuifer dipengaruhi oleh sifat permeable lapisan di atas. Pada
lapisan dengan permeable tinggi, recharge air ke dalam akuifer lebih cepat/banyak.
Demikian juga sebaliknya.

3. Kualitas air di akuifer dapat dipengaruhi oleh pengelolaan polusi di atas permukaan. Oleh
karena itu, limbah industri dan tempat pembuangan sampah wajib memperhatikan alur
resapan air tanah di bawahnya.

12
DAFTAR PUSTAKA

Cahyadi, A. & Hidayat, W. 2017. Analisis Karakteristik Hidrogeokimia Airtanah di Pulau Koral
Panggang, Kepulauan Seribu, DKI. Jakarta. Jurnal Geografi, Vol. 9, No. 2, Hal. 99-108.

Simpen, I N & I W. Redana. 2016. Pendugaan Posisi Akuifer dengan Metode Geolistrik dalam
Rangka Membuat Sumur Bor di Villa Puri Persada Denpasar. Laboratorium Mekanika Tanah
Jurusan Teknik Sipil Fakultas Teknik Universitas Udayana. Denpasar.

Luthfin,A., Husni Cahyadi, & Jufri. 2020. Identifikasi Batuan Pondasi Candi (Andesit) di Bawah
Permukaan Sekitar Candi Badut dengan Metode Geolistrik Resistivitas, Indonesian Journal of
Applied Physics. Vol. 10, No. 2, Hal. 106-115

Muhardi, Faurizal, & Widodo. 2020. Analisis Pengaruh Intrusi Air Laut terhadap Keberadaan
Air Tanah di Desa Nusapati, Kabupaten Mempawah Menggunakan Metode Geolistrik
Resistivitas. Indonesian Journal of Applied Physics. Vol. 10, No. 2, Hal. 89-96.

Eddy Hartantyo, E. 2020. Vertical Electrical Sounding Analysis for Local Subsurface Water
Bearing Identification Due to Isolated Hill. Case-study: Madurejo Village, Prambanan District,
Yogyakarta Province, Indonesia. Indonesian Journal of Applied Physics. Vol. 10, No. 1, Hal. 50-
55.

Susilo, A., Sunaryo, & Fina Fitriah. 2018. Ground Investigation Using Resistivity Method and
Drilling for Drought Mitigation in Tulungagung, Indonesia, International Journal of Geomate.
Vol. 15, No. 47, Hal. 124-131.

13

Anda mungkin juga menyukai