Anda di halaman 1dari 8

MANAJEMEN ASUHAN KEBIDANAN KESEHATAN REPRODUKSI PADA

REMAJA PUTERI DI PUSKESMAS KOTA UTARA


KOTA GORONTALO

I. PENGUMPULAN DATA
A. IDENTITAS /BIODATA
Nama : Nn.P.U
Umur : 18 Tahun
Suku/bangsa : Jawa / Indonesia
Pendidikan : SMK
Pekerjaan : Siswa
Alamat : Kel Tapa
Anak ke : Pertama

B. IDENTITAS ORANG TUA


Nama ibu : Ny. M Nama ayah : Tn. P
Umur :42 Thn Umur : 45 Thn
Suku/kebangsaan :Jawa/Indonesia Suku/ kebangsaan : Jawa/ Indonesia
Agama : Islam Agama : Islam
Pendidikan : SMA Pendidikan : SMP
Pekerjaan : IRT Pekerjaan : Swasta
Alamat : kel Tapa Alamat : Kel Tapa

C. DATA SUBJEKTIF
Hari / Tanggal : Jum’at, 26 Mei 2017 Jam : 08.00 Wita
1. Kunjungan ke : Pertama
2. Alasan kunjungan ini : Kontrol
3. Keluhan-keluhan : Sering mengalami keputihan sebelum dan sesudah
menstruasi.
4. Riwayat menstruasi :
- Menarche : 14 tahun
- Siklus : 28 hari
- Lamanya : 7 hari
- Sifat darah : Encer
- Banyaknya : 2-3 kali ganti pembalut
- Dismenorhoe : Ya
 Jika Ya, apakah mengganggu aktifitas ? Tidak
 Jika Ya, hari keberapa ? hari pertama menstruasi
- Teratur/tidak : Teratur
5. Keluhan yang dirasakan
- Keputihan : Ya, sebelum dan sesudah menstruasi
- Nyeri payudara : Tidak ada
- Masalah didaerah kemaluan : Tidak ada
- Lain-lain, sebutkan :-
6. Diet/makanan
- Makanan sehari-hari : 3x sehari porsi sedang dihabiskan
- Jenis makanan : Nasi, ikan, sayur dan buah
- Minum : 7-8 gelas/hari
- Jenis minuman : Air putih, teh dan susu
7. Pola eliminasi
- BAB : 1x sehari, warna:kekuningan, bau:khas, konsistensi:lembek
- BAK : 5 – 6 x sehari, warna:kuning jernih, bau:pesing, konsistensi:cair
8. Aktivitas sehari-hari
- Pola istirahat dan tidur : Tidur siang : 1-2 jam
Tidur malam : 7-8 jam
- Gangguan pola tidur : Tidak ada
- Pekerjaan : Sekolah dari jam 07.40 – 15.00 wita
- Personal hygiene : Mandi : 2 kali sehari
Mengganti pakaian dalam : 2 kali sehari
- Obat-obatan yang pernah dikonsumsi : Tidak ada
- Olah raga : Jarang
- Binatang peliharaan : Tidak ad
9. Riwayat penyakit sistemik.
- Kelainan jantung : Tidak Ada
- Kelainan ginjal : Tidak Ada
- Asma / TB paru : Tidak Ada
- Hepatitis : Tidak Ada
- DM : Tidak Ada
- Hipertensi : Tidak Ada
- Epilepsy : Tidak Ada
- Alergi : Tidak Ada
10. Riwayat penyakit keluarga :
- Kelainan jantung : Tidak Ada
- Hipertensi : Tidak Ada
- Asma : Tidak Ada
- Gemeli : Tidak ada
11. Riwayat sosial
- Kegiatan diluar sekolah : Tidak ada kegiatan khusus diluar
jadwal sekolah
- Kegiatan didalam sekolah : Belajar
- Kegiatan dirumah : Membantu orang tua
- Hubungan dengan anggota keluarga serumah : Baik
- Hubungan dengan teman sebaya : Baik
- Hubungan dengan lingkungan luar : Baik
- Aktifitas religi : Baik
12. Masalah remaja
- Pacaran : Sudah punya pacar
- Aktifitas seksualitas (masturbasi) : Tidak Pernah
- NAPZA dan alkohol : Tidak Ada
- Kebiasaan merokok : Tidak ada
- Penggunaan alat kontrasepsi : Tidak Ada
- Akses pornografi (film gambar ) : Tidak Ada
13. Sumber informasi kesehatan reproduksi/seksual : teman sebaya, tenaga kesehatan,
media.

D. DATA OBJEKTIF
1. Keadaan umum : Baik
2. Tingkat kesadaran : Compos mentis
3. Keadaan emosional : Stabil
4. Tanda-tanda vital
TD : 110/80 mmhg R : 20 x /menit
N : 80x/menit SB : 36,50C
5. Pengukuran Antropometri
LILA : 26 cm
TB : 158 cm
BB : 56 kg
6. Kepala : Rambut hitam, bersih dan tidak rontok
7. Muka : Tidak ada Odema
8. Mata
Conjungtiva : Tidak Pucat
Sclera : Tidak Ikterus
Kotoran : Tidak ada
9. Mulut
Mukosa bibir : Kemerahan dan Lembab
Stomatitis : Tidak ada
Lidah : Bersih
Gigi : Tidak ada karies dan gigi berlubang
Perdarahan gusi : Tidak ada
10. Hidung : Polip Tidak ada
11. Telinga
Kebersihan : Bersih, tidak ada serumen
Gangguan pendengaran : Tidak ada
12. Leher
Pembesaran kelenjar tiroid : Tidak ada
Pembesaran pembuluh limfe : Tidak ada
Peningkatan vena jugularis : Tidak ada
13. Dada
Payudara : Simetris kiri dan kanan
Benjolan : Tidak teraba benjolan abnormal
Areola : Tidak ada hyperpigmentasi
Putting susu : Menonjol
Nyeri tekan : Tidak ada
Pengeluaran cairan : Tidak ada
14. Abdomen
Bekas luka operasi : Tidak ada
Pembesaran perut : Tidak ada
Bentuk perut : Normal
15. Pemeriksaan genetalia (jika klien bersedia) : Tidak Dilakukan.
16. Pemeriksaan anus : Tidak Dilakukan
17. Ekstremitas
Oedema tangan dan jari : Tidak ada
Pucat telapak tangan dan ujung jari : Tidak ada
Oedema tibia dan kaki : Tidak ada
Betis merah/ keras : Tidak ada
Varices tungkai : Tidak ada
Reflex patella kanan : Positif
Reflex patella kiri : Positif
18. Uji diagnostik
Pemeriksaan darah : Tidak Dilakukan

II. INTERPRETASI DATA


Diagnosa : Nn. P.U, 18 tahun dengan kesehatan reproduksi normal.
Dasar S : Klien mengatakan menarche usia 14 thn
Klien mengatakan keputihan sebelum dan sesudah haid
Dasar O : Keadaan Umum : Baik
TTV : TD : 110 / 80 mmhg S : 36,5º C
N : 80 x/ mnt R : 20 x / mnt
LILA : 26 Cm
BB : 56 Kg
TB : 158 Cm
Masalah :-
Kebutuhan : -

III. DIAGNOSA POTENSIAL


Tidak ada

IV. TINDAKAN SEGERA


Tidak ada
V. PERENCANAAN
Hari / Tanggal :Jum’at, 26 Mei 2017 Jam : 08.30 Wita
1. Beritahu pada remaja tentang perubahan masa yang sedang ia hadapi
2. Jelaskan pada remaja tentang keputihan yang normal dan abnormal
3. Beri penjelasan tentang vulva hygiene.
4. Deskripsikan pada remaja tentang perubahan-perubahan psikis yang akan ia
alami
5. Beritahu pada remaja tentang apa saja faktor-faktor yang berpengaruh
terhadap kesehatan reproduksi.
6. Beri motivasi pada remaja untuk selalu berubah kehal-hal yang positif dan
tidak mudah terpengaruh pada hal-hal yang negatif

VI. PELAKSANAAN
Hari / Tanggal :Jum’at, 26 Mei 2017 Jam : 08.40 Wita
1. Menjelaskan pada remaja tentang perubahan masa yang sedang ia hadapi
yaitu bahwa sekarang ia berada dimasa remaja akhir. Keluhan seperti
keputihan seebelum dan sesudah haid adalah kondisi yang normal pada masa
ini, hal ini disebabkan terjadinya perubahan baik fisik dan psikis akibat
pertumbuhan tubuh yakni termasuk dalam tanda-tanda pubertas.
2. Menjelaskan pada remaja bahwa keputihan terbagi 2 yaitu :
- Keputihan Fisiologis
Keputihan yang dialami oleh wanita sebelum dan sesudah haid,
berwarna bening, tidak berbau dan tidak gatal.
- Keputihan patologis
Keputihan yang berwarna kuning atau kehijauan, berbau dan terasa
gatal. Apabila terdapat gejala keputihan seperti ini remaja harus
segera menghubungi petugas kesehatan
3. Memberikan penjelasan pada remaja tentang cara menjaga kebersihan di
daerah Vulva :
a. Setiap selesai BAB/BAK cuci dengan air bersih dan jangan dibersihkan
dari arah depan kebelakang namun seara menyamping agar kuman tidak
masuk ke vagina dan jangan memakai sabun khusus vagina karena akan
membunuh bakteri baik yang ada disekitar vagina, serta menganjurkan
agar remaja tidak menggunakan pentiliner.
b. Mengganti celana dalam minimal 3 x sehari dan sebaiknya memakai
celana dalam dari bahan katun agar tidak lembab.
c. Pada saat menstruasi sebaiknya mengganti pembalut apa bila sudah terasa
penuh atau paling tidak 4 jam sekali
d. Menganjurkan untuk sering mengguting rambut kemaluan pada saat
mendekati masa menstruasi untuk menghindari rasa gatal dikemaluan
4. Mendeskripsikan pada remaja tentang perubahan-perubahan psikis yang
akan ia alami seperti :
- Rasa ingin tahu dan ingin mencoba besar
- Rasa ingin dihargai dan diakui kedewasaannya
- Merasa mampu bertanggung jawab dan mulai berani mengambil
resiko
- Lebih kritis dan ingin menuntut keadilan
- Timbul perhatian pada lawan jenis sehingga suka memperhatikan
penampilan
- Ingin diperhatikan dan disayang
- Mudah bereaksi bahkan agresif terhadap gangguan atau rangsangan
luar yang mempengaruhinya
- Ada kecendrungan tidak patuh pada orang tua, dan lebih senang pergi
bersama dengan temannya daripada tinggal dirumah.
- Cendrung mengembangkan cara berfikir abstrak, suka memberikan
kritikan
- Cendrung ingin mengetahui hal-hal yang baru, sehinnga muncul
prilaku ingin mencoba-coba.
5. Menjelaskan pada remaja tentang apa saja faktor-faktor yang berpengaruh
terhadap kesehatan reproduksi yaitu:
- Masalah pendidikan seperti buta huruf dan pendidikan rendah. Hal ini
menyebabkan remaja tidak mempunyai pandangan, wawasan,
kepandaian, persepsi matang dan sebagainya mengenai informasi yg
dibutuhkan kaitannya dengan masalah kespro. Sebagai akibat banyak
terjadi prilaku seks yg menyimpang pada mereka yang berpendidikan
sangat rendah, apalagi disertai kemiskinan
- Masalah lingkungan dan pekerjaan yang kurang memperhatikan
kesehatan remaja yang bekerja akan mengganggu kesehatan remaja.
- Masalah sex dan seksualitas, pengetahuan yang tidak lengkap dan tidak
tepat, misalnya mitos yang tidak benar, penyalahgunaan dan
ketergantungan NAPZA, yang mengarah pada penularan HIV/AIDS
melalui jarum suntik dan seks bebas
6. Memberi motivasi pada remaja untuk selalu berubah kehal-hal yang positif
dan tidak mudah terpengaruh pada hal-hal yang negatif

VII. EVALUASI
Hari / Tanggal :Jum’at, 26 Mei 2017 Jam :09.30 Wita
1. Remaja mengatakan mengerti dengan apa yang telah dijelaskan dan ia
akan melakukan apa saja yang telah dianjurkan.
2. Remaja berjanji akan datang jika merasakan keluhan-keluhan.

MENGETAHUI
Clinical Teaching Clinical Instruktur

Endah Yulianingsih, S.SiT, M.Kes Asma Hanapi, S.ST


NIP. 19840717 200812 2 001 NIP. 19750824 200604 2 002

Anda mungkin juga menyukai