Anda di halaman 1dari 2

1.

Lingkungan makro dan mikro


a. Analisis Lingkungan Mikro merupakan pelaku yang dekat dengan perusahaan dan
memengaruhi kemampuan perusahaan untuk melayani pelanggannya. Lingkungan mikro
pemasaran terdiri dari: perusahaan, pemasok, perantara pemasaran, pasar pelanggan, pesaing,
dan masyarakat.
Analisis Lingkungan Makro adalah pelaku-pelaku atau kekuatan-kekuatan eksternal yang
selain mempengaruhi perusahaan juga mempengaruhi komponen-komponen lingkungan
mikro lainnya, yang termasuk dalam analisis lingkungan makro adalah ekonomi, politik,
hukum, peraturan, budaya, teknologi dan tren industri
b. Mengidentifikasi dan menganalisis lingkungan makro dan mikro yang menjadi kunci
keberhasilan LWK
Analisis lingkungan mikro yaitu pertama masyarakat, jumlah peminum kopi di Indonesia
sangat besar, rata-rata perokok pastilah peminum kopi. Kedua pesaing ada banyak pesaing
LWK salah satunya kapal api, nescafe, top, indocafe, good day, ABC dan masih banyak lagi.
Ketiga pemasaran yang dilakukan LWK sangat bagus memanfaatkan masyarakat yang sudah
bosan dengan kopi yang itu-itu saja, maka masyarakat beralih ke LWK dan branding yang
dilakukan LWK sangat bagus identik dengan produk kopi termahal didunia karena berasal
dari binatang luwak. Keempat pelanggan LWK yaitu para pecinta kopi dan dengan
meningkatnya generasi milenial menambah pelanggan LWK. Kelima perantara pemasaran
yang menjadi perantara pemasaran LWK adalah channel distribusi, minimarket, supermarket
sampai warung rokok.
Analisis lingkungan makro yaitu pertama ekonomi, LWK meledakkan produk kopi putih
disaat yang tepat karena tingkat pendapatan masyarakat Indonesia yang semakin meningkat
serta bonus demografi. Kedua teknologi LWK mempromosikan produk white coffee merek
“Luwak” di berbagai media massa baik cetak, radio, sosial media maupun televisi. Ketiga
budaya masyarakat indonesia terbiasa meminun kopi sehingga jumlah peminum kopi di
Indonesia sangat besar, tetapi juga masyarakat indonesia juga bosan dengan kopi yang itu-itu
saja kopi hitam maka dari itu masyarakat menyukai LWK. Keempat demografi kepopuleran
LWK sudah masuk ke pasar tradisional maupun pasar modern dan peminum kopi biasanya
kebanyakan orang tua tetapi sekarang sudah banyak generasi milenial yang meminum kopi.
Kelima lingkungan alam LWK mengubah tren kopi dari hanya ada kopi hitam tetapi LWK
mengubah tersebut dengan produk kopi putih.
2. strategi positioning dan diferensiasi
a. strategi positioning dan diferensiasi Brand positioning adalah tempat produk yang berbeda,
jelas, dan bernilai lebih secara relatif dibanding pesaing dibenak konsumen. Sebagai cara
konsumen mendefinisikan produk pada atribut-atribut penting apabila dibandingkan secara
relatif dengan produk pesaing. Positioning menghasilkan posisi produk (product position)
yaitu citra produk yang jelas, berbeda dan unggul secara relatif dibanding pesaing didalam
benak konsumen.
Strategi diferensiasi adalah mendesain sejumlah perbedaan yang berarti untuk membedakan
produk dari produk pesaing.
b. Mengidentifikasi dan menganalisis keberhasilan LWK mengembangkan strategi positioning
dan diferensiasi yaitu ada 3 langkah
1) Langkah pertama : mengidentifikasi keunggulan kompetitif yang mungkin
Dalam LWK keunggulan yang mungkin adalah kopi putih, luwak, dan branding LWK
identik dengan luwak adalah produk kopi termahal didunia
2) Langkah kedua : memilih keunggulan kompetitif yang tepat
Satu keunggulan kompetitif yang diatasnya akan dibangun strategi penentuan posisinya
dalam LWK yang paling diunggulkan adalah luwak
3) Langkah ketiga : mewujudkan dan mengkomunikasikan posisi yang dipilih
Dalam top 10 kopi dalam kemasan LWK berada diposisi ke lima
3. Strategi distribusi dan promosi
a. Strategi distribusi adalah sebuah pendistribusian barang ataupun produk lainnya tentu saja
dari tangan produsen menuju ke konsumen, pasti ada sebuah perantaranya, perantara tersebut
akan menjadi sebuah jembatan. Dalam hal ini LWK perantara LWK adalah di minimarket,
supermarket sampai warung rokok pinggir jalan, baru sampai ke pembeli.
b. Menurut Moekijat (2000 : 443) “strategi promosi adalah kegiatan perusahaan untuk
mendorong penjualan dengan mengarahkan komunikasi-komunikasi yang meyakinkan
kepada para pembeli" Promosi adalah segala bentuk komunikasi yang digunakan untuk
menginformasikan, membujuj, dan mengingatkan pasar sasaran tentang produk yang
dihasilkan organisasi, individu maupun rumah tangga . Strategi promosi yang dilakukan
LWK adalah mempromosikan produk white coffee merek “Luwak” di berbagai media massa
baik cetak, radio, sosial media maupun televisi. Dan melakukan branding yang sangat baik
yaitu “Luwak” menjadi kata yang identik dengan produk kopi termahal di dunia karena
berasal dari binantang “Luwak”, sehingga kata kopi luwak identik dengan kualitas kopi
terbaik.

Anda mungkin juga menyukai