Anda di halaman 1dari 20

KALIMAT EFEKTIF

KOMANG WIDANA PUTRA


 Kalimat adalah bagian ujaran/tulisan yang
mempunyai struktur minimal subjek dan predikat
dengan intonasi final yang menunjukkan bagian
ujaran/tulisan itu sudah lengkap dengan makna
(bernada berita, tanya atau perintah).
 Unsur kalimat:
Subjek, Predikat, Objek, Pelengkap, Keterangan.
KALIMAT EFEKTIF

Mayat wanita yang ditemukan itu sebelumnya sering


mondar-mandir di daerah tersebut.

Kalimat efektif adalah kalimat yang dapat


mengungkapkan maksud penutur/penulis secara
tepat sehingga maksud itu dapat dipahami oleh
pendengar/pembaca secara tepat.
SYARAT KALIMAT EFEKTIF

kesepadanan kesejajaran

kelogisan

ketepatan Kehematan
KELOGISAN

 Ide kalimat dapat diterima oleh akal.


 Contoh:
Waktu dan tempat kami persilakan.
Bapak Menteri kami persilakan.
KESEPADANAN

Keseimbangan antara pikiran (gagasan) dan struktur


bahasa yang dipakai.
Ciri:
1. Mempunyai subjek/predikat yang jelas.
Bagi semua mahasiswa perguruan tinggi ini harus
membayar uang kuliah.
Semua mahasiswa perguruan tinggi ini harus
membayar uang kuliah.
 2. Kata penghubung intrakalimat tidak dipakai
dalam kalimat tunggal
 Kami datang agak terlambat. Sehingga kami tidak
dapat mengikuti acara pertama.
Kami agak datang terlambat sehingga tidak dapat
mengikuti acara pertama.
 3. Predikat kalimat tidak didahului oleh kata yang.
 Sekolah kami yang terletak di depan gedung bioskop.
 Sekolah kami terletak di depan gedung bioskop.
 Tentang kelangkaan pupuk mendapat keterangan para
petani.
Para petani mendapat keterangan tentang kelangkaan
pupuk.
 Saya punya rumah baru saja diperbaiki.
Rumah saya baru saja diperbaiki.
Yang saya sudah sarankan kepada mereka adalah
merevisi anggaran itu proyek.
Saya sudah menyarankan kepada mereka untuk merevisi
anggaran proyek itu.
KESEJAJARAN

 Kegiatan di perpustakaan meliputi pembelian buku,


membuat katalog, dan buku-buku diberi label.
 Kegiatan di perpustakaan meliputi pembelian buku,
pembuatan katalog , dan pelabelan buku.
 Kesejajaran berarti menempatkan gagasan yang
sama penting dan fungsinya ke dalam struktur
kebahasaan yang sama.
KESEJAJARAN BENTUK

 Penyakit alzheimer alias pikun adalah salah satu segi


usia tua yang paling mengerikan dan berbahaya,
sebab pencegahan dan cara mengobatinya belum
ada yang tahu.
 Penyakit alzheimer alias pikun adalah salah satu segi
usia tua yang paling mengerikan dan
membahayakan, sebab pencegahan dan
pengobatannya belum ada yang tahu.
 Program kerja ini sudah lama diusulkan, tetapi
pimpinan belum menyetujuinya.
 Program kerja ini sudah lama diusulkan, tetapi
belum disetujui pimpinan.
KEHEMATAN

 Saya melihatnya dengan mata kepala saya sendiri


mahasiswa itu belajar sepanjang hari dari pagi
sampai sore.
 Saya melihat mahasiwa itu belajar seharian.
 Kehematan yakni upaya menghindari pemakaian
kata yang tidak perlu.
KEHEMATAN SUBJEK

 Hadirin serentak berdiri setelah mereka mengetahui


inspektur upacara memasuki lapangan upacara.
 Hadirin serentak berdiri setelah mengetahui
inspektur upacara memasuki lapangan upacara.
PENYINGKATAN UNGKAPAN

 Saya mempunyai pendapat Indonesia negeri yang


kaya.
 Saya berpendapat Indonesia negeri yang kaya.
 Dia memakai pakaian hijau muda.
 Dia berpakaian hijau muda.
PENGHILANGAN BENTUK YANG
BERSINONIM

 Kita perlu bekerja keras agar supaya tugas ini


berhasil.
 Kita perlu bekerja keras agar tugas ini berhasil.
MENGHILANGKAN BENTUK JAMAK YANG
GANDA

 Semua data-data itu dapat diklasifikasikan dengan


baik.
 Semua data dapat diklasifikasikan dengan baik.
 Mereka turun ke bawah melalui tangga samping
kantor.
 Mereka turun melalui tangga samping kantor.
 Penulis mengadakan penelitian mengenai hama
wereng.
 Penulis meneliti hama wereng.
KETEPATAN

 Mereka ingin mengukur ke dalaman danau Batur.


 Mereka ingin mengukur kedalaman Danau Batur.

Penulisan kalimat sesuai EYD.


LATIHAN

 Adik memetiki setangkai bunga.


 Karyawan itu dengan segera mengubah rencananya setelah dia
bertemu dengan direkturnya.
 Hasil dari pertemuan itu harus segera dirumuskan.
 Warna kuning dan warna ungu adalah warna kesukaannya.
 Perampok itu mengadakan pembunuhan terhadap pemilik rumah.
 Kendaraannya yang canggih itu tidak memakai bahan bakar yang
berasal dari minyak bumi, melainkan menggunakan bahan bakar yang
berasal dari sinar matahari.
 Pemerintah telah merencanakan mendirikan industri besar, perbaikan
kantor, mengatur pemilu yang akan datang, dan ditelitinya sebab-
sebab kenakalan remaja.
 Setiap hari dia pulang pergi Jakarta-Bogor dengan kereta api.

Anda mungkin juga menyukai