Anda di halaman 1dari 19

ASPEK MANAJEMEN

STUDI KELAYAKAN BISNIS

Nama Kelompok 6:
1. Annisa Salsabila
2. Chin Mei Kuan
3. Elnia Mashita
4. Juani C.A
5. Keiko Angelique
6. Rifkah Dwi Fatanah
7. Tabita Happy
PENDAHULUAN
 Aspek manajemen dan organisasi yaitu penggambaran
mengenai pengorganisasian pihak-pihak yang terlibat
dalam usaha, job deskription-nya, tanggung jawab serta
kontribusi masing-masing pihak dalam mencapai tujuan.
 Aspek manajemen dan organisasi merupakan kegiatan
dan cara pengelolaan dari gagasan usaha/proyek
direncanakan, meliputi :
 Penentuan bentuk dan sistem pengelolaan usaha secara
teknis (jenis pekerjaan yang diperlukan) dan kegiatan
usaha
 Bentuk organisasi yang cocok dan sesuai untuk usaha
 Penentuan jumlah SDM dan keahlian yang diperlukan
ASPEK MANAJEMEN

 Aspek Manajemen merupakan bagian yang tidak

terpisahkan dari beberapa aspek kajian dalam sebuah

laporan studi kelayakan bisnis.

 Keberhasilan suatu proyek/kegiatan sangat dipengaruhi

oleh peranan manajemen dalam pencapaian tujuan

proyek/kegiatan.
Fungsi Manajemen

 Planning(Perencanaan)
 Organizing(Pengorganisasian)
 Actuating( Pengarahan)
 Controlling( Pengendalian)
Planning(Perencanaan)

 Adalah memikirkan apa yang akan dikerjakan


dengan sumber yang dimiliki.
 Tujuan dilakukan perencanaan adalah untuk
menentukan tujuan perusahaan secara
keseluruhan dan cara terbaik utuk memenuhi
tujuan itu.
Pendekatan dalam Perencanaan
A. Pendekatan atas bawah
Perencanaan ini dilakukan oleh pemimpin organisasi. Unit
organisasi di bawahnya hanya melaksanakan hal-hal yang telah
direncanakan. Pemimpin hanya memberikan pengarahan dan
petunjuk untuk menyusun rencana yang pada tahapannya.

B. Pendekatan bawah atas


Pemimpin puncak memberikan gambaran situasi dan kondisi yang
dihadapi organisasi dan memberikan kewenangan kepada
manajemen di tingkat bawahnya untuk menyusun perencanaan.
C. Pendekatan campuran

Pemimpin memberikan petunjuk perencanaan organisasi


secara garis besar sedangkan petunjuk perencanaan
diorganisasi secara garis besar. Sedangkan perencanaan
detailnya diserahkan kepada kreativitas unit perusahaan di
bawahnya dengan tetap mematuhi aturan yang ada.

D.Pendekatan kelompok

Perencanaan ini dibuat oleh sekelompok tenaga ahli dlam


perusahaan dibentuk semacam biro atau bagian khusus
seperti biro perencanaan.
Fungsi utama Perencanaan
Manajemen

 Penerjemah kebijakan umum


 Berupa perkiraan yang bersifat ramalan
 Berfungsi ekonomi
 Alat koordinasi
 Alat/sarana pengawasan
 Memastikan suatu kegiatan
Organizing(Pengorganisasian)

Pengorganisasian adalah pengaturan setelah ada plan(rencana).


Tujuan dilakukan pengorganisasian ini untuk dapat membagi
suatu kegiatan besar menjadi kegiatan- kegiatan yang lebih kecil.
Dengan pengorganisasian ini ,manajer dapat mudah dalam
melakukan pengawasan .
Langkah Perorganisasian
1. Merinci seluruh pekerjaan yang harus dilaksanakan organisasi
agar sesuai dengan misi dan visinya.
2. Membagi beban kerja ke dalam aktivitas-aktivitas yang
secara logis dan memadai dapat dilakukan oleh seseorang
atau oleh sekelompok orang.
3. Mengkombinasikan pekerjaan anggota organisasi dengan
cara yang logis dan efisien.
4. Menetapkan mekanisme untuk mengkoordinasikan pekerjaan
anggota organisasi dalam satu kesatuan yang harmonis.
5. Memantau efektvitas organisasi dan mengambil langkah-
langkagh penyesuaian untuk mempertahannkan atau
menngkatkan efektivitas.
Actuating(Pengarahan)

 Actuating mencakup kemampuan manajemen dalam memotivasi,


mempengaruhi, mengarahkan dan berkomunikasi dengan orang
lain. Actuating (pengarahan) juga merupakan salah satu dari
aspek manajemen yang akan dinilai, untuk itu diperlukan
perhatian terhadap strategi manajemen dalam
menjalankan actuating itu sendiri untuk mencapai sasaran bisnis.
Fungsi pengarahan yang
pokok dalam manajemen

1. Mempengaruhi seseorang supaya bersedia menjadi pengikut

2. Melakukan daya tolak pada seseorang

3. Membuat seseorang atau orang-orang suka mengerjakan


tugas dengan lebih baik

4. Mendapatkan, memelihara dan memupuk kesetiaan pada


pimpinan, tugas dan organisasi tempat mereka bekerja

5. Menanamkan, memelihara dan memupuk rasa tanggung


jawab seseorang atau orang-orang terhadap Tuhanya Negara
dan masyarakat
Kepimpinan
 Adalah sebagai suatu proses mengenai pengarahan dan
usaha untuk mempertahankan kegiatan yang berhubungan
dengan orang kelompok .
 Menurut chapman yang dikutip Dale Timpe lima landasan
kepemimpinan yang kokoh adalah :
1. Cara berkomunikasi
2. Pemberian motivasi
3. Kemampuan memimpin
4. Pengambilan keputusan
5. Kekuasaan yang positif
PENGAWASAN (CONTROLLING)

Controling merupakan kegiatan dalam menilai suatu kinerja yang


berdasarkan pada standar yang sudah dibuat perubahan atau suatu
perbaikan apabila dibutuhkan. aktivitas dalam fungsi pengendalian ini
misalnya:
1. Mengevaluasii keberhasilan dalam proses mencapai tujuan dan target
mengikuti indikator yang sudah ditetapkan.
2. Menempuh langka klarifikasi serta koreksi atas terjadinya
penyimpangan yang ditemukan.
3. Memberi alternatif solusi atas masalah yang terjadi dalam mencapai
tujuan yang ditetapkan.
Fungsi Pokok Pengendalian

 Mencegah terjadinya penyimpangan-penyimpangan


atau kesalahan dengan melakukan pengendalian secara
rutin disertai adanya ketegasan-ketegasan dalam
pengawasan.
 Meperbaiki berbagai penympangan yang terjadi.
 Mendinamisasaikan organisasi.
 Mempertebal rasa tanggung jawab.
JENIS PEKERJAAN
 Studi kelayakan tidak dilakukan analisis
jabatan yang terinci tapi cukup
membandingkan dengan sistem yang
telah ada atau berdasarkan bantuan
dari para teknisi industri.
 Hasil dari aktivitas tersebut adalah Job
Description dan Job Spesification untuk
setiap jenis pekerjaan.
JOB DESCRIPTION
 Identifikasi jabatan
 Ringkasan jabatan
 Tugas yang harus dilaksanakan
 Pengawasan yang diberikan dan diterima
 Hubungan dengan jabatan lain
 Bahan, alat dan mesin yang digunakan
 Kondisi kerja
 Penjelasan istilah khusus
 Penjelasan tambahan
JOB SPESIFICATION
 Syarat-syarat yang meliputi :
 Pendidikan formal
 Keahlian khusus
 Pengalaman
 Persyaratan fisik tertentu
 Gender
 Mata
 Tinggi badan
Sekian, terima kasih 

Anda mungkin juga menyukai