Anda di halaman 1dari 14

Titik Didih dan Titik

Leleh
Kelas X
SMK-Analis Kimia YKPI Bogor
Tahun Ajaran 2019/2020
Titik Leleh
Titik Leleh adalah suhu dimana suatu zat mulai mengalami perubahan
wujud dari padat menjadi cair pada tekanan suatu atmosfer.
Titik cair merupakan salah satu sifat fisika yang khas bagi suatu padatan.
Titik leleh bargantung pada kekuatan relatif dari ikatan. Semakin kuat
ikatan yang dibentuk, semakin besar energi yang diperlukan untuk
memutuskannya. Dengan kata lain, semakin tinggi juga titik lebur unsur
tersebut.
Penentuan Titik Leleh
 Melting Point Apparatus,
berfungai untuk mengukur suhu,
tapi penggunaanya hanya untuk
mengukur titik leleh.
Dinamakan aparatus karena terdiri
dari beberapa rangkaian alat,
seperti pemanas, thermostat, dan
tempat untuk menyimpan bahan.
 Alat pemanas tebuat dari plate baja/kawat
yang terletak didalam alat.
Panas dihasilkan karena adanya aliran listrik
yang bisa dirubah menjadi panas, sehingga
panas tersebut melelehkan bahan yang akan
diukur titik lelehnya.
Termostat berfungsi untuk membaca suhu
dalam satuan ℃.
Tempat menyimpan bahan terdiri dari dua buah
lubang berfungsi untuk menyimoan pipa
kapiler yang berisi sampel uji.
Titik Didih
 Titik didih adalah suhu dimana suatu zat mulai mengalami perubahan wujud zat
dari cair menjadi gas.
Setiap zat memiliki titik didih yang spesifik seperti air 100℃, alkohol 78℃, raksa
357℃.
Bila tekanan uap sama dengan tekanan luar (tekanan yang dikenakan), mulai
terbentuk gelembung-gelembung uap dalam cairan. Karena tekanan uap dalam
gelembung sama dengan tekanan udara, maka gelembung itu dapat mendorong diri
lewat permukaan dan bergerak ke fase gas di atas cairan, sehingga cairan itu
mendidih.
Alat Ukur Titik Didih
 Thermometer
Bahasa
Latin

Thermo Meter
(panas) (mengukur)
 Klasifikasi
• Penunjuk skala berwarna
Yang Umum Digunakan Alkoho merah
l • Suhu dibawah 0 C sampai
maksimal 110 C

• Penunjuk skala berwarna


Air putih/jernih

Raksa • Diatas suhu 110 C


• Tahan panas
1. Thermometer Bulb (air raksa atau alkohol)

 Menggunakan gelembung besar (bulb) pada ujung bawah tempat menampung


cairan dan tabung sempit (lubang kapiler) untuk menekankan perubahan volume
atau tempat pemuaian cairan.

 Berdasarkan pada prinsip suatu cairan, volumenya berubah sesuai temperatur.


Cairan memuai ketika dipanaskan dan menyusut bila didinginkan nomor
disepanjang tube glass yang menjadi tanda besaran temperatur.
 Keuntungan :
1. Tidak memerlukan alat bantu
2. Relatif murah
3. Tidak mudah terkontaminasi bahan kimia
4. Konduktivitas panas rendah
 Kerugian
1. Mudah pecah
2. Harus dijaga agar tidak terkena benturan
3. Menghindari pengukuran yang melebihi skala thermometer
2. Thermometer spring
 Menggunakan sebuah coil (pelat pipih) yang terbuat dari logam yang sensitif terhadap
panas pada ujung spring terdapat pointer.
 Prinsip : “ Bila udara panas coil (logam) mengembang sehingga pointer bergerak naik,
sedangkan bila udara dingin logam mengkerut dan pointer akan bergerak turun’’
 Kerugian :
Paling rendah keakuratannya dibanding thermometer bulb dan digital.
 Harus selalu melindungi pipa kapiller dan ujung sensor (probe) terhadap benturan
/gesekan.
Pemakaiannya tidak boleh melebihi suhu skala dan harus diletakkan di tempat yang
tidak terpengaruh getaran
3. Thermometer Non Kontak atau Thermometer Inframerah
 Dapat mengukur suhu tanpa kontak fisik antara thermometer dan obyek
dimana suhu diukur.
 Prinsip : “ bahwa semua obyek memancarkan energi inframerah. Semakin
panas suatu benda maka molekulnya semakin aktif dan banyak energi
inframerah yang dipancarkan.
 Rangkaian Alat
1. Lensa yang focus mengumpulkan energi infra merah dari obyek ke
alat pendeteksi/detektor
2. Detektor akan mengkonversi energi menjadi sebuah sinyal listrik.
 Penggunaan
1. Bila dibutuhkan pengukuran respon cepat (exp rol, mesin bergerak)
2. Karena adanya bahan pencemaran atau kondisi berbahaya
3. Jarak yang terlalu jauh atau tinggi
4. Thermometer kontak atau Termokopel
 Prinsip : “ Terdiri dari dua logam yang tidak sama digabung menjadi satu
pada ujungnya. Bila gabungan dua logam dipanaskan atau didinginkan
tegangan akan dihasilkan yang dapat dikorelasikan kembali menjadi suhu”
 Terdiri dari probe, probe dimasukan kedalam cairan atau gas untuk
mengukur suhunya.
Quiz Thermometer
1. Thermometer berasal dari bahas latin yakni, (sebutkan dan
pengertian masing masing)!
2. Jenis thermometer yang umum digunakan ada dua yaitu! Sebutkan
3. Jelaskan perbedaan thermometer alkohol dan raksa!
4. Sebutkan jenis thermometer!
5. Thermometer yang memiliki prinsip mengukur suhu tanpa kontak
fisik dengan suhu yang akan diukur adalah jenis….

Anda mungkin juga menyukai