Anda di halaman 1dari 13

TELAAH

LITERATUR

SABI’AH KHAIRI, Ners.,Sp.Kep,Mat
PENTINGNYA
TELAAH LITERATUR

 Merupakan ciri ilmiah untuk mencari kebenaran
dalam membuktikan hipotesis penelitian
 Sebagai dasar dalam merumuskan masalah
penelitian
 Sebagai dasar dalam merumuskan hipotesis
 Membuka wawasan serta membantu memperdalam
pengetahuan peneliti untuk membuktikan hipotesis
ataupun sebagai panduan dalam melaksanakan
tahap-tahap penelitian selanjutnya
DEFINSI

“Kajian kritis yang dilakukan
terhadap suatu topik yang
sudah ditulis oleh ilmuan
atau pakar dibidangnya”
(Dharma, 2011)
SUMBER PUSTAKA

 Buku teks
 Publikasi kaya ilmiah melalui jurnal
 Laporan penelitian (skripsi, tesis, disertasi)
 Rangkuman hasil seminar tingkat nasional maupun
internasional
 Surat kabar atau majalah resmi
 Dokumen pemerintah
 Literatur dari internet pada situs resmi (sebaiknya
tidak dari situs wikipedia, wordpress)
PERBEDAAN TELAAH LITERATUR
DENGAN TINJAUAN PUSTAKA

 Pada tinjauan pustaka, peneliti hanya
mengumpulkan teori yang mendasari masalah,
penjelesan dan pembahasan masalah
 Pada telaah literatur, selain mengumpulkan teori-
teori terkait, peneliti juga membuat sebuah argumen
dari kumpulan teori yang dipaparkan.
Membandingkan antara teori satu dengan yang lain
baik dari segi kelebihan maupun kekurangan dari
masing-masing teori tersebut
Manfaat telaah literatur

1. Mengkaji sejarah permasalahan
2. Mendukung perumusan masalah penelitian
3. Mendukung hipotesis penelitian
4. Mendalami landasan teori yang terkait dengan
masalah penelitian
5. Mengkaji kelebihan dan kekurangan hasil
penelitian
6. Menghindari duplikasi penelitian
7. Membantu pemilihan prosedur penelitian
SUSUNAN BAB 2

1. TELAAH LITERATUR
2. KERANGKA TEORI
ISI TELAAH LITERATUR

 Konsep atau topik yang berkaitan dengan tema
penelitian
 Dapat terdiri dari beberapa sub judul sesuai dengan
kebutuhan
 Isi teori bersifat mengerucut dan lebih spesifik sesuai
dengan masalah penelitian tidak melebar kepada
topik lain yang masih jauh keterkaitannya
Kerangka Teori

 Kerangka teori dibangun dari hasil dari telaah
literatur
 Kerangka teori mencerminkan penjelasan dari teori
yang berupa suatu rangkuman
 Kerangka teori dibuat dalam bentuk bagan yang
menggambarkan asumsi-asumsi teori yang
digunakan
Hipotesis Penelitian

 Hipotesis adalah dugaan sementara atau pernyataan
awal peneliti mengenai hubungan antar variabel
yang merupakan jawaban peneliti tentang
kemungkinan hasil penelitian
 Hipotesi berguna dalam memberikan arah dalam
merencanakan penelitian, membuat penelitian lebih
fokus dan lebih objektif
Jenis hipotesis

 Hipotesis kerja (hipotesis alternatif : Ha)
Pernyataan tentang prediksi hasil penelitian yang
dinyatakan secara langsung
Contoh: Judul penelitian “pengaruh dukungan sosial
keluarga terhadap tingkat kecemasan ibu hamil”.
Hipotesis kerja : “dukungan sosial keluarga dapat
menurunkan tingkat kecemasan ibu hamil”

 Hipotesis statistik
Hipotesis yang digunakan untuk kepentingan uji statistik.
Hipotesis statistik (lanj..)

 Sering dinyatakan dengan istilah hipotesis null (H0)
atau tidak adanya perbedaan atau hubungan
signifikan antar kedua variabel.
 Jika H0 ditolak maka hipotesi kerja/ Ha diterima.
Artinya ada perbedaan atau hubungan yang
signifikan antar kedua variabel

TERIMA KASIH

Anda mungkin juga menyukai