Anda di halaman 1dari 3

UJIAN TENGAH SEMESTER

MATA KULIAH MORFOLOGI


Soal:
1. Apa kritik yang dapat disampaikan terhadap definisi bahwa morfologi adalah ilmu
tentang bentuk kata dan ilmu tentang morfem?
Kridalaksana, (1993:142) mengatakan bahwa morfologi adalah bidang linguistik yang
mempelajari morfem dan kombinasi-kombinasinya.
Chaer, (2008:3) mengatakan morfologi ilmu mengenai bentuk. Sementara di dalam kajian
linguistik morfologi bearti ilmu tentang bentuk-bentuk dan pembentukan kata.
Crystal (1980:232-233), Morfologi adalah cabang tata bahasa yang menelaah struktur atau
bentuk kata, utamanya melalui penggunaan morfem.
2. Samakah kata dengan morfem bebas? Apa alasannya?
Kridalaksana (1993:141) Mengatakan morfem bebas yang secara potensial dapat berdiri
sendiri; misalnya {rumah}, {lari}.
Chaer (2008:17) mengatakan morfem bebas adalah morfem yang tanpa keterkaitan dengan
morfem lain. Misalnya {pulang}, {pergi}.
Pateda (2011:85) morfem bebas adalah bentuk yang secara bebas dapat berdiri sendiri dan
berfungsi dalam ujaran.
Chaer (2012:162) mengatakan bahwa kata adalah satuan bahasa yang memiliki satu
pengertian; atau kata adalah deretan huruf yang diapit oleh dua buah spasi dan mempunyai
satu arti. Contoh: sikap, kucing, spidol.
Crystal, (1980:383-385) kata adalah satuan ujaran yang mempunyai pengenalan intuitif
universal oleh penutur asli baik dalam bahasa lisan dan bahasa tulisan.
Oka dan Suparno (1994:175) kata adalah satuan bebas yang terdiri dari satu morfem atau
lebih.
Jadi, intinya tidak sama....................................................
3. Jelaskan perubahan infleksional dan derivasional! Berilah contoh dalam bahasa Indonesia!
Samsuri (1985:198) mengatakan bahwa derivasi ialah konstruksi yang berbeda kontribusinya
daripada dasarnya. Sedangkan infleksi adalah konstruksi yang menduduki distribusi yang
sama dengan dasarnya.
Chaer (2012:175) mengatakan pembentukan kata secara infleksi tidak membentuk kata baru
atau kata lain yang berbeda identitas leksikalnya dengan bentuk dasarnya. Sedangkan

pembentukan secara derivatif membentuk kata baru, kata yang identitas leksikalnya tidak
sama dengan kata dasarnya.
Bickford, dkk (1991:17-18) morfologi sering dibagi menjadi dua morfologi derivasional dan
morfologi infleksional. Morfologi derivasional adalah mengambil satu kata dan mengubahnya
menjadi kata yang lain, yakni menciptakan entri-entri leksikal yang baru. Morfologi
infleksional adalah tidak mengubah satu kata menjadi kata yang lain dan tidak pernah
mengubah kategori sintaksis, sebaliknya menghasilkan bentuk lain dari kata yang sama.
Contoh morfologi derivasional: dari kata air yang berkelas nomina dibentuk menjadi mengairi
yang berkelas verba.
Morfologi infleksional: membaca , dibaca, terbaca.
4. Jelaskan objek kajian morfologi! Berilah contoh dalam bahasa Indonesia
Ramlan (1983:16) objek-objek kajian morfologi adalah hal-hal yang berhubungan dengan
bentuk kata.
Wardono (2007:7-10) objek-objek kajian morfologi antara lain kata, klitik, morfem, leksem.
5. Jelaskan macam-macam prosede morfologi dalam bahasa Indonesia!
Chaer (2012:177) proses morfemis yang berkaitan dengan afiksasi, reduplikasi, komposisi
dan juga sedikit tentang konversi dan modifikasi intern.
Daftar pustaka
Chaer, Abdul 2008. Morfologi Bahasa Indonesia (Pendekatan Proses). Jakarta: Rineka Cipta.
_____. 2012. Linguistik Umum. Jakarta: Rineka Cipta.
Crystal, David. 1980. A first dictionary of linguistics and phonetics, London: Andre Deutsch.
Kridalaksana, Harimurti. 1993. Kamus Linguistik. Jakarta: Gramedia.
Samsuri. 1985. Analisis Bahasa. Jakarta: Erlangga.
Pateda, Mansoer. 2011. Linguistik (Sebuah Pengantar). Bandung: Angkasa.
Ekowardono, Karno. 2007. Handout Mata Kuliah Morfologi Bahasa Indonesia. Semarang:
UNNES Press.
Oka dan Suparno. 1994. Linguistik Umum. Jakarta: Departemen Pendidikan dan Kebudayaan.
Bickford, J. Albert, dkk. 1991. A Course in Basic Grammatical Analysis, Tucson. USA:
Summer Institute Of Linguistics.

Catatan:
1. Ujian ini dikerjakan di rumah
2. Semua jawaban harus berdasarkan teori morfologi secara komprehensif (minimal 3 teori).
Tulis sumber kutipannya dan daftar pustaka.
3. Tidak diperkenankan mengambil teori dari internet

4. Tidak boleh ada jawaban yang sama. Pelanggaran ketentuan ini berakibat jawaban Anda
dianggap tidak ada.
5. Jawaban UTS maksimal dikumpulkan hari Kamis, 6 November 2014 Pukul 10.00.(hard file &
soft file)
6. Ketentuan Sistematikan Naskah Jawaban UTS morfologi
a. Diketik dan dicetak 1 rangkap
b. Menggunakan margin standard tesis, Atas:4, Bawah:3, Kiri:4, Kanan:3
c. Menggunakan font Times New Roman, Spasi 1,5
d. Tidak usah dijilid cukup distaples pojok atas

Anda mungkin juga menyukai