Anda di halaman 1dari 37

Extremitas Superior

EXTREMITAS SUPERIOR
PENDAHULUAN
Extremitas superior awalnya muncul sebagai kuncup kecil pada embrio yang
panjangnya kira-kira 5 mm atau berumur 4 minggu pascaovulasi. Tiap-tiap kuncup bakal
extremitas superior memanjang dan tumbuh dengan urutan proximodistal. Sebagai contoh
antebrachium muncul lebih dahulu dari pada manus. Beberapa hari setelah extremitas
superior pertama kali dapat terlihat, saraf-saraf tumbuh di dalamnya, demikian juga
kerangka dan otot-otot mengalami diferensiasi. Tak berapa lama kemudian, digiti dapat
dikenali.
Ciri khas extremitas superior adalah gerakannya yang bebas, terutama pada
manus. Banyak gerakan yang dipengaruhi oleh otot-otot yang mempunyai origo yang luas
di costae dan vertebrae. Dengan demikian otot-otot di regiones thoracales ventralis et
dorsalis termasuk dalam pembicaraan mengenai extremitas superior.
Extremitas superior dibagi menjadi beberapa regiones, yaitu regiones thoracalis
(termasuk fossa axillaris), brachii, cubiti, antebrachii et manus. Masing-masing regio terdiri
dari dua bagian, yaitu ventral (anterior) dan dorsal (posterior), misalnya regio thoracalis
terdiri dari regiones thoracales ventralis et dorsalis.

REGIO THORACALIS
ANATOMI PERMUKAAN
Pada laki-laki di regio thoracalis ventralis terutama tampak adanya m.pectoralis
major, yang melanjutkan diri sebagai dinding anterior fossa axillaris. Sedang pada
perempuan, gambaran yang menonjol adalah adanya glandulae mammae, yang
diakibatkan oleh elemen kelenjarnya, maupun lemak yang terdapat diantara elemenelemennya.
Scapula yang terdapat di regio thoracalis dorsalis, letaknya setinggi costae III-VII
dalam posisi anatomik, sedang trigonum spinae scapulaenya setinggi corpus vertebrae
thoracalis III. Processus coracoideusnya dapat teraba di inferior dari titik pertemuan
sepertiga bagian lateral dan sepertiga bagian tengah clavicula, profundus terhadap tepi
anterior m. deltoideus. Acromion akan tergambar jelas bila m. deltoideus berkontraksi.
Articulatio acromioclavicularis terdapat disebelah medial dari bagian lateral acromion.
FASCIA SUPERFICIALIS
Di regio thoracalis ventralis fascia superficialisnya mengandung lemak, yang pada
laki-laki lapisan lemak yang tertebal berada di daerah profundus dari papilla et areola
mammae, sedang pada perempuan lapisan lemaknya membentuk massa besar yang
terletak di antara dan sekeliling jaringan glandulae mammae. Fascia superficialis di bagian
paling superior regio thoracalis mengandung m. platysma yang terutama terletak di regio

Extremitas Superior

colli, dan menyilang clavicula. Selain itu, di fascia superficialisnya terdapat vasa superficial
dan nn. cutanei. Vasa superficial di regio ini berasal dari rr. perforantes vasa thoracica
interna et thoracalis lateralis dan v. cephalica. Saraf-saraf superficial di regio ini adalah nn.
supraclaviculares, rr. cutanei anteriores et laterales nn. intercostales II-VII.
Fascia superficialis di regio thoracalis dorsalis tebal seperti juga kulitnya.
Permukaan profundus fascia superficial menyatu dengan fascia profundus yang
membungkus otot-otot di regio ini. Vasa superficialnya berasal dari cabang-cabang rr.
dorsales vasa intercostales posteriores et lumbales. Saraf-saraf superficial yang terdapat
di sini adalah cabang-cabang rr. dorsales nn. cervicales I-thoracales VIII, rr. cutanei
laterales nn. intercostales dan nn. supraclaviculares.
Rr. Perforantes Vasa Thoracica Interna
Rami ini menembus m. pectoralis major bersama rr. cutanei anteriores nn.
intercostalis II-VIII.
Rr. Perforantes Vasa Thoracalis Lateralis
Cabang-cabang ini mencapai regio thoracalis ventralis dengan berjalan di dalam
fascia superficialis yang berada di superficial dari tepi lateral m. pectoralis major.
Rr. Dorsales Vasa Intercostales Posteriores
Rami ini memberikan anrterialisasi otot-otot regio thoracalis dorsalis dan columna
vertebralis.
Rr. Dorsales Vasa Lumbales
Cabang-cabang ini juga memberikan arterialisasi untuk otot-otot regio thoracalis
dorsalis dan columna vertebralis.
V. Cephalica
Ujung superior vena ini berjalan di trigonum deltoideopectorale dan menuju ke
profundus di inferior dari calvicula untuk mencapai fossa axillaris.
Nn. Supraclaviculares
Saraf-saraf ini berasal dari plexus cervicalis dan cabang-cabangnya berjalan ke
inferior di superficial dari clavicula dan m. platysma untuk menginervasi kulit di spatia
intercostales I et II
Rr. Cutanei Anteriores Nn. Intercostales II-VII
Cabang-cabang ini menembus m. pectoralis major bersama cabang-cabang vasa
thoracica interna dan berjalan ke medial menginervasi kulit sejauh linea mediana, ke
lateral menginervasi kulit sejauh daerah yang diinervasi tumpang tindih bersama dengan
rr. cutanei laterales nn. intercostales II-VII.
Rr. Cutanei Laterales Nn. Intercostales II-VII
Rami ini bercabang lagi menjadi cabang-cabang anterior dan posterior. Cabang
anteriornya menginervasi glandulae mammae pada perempuan. Secang cabang
posteriornya berjalan posteromedial menyilang tepi anterior m. latissimus dorsi untuk
menginervasi kulit daerah lateral regio thoracalis dorsalis.

Extremitas Superior

Rr. Dorsales Nn. Cervicales I-Thoracales VIII


Cabang-cabang ini perjalanannya menjadi superficial di dekat linea mediana.

GLANDULAE MAMMAE
Glandula mammae terletak di dalam fascia superficialis. Tiap glandula terdiri dari
parenchyma dan stroma. Parenchymanya tersusun dari 15 20 lobi, yang tersebar di
dalam stroma yang terdiri jaringan ikat dan jaringan lemak. Tiap lobus mempunyai ductus
lactiferus tersendiri, yang bermuara di papilla mammae. Di dekat muaranya, ductus ini
melebar dan disebut sinus lactiferus. Jaringan lemak merupakan komponen terbesar dari
glandulae mammae perempuan.
Glandula mammae terbentang di antara costa II-VI dan di antara tepi lateral
sternum sampai linea medioaxillaris. Dua pertiga bagiannya terdapat di superficial dari m.
pectoralis major, sedang sepertiganya terletak di superficial dari m. serratus anterior.
Glandula ini difiksasi ke kulit oleh adanya ligamentum suspensorium yang berjalan dari
fascia profundus sampai permukaan profundus kulit.
Papilla mammae berupa suatu tonjolan yang biasanya terletak setinggi spatium
intercostalis IV dan merupakan muara ductus lactiferus. Struktur ini terutama terdiri dari
jaringan otot polos sirkuler, sehingga pada saat berkontraksi, jaringan otot polos ini
menekan ductus lactiferus serta menyebabkan papilla mammae erectio. Jaringan otot
polos longitudinalnya dapat menyebabkan depressio atau retractio papilla mammae.
Di areola mammae, suatu daerah sekeliling papilla mammae yang pigmentasinya
lebih banyak daripada sekitarnya, terdapat glandula areolaris. Fungsi glandula areolaris
adalah menghasilkan pelumas untuk melindungi areola et papilla mammae. Di profundus
dari areola mammae terdapat otot polos dan plexus lymphaticus, tetapi tidak terdapat
jaringan lemak.
Inervasinya berasal dari rr. cutanei arteriores et laterales nn. intercostales II-VI.
Rr. perforantes aa. thoracica interna et thoracalis lateralis mencapai glandula
mammae melalui tepi-tepinya, sedang cabang-cabang aa. intercostales melalui
permukaan profundusnya. Venae superficialesnya bermuara pada v. thoracica interna atau
vv. superficiales di bagian inferior regio colli, sedang venae profundinya bermuara ke vv.
thoracica interna, axillaris atau intercostales.
Pembuluh limfe interlobaris mengalirkan limfenya menuju plexus subareolaris. Dari
sini dan bagian lain glandula mammae, kebanyakan pembuluh limfenya mengikuti venae
menuju fossa axillaris. Sekitar 75% aliran limfenya menuju lnn. axillares.
FASCIA PROFUNDUS
Fascia profundus di regio thoracalis ventralis, yang disebut fascia pectoralis,
melekat pada clavicula dan sternum, serta membungkus m. pectoralis major. Di tepi
inferolateral otot ini fascia pectoralis melanjutkan diri ke m. latissimus dorsi. Di sini fascia
pectoralis terbagi menjadi dua lapisan yang akan membungkus m. latissimus dorsi dan di
posterior melekat pada processi spinosi vertebrae thoracales. Di antara mm. pectoralis
major et latissimus dorsi, fascia ini menebal dan disebut fascia axillaris yang membentuk
dasar fossa axillaris. Selapis fascia ini berjalan ke superior dan membungkus m. pectoralis
minor, kadang-kadang disebut sebagai ligamentum suspensorium axillaris. Selanjutnya

Extremitas Superior

selapis fascia ini melanjutkan diri ke superior sebagai fascia clavipectorale


(coracocleidopectorale) untuk membungkus m. subclavius dan melekat pada clavicula.
Fascia clavipectorale ke medial menyatu dengan fascia yang melapisi spatia
intercostales I et II dan melekat pada costa I. Ke lateral, fascia ini meluas sampai
processus coracoideus scapulae dan menyatu dengan fasciae mm. biceps brachii et
coracobrachialis. Bagian dari fascia coracocleidopectorale yang terletak di antara costa I
dan processus coracoideus scapulae menebal dan dinamakan ligamentum
costocoracoideum. Di posterior, fascia ini menyatu dengan axillary sheath dan ditembus
oleh v. cephalica, a. thoracoacromialis serta n. pectoralis lateralis.
Fascia profundus di regio thoracalis dorsalis yang terletak di superficial dari mm.
trapezius et latissimus dorsi tipis tetapi kuat dan melekat pada otot-otot ini serta fascia
superficialis. Di tepi bebas kedua otot ini, fascia profundus menyatu dengan fascia yang
terletak di profundus dari kedua otot. Fascia di profundus dari m. latissimus dorsi ketika
mencapai tepi lateral otot ini, menyatu dengan fascia yang terletak di superficialnya. Lebih
jauh dari tepi lateral m. latissimus dorsi, fascia ini menyatu dengan fasciae mm. obliquus
abdominis externus et serratus anterior serte sebagian melanjutkan diri sebagai fasciae
profundi regio brachii dan fossa axillaris. Ke medial, fascia yang terletak di profundus dari
m. latissimus dorsi menyatu dengan aponeurosis otot ini.

REGIO THORACALIS VENTRALIS


OTOT-OTOT DI REGIO THORACALIS VENTRALIS
Di regio ini terdapat mm. pectorales major et minor, subclavius, serratus anterior,
yang semuanya menghubungkan extremitas superior dengan skeleton thoracalis. M.
pectoralis major merupakan satu-satunya otot di regio thoracalis ventralis yang berinsertio
di humerus, yang lain berinsertio di cingulum extremitatis superior. Dengan gambaran
diatas, maka sebagian otot-otot extremitas superior dapat dibagi menjadi tiga kelompok
menurut letak origo maupun insertionya, yaitu truncocingular, truncoextremital dan
cinguloextremital. Kelompok truncocingular berorigo di truncus dan berinsertio di cingulum
extremitatis superioris sebagai contoh adalah m. pectoralis minor. Otot yang berorigo di
truncus dan berinsertio di extremitas superior termasuk kelompok truncoextremital,
contohnya adalah m. pectoralis major pars sternocostalis. Sedang kelompok
cinguloextremital adalah otot yang berorigo di cingulum extremitatis superioris dan
berinsertio di extremitas superior, misalnya m. pectoralis major pars clavicularis.
Inervasi otot-otot di regio ini semuanya berasal dari cabang-cabang plexus
brachialis.
M. Pectoralis Major
Otot yang besar dan bentuknya mirip kipas ini berorigo di sepertiga bagian medial
clavicula; fascies anterior manubrium et corpus sterni, cartilagines costales I-VI dan
aponeurosis m. obliquus abdominis externus. Karena origonya begitu luas, maka otot ini
dibagi menjadi tiga bagian, yaitu paries clavicularis, sternocostalis et abdominalis.
Insertionya di crista tuberculi majoris humeri.
Inervasinya berasal dari nn. pectorales lateralis et medialis.
Fungsi otot ini untuk flexio, adductio dan rotatio medial pada articulatio humeri.

Extremitas Superior

M. Pectoralis Minor
Otot ini terletak profundus dari m. pectoralis major. Origonya di costae III-V dan
insertionya di processus coracoideus scapulae.
Nn. pectorales medialis et lateralis juga menginervasi otot ini.
M. pectoralis minor fungsinya untuk abductio dan rotatio inferior scapula.
M. Subclavius
Origo otot yang kecil dan tertutup oleh clavicula ini adalah di pertemuan antara
costa I dan cartilago costalis I, sedang insertionya adalah di sulcus m. subclavii claviculae.
N. subclavius diinervasi oleh n. subclavius.
Otot ini fungsinya untuk menarik clavicula ke medial.
M. Serratus Anterior
Otot yang besar ini origonya di costae I-VIII dan insertionya di angulus superior,
margo medialis et angulus inferior scapulae.
Inervasinya berasal dari n. thoracalis longus.
Fungsi otot ini untuk rotatio scapula.
TRIGONUM DELTOIDEOPECTORALE
Celah sempit berbentuk segitiga ini dibatasi oleh m. pectoralis major, m. deltoideus
dan clavicula. Atapnya dibentuk oleh fascia pectoralis yang ditembus oleh r. deltoideus a.
thoracoacromialis dan v. cephalica. Dasarnya dibentuk oleh fascia clavipectorale yang
ditembus oleh r. deltoideus a.thoraciacrominalis, v. cephalica dan n. pectoralis lateralis.
VASA DI REGIO THORACALIS VENTRALIS
Arteriae utama di regio ini adalah aa. thoracoacrominalis et thoracalis lateralis.
Selain itu terdapat rr. perforantes a. thoracica interna dan a. thoracica suprema.
Semua arteriae diikuti oleh venaenya dan semua venae ini bermuara ke dalam v.
axillaris. V. thoracalis lateralis beranastomosis dengan v. epigastrica superficialis, yang
terletak di extremitas inferior, melalui v. thoracoepigastrica. Juga terdapat v. cephalica di
regio ini.
A. Thoracoacromialis
Arteria ini merupakan cabang a. axillaris dan menembus fascia clavipectorale.
Selanjutnya bercabang menjadi rr. clavicularis, pectoralis, deltoideus et acromialis.
R. clavicularisnya yang kecil berjalan ke mediosuperior menuju articulatio
sternoclavicularis untuk memberikan arterialisasinya bagi articulatio ini dan juga untuk
sebagian kecil dinding anterior thorax.
Cabang terbesarnya, yaitu r. pectoralis berjalan ke inferior bersama n. pectoralis
lateralis di permukaan profundus m. pectoralis major.
R. deltoideus a. thoracoacromialis berjalan ke anterior di antara pars clavicularis
m. pectoralis major dan tepi anterior m. deltoideus, kemudian berjalan ke inferior sejajar
dengan v. cephalica di trigonum deltoideopectorale.
Cabang kecil lainnya, yaitu r. acromialis berjalan ke laterosuperior, muncul di
antara mm. deltoideus et pectoralis major untuk membentuk rete acromiale di sekitar
acromion bersama cabang aa. suprascapularis et circumflexa humeri posterior.

Extremitas Superior

A. Thoracalis Lateralis
Cabang a. axillaris ini berjalan ke inferior di sepanjang sisi anterolateral dinding
thorax setinggi tepi lateral m. pectoralis minor. Arteria ini memberikan arterialisasinya untuk
mm. serratus anterior et pectorales dan glandulae mammae, serta beranastomosis dengan
aa. intercostales.
A. Thoracica Suprema
Arteria yang juga merupakan cabang a. axillaris ini berjalan ke medial untuk
memberikan arterialisasi bagi spatia intercostales I et II.
V. Cephalica
Vena ini berjalan di antara mm. pectoralis major et deltoideus, kemudian berbelok
ke profundus di antara kedua otot ini untuk bermuara ke ujung superior v. axillaris.
SARAF-SARAF DI REGIO THORACALIS VENTRALIS
Di regio ini hanya terdapat nn. pectorales medialis et lateralis, yang menginervasi
kedua mm. pectorales.
N. Pectoralis Medialis
Saraf ini berjalan diantara arteria et vena axillaris dan menuju permukaan
profundus m. pectoralis minor, memberikan inervasi untuknya dan menembus otot ini.
Kemudian menuju m. pectoralis major.
N. Pectoralis Lateralis
Bersama a. thoracoacromialis, saraf ini menembus fascia clavipectorale dan
menembus permukaan profundus pars clavicularis m. pectoralis major.

FOSSA AXILLARIS
Ruang yang berbentuk mirip piramid ini terletak di antara extremitas superior dan
dinding thorax. Dinding arteriornya dibentuk oleh mm. pectorales major et minor; dinding
posteriornya dibentuk oleh mm. subscapularis, teres major et latissimus dorsi; dinding
medialnya dibentuk oleh costae I-V beserta mm. intercostalesnya dan m. serratus anterior;
sedang dinding lateralnya adalah sulcus intertubercularis humeri. Sebagai apexnya adalah
celah yang terletak di antara tepi posterior clavicula, margo superior scapulae dan tepi
externa costa I, serta basisnya dibentuk oleh fascia axillaris.
Di dalam fossa axillaris terdapat vasa axillaris, bagian terakhir v. cephalica, plexus
brachialis dan cabang-cabangnya, nn. intercostales, serta lnn. axillares. Vasa axillaris di
proximal dibungkus oleh axillary sheath, yang merupakan perluasan lamina prevertebralis
fascia cervicalis ke inferior.

Extremitas Superior

VASA AXILLARIS
A. axillaris yang merupakan lanjutan a. subclavia, dimulai dari tepi external costa I.
Akhirnya a. axillaris melanjutkan diri sebagai a. . brachialis di tepi inferior m. teres major.
Dalam perjalanannya di dalam fossa axillaris, a axillaris antara lain berada di posterior dari
m. pectoralis minor. Karena itu a. axillaris dibagi menjadi tiga bagian, yaitu bagian pertama
yang terletak di superior dari m. pectoralis minor, bagian kedua adalah yang terdapat di
posterior dari otot ini, serta bagian ketiga adalah yang terletak di inferior dari otot ini.
Cabang bagian pertama a. axillaris adalah a. thoracica suprema; cabang bagian
kedua adalah aa. thoracoacromialis et thoracalis lateralis; sedang cabang bagian ketiga
adalah aa. subscapularis, circumflexae humeri anterior et posterior.
V. axillaris yang berjalan sejajar dan berada di medial dari a. axillaris, merupakan
lanjutan v. basilica dan dimulai di tepi inferior m. teres major. Selanjutnya v. axillaris akan
melanjutkan diri sebagai v. subclavia di tepi external costa I.
A. Thoracica Suprema
Cabang a. axillaris bagian pertama yang kecil ini berjalan ke medial untuk
memberikan arterialisasi bagi spatia intercostales I et II.
A. Thoracoacromiale
Pangkal arteria ini pendek, kemudian bercabang menjadi empat rami dan
menembus fascia clavipectorale.
Cabang pertama yaitu r. acromialis menuju acromion untuk ikut membentuk rete
acromiale.
R. clavicularisnya memberikan arterialisasi untuk m. subclavius.
Mm. .pectorales mendapatkan arterialisasi dari r. pectoralis a. thoracoacromialis.
R. deltoideus menuju ke inferior dan berjalan bersama v. cephalica.
A. Thoracalis Lateralis
Arteria yang juga merupakan cabang bagian kedua a. axillaris ini berjalan ke
inferior di sepanjang tepi lateral m. pectoralis minor.
A. Subscapularis
Cabang bagian ketiga dan biasanya merupakan cabang terbesar a.axillaris ini
berawal setinggi tepi inferior m. subscapularis, berjalan ke posterior dan mempunyai
cabang a. circumflexa scapulae serta melanjurkan diri sebagai a. thoracodorsalis.
A. circumflexa scapulae yang biasanya lebih besar dari pada a. thoracodorsalis,
berjalan ke posterior. Arteria ini tampak melalui hiatus axillaris medialis dan berjalan
disekitar margo lateralis scapulae.
A. thoracodorsalis berjalan ke inferior di sepanjang dinding posterior fossa axillaris
bersama n. thoracodorsalis. Otot-otot yang membentuk dinding posterior fossa axillaris
mendapat arterialisasi dari arteria ini.
A. Circumflexa Humeri Anterior
Arteria yang kecil ini berjalan ke lateral disepanjang sisi arterior collum chirurgicum
humeri

Extremitas Superior

A. Circumflexa Humeri Posterior


Arteria yang lebih besar daripada a. circumflexa humeri anterior ini berada disisi
posterior collum chirurgicum humeri bersama n. axillaris dan keduanya berada di hiatus
axillaris lateralis, serta keduanya terletak di profundus dari m. deltoideus. Arteria ini
memberikan arterialisasi untuk m. deltoideus dan beranastomosis dengan a. circumflexa
humeri anterior.
PLEXUS BRACHIALIS
Rr. ventrales nn. cervicales V-thoracalis I adalah yang membentuk plexus ini. Dari
penyatuan kelima rami ventrales ini terbentuklah tiga trunci, yaitu truncus superior yang
dibentuk oleh rr. ventrales nn. cervicalis V-VI, truncus medius yang dibentuk oleh rr.
ventrales n. cervicalis VII, serta truncus inferior yang dibentuk oleh rr. ventrales nn.
cervicales VIII-thoracalis I. Masing-masing truncus bercabang dua, yaitu divisiones arterior
et posterior. Kemudian divisiones arteriores trunci superior et medius menyatu membentuk
fasciculus lateralis. Sedang divisio anterior truncus inferior membentuk fasciculus medialis
dan divisiones posteriores dari ketiga trunci menyatu membentuk fasciculus posterior.
Akhirnya masing-masing fasciculus akan mengeluarkan cabang-cabangnya.
Cabang-cabang plexus brachialis dapat berasal dari cabang rr. ventrales, truncus,
maupun cabang dari fasciculus. Untuk mempermudah mencapai cabang-cabang ini, maka
cabang-cabang plexus brachialis dapat dibagi menjadi dua bagian, yaitu pars
supraclavicularis yang terdiri dari cabang-cabang rr. ventrales dan truncus serta pars
infraclavicularis yang terdiri dari cabang-cabang fasciculi. Cabang-cabang yang berasal
dari rr. ventrales adalah nn. dorsalis scapulae et thoracalis longus. Yang berasal dari
truncus superior adalah nn. subclavius et suprascapularis; sedang yang berasal dari
fasciculus lateralis adalah nn. pectoralis lateralis et musculocutaneus dan radix lateralis n.
medianus; cabang dari fasciculus medialis adalah nn. pectoralis medialis, cutanei brachii et
antebrachii mediales, ulnaris dan radix medialis n. medianus; cabang dari fasciculus
posterior adalah nn. subscapularis, thoracodorsalis, radialis et axillaris.
N. Dorsalis Scapulae (C V)
Saraf ini menembus m. scalenus medius, berjalan di profundus m. levator
scapulae dan akhirnya menembus permukaan profundus mm. rhomboidei.
N. Thoracalis Longus (C V-VII)
Di posterior dari plexus brachialis dan bagian pertama a. axillaris, saraf ini
berjalan ke inferior serta berada di permukaan external m. serratus anterior yang
diinervasinya.
N. Subclavius (C V)
Saraf ini berjalan ke inferior, di posterior dari clavicula serta di anterior dari plexus
brachialis dan bagian ketiga a. subclavia. Kemudan berakhir di m.subclavius untuk
menginervasinya dan juga menginervasi articulatio sternoclavicularis.
N. Suprascapularis (C V-VI)
Untuk menuju incisura scapulae, saraf ini berjalan ke lateroposterior dan di sini
berada di inferior dari ligamentum transversum scapulae superius. Saraf ini menginervasi
articulationes acromioclavicularis et humeri dan mm.supraspinatus et infraspinatus.

Extremitas Superior

N. Pectoralis Lateralis (C V-VII)


Saraf ini menyilang di anterior vasa axillaris, menembus fascia clavipectorale dan
berakhir di m. pectoralis major. Articulationes acromioclavicularis et humeri diinervasi oleh
saraf ini.
N. Musculocutaneus (C V-VII)
M. coracobrachialis ditembus oleh saraf ini. N. musculocutaneus menginervasi
otot-otot flexor regio brachii, kulit di sisi lateral regio antebrachii dan articulatio cubiti.
N. Medianus (C V-T I)
Saraf ini dibentuk oleh cabang fasciculi lateralis et medialis. N.
medianus menginervasi kulit di sisi anterior bagian lateral regio manus, sebagian besar
otot-otot flexor regio antebrachii, sebagian besar otot-otot pendek pollex, articulatio cubiti
dan sebagian besar articulationes di regio manus.
N. Pectoralis Medialis (C VIII-T I)
Saraf ini berjalan ke anterior di antara arteria dan vena axillaris, menembus dan
menginervasi m. pectoralis minor dan berakhir di m. pectoralis major.
N. Cutaneus Brachii Medialis (T I)
Cabang terkecil plexus brachialis adalah saraf ini, N. cutaneus brachii medialis
menyilang di anterior v. axillaris untuk mencapai sisi medial vena ini dan menginervasi kulit
di sisi medial dan posterior regio brachii. Bersama n.intercostalis II, saraf ini membentuk n.
intercostobrachialis.
N. Cutaneus Antebrachii Medialis (C VIII-T I)
Saraf ini berjalan di antara arteria dan vena axillaris serta berjalan ke inferior di
medial dari a. brachialis untuk menginervasi sisi anteromedial dan posteromedial regio
antebrachii.
N. Ulnaris (C VII-T I)
Awalnya saraf ini terletak di antara arteria dan vena axillaris, serta di anterior dari
m. teres major. N. ulnaris menginervasi kulit di sisi anterior dan posterior bagian medial
regio manus, serta articulatio cubiti dan beberapa articulationes di regio manus.
N. Subscapularis (C V)
Saraf ini menginervasi mm. subscapularis et teres major
N. Thoracodorsalis (C VII-VIII)
Awalnya saraf ini berjalan ke inferior bersama a. subscapularis dan kemudian
berjalan bersama a. thoracodorsalis. N. thoracodorsalis menginervasi m. latissimus dorsi.
N. Radialis (C V-T I)
Cabang terbesar plexus brachialis ini awalnya berjalan di posterior dari a. axillaris
dan di anterior dari m. subscapularis. Saraf ini menginervasi kulit di sisi posterior regiones
brachii, antebrachii et manus, otot-otot extensor regiones brachii et antebrachii; articulatio
cubiti dan beberapa articulationes di regio manus.

Extremitas Superior

N. Axillaris (C V-VI)
Saraf ini berjalan di anterior dari m. subscapularis dan di posterior dari a. axillaris,
serta di lateral dari n. radialis. Di tepi inferior m. subscapularis, saraf ini berbelok ke
posterolateral untuk menuju hiatus axillaris lateralis, bersama a. circumflexa humeri
posterior. N. axillaris menginervasi mm. deltoideus et teres minor, articulatio humeri dan
kulit di sisi posterior regio brachii.
LNN. AXILLARES
Terdapat 20 30 lymphonodi di dalam fossa axillaris dan lymphonodi ini
merupakan lymphonodi utama extremitas superior. Semuanya dikelompokkan dalam lima
kelompok, yaitu lnn. axillares pectorales, laterales, subscapulares, centrales et apicales.
Empat di antaranya terletak di inferior dari tendo insertio m. pectoralis minor dan hanya
satu, yaitu lnn. axillaris apicales yang terletak di superiornya.
Lnn. axillares pectorales terletak di sepanjang dinding medial fossa axillaris,
sekeliling a. thoracalis lateralis dan di tepi inferior m. pectoralis major. Kelompok ini
menerima aliran limfe dari dinding anterior thorax, termasuk glandulae mammae. Aliran
limfenya menuju lnn. axillares centrales et apicales.
Lnn. axillares laterales terdapat di sepanjang dinding lateral fossa axillaris,
medioposterior terhadap v. axillaris. Sebagian besar extremitas superior aliran limfenya
menuju ke kelompok ini.
Lnn axillares subscapulares terletak di sepanjang pilca axillaris posterior dan vasa
subscapularis. Aliran limfenya berasal dari sisi posterior dinding thorax dan daerah sekitar
scapula. Dari sini aliran limfenya menuju lnn. axillares centrales.
Lnn. axillares centrales terletak di profundus dari m. pectoralis minor dekat basis
fossa axillaris, bersama dengan a. axillaris. Dari ketiga kelompok sebelumnya lnn. axillares
centrales menerima aliran limfe. Dari lymphonodi ini aliran limfenya menuju lnn. axillares
apicales.
Lnn. axillares apicales terdapat di apex fossa axillaris, sepanjang sisi medial v.
axillaris dan bagian pertama a. axillaris. Aliran limfenya berasal dari semua kelompok
lainnya. Lewat trunci subclavii aliran limfenya menuju pertemuan antara v. jugularis interna
dengan v. subclavia.

REGIO THORACALIS DORSALIS


OTOT-OTOT DI REGIO THORACALIS DORSALIS
Di regio ini otot-ototnya dibagi menjadi tiga kelompok, yaitu otot-otot extrinsic
superficial, extrinsic profundus dan intrinsic. Yang termasuk kelompok otot extrinsic
superficial adalah mm. trapezius et latisimus dorsi. Otot-otot yang termasuk kelompok
kedua adalah mm. levator scapulae, rhomboidei minor et major. Sedang yang termasuk
kelompok otot intrinsic adalah mm. deltoideus, supraspinatus, infraspinatus, subscapularis,
teres minor et major.
M. Trapezius
Otot yang besar dan bentuknya mirip segitiga ini origonya di protuberantia
occipitalis externa, bagian medial linea nuchae superior, ligamentum nuchae, processi

10

Extremitas Superior

spinosi vertebrae cervicalis VII-thoracales XII dan ligamentum supraspinosum. Insertionya


di tepi posterior bagian lateral clavicula, tapi medial acromion dan tepi posterior spina
scapulae.
Inervasinya berasal dari n. accessorius.
Fungsi otot ini untuk rotatio dan adductio scapula.
M. Latissimus Dorsi
Otot ini juga besar dan bentuknya mirip segitiga. Batas posterior trigonum lumbale
dibentuk oleh m. latissimus dorsi. Bersama m. teres major, otot ini membentuk plica
axillaris posterior, serta ikut membentuk dinding posterior fossa axillaris. Origonya di
processi spinosi vertebrae thoracales VII-sacrales V dan crista iliaca. Insertionya di sulcus
intertubercularis humeri.
M. latissimus dorsi diinervasi oleh n. thoracodorsalis.
Fungsinya untuk extentio, adductio dan rotatio medial pada articulatio humeri.
M. Levator Scapulae
Otot yang tipis ini berorigo di tuberculi posteriores processi transversi vertebrae
cervicales I-IV. Insertio m. levator scapulae di margo medialis scapulae, superior dari spina
scapulae.
Inervasinya berasal dari cabang nn. cervicales III-IV dan n. dorsalis scapulae.
M. levator scapulae berfungsi untuk elevatio dan rotatio scapulae.
M. Rhomboideus Minor
Origonya di processi spinosi vertebrae cervicales VII-thoracalis I dan bagian
inferior ligamentum nuchae. Insertionya di margo medialis scapulae setinggi trigonum
spinae scapulae.
Otot yang letaknya lebih superior daripada m. rhomboideus major ini diinervasi
oleh n. dorsalis scapulae.
Fungsinya untuk retractio dan fixatio scapula.
M. Rhomboideus Major
Otot ini berorigo di processi spinosi et ligamenta supraspinosi vertebrae thoracales
II-V, sedang insertionya di margo medialis scapulae inferior dari spina scapulae.
Inervasinya juga berasal dari n. dorsalis scapulae.
Fungsi otot ini juga untuk retractio dan fixatio scapula.
M. Deltoideus
Otot yang tebal dan letaknya superficial ini berorigo di tepi anterior dan permukaan
superior sepertiga bagian lateral clavicula, tepi lateral permukaan superior acromion, serta
tepi inferior spina scapulae. Insertionya di tuberositas deltoidea humeri.
Inervasi m. deltoideus berasal dari n. axillaris.
Otot ini fungsinya untuk abductio pada articulatio humeri, bagian anteriornya untuk
flexio dan rotatio medial pada articulatio humeri, sedang bagian posteriornya untuk
extentio dan rotatio lateral pada articulatio humeri.
M. Supraspinatus
Bagian medial fossa supraspinata merupakan origo otot ini dan insertionya di
tuberculum majus humeri, tendo insertionya menyatu dengan capsula articularis humeri.

11

Extremitas Superior

Inervasinya berasal dari n. suprascapularis.


Otot ini berfungsi untuk abductio pada articulatio humeri. Otot ini bersama mm.
infraspinatus, teres minor et subscapularis membentuk rotator cuff, yang berfungsi untuk
mempertahankan caput humeri tetap ditempatnya dan mencegahnya tertarik oleh m.
deltoideus menuju acromion.
M. Infraspinatus
Mm. deltoideus et trapezius berada di superficial dari sebagian otot ini. Origonya di
dua pertiga bagian medial fossa infraspinatus dan permukaan inferior spina scapulae.
Tendo insertionya juga menyatu dengan capsula articularis humeri dan tempat insertionya
adalah di tuberculum majus humeri.
.
M. infraspinatus juga diinervasi oleh n. suprascapularis.
Rotatio lateral pada articulatio humeri merupakan fungsinya tetapi khusus bagian superior
untuk abductio dan bagian inferior untuk adductio pada articulatio humeri.
M. Subscapularis
Otot ini ikut membentuk dinding posterior fossa axillaris. Origonya di fossa
subscapularis. Tendo insertionya berjalan di anterior dari dan melekat pada capsula
articularis humeri serta tuberculum minus humeri.
N. subscapularis menginervasi otot ini..
Fungsinya untuk rotatio medial pda articulatio humeri.
M. Teres Minor
Otot ini mungkin sulit dipisahkan dari m. infraspinatus. Origonya di tepi lateral
fossa infraspinata dan tendo insertionya mula-mula melekat pada capsula articularis
humeri, kemudian melekat pada tuberculum majus humeri.
Inervasi otot ini berasal dari n. axillaries.
Seperti m. infraspinatus, otot ini juga berfungsi untuk rotatio lateral pada articulatio
humeri.
M. Teres Major
Origonya di fascies dorsalis scapulae dekat angulus inferior. Insertionya di labium
mediale sulcus intertubercularis humeri di inferior dari insertio m. subscapularis.
Inervasinya berasal dari n. subscapularis.
Bersama m. latissimus dorsi otot ini berfungsi untuk adductio pada articulatio
humeri,
TRIANGLE OF AUSCULTATION
Celah berbentuk segitiga ini dibatasi di lateral oleh margo vertebralis scapulae, di
medial oleh tepi lateral m. trapezius dan di inferior oleh tepi superior m. latissimus dorsi.
Sebagai dasarnya adalah m. rhomboideus major.
HIATUS AXILLARIS MEDIALIS, HIATUS AXILLARIS LATERALIS ET TRIANGULAR
INTERVAL
Dengan posisi mm. teres minor, major et triceps brachii sedemikian, maka
terbentuklah celah-celah sempit di antara otot-otot tersebut.

12

Extremitas Superior

Hiatus axillaris medialis merupakan celah berbentuk mirip segitiga, yang dibatasi
di superior oleh m. teres minor, di inferior oleh m. teres major dan di lateral oleh caput
longum m. truceps brachii. Dari celah ini akan tampak a. circumflexa scapulae.
Hiatus axillaris lateralis yang bentuknya mirip segi empat dan terletak di lateral dari
hiatus axillaris medialis dibatasi di superior juga oleh m. teres minor, di inferior juga oleh m.
teres major, di medial oleh caput longum m. triceps brachii dan di lateral oleh collum
chirurgicum humeri. A. circumflexa humeri posterior bersama n. axillaris menembus celah
ini.
Triangular interval yang berbentuk mirip segitiga dan letaknya di inferior dari hiatus
axillaris lateralis, di medial juga dibatasi oleh caput longum m. triceps brachii, di lateral oleh
caput laterale m. triceps brachii dan di superior oleh m. teres major. Celah ini dilalui oleh a.
profunda brachii bersama n. radialis.
VASA DI REGIO THORACALIS DORSALIS
Di regio ini venae dan arteriaenya berjalan sejajar, kecuali v.cephalica, yang
berjalan di tepi anterior m. deltoideus, hanya di bagian superiornya berjalan bersama r.
deltoideus a. thoracoacromialis. Vasa di regio ini adalah aa. transversa colli et
suprascapularis, keduanya merupakan cabang-cabang truncus thyreocervicalis; r.
deltoideus a. thoracoacromialis, aa. thoracalis lateralis, subscapularis et circumflexa
humeri posterior.
A. Transversa Colli
Aa. transversa colli et suprascapularis yang berawal di regio colli berjalan ke
lateral, kemudian ke posterior. Ketika mencapai m. levator scapulae, a. transversa colli
bercabang menjadi r. superficialis yang berjalan ke superior dan ke inferior di superficial
dari m. trapezius; serta r. profundus yang berjalan ke inferior di profundus dari mm.
rhomboidei bersama n. dorsalis scapulae.
A. Suprascapularis
Dalam perjalanannya ke posterior menuju incisura scapulae arteria ini berjalan
bersama n. suprascapularis dan berada di superior dari ligamentum transversum scapulae
superius, sedang n. suprascapularis berjalan di inferior ligamentum ini. Kemudian cabangcabang a. et n. suprascapularis berjalan bersama di fossae supra et infraspinata. Di fossa
supraspinata arteria ini beranastomosis dengan r. descendens a. transversa colli, sedang
di fossa infraspinata beranastomosis selain dengan a. transversa colli juga dengan
a.circumflexa scapulae.
R. Deltoideus A. Thoracoacromialis
Cabang ini membantu memberikan arterialisasi untuk m. deltoideus.
A. Thoracalis Lateralis
Arteria ini memberikan arterialisasi untuk bagian superior m. serratus anterior.
A. Subscapularis
Cabang dari a. axillaris ini segera bercabang menjadi aa. circumflexa scapulae et
thoracodorsalis.

13

Extremitas Superior

A. circumflexa scapulae berbelok ke posterior di sekitar tepi inferior m.


subscapularis, tampak melalui hiatus axillaris medialis. Kemudian berbelok ke superior
berada di antara m. infraspinatus dan scapula untuk memberikan arterialisasi otot ini, serta
beranastomosis dengan a. suprascapularis dan r. profundus a. transversa colli.
A. thoracodorsalis meneruskan perjalanan ke inferior di permukaan anterior m.
subscapularis untuk memberikan arterialisasi otot ini dan m. teres major dan kemudian
bercabang dua untuk arterialisasi mm. latissimus dorsi et serratus anterior.
A. Circumflexa Humeri Posterior
Arteria ini berjalan ke posterior melalui hiatus axillaris lateralis bersama n. axillaris,
kemudian berjalan di sekeliling collum chirurgicum humeri untuk memberikan arterialisasi
m. deltoideus serta akhirnya beranastomosis dengan a. circumflexa humeri anterior.
SARAF-SARAF DI REGIO THORACALIS DORSALIS
Di regio ini terdapat n. acessorius, cabang nn. cervicales III-IV, nn. dorsalis
scapulae, thoracalis longus, suprascapularis, subscapularis, thoracodorsalis et axillaris.
N. Accesorius
Setelah saraf ini berada di permukaan external m. levator scapulae, kemudian
menembus permukaan profundus m. trapezius.
Nn. Cervicales III-IV
Cabangnya menembus permukaan anterior m. levator scapulae.
N. Dorsalis Scapulae
Setelah berjalan di medial dari m. levator scapulae, saraf ini berjalan ke inferior di
permukaan profundus mm. rhomboidei, sejajar dengan margo medialis scapulae.
N. Thoracalis Longus
Sesudah berada di anterior dari m. scalenus medius, n. thoracalis longus berada
di bagian paling superior m. serratus anterior dan berjalan ke inferior di permukaan
external otot ini, serta menginervasinya.
N. Suprascapularis
Saraf ini setelah berada di profundus dari m. trapezium kemudian bersama vasa
suprascapularis mencapai incisura scapulae dan n. suprascapularis berjalan di profundus
ligamentum tranversum scapulae superius. Selanjutnya berada di antara mm.
supraspinatus et infraspinatus dan scapulae untuk menginervasi kedua otot ini.
N. Subscapularis
Saraf yang merupakan cabang fasciculus posterior plexus brachialis ini
menginervasi mm. subscapularis et teres major.
N. Thoracodorsalis
Di permukaan costal m. latissimus dorsi saraf ini berada dan juga
menginervasinya.

14

Extremitas Superior

N. Axillaris
Awalnya saraf ini berjalan sejajar dengan n. radialis. Setinggi tepi inferior m.
subscapularis memisahkan diri dari n. radialis dan berada di lateralnya, kemudian berjalan
ke posterior bersama a. circumflexa humeri posterior melewati hiatus axillaris lateralis.
Selanjutnya saraf ini berjalan di inferior dari tepi inferior m. teres minor dan
menginervasinya. Ketika mencapai sisi posteromedial collum chirurgicum humeri, n.
axillaris memberi cabang n. cutaneus brachii lateralis ntuk menginervasi kulit di superficial
m.deltoideus. Akhirnya melanjutkan diri ke anterior sekeliling sisi lateral collum chirurgicum
humeri untuk menginervasi m. deltoideus.

REGIO BRACHII
ANATOMI PERMUKAAN
Caput humeri dapat diraba di profundus di bagian superior fossa axillaris, terutama
pada orang kurus. Tuberculum majus humeri terletak di profundus dari m. deltoideus dan
terletak dalam satu bidang vertikal dengan caput humeri. Bila brachium terletak di lateral,
maka epicondylus medialis berada setinggi bidang transpilorik. Articulatio cubiti terletak
kira-kira 2-3 cm di inferior dari kedua epicondyli.
A. brachialis berjalan di sepanjang tepi medial mm. coracobrachialis et biceps
brachii sampai fossa cubiti setinggi collum radii. N. axillaris dapat ditandai keberadaannya
dengan membuat garis horizontal melalui pertengahan m. deltoideus. Nn. ulnaris et
medianus mengikuti perjalanan a.brachialis. N. ulnaris yang melalui sulcus n. ulnaris di sisi
posterior epicondylus medialis dapat dipalpasi. N. radialis berjalan serong mulai dari tepi
medial m. biceps brachii, melalui sulcus n. radialis di sisi posterior corpus humeri.
FASCIA SUPERFICIALIS
Fascia ini merupakan lanjutan fascia superficialis di regiones thoracales ventralis
et dorsalis dan ke distal melanjutkan diri sebagai fascia superficialis di regio cubiti. Sarafsaraf superficialis yang terdapat di regio ini adalah nn. cutanei brachii lateralis, posterior,
medialis et antebrachii medialis. Sedang vasa superficialnya adalah vv. cephalica et
basilica.
N. Cutaneus Brachii Lateralis
Saraf yang merupakan cabang n. axillaris ini terutama menginervasi kulit di
superficial dari m. deltoideus.
N. Cutaneus Brachii Posterior
Berawal di fossa axillaris, saraf yang merupakan cabang n. radialis ini
menginervasi sisi posterior regio brachii.
N. Cutaneus Brachii Medialis
Kulit bagian superomedial regio brachii diinervasi oleh saraf ini bersama n.
intercostobrachialis yang dibentuk oleh n. intercostalis II dengan n.cutaneus brachii
medialis.

15

Extremitas Superior

FASCIA PROFUNDUS
Di regio brachii fascia profundusnya yang disebut fascia brachii, merupakan
lanjutan fasciae mm. deltoideus et pectoralis major. Di inferior, fascia ini menebal di
superficial dari m. biceps brachii dan melekat di kedua epicondyli humeri dan olecranon.
Ke arah profundus fascia brachii membentuk septa, yaitu septum intermusculare mediale,
yang melekat di linea supracondylaris medialis dan epicondylus medialis humeri, serta
septum intermusculare laterale yang melekat di linea supracondylaris lateralis dan
epicondylus lateralis humeri. Dengan adanya kedua septa ini, maka regio brachii dapat
dibagi menjadi dua regiones, yaitu regio brachii ventralis dan regio brachii dorsalis.
Di pertengahan regio brachii, fascia brachii ditembus oleh n. cutaneus antebrachii
medialis di anterior dari m. coracobrachialis, untuk berjalan superficial. Dan v. basilica,
yang mulanya berjalan di superficial, juga menembus fascia brachii untuk berjalan ke
superior bersama a. brachialis.

REGIO BRACHII VENTRALIS


OTOT-OTOT DI REGIO BRACHII VENTRALIS
Di regio ini terdapat mm. biceps brachii, coracobrachialis et brachialis, semuanya
diinervasi oleh n. musculocutaneus.
M. Biceps Brachii
Otot yang berorigo di scapula ini mempunyai dua caput, yaitu caput brevis et
longum. Caput brevisnya mempunyai origo bersama dengan m.coracobrachialis di
processus coracoideus. Sedang caput longumnya berorigo di tuberositas supraglenoidalis.
Ketika melalui sulcus intertubercularis humeri, tendo origonya di fiksasi oleh ligamentum
transversum humeri. Insertionya di tuberositas radii. Sebagian tendo insertionya, sebagai
lacertus fibrous, berinsertio di fascia antebrachii dan ulna.
Fungsi caput longumnya untuk flexio pada articulationes humeri et cubiti dan caput
brevisnya untuk supinatio pada articulatio radioulnaris.
M. Coracobrachialis
Origonya di processus coracoideus. Otot ini di tembus oleh n.musculocutaneus
dan insertionya di sepertiga distal medialis humeri.
Otot ini berfungsi untuk flexio dan adductio pada articulatio humeri.
M. Brachialis
Otot ini berorigo di dua pertiga distal fascia anteromedial et anterolateral humeri
dan insertionya di capsula articularis cubiti, processus coronoideus et tuberositas ulnae.
Fungsinya untuk flexio pada articulatio cubiti.
VASA DI REGIO BRACHII VENTRALIS
A. brachialis merupakan lanjutan a. axillaris, dimulai dari tepi inferior m.teres
major. Arteria ini melanjutkan diri ke fossa cubiti dan di sini berakhir sebagai dua cabang
terminalnya, yaitu aa. ulnaris et radialis. Cabang-cabangnya yang berada di regio ini
adalah aa. profunda brachii, collaterales ulnares proximalis et distalis.

16

Extremitas Superior

A .profunda brachii berjalan ke posterior bersama n. radialis. Di sini lateral regio


brachii arteria ini berakhir sebagai dua cabang terminalnya, yaitu a. collateralis radialis,
yang berjalan ke anterior bersama n. radialis dan a.collateralis media, yang menuju sisi
posterior epicondylus lateralis humeri.
A.collateralis ulnaris proximalis berawal di pertengahan regio brachii dan berjalan
bersama n. ulnaris menuju sisi posterior epicondylus medialis humeri.
A.collateralis ulnaris distalis awalnya sedikit di superior dari articulatio cubiti dan
berjalan di posterior dari n. medianus, kemudian cabang-cabangnya menuju sisi anterior
dan posterior epicondylus medialis humeri.
Vv. brachiales mengikuti arterianya dan kira-kira di dua pertiga proximal regio ini v.
basilica berjalan superficial terhadap a. brachialis.
ANASTOMOSIS DI SEKITAR ARTICULATIO CUBITI
Di anterior dari epicondylus medialis humeri, cabang anterior a. collateralis ulnaris
distalis beranastomosis dengan a. recurens ulnaris anterior, yang merupakan cabang a.
ulnaris. Di sisi posterior epicondylus medialis humeri, a. collateralis ulnaris proximalis
bersama cabang posterior a.collateralis ulnaris distalis bernastomosis dengan a. recurrens
ulnaris posterior yang juga merupakan cabang a. ulnaris.
Di anterior dari epicondylus lateralis humeri, a. collateralis radialis bernastomosis
dengan a. recurrens radialis, yang merupakan cabang a.radialis. Di sisi posterior
epicondylus lateralis humeri, a. collateralis medis beranastomosis dengan a. recurrens
interossea, yang merupakan cabang a.interossea posterior.
SARAF-SARAF DI REGIO BRACHII VENTRALIS
Otot-otot regio ini semuanya diinervasi oleh n. musculocutaneus, sedang dua
diantara tiga saraf utama yang menginervasi regiones antebrachii et manus, yaitu nn.
medianus et ulnaris, hanya lewat saja di regio ini.
N. Musculocutaneus
Saraf yang merupakan cabang fasciculus lateralis plexus brachialis ini, setelah
menembus m. coracobrachialis berjalan di antara mm. biceps brachii et brachialis. Disini n.
musculocutaneus menginervasi kedua otot tadi, kemudian berjalan ke inferior untuk
muncul di lateral dari m. biceps brachii sebagai n.cutaneus antebrachii lateralis.
N. Medianus
Di sisi anterolateral dari a. axillaris, saraf ini terbentuk dari pertemuan radix
lateralisnya yang merupakan cabang fasciculus lateralis plexus brachialis dengan radix
medialisnya, yang merupakan cabang fasciculus medialis plexus brachialis. Selanjutnya
berjalan bersama a. axillaris dan lanjutannya, yaitu a. brachialis. Saraf ini sedikit demi
sedikit menyilang di anterior a.brachialis untuk berada di medial dari arteria ini didalam
fossa cubiti. N. medianus bersama a. brachialis berjalan di permukaan anterior m.
brachialis menuju fossa cubiti.
N. Ulnaris
Saraf ini berjalan ke inferior di posteromedial dari a. brachialis, jadi sejajar dengan
n. medianus. Kira-kira di pertengahan regio brachii, n. ulnaris menjauhi a. brachialis dan n.

17

Extremitas Superior

medianus untuk berjalan ke posteroinferior menembus septum intermusculare mediale


bersama a. collateralis ulnaris proximalis menuju sisi medial m. triceps brachii. Akhirnya
berada di sisi posterior epicondylus medialis humeri.

REGIO BRACHII DORSALIS


OTOT-OTOT DI REGIO BRACHII DORSALIS
Satu-satunya otot di regio ini adalah m. triceps brachii yang berada di superficial
dari sisi posterior humerus di inferior dari m. deltoideus.
M. Triceps Brachii
Otot ini mempunyai tiga capita dan tersusun dalam dua lapisan. Caput longum et
lateralis menempati lapisan superficial, sedang caput mediale menempati lapisan
profundus. Caput longumnya berorigo di tuberositas infraglenoidelis. Dalam perjalanannya
ke inferior caput ini memisahkan hiatus axillaris medialis dari hiatus axillaris lateralis. Origo
caput laterale et mediale dipisahkan oleh sulcus n. radialis humeri. Caput lateralnya
berorigo di fascies posterior humeri di superior dari sulcus ini, sedang caput medialenya
berorigo di inferiornya. Insertionya di bagian posterior permukaan superior olecranon,
fascia antebrachii dan capsula articularis cubiti.
Inervasi otot ini berasal dari n. radialis.
Fungsi caput longumnya untuk extentio dan adductio pada articulatio humeri,
caput laterale et medialenya untuk extentio pada articulatio cubiti.
VASA DI REGIO BRACHII DORSALIS
A. profunda brachii berjalan di sulcus n. radialis bersama n. radialis. Cabangcabang terminalnya yaitu a. collateralis radialis bersama n. radialis menembus septum
intermusculare laterale untuk beranastomose dengan a.recurens radialis dan a. collateralis
media berjalan ke inferior menuju profundus dari m. anconeus untuk beranastomosis
dengan a. recurrens interossea.
SARAF-SARAF DI REGIO BRACHII DORSALIS
N. ulnaris berada di regio ini hanya untuk sekedar lewat, sedang n. radialis
menginervasi otot di regio ini.
N. Ulnaris
Setelah menembus septum intermusculare mediale, saraf ini berada di sisi
anteromedial caput mediale m. triceps brachii. Selanjutnya untuk menuju regio
antebrachii, n. ulnaris berjalan diantara kedua caput m. flexor carpi ulnaris.
N. Radialis
Satu-satunya vabang fasciculus posterior plexus brachialis yang berada di
regiones brachii et antebrachii ini, sebelum meninggalkan fossa axillaris mengeluarkan
cabang n. cutaneus brachii posterior. N. radialis berjalan di antara caput mediale et laterale
m. triceps brachii, kemudian menembus septum intermusculare laterale untuk berada di
antara m.brachialis dan otot-otot bagian proximal regio antebrachii dorsalis.

18

Extremitas Superior

REGIO CUBITI
ANATOMI PERMUKAAN
Saat melakukan pronatio dan supinatio pada articulatio radioulnaris, maka
capitulum radii dapat dipalpasi tepat di inferior dari epicondylus lateralis humeri.
Sedangkan olecranon berada satu garis horisontal dengan kedua epicondyli humeri saat
extentio pada articulatio cubiti.
Pulsasi a. brachialis dapat terasa tepat di medial dari tendo insertio m.biceps
brachii. N. ulnaris dapat dipalpasi ketika melalui sulcus n. ulnaris.
FASCIA SUPERFICIALIS
Fascia di regio ini merupakan lanjutan fascia superficialis regio brachii dan
melanjutkan diri sebagai fascia superficialis regio antebrachii. Di fascia ini terdapat vv.
basilica, cephalica et mediana cubiti, serta nn. cutanei antebrachii medialis, lateralis et
posterior.
V. Basilica
Vena ini mula-mula berada di sisi anteromedial regio antebrachii, kemudian
berada di sisi medial dari m. biceps brachii.
V. Cephalica
Mula-mula di regio antebrachii vena ini berjalan di sisi anterolateral, selanjutnya
berada di lateral dari m. biceps brachii.
V. Mediana Cubiti
Vena ini menghubungkan v. basilica dengan v. cephalica. Aliran darahnya lebih
banyak ke arah v. basilica.
N. Cutaneus Antebrachii Medialis
Saraf yang merupakan cabang fasciculus medialis plexus brachialis ini cabangnya
berjalan di anterior dari v. mediana cubiti.
N. Cutaneus Antebrachii Lateralis
Cabang n. musculocutaneus ini menembus fascia profundus di lateral dari tendo
insertio n. biceps brachii.
N. Cutaneus Antebrachii Posterior
Saraf yang merupakan cabang n. radialis ini menembus caput laterale m. triceps
brachii dan menginervasi kulit regio antebrachii dorsalis sampai sejauh carpus.

19

Extremitas Superior

FASCIA PROFUNDUS
Di regio ini fascia profundusnya menebal karena perluasan mm. biceps et triceps
brachii dan oleh adanya origo otot-otot regio antebrachii di permukaan profundus fascia ini.
Lacertus fibrosus merupakan perluasan ke medial dari tendo insertio m. biceps
brachii ke fascia profundus. Secara tidak langsung struktur ini melekat pada margo
posterior ulnae.

FOSSA CUBITI
Cekungan ini terletak di sisi anterior regio cubiti dan bentuknya mirip huruf V. Kakikaki huruf V ini dibentuk oleh m. pronator teres di medial dan m. brachioradialis di lateral.
Batas superiornya berupa garis yang terbentang antara kedua epicondyli humeri.
Dasarnya dibentuk oleh mm. brachialis et supinator. Sebagai atapnya adalah fascia
profundus yang diperkuat oleh lacertus fobrosus. Di superficial dari atapnya terdapat vv.
basilica, cephalica et mediana cubiti dan nn. cutaneu antebrachii medialis et lateralis.
Isi fossa cubiti, dari lateral ke medial, adalah tendo insertio m. biceps brachii, a.
brachialis beserta kedua cabang terminalnya, yaitu aa. ulnaris et radialis, serta n.
medianus.
N. radialis berada di celah yang terletak di antara mm. brachialis et brachioradialis.
Di anterior dari epicondylus lateralis, saraf ini bercabang menjadi r. profundus, yang
menembus m. supinator; dan r. superficialis yang menuju regio antebrachii di profundus
dari m. brachioradialis.

REGIO ANTEBRACHII
ANATOMI PERMUKAAN
Ulna dapat dipalpasi seluruhnya di sepanjang sisi posteromedial regio antebrachii
dan ujung distalnya yang melebar membentuk tonjolan bulat di carpus tepat di superior
dari tepi posteromedial regio manus. Tepat di distal dari tonjolan ini, di tepi medialnya
terdapat rendo insertio m. flexor carpi ulnaris yang dapat dipalpasi ketika melintasi
articulatio radiocarpalis. Serta tepat di anteromedial dari tendo ini dapat dipalpasi
processus styloideus ulnae.
Radius, yang terletak di lateral dari ulna, sebagian besar tertutup oleh otot, tetapi
bagian distalnya terutama processus styloideus radii, dapat dipalpasi kira-kira 1 cm lebih
distal dari pada processus styloideus ulnae.
FASCIA SUPERFICIALIS
Di regio ini fascianya merupakan lanjutan fascia superficialis regio cubiti dan
melajutkan diri ke distal sebagai fascia superficialis regio manus. Vasa superficialis yang
terdapat di regio ini adalah vv. basilica et cephalica, sedang saraf-sarafnya adalah nn.
cutanei antebrachii medialis, lateralis et posterior.

20

Extremitas Superior

V. Basilica
Vena ini dimulai dari sisi medial rete venosum dorsale manus, yang sedikit demi
sedikit berjalan ke anterior di sisi medial regio antebrachii untuk berada di permukaan
anterior regio ini.
V. Cephalica
Awal vena ini adalah di sisi lateral rete venosum dorsale manus, kemudian
berjalan di sisi lateral regio antebrachii untuk menuju sisi anterior regio cubiti.
N. Cutaneus Antebrachii Medialis
Saraf yang merupakan cabang fasciculus medialis plexus brachialis ini menembus
fascia brachii di permukaan antara sepertiga tengah dan sepertiga distal regio brachii.
Kemudian berjalan superficial ke inferior bersama v. basilica untuk menginervasi kulit sisi
anterior dan posterior bagian medial regio antebrachii.
N. Cutaneus Antebrachii Lateralis
Cabang dari n. musculocutaneus ini menembus fascia brachii di lateral dari m.
biceps brachii dan sedikit di superior dari regio cubiti. Selanjutnya berjalan ke inferior untuk
menginervasi kulit di sisi anterior dan posterior bagian lateral regio antebrachii, kira-kira
sampai sejauh carpus.
N. Cutaneus Antebrachii Posterior
Saraf yang merupakan cabang dari n. radialis ini menginervasi kulit di bagian
median regio antebrachii dorsalis di antara daerah yang telah diinervasi oleh nn. cutanei
antebrachii medialis et lateralis.
FASCIA PROFUNDUS
Di sini fascia profundusnya yang disebut fascia antebrachii, membungkus seluruh
otot-otot di regio ini dan melekat pada ulna. Di regio ini otot-ototnya terbagi menjadi dua
kelompok, yaitu kelompok otot flexor, yang terletak di regio antebrachii ventralis dan
kelompok otot extensor, yang terletak di regio antebrachii dorsalis.
Di distal, fascia profundus menebal membentuk retinacula flexorum et extensorum
yang memfiksasi sebagian besar tendines insertiones otot-otot di regio ini , sehingga pada
waktu berkontraksi otot-otot ini tidak sembarangan arahnya.
RETINACULUM MUSCULORUM FLEXORUM
Struktur ini di medial melekat pada os pisiforme dan hamulus ossis humati, serta
di lateral melekat pada os naviculare manus dan sisi anterior os multangulum majus.
Permukaan anterior retinaculum ini merupakan perlekatan m. palmaris longus dan otot-otot
thenar dan hypothenar, selain itu di superficialnya disilang oleh r. palmaris n. medianus
dan a. et n. ulnaris. Dengan adanya retinaculum musculorum flexorum, maka sulcus carpi
berubah menjadi canalis carpi. Di dalam canalis carpi berjalan tendines insertiones mm.
flexores digitorum superficialis et profundus, pollicis longus dan n. medianus.
A. et n. ulnaris di superficialnya disilang oleh ligamentum carpi volare. Di lateral
dan medial, ligementum ini melekat di processi styloidei ulnae et radii. Tepi distal
ligamentum carpi volare sulit ditentukan, karena menyatu dengan retinaculum musculorum

21

Extremitas Superior

flexorum. Sedang di profundus dari ligamentum ini terdapat tendines insertiones mm.
flexores,
RETINACULUM MUSCULORUM EXTENSORUM
Struktur yang juga merupakan penebalan fascia antebrachii di sisi posterior ujung
distal regio antebrachii ini, di medial melekat di processus styloideus ulnae dan sisi
posterior os triquetrum serta di lateral melekat di margo anterior radii. Di superficialnya
disilang oleh r. superficialis n. radialis dan r. dorsalis n. ulnaris.
Dari permukaan profundus struktur ini ke arah profundus terbentuk septa yang
melekat di ulna dan radius, sehingga terbentuk enam terowongan yang masing-masing
dilewati oleh tendines insertiones otot-otot regio antebrachii dorsalis. Tendines insertiones
otot-otot yang melewati terowongan, di urut dari medial ke lateral, adalah m. extensor carpi
ulnaris, m. extensor digiti minimi, mm. extensores digitorum communis et indicis proprius,
m. extensor pollicis longus, mm. extensores carpi radialis longus et brevis, mm. abductor
pollicis longus et extensor pollicis brevis.

REGIO ANTEBRACHII VENTRALIS


OTOT-OTOT DI REGIO ANTEBRACHII VENTRALIS
Di regio ini otot-ototnya dibagi menjadi dua lapisan, yaitu lapisan superficial yang
terdiri dari lima otot, yaitu mm. pronator teres, flexor carpi radialis, palmaris longus, flexor
carpi ulnaris, et flexor digitorum superficialis dan lapisan profundus yang terdiri dari tiga
otot, yaitu mm. flexor digitorum profundus, flexor pollicis longus et pronator quadratus.
Salah satu otot di lapisan superficial, yaitu m. flexor digitorum superficialis, terletak lebih
profundus daripada keempat otot lainnya yang termasuk lapisan superficial.
M. Pronator Teres
Otot ini berorigo di linea supracondylaris medialis et epicondylus medialis humeri,
serta processus coronoideus ulnae. Insertionya di pertengahan fasciae lateralis radii.
Inervasinya berasal dari n. medianus yang menembus otot ini.
Fungsi otot ini untuk pronatio pada articulatio radiculnaris dan flexio pada
articulatio cubiti.
M. Flexor Carpi Radialis
Origonya berupa tendo origo bersama di epicondylus medialis humeri. Insertio otot
ini di sisi anterior bases metacarpales II et III. Tendo insertio m. flexor carpi radialis dapat
dipakai untuk petanda adanya a. radialis yang berada di lateralnya.
Otot ini diinervasi oleh n. medianus.
Selain untuk flexio, otot ini juga berfungsi untuk abductio pada articulatio
radiocarpalis.
M. Palmaris Longus
Origo otot ini juga berupa tendo origo bersama di epicondylus medialis humeri.
Dengan tendo insertionya yang panjang, otot ini insertionya di permukaan anterior
retinaculum musculorum flexorum dan apex aponeurosis palmaris.
Inervasi untuk m. palmaris longus berasal dari n. medianus.
Fungsinya untuk flexio pada articulationes cubiti et radiocarpalis.

22

Extremitas Superior

M. Flexor Carpi Ulnaris


Selain origonya berupa tendo origo bersama di epicondylus medialis humeri, otot
ini juga berorigo di olecranon dan margo posterior ulnae. Insertionya di os pisiforme,
hamulus ossis hamati dan basis metacarpalis V. Tendo insertionya dapat dipakai petanda
perjalanan a et n. ulnaris yang berada di lateralnya.
Inervasinya berasal dari n. ulnaris, yang berjalan di antara kedua caput otot ini.
M. flexor carpi ulnaris berfungsi untuk flexio dan adductio pada articulatio
radiocarpalis, serta untuk flexio pada articulatio cubiti.
M. Flexor Digitorum Superficialis
Otot yang mempunyai dua capita ini, salah satu caput origonya juga berupa tendo
origo bersama di epicondylus m3edialis humeri, sedang caput lainnya di bagian superior
margo anterior radii. Kedua caput dihubungkan oleh arcus tendineus yang melintas di
superficial dari n. medianus dan a.ulnaris. Insertionya di sisi lateral maupun medial
phalanges mediae digiti II-V.
Otot ini diinervasi oleh n. ulnaris.
Fungsinya untuk flexio pada articulationes interphalangeales.
M. Flexor Digitorum Profundus
Origo otot ini cukup luas, yaitu di sebagian besar faciei anterior et medialis ulnae,
processus coronoideus ulnae, margo posterior ulnae dan membrana interossea. Bases
phalanges distales digiti II-V merupakan insertio otot ini.
Bagian medial otot ini diinervasi oleh n. ulnaris, sedang bagian lateralnya oleh n.
interosseus anterior, yang merupakan cabang n. medianus.
Otot ini berfungsi untuk flexio pada articulationes interphalangeales.
M. Flexor Pollicis Longus
Origo otot ini di sebagian besar facies anterior radii dan membrana interossea,
sedang insertionya di sisi anterior basis phalangis distalis pollicis.
Inervasi berasal dari n. interosseus antreior.
Fungsi m. flexor pollicis longus adalah untuk flexio pada articulatio
interphalangealis.
M. Pronator Quadratus
Dari origonya di bagian distal facies et margo anterior ulnae otot ini berjalan ke
lateral untuk berinsertio di sepertiga distal facies et margo anterior radii.
M. pronator quadratus diinervasi oleh n. interosseus anterior
Sesuai dengan namanya, otot ini berfungsi untuk pronatio pada articulatio
radiculnaris.
VASA DI REGIO ANTEBRACHII VENTRALIS
Di regio ini vasanya hanyalah cabang-cabang terminal a. brachialis, yaitu aa.
ulnaris et radialis.

23

Extremitas Superior

Vasa Ulnaris
A. ulnaris di regio ini diikuti oleh vv. ulnares yang bersama vv. radiales membentuk
vv. brachiales. Arteria ini yang lebih besar dari pada a. radialis, dimulai di dalam fossa
cubiti setinggi colum radii. Perjalanan awalnya berarah inferomedial di sepertiga bagian
proximal regio antebrachii, kemudian ke inferior dipermukaan anterior m. flexor digitorum
profundus. Dalam perjalanannya yang serong, di superficial dari arteria ini terdapat otototot yang berorigo di epicondylus medialis humeri. Di sini n. medianus menyilang a.
ulnaris, tetapi kedua struktur dipisahkan oleh caput ulnare m. pronator teres. Di dua pertiga
bagian distal regio ini, a. ulnaris berjalan di lateral dari n. ulnaris. Di sepertiga tengah regio
antebrachii m. flexor carpi ulnaris berada di superficial dari a. et n. ulnaris. Sedang di
sepertiga distal regio ini, keduanya berjalan di lateral dari tendo insertio otot ini dan
keduanya berjalan di superficial. A. ulnaris meninggalkan regio antebrachii dengan berada
di superficial dari retinaculum musculorum flexorum di lateral dari os pisiforme, dan
mengeluarkan cabang r. palmaris profundus, serta melanjutkan diri ke distal untuk
membentuk arcus palmaris superficialis.
Cabang-cabang a. ulnaris adalah aa. recurrentes ulnares anterior et posterior,
interosseus communis dan rr. carpales palmaris et dorsalis.
Aa. recurrentes ulnares anterior et posterior masing-masing berjalan menuju sisi
anterior dan posterior epicondylus medialis humeri, serta keduanya ikut membentuk
anastomosis di sekitar articulatio cubiti.
A. interossea communis berupa cabang pendek dan berawal di ujung inferior
fossa cubiti. Arteria ini berjalan ke posterior dan berakhir sebagai dua cabang terminalnya,
yaitu aa. interossei anterior et posterior. A. interossea anterior berjalan ke inferior di
permukaan anterior membrana interossea disertai n. interosseus anterior, kemudian
menembus membrana interossea dan ikut membentuk rete carpi dorsale. Di posterior dari
m. pronator quadratus a. interossea anterior mengeluarkan cabang yang ikut membentuk
rete carpi palmare dan a. mediana, yang berjalan bersama n. medianus di regiones
antebrachii et manus. Sedang a. interossea posterior berjalan ke dorsal, di superior dari
tepi cranial membrana interossea dan berjalan ke inferior di regio antebrachii dorsalis
diantara kedua lapisan otot bersama n. interossesus posterior. A. interossea posterior
berakhir dengan beranastomosis dengan a. interosea anterior dan ikut membentuk rete
carpi dorsale. Di awal a. interossea posterior ini mengeluarkan cabang a. recurrens
interossea.
Rr. carpales palmaris et dorsalis berawal di bagian paling distal regio antebrachii.
SARAF-SARAF DI REGIO ANTEBRACHII VENTRALIS
Di regio ini hanya terdapat nn. medianus et ulnaris
N. Medianus
Saraf ini memasuki regio antebrachii ventralis dengan berjalan di antara kedua
capita m. pronator teres. Di regio in maupun regio manus, n.medianus disertai oleh a.
mediana yang merupakan cabang a. interossea anterior. Saraf ini berada di profundus dari
arcus tendineus yang menghubungkan kedua caput m. flexor digitorum superficialis dan
tetap diantara otot ini dengan m. flexor digitorum profundus sampai carpus. Disini, n.
ulnaris berjalan superficial dan muncul di antara mm. flexor digitorum superficialis et flexor
carpi radialis. Saraf ini memasuki regio manus dengan melalui canalis carpi, berada di

24

Extremitas Superior

profundus dari retinaculum musculorum flexorum dan di superficial dari tendines


insertiones mm. flexores.
N. medianus di fossa cubiti mengeluarkan cabang-cabang yang menginervasi mm.
pronator teres, flexor carpi radialis, palmaris longus et flexor digitorum superficialis. Selain
itu juga mengeluarkan cabang-cabang yaitu n. interosseus anterior dan r. palmaris. N.
interosseus anterior berjalan bersama a. interossea anterior untuk menuju ke inferior di
permukaan anterior membrana interossea, di antara mm. flexores pollicis longus et
digitorum profundus dan kedua otot ini diinervasi olehnya. Kemudian berjalan di profundus
dari m. pronator quadratus, otot ini juga diinervasi olehnya. Akhirnya saraf ini berakhir di
daerah carpus dan menginervasi articulationes intercarpales. R. palmaris n. medianus
muncul dibagian distal regio ini dan menginervasi sedikit daerah di palma manus.
N. Ulnaris
Saraf ini berada di regio antebrachii ventralis dengan melalui kedua capita m.
flexor carpi ulnaris. Selanjutnya berada di superficial dari m. flexor digitorum profundus dan
di profundus dari m. flexor carpi ulnaris. Di pertemuan antara sepertiga bagian superior
dan sepertiga bagian tengah regio ini, a. ulnaris mendampingi perjalanan saraf ini di
lateralnya. Di bagian distal regio antebrachii ventralis, n. ulnaris berjalan superficial di
antara mm.flexores carpi ulnars et digitorum superficialis. N. et a. ulnaris menuju regio
manus dengan berjalan di superficial retinaculum musculorum flexorum, serta di profundus
dari ligamentum carpi volare.
Selain menginervasi mm. flexores digitorum profundus et carpi ulnaris, saraf yang
berjalan di antara kedua otot tersebut mempunyai cabang-cabang lain yaitu rr. dorsalis et
palmaris.
R. dorsalis n. ulnaris muncul di pertengahan regio antebrachii dan berjalan ke
inferior di antara ulna dan m. flexor carpi ulnaris, kemudian setinggi carpus belok ke
posterior untuk menginervasi regio manus.
R. palmaris n. ulnaris muncul di bagian inferior regio ini, kemudian menyilang di
permukaan anterior retinaculum musculorum flexorum untuk menginervasi kulit di sisi
medial palma manus.

REGIO ANTEBRACHII DORSALIS


OTOT-OTOT DI REGIO ANTEBRACHII DORSALIS
Regio ini terutama ditempati oleh otot-tot extensor dan terbagi dalam dua lapisan,
yaitu lapisan superficial yang terdiri dari tujuh otot, serta lapisan profundus yang terdiri dari
lima otot. Di lapisan superficial terdapat mm. brachioradialis, extensoares carpi radiales
longus et brevis, extensor digitorum communis, extensor digiti V, extensor carpi ulnaris,
anconeus. Sedang di lapisan profundus terdapat mm. supinator, abductor pollicis longus,
extensores pollicis brevis et longus, extensor indicis proprius. Sebagian besar otot disini
origonya berupa tendo origo bersama di sisi posterior epicondylus lateralis humeri.
M. Brachioradialis
Origo otot ini dibagian superior dari linea supracondylaris lateralis humeri, sedang
insertionya di facies lateralis radii di superior dari processus styloideus radii.
Otot ini diinervasi oleh n. radialis.
Fungsinya adalah untuk flexio pada articulatio cubiti.

25

Extremitas Superior

M. Extensor Carpi Radialis Longus


Di bagian inferior linea supracondylaris lateralis humeri otot ini berorigo dan
berinsertio disisi posterior bases metacarpales II et III.
Inervasinya berasal dari n. radialis.
Otot ini fungsinya untuk extentio pada articulatio radio carpalis.
M. Extensor Carpi Radialis Brevis
Origonya berupa tendo origo bersama di epicodylus lateralis humeri dan
insertionya disisi posterior bases metacarpales II et III.
N. radialis menginervasi otot ini.
Fungsinya juga untuk extentio pada articulatio radiocarpalis.
M. Extensor Digitorum Communis
Tendo origo bersama di epicondylus lateralis humeri juga merupakan origo otot ini.
Di superior dari carpus, m. extensor digitorum communis terbagi menjadi empat tendines
insertiones yang berjalan di profundus dari retinaculum musculorum extensorum.
Insertionya di sisi posterior phalanges proximalis dan base phalanges mediae et distales
digiti II-V.
Otot ini diinervasi oleh r.profundus n. radialis.
Flexio pada articulationes metacarpophalangeales digiti II-V dan articulatio
radiocarpalis adalah fungsi otot ini.
M. Extensor Digiti V
Origonya juga berupa tendo origo bersama di epicondylus lateralis humeri. Tendo
insertionya berjalan di profundus dari retinaculum musculorum extensorum dan kemudian
terbagi menjadi dua, yang lateral menyatu dengan tendo insertio m. extensor digitorum
communis. Akhirnya otot ini berinsertio di sisi posterior phalangis proximalis digiti V.
Inervasi m. extensor digiti V berasal dari r. profundus n. radialis.
Otot ini fungsinya untuk extentio pada articulatio metacarpophalangealis digiti V.
M. Extensor Carpi Ulnaris
Selain origonya berupa tendo origo bersama di epicondylus lateralis humeri, otot
ini juga berorigo di margo posterior ulnae. Insertionya disisi medial basis metacarpalis V.
R. profundus n. radialis juga menginervasi otot ini.
Extentio dan adductio pad aarticulatio radiocarpalis merupakan fungsi otot ini.
M. Anconeus
Origonya di sisi posterior epicondylus lateralis humeri dan insertionya di
permukaan posterior olcranon dan facies posterior ulnae.
Inervasinya berasal dari n. radialis.
Fungsinya untuk extentio maupun stabilisasi articulatio cubiti.
M. Supinator
Sebagian besar otot ini terletak di profundus dari otot-otot lapisan superficial.
Origonya di epicondylus lateralis humeri dan di inferior dari incisura radialis ulnae. M.
supinator terdiri dari dua lapisan, lapisan superficial berinsertio di tuberositas radii, sedang
lapisan profundus di sepertiga bagian superior corpus radii. R. profundus n. radialis
berjalan diantara kedua lapisan otot ini.

26

Extremitas Superior

Otot ini diinervasi oleh r. profundus n. radialis.


Sesuai namanya, supinatio pada articulatio radioulnaris merupakan fungsi otot ini.
M. Abductor Pollicis Longus
Origo otot ini di membrana interossea, sisi lateroposterior ulna dan facies posterior
radii. Insertionya di sisi lateral basis metacarpalis I dan os multangulum majus. Tendines
insertiones mm. abductor pollicis longus et extensor pollicis brevis menyilang serong mm.
extensores carpi radiales longus et brevis dan berjalan di profundus dari retinaculum
musculorum extensorum.
Inservasinya berasal dari n. interosseus posterior.
Fungsinya untuk abductio os metacarpalis I pada articulatio carpometacarpalis.
M. Extensor Pollicis Brevis
Otot yang hanya terdapat pada manusia dan gorila ini, origonya dibagian distal
facies posterior radii dan membrana intercossea, sedang insertionya disisi posterior basis
phalangis proximalis pollicis.
N. interosseus posterior yang menginervasi otot ini.
Extentio pollex pada articulatio metacarpophalangealis merupakan fungsi otot ini.
M. Extensor Pollicis Longus
Pertengahan facies posterior ulnae dan membrana interossea merupakan origo
otot ini dan insertionya di sisi posterior basis phalangis distalis pollicis. Tendo insertionya
berjalan di profundus retinaculum musculorum extensorum, serta menyilang serong mm.
extensores carpi radiales longus et brevis.
Inervasi otot ini berasal dari n. interosseus posterior.
Fungsinya untuk extentio pollex pada articulatio interphalangealis.
M. Extensor Indicis Proprius
Origonya di bagian distal facies posterior ulnae dan membrana interossea, sedang
insertio otot ini di sisi medial tendo insertio m. extensor digitorum communis yang menuju
index.
Yang menginervasinya adalah interosseus posterior.
Fungsi otot ini adalah untuk extentio index pada artyiculatio
metacarpophalangealis.
ANATOMICAL SNUFF-BOX (TABATIERE ANATOMIQUE)
Bila pollex yang sedang extentio dipisahkan sejauh mungkin dari index, terdapat
dua tonjolan memanjang akibat adanya tendon-tendon dan yang keduanya tampak
menyatu kearah basis metacarpalis I, serta membatasi suatu cekungan di distal dari ujung
inferior radius. Cekungan ini disebut anatomical snuff box.
Batas-batasnya adalah tendo insertio m. extensor pollicis longus di medial dan
tendines insertiones mm. extensor pollicis brevis et abductor pollicis longus di lateral, serta
processus styloideus radii di proximal. Dasarnya dibentuk oleh ossa naviculare manus et
multangulum majus. A. radialis, yang menyilang di dasar cekungan ini, merupakan isinya.
R. superficialis n. radialis berjalan di superficial struktur ini.

27

Extremitas Superior

VASA DI REGIO ANTEBRACHII DORSALIS


Arteriae yang berada di regio ini adalah aa. interossease posterior et anterior.
A. Interossea Posterior
Arteria yang merupakan cabang a. interossea communis ini, berjalan ke posterior
di superior dari tepi cranial membrana interossea dan berjalan ke inferior di profundus dari
m. supinator. Ketika muncul di tepi inferior otot ini, a. interossea posterior mengeluarkan
cabang a. recurrens intreossea, yang berjalan ke superior menyilang m..supinator dan
berada di profundus m. anconeus, serta ikut membentuk anastomosis di sekitar articulatio
cubiti. Akhirnya a.intercossea posterior berjalan ke inferior untuk beranastomosis dengan
cabang a. interossea anterior.
A. Interossea Anterior
Salah satu cabang terminal arteria ini mengarah ke posterior dan menembus
bagian inferior membrana interossea untuk berada di regio antebrachii dorsalis dan
beranastomosis dengan a. interossea posterior dan melanjutkan diri ke inferior untuk ikut
membentuk rete carpi dorsale.
SARAF-SARAF DI REGIO ANTEBRACHII DORSALIS
Di regio ini hanya terdapat cabang-cabang n. radialis.
N. Radialis
Setelah menembus septum intermusculare laterale di regio brachii, saraf ini
menuju regio antebrachii di antara mm. brachioradialis et brachialis. Setinggi epicondylus
lateralis humeri, n. radialis berakhir menjadi dua cabang terminalnya, yaitu rr. superficialis
et profundus.
R. superficialis n, radialis berjalan ke inferior di profundus dari m.brachioradialis
dan berada di superficial dari tendines insertiones mm.supinator et pronator teres. Disini a.
radialis berjalan bersamanya dan berada di lateralnya. Di bagian distal regio ini, r.
superficialis n. radialis berjalan ke posterior, menembus fascia antebrachii dan berjalan
subkutan. Selanjutnya berjalan ke inferior menuju dorsum manus dan bercabang menjadi
nn. digitales dorsales untuk menginervasi tiga setengah digiti bagian lateral dan bagian
yang setara di dorsum manus.
R. profundus n. radialis berawal di profundus dari m. brachioradialis dan berjalan
ke lateral sekeliling radius, di antara lapisan superficial dan lapisan profundus m. supinator.
Ketika mencapai regio antebrachii dorsalis, saraf ini berjalan bersama a. interossea
posterior di antara lapisan superficial dan lapisan profundus otot regio ini. Setelah itu r.
profundus n. radialis berubah nama menjadi n. interosseus posterior, yang berjalan sejajar
dengan a. interossea posterior dan berakhir sebagai cabang-cabang yang antara lain
menginervasi articulatio radiocarpalis. Dalam perjalanan terakhirnya, n. interosseus
posterior berjalan di superficial dari tendines insertiones mm. abductor pollicis longus et
extensor pollicis brevis, tetapi cabang terminal yang menginervasi articulatio radiocarpalis
berjalan di profundus dari tendines insertiones mm. extensores pollicis longus et indicis
proprius.

28

Extremitas Superior

REGIO MANUS
ANATOMI PERMUKAAN
Os naviculare manus dapat dipalpasi di dalam anatomical snuff-box tepat di distal
dari processus styloideus radii.
Os poisiforme dapat ditelusuri dengan mengikuti tendo insertio m. flexor carpi
ulnaris yang berinsertio ke tulang ini. Hamulus ossis hamati terletak kira-kira 2 cm di
inferolateral dari os pisiforme, letaknya profundus dan sulit dipalpasi.
Caput metacarpalis membentuk buku jari pada waktu mengepal. Capitula
phalanges proximales et mediae membentuk buku jari pada digiti yang sedang flexio.
Tendines insertiones otot-otot yang membentuk batas anatomical snuff-box dapat
terlihat bila otot-otot ini dalam keadaan berkontraksi.
Tepi proximal retinaculum musculorum flexorum letaknya kira-kira setinggi garis
yang menghubungkan os pisiforme dengan tuberculum ossis navicularis manus, sedang
tepi distalnya kira-kira setinggi garis yang menghubungkan hamulus ossis hamati dengan
tuberculum ossis multanguli majoris.
Bagian paling distal arcus palmaris superficialis letaknya kira-kira setinggi
permukaan palmar pollex dalam keadaan extentio. Sedang bagian paling distal arcus
palmaris profundus kira-kira 1 cm di proximal dari arcus palmaris superficialis.
FASCIA SUPERFICIALIS
Di palma manus fascianya padat dan ditembus oleh berkas jaringan yang
mengikat erat kulit pada fascia profundus dan tulang di profundusnya. Perlekatan yang
erat antara berkas jaringan dengan kulit ditandai dengan adanya garis-garis flexio di kulit.
Sedang di dorsum manus, fascianya tipis dan longgar, sehingga kulit mudah digerakkan.
Di sisi palmar digiti, fascianya cukup tebal dan mengikat kulit pada vaginae
tendinei dan tulang di profundusnya, serta menyalurkan nn. et vasa digitales. Sedang di
sisi dorsal digiti, fascianya tipis.
Venae superficiales di palma manus aliran darahnya menuju rete venosum dorsale
manus, sedang arteriae superficiales yang berada di regio ini adalah aa. digitales
palmares et dorsales.
Saraf-saraf superficial di regio ini merupakan cabang-cabang nn. medianus,
ulnaris et radialis.
Rete Venosum Dorsale Manus
Di palma manus, venae superficialesnya, yang melalui tepi-tepi digiti, sebagian
besar bermuara ke rete venosum dorsale manus. Di dorsum manus, rete venosum dorsale
manus di sisi medial merupakan awal dari v. basilica, yang berjalan di sisi medial
antebrachii sedikit demi sedikit akan berada di permukaan anterior. Sedang di sisi lateral
merupakan awal v.cephalica yang berada di tepi lateral, akhirnya berjalan di permukaan
anterior.
SARAF-SARAF SUPERFICIAL DI REGIO MANUS
Di palma manus, r. palmaris n. medianus, yang berawal sedikit di superior dari
carpus, menginervasi bagian proximal sisi lateral palma manus. R. palmaris n. ulnaris yang

29

Extremitas Superior

berawal di regio antebrachii, menginervasi daerah yang lebih sempit di sisi medial palma
manus. Lebih distal cabang-cabang kedua saraf ini berakhir sebagai nn. digitales palmares
proprii yang berjalan sepanjang tepi tiap digitus, di lateral dari tendines insertiones mm.
flexores dan di anterior dari aa. digitales palmares propriae. Nn. digitales palmares proprii
yang berada di digitus V dan sisi medial digitus IV merupakan cabang n. ulnaris, sedang
yang lainnya merupakan cabang n. medianus. Masing-masing n. digitalis palmaris proprius
menginervasi kulit, articulationes interphalangeales dan daerah profundus dari kuku. Serta
nn. digitales palmares proprii cabang dari n. medianus, mengeluarkan cabang-cabang
yang berjalan ke dorsal untuk menginervasi sisi posterior phalanges mediae et distales
kecuali pollex.
Di dorsum manus, inervasinya berasal dari cabang-cabang rr.superficialis n.
radialis et dorsalis n. ulnaris. R. superficialis n. radialis berawal sedikit di superior dari
carpus di profundus dari tendo insertio m. brachioradialis dan berjalan superficial ke
inferior di sisi lateral regio manus, untuk menginervasi sisi lateral dorsum manus. Akhirnya
bercabang menjadi nn. digitales dorsales proprii untuk menuju pollex, digiti II et III dan
separuh bagian lateral digitus IV. Nn. digitales dorsales proprii yang menuju pollex
menginervsi kulitnya sampai sejauh daerah profundus dari kuku, sedang untuk digiti
lainnya sampai lebih dekat dari articulationes interphalangeales proximales. R. dorsalis n.
ulnaris yang berawal di profundus dari m. flexor carpi ulnaris, melengkung di sekitar sisi
medial carpus dan akhirnya bercabang menjadi nn. digitales dorsales proprii untuk digitus
V dan separuh bagian medial digitus IV.
FASCIA PROFUNDUS
Fascia antebrachii melanjutkan diri ke distal sebagai fascia profundus di regio
manus. Di anterior dari carpus, facia ini membentuk aponeurosis palmaris di bagian sentral
palma manus, sedang di bagian medialnya terdapat fascia thenar dan di lateralnya
terdapat fascia hypothenar.
Di dorsum manus, fascia profundusnya melanjutkan diri sampai digiti sebagai
selapis fascia di superficial dari tendines insertiones mm. extensores. Selain itu terdapat
selapis fascia yang terletak di profundus dari tendines insertiones mm. extensores,
kemudian kedua lapisan fascia ini menyatu di tepi lateral dan medial digiti untuk
membentuk pembungkus tendines ini.
Aponeurosis Palmaris
Struktur ini berupa membran kuat berbentuk mirip segitiga dan berada di
superficial dari tendines insertiones musculi di palma manus. Apexnya menyatu dengan
tendo insertio m. palmaris longus dan melekat di permukaan anterior retinaculum
musculorum flexorum. Aponeurosis ini hanya dapat dibedakan dari retinaculum dengan
melihat arah serat-seratnya yang longitudinal. Tepi medialnya melanjutkan diri sebagai
fascia hypothenar, yang terdapat di superficial dari otot-otot hypothenar, serta meluas ke
profundus untuk melekat di os metacarpal V. Sedang tepi lateralnya melanjutkan diri
sebagai fascia thenar, yang terdapat di superficial dari otot-otot thenar, serta meluas ke
profundus untuk melekat di os metacarpal I. Dengan adanya perluasan ke profundus ini,
maka terbentuklah ruang sentral yang terpisah dari eminentiae thenar et hypothenar.
Tendines insertiones mm. flexores yang panjang setelah meninggalkan canalis
carpi, masuk ke dalam ruang sentral. Ruang ini selain berisi tendines insertiones mm.
flexores panjang beserta vaginae synovialesnya juga berisi mm. lumbricales, arcus

30

Extremitas Superior

palmaris superficialis dan cabang digitalesnya, serta mm. digitales palmares cabang dari
nn.medianus et ulnaris. Batas-batasnya adalah sisi profundus aponeurosis palmaris di
anterior, lemak di fascia interossea dan fascia di superficial dari m. adductor pollicis di
posterior, serta fascia yang membungkus otot-otot thenar di lateral dan fascia yang
membungkus otot-otot hypothenar di medial.
Ketika sabut-sabut aponeurosis menuju digiti, sabut-sabut ini terbagi menjadi
empat berkas, yaitu masing-masing untuk digiti I, II, III et IV. Di antara berkas-berkas ini
terdapat fasciculi transversi, yang menyatukan berkas-berkas ini pada awalnya.
VAGINAE TENDINUM
Tendines insertiones mm. flexores selain difiksasi oleh retinaculum musculorum
flexorum, juga dibungkus oleh vaginae tendinum, sehingga memudahkan gerakan
meluncur. Di anterior dari ossa carpalia terdapat tiga vaginae tendinum, yaitu yang
membungkus seluruh tendines insertiones mm. flexores digitorum superficialis et
profundus, dinamakan vagina tendinis mm. flexorum communium; yang mebungkus tendo
insertio m. flexor pollicis longus, dinamakan vagina tendinis m. flexoris pollicis longi; serta
yang membungkus tendo insertio m. flexor carpi radialis, dinamakan vagina tendinis m.
flexoris carpi radialis. Vaginae tendinum yang membungkus tendines insertiones mm.
flexores digitorum superficialis et profundus dan m. flexor pollicis longus ke proximal
berakhir sedikit di superior dari retinaculum musculorum flexorum dan keduanya
berhubungan di dalam canalis carpi. Ke distal vaginae tendinum untuk digiti I et V berakhir
sampai dekat insertionya. Di inferior, digiti II, III et IV mempunyai pembungkus tersendiri
yang dinamakan vaginae tendinum digitales dan ke distal berakhir tidak lebih inferior dari
collum metacarpales II, III et IV, serta ke proximal berjarak 1-3 cm dari ujung distal vagina
tendinis mm. flexorum communium di digiti II, III et IV.
VINCULA LONGUM ET BREVIS
Ketika tendines insertions m. flexor digitorum superficialis mencapai articulationes
metacarpophalangeales, tendines insertiones ini bersama tendines insertiones m. flexor
digitorum profundus memasuki vaginae tendinumnya. Di dalam vaginae tendinum masingmasing tendo insertio m. flexor digitorum superficialis awalnya berada di anterior dari tendo
insertio m. flexor digitorum profundus. Tetapi di superficial dari corpus phalangis proximalis
tendo insertio m. flexor digitorum superficialis terbagi menjadi dua bagian. Kedua bagian
ini berjalan di kedua sisi tendo insertio m. flexor digitorum profundus dan kemudian
berjalan di dorsalnya. Sehingga seolah-olah tendo insertio m.flexor digitorum superficialis
membentuk terowongan untuk tendo insertio m. flexor digitorum profundus. Akhirnya
kedua bagian tendo insertio ini menyatu, tetapi sebelum mencapai tempat insertionya,
keduanya dihubungkan dengan tulang yang berdekatan oleh vinculum brevis. Biasanya
juga terdapat vinculum longum, yang menghubungkan kedua bagian tendo insertio m.
flexor digitorum superficialis dengan phalanx proximalis. Vasa mencapai tendo insertio
dengan melalui vincula, terutama vinculum brevis.

31

Extremitas Superior

REGIO MANUS PALMARIS


OTOT-OTOT DI REGIO MANUS PALMARIS
Di regio ini otot-ototnya terbagi dalam otot-otot thenar, otot-otot hypothenar, mm.
lumbricales dan mm. interossei palmares et dorsales. Otot-otot thenar terdiri dari mm.
abductor pollicis brevis, flexor pollicis brevis, opponens pollicis et adductor pollicis. Sedang
otot-otot hypothenar terdiri dari mm. abductor digiti V, opponens digiti V et flexor digiti V
brevis.
M. Abductor Pollicis Brevis
Bersama mm. flexor pollicis brevis et opponens pollicis, otot ini membentuk
eminentia thenar, serta ketiganya berorigo di sisi anterior retinaculum musculorum
flexorum tuberculum ossis multanguli majoris. Otot ini letaknya paling superficial dan
membentuk sisi lateral eminentia thenar. Origo m. abductor pollicis brevis juga di
tuberculum ossis navicularis manus. Insertionya di sisi lateral basis phalangis proximalis
pollicis.
Inervasinya berasal dari n. medianus.
Fungsinya abductio pollex pada articulationes carpometacarpalis et
metacarpophalangealis.
M. Flexor Pollicis Brevis
Bagian medial eminentia thenar dibentuk oleh otot ini. Insertionya selain sama
dengan m. abductor pollicis brevis, juga di sisi medial basis phalangis proximalis pollicis.
N. medianus juga menginervasinya.
Otot ini fungsinya selain untuk flexio, juga untuk adductio pollex pada
articulationes carpometacarpalis et metacarpophalangealis.
M. Opponens Pollicis
Otot yang berbentuk mirip segitiga dan letaknya di profundus dari m.abductor
pollicis brevis ini, insertionya di sisi lateral os metacarpal I.
Inervasi otot ini berasal dari n. medianus dan r. profundus n. ulnaris.
Fungsi otot ini untuk rotatio medial os metacarpal I pada articulatio
carpometacarpalis.
M. Adductor Pollicis
Otot ini merupakan otot thenar terprofundus dan mempunyai dua capita, yaitu
caput obliquum, yang berorigo di os capitatum, bases metacarpales II et III dan
ligamentum intercarpale, serta caput transversum, yang berorigo di dua pertiga bagian
inferior permukaan palmar os metacarpal III. Insertionya di basis phalangis proximalis
pollicis.
M. adductor pollicis diinervasi oleh r. profundus n. ulnaris.
Sesuai namanya, fungsinya untuk adductio os metacarpal I pada articulatio
carpometacarpalis.
M. Abductor Digiti V
Otot ini mudah dipalpasi di sisi medial regio manus. Origonya di os pisiforme dan
tendo insertio m. flexor carpi ulnaris. Insertio otot ini di sisi medial basis phalangis
proximalis digiti V.

32

Extremitas Superior

Inervasi otot ini berasal dari r. profundus n. ulnaris.


Abductio digitus V pada articulatio metacarpophalangealis adalah fungsinya.
M. Opponens Digiti V
Bentuknya mirip segitiga dan letaknya tepat di profundus dari m. flexor digiti V
brevis. Origo otot ini di hamulus ossis hamati dan retinaculum musculorum flexorum.
Insertionya di sisi medial os metacarpal V.
R. profundus n. ulnaris juga menginervasinya.
Fungsinya untuk oppositio os metacarpal V pada articulatio carpometacarpalis.
M. Flexor Digiti V Brevis
Karena sabut-sabut otot ini menyatu dengan sabut-sabut m. abductor digiti V yang
letaknya berdekatan, maka seolah-olah otot ini merupakan bagian dari m. abductor digiti V.
Origonya sama dengan m. opponens digiti V, sedang insertionya di sisi medial phalanx
proximalis digiti V.
Inervasinya juga dari r. profundus n. ulnaris.
Fungsinya untuk flexio phalanx proximalis digiti V pada articulatio
metacarpophalangealis.
Mm. Lumbricales
Otot ini terdiri dari empat buah, berurutan dari lateral ke medial. Origo mm.
lumbricales I et II, yang masing-masing mempunyai satu caput, di sisi lateral tendines
insertiones m. flexor digitorum profundus untuk digiti II et III, sedang origo mm. lumbicales
III et IV, yang masing-masing mempunyai dua capita di sisi yang berdekatan tendines
insertiones m. flexor digitorum profundus untuk digiti II, IV et V. insertio mm. lumbricales I
et II di tendines insertiones m. extensor digitorum communis di sisi dorsal phalanges
proximales digiti II et III, untuk mm. lumbricales III et IV di tendines insertiones m. extensor
digitorum communis di sisi dorsal phalanges proximales digiti IV et V.
Mm. lumbricales I et II diinervasi oleh nn. digitales n. medianus, sedang mm.
lumbricales II et IV diinervasi oleh r. profundus n. ulnaris.
Fungsi mm. lumbricales I et II untuk flexio phalanges proximales pada
articulationes metacarpophalangealis dan extentio phalanges mediae et distales pada
articulationes interphalangeales digiti II et III, serta mm. lumbricales III et IV untuk flexio
phalanges proximales pada articulationes metacarpophalangeales dan extentio phalanges
distales pada articulationes interphalangeales digiti IV et V.
Mm. Interossei Palmares
Otot ini terdiri dari tiga buah, berurutan dari lateral ke medial. Origo m. interosseus
palmaris I di sisi medial os metacarpal II, m. interosseus palmaris III di sisi lateral os
metacarpal IV dan m. interosseus palmaris Ii disisi lateral os metacarpal V. Insertionya
masing-masing di sisi medial basis phalangis proximalis dan tendo insertio m. extensor
digitorum communis untuk digiti II, IV et V.
Inervasinya dari r. profundus n. ulnaris.
Fungsi ketiga otot ini untuk adductio, flexio phalanges proximales dan extentio
phalanges mediae et distales digiti II, IV et V.

33

Extremitas Superior

Mm. Interossei Dorsales


Otot yang terdiri dari empat buah ini, juga berurutan dari lateral ke medial. Origo
m. interosseus I di sisi yang berdekatan ossa metacarpales I et II sedang insertionya di sisi
lateral basis phalangis proximalis dan tendo insertio m. extensor digitorum communis
untuk digitus II. Origo m. interosseus dorsalis II di sisi yang berdekatan ossa metacarpales
II et III, serta insertionya di sisi lateral basis phalangis proximalis dan tendo insertio m.
extensor digitorum communis untuk digitus III. Origo m. interosseus dorsalis III di sisi yang
berdekatan ossa metacarpales III et IV, sedang insertionya di sisi medial basis phalangis
proximalis dan tendo insertio m. extensor digitorum communis untuk digitus III. Origo m.
interosseus dorsalis IV di sisi yang berdekatan ossa metacarpales IV et V, serta insertionya
di sisi medial basis phalangis proximalis dan tendo insertio m. extensor digitorum
communis untuk digitus IV.
Semuanya diinervasi oleh r. profundus n. ulnaris.
Fungsinya untuk abductio digiti II-IV, flexio phalanges proximales pada
articulationes metacarpophalangeales, serta extentio phalanges mediae et distales pada
articulationes interphalangeales.
VASA DI REGIO MANUS PALMARIS
Di regio ini sebagian besar arteriaenya merupakan cabang-cabang a. ulnaris dan
sebagian kecil merupakan cabang-cabang a. radialis.
A. Ulnaris
Arteria ini memasuki palma manus melewati sisi anterior retinaculum musculorum
flexorum, di sisi lateral os pisiforme, di antara tulang ini dan hamulus ossis hamati. A.
ulnaris berjalan di lateral dari n. ulnaris dan keduanya berada di profundus dari ligamentum
carpi volare. Kemudian berakhir sebagai dua cabang terminalnya, yaitu arcus palmaris
superficialis dan r. palmaris profundus. Cabang-cabang lainnya adalah rr. carpales
palmaris et dorsalis, r. palmaris profundus.
R. carpalis palmaris a. ulnaris berjalan ke lateral di posterior dari tendines
insertiones mm. flexores dan ikut membentuk rete carpi volare.
R. carpalis dorsalis a. ulnaris juga berjalan ke lateral di posterior dari tendines
insertiones mm. flexor et extensor carpi ulnaris dan ikut membentuk rete carpi dorsale.
Arcus palmaris superficialis merupakan cabang terminal utama a. ulnaris dan
dilengkapi oleh r. carpeus superficialis a. radialis. Di profundus arcus ini terdapat tendines
insertiones mm. flexores, mm. lumbicales dan cabang-cabang n. medianus. Sedang di
superficialnya terdapat aponeurosis palmaris dan m. palmaris brevis. Akhirnya arcus ini
mengeluarkan cabang-cabang yaitu aa. digitales palmares communes.
R. palmaris profundus a. ulnaris berjalan bersama r. profundus n. ulnaris di antara
mm. abductor di flexor digiti V brevis. Cabang ini ikut membentuk arcus palmaris profundus
bersama a. radialis.
A. Radialis
Dari dorsum manus arteria ini menuju palma manus, lewat di antara kedua caput
m. interosseus dorsalis I dan bercabang menjadi a. princeps pollicis dan arcus palmaris
profundus.
A. princeps pollicis berjalan ke distal di superficial dari m. interosseus dorsalis I,
kemudian di antara otot ini dengan m. adductor pollicis dan mengeluarkan cabang a.

34

Extremitas Superior

radialis indicis, yang berjalan di sisi lateral index. Ketika mendekati articulatio
metacarpophalangealis pollicis, a. princeps pollicis ini berakhir sebagai cabang-cabang
untuk kedua sisi pollex.
Arcus palmaris profundus berjalan ke medial di superficial dari mm. interossei dan
ossa metacarpalia, sejajar dengan r. palmaris profundus a.ulnaris. Kemudian
mengeluarkan cabang-cabang, yaitu aa. metacarpales palmares et perforantes.
Aa. metacarpales palmares yang berjumlah tiga buah berjalan di superficial dari
mm. interossei dan setinggi articulationes metacarpophalangeales bercabang menjadi rr.
perforantes yang berjalan ke dorsal untuk beranastomosis dengan aa. metacarpales
dorsales.
Aa. perforantes berjalan lurus ke dorsal di antara kedua caput mm.interossei
dorsales II, III et IV untuk beranastomose dengan aa.metacarpales dorsales.
SARAF-SARAF DI REGIO MANUS PALMARIS
Mm. interossei yang berada di antara ossa metacarpalia, disilang dekat ujung
proximalnya oleh r. profundus n. ulnaris yang berjalan bersama arcus palmaris profundus.
R. Profundus N. Ulnaris
Cabang ini muncul setinggi os pisiforme dan berjalan ke dorsal di antara origo
mm. abductor et flexor digiti V brevis. Kemudian berbelok ke lateral di posterior dari m.
opponens digiti V, serta menyilang mm. interossei dan ossa metacarpalia sejajar dengan
arcus palmaris profundus. Disini menginervasi mm. interossei, lumbricales et adductor
pollicis.

REGIO MANUS DORSALIS


OTOT-OTOT DI REGIO MANUS DORSALIS
Di regio ini hany terdapat tendines insertiones mm. extensores. Empat tendines
insertiones m. extensor digitorum communis berjalan terpisah di dorsum manus, tetapi
dihubungkan oleh juncturae tendinum (conexus intertendineus) di proximal dari
articulationes metacarpophalangeales. Dengan adanya juncturae tendinum ini, maka dapat
dihindari terjadinya kontraksi masing-masing tendon tersendiri. Digiti II et V mempunyai
tambahan tendines insertiones, yaitu dari mm. extensores indicis proprius et digiti V,
keduanya menyatu dengan tendines insertiones m. extensor digitorum communis di distal
dari juncturae tendinum.
VASA DI REGIO MANUS DORSALIS
Arteriae di regio ini merupakan cabang dari a. radialis dan rete carpi dorsale
A.Radialis
Arteria ini berjalan di profundus dari tendines insertiones mm. abductor pollicis
longus et extensor pollicis brevis dan menembus anatomical snuff-box dan berjalan di
profundus dari tendo insertio m. extensor pollicis longus. Kemudian a. radialis berjalan ke
anterior untuk berada di antara kedua capita m. interosseus dorsalis I.

35

Extremitas Superior

Rete Carpi Dorsale


R. carpalis dorsalis a. radialis bersama r. carpalis dorsalis a. ulnaris dan cabang a.
interossea posterior membentuk rete carpi dorsale. Dan rete ini mengeluarkan cabang,
yaitu tiga aa. metacarpales dorsales.
SARAF-SARAF DI REGIO MANUS DORSALIS
Di regio ini saraf-sarafnya merupakan cabang dari r. superficialis n. radialis.
R. Superficialis N. radialis
Setelah menembus fascia antebrachii di regio antebrachii dorsalis, cabang dari n.
radialis ini menuju dorsum manus dan bercabang menjadi rr. digitales dorsales yang
menginervasi sisi dorsal digiti I-III dan separuh bagian lateral digitus IV, tetapi tidak sampai
bagian distalnya karena bagian distal diinervasi oleh n. medianus.
=wir=

36

Extremitas Superior

DAFTAR PUSTAKA
Devlin, V.J.: Spine Secrets, 1st Ed. Elsevier, Philadelphia, 2003.
Drake, R.L. et al: Grays Anatomy for Students, 1 st Ed. Elsevier Churchill Livingstone,
Philadelphia, 2005.
Larsen, W.J.: Anatomy. Development, Function & Clinical Correlations, 9 th Ed. Saunders,
Philadelphia, 2002.
Martini, F.H. et al: Human Anatomy, 1 st Ed. Pearson Benjamin Cummings, San Francisco,
2006.
McKinley, M. et al: Human Anatomy, 1st Ed. McGrawHill, Boston, 2006.
Monkhouse, S: Clinical Anatomy. A Core Text with Self Assessment, 1 st Ed. Churchill
Livingstone. Edinburgh, 2004.
Moore, K.L. et al: The Developing Human. Clinically Oriented Embryology, 7 th Ed.
Saunders, Philadelphia, 2003.
Moore, K.L.: Clinically Oriented Anatomy, 5 th Ed. Lippincott Williams & Wilkins,
Philadelphia, 2006.
Moore,K.L.: Essential Clinical Anatomy, 3 rd Ed. Lippincott Williams & Wilkins, Baltimore,
2007.
Stranding, S: Grays Anatomy. The Anatomical Basis of Clinical Practice, 39 th Ed. Elsevier
Churchill Livingstone, Philadelphia, 2006.

=wir=

37

Anda mungkin juga menyukai