Anda di halaman 1dari 3

Drainase Limpatik pada Ekstremitas Atas

Limfa dari dinding dada dan ekstremitas atas mengalir ke arah sentral melalui kelenjar getah
bening aksilaris, supratroklearis, dan infraklavikularis. Pembuluh limfa extremitas superior
diatur dalam kelompok superfisial dan profunda. Pembuluh limfa superfisial naik ke atas
extremitas di dalam fascia superficialis dan mengikuti vena-vena superfisial. Pembuluh limfa
profunda terletak dalam terhadap fascia profunda dan mengikuti vena-vena dan arteri-arteri
profunda. Semua pembuluh limfa extremitas superior akhirnya bermuara ke dalam lymph
nodes yang terletak di axilla.
Axillares Lymph Nodes
Nodi lymphoidei axillares mengalirkan limfe dari seluruh ektremitas superior dan menerima
limfe dari kuadran lateral mamma dan pembuluh limfe superfisial dari dinding
thoracoabdominalis di atas umbilikus.
Axillares lymph nodes berjumlah 20-30 dan terletak sebagai berikut

Anteriores lymph nodes (pectorales) terletak sepanjang pinggir bawah musculus


pectoralis minor di belakang musculus pectoralis major, dengan kata lain di belakang
dinding anterior axilla. Kelompok ini menampung limfe dari kuadran lateral mamma
dan pembuluh limfe superfisial dari dinding thoracoabdominalis di atas umbilikus.
Posteriores lymph nodes (subscapulares) terletak di depan musculus subscapularis
pada dinding posterior axilla. Kelompok ini menerima pembuluh limfe dari punggung

ke bawah sampai sejauh crista iliaca.


Laterales lymph nodes terletak sepanjang sisi medial vena axillaris. Kelompok ini
menerima sebagian besar pembuluh limfe extremitas superior kecuali pembuluh limfe

superfisial dari sisi lateral.


Centrales lymph nodes terletak di pusat axilla dalam lemak axilla. Kelompok ini

menerima limfe dari tiga kelompok di atas


Infraclaviculares lymph nodes (deltopectorales):
Kelompok ini terletak di dalam sulcus antara musculus deltoideus dan musculus
pectoralis maior sepanjang vena cephalica. Kelompok ini menerima pembuluh limfe
superfisial dari sisi lateral tangan, lengan bawah, dan lengan atas; pembuluh limfe
mengikuti vena cephalica.

Nodi lymphoidei apicales. Kelompok ini terletak di puncak axilla pada pinggir lateral
costa I. Kelompok ini menerima limfe dari seluruh kelenjar axilla lainnya. Nodi

lymphoidei apicales mengalirkan limfenya ke dalam truncus subclavius, yang pada


sisi kiri bermuara ke ductus thoracicus, dan di sisi kanan ke ductus lymphaticus
dexter.
Supratrochlearis Lymph Nodes
(Cubitalis)
Nodus ini terletak di fascia superficialis di depan siku dekat
trochanter humeri. Menampung limfe dari jari ketiga, keempat,
dan kelima, serta bagian medial tangan dan slsi medial lengan
bawah. Pembuluh limfe eferen berjalan ke atas menuju ke nodi
lymphoidei axillares lateralis.
Drainase Limfatik Payudara
Pembuluh limfa dari glandula mammaria berasal dari pleksus dalam jaringan ikat
interlobular dan di dinding duktus laktiferus. Pembuluh limfa eferen dari payudara melewati
sekitar sisi anterior aksila, menembus fasia aksila dan berakhir dalam nodus limfatikus
pectoralis. Kuadran lateral mengalirkan limfenya ke nodi lymphoidei axillares anteriores.
Kuadran medial mengalirkan limfenya ke nodi lymphoidei sepanjang arteria thoracica interna
di dalam thorax. Dimana, nodus parasternal akan menerima pembuluh limfa dari kedua
bagian medial dan lateral organ payudara. Beberapa pembuluh limfa superfisial berhubungan
dengan pembuluh limfa yang sama dari payudara sisi yang lain dan dengan kelenjar di
dinding anterior abdomen. Beberapa pembuluh limfe bermuara ke nodi lymphoidei
intercostales posteriores di posterior. Nodus limfatikus aksilaris umumnya menerima lebih
dari 75 persen limfa dari payudara.
Pembesaran nodus limfatikus aksilaris sering terjadi pada penyakit ganas dan juga
dalam proses infeksi yang melibatkan bagian superior punggung dan bahu, bagian anterior
dada dan glandula mammaria, bagian abdomen, serta ekstrimitas atas. Dalam operasi untuk
carcinoma dari payudara pectoralis major dan fasia profunda serta otot sekitarnya biasanya
diangkat karena pembesaran percabangan limfatik. Nodus limfatikus, sternocostal dari
pectoralis major dan pectoralis minor juga diangkat sebagai upaya untuk memastikan sejauh
mana pembuluh dan nodus limfa yang terserang dampaknya.

Anda mungkin juga menyukai