Anda di halaman 1dari 4

Tugas Ikatan Kimia

Kelompok 3
Nama Anggota Kelompok:
Rismawati / 1513140004 > Ramlah/ 1513141002
Randas Rustanto / 1513140005 > Rima Dayanti/ 1513141006
Eva Indriyani/ 1513140009 > Nur Asmin/ 1513141008

Contoh senyawa ionik dan jelaskan struktur kristal senyawa tersebut.

Senyawa Ionik CuF


Senyawa ionik CuF mengadopsi Struktur kristal ZnS dimana Cu+ menenpati
posisi Zn dan F- menempati posisi S.
Zink sulfida, ZnS, merupakan satu contoh senyawa polimorf, mengkristal
dalam dua macam bentuk kisi yang sangat berbeda yaitu zink blende dan wurtzit.
Dalam kedua macam bentuk ini kedua ion masing masing mempunyai bilangan
koordinasi empat. Zink blende mempunyai struktur kemas rapat kubus pusat muka
anion dengan kation mengisi setengah rongga tetrahedron. Dalam satu unit sel,
masing- masing atom/ion dapat dihitung dengan mudah yaitu empat untuk kubus
pusat muka atom S dan empat untuk atom Zn interior sehingga dipenuhi rasio
stoikiometri 1:1.
Struktur Zink blenda memiliki komposisi ZnS dan sel satuannya
digambarkan di Gambar 2.9. Anion S2- tersusun dalam ccp dan kation
Zn2+ menempati separuh lubang tetrahedral (Td). Dalam susunan ini, setiap kation
berkoordinasi dengan empat anion, dan masing-masing anion dengan empat
kation. Jadi zink blenda adalah struktur (4, 4). Ada masing-masing empat ion
Zn2+ dan S2-dalam sel satuan dan rasio ini cocok dengan rumus ZnS.
Keelektronegatifan atom Zn dan S dalam skala Pauling adalah 1,65 dan
2,58. Perbedaan keelektronegatifan antara kedua atom tersebut adalah 0,93. Dengan
demikian ZnS dapat dianggap sebagai senyawa kovalen yang terdiri dari atom Zn
dan S. Sink sulfida mengkristal dalam dua kisi yang berbeda yaitu kubus berpusat
muka untuk zink blende atau sfalerit dan heksagonal primitif untuk wurtzit, seperti
pada gambar.

Gambar Kubus berpusat muka untuk zink blende atau sfalerit. Warna putih adalah
atom Zn, sedangkan kuning adalah atom S

Pada dua kisi tersebut, setiap atom Zn dikelilingi oleh 4 atom S dan setiap atom S
dikelilingi oleh 4 atom Zn dalam bentuk tetrahedral. Jadi bilangan koordinasi atom
Zn dan S dalam ZnS adalah 4.
Zink blende dan wurtzit merupakan dua alotro dari ZnS. Alotrop merupakan kristal
dari senyawa yang sama namun memiliki struktur yang berbeda. Suatu gejala
dimana suatu senyawa memiliki lebih dari satu struktur disebut alotropi.

Meskipun sink blende merupakan senyawa kovalen tetapi ada senyawa ionik seperti
CuF yang memiliki kisi kristal sama dengan ZnS sink blende. Pada kristal CuF, ion
Cu+ menempati posisi atom Zn sedangkan ion F menempati posisi atom S.

Struktur senyawa ionik yang mengadopsi struktur ZnS wurtzit diantaranya adalah
BeO dan NH4F. Pada kristal BeO ion Be2+ menempati posisi atom Zn sedangkan
ion O2- menempati posisi atom S.
Pada kristal kristal NH4F, atom N dari ion NH4+ menempati posisi atom Zn
sedangkan ion F menempati posisi atom S.

Anda mungkin juga menyukai