Anda di halaman 1dari 3

KNEE ORTHOSIS/ORTHOSIS LUTUT

Definisi :
Adalah bagian dari orthosis anggota gerak bawah yang berfungsi untuk mengontrol sendi lutut tetapi
tidak mengontrol kaki dan pergelangan kaki. Knee orthosis mempunyai 3 titik penekanan yang berfungsi
untuk menstabilitasi sendi lutut. Sama seperti KAFO, orthosis lutut biasanya diposisikan sedikit di atas
kondilus femur medial.

Indikasi :
1. Genu recurvatum moderate sampai berat
2. Genu varus dan genu valgus ringan sampai moderat

Jenis – jenis Knee orthosis :


1. Orthosis lutut untuk kelainan patella femoral yang berfungsi untuk mengontrol pergerakan patella
ketika lutut dalam posisi fleksi dan ekstensi.
a. Infrapatellar (Cho-Pat) strap KO (A) merupakan tali berlapis busa yang melingkari lutut tepat di
bawah patella. Alat ini dipakai selama aktivitas berat.
b. Palumbo KO (B) merupakan lengan elastic dengan potongan patella, duabuah strap yang melingkar
yang memberikan tegangan terhadap bantalan patella berbentuk bulan sabit (diletakkan disisi lateral),
dan tali penahan elastic, yang mempertahankan posisi bantalan dan mencegah rotasi aksial dari
orthosis. Alat ini menghasilkan gaya langsung kearah medial menuju ke tepi lateral patella dan
memberikan tekanan konstan selama fleksi, ekstensi, dan rotasi lutut.

2. Orthosis lutut untuk kontrol di bidang sagital mengontrol genu recurvatum dengan stabilisasi
mediolateral minimal. Alat ini memungkinkan fleksi lutut yang hampir penuh.
a. Swedish knee cage (C) merupakan brace prefabrikasi yang membatasi hiperekstensi dengan dua strap
anterior dan satu strap posterior yang terpasang ke bingkai besi di medial dan lateral. Alat ini akan
cenderung menonjol ketika pasien duduk.
b. Three-way knee stabilizer (gambar 4.3-8.D) mirip dengan Swedish knee cage, tetapi memiliki tempat
perlekatan yang pivotable dari strap, yang tidak begitu menonjol ketika duduk. Alat ini memiliki
penyangga lateral dan medial, yang memberikan stabilitas mediolateral yang terbatas.
3. Orthosis lutut untuk kontrol di bidang frontal terdiri dari manset paha dan betis yang tergabung oleh
batang samping bilateral dengan sendi lutut mekanik. Selain melindungi lutut melawan kekuatan
mediolateral (menggunakan sepasang system kekuatan tiga titik), alat ini juga memberikan control
fleksi-ekstensi dengan meliputi hyperextension stop pada sendi lutut mekanik atau dengan
menambahkan drop lock . Sendi lutut biasanya polisentrik menyerupai gerakan lutut anatomis dan
memberikan stabilisasi orthosis lebih baik pada tungkai pasien.
a. Metal leather KO (gambar 4.3-8.E) mempunyai bahan manset paha dari bahan kulit, cuff dibetis dan
bar samping yang terbuat dari besi. Bantalan tekan dapat digunakan untuk memberikan gaya medial
untuk genu valgum atau lateral untuk genu varum.
b. Miami KO memiliki bar samping dan sendi polisentrik yang digabungkan kedalam manset polipropilen
yang menutupi tungkai anterior. Wedge di atas kondilus femur medial untuk mencegah agar tidak jatuh
kebawah.
c. Canadian Arthritis and Rheumatism Society-University of British Columbia (CARS-UBC) KO (gambar
4.3-8.F) terdiri dari manset paha dan betis dan plastik yang dihubungkan oleh penyangga berbentuk
teleskop, yang memungkinkan fleksi lutut. Untuk genu varum, bar diletakkan dimedial dengan bantalan
lateral; sedangkan untuk genu valgum, bar diletakkan dilateral dengan bantalan medial. Sistem three
point pressure menahan kekuatan varus/valgus ketika lutut ekstensi penuh. Sulit untuk berpakaian, dan
mengontrol rotasoiaksial secara minimal.
d. Supracondylar KO (gambar 4.3-8.G) mirip dengan supracondylar KAFO (sesi 1.D.2.a) kecuali alat ini
memiliki ekstensi pergelangan kaki atau kaki (sehingga alat ini tidak bisa menahan pergelangan kaki
pada posisi fleksi plantar untuk menciptakan momentum ekstensi lutut selama berdiri pada pasien
dengan kelemahan otot ekstensor lutut). Alat ini mengontrol genu recurvatum dan memberikan
stabilisasi lutut mediolateral. Bagian suprapatellar akan menonjol ketika pasien duduk.
4. KO untuk control rotasi aksial juga memberikan kontrol sudut pada bidang sagital (fleksi-ekstensi)
dan frontal (mediolateral). Alat ini digunakan untuk mencegah dan mengatur cedera olahraga pada
lutut, terutama pada pasien dengan cedera ligament cruciatum anterior.
a. Lenox-Hill derotationorthosis (H) menggunakan manset atau tali elastic yang melingkari paha dan
tungkai dan juga memiliki oblik band.
b. Lermanmultiligamentous knee control orthosis (gambar 4.3-8.I) mirip dengan Lenox-Hill derotation
orthosis dengan tambahan bantalan suprakondilar untuk kontrol tambahan bagi gerakan patella.
Gambar 4.3-8 Jenis-jenis orthosis lutut (KO). A, Infrapatellar strap KO. B, Palumbo KO. C, Swedish knee
cage .D, Three-way knee stabilizer.E, KO logam-kain tradisional dengan paha kain dan manset betis dan
batang samping logam.F, Canadian Arthritis and Rheumatism Society-University of British Columbia
(CARS-UBC) KO dengan stabilisasi lutut terhadap genu valgum.G, Supracondylar KO. H, Lenox-Hill
derotationorthosis.I, Lermanmultiligamentous knee control orthosis. (diadaptasi dari New York
University Prosthetics and Orthotics Staff: Lower-limb orthotics, New York, 1993, Prosthetic-Orthotic
Publications, pp. 150-154, dengan izin).

Anda mungkin juga menyukai