Anda di halaman 1dari 4

Beginilah Caranya Pasta Kering Dibuat di

Pabrik
- detikFood Selasa, 22 Okt 2013 08:54 WIB

Share 0 Tweet 0 Share 0 0 komentar

Foto: Thinkstock

0 0 0

Jakarta - Pasta kering banyak dijual di supermarket. Tinggal direbus,


pastapun siap disajikan dengan berbagai saus. Pasta buatan pabrik ini
membuat kita tak perlu repot-repot mengaduk adonan. Bagaimana cara pasta
kering diproduksi?

Bahan utama pembuatan pasta kering adalah gandum durum dan air,
biasanya tanpa pengawet maupun pewarna buatan. Gandum jenis ini
merupakan yang terbaik dibanding gandum keras lainnya. Kandungan
gizinyapun paling kaya.

Dikutip dari situs Mitside Group, pasta yang terbuat dari gandum durum jadi
enak, harum, dan berwarna kuning emas. Saat dimasak, pasta berbahan
gandum durumpun tak berubah bentuknya, tetap padat, serta terjaga gizinya.

Sebelum menjadi pasta, gandum durum diolah menjadi semolina. Biji gandum
yang sudah dibersihkan dari kulit dan kotoran kemudian digiling hingga bagian
dalamnya (endosperma) terpisah dari kulit luarnya (sekam). Hasilnya diayak
agar benar-benar bebas dari sisa sekam. Jadilah semolina.

Pada tahap pertama produksi, semolina masuk ke mesin pengaduk dan


dicampur air hingga membentuk adonan. Untuk pasta tertentu
seperti lasagna dan tricolore (pasta hijau, kuning, oranye), bahan-bahan
tambahan seperti telur, tomat, atau bayam kering dicampurkan di tahap ini.

Setelah itu, adonan diuleni di mesin kedap udara hingga mencapai


konsistensi yang pas. Barulah adonan dicetak dan dipotong dengan berbagai
cetakan logam, tergantung bentuk yang diinginkan.

Pasta kemudian melewati proses pasteurisasi dengan suhu 80-90 C agar


steril. Di suhu tersebut, macam-macam kuman seperti salmonella
dimusnahkan. Setelah itu, pasta melalui mesin pengering otomatis yang
mengedarkan udara panas dan lembap di mana pasta mengering perlahan
selama beberapa jam, tergantung bentuk dan ketebalannya.

Pasta yang sudah kering masuk ke mesin pengemas otomatis untuk


ditimbang dan dikemas dalam kantung plastik atau boks. Keseluruhan proses,
dari mencampur bahan mentah hingga mengemas produk akhirnya,
dikerjakan oleh mesin. Waktu produksi yang diperlukan sekitar 6-24 jam,
tergantung bentuk pastanya.

Masa simpan pasta kering jauh lebih lama dibanding yang tercantum di
kemasannya, yakni dua tahun, asalkan disimpan di tempat yang kering dan
sejuk.

Link : https://food.detik.com/info-kuliner/d-2391815/beginilah-caranya-pasta-kering-dibuat-di-
pabrik
ISI KANDUNGAN GIZI MAKARONI - KOMPOSISI NUTRISI BAHAN MAKANAN
godam64 07:11 1 Komentar
Makaroni adalah bahan makanan yang biasa dikonsumsi oleh masyarakat Indonesia. Makaroni
mengandung energi sebesar 363 kilokalori, protein 8,7 gram, karbohidrat 78,7 gram, lemak 0,4 gram,
kalsium 20 miligram, fosfor 80 miligram, dan zat besi 0 miligram. Selain itu di dalam Makaroni juga
terkandung vitamin A sebanyak 0 IU, vitamin B1 0,1 miligram dan vitamin C 0 miligram. Hasil
tersebut didapat dari melakukan penelitian terhadap 100 gram Makaroni, dengan jumlah yang dapat
dimakan sebanyak 100 %.

Informasi Rinci Komposisi Kandungan Nutrisi/Gizi Pada Makaroni :

Nama Bahan Makanan : Makaroni


Nama Lain / Alternatif : Macaroni
Banyaknya Makaroni yang diteliti (Food Weight) = 100 gr
Bagian Makaroni yang dapat dikonsumsi (Bdd / Food Edible) = 100 %
Jumlah Kandungan Energi Makaroni = 363 kkal
Jumlah Kandungan Protein Makaroni = 8,7 gr
Jumlah Kandungan Lemak Makaroni = 0,4 gr
Jumlah Kandungan Karbohidrat Makaroni = 78,7 gr
Jumlah Kandungan Kalsium Makaroni = 20 mg
Jumlah Kandungan Fosfor Makaroni = 80 mg
Jumlah Kandungan Zat Besi Makaroni = 0 mg
Jumlah Kandungan Vitamin A Makaroni = 0 IU
Jumlah Kandungan Vitamin B1 Makaroni = 0,1 mg
Jumlah Kandungan Vitamin C Makaroni = 0 mg
Khasiat / Manfaat Makaroni : - (Belum Tersedia)
Huruf Awal Nama Bahan Makanan : M
Sumber Informasi Gizi : Berbagai publikasi Kementerian Kesehatan Republik Indonesia serta sumber
lainnya.

Keterangan :
Riset/penelitian pada Makaroni yang berbeda bisa menghasilkan perbedaan hasil yang didapat
karena berbagai faktor yang mempengaruhi. Mohon maaf apabila ada kesalahan atau kekurangan
pada informasi daftar komposisi bahan makanan Makaroni ini. Semoga informasi kandungan
gizi/nutrisi Makaroni ini bisa bermanfaat untuk kita semua. Terima Kasih.
Link http://www.organisasi.org/1970/01/isi-kandungan-gizi-makaroni-komposisi-nutrisi-bahan-
makanan.html#.Wwy4S_mFPIV

Anda mungkin juga menyukai