Anda di halaman 1dari 7

TINJAUAN PUSTAKA

1. Pengertian, Sejarah Dan Versi Microsoft Word

Microsoft Word atau yang biasa disebut dengan word processing adalah aplikasi yang
digunakan untuk membuat, mengubah, dan menghasilkan dokumen berupa teks. Program ini
menyediakan semua alat yang diperlukan untuk dengan cepat membuat berbagai tipe dokumen
pengolah kata yang berbeda-beda. Sehingga dapat menghasilkan dokumen yang profesional karena
dengan alat-alat yang dimiliki oleh word memungkinkan untuk melakukan berbagai formating
misalnya formating teks, memperbaiki kesalahan penulisan kata-kata dan menampilkan pekerjaan
sebelum mencetaknya. Program aplikasi ini dilengkapi dengan fitur-fitur yang lengkap seperti fitur
Mail Merge yang sering digunakan untuk membuat data yang berbeda dalam jumlah yang banyak
tanpa harus membuatnya secara berulang-ulang sehingga dapat menghasilkan data yang menarik
dan menghemat waktu. Selain itu program ini juga menyediakan kemampuan untuk mengerjakan
memo dan surat, dokumen-dokumen yang rumit seperti brosur, laporan, dan bahkan berkas
permohonan resmi, menggunakan clip art, picture, border and color, dan membuat halaman web
dan web site kita sendiri. Tentunya dengan adanya program aplikasi ini selain untuk mempermudah
juga untuk menghemat waktu dalam mengerjakan pekerjaan yang telah diberikan, sehingga lebih
efektif dan efisien (Budihardjo,2007)..
Pada awalnya MS Word bernama Multi-Tool Word yang mulai dikembangkan pada tanggal
1 Februari 1983. Multi-Tool Word banyak mengambil konsep dari program bernama Bravos,
Bravos adalah salah satu program berbasis grafis besutan PARC, hal tersebut terjadi karena
pencipta Bravos yang paling bertanggung jawab dalam pengembangan Multi-Tool Word. Lalu
kemudian pada tanggal 25 Oktober tahun 83 secara resmi Microsoft meluncurkan program Multi-
Tool Word yang telah melalui proses pengembangan sedemikian rupa hingga namanya diganti
menjadi Microsoft Word. Program MS Word pertama ini digunakan pada komputer IBM PC. Pada
saat peluncuran program pertama MS Word, saat itu program serupa dikusai oleh WordStar dan
WordPerfect. Lambut laun MS Word mengambil alih kedigdayaan kedua program tersebut karena
MS Word memliki beberapa keunggulan, diantaranya MS Word memiliki konsep WYSIWYG
“What You See Is What You Get” dalam artian apa yang kita ketikkan pada layar monitor akan
sama dengan apa yang tampil setelah proses cetak pada kertas (Anonim, 2014).

1
Sejarah panjang perjalanan Microsoft Office hingga saat ini, banyak perubahan dan
penambahan fasilitas. Microsoft Word pertama diterbitkan pada 1983 dengan nama Multi-Tool
Word untuk Xenix, versi-versi lain kemudian dikembangkan untuk berbagai sistem operasi,
misalnya DOS (1983), Apple Macintosh (1984), SCO UNIX, OS/2, dan Microsoft Windows
(1989). Setelah diberi nama baru Microsoft Word, Microsoft menerbitkan program ini pada 25
Oktober 1983 untuk IBM PC. Saat itu dunia pengolah kata dikuasai oleh WordPerfect dan juga
WordStar (Anonim, 2011).
Word memiliki konsep "What You See Is What You Get", atau WYSIWYG, dan
merupakan program pertama yang dapat menampilkan cetak tebal dan cetak miring pada IBM PC.
Word juga banyak menggunakan tetikus yang saat itu tidak lazim yang hanya menampilkan teks
dengan kode markup dan warna untuk menandai pemformatan cetak tebal, miring, dan sebagainya.
Word untuk Macintosh, diprogram oleh Ken Shapiro dengan sedikit perbedaan dari kode sumber
versi DOS, yang ditulis untuk layar tampilan resolusi tinggi dan printer laser, meskipun belum ada
produk seperti itu yang beredar untuk publik. Setelah LisaWrite dan MacWrite, Microsoft pun
mencoba untuk menambahkan fitur WYSIWYG ke dalam paket program Word for Macintosh.
Setelah Word for Macintosh dirilis pada tahun 1985, program tersebut mendapatkan perhatian yang
cukup luas dari masyarakat pengguna computer (Anonim, 2011)
Versi selanjutnya dari Word for Macintosh, adalah Word 3.0. Versi ini mencakup banyak
peningkatan dan fitur baru. Dalam hanya beberapa bulan, Microsoft mengganti Word 3.0 dengan
Word 3.01, yang jauh lebih stabil. Semua pengguna terdaftar dari Word 3.0 dikirimi surat yang
berisi salinan Word 3.01 secara gratis, sehingga menjadikan hal ini kesalahan Microsoft paling
mahal untuk ditebus pada waktu itu. Word 4.0, yang dirilis pada tahun 1989, merupakan versi yang
sangat sukses dan juga stabil digunakan. Microsoft Coorporation telah mengeluarkan 12 versi
Microsoft Word, yaitu versi ’95, ’97, 2000, 2002, 2003, dan 2007.Tahun 1990-1995, pada rentang
tahun ini, Word for Windows diluncurkan. Versi pertama dari Word for Windows dirilis pada tahun
1989 . Dengan dirilisnya Microsoft Windows 3.0 pada tahun selanjutnya, penjualan pun akhirnya
terdongkrak naik, mengingat Word for Windows 1.0 didesain untuk Windows 3.0 dan performanya
sangat buruk jika dijalankan pada versi sebelumnya. Microsoft menunggu hingga merilis Word 2.0
untuk mengukuhkan Microsoft Word sebagai pemimpin pasar pengolah kata (Wiwie, 2016).

2. Kelebihan dan Kekurangan Microsoft Word

a. Kelebihan Microsoft Office Word


2
Menurut Yudhy (2008), terdapat beberapa kelebihan dari Microsoft office word diantaranya :
1. Word dilengkapi tool dasar untuk desktop publishing.
2. Fasilitas lebih lengkap dari versi sebelumnya.
3. Pada tampilan menu ‘INSERT’, menu picture, clipart, dll dilengkapi dengan gambar -
gambar dengan ukuran yang sedikit besar dan berwarna yang membuat tampilannya
kelihatan lebih menarik.
4. Terdapat menu ‘REFERENCES’ yang sebelumnya tidak terdapat pada Microsoft
Word 2003. Pada menu ini terdapat cara untuk memudahkan membuat daftar pustaka,
daftar isi atau sebagainya.
5. Terdapat ‘Office Button’ atau tombol bulat di pojok kiri atas yang sebagian besar gunanya
untuk menggantikan fungsi menu file.
6. Loading lebih cepat dari versi sebelumnya, Ukuran file yang dihasilkan lebih kecil, Gaya
tulisan yang lebih banyak dan terbaru. Pengaturan naskah lebih mudahjika
sudah menguasainya.Dan Dapat membaca semua file dari semua versi office yang ada.
7. Terdapat smartart, yaitu sekumpulan template grafis yang mudah digunakan Terdapat
‘quick acces toolbar’.,Saat menu utama di klik langsung muncul ikon – ikon yang disebut
dengan ribbon.
8. Dapat menyisipkan gambar ke dalam naskah, Title Bar terletak tepat di bagian tengah
atas. Mempunyai 7 menu utama yang terkesan lebih simple dari versi sebelumnya.Toolbar
ditampilkan secara vertical sehingga tidak mengganggu lembar kerja.
9. Dapat mempublish atau memposting tulisan ke blog. Sudah mulai ada perkembangan untuk
‘Save as’. Kita dapat menyimpan file dengan default yang kita hendaki yakni Word
document, Word template, Word 97-2003 document. Template yang digunakan sudah
mulai beragam se hingga tampilan lebih menarik.
10. Memiliki preview dari setiap ikon tentang pengaturan halaman apabila kita
dekatkan kursor pada ikon yang kita kehendaki, Terdapat fasilitas untuk
menggunakan‘equation’ untuk menulis rumus. Multi dukungan untuk .NET, Web
(kompatibilitas lebih bagus).dan Desain baru yang lebih mengutamakan
kemudahanpenggunaan. Dan dilengkapi tool dasar untuk desktop publishing.
b. Kekurangan Microsoft Office Word.
1. Perubahan design yang drastis sehingga mengharuskan pengguna baru untuk
mempelajari lagi dan membutuhkan waktu hingga terbiasa.

3
2. Relatif berat, terutama di mesin yang pas-pasan.
3. Banyak fitur yang mubazir, apalagi kalau kita menggunakannya untuk sekedar menulis
surat. Installer yang lebih besar.
4. Spesifikasi yang dicapai lebih berat, yaitu processor sebesar 500 MHz (kecepatannya),
RAM sebesar 256 MB (disarankan 512 MB), VGA 64 MB (agar pemrosesan gambar lebih
cepat), HDD yang disediakan minimal 600 MB (disarankan 1 GB).
5. Minimal OS Windows XP dengan SP2.
6. Sedikit lebih sulit bagi orang-orang yang sudah terbiasa menggunakan Microsoft Word
2003.
7. File yang dihasilkan defaultnya berformat .docx dimana pada format ini tidak dapat
dieksekusi atau dibaca oleh Microsoft Word 2003.
8. Menyimpan file untuk web terasa lebih kompleks dibanding pada edisi sebelumnya.
9. Tab konstektual dan style gellery agak mengganggu.
10. Karena merupakan versi baru sehingga membutuhkan penyesuaian penggunaan sistem dari
user (Yudhy, 2008).
3. Menu-Menu Di Microsoft Word
a) Home Menu
Home menu pada software Microsoft Word terletak di bagian pojok kiri atas dengan
tulisan “Home”. Di dalam tab menu “Home” kita bisa melihat ada berbagai macam menu
– menu lainnya seperti Clipboard, Font, Paragraf, ada juga style serta menu editing. Menu
– menu yang merupakan anak dari toolbar menu ini disebut dengan Ribbon menu.
Pada menu home terdapat beberapa ikon yang dibagi-bagi menurut fungsi-
fungsi yang berhubungan yaitu clipboard, font, paragraph, styles, dan editing. Pada menu
home bagian clipboard terdapat empat ikon yaitu:
 Ikon copy
 Ikon paste
 Ikon cut
 Ikon Format Painter
Pada menu home bagian font beberapa ikon seperti ikon Grow font, ikon font
color, Column font, font size, dan lain-lain. Kita juga dapat mengatur lembar kerja kita
pada Microsoft Word 2007 dengan cara mengatur sesuai keinginan kita pada menu home

4
bagian paragraph. Di sana ada pengaturan-pengaturan penulisan dalam MS. Word 2007
dan ada juga ikon bullet and numbering.
b) Insert Menu
Sama seperti pada menu “Home”, insert menu MIcrosoft Word juga memiliki banyak
sekali Ribbon menu atau menu anak yaitu pages, tables, illustrations, links, header and
footer, text dan symbols yang memikiki fungsi utama yaitu menyisipkan atau
memasukkan objek ke dalam lembar kerja. insert Page digunakan unutk menambah
halaman baru, kemudian insert cover halaman dan juga untuk mengatur atau
memunculkan tampilan page break. Ribbon Tables berfungsi untuk membuat atau insert
tabel pada lembar kerja ms Word. Sedangkan menus Illustration seperti yang anda lihat,
kita bisa memasukkan Pictur (gambar), Clip Art, Shapes dan juga kita bisa membuat
Chart (grafik atau diagram).
c) Page Layout Menu
Page Layout berfungsi untuk memberikan pengaturan layout lembar kerja Microsfot
Word. Kita bisa melihat di dalam menu ini terdapat banyak Ribbon menu lain seperti page
setupe, thems, background, paragraph dan juga mengatur layout gambar.
d) References
Reference berfungsi untuk pengaturan footnote, pengaturan table of content,
pengaturan insert captions, index dan lain – lainnya. Menu references adalah kumpulan
menu-menu untuk menampilkan keterangan yang akan ditampilkan di Microsoft Word.
Seperti menampilkan judul, catatan kaki, dan lain-lain. Di menu references terdapat
submenu atau bagian-bagian antara lain Table Of Content, Footnotes, Citations and
Bibliography, Captions, Index, dan Table of Authorities
e) Mailings
Di Software Microsoft Word ini kita juga bisa membuat surat otomatis dalam jumlah
banyak. Fitur ini biasanya disebut dengan mail merge atau pada istilah kita disebut surat
masal. Dimana kita membuat satu surat dengan isi yang sama, namun penerimanya
berbeda – beda. Untuk membuat mail merge kita bisa memanfaatkan Toolbar Mailings
ini. Dengan menu mailings ini anda juga bisa menseting amplop dan membuat label
dengan mudah. Untuk masing – masing ribbon menu di mailings ini anda semua terkait
dengan urusan pembuatan mail atau surat.
f) Review Menu

5
Pada menu Review ini anda bisa mengatur spelling dan juga grammer yang berkaitan
dengan tata bahasa. Selain itu juga ada pengaturan untuk menghitung jumlah kata, bahasa
yang digunakan dan juga menyisipkan komentar. Menu pada toolbar Review ini termasuk
yang jarang saya gunakan. Jadi untuk pembahasan detailnya kita bisa pelajari kemudian.
g) View.
Menu View adalah menu untuk mengatur tampilan dokumen yang kita gunakan.
Dalam menu ini kita juga dapat menukar dokumen yang sedang kita kerjakan (minimal
kita membuat dua dokumen). Adapun bagian-bagian dari menu View adalah Document
View, Show Hide, Zoom, Window, dan Macros. Di atas adalah menu-menu yang ada di
menu bar. Tetapi perlu diketahui, selain menu di atas masih ada beberapa menu yang akan
tampil secara otomatis. Misalkan apabila kita menginsertkan gambar, apabila kita
mengklik gambar tersebut maka akan keluar menu ”Format”. Kemudian apabila kita
menginsertkan ”Header and Footer” maka secara otomatis menu ”Design” akan muncul.
Selain itu masih ada menu-menu yang lain (Anonim, 2018).
4. Penjelasan Tentang Page Set Up Dan Fungsinya
Page Setupe merupakan salah satu menu yang sering sekali digunakan. Hampir setiap kita
membuat pekerjaan di Microsoft Word selalu melakukan pengaturan dengan menu ini. Pada menu
ini kita bisa menseting margin tulisan, orientasi kertas (potrait/landscape),ukuran kertas, kolom dan
juga lainnya. Pada menu page set up terdapat sub-sub menu antara lain:

 Margin
Margin merupakan sub menu yang terdapat pada menu page layout, fungsinya untuk
melakukan pengaturan pada masing-masing tepi kertas
 Orientation
Menu orientation merupakan pilihan sub menu Page layout yang digunakan untuk
menentukan posisi kertas dokumen Microsoft Word. Apakah kertas yang digunakan posisinya
berdiri (Potrait), atau posisinya menyamping (Horizontal). Karena kita tahu, adakalanya kertas
yang digunakan posisinya horizontal.
 Size
Menu Size digunakan untuk menentukan ukuran kertas yang akan digunakan pada
dokumen Microsoft Word. Menentukan ukuran kertas yang akan digunakan biasanya dilakukan
pada saat awal pengetikan, baru dilanjutkan dengan menentukan margin dan lainnya.

6
 Columns
Digunakan untuk mengatur jumlah kolom teks pada dokumen yang tengah digarap. Dengan
menu ini user dapat menjadikannya dua kolom, tiga kolom, dll. Di bagian ini MS. Word juga
memberikan satu peluang bagi user untuk melakukan kustomisasi terhadap kolom teks dari
dokumen yang digarap.
 Breaks
Digunakan untuk memisahkan halaman, kolom teks, dll. Menu ini sejatinya sudah punya
lokasi di ribbon Insert namun masih juga pesan tempat di ribbon Page Layout ini. Rupanya MS.
Word punya setumpuk alasan mengapa menu ini muncul dua kali di tempat yang berbeda. di ribbon
Insert icon ini berupa perintah langsung untuk memisahkan suatu halaman. Namun di ribbon Page
Layout, icon ini justru berupa menu pilihan. Di dalamnya terdapat beberapa perintah yang
mendukung untuk memisahkan halaman, memisahkan kolom teks, bahkan untuk mengakhiri seksi
tulisan. Selain itu, juga menyediakan fasilitas untuk men-sett nomor halaman, juga berisi perintah
untuk melanjutkan kembali format yang telah di-break sebelumnya.
 Line numbers
Digunakan untuk pengaturan seputar nomor baris dalam dokumen. Sering user dibuat
kewalahan saat melakukan pengelompokan dua penomoran yang berbeda, namun nomornya justru
berkelanjutan dari kelompok sebelumnya. Dengan menu ini user hanya perlu menyeleksi
sekelompok baris penomoran, masuk ke menu ini dan klik perintah Restart Numbering, maka
kelompok terseleksi tadi sudah menjadi dua kelompok penomoran yang berbeda. User juga bisa
melanjutkan dari penomoran sebelumnya meskipun sudah terpaut beberapa paragraf lain.
 Hyphenation
Digunakan untuk memisah suku kata secara otomatis dengan tanda hubung saat kata
kompleks (terdiri lebih dari dua suku kata) berada di akhir baris. Kolom yang sempit dan format
teks rata kanan-kiri menyebabkan jarak antar kata kurang ideal. Apalagi didominasi kata kompleks.
Hyphenation menangani perkara ini. Ia akan melakukan idealisasi jarak antar kata dengan cara
memisah partikel kata dengan tanda hubung dan menyisipkan suku kata setelah tanda hubung ke
baris berikutnya secara otomatis, dan menggabungkannya kembali bila area cukup luas, dalam
rangka idealisasi jarak antar kata. Seleksi teks dimaksud atau seluruh teks di dokumen, lalu
manfaatkan perintah Hyphenation ini, dan pilih Automatic. Maka Hyphenation akan bekerja sesuai
dengan job description-nya (Anonim, 2019)

Anda mungkin juga menyukai