Anda di halaman 1dari 15

MINAT MAHASISWA DALAM BERORGANISASI

Ditujukan Untuk Memenuhi Tugas Mata Kuliah Etika Humaniora

Disusun Oleh :

Firdha Rizkiani Cipta Pertiwi 220110160076


Wahyu Pratiwi 220110160078
Via Fauziati 220110160096

Fakultas Keperawatan
Universitas Padjajaran
DAFTAR ISI

DAFTAR ISI ..................................................................................... ii


RINGKASAN .................................................................................. iii
BAB I PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang ..................................................................... 1
1.2 Rumusan Masalah................................................................ 2
1.3 Tujuan ................................................................................... 2
BAB II GAGASAN
2.1 Kondisi Kekinian Pencetus Gagasan .................................. 3
2.2 Solusi yang Pernah Ditawarkan ......................................... 4
2.3 Seberapa Jauh Kondisi Kekinian Pencetus Gagasan Dapat
Diperbaiki Melalui yang Diajukan ..................................... 5
2.4 Pihak-pihak yang Membantu ............................................. 6
2.5 Langkah-langkah Strategis yang Akan Dilakukan........... 7
KESIMPULAN ................................................................................. 9
DAFTAR PUSTAKA ..................................................................... 10
LAMPIRAN-LAMPIRAN ............................................................ 11

ii
RINGKASAN
Menjadi mahasiswa tentunya adalah suatu kebanggaan. Dengan
menyandang gelar ‘maha’ yang berarti tingkat paling tinggi. Namun, tidak semua
mahasiswa menyadari hal tersebut. Terbukti dari kegiatan masing – masing
mahasiswa saat perkuliahan yang kurang kualitas sehingga membuat sumber daya
manusia Indonesia di kemudian hari semakin menurun. Padahal negara ini
membutuhkan para generasi penerus yang memiliki sikap jujur, berani
berpendapat, dapat melakukan perubahan, dan mau bekerja sama untuk mencapai
sebuah tujuan.
Semua hal tersebut sudah di fasilitasi oleh pihak kampus dalam sebuah
wadah organisasi. Organisasi adalah sebuah wadah dalam masyarakat yang
memungkinkan dapat mencapai tujuan yang sebelumnya tidak dapat dicapai oleh
individu secara sendiri – sendiri. Jika kita melihat dari definisi tersebut tentunya
terdapat kata yang harus kita garis bawahi yaitu tujuan bersama.
Tujuan ditulis nya karya tulis ilmiah ini antara lain: (1) Mencari tahu apa
definisi dari organisasi menurut seseorang, (2) Men ‘survei’ dan mengetahui
sudah sejauh mana seseorang mengenal apa itu aktif dalam berorganisasi (3)
Mengetahui sudah berapa lama mahasiswa Unpad terjun dalam dunia organisasi.
Metode penulisan yang digunakan dalam karya tulis ini adalah metode
survey. Survey yang kami lakukan adalah dengan membuat kuesioner yang
disebarkan melalui media sosial kami. Sasarannya adalah para mahasiswa dari
seluruh angkatan. Namun kuesioner yang kami sebar dominan diisi oleh
mahasiswa baru.
Berdasarkan hasil kuesioner, 105 dari 109 mahasiswa tahu apa itu
organisasi. Jawaban mereka sangat bervariasi namun memiliki satu kata yang
sama yaitu sekelompok orang yang memiliki tujuan yang sama. Berdasarkan
survey mayoritas mahasiswa mengakui bahwa mereka berminat mengikuti
berbagai organisasi yang ada di Unpad dan alasan yang di utarakan pun bermacam
– macam, namun sama seperti di atas. Mahasiswa berfikir dengan mengikuti
organisasi mereka dapat melatih soft skill mereka dan untuk menambah
pengalaman yang mereka miliki.
Dalam hal lama tidaknya berorganisasi, 46 dari 109 mahasiswa mengakui
bahwa mereka sudah lebih dari 3 tahun masuk dalam dunia organisasi. Data ini
merupakan data tertinggi dibandingkan mahasiswa yang baru masuk dunia
organisasi selama satu tahun (21 mahasiswa) dan yang kurang dari setahun (42
mahasiswa)
Namun yang mengejutkan masih banyak mahasiswa yang mengaku bahwa
mereka belum aktif dalam berorganisasi. Hal ini tentunya menjadi tanda tanya
besar bagi kami karena jika dilihat dari hasil survey yang kami lakukan, lebih
banyak mahasiswa yang sudah lama terjun dalam organisasi dibanding yang baru
– baru.
Dari kasus tersebut dapat kami simpulkan bahwa banyak mahasiswa yang
sebenarnya memiliki ketertarikan untuk terjun dalam dunia organisasi yang ada di
Unpad. Namun mungkin mereka kurang percaya diri dengan potensi yang mereka
miliki sehingga mereka memilih untuk kurang aktif dalam organisasi tersebut. Ini
menjadi pr tentunya bagi kita selaku mahasiswa agar dapat meningkatkan
kepercayan diri sehingga para mahasiswa itu sendiri dapat berkontribusi secara
optimal dalam berorganisasi.

iii
BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang Masalah

Manusia adalah makhluk sosial yang berarti manusia tidak dapat hidup
atau berdiri sendiri tanpa adanya orang lain. Walaupun manusia merupakan
makhluk paling sempurna yang diciptakan oleh-Nya yang memiliki akal dan hati
nurani, namun manusia tetap tidak akan bisa hidup sendiri. Manusia
membutuhkan manusia lainnya atau makhluk hidup lainnya untuk
mempertahankan kehidupannya.
Untuk mempertahankan kehidupanya manusia melakukan interaksi dengan
sesama dan membentuk sebuah masyarakat sosial. Dalam sebuah masyarakat
terdapat organisasi yang merupakan sekelompok individu yang saling berinteraksi
dan memiliki tujuan yang sama. Organisasi sangat penting bagi setiap individu
khususnya dalam hal ini adalah mahasiswa, karena mahasiswa merupakan
investasi masa depan bangsa yang memiliki fungsi sebagai agent of change dan
akan memberikan dampak bagi masyarakat seitarnya.
Didalam organisasi mahasiswa akan dilatih dan terbiasa untuk
bekerjasama dalam menyelesaikan masalah dan dapat mengasah softskill yang
sangat bermanfaat bagi diri sendiri maupun orang lain. Jiwa organisasi harus tetap
dikembangkan, karena jiwa organisasi harus dimiliki oleh setiap individu. Selain
itu jiwa organisasi sebenarnya sudah dimiliki oleh setiap individu dalam
kesehariannya. Jadi sudah begitu jelas bahwa organisasi itu penting dan
dibutuhkan.

1
2

1.2 Rumusan Masalah

1. Apa Kondisi Kekinian Pencetus Gagasan?


2. Apa Solusi yang Pernah Ditawarkan?
3. Seberapa Jauh Kondisi Kekinian Pencetus Gagasan Dapat
Diperbaiki Melalui yang Diajukan ?
4. Siapa saja Pihak-pihak yang Membantu ?
5. Langkah-langkah Strategis Apa yang Akan Dilakukan ?

1.3 Tujuan

1. Untuk mengetahui Kondisi Kekinian Pencetus Gagasan.


2. Untuk mengetahui Solusi yang Pernah Ditawarkan.
3. Untuk mengetahui Seberapa Jauh Kondisi Kekinian Pencetus
Gagasan Dapat Diperbaiki Melalui yang Diajukan.
4. Untuk mengetahui Pihak-pihak yang Membantu.
5. Untuk mengetahui Langkah-langkah Strategis yang Akan
Dilakukan.
3

BAB II

GAGASAN

2.1 Kondisi Kekinian Pencetus Gagasan

Berdasarkan data yang kami peroleh sebagian besar mahasiswa sudah


memiliki minat untuk berorganisasi dan mengerti pentingnya organisasi. Namun
masih ada mahasiswa yang belum memiliki minat untuk berorganisasi. Beberapa
fakor yang menyebabkan mahasiswa kurang minat terhadap organisasi:
a. Larangan dari orang tua
Masih banyak orang tua yang beranggapan bahwa kuliah atau akademik
merupakan satu-satunya hal yang diprioritaskan,sehingga orang tua melarang
anaknya untuk ikut dalam organisasi.
b. Masih enggannya mahasiswa untuk berorganisasi
Mahasiswa yang enggan mengikuti organisasi, kebanyakan dikarenakan
adanya tuga-tugas yang sangat besar dan tidak mau menambah beban atau
tanggung jawabnya. Selain itu juga karena lebih ketertarikan mahasiswa terhadap
hiburan yang ada di sekitar kampus.
c. Kurang bermutunya organisasi yang ada
Biasanya banyak organisasi yang tersedia, namun organisasi-organisasi
tersebut kurang serius atau kurang berjalan, shingga mahasiswa ragu untuk masuk
kedalamnya.
Berdasarkan survei yang kami lakukan terhadap mahasiswa ,kami
mendapatkan responden sebanyak 109 mahasiswa. Dari seluruh responden kami
mendapatkan bahwa 96,3 % respoden mengerti tentang organisasi, 3,7 %
responden merasa ragu-ragu atau belum mengerti sepenuhnya tenang organisasi.
Jadi dapat disimpulkan sebagian besar mahasiswa mengerti tentang organisasi.
4

Sebanyak 43,1 % dari seluruh responden merasa mungkin sudah aktif


dalam berorganisasi, sebanyak 32,1% responden mengaku sudah aktif dalam
berorganisasi, dan sebanyak 24,8 % mengaku tdak aktif dalam organisasi.
Pengalaman mahasiswa terhadap organisasi juga berpengaruh terhadap
keaktifan mahasiswa tersebut dalam organisasi. Kami mendapatkan data bahwa
42,2 % respoden sudah berorganisasi lebih dari 3 tahun,38,5% responden sudah
berorganisasi kurang dari satu tahun dan 19,3% respoden berorganisasi selama 1
tahun.
Dari data data di atas kami dapat mengetahui bahwa sebenarnya sudah
banyak mahsiswa yang mengetahui tentang organisasi dan berminat dalam
berorganisasi. Hal itu dapat dibuktikan dengan pengalaman yang mereka miliki
yang sebagian besar sudah lama terjun dalam organisasi.

2.2 Solusi yang Pernah Ditawarkan

Banyak mahasiswa yang sebenarnya minat untuk berorganisasi, namun


karena alasan tertentu menjadikan mahasiswa tersebut enggan berorganisasi.
Sehingga solusi yang ditawarkan :
a. Mensosialisasikan kembali akan pentingnya berorganisasi karena
3,7 % responden merasa ragu-ragu atau belum mengerti
sepenuhnya tenang organisasi.
b. Menganjurkan untuk mengikuti organisasi sesuai minat, bakat, dan
kemampuan masing-masing tidak karena ajakan teman atau karena
terpaksa.
c. Membuktikan kepada teman-teman lainnya bahwa berorganisasi
tidak akan mengganggu kuliah dan tetap bisa berprestasi di bidang
akademik, dan bisa membuat kita belajar untuk mengatur waktu.
d. Menimbang resiko tersebesar yang mungkin terjadi dan apakah
kita siap untuk melewatinya. Apabila kita merasa mampu tidak
akan ada istilah “berhenti di tengah jalan”.
5

2.3 Seberapa jauh kondisi kekinian pencetus gagasan dapat


diperbaiki melalui yang diajukan

Minat mahasiswa terhadap organisasi sudah cukup tinggi dan banyak


mahasiswa yang memang sudah ikut dalam berorganisasi. Namun dalam
berorganisasi mahasiswa juga harus ikut berperan aktif. Sebagai anggota
organisasi sudah seharusnya berusaha untuk mencapai tujuan bersamanya dan
mendapatkan manfaat dari organisasi tersebut. Maksud dari berperan aktif dalam
organisasi adalah ikut menyumbangkan pikiran, tenaga ataupun hal lainnya untuk
suatu kegiatan atau diskusi demi mewujudkan tujuan bersama. Di dalam
organisasi mahasiswa diharapkan mampu menyalurkan bakat-bakat,
meningkatkan pengetahuan dan keilmuan mahasiswa.
Berdasarkan data yang telah kami dapat memang sudah banyak mahasiswa
yang beminat menikuti organisasi, namun tidak semua responden berperan aktif
dalam organisasi tersebut. Hal itu dibuktikan dengan sebanyak 43,1% mengaku
mereka ragu-ragu atau belum sepenuhnya aktif dalam organisasi. Seharusnya
mahasiswa yang sudah mengerti dan berminat terhadap organisasi tersebut dapat
memaksimalkan kesempatan yang telah mereka miliki. Kekurangaktifan
mahasiswa dalam organisasi tersebut yang membuat suatu organisasi kurang
maksimal dalam mencapai tujuannya.
Keaktifan suatu organisasi dapat dilihat dari pencapaian organisasi
tersebut. Mahasiswa yang ikut dalam suatu organisasi belum tentu dapat berperan
aktif, banyak mahaiswa yang sudah ikut dalam organisasi namun kurang
berpartisipasi. Seharusnya organisasi dapat dimanfaatkan secara maksimal oleh
mahasiswa. Jika semua anggota dalam suatu organisasi dapat bertanggungjawab,
aktif, dan dapat bekerjasama maka akan mudah organisasi tersebut mencapai
tujuannya.
Ada banyak pilihan organisasi yang dapat diikuti mahasiswa baik dalam
bidang olahraga, penalaran, kesenian dll. baik di dalam kampus atau di luar
6

kampus. Sehingga mahasiswa dapat mengeksplore potensi diri semaksimal


mungkin. Tanpa adanya keaktifan mahasiswa berorganisasi di kampus, maka
secara tidak langsung akan membuat eksistensi kampus juga akan dipertanyakan.

2.4 Pihak-pihak yang Membantu

Menurut kami yang pihak-pihak yang dapat mengimplementasikan


gagasan yaitu
1) Universitas : Disini yang dimaksud yaitu pembuat kebijakan
yang ada di unversitas. Sebagai pembuat kebijakan atau peraturan yang ada di
universitas dapat mengharuskan mahasiswa untuk aktif dalam organisasi yang ada
di universitas tersebut. Dengan adanya kebijakan tersebut yang mengharuskan
mahasiswa untuk ikut dalam berorganisasi maka semua mahasiswa akan
mendapatkan pengalaman-pengalaman yang dapat mengasah softskill mereka dan
dapat menguntungkan pihak universitas sendiri.
2) Organisasi : Tentunya peran organisasi itu sendiri sangat
penting karena ini merupakan objek yang utama. Organisasi seharusnya dapat
lebih meningkatkan mutu ataupun kreatifitas sehingga dapat menarik perhatian
mahasiswa untuk mengikuti organisasi tersebut.
3) Orang tua : Orang tua juga sangat berpengaruh karena Orang
tua menjadi faktor yang sangat penting bagi mahasiswa. Orang tua memegang
peranan dalam menentukan pilihan yang akan diambil oleh anaknya. Namun
masih ada orang tua yang kurang perhatian atau kurang mengerti akan manfaat
dari sebuah organisasi. Kebanyakan orang tua berpendapat bahwa yang berguna
atau yang paling penting untuk masa depan adalah prestasi akademik, sehingga
mereka ingin anaknya mengejar IPK saja.
4) Mahasiswa : Mahasiswa sangat penting dalam
mengimlementasikan gagasan karena mahasiswa merupakan pihak yang berperan
yang harusnya aktif dalam organisasi tersebut. Jika terdapat minat dan dorongan
7

dari diri sendiri untuk aktif dalam berorganisasi pastinya hal itu dapat membentuk
sebuah organisasi yang bermutu.

2.5 Langkah-langkah Strategis yang Dapat Dilakukan

a. Adanya perhatian dari sebuah institusi atau universitas terhadap


organisasi
Organisasi yang ada dalam suatu institusi atau universitas tentunya
membutuhkan dukungan dari universitas atau institusi tersebut. Karena dengan
adanya dukungan, mahasiswa akan lebih aktif lagi dan dapat membanggakan
pihak universitas ataupun institusi.
b. Peningkatan mutu organisasi
Organisai-organisasi yang ada perlu untuk meningkatkan kualitas agar
dapat lebih menarik mahasiswa untuk turut berperan aktif dalam organisasi
tersebut. Banyak mahasiswa yang kurang tertarik berorganisasi karena mereka
berpikir organisasi tersebut kurang memberikan dampak sehingga tampak
monoton.
c. Penyuluhan tentang pentingnya organisasi kepada mahasiswa atau
orang tua
Orang tua menjadi faktor yang sangat penting bagi mahasiswa. Orang tua
memegang peranan dalam menentukan pilihan yang akan diambil oleh anaknya.
Namun masih ada orang tua yang kurang perhatian atau kurang mengerti akan
manfaat dari sebuah organisasi. Kebanyakan orang tua berpendapat bahwa yang
berguna atau yang paling penting untuk masa depan adalah prestasi akademik,
jadi mereka ingin anaknya mengejar IPK saja.
d. Mengubah mindset bahwa softskill itu penting
Pemikiran bahwa prestasi akademik merupakan hal yang paling
dibanggakan sudah ada sejak kecil, jika seseorang mendapatkan prestasi akademik
orang tersebut akan dipuji-puji atau dibanggakan. Namun sekarang sudah mulai
dipertimbangkan bahwa sofskill itu perlu diasah atau dilatih bahkan sejak dini,
8

agar generasi muda yang akan datang siap untuk menjalani kehidupan yang lebih
kreatif dan inovatif yang akan lebih memajukan bangsa. Karena sekarang ini
perusahaan membutuhkan mahasiswa yang memiliki kemampuan softskill tinggi,
dan IPK nomor kesekian.
e. Menambah organisasi-organisasi yang lebih menarik
Organisasi organisasi yang ada memang sudah cukup banyak dan baik.
Namun banyak mahasiswa yang masih kurang tertarik dengan organisasi yang ada
karena tidak ada yang sesuai dengan minat dan bakat mereka. Semakin banyak
organisasi dan semakin menarik suatu organisasi pastinya akan menambah minat
dan peran aktif mahasiswa dalam organisasi tersebut.
f. Manajeman waktu
Kebanyakan mahasiswa kurang aktif dalam berorganisasi yaitu karena
mereka takut tidak dapat mengatur waktu dan malah menurunkan prestasi
akedemik. Padahal dengan manajeman waktu yang baik mahasiswa pasti akan
dapat menyeimbangkan keduanya dan mendapatkan manfaat dari keduanya untuk
pegangan di masa depan. Dengan kita mengikuti berbagai organisasi maka kita
dituntut agar bisa memanajemen waktu kita.
9

KESIMPULAN

Dari kasus tersebut dapat kami simpulkan bahwa banyak mahasiswa yang
sebenarnya memiliki ketertarikan untuk terjun dalam dunia organisasi yang ada di
Unpad. Namun berbagai alasan menjadi kendala mereka untuk berkontribusi
dalam sebuah organisasi, seperti orang tua yang tidak mengizinkan, alasan tugas
banyak dan tidak bisa mengatur waktu, takut kuliah terganggu dsb. Oleh karena
itu, ada beberapa langkah-langkah strategis yang dapat dilakukan, diantaranya
adalah kebijakan Universitas untuk mewajibkan setiap mahasiswa mengikuti
organisasi minimal 1, penyuluhan akan pentingnya berorganisasi baik kepada
mahasiswa maupun kepada orang tua, mengubah mindset bahwa softskill lebih
dibutuhkan dalam dunia kerja, dan dengan mengikuti berbagai organisasi maka
kita dapat belajar manajemen waktu.
Dengan langkah-langkah strategis tersebut diharapkan minat mahasiswa
untuk berorganisasi semakin meningkat, dan mahasiswa dapat melatih softskill
mereka dalam organisasi, serta mahasiswa menyadari bahwa kemampuan softskill
lebih penting dari IPK sehingga dua-duanya harus seimbang.
10

DAFTAR PUSTAKA

Robbins, Stephen P., and Timothy A. Judge. "Perilaku organisasi." Edisi Bahasa
Indonesia. Jakarta. PT. Indeks Kelompok Gramedia (2006).
11

LAMPIRAN-LAMPIRAN

BIODATA PENULIS

1. Nama : Firdha Rizkiani Cipta Pertiwi


Jenis Kelamin : Perempuan
Tempat, tanggal lahir : Bandung, 20 Juni 1998
Fakultas : Keperawatan
Universitas : Universitas Padjajaran
NPM : 220110160076
Alamat Rumah : Jl. Sumatra Rt/Rw 03/01 Desa Cilampeni
Kec. Katapang Kab. Bandung
Alamat Kost : Asrama Padjajaran 2
E-mail : frcp16@gmail.com
No. HP : 08987132726
2. Nama : Wahyu Pratiwi
Jenis Kelamin : Perempuan
Tempat, tanggal lahir : Magelang, 2 November 1999
Fakultas : Keperawatan
Universitas : Universitas Padjajaran
NPM : 220110160078
Alamat Rumah : Dsn. Plabuhan Rt/Rw 01/03, Desa
Prajegsaari, Kec. Tempuran, Kab. Magelang
Alamat Kost : Asrama Padjajaran 2
E-mail : tiwipratiwi1199@gmail.com
No. HP : 081228632726
3. Nama : Via Fauziati
Jenis Kelamin : Perempuan
Tempat, tanggal lahir : Kebumen, 25 November 1998
Fakultas : Keperawatan
12

Universitas : Universitas Padjajaran


NPM : 220110160096
Alamat Rumah : Jl. Kol. Ahmad Syam No. 36 Rt/Rw 01/04,
Desa Cikeruh, Kec. Jatinangor, Kab. Sumedang
Alamat Kost :-
E-mail : viafauziati98@gmail.com
No. HP : 089531153015

Anda mungkin juga menyukai