Anda di halaman 1dari 2

LAPORAN

KEGIATAN REVIEW REKAM MEDIS RSUD M.TH. DJAMAN SANGGAU

A. WAKTU PELAKSANAAN
Hari / tanggal : Jumat / 19 Juli 2019
Jam : 09.00 – 11.30
Tempat : Ruangan Rekam Medis

B. SAMPEL REKAM MEDIS


Sampel dihitung dengan menggunakan rumus Slovin

Total populasi rekam medis pasien rawat inap yang sudah pulang per bulan April –
Juni 2019 adalah 2075. Dengan perhitungan rumus slovin didapatkan jumlah sampel
rekam medis yang direview adalah 47 sampel.

C. PELAKSANA REVIEW
Tim Review Rekam Medis RSUD M.Th. Djaman Sanggau
1. dr. Annisa Nurrahman Priyandina
2. Nurhayati
3. Ika Septiana Dewi, A. Md.
4. Rima Melati
5. Saravera Gresita
6. Alexiyus
7. Ida Trisnawati

D. HASIL REVIEW
1. Kelengkapan rekam medis berdasarkan identifikasi pasien didapatkan 96% berkas
lengkap dan 4% berkas tidak lengkap. Diantara berkas yang tidak lengkap ternyata
ketidaklegnkapannya terletak pada item umur dan pendidikan. Dimana ada 6
(12,766 %) berkas rekam medis pasien yang tidak terisi umur pasien. Kemudian
ada 7 (14,894) berkas rekam medis pasien yang tidak terisi pendidikan pasien.
2. Kelengkapan rekam medis berdasarkan laporan penting didapatkan 95% berkas
lengkap dan 5% berkas tindak lengkap. Diantra berkas yang tidak lengkap
ternyata ketidaklengkapannya ada di semua item yang dinilai. Pada bagian
diagnosa sementara ada 1 (2,9412%) berkas yang tidak terisi dari total 34 berkas
yang dinilai. Pada bagian diagnosa utama ada 1 (2,1277%) berkas yang tidak
berisi dari total 47 berkas yang dinilai. Pada bagian keadaan keluar ada 2 berkas
(4,2553%) yang tidak terisi dari total 47 berkas yang dinilai. Pada bagian tanggal
masuk ada 1 berkas (2,1217%) yang tidak diisi dari dari total 47 berkas yang
dinilai. Pada bagian tanggal masuk ada 1 berkas (2,1217%) yang tidak diisi dari
total 47 berkas yang dinilai. Pada bagian jenis operasi ada 3 berkas (27,273%)
yang tidak diisi dari total 11 berkas yang dinilai.
E. REKOMENDASI
1. Sosialisasi ulang tentang tata cara pembetulan keselahan di rekam medis,
kelengkapan pengisian rekam medis dan bekerja sama dengan semua pokja yang
mengeluarankan form rekam medis baru maupun yang merevisi rekam medis
yang sudah ada terkait cara mengisi rekam medisnya.
2. Edaran tertulis tentang himbauan pengisian rekam medis dengan lengkap.

Sanggau, 22 Juli 2019

Ketua Panitia Rekam Medis

dr. Dayang Marta Susilawati

Anda mungkin juga menyukai