Anda di halaman 1dari 6

RENCANA PELAKSANAAN

PEMBELAJARAN (RPP)

KELAS V
SEMESTER 2

Mata Pelajaran : Matematika


Rencana Pelaksanaan Permbelajaran

Mata Pelajaran : Matematika


Kelas/Semester : V (Lima) / 2 (Dua)
Pertemuan Ke : 1 (Satu)
Alokasi Waktu : 2 x 35 Menit

Kompetensi inti Memahami


: sifat-sifat bangun datar dan Menentukan rumus luas dan
keliling bangun datar

Kompetensi Dasar : Mengidentifikasi sifat-sifat bangun datar

Indikator :

1) Mengidentifikasi sifat-sifat bangun datar trapesium.


2) Menentukan rumus luas dan keliling bangun datar trapesium.
3) Memecahkan permasalahan yang berkaitan dengan penggunaan rumus luas dan keliling bangun
datar trapesium.
4) Mengidentifikasi sifat-sifat bangun datar layang-layang.
5) Menentukan rumus luas dan keliling bangun datar layang-layang.
6) Memecahkan permasalahan yang berkaitan dengan penggunaan rumus luas dan keliling bangun
datar layang-layang.

Tujuan Pembelajaran :

Setelah memperhatikan gambar bagun datar trapesium dan layang-layang, dan mendengarkan
penjelasan dari guru, maka diharapkan:
1) Siswa dapat mengidentifikasi sifat-sifat bangun datar trapesium.
2) Siswa dapat menentukan rumus luas dan rumus kelilng bangun datar trapesium.
3) Siswa dapat memecahkan permasalahan yang berkaitan dengan penggunaan rumus luas dan
keliling bangun datar trapesium.
4) Siswa dapat mengidentifikasi sifat-sifat bangun datar layang-layang.
5) Siswa dapat menentukan rumus luas dan rumus keliling bangun datar layang-layang.
6) Siswa dapat memecahkan permasalahan yang berkaitan dengan penggunaan rumus luas dan
keliling bangun datar layang-layang.
Karakter Siswa yang diharapkan : Disiplin (discipline), rasa homat dan perhatian (respect),
tekun (dilligence), kooperatif (cooperative) dan bertanggungjawab (responsibility).

Materi Ajar Sifat-sifat


: Bangun Datar (Trapesium, Layang-layang) dan Menghitung
luas dan keliling bangun datar (Trapesium, Layang-layang).
Ceramah , Diskusi, Tanya Jawab, Tutor sebaya, Penugasan, Kerja
Metode Pembelajaran :
kelompok.

Pendekatan Pembelajaran : Cooperative Learning Tipe GI (Group Investigation)


Alat/Bahan dan Sumber Belajar :
 Buku Cerdas Matematika 5B untuk Sekolah Dasar Kelas V Semester Kedua, Yudhistira.
 Buku Terampil Berhitung Matematika untuk SD Kelas V, Penerbit Erlangga.
 LKS (lembar kegiatan siswa)
 Macam-macam bentuk bangun datar

Langkah-langkah Pembelajaran :

1. Pertemuan I (70 Menit)

No. Jenis Kegiatan Alokasi Waktu


1. PENDAHULUAN 5 menit
a. Membuka pembelajaran dengan salam dan berdoa bersama
dipimpin oleh peserta didik dengan penuh khidmat;
b. Mengkondisikan siswa untuk menerima pelajaran
c. Apersepsi dan motivasi
d. Menyampaikan kompetensi inti, kompetensi dasar dan tujuan
yang akan dicapai.
e. Mengidentifikasi topik dan mengatur siswa dalam kelompok.
Masing-masing kelompok terdiri dari 5-6 orang siswa.
f. Membagikan LK (Lembar Kegiatan) sebagai pedoman kegiatan
yang akan dilakukan.

2. KEGIATAN INTI 50 Menit


Mengamati
a. Mengamati gambar benda pada LK
b. Siswa mengamati bentuk pada gambar benda tersebut.
Menanya
a. Pertanyaan yang diajukan :
1. Benda apa yang kamu lihat pada gambar?
2. Apa yang kamu ketahui tentang benda tersebut?
3. Sebutkan bentuk benda yang sedang kamu amati?
4. Berapa keliling dan luas benda tersebut?
Menalar
a. Siswa dapat mengidemtifikasi sifat-sifat yang ada pada bangun
datar tersebut.
b. Siswa dapat megetahui rumus keliling dan luas pada bangun
datar.
c. Siswa secara mandiri bersama kelompoknya bekerja sama untuk
menyelesaikan tugas yang diberikan.
Mencoba
a. Siswa menyebutkan bentuk bangun datar yang ada pada gambar
benda tersebut.
b. Siswa belajar mengenal macam-macam bangun datar
c. Siswa mencoba menggambar macam-macam bangun datar
d. Siswa dapat menyebutkan contoh bangun datar pada benda yang
ada di sekitarnya
Menyajikan
1. Siswa mengkaji, menginvestigasi dan mengumpulkan informasi
tentang sifat-sifat bangun datar secara kooperatif yang nantinya
akan dipresentasikan di depan kelas, berdasarkan instruksi yang
ada dalam lembar kegiatan siswa.
2. Siswa dalam kelompoknya saling memberikan kontribusi, saling
bertukar dan berdiskusi tentang semua gagasan.
3. Siswa merencanakan dan membuat laporan hasil diskusi.
4. Masing-masing kelompok diberikan kesempatan untuk
mempresentasikan hasil kerja kelompoknya masing-masing di
depan kelas.
5. Siswa dari kelompok lain diberikan kesempatan untuk bertanya
atau memberikan tambahan jawaban pada kelompok penyaji,
berdasarkan kriteria yang telah ditentukan sebelumnya oleh
seluruh kelompok.

3. PENUTUP 15 Menit
a. Siswa bersama guru memberikan kesimpulan materi
pembelajaran.
b. Membimbing siswa membuat rangkuman/simpulan
c. Melakukan evaluasi (penilaian dan/atau refleksi)
d. Memberikan umpan balik terhadap proses dan hasil pembelajaran
e. Memberikan tugas rumah pada siswa sebagai pengayaan

Penilaian :

Indikator Pencapaian Teknik Bentuk


Instrumen/ Soal
Kompetensi Penilaian Instrumen
o Mengidentifikasi sifat-sifat Tugas uraian sebutkan benda-benda disekitarmu yang
bangun Trapesium, dan Kelompok berbentuk trapesium dan layang-layang?
Layang-layang. Gambarlah bentuk trapesium dan
o Menggambar bangun layang-layang serta sebutkan sifat-sifat
Trapesium, dan Layang- dari kedua bangun tersebut!
layang
Format Kriteria Penilaian
 Produk (hasil diskusi)

No. Aspek Kriteria Skor


1. Konsep * semua benar 4
* sebagian besar benar 3
* sebagian kecil benar 2
* semua salah 1

 Performansi
No. Aspek Kriteria Skor
1. Pengetahuan * Pengetahuan 4
* kadang-kadang Pengetahuan 2
* tidak Pengetahuan 1

2. Sikap * Sikap 4
* kadang-kadang Sikap 2
* tidak Sikap 1

Lembar Penilaian
Performan
No Nama Siswa Pengetahua Produk Jumlah Skor Nilai
Sikap
n
1. Novie 4 4 3 11 9,2
2. Torang 2 4 3 9 7,5
3. Imelda 4 4 3 11 9,2
4. Maria 4 4 4 12 10,0
5. ……. … … … … ….
CATATAN :
Nilai = ( Jumlah skor : jumlah skor maksimal ) X 10.
Untuk siswa yang tidak memenuhi syarat penilaian KKM maka diadakan Remedial.

Surabaya, 21 Desember 2015


Mengetahui
Kepala Sekolah Guru Mata Pelajaran
Matematika

…………………………………………. ……………………………….…………….

Anda mungkin juga menyukai