Anda di halaman 1dari 45

ASUHAN KEPERAWATAN KELUARGA PADA PASIEN

DENGAN MASALAH KESEHATAN REMATIK

KOORDINATOR MATA AJAR : Ns. USWATUL KHASANAH, M. Kep., Sp. Kep Kom

DISUSUN OLEH :
KELOMPOK BESAR A (GABUNGAN KELOMPOK 123)
NAMA ANGGOTA

1. APRIWAN (2019727027)
2. AZIS PRASETYO (2019727060)
3. DANNY AGUS WAHYUDI (2019727039)
4. DINNI AYU SANGGITA (2019727041)
5. DIYAH NUR LATIFAH (2019727042)
6. ELA NURLAELA (2019727094)
7. ELDA ANDRIANI (2016720013)
8. FIKA NOVIANTI (2019727044)
9. HEAVANA ANGELIA PUTRI (2016720017)
10. ISMI NURAZIZAH (2019727007)
11. JIHAN SARTIKA (2019727015)
12. LENI HUSYANTI (2019727047)
13. MEIGY TRI APRIANI (2019727077)
14. MUNAWAR HOLIL (2019727104)
15. RIA ANICHA SYOFIA (2019727055)
16. ROFAATUS SA’DIYYAH (2019727024)
17. ROSWATI HANDAYANI (2019727101)
18. TUTRI WULANDARI (2019727058)
19. UMI SOLIHAT (2019727089)
20. USWATUN HASANAH (2019727100)

KELAS : SARJANA 1 KEPERAWATAN TRANSFER – II B

PROGRAM STUDI ILMU KEPERAWATAN


FAKULTAS ILMU KEPERAWATAN
UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH JAKARTA
TAHUN AJAR SEMESTER GENAP 2019/2020

i
KATA PENGANTAR

As’salamualaikum.wr.wb
Puji syukur kami panjatkan kepada Allah SWT yang telah melimpahkan
rahmat dan ridho-Nya kepada saya sehingga dapat menyelesaikan makalah
Komunitas Keperawatan yang berjudul “Asuhan Keperawatan Keluarga Pada
Pasien Dengan Masalah Kesehatan Rematik”.
Dalam penyusunan makalah ini, saya mendapat bantuan dan bimbingan dari
berbagai pihak. Oleh karena itu, kami mengucapkan terima kasih kepada pihak
yang telah membantu sehingga dapat terselesaikannya makalah kami terutama
pada :
1. Ketua Program Studi Ners Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas
Muhammadiyah Jakarta : Ns. Slametiningsih, S.Kep., M.Kep., Sp. Kep.J.
2. Sekertaris Prodi Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Muhammadiyah
Jakarta : Ns. Waji Jumaiyah, S.Kep., M.Kep., Sp. KMB.
3. Koordinator Mata Ajar Keperawatan Keluarga : Ns. Uswatul Khasanah, M.
Kep., Sp. Kep Kom.
4. Dosen Pembimbing Mata Ajar Keperawatan Keluarga : Syamsul Anwar,
M.Kep., Sp. Kep.Kom., Ns. Nana Supriyatna, M.Kep., Sp.Kep.Kom., Ns.
Lily Herlinah, M.Kep., Sp.Kep.Kom., Neneng Kurwiyah, MNS., Ns.
Nurhyati, M.Kep., Sp.Kep.Kom.
5. Orang Tua yang telah membantu dan mendukung baik secara moral maupun
material
6. Rekan-rekan yang berada pada kelompok yang sama.
Semoga makalah ini dapat memberikan manfaat yang positif bagi para
pembaca. Penulis sangat menyadari bahwa dalam penulisan proposal ini jauh dari
kata sempurna. Atas perhatiannya, kami ucapkan terimakasih.

Jakarta, 13 Maret 2020

Kelompok A

ii
DAFTAR ISI

JUDUL ................................................................................................................... i
KATA PENGANTAR .......................................................................................... ii
DAFTAR ISI ....................................................................................................... iii
BAB I PENDAHULUAN
A. Latar Belakang ........................................................................................ 1
B. Tujuan ...................................................................................................... 2
C. Manfaat .................................................................................................... 2
B. Ruang Lingkup ........................................................................................ 3
C. Sistematika Penulisan .............................................................................. 3
BAB II TINJAUAN TEORITIS
A Konsep Dasar Masalah Kesehatan ........................................................... 5
1. Definisi ................................................................................................. 5
2. Anatomi Fisiologi ................................................................................. 5
3. Etiologi ................................................................................................ 7
4. Patofiiologi ........................................................................................... 8
5. Manifestasi Klinis .............................................................................. 10
6. Pemeriksaan Diagnostik ..................................................................... 11
7. Komplikasi ......................................................................................... 12
8. Penatalaksanaan ................................................................................. 12
B. Konsep Asuhan Keperawaatan Keluarga pada Rematik ....................... 13
1. Pengkajian ......................................................................................... 13
2. Analisa Data ...................................................................................... 18
3. Diagnosa ............................................................................................ 20
4. Intervensi ........................................................................................... 21
5. Implementasi ..................................................................................... 21
6. Evaluasi ............................................................................................. 21
BAB III TINJAUAN KASUS
A. Asuhan Keperawaatan Keluarga Pada Kasus Rematik ......................... 23
B. Pengkajian ............................................................................................. 23
1. Data Umum ....................................................................................... 23
2. Riwayat dan Tahap Perkembangan ................................................... 25
3. Lingkungan ....................................................................................... 27
4. Status Keluarrga ................................................................................ 29
5. Fungsi Keluarga ................................................................................ 30
6. Stres dan Koping ............................................................................... 31
7. Harapan ............................................................................................. 31
8. Pemeriksaan Fisik ............................................................................. 32
C. Data Fokus ............................................................................................. 23
D. Analisa Data .......................................................................................... 36
E. Diagnosa ................................................................................................ 37
F. Intervensi ............................................................................................... 38

iii
G. Implementasi ......................................................................................... 40
H. Evaluasi ................................................................................................. 40
BAB IV PENUTUP
A. Kesimpulan ............................................................................................. 41
B. Saran ....................................................................................................... 41
DAFTAR PUSTAKA ......................................................................................... 42

iv
BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Angka kejadian reumatik bertambah dari masa ke masa dan menjadi
masalah kesehatan saat ini. Penyakit reumatik memberikan dampak yang
sangat besar pada individu atau masyarkat baik secara ekonomi maupun fisik.
Penyakit ini dapat mengenai semua umur baik laki-laki maupun perempuan,
namun lebih sering terjadi pada orang orang dewasa dan lansia.
Sejalan dengan semakin meningkatnya usia seseorang, maka akan
terjadi perubahan-perubahan pada tubuh manusia. Perubahan-perubahan
tersebut terjadi sejak awal kehidupan hingga usia lanjut pada semua organ
dan jaringan tubuh. Keadaan demikian itu tampak pula pada semua sistem
muskuloskeletal dan jaringan lain yang ada kaitannya dengan kemungkinan
timbulnya beberapa golongan reumatik.
Reumatik adalah penyakit yang menyerang sendi dan tulang atau
jaringan penunjang sekitar sendi. Jenis, berat, dan penyebaran penyakit
reumatik dipengaruhi oleh beberapa faktor risiko seperti umur, jenis kelamin,
genetik dan faktor lingkungan. Saat ini telah dikenal lebih dari 110 jenis
penyakit reumatik yang sering menunjukan gambaran klinik yang hampir
sama. Dari sekian banyak penyakit reumatik ini yang banyak dijumpai adalah
osteoarthritis, artritis rheumatoid, artritis gout, osteoporosis,
spondioloartropati seronegatif, lupus eritematosus sistemik, serta penyakit
reumatik jaringan lunak (Anonim, 2015).
Reumatik merupakan penyakit muskuloskeletal yang paling sering
terjadi. Angka kejadian rematik pada tahun 2013 yang dilaporkan oleh World
Health Organization (WHO) adalah 20% dari penduduk dunia yang telah
terserang Artritis Rhemathoid, dimana 5-10% adalah mereka yang berusia 5-
20 tahun dan 20% adalah mereka yang berusia 55 tahun (Wiyono, 2011).
Indonsesia memiliki prevalensi penyakit reumatik cukup tinggi.
Berdasarkan data Riset Kesehatan Dasar (2013), menunjukkan bahwa

1
kecenderungan prevalensi rematik di Indonesia tahun 2007-2013 pada usia
lansia terdapat 30,3 % pada tahun 2007, dan mengalami penurunan pada
tahun 2013 yaitu menjadi 24,7 %. Pada Tahun 2016 jumlah penderita rematik
adalah sebanyak 23,8 %. Kemudian pada tahun 2018 prevalensi penyakit
sendi di Indonesia mencapai 7,3 % dengan kriteria usia diatas 75 tahun paling
tinggi yakni 18,9 % (Riset Kesehatan Dasar, 2018).
Makalah ini dibuat mengacu pada kasus. Dari hasil pengkajian keluarga
didapatkan data sebuah keluarga Tn. W berusia 75 tahun dengan riwayat
pekerjaan sebagai buruh bangunan. Istrinya berusia 70 tahun sering
mengeluhkan linu pada semua persendian terutama pinggang. Dua anaknya
sudah bekerja, belum ada yang menikah. Salah satu anaknya memiliki
riwayat sakit magh.
Makalah ini akan melakukan asuhan keperawatan sesuai
penatalaksanaan secara komprehensif. Berdasarkan dari uraian diatas,
kelompok tertarik untuk melakukan asuhan keperawatan keluarga Tn. W
khususnya Ny. S dengan gangguan sistem muskuloskeletal : arthritis
rheumatoid.

B. Tujuan
Dalam pembuatan makalah ini, kelompok mempunyai beberapa tujuan
diantaranya adalah :
1. Tujuan Umum
Melaporkan pengelolaan asuhan keperawatan keluarga Tn. W khususnya
Ny. S dengan gangguan sistem muskuloskeletal : arthritis rheumatoid.
2. Tujuan Khusus
Tujan penulisan makalah ini :
a. Menjelaskan konsep tentang arthritis rheumatoid dan konsep
asuhan keperawatan keluarga.
b. Menggambarkan pengkajian keperawatan keluarga Tn. W
khususnya Ny. S dengan gangguan sistem muskuloskeletal :
arthritis rheumatoid.

2
c. Mengidentifikasi dan menegakkan diagnosa keperawatan keluarga
Tn. W khususnya Ny. S dengan gangguan sistem muskuloskeletal :
arthritis rheumatoid.
d. Menyusun dan menggambarkan tujuan tindakan keperawatan
untuk memecahkan masalah diagnosa keperawatan keluarga Tn. W
khususnya Ny. S dengan gangguan sistem muskuloskeletal :
arthritis rheumatoid.
e. Menyusun rencana tindakan keperawatan untuk menyelesaikan
masalah diagnosa keperawatan keluarga Tn. W khususnya Ny. S
dengan gangguan sistem muskuloskeletal : arthritis rheumatoid.
f. Mengidentifikasi evaluasi dengan cara Subyektif, Obyektif,
Analysis, Planning (SOAP) dalam asuhan keperawatan keluarga
Tn. W khususnya Ny. S dengan gangguan sistem muskuloskeletal :
arthritis rheumatoid.

C. Ruang Lingkup
Dalam makalah ini, kelompok membatasi ruang lingkup dalam asuhan
keperawatan pada keluarga dengan nyeri akut arthritis rheumatoid. Kelompok
hanya melakukan asuhan keperawatan pada masalah yaitu: “Asuhan
Keperawatan Keluarga Tn. W Khususnya Ny. S Dengan Gangguan Sistem
Muskuloskeletal: Arthritis Rheumatoid”.

D. Sistematika Penulisan
BAB I Pendahuluan
Meliputi latar belakang masalah, tujuan penulisan, ruang lingkup, dan
sistematika penulisan.
BAB II Tinjauan Teoritis
Meliputi pengertian Arthritis Rheumatoid, karakteristik, penatalaksanaan,
pengkajian keperawatan, diagnosa keperawatan, perencanaan keperawatan,
pelaksanaan keperawatan, dan evaluasi keperawatan.

3
BAB III Tinjauan Kasus
Merupakan laporan kasus dari hasil pengkajian dalam membuat asuhan
keperawatan keluarga dengan gangguan sistem muskuloskeletal : arthritis
rheumatoid dari pengkajian keperawatan sampai evaluasi keperawatan.
BAB IV Penutup
Meliputi kesimpulan dan saran dari pembuatan makalah tentan asuhan
keperawatan keluarga Tn. W khususnya Ny. S dengan gangguan sistem
muskuloskeletal : arthritis rheumatoid.

4
BAB II
KONSEP TEORITIS

A. Konsep Dasar Masalah Kesehatan


1. Definisi
Arthritis rheumatoid (AR) merupakan suatu penyakit inflamasi
sistemik kronik yang walaupun manifestasi utamanya adalah poliartritis
yang progresif, akan tetapi penyakit ini juga melibatkan seluruh organ
tubuh. Terlibatnya sendi pada pasien arthritis rhematoid terjadi setelah
penyakit ini berkembang lebih lanjut sesuai dengan sifat progesifitasnya.
Pada umumnya selain gejala artikular, arthritis rheumatoid dapat pula
menunjukkan gejala konstitusional berupa kelemahan umum, cepat lelah
atau gangguan organ non-ertikular lainnya (Nugroho, 2012).

2. Anatomi Fisiologi Sendi


Sendi merupakan pertemuan dua tulang, tetapi tidak semua
pertemuan tersebut memungkinkan terjadinya pergerakan. Ada tiga jenis
sendi pada manusia dan gerakan yang dimungkinkannya yaitu, sendi
fibrosa, kartilaginosa dan sinovial (Roger, 2002).
a. Sendi fibrosa atau sendi mati
Terjadi bila batas dua buah tulang bertemu membentuk
cekungan yang akurat dan hanya dipisahkan oleh lapisan tipis
jaringan fibrosa. Sendi seperti ini terdapat di antara tulang-tulang
kranium.
b. Sendi kartilaginosa atau sendi yang bergerak sedikit (sendi tulang
rawan)
Sendi tulang rawan terjadi bila dua permukaan tulang dilapisi
tulang rawan hialin dan dihubungkan oleh sebuah bantalan
fibrokartilago dan ligamen yang tidak membentuk sebuah kapsul
sempurna disekeliling sendi tersebut. Sendi tersebut terletak diantara
badan-badan vertebra dan antara manubrium dan badan sternum.

5
c. Sendi sinovial atau sendi yang bergerak bebas
Terdiri dari dua atau lebih tulang yang ujung-ujungnya dilapisi
tulang rawan hialin sendi. Terdapat rongga sendi yang mengandung
cairan sinovial, yang memberi nutrisi pada tulang rawan sendi yang
tidak mengandung pembuluh darah dan keseluruhan sendi tersebut
dikelilingi kapsul fibrosa yang dilapisi membran sinovial.
Membran sinovial ini melapisi seluruh interior sendi, kecuali
ujung-ujung tulang, meniskus, dan diskus. Tulang-tulang sendi
sinovial juga dihubungkan oleh sejumlah ligamen dan sejumlah
gerakan selalu bisa dihasilkan pada sendi sinovial meskipun terbatas,
misalnya gerak luncur (gliding) antara sendi-sendi metakarpal.
Ada beberapa jenis sendi sinovial. Jenis sendi sinovial itu
antara lain :
 Sendi pelana (hinge) memungkinkan gerakan hanya pada satu
arah; misalnya sendi siku.
 Sendi pivot memungkinkan putaran (rotasi), misalnya antara
radius dan ulna pada daerah siku dan antara vertebra servikalis I
dan II yang memungkinkan gerakan memutar pada pergelangan
tangan dan kepala.
 Sendi kondilar merupakan dua pasang permukaan sendi yang
memungkinkan gerakan hanya pada satu arah, tetapi permukaan
sendi bisa berada dalam satu kapsul atau dalam kapsul yang
berbeda, misalnya sendi lutut.
 Sendi bola dan mangkuk (ball and socket) sendi ini dibentuk
oleh sebuah kepala hemisfer yang masuk kedalam cekungan
berbentuk mangkuk (misalnya sendi pinggul dan bahu).
 Sendi plana merupakan gerakan menggelincir dibatasi oleh
ligamen dan tonjolan tulang, misalnya sendi-sendi tulang karpal
dan tarsal.

Di beberapa sendi sinovial, kavum dapat dibagi oleh sebuah


diskus atau meniskus artikularis, yang terdiri dari fibrokartilago
yang membantu melumasi sendi, mengurangi keausan permukaan

6
artikular, dan memperdalam sendi. Secara umum ada tiga macam
gerakan sendi, yakni :

 Gerakan meluncur, seperti yang diimplikasikan namanya,


tanpa gerakan menyudut atau memutar.
 Gerakan menyudut menyebabkan peningkatan atau penurunan
sudut diantara tulang. Gerakan memutar memungkinkan rotasi
internal (memutar suatu bagian pada porosnya mendekati garis
tengah) dan rotasi eksterna (menjauhi garis tengah).
Sirkumduksi adalah gerakan ekstremitas yang membentuk
suatu lingkaran. Istilah supinasi dan pronasi merujuk pada
gerakan memutar telapak tangan keatas dan kebawah.

3. Etiologi
Penyebab arthritis rheumatoid masih belum diketahui. Faktor
genetik dan beberapa faktor lingkungan telah lama diduga berperan
dalam timbulnya penyakit ini (Nugroho, 2012). Kecendrungan wanita
untuk menderita arthritis rheumathoid dan sering dijumpainya remisi
pada wanita yang sedang hamil menimbulkan dugaan terdapatnya faktor
keseimbangan hormonal sebagai salah satu faktor yang berpengaruh pada
penyakit ini. Walaupun demikian karena pemberian hormon estrogen
eksternal tidak pernah menghasilkan perbaikan sebagaimana yang
diharapkan, sehingga kini belum berhasil dipastikan bahwa faktor
hormonal memang merupakan penyebab penyakit ini (Nugroho, 2012).
Sejak tahun 1930, infeksi telah diduga merupakan penyebab
arthitis rheumatoid. Dugaan faktor infeksi sebagai penyebab arthitis
rheumatoid juga timbul karena umumnya onset penyakit ini terjadi secara
mendadak dan timbul dengan disertai oleh gambaran inflamasi yang
mencolok. Walaupun hingga kini belum berhasil dilakukan isolasi suatu
mikroorganisme dari jaringan sinovial, hal ini tidak menyingkirkan
kemungkinan bahwa terdapat suatu komponen peptidoglikan atau
endotoksin mikroorganisme yang dapat mencetuskan terjadinya arthitis
rheumatoid. Agen infeksius yang diduga merupakan penyebab arthitis

7
rheumatoid antara lain adalah bakteri, mikroplasma atau virus (Nugroho,
2012).

4. Patofisiologi
Sendi merupakan bagian tubuh yang paling sering terkena
inflamasi dan degenerasi yang terlihat pada penyakit rematik. Inflamasi
akan terlihat pada persendian sebagai sinovitis. Pada penyakit reumatik
inflamatori, inflamasi merupakan proses primer dan degenerasi yang
terjadi merupakan proses sekunder yang timbul akibat pembentukan
pannus (proliferasi jaringan sinovial). Inflamasi merupakan akibat dari
respon imun (Nugroho, 2012).
Pada penyakit reumatik degeneratif dapat terjadi proses inflamasi
yang sekunder. Sinovitis ini biasanya lebih ringan serta menggambarkan
suatu proses reaktif. Sinovitis dapat berhubungan dengan pelepasan
proteoglikan tulang rawan yang bebas dari kartilago artikuler yang
mengalami degenerasi kendati faktor-faktor imunologi dapat pula terlibat
(Nugroho, 2012).
Arthritis rheumathoid merupakan manifestasi dari respon sistem
imun terhadap antigen asing pada individu-individu dengan predisposisi
genetik. Suatu antigen penyebab arthritis rheumathoid yang berada pada
membran sinovial akan memicu proses inflamasi. Proses inflamasi
mengaktifkan terbentuknya makrofag. Makrofag akan meningkatkan
aktivitas fagositosisnya terhadap antigen dan merangsang proliferasi dan
aktivasi sel B untuk memproduksi antibodi. Setelah berikatan dengan
antigen, antibodi yang dihasilkan akan membentuk komplek imun yang
akan berdifusi secara bebas ke dalam ruang sendi. Pengendapan komplek
imun ini akan mengaktivasi sistem komplemen C5a. Komplemen C5a
merupakan faktor kemotaktik yang selain meningkatkan permiabilitas
vaskuler, juga dapat menarik lebih banyak polimorfonukler (PMN) dan
monosit kearah lokasi tersebut (Nugroho, 2012).
Fagositosi komplek imun oleh sel radang akan disertai
pembentukan dan pembebasan radikal oksigen bebas, leukotrin,

8
prostaglandin yang akan menyebabkan erosi rawan sendi dan tulang.
Radikal oksigen bebas dapat menyebabkan terjadinya depolimerisasi
hialuronat sehingga mengakibatkan terjadinya penurunan viskositas
cairan sendi. Selain itu radikal oksigen bebas juga merusak kolagen dan
proteoglikan rawan sendi (Nugroho, 2012).
Pengendapan komplek imun akan menyebabkan terjadinya
degranulasi mast cell yang menyebabkan terjadinya pembebasan
histamin dan berbagai enzim proteolitik serta aktivasi jalur asam
arakidonat yang akan memecah kolagen sehingga terjadi edema,
proliferasi membran sinovial dan akhirnya terbentuk pannus.
Masuknya sel radang ke dalam membran sinovial akibat
pengendapan komplek imun menyebabkan terbentuknya pannus yang
merupakan elemen yang paling destruktif dalam pathogenesis Artritis
Rhemathoid. Pannus merupakan jaringan granulasi yang terdiri dari sel
fibroblast yang berproliferasi, mikrovaskuler dan berbagai jenis sel
radang. Secara histopatologis pada daerah perbatasan rawan sendi dan
pannus terdapatnya sel mononukleus, umumnya banyak dijumpai
kerusakan jaringan kolagen dan proteoglikan (Nugroho, 2012).

gambar 1 Pathway Athritis Rheumatoid

5. Manifestasi Klinis

9
Menurut Nugroho (2012) ada beberapa manifestasi klinis yang
lazim ditemukan pada penderita arthritis rheumatoid. Gejala ini tidak
harus timbul sekaligus pada saat yang bersamaan oleh karena penyakit
ini memiliki gambaran yang sangat bervariasi.
a. Gejala-gejala konstitusional, misalnya lelah, anoreksia, berat badan
menurun dan demam. Terkadang kelelahan dapat demikian
hebatnya.
b. Poliartritis simetris terutama pada sendi perifer, termasuk sendi-
sendi ditangan, namun biasanya tidak melibatkan sendi-sendi
interfalangs distal. Hampir semua sendi artrodial dapat terserang.
c. Kekakuan dipagi hari selama lebih dari 1 jam: dapat bersifat
generalisata tetapi terutama menyerang sendi-sendi. Kekakuan ini
berbeda dengan kekakuan sendi pada osteoartritis, yang biasanya
hanya berlangsung selama beberapa menit dan selalu kurang dari 1
jam.
d. Arthritis erosif merupakan ciri khas penyakit ini pada gambaran
radiologik. Peradangan sendi yang kronik mengakibatkan erosi di
tepi tulang dan ini dapat dilihat pada radiogram.
e. Deformitas : kerusakan dari struktur-struktur penunjang sendi
dengan perjalanan penyakit. Pergeseran ulnar atau deviasi jari,
subluksasi sendi metakarpofalangeal, deformitas boutonniere dan
leher angsa adalah beberapra deformitas tangan yang sering dijumpai
pada penderita. Pada kaki terdapat protusi (tonjolan) kaput
metatarsal yang timbul sekunder dari subluksasi metatarsal. Sendi-
sendi besar juga dapat terserang dan mengalami pengurangan
kemampuan bergerak terutama dalam melakukan gerak ekstensi.
f. Nodula-nodula rheumathoid adalah massa subkutan yang ditemukan
pada sekitar sepertiga orang dewasa penderita arthritis rheumathoid.
Lokasi yang paling sering dari deformitas ini adalah bursa olekranon
(sendi siku) atau disepanjang permukaan ekstensor dari lengan.
Walaupun demikian nodula-nodula ini dapat juga timbul pada

10
tempat-tempat lainnya. Adanya nodula-nodula ini biasanya
merupakan suatu petunjuk suatu penyakit yang aktif dan lebih berat.
g. Manifestasi ekstra-artikular : arthritis rheumathoid juga dapat
menyerang organ-organ lain di luar sendi. Seperti jantung
(perikarditis), paru-paru (pleuritis), mata dan pembuluh darah dapat
rusak.

6. Pemeriksaan Diagnostik
Menurut Nugroho (2012), tidak banyak berperan dalam diagnosis
arthritis rheumatoid, namun dapat menyokong bila terdapat keraguan
atau untuk melihat prognosis pasien. Pada pemeriksaan laboratorium
terdapat :
a. Tes faktor reuma biasanya positif pada lebih dari 75% pasien Artritis
Rhemathoid terutama bila masih aktif. Sisanya dapat dijumpai pada
pasien Lepra, Tuberkulosis paru, Sirosis Hepatis, Hepatitis
Infeksiosa, Endokarditis Bakterialis, penyakit kolagen, dan
Sarkoidosis.
b. Protein C-reaktif biasanya positif.
c. LED meningkat.
d. Leukosit normal atau meningkat sedikit.
e. Anemia normositik hipokrom akibat adanya inflamasi yang kronik.
f. Trombosit meningkat.
g. Kadar albumin serum menurun dan globulin naik.

Pada pemeriksaan rontgen, semua sendi dapat terkena, tapi yang


tersering adalah sendi metatarsofalang dan biasanya simetris. Sendi
sakroiliaka juga sering terkena. Pada awalnya terjadi pembengkakan
jaringan lunak dan demineralisasi juksta artikular. Kemudian terjadi
penyempitan sendi dan erosi (Nugroho, 2012).

11
7. Komplikasi
Kelainan sistem pencernaan yang sering di jumpai adalah gastritis
dan ulkus peptik yang merupakan komplikasi utama penggunaan obat
antiinflamasi nonsteroid (OAINS) atau obat pengubah perjalanan
penyakit disease modifying antirheumathoid drugs (DMARD) yang
menjadi faktor penyebab morbiditas dan mortalitas utama pada arthritis
rheumatoid. Komplikasi saraf yang terjadi tidak memberikan gambaran
jelas, sehingga sukar di bedakan antara akibat lesi artikular dan lesi
neuropatik. Umumnya berhubungan dengan meilopati akibat
ketidakstabilan iskemik akibat vaskulitis (Nugroho, 2012).

8. Penatalaksanaan
Setelah diagnosis arthritis rheumatoid dapat di tegakkan,
pendekatan pertama yang harus dilakukan adalah segera berusaha untuk
membina hubungan yang baik antar pasien dengan keluargannya dengan
dokter atau tim pengobatan yang merawatnya. Tanpa hubungan yang
baik ini agaknya akan sukar untuk dapat memelihara ketaatan pasien
untuk tetap berobat dalam suatu jangka waktu yang cukup lama
(Nugroho, 2012).
a. Pendidikan pada pasien mengenai penyakitnya dan penatalaksanaan
yang akan dilakukan sehingga terjalin hubungan baik dan terjamin
ketaatan pasien untuk tetap berobat dalam jangka waktu yang lama.
b. OAINS diberikan sejak dini untuk mengatasi nyeri sendi akibat
inflamasi.
c. DMARD digunakan untuk melindungi rawan sendi dan tulang dari
proses destruksi akibat arthritis rheumatoid.
d. Riwayat penyakit alamiah.
Pada umumnya 25% pasien akan mengalami manifestasi
penyakit yang bersifat monosiklik (hanya mengalami satu episode
dan selanjutnya akan mengalami remisi sempurna). Pada pihak lain
sebagian besar pasien akan menderita penyakit ini sepanjang
hidupnya dengan hanya diselingi oleh beberapa masa remisi yang

12
singkat (jenis polisiklik). Sebagian kecil lainnya akan menderita
arthritis rheumatoid yang progresif yang disertai dengan penurunan
kapasitas fungsional yang menetap pada setiap eksaserbasi.
e. Rehabilitasi pasien arthritis rheumatoid.
Merupakan tindakan untuk mengembalikan tingkat
kemampuan pasien Artritis Rhemathoid dengan cara:

1. Mengurangi rasa nyeri.


2. Mencegah terjadinya kekakuan dan keterbatasan gerak
sendi.
3. Mencegah terjadinya atrofi dan kelemahan otot.
4. Mencegah terjadinya deformitas.
5. Meningkatkan rasa nyaman dan kepercayaan diri.
6. Mempertahankan kemandirian sehingga tidak bergantung
kepada orang lain.
f. Pembedahan
Jika berbagai cara pengobatan telah dilakukan dan tidak
berhasil serta terdapat alasan yang cukup kuat, dapat dilakukan
pengobatan pembedahan. Jenis pengobatan ini pada pasien
Artritis Rhemathoid umumnya bersifat ortopedik, misalnya
sinovektomi, artrodesis, total hip replacement, memperbaiki
deviasi ulnar, dan sebagainya.

B. Konsep Asuhan Keperawatan Keluarga


1. Pengkajian
Pengkajian asuhan keperawatan keluarga menurut teori / model Family
Centre Nursing Friedmen dalam Achjar (2010) meliputi 8 komponen
pengkajian, yaitu :
a. Data Umum
1) Identitas kepala keluarga
Dalam identitas kepala keluarga terdiri dari nama kepala
keluarga, umur kepala keluarga, pekerjaan kepala keluarga,
pendidikan kepala keluarga, dan alamat serta nomor telpon.

13
2) Komposisi anggota keluarga
Komposisi anggota keluarga ini hal yang perlu dikaji dari setiap
anggota keluarga meliputi nama, usia, jenis kelamin, hubungan
dengan anggota keluarga, pendidikan, pekerjaan, dan keterangan
lainnya.
3) Genogram
Genogram harus menyangkut minimal 3 generasi, harus tertera
nama, umur, kondisi kesehatan tiap keterangan gambar. Simbol-
simbol yang digunakan dalam genogram :

 Laki-laki :
 Perempuan :
 Meninggal dunia :
 Tinggal serumah : ----------
 Pasien yang diidentifikasi :
 Kawin :
 Cerai :

 Anak adopsi :

 Anak kembar :

 Aborsi/ keguguran :

4) Tipe keluarga

14
Apakah tipe keluarga termasuk keluarga inti, keluarga besar,
single parent, dan lain sebagainya.
5) Suku bangsa
 Asal suku bangsa keluarga.
 Bahasa yang dipakai keluarga.
 Kebiasaan keluarga yang dipengaruhi suku yang dapat
mempengaruhi kesehatan.
6) Agama
 Agama yang dianut keluarga.
 Kepercayaan yang mempengaruhi kesehatan.
7) Status sosial ekonomi keluarga
 Rata-rata penghasilan seluruh anggota keluarga.
 Jenis pengeluaran keluarga tiap bulan.
 Tabungan khusus kesehatan.
 Siapa pencari nafkah di keluarga.
 Barang (harta benda) yang dimiliki keluarga.
8) Aktivitas rekreasi keluarga
 Identifikasi tipe dan aktivitas keluarga dan berapa sering
hal tersebut dilakukan.
 Gali perasaan anggota keluarga terhadap waktu luangnya
dan aktivitas rekreasi.
b. Riwayat dan Tahap Perkembangan Keluarga
Hal yang perlu dikaji meliputi tahap perkembangan keluarga saat ini
(ditentukan dengan anak tertua), tahap perkembangan keluarga yang
belum pernah terpenuhi, riwayat keluarga inti (riwayat terbentuknya
keluarga inti dan penyakit yang diderita keluarga orang tua), dan
riwayat keluarga sebelumnya (suami-istri).
c. Lingkungan
 Karakteristik rumah.
Karakteristik rumah meliputi ukuran rumah (luas rumah),
kondisi dalam dan luar rumah, kebersihan rumah, ventilasi
rumah, saluran pembuangan air limbah (SPAL), air bersih,

15
pengelolaan sampah, kepemilikan rumah, kamar mandi, dan
denah rumah.
 Karakteristik tetangga dan komunitas tempat tinggal.
- Apakah ingin tinggal dengan satu suku saja.
- Aturan dan kesepakatan penduduk setempat.
- Budaya setempat yang mempengaruhi kesehatan.
 Mobilitas geografi keluarga.
- Apakah keluarga sering berpindah rumah.
- Dampak pindah rumah terhadap kondisi keluarga
(apakah menyebabkan stress).
 Perkumpulan keluarga dan interaksi dengan masyarakat.
- Perkumpulan/ organisasi sosial yang diikuti oleh anggota
keluarga.
- Digambarkan dalam ecomap.
 Sistem pendukung keluarga.
Termasuk siapa saja yang terlibat bila keluarga mengalami
masalah.
d. Struktur Keluarga
1) Pola komunikasi keluarga
 Cara dan jenis komunikasi yang dilakukan keluarga.
 Cara keluarga memecahkan masalah.
2) Struktur kekuatan keluarga
 Respon keluarga bila ada anggota keluarga yang mengalami
masalah.
 Power yang digunakan keluarga.
3) Struktur peran keluarga
Peran seluruh anggota keluarga (formal dan informal).
4) Nilai dan norma keluarga
 Nilai-nilai kebudayaan yang dominan dianut oleh keluarga.

e. Fungsi Keluarga

16
1) Fungsi afektif
 Bagaimana cara keluarga mengekspresikan perasaan kasih
sayang.
 Perasaan saling memiliki.
 Dukungan terhadap anggota keluarga.
 Saling menghargai kehangatan.
2) Fungsi sosialisasi
 Bagaimana memperkenalkan anggota keluarga dengan
dunia luar.
 Interaksi dan hubungan dalam keluarga.
3) Fungsi perawatan kesehatan
 Kondisi perawatan kesehatan seluruh anggota keluarga
(bukan hanya kalau sakit diapakan, tetapi bagaimana
prevensi/ promosi).
 Bila ditemui data maladaptive, langsung lakukan penjajakan
tahap II (berdasarkan 5 tugas keluarga seperti bagaimana
keluarga mengenal masalah, mengambil keputusan,
merawat anggota keluarga, memodifikasi lingkungan, dan
memanfaatkan fasilitas pelayanan kesehatan).
f. Stress dan Koping Keluarga
1) Stressor jangka panjang dan stressor jangka pendek serta
kekuatan keluarga.
2) Respon keluarga terhadap stress.
3) Strategi koping yang digunakan.
4) Strategi adaptasi yang disfungsional : adakah cara keluarga
mengatasi masalah secara maladaptif.
g. Pemeriksaan Fisik (head to toe)
1) Tanggal pemeriksaan fisik dilakukan.
2) Pemeriksaan kesehatan dilakukan pada seluruh anggota
keluarga.

17
3) Aspek pemeriksaan fisik mulai vital sign, rambut, kepala, mata,
hidung, mulut, leher, dada, abdomen, ekstermitas atas dan
bawah, dan sistem genitalia.
4) Kesimpulan dari hasil pemeriksaan.
h. Harapan Keluarga
1) Tehadap masalah kesehatan keluarga.
2) Terhadap petugas kesehatan yang ada.

2. Analisa Data
Setelah dilakukan pengkajian, selanjutnya data dianalisis untuk
dapat dilakukan perumusan diagnose keperawatan. Ada 3 norma yang
perlu diperhatikan dalam melihat perkembangan kesehatan keluarga
untuk melakukan analisa data, yaitu :
a. Keadaan kesehatan yang normal bagi setiap anggota keluarga, yang
meliputi :
 Keadaan kesehatan fisik, mental, dan social angoota
keluarga.
 Keadaan pertumbuhan dan perkembangan anggota keluarga.
 Keadaan gizi anggota keluarga.
 Status imunisasi anggota keluarga.
 Kehamilan dan KB.
b. Keadaan rumah dan sanitasi lingkungan, yang meliputi :
 Rumah yang meliputi ventilasi, penerangan, kebersihan,
konstruksi, luas rumah dan sebagainya.
 Sumber air minum.
 Jamban keluarga.
 Tempat pembuangan air limbah.
 Pemanfaatan pekarangan yang ada dan sebagainya.
c. Karakteristik keluarga, yang meliputi:
 Sifat-sifat keluarga.
 Dinamika dalam keluarga.
 Komunikasi dalam keluarga.

18
 Interaksi antar anggota keluarga.
 Kesanggupan keluarga dalam membawa perkembangan
anggota keluarga.

Setelah data dianalisis dan ditetapkan masalah keperawatan


keluarga, selanjutnya masalah kesehatan keluarga yang ada perlu
diprioritaskan bersama keluarga dengan memperhatikan sumber daya dan
sumber dana yang dimiliki keluarga. Proses skoringnya dilakukan untuk
setiap diagnosis keperawatan :

a. Tentukan skornya sesuai dengan criteria yang dibuat perawat.


b. Selanjutnya skor dibagi dengan skor tertinggi dan dikalikan dengan
bobot.

c. Jumlahkan skor untuk semu kriteria (skor maksimum sama dengan


jumalah bobot, yaitu 5).

Tabel 1 Prioritas Masalah Asuhan Keperawatan Keluarga

Kriteria Bobot Skor

Sifat masalah 1 Aktual = 3


Risiko = 2
Potensial = 1

Kemungkinan masalah 2 Mudah = 2


untuk dipecahkan Sebagian = 1
Tidak dapat = 0

Potensi masalah untuk 1 Tinggi = 3


dicegah Cukup = 2
Rendah = 1

Menonjolnya masalah 1 Segera diatasi = 2


Tidak segera diatasi = 1
Masalah tidak dirasakan
=0

19
3. Diagnosa Keperawatan
Diagnosa keperawatan merupakan kumpulan pertanyaan, uraian
dari hasil wawancara, pengamatan langsung, dan pengukuran dengan
menunjukan status kesehatan mulai dari potensial, resiko tinggi, sampai
masalah aktual. Perumusan diagnosis keperawatan dapat diarahkan
kepada individu atau keluarga. Dalam penulisan diagnose keperawatan
keluarga dan komunitas ditulis tanpa menyebutkan penyebab (etiologi)
dari masalah kesehatan yan dialami. Hal tersebut sesuai dengan hasil
Kongres Nasional Ikatan Perawat Kesehatan Komunitas (IPKKI) II di
Yogyakarta.
Tipe diagnosa keperawatan keluarga dibedakan menjadi tiga
kelompok, yaitu:
a. Diagnosis aktual adalah masalah keperawatan yang sedang dialami
oleh keluarga dan memerlukan bantuan dari perawat dengan cepat.
b. Diagnosis resiko/resiko tinggi adalah masalah keperawatan yang
belum terjadi, tetapi tanda untuk menjadi masalah keperawatan
aktual dapat terjadi dengan cepat apabila tidak segera mendapat
bantuan perawat.
c. Diagnosis potensial adalah suatu keadaan sejahtera dari keluarga
ketika keluarga telah mampu memenuhi kebutuhan kesehatannya
dan mempunyai sumber penunjang kesehatan yang memungkinkan
dapat ditingkatkan.

4. Perencanaan
Tahap berikutnya setelah merumuskan diagnosis keperawatan
keluarga adalah melakukan perencanaan. Perencanaan diawali dengan
merumuskan tujuan yang ingin dicapai serta rencana tindakan untuk
mengatasi atau meminimalkan stressor dan intervensi dirancang

20
berdasarkan tiga tingkat pencegahan. Pencegahan primer untuk
memperkuat garis pertahanan fleksibel, pencegahan sekunder untuk
memperkuat garis pertahanan sekunder dan pencegahan tersier untuk
memperkuat garis pertahanan resisten (Anderson & Farlane, 2000 dalam
Achjar, 2010).
Tujuan terdiri dari tujuan jangka panjang dan tujuan jangka
pendek. Penetapan tujuan jangka panjang (tujuan umum) mengacu pada
bagaimana mengatasi problem/ masalah (P) di keluarga, sedangkan
penetapan tujuan jangka pendek (tujuan khusus) mengacu pada
bagaimana mengatasi etiologi (E). Tujuan jangka pendek harus SMART
(S = spesifik, M = measurable/ dapat diukur, A = achievable/ dapat
dicapai, R = reality, T = time limited/ punya limit waktu) (Achjar, 2010).

5. Implementasi
Implementasi merupakan langkah yang dilakukan setelah
perencanaan program. Program dibuat untuk menciptakan keinginan
berubah dari keluarga dan memandirikan keluarga. Seringkali
perencanaan program yang sudah baik tidak diikuti dengan waktu yang
cukup untuk merencanakan implementasi (Achjar, 2010).

6. Evaluasi
Evaluasi merupakan kegiatan yang membandingkan antara hasil
implementasi dengan kriteria dan standar yang telah ditetapkan untuk
melihat keberhasilannya. Bila hasil evaluasi tidak atau berhasil sebagian,
perlu disusun rencana keperawatan yang baru. Perlu diperhatikan juga
bahwa evaluasi perlu dilakukan beberapa kali dengan melibatkan
keluarga sehingga perlu pula direncanakan waktu yang sesuai dengan
kesediaan keluarga. Karakteristik evaluasi dengan pedoman SOAP
memberikan tuntunan pada perawat dengan uraian sebagai berikut :
a. Subjektif

21
Pernyataan atau uraian keluarga, klien atau sumber lain tentang
perubahan yang dirasakan baik kemajuan ataupun kemunduran
setelah diberikan tindakan keperawatan.
b. Objektif
Data yang bisa diamati atau diukur melalui teknik observasi,
palpasi, perkusi, dan auskultasi sehingga dapat dilihat kemajuan atau
kemunduran pada sasaran perawatan sebelum dan setelah diberikan
tindakan keperawatan.
c. Analisa
Pernyataan yang menunjukan sejauh mana masalah
keperawatan dapat ditanggulangi.
d. Planning
Rencana yang ada dalam catatan perkembangan merupakan
rencana tindakan hasil evaluasi tentang dilanjutkan atau tidak
rencana tersebut sehingga diperlukan inovasi dan modifikasi bagi
perawat.

BAB III
TINJAUAN KASUS

22
A. Kasus Keluarga
Sebuah keluarga terdiri dari Bapak berusia 75 tahun dengan
riwayat pekerjaan sebagai buruh bangunan. Istrinya berusia 70 tahun
sering mengeluh linu pada semua persendian terutama pinggang. Dua
anaknya sudah bekerja, belum ada yang menikah. Salah satu anaknya
memiliki riwayat sakit magh.
B. Pengkajian
Penjajakan Tahap 1
1. Data Umum
a. Kepala Keluarga (KK) : Bpk. W
b. Alamat dan nomer telepon : Jalan Cempaka Putih Tengah
No. 30 Jakarta Pusat, 085772655286
c. Komposisi keluarga

NO Nama Jenis Hubungan Umur Pendidika Pekerjaan


Kelamin dengan KK n
1. Bpk. L 75 tahun SMA Buruh bangunan
W
2. Ibu S P Istri 70 tahun SMA Ibu rumah
tangga
3. Nn. F P Anak 24 tahun SMA Pegawai swasta
4. Nn. D P Anak 23 tahun SMA Pegawai swasta

Genogram :

Ibu. T Bpk. D Ibu. M


Bpk. Y

23
Ibu S Bpk.W

70th

Nn..F Nn.D

Keterangan :

: Meninggal

: Penderita

d. Tipe keluarga : Keluarga Bapak W adalah keluarga tipe


single family, dimana Bapak W berperan sebagai kepala
keluarga dan anggota keluarga berupa Ibu S dan kedua
anaknya Nn. F 24 tahun dan Nn.D 23 tahun.
e. Suku bangsa : Indonesia. Keluarga Bapak W dari
Yogyakarta jadi suku budaya Bapak W adalah Jawa,
bahasa sehari – hari menggunakan bahasa jawa, keluarga
Bapak W percaya akan pengobatan tradisional dan
larangan dari nenek moyang dahulu.
f. Agama : Islam, keluarga Bapak W menganut agama islam
dan menjalankan ibadah sesuai dengan keyakinan di rumah
dan di masjid. Dalam menjalankan perintah agama
keluarga cukup taat dan rajin mengikuti kegiatan
keagamaan seperti sholat jamaah di musholla, sholat jumat
di mesjid, acara tahlilan/yasinan (bapak – bapak dan ibu –
ibu) dan acara keagamaan lainnya.

24
g. Status kelas ekonomi : penghasilan keluarga ± Rp.
4.500.000 perbulan, yang diperoleh dari penghasilan
Bapak W Rp. 500.000, lalu Ibu S tidak ada penghasilan
karena hanya sebagai ibu rumah tangga. Penghasilan Nn.F
adalah Rp. 2000.000 / bulan. Penghasilan perbulan Nn. D
Rp. 2.000.000. Keluarga Bapak W tinggal di rumah
sendiri, kedua anak Bapak W mempunyai tabungan sendiri
untuk masa depannya. Bapak W bekerja dari jam 8 pagi
sampai jam 5 sore, Nn.F dan Nn. D bekerja sesuai shift
dalam sehari bekerja 8 jam. Pembuat keputusan mengenai
keuangan dalam keluarga adalah Ibu S, keluarga
menyerahkan semua urusan pengeluaran uang kepada Ibu
S.
h. Rekresi keluarga : Dalam keluarga Bapak W mempunyai
kegiatan rekreasi yaitu saat mereka libur bekerja dan kedua
anaknya libur kerja yaitu pergi ke rumah makan untuk
makan bersama dan pergi ke tempat – tempat yang bisa
untuk menghilangkan stress seperti ke puncak..

2. Riwayat dan tahap perkembangan keluarga


a. Tahap perkembangan keluarga saat ini
Keluarga Bapak W berada pada tahap perkembangan
keluarga dengan dewasa karena Nn. F usia 24 tahun.
b. Tahap perkembangan yang belum terpenuhi
Menurut keluarga saat ini tugas perkembangan keluarga
dapat terpenuhi dengan baik tetapi Bapak W belum
membawa Nn. F kepelaminan.
c. Riwayat Keluarga Inti
Ibu S menikah dengan suaminya pada tahun 1993, dengan
usia Ibu S saat itu 22 tahun, dan pada saat itu Bapak W 27
tahun. Pada tahun 1996 mereka dikaruniai anak pertama
berjenis kelamin perempuan dan sekarang berusia 24

25
tahun. Setahun berikutnya Bapak W dan Ibu S dikaruniai
anak kedua berjenis kelamin perempuan dan sekarang
berusia 23 tahun.
Bapak W tidak memiliki masalah kesehatan ataupun
penyakit keturunan. Ibu S mengatakan tidak memiliki
penyakit keturunan tetapi beberapa minggu ini sering
mengeluh linu pada semua persendian terutama pinggang.
Anak Bapak W yang pertama (Nn. F) tidak memiliki
masalah kesehatan. Anak Bapak W yang kedua (Nn. D)
memiliki masalah kesehatan yaitu magh.
d. Riwayat Keluarga Sebelumnya
Bapak W mengatakan ibunya sudah meninggal karena
memang usianya sudah tua yaitu 80 tahun, sedangkan
bapaknya sudah meninggal kerena penyakit jantung yang
diderita sudah 10 tahun.
Ibu S mengatakan kedua orang tuanya sudah meninggal
karena memang usianya sudah tua.

3. Lingkungan
a. Denah Rumah

KM DP
G
D
26
KT

KT KT

R. PT R.

Keterangan :

KT = kamar tidur

KM = kamar mandi

DP = dapur

RT = ruang tamu

PT = pintu

GD = gudang

RK = ruang keluarga

b. Karakteristik Rumah
Keluarga Bapak W mengatakan bahwa tempat yang ditempati
sekarang ini adalah milik pribadi, dengan tipe rumah permanen
dengan ruangan yang cukup luas, berbahan dasar
menggunakan lantai dan tembok bata. Di dalam rumah
terdapat 8 ruangan yaitu kamar tidur 3, dapur, ruang tamu,
ruang keluarga, kamar mandi, dan gudang.
c. Karakteristik dalam rumah
a) Barang-barang diletakkan sangat rapi
b) Furnitur tertata rapi dan bersih
c) Terdapat ventilasi
d) Cahaya dan penerangan masuk ke rumah

27
e) Keadaan rumah sejuk karena di depan rumah ada
tanaman
f) Tempat tidur
Ibu S mengatakan tidur bersama Bapak W, kedua
anaknya mempunyai kamar masing – masing. Tempat
tidur tertata rapi dan bersih.
g) Kamar Mandi
1. Air cukup bersih
2. Fasilitas kamar mandi bersih dan lengkap
3. Limbah pembuangan air sesuai
4. Penggunaan alat mandi sendiri-sendiri
5. Keluarga menggunakan WC jongkok, jarak spitenk
dan sumur > 5 meter
6. Lantai kamar mandi tidak licin
h) Dapur
Keluarga menggunakan kompor gas, sumber air untuk
minum membeli air galon, sedangkan untuk kebutuhan
masak menggunaan air pam, terdapat lemari pendingin
untuk menyimpan sayuran dan buah – buahan atau bahan
makanan lainnya.
i) Pembuangan Sampah
Keluarga mengatakan membuang sampah ke tempat
sampah depan rumah, dan memisahkan botol plastik dan
kaleng serta membakar sampah kertas dan daun kering.
Sampah botol plastik dan kaleng akan diambil oleh
pemulung jika sudah penuh.

d. Karakteristik tetangga dan komunitas


Keluarga Bapak W tinggal di RT 04 RW 12 kelurahan
Cempaka Putih merupakan daerah yang berada di pusat kota
dan berpendudukan cukup padat.Tipe penduduk perkotaan,
tipe kondisi yaitu perumahan komplek. Terjadi banyak polusi

28
udara karena sering terdapat kendaraan lewat. Hubungan
keluarga Bapak W dengan tetangga sekitar terjalin baik.
Rumah keluarga Bapak W dekat dengan puskesmas, rumah
sakit, masjid, pasar, apotek dan kendaraan umum busway,
angkot dll.
e. Mobilitas geografis keluarga
Keluarga Bapak W tinggal dirumah tersebut semenjak anak
pertama mereka umur 16 tahun. Keluarga Bapak W selalu
pindah rumah dahulu karena masih mengontrak tapi sekarang
sudah memiliki rumah sendiri.
f. Perkumpulan keluarga dan interaksi dengan masyarakat
Keluarga mengetahui di masyarakat ada posyandu, posbindu
dan sering ada perawat dan dokter terjun langsung
kemasyarakat. Keluarga Bapak W mengatakan sering
dikunjungi oleh petugas puskesmas.
4. Struktur Keluarga
a. Pola komunikasi keluarga
Pola komunikasi yang digunakan adalah terbuka antara
orangtua dan anak, apabila ada masalah Ibu S akan berdiskusi
dengan Bapak W dan kedua anaknya. Pengambilan keputusan
semuanya akan di serahkan kepada Bapak W dalam hal segala
pun. Saat keluarga tidak di rumah atau saling sibuk, akan
berbicara melalui whatsApp. Jika anggota keluarga
menginginkan sesuatu akan langsung berbicara kepada Bapak
W. Anggota keluarga Bapak W jika ada yang sedang
menyampaikan masalah akan mendengarkan denganbaik dan
akan memberikan solusi untuk menyelesaikan masalah.
b. Struktur kekuatan keluarga
Keluarga Bapak W saling menghargai dan Ibu S sangat dekat
dengan An.F mereka saling curhat dalam hal apapun. Dalam
hal ini keluarga saling memberi pendapat dalam pengambilan
keputusannya untuk kepentingan keluarga. Keluarga Bapak W

29
mengatakan yang memiliki kekuatan untuk mengambil
keputusan adalah Bapak W.
c. Struktur peran
Peran Formal :
a) Bapak W : buruh bangunan ( sebagai kepala keluarga )
b) Ibu S : ibu rumah tangga ( sebagai istri Bapak W )
c) Nn. F : pegawai swasta ( anak pertama dari Bapak W
dan Ibu S )
d) Nn. D : pegawai swasta ( anak kedua dari Bapak W
dan Ibu S )
d. Nilai dan norma budaya
Dalam keluarga Bapak W mempunyai suatu peraturan yang
ditanamkan kepada Ibu S dan An. F yaitu makan malam
dirumah bersama, Bapak W juga mempunyai aturan yaitu jika
memiliki masalah atau perdebatan di keluarga harus
diselesaikan bersama – sama. Jika ada anggota keluarga yang
sakit akan dibawa ke pelayanan kesehatan.
5. Fungsi Keluarga
a. Fungsi afektif
Hubungan dengan keluarga terjalin harmonis, keluarga merasa
cukup nyaman dengan keadaan saat ini, anggota keluarga
saling menghargai dan menghormati. Anggota keluarga saling
mendukung satu sama lain.
b. Fungsi sosialisasi
Bapak W dan Ibu S mempunyai peranan dalam membesarkan
kedua anak mereka. Di dalam keluarga Bapak W mempunyai
aturan – aturan dalam berperilaku. Dalam membesarkan anak
Bapak W dan Ibu S masih mempercayai adat dan istiadat yang
ada di budaya Bapak W dan Ibu S. Bapak W dan Ibu S selalu
mendengarkan keluh kesah kedua anak mereka.
c. Fungsi reproduksi

30
Ibu S menggunakan KB untuk mengendalikan jumlah anak.
Memang dari awal pernikahan Bapak W dan Ibu S
merencanakan hanya ingin mempunyai anak 2 saja.
d. Fungsi ekonomi
Kebutuhan sehari – hari bisa terpenuhi dengan penghasilan
dari Bapak W dan kedua anaknya. Keluarga Bapak W
memanfaatkan fasilitas kesehatan yang ada dilingkungannya
misal: ada yang sakit.
6. Stres dan Koping Keluarga
a. Stresor jangka pendek
Ibu S memikirkan kesehatannya karena beberapa minggu
ini mengeluh nyeri persendian.
b. Stresor jangka panjang
Bapak W dan Ibu S berfikir tentang kehidupan kedua
anaknya karena sampai saat ini belum juga menikah.
c. Strategi koping yang digunakan
Keluarga mengatakan jika terdapat masalah, harus
diselesaikan hari itu juga. Karena hari esok harus sudah
berubah dan selesai.
7. Harapan keluarga
Harapan keluarga dengan datangnya perawat ke rumah mereka
adalah keluarga mengatakan sangat senang dan berharap dapat
membantu menyelesaikan masalah kesehatan keluarga mereka.

8. Pemeriksaan fisik anggota keluarga

Komponen Bapak W Ibu S Anak F Anak D


Kepala Tidak ada luka, Tidak ada luka, Tidak ada Tidak ada luka,
kepala bersih dan kepala bersih dan benjolan taupun kepala bersih,
terdapat beberapa terdapat beberapa luka, tapi terdapat kepala terasa
rambut berwarna rambut berwarna beberapa ketombe pusing
putih putih di rambut

31
Mata Konjungtiva Konjungtiva Konjungtiva Konjungtiva
ananemis, sklera ananemis, sklera ananemis, sklera ananemis, sklera
anikterik, anikterik, anikterik. anikterik.
pandangan jarak pandangan jarak
jauh mengalami jauh mengalami
gangguan , klien gangguan , klien
menggunakan alat menggunakan alat
bantu bantu
Hidung Bersih dan tidak Bersih dan tidak Bersih dan tidak Bersih dan tidak
terdapat sinus terdapat sinus terdapat sinus terdapat sinus
ataupun benjolan, ataupun benjolan, ataupun benjolan, ataupun benjolan,
bentuk bentuk bentuk bentuk
simetris,fungsi simetris,fungsi simetris,fungsi simetris,fungsi
penciuman baik penciuman baik penciuman baik penciuman baik
Telinga Normal, tidak ada Normal, tidak ada Normal, tidak ada Normal, tidak ada
keluhan, kedua keluhan, kedua keluhan, kedua keluhan, kedua
telinga simetris, telinga simetris, telinga simetris, telinga simetris,
pendengaran baik, pendengaran baik, pendengaran baik, pendengaran baik,
tidak ada cairan tidak ada cairan tidak ada cairan tidak ada cairan
keluar dari telinga keluar dari telinga keluar dari telinga keluar dari telinga
Mulut Bibir lembab, Bibir lembab, tidak Bibir lembab, Bibir kering
tidak terdapat terdapat sariawan tidak terdapat
sariawan dan gigi dan gigi bolong sariawan dan gigi
bolong ataupun ataupun karies gigi bolong ataupun
karies gigi karies gigi
Leher dan Tidak ada Tidak ada benjolan Tidak ada Tidak ada
Tenggoroka benjolan atau atau pembesaran benjolan atau benjolan atau
n pembesaran kelenjar limfe dan pembesaran pembesaran
kelenjar limfe dan tiroid kelenjar limfe dan kelenjar limfe dan
tiroid tiroid tiroid
Dada Pengembangan Pengembangan Pengembangan Pengembangan
dada simetris, dada simetris, dada simetris, dada simetris,
bunyi nafas bunyi nafas normal bunyi nafas bunyi nafas
normal dan bunyi dan bunyi jantung normal dan bunyi normal dan bunyi

32
jantung dalam dalam batas jantung dalam jantung dalam
batas normal normal batas normal batas normal
Abdomen Tidak terdapat Tidak terdapat Tidak terdapat Tidak terdapat
penumpukan penumpukan penumpukan penumpukan
cairan, tidak ada cairan, tidak ada cairan, tidak ada cairan, terdapat
nyeri tekan dan nyeri tekan dan nyeri tekan dan nyeri ulu hati,
tidak ada keluhan tidak ada keluhan tidak ada keluhan tidak toleran
terhadap makanan
pedas
Ekstermitas Pergerakan Pergerakan tangan Pergerakan Pergerakan
tangan dan kaki normal, tetapi tangan dan kaki tangan dan kaki
normal, terkadang pergerakan kaki normal normal
kaki terasa kram. sering terasa ngilu
Kulit Turgor kulit Turgor kulit Turgor kulit Turgor kulit
lembab, tidak ada lembab, tidak ada lembab, tidak ada kering, warna
masalah kulit masalah kulit masalah kulit kulit pucat
Kuku Kuku tampak Kuku tampak Kuku tampak Kuku tampak
bersih tapi bersih dan bersih dan bersih dan
terdapat beberapa terpotong pendek terpotong pendek terpotong pendek
yang panjang
TTV TD : 130/80 TD : 140/90 mmHg TD : 120/90 TD : 110/90
mmHg N : 90x/menit mmHg mmHg
N : 88x/menit R : 18x/menit N : 70x/menit N : 68x/menit
R : 20x/menit S; 37°C R : 22x/menit R : 20x/menit
S; 37°C S; 36,5°C S : 36,8°C
Berat 63 Kg 58kg 56kg 50kg
Badan
Tinggi 170 cm 155 cm 160 cm 157 cm
Badan
Kesimpulan Sehat Rematik Sehat Riwayat magh

Penjajakan II

Fungsi Perawatan Kesehatan Keluarga

a. Mengenal masalah kesehatan

33
Ny. S 70 tahun sering mengeluh linu pada semua persendian terutama
pinggang. Saat di lakukan pemeriksaan terdapat hasil TD 140/90 mmHg.
Ny. S mengatakan tidak mengetahui tentang penyakit yang sering
dialaminya yaitu linu pada semua persendian terutama pinggang, Ny.S
mengatakan tidak mengetahui larangan makanan apa saja yang tidak boleh
dimakan, mengatakan jarang berolahraga, mengatakan sering stress,
mengatakan tidak berolahraga sama sekali karena capek.
b. Kemampuan Keluarga Mengambil Keputusan
Dalam keluarga Bapak W yang berperan dalam mengambil keputusan
adalah Bapak W dan Ny. S dengan bermusyawarah terlebih dahulu dengan
anggota keluarga. Ny. S dalam mengambil keputusan terhadap
penyakitnya hanya membeli obat warung dalam mengatasi linu
persendian terutama pinggangnya. Kemampuan Keluarga Merawat
Ny. S mengatakan hanya meminum obat warung jika merasa linu, Ny. S
mengatakan tidak tahu pantangan makanan bagi orang yang sakitlinu pada
semua persendian terutama di pinggang. Ny S jarang berolahraga karena
terlalu capek.

c. Kemampuan Keluarga Memodifikasi Lingkungan


Keluarga Tn. W dalam membersihkan rumah yaitu 2 hari sekali, terdapat
banyak tanaman di perkarangannya. Tn. W dan anaknya berolahraga
seminggu sekali sedangakan Ny. S tidak.
d. Kemampuan keluarga Memanfaatkan Pelayanan Kesehatan
Terdapat puskesmas didekat rumah Tn. W tetapi Ny. S jika sedang linu
tidak pergi ke puskesmas melainkan hanya membeli obat warung.

C. Data Fokus
1. Data Subjektif

34
- Ibu S mengatakan sering mengeluh linu pada semua persendian
terutama pinggang.
- Ibu S hanya membeli obat warung dalam mengatasi linu.
- Ny. S dan keluarga mengatakan tidak mengetahui tentang
penyakit yang sering dialaminya yaitu linu pada semua persendian
terutama pinggang,
- Ny.S dan keluarga tidak mengetahui apa – apa saja yang harus
dihindari untuk mencegah terjadinya penyakit pada Ny.S
2. Data Objektif
TD : 140/90 mmHg
N : 90 x/mnt
RR :18x/mnt
S : 37̊C
BB : 58 kg
TB : 155 cm
- pergerakan kaki sering terasa ngilu

D. Analisa Data

1.

No Data Masalah
1. Subjektif : Kurang pengetahuan
- Ibu S mengatakan sering mengeluh linu pada keluarga Bapak
pada semua persendian terutama W
pinggang.
- Ibu S hanya membeli obat warung dalam
mengatasi linu.
- Ny. S dan keluarga mengatakan tidak
mengetahui tentang penyakit yang sering

35
dialaminya yaitu linu pada semua
persendian terutama pinggang,
- Ny.S dan keluarga tidak mengetahui apa –
apa saja yang harus dihindari untuk
mencegah terjadinya penyakit pada Ny.S

Objektif :
TD : 140/90 mmHg
N : 90 x/mnt
RR :18x/mnt
S : 37̊C
BB : 58 kg
TB : 155 cm
- pergerakan kaki sering terasa ngilu

E. Diagnosa

No Kriteria Bobot Skore Pembenaran


A. Sifat - Ibu S mengatakan sering mengeluh linu pada semua
masalah 1 3/3 persendian terutama pinggang.
Tidak - Ibu S hanya membeli obat warung dalam mengatasi linu.
sehat (3) - Ny. S dan keluarga mengatakan tidak mengetahui tentang
penyakit yang sering dialaminya yaitu linu pada semua
persendian terutama pinggang,
- Ny.S dan keluarga tidak mengetahui apa – apa saja yang
harus dihindari untuk mencegah terjadinya penyakit pada
Ny.S

36
B. Kemung - Ny. S dan keluarga mengatakan tidak mengetahui tentang
kinan 2 1/2 penyakit yang sering dialaminya yaitu linu pada semua
masalah persendian terutama pinggang,
dapat - Ny.S dan keluarga tidak mengetahui apa – apa saja yang
diubah : harus dihindari untuk mencegah terjadinya penyakit pada
Sebagian Ny.S
(1) - Ibu S hanya membeli obat warung dalam mengatasi linu.
- Terdapat puskesmas didekat rumah Tn. W jika sakit nya
tidak sembu – sembuh akan dibawa ke puskesmas.
C. Potensi - Ibu S hanya membeli obat warung dalam mengatasi linu.
masalah - Ny. S dan keluarga mengatakan tidak mengetahui tentang
untuk 1 1/3 penyakit yang sering dialaminya yaitu linu pada semua
dicegah : persendian terutama pinggang,
Rendah - Ny.S dan keluarga tidak mengetahui apa – apa saja yang
(1) harus dihindari untuk mencegah terjadinya penyakit pada
Ny.S

D. Menonjo - anggota keluarga. Ny. S dalam mengambil keputusan


lnya 1 2/2 terhadap penyakitnya hanya membeli obat warung dalam
masalah : mengatasi sakitnya.
Segera - Terdapat puskesmas didekat rumah Tn. W jika sakit nya
(2) tidak sembu – sembuh akan dibawa ke puskesmas.
Total 3 1/3

F. Intervensi
Rencana Asuhan Keperawatan

Diagnosa Keperawatan : kurang pengetahuan pada keluarga bapak W

Tujuan Umum Tujuan Khusus Kriteria Standar Intervensi


Setelah Setelah dilakukan Respon 1. Edukasi Perilaku kesehatan
dilakuakn intervensi 1 x 45 Verbal terhadap keluarga tentang

37
tindakan Menit pengetahuan penyakit
keperawatan TUK 1 Hipertensi
selama 3x Keluarga mampu 1. Pendidikan Kesehatan
kunjungan mengenal masalah - Ajarkan pengertian
diharapkan rematik : hipertensi, tanda dan gejala,
keluarga 1. Mengetahui penyebab serta komplikasi
mengetahui pengetahuan pada penyakit hipertensi
tentang serta - Budayakan keluarga dalam
penyakit yang pengertian memahami hal yang
diderita oleh tentang disampaikan perawat
Ibu S penyakit 2. Fasilitas Pembelajaran
rematik. - Mulai intruksi pada saat
2. Menyebutkan keluarga telah siap untuk
tanda dan belajar
gejala rematik - Sediakan linkungan yang
3. Menyebutkan tepat untuk keluarga belajar
komplikasi - Hubungan informasi yang
atau tindak diberikan sesuai
lanjut keingintahuan keluarga
penyakit - Sediakan media yang tepat
rematik untuk memudahkan dalam
4. Mengetahui mengingat
penyebab - Sediakan waktu untuk
terjadinya tanya jawab
rematik
TUK 2 Respon 1. 1. mendiskusikan dengan
Keluarga mampu verbal 2. keluarga tentang pilihan
merawat anggota dan terapi yang bisa dilakukan.
keluarga psikom 2. manajemen nutrisi
1. Mengambil otor - Edukasi makanan
keputusan dalam seimbang dan bergizi untuk
merawat pasien penderita rematik serta
rematik pengetahuan dan manfaat

38
2. Mengetahui makan makanan tersebut.
yang dilarang dan - observasi pola makan
dianjurkan untuk
penderita rematik

TUK 3 Respon
Keluarga mampu verbal,
memodifikasi psikom
lingkungan otor
1. melakukan dan
perawatan afektif
sederhana pada
pasien rematik

TUK 4 Respon 1. Keluarga 1. Panduan sistem kesehatan


Keluarga mampu verbal, mampu - Dukung keluarga untuk
menggunakan psikom berkoordinasi memberikan motivasi
fasilitas layanan otor, tentang kepada Ny.S yang terkena
kesehatan dan kesehatan rematik dalam melakukan
1. Mengetahui afektif dengan penyedia manajemen pola hidup
tentang pelayanan fasilitas asuhan - Jelaskan sistem pelayanan
kesehatan pelayanan kesehatan , bagaimana cara
2. Menyebutkan kesehatan kerjanya, dan manfaat yang
manfaat pelayanan 2. Keluarga bisa di dapat oleh keluarga
kesehatan mampu - Dampingi keluarga dalam
menyebutkan memilih layanan kesehatan
ketersediian profesional yang sesuai
peralatan untuk - Informasikan keluarga
nutrisi yang tentang apa yang didapatkan
dibutuhkan dari berbagai jenis penyedia
penderita rematik layanan kesehatan
dan aktivitas - Dukung keluarga untuk
fisik seperti bertanya tentang pelayanan

39
olahraga kesehatan

G. Implementasi
H.
I. Evaluasi

BAB IV
PENUTUP

A. Kesimpulan
Rematik atau yang diebut juga dengan Arthritis rheumatoid (AR)
merupakan suatu penyakit inflamasi sistemik kronik yang walaupun
manifestasi utamanya adalah poliartritis yang progresif, akan tetapi
penyakit ini juga melibatkan seluruh organ tubuh.
Sejalan dengan semakin meningkatnya usia seseorang, maka akan
terjadi perubahan-perubahan pada tubuh manusia. Perubahan-perubahan
tersebut terjadi sejak awal kehidupan hingga usia lanjut pada semua organ
dan jaringan tubuh. Keadaan demikian itu tampak pula pada semua sistem
muskuloskeletal dan jaringan lain yang ada kaitannya dengan
kemungkinan timbulnya beberapa golongan reumatik.
Reumatik adalah penyakit yang menyerang sendi dan tulang atau
jaringan penunjang sekitar sendi. Jenis, berat, dan penyebaran penyakit
reumatik dipengaruhi oleh beberapa faktor risiko seperti umur, jenis

40
kelamin, genetik dan faktor lingkungan. Saat ini telah dikenal lebih dari
110 jenis penyakit reumatik yang sering menunjukan gambaran klinik
yang hampir sama. Dari sekian banyak penyakit reumatik ini yang banyak
dijumpai adalah osteoarthritis, artritis rheumatoid, artritis gout,
osteoporosis, spondioloartropati seronegatif, lupus eritematosus sistemik,
serta penyakit reumatik jaringan lunak.
B. Saran
Dengan tersusunnya makalah ini semoga bisa bermanfaat bagi
pembaca maupun penulis. Kritik dan saran dari pembaca sangat kami
butuhkan, karena penulis sadar bahwa penyusunan makalah ini jauh dari
kata sempurna.dan kami sangat mengharapkan kritik dan saran itu dari
pembaca.untuk penulisan makalah selanjutnya yang lebih baik.

DAFTAR PUSTAKA

Achjar, Komang A.H. (2010). Aplikasi Praktis Asuhan Keperawatan Keluarga.


Jakarta : CV. Sagung seto.
Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan. (2018). Hasil Utama
RISKESDAS 2018. Jakarta: Kemenkes RI.
Buku Ajar Ilmu Penyakit Dalam (Edisi VI). (2015). Jakarta : Interna Publishing.
Nugroho, T. (2012). Luka Bakar dan Arthritis Rhemathoid. Yogyakarta : Numed
Roger, W. (2002). Anatomi dan Fisiologi Untuk Perawat. Jakarta: EGC.
Wiyono. (2011). Faktor-faktor yang Mempengaruhi Rheumatoid Arthritis. Jakarta
: Rhinika Cipta.

41

Anda mungkin juga menyukai