Anda di halaman 1dari 2

A.

Simpulan
1. Struktur Oganisasi Instalasi Rekam Medis Tahun 2019 di RSUD Tugurejo
Kepala Rekam Medis Roni Rohman, Amd. PK. Dengan membawahi 5 bagian
koordinator yaitu Koordinator Pendaftaran, Koordinator Filing, Koordinator Assembling,
Koordinator koding dan coordinator Analising & Reporting.
2. Gambaran Umum RSUD Tugurejo
dibangun pada tahun 1952 oleh Dinas Pemberantasan Penyakit Kusta Provinsi Jawa
Tengah. Dan memiliki motto yaitu kesembuhan dan kepuasan anda adalah kebahagiaan
kami.
3. Sistem Pencatatan Data Rekam Medis
a. Sistem Penamaan di RSUD Tugurejo menggunakan system penaman langsung,
sesuai dengan KTP atau KK Pasien.
b. Sistem Penomoran di RSUD Tugurejo menggunakan system Unit Numbering
System yaitu 1 pasien hanyamemiliki 1 nomor rekam medis.
4. Sistem Pelayanan Rekam Medis
Terbagi menjadi 3 yaitu TPPRJ dengan tugas utama mendaftarkan pasien yang ingin
berobat rawat jalan, TPPRI dengan tugas utama mendaftarkan pasien yang disarankan
untuk rawat inap, dan TPPGD dengan tugas utama mendaftarkan pasien yang dalam
keadaan gawat maupun darurat.
5. Sistem Pengelolaan Rekam Medis
a. Sistem Penyimpanan di RSUD Tugurejo menggunakan system sentralisasi yaitu
seluruh dokumen digabungkan menjadi 1 file.
b. Sistem Penjajaran di RSUD Tugurejo menggunakan system Terminal Digit File.
dengan 2 digit angka terakhir merupakan Primer, 2 digit angka awal merupakan
sekunder, dan 2 digit angka tengah merupakan tersier.
c. Sistem Retensi di RSUD Tugurejo dilaksanakan pada dokumen yang memiliki
kunjungan akhir yaitu 5 tahun setelah kunjungan terakhir
d. Sistem Pemusnahan di RSUD Tugurejo dengan cara membuburkan kertas agar
dapat menjadi kertas daur ulang.
6. Sistem Pengolahan Rekam medis
a. Unit Assembling di RSUD Tugurejo memiliki tugas utama mengurutkan Formulir
sesuai dengan alur waktunya dan mengecek kelengkapan Dokumen.
b. Unit Koding di RSUD Tugurejomemiliki tugas utama yaitu mengkode diagnosis
pasien yang sudah dinyatakan pulang.
c. Unit Analising & Reporting di RSUD Tugurejo memiliki tugas utapa yaitu
sebagai pembuat laporan data internal dan eksternal Rumsh Sakit
d. Unit Filing di RSUD Tugurejo memiliki tugas utama yaitu sebagai penyedia
Dokumen Pasien dan mendistribusikan ke unit yang membutuhkan.
7. Kodefikasi
Kodefikasi di RSUD Tugurejo menggunakan ICD 10 dan ICD 9 CM elektronik Sebagai
alat bantu koder.
B. Saran
1. Saran yang dapat kami berikan kepada Rumah Sakit untuk Unit Filing ialah
menambahkan sarana tangga sehingga jika petugasingin mengambil atau meletakan
Dokumen dirak teratas bisa dengan mudah dan juga untuk mengurangi dokumen yang
jatuh berantakan maupun resiko dokumen yang menimpa petugas sendiri. Karena kami
pernah melihat petugas yang meletakan dokumen dengan cara menaiki kursi bahkan
sampai memanjat.
2. Masalah yang kami temui di unit pendaftaran rawat jalan ialah pasien yang sudah
menunggu lama sesuai nomor antrian tetapi tidak bisa dilayani karena dokter yang tidak
ada, dan pasien yang dibatasi oleh kuota dokter.Saran yang dapat kami berikan kepada
Rumah Sakit ialah mungkin ketika pasien ingin mendaftar melalui SMS ada format
dokter yang ingin ditemui agar pasien langsung mengetahui ada tidaknya dokter yang
bersangkutan dan untuk kuota pasien yang sudah penuh kami sarankan untuk petugas
pendaftaran memberikan informasi ke petugas pencetak nomor antrian jika kuota pasien
sudah penuh, agar pasien tidak mengantri lama di pendaftaran.

Anda mungkin juga menyukai