Anda di halaman 1dari 1

Diskusi 1

Pengembangan SDM

WULAN RATNAWATI
030844988

1. Mengapa Kompetensi SDM menjadi bagian dari Aset? 

SDM sebagai faktor penentu organisasi, maka kompetensi menjadi aspek yang
menentukan keberhasilan organisasi atau perusahaan. Dengan Kompetensi yang tinggi
yang dimiliki oleh SDM dalam suatu organisasi atau perusahaan tentu hal ini akan
menentukan kualitas SDM yang dimiliki yang pada akhirnya akan menentukan kualitas
kompetitif perusahaan itu sendiri.

Karyawan merupakan aset perusahaan yang cukup penting karena karyawan adalah
penggerak perusahaan dan perusahaan dapat berjalan dengan baik sesuai dengan
kompetensi dari karyawan-karyawannya. Semakin baik kompetensi karyawannya,
semakin baik pula perusahaan tersebut dan dapat memperlihatkan seberapa kompetitif
perusahaan tersebut. Oleh karena itu memiliki tanggung jawab untuk terus
mengembangkan kompetensi karyawannya baik itu kompetensi dari pengetahuan,
kemampuan, self-concept, karakter, dan motivasi kerja disertai dengan kesejahteraan
karyawannya karena karyawan yang merasa bahagia bekerja di suatu perusahaan akan
berusaha meningkatkan kompetensinya pula. Karena itulah karyawan menjadi aset
penting bagi perusahaan agar bisa mempertahankan kredibiltas, eksistensi, dan
memberikan profit maksimal kepada perusahaan.

Referensi :

http://ccg.co.id/blog/2016/05/16/kompetensi-sumber-daya-manusia/

BMP Pengembangan SDM / MODUL 1

Anda mungkin juga menyukai