Anda di halaman 1dari 37

IDENTIFIKASI IKAN NILA (Oreochromis niloticus)

LAPORAN PRAKTIKUM IKHTIOLOGI

Disusun oleh:
Eliazer Brainerd 230110190084
Muhamad Lanang Ariel S. 230110190102
Dara Tasya Zallika D. 230110190113

Kelompok 10/Perikanan C

UNIVERSITAS PADJADJARAN
FAKULTAS PERIKANAN DAN ILMU KELAUTAN
PROGRAM STUDI PERIKANAN
JATINANGOR

2020
IDENTIFIKASI IKAN NILA (Oreochromis niloticus)

LAPORAN PRAKTIKUM IKHTIOLOGI


Diajukan Untuk Memenuhi Tugas Laporan Praktikum Ikhtiologi

Disusun oleh:
Eliazer Brainerd 230110190084
Muhamad Lanang Ariel S. 230110190102
Dara Tasya Zallika D. 230110190113

Kelompok 10/Perikanan C

UNIVERSITAS PADJADJARAN
FAKULTAS PERIKANAN DAN ILMU KELAUTAN
PROGRAM STUDI PERIKANAN
JATINANGOR

2020
JUDUL : IDENTIFIKASI IKAN NILA (Oreochromis niloticus)

PENULIS : Eliazer Brainerd (230110190084)


Muhamad Lanang Ariel S. (230110190102)
Dara Tasya Zallika D. (230110190113)

Jatinangor, 27 Maret 2020

Menyetujui:

Asisten Laboratorium Dosen Penanggung Jawab,


Koordinator,

Rajib Abdul Rahman S, S.Pi. Dra. Rosidah, M.Si


NIP. 19581029 199501 2 001

Penanggung Jawab Kelas,

M. Irfan Sumantri
NPM. 230110180165

i
KATA PENGANTAR

Segala puji bagi Tuhan yang Maha Esa yang mana berkat rahmat-Nya
penulis dapat menyelesaikan laporan praktikum Ikhtiologi yang berjudul
“Identifikasi Ikan Nila (Oreochromis niloticus)” tepat pada waktu yang
ditentukan.
Laporan praktikum yang berjudul “Identifikasi Ikan Nila (Oreochromis
niloticus)” dibuat untuk memenuhi laporan praktikum mata kuliah Ikhtiologi pada
Program Studi Perikanan, Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Universitas
Padjadjaran. Penulis mengucapkan terimakasih kepada :
1. Dra. Rosidah, M.Si., selaku dosen penanggung jawab mata kuliah
ikhtiologi
2. Rajib Abdul Rahman Sidik, S.Pi., selaku koordinator asisten mata kuliah
ikhtiologi
3. Muhammad Irfan Sumantri, selaku asisten penanggung jawab mata kuliah
ikhtiologi
4. Dosen dan asisten mata kuliah Ikhtiologi atas segala bimbingan dan
masukkan yang telah membantu penulis selama melaksanakan praktikum
Iktiologi sampai penulisan laporan ini.

Penulis menyadari bahwa laporan yang penulis buat masih jauh dari
kesempurnaan, maka dari itu diharapkan kritik dan saran yang membangun demi
kesempurnaan laporan-laporan pada praktikum atau kesempatan penulis
selanjutnya. Harapan penulis semoga laporan ini memberikan manfaat kepada
semua khususnya kami selaku penulis.

Jatinangor, 27 Maret 2020

Penulis

ii
DAFTAR ISI

BAB Halaman
DAFTAR TABEL..................................................................................iv
DAFTAR GAMBAR…..........................................................................v
DAFTAR LAMPIRAN.........................................................................vi
I PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang............................................................................. 1
1.2 Tujuan.......................................................................................... 2
1.3 Manfaat........................................................................................ 2
II KAJIAN PUSTAKA
2.1 Definisi Ikan Nila........................................................................ 3
2.2 Klasifikasi Ikan Nila.................................................................... 3
2.3 Morfologi Ikan Nila..................................................................... 4
2.4 Anatomi Ikan Nila ...................................................................... 5
2.4.1 Sistem Pencernaan....................................................................... 5
2.4.2 Sistem Eksresi............................................................................. 6
2.4.3 Sistem Reproduksi....................................................................... 6
2.5 Habitat......................................................................................... 7
2.6 Ciri Morfometrik dan Meristik Ikan Nila.................................... 7
III METODOLOGI
3.1 Tempat dan Waktu...................................................................... 9
3.2 Alat dan Bahan............................................................................ 9
3.2.1 Alat ............................................................................................. 9
3.2.2 Bahan .......................................................................................... 9
3.3 Prosedur Kerja.............................................................................10
IV HASIL DAN PEMBAHASAN
4.1 Ciri Meristik................................................................................ 11
4.2 Ciri Morfometrik......................................................................... 11
4.3 Ciri Morfologi Khusus................................................................ 12
4.4 Sistem Integumen........................................................................ 13
4.5 Sistem Otot.................................................................................. 13
4.6 Sistem Pencernaan........................................................................14
4.7 Sistem Pernapasan....................................................................... 14
V KESIMPULAN DAN SARAN
5.1 Kesimpulan.................................................................................. 16
5.2 Saran............................................................................................ 16
DAFTAR PUSTAKA............................................................................ 17
LAMPIRAN

iii
DAFTAR TABEL

No. Judul Halaman


1. Alat Praktikum................................................................................. 9
2. Bahan Praktikum.............................................................................. 9
3. Hasil Pengamatan Ciri Meristik Ikan Nila....................................... 11
4. Hasil Pengamatan Ciri Morfometrik Ikan Nila................................ 11
5. Hasil Pengamatan Ciri Morfologi Khusus Ikan Nila....................... 12
6. Hasil Pengamatan Sistem Integumen Ikan Nila............................... 13

DAFTAR GAMBAR

iv
No. Judul Halaman
1. Ikan Nila………………………………………….........……. 4
2. Morfologi Ikan Nila…………………………………………. 5
3. Otot Ikan Nila……………………………………………...... 13
4. Sistem Pencernaan Ikan Nila……………………….…..…… 14
5. Insang Ikan Nila....................................................................... 14
6. Gelembung Renang Ikan Nila.................................................. 15
7. Pisau Bedah.............................................................................. 19
8. Gunting.................................................................................... 19
9. Jarum Sonde............................................................................. 19
10. Pinset........................................................................................ 19
11. Milimeter blok......................................................................... 19
12. Nampan.................................................................................... 19
13. Cawan Petri.............................................................................. 20
14. Penggaris.................................................................................. 20
15. Ikan Nila Praktikum................................................................. 21
16. Bobot Ikan................................................................................ 23
17. Pengukuran Tubuh Ikan........................................................... 23
18. Sisik Ikan Nila.......................................................................... 23
19. Insang Ikan Nila....................................................................... 23
20. Usus Ikan Nila......................................................... 23
21. Gonad Ikan Nila....................................................................... 23
22. Gelembung Renang.................................................................. 24
23. Otot Ikan Nila.......................................................................... 24
24. Gigi Pharynx Ikan Nila............................................................ 24

DAFTAR LAMPIRAN

No. Judul Halaman


1. Alat-alat Praktikum.................................................................................. 19
2. Bahan-Bahan Praktikum…………………………………………....….. 21
3. Prosedur Kegiatan Praktikum………………………....…….…………. 22
4. Dokumentasi Pengerjaan ……………………………….......…………. 23
5. Tabel Pengamatan Kelompok………………………………....……….. 25

v
vi
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Pisces atau ikan adalah anggota vertebrata poikilotermik (berdarah
dingin) yang hidup di air dan bernafas menggunakan insang. Tubuhnya ditutupi
oleh sisik dan bergerak menggunakan sirip. Ichtyes juga berarti ikan yang berasal
dari bahasa yunani dan ini dipakai dalam ikhtiologi yang berarti ilmu yang
mempelajari tentang ikan. Dengan demikian, ikhtiologi adalah suatu ilmu yang
mempelajari ikan dengan segala aspek kehidupannya, termasuk morfologi,
anatomi, fisiologi, taksonomi, serta bagaimana mengidentifikasinya. Sehingga,
perlu dilakukan praktik mengenai morfologi ikan, metode pengukuran tubuh
ikan, serta pengenalan sistem organ tubuh ikan yang meliputi sistem integumen,
sistem rangka, sistem otot, sistem pernafasan, sistem pencernaan, sistem syaraf,
sistem ekskresi dan osmoregulasi. Pelaksanaanya dilakukan dengan cara
mengamati, mempelajari dan membandingkan organ atau sistem organ yang
dilihat sesuai dengan penjelasan teoritis dalam ikhtiologi.
Identifikasi merupakan kegiatan untuk mencari dan mengenal ciri-ciri
yang beranekaragam dari individu-individu. Karakter penting untuk identifikasi
ikan juga meliputi jumlah dari spine, dan rays pada sirip yang berbeda, jumlah
sisik sepanjang linea lateralis, bentuk kepala, bentuk sirip, dan lain sebagainya.
Identifikasi ikan biasanya dilakukan berdasarkan sifat meristik, seperti jumlah
jari- jari sirip, jumlah sisik berpori, dan jumlah sisik di muka sirip, serta sifat
morfometrik, ukuran bagian-bagian tertentu dari struktur tubuh ikan. Karakter
morfometrik yang sering digunakan untuk mengukur antara lain panjang total,
panjang biasa, panjang dasar, tinggi dan lebar badan, tinggi dan panjang sirip.
Kegiatan identifikasi bertujuan untuk mencari dan mengenal ciri-ciri
taksonomi yang sangat bervariasi dan memasukkannya ke dalam suatu takson.
Selain itu, untuk mengetahui nama suatu individu atau spesies juga bisa dengan
cara mengamati beberapa karakter atau cirri morfologi spesies tersebut dengan

1
2

membandingkan ciri-ciri yang ada sesuai dengan kunci determinasi (Rizwan


2016). Kunci determinasi adalah kunci jawaban yang digunakan untuk
menetapkan identitas suatu individu.
Ikan nila merupakan jenis ikan air tawar yang mempunyai nilai konsumsi
cukup tinggi. Bentuk tubuh memanjang dan pipih ke samping dan warna putih
kehitaman atau kemerahan. Ikan nila berasal dari Sungai Nil dan danau-danau
sekitarnya. Sekarang ikan ini telah tersebar ke negara-negara di lima benua yang
beriklim tropis dan subtropis. Di wilayah yang beriklim dingin, ikan nila tidak
dapat hidup baik (Sugiarto, 1988). Ikan nila disukai oleh berbagai bangsa karena
dagingnya enak dan tebal seperti daging ikan kakap merah (Sumantadinata,
1981).

1.2 Tujuan
Tujuan praktikum Ikhtiologi ini adalah:
A. Mempelajari dan mengetahui struktur morfologi (bentuk luar) tubuh ikan
nila (Oreochromis niloticus).
B. Mempelajari dan mengetahui beberapa sistem organ tubuh pada ikan nila
(Oreochromis niloticus).
C. Mempelajari bagian-bagian tubuh dan menghitung sifat meristik dan
morfometrik pada ikan nila (Oreochromis niloticus).

1.3 Manfaat
Manfaat yang diperoleh dari praktikum ikhtiologi ini adalah
mengembangkan pengetahuan sebagai mahasiswa perikanan secara ilmiah
mengenai struktur tubuh dan sistem organ yang ada pada ikan nila. Serta
mengetahui perbedaan mengenai perhitungan meristik dan morfometrik pada
ikan tersebut.
BAB II
TINJAUAN PUSTAKA

2.1 Definisi Ikan Nila


Ikan Nila (Oreochromis niloticus) merupakan ikan air tawar yang
termasuk dalam family Cichlidae dan merupakan ikan asal Afrika (Boyd, 2004).
Ikan ini merupakan jenis ikan yang di introduksi dari luar negeri, ikan tersebut
berasal dari Afrika bagian Timur di sungai Nil, danau Tangayika, dan Kenya lalu
dibawa ke Eropa, Amerika, Negara Timur Tengah dan Asia. Di Indonesia benih
ikan Nila secara resmi didatangkan dari Taiwan oleh Balai Penelitian Perikanan
Air Tawar pada tahun 1969. Ikan ini merupakan spesies ikan yang berukuran
besar antara 200 - 400 gram, sifat omnivore sehingga bias mengkonsumsi
makanan berupa hewan dan tumbuhan (Amri dan Khairuman, 2003).
Ikan Nila (Oreochromis niloticus) adalah ikan air tawar yang banyak
dibudidayakan di Indonesia dan merupakan ikan budidaya yang menjadi salah
satu komoditas ekspor. Departemen Perikanan dan Akuakultur FAO (Food and
Agriculture Organization) menempatkan ikan Nila di urutan ketiga setelah udang
dan salmon sebagai contoh sukses perikanan budidaya dunia. Ikan Nila termasuk
ikan air tawar yang mempunyai Nilai ekonomis tinggi, memiliki kandungan
protein tinggi dan keunggulan berkembang dengan cepat. Kandungan gizi ikan
Nila yaitu protein 16-24%, kandungan lemak berkisar antara 0,2-2,2% dan
mempunyai kandungan karbohidrat, mineral serta vitamin. Ikan Nila mempunyai
pertahanan yang tinggi terhadap gangguan dan serangan penyakit. Namun
demikian, tidak berarti tidak ada hama dan penyakit yang akan mempengaruhi
kesehatan dan pertumbuhan ikan Nila, terlebih pada fase benih (Mulia, 2006).

2.2 Klasifikasi Ikan Nila


Klasifikasi Ikan Nila menurut Saanin(1984), sebagai berikut:
Kingdom : Animalia
Filum : Chordata
Subfilum : Vertebrata
Kelas : Osteichtyes

3
Subkelas : Acanthopterygii
Ordo : Percomorphi
Subordo : Percoidea
Famili : Cichlidae
Genus : Oreochromis
Species : Oreochromis niloticus

Gambar 1.Ikan Nila


(Sumber :www.ikannila.com)

2.3 Morfologi Ikan Nila


Morfologi dari ikan nila (Oreochromis niloticus), diantaranya
sebagai berikut :
a. Ikan nila memiliki bentuk tubuh yang panjang dan pipih atau biasa disebut
dengan sebutan comprossed.
b. Belahan mulutnya terdapat pada bagian depan kepalanya atau lebih tepatnya
berada pada bagian ujung hidungnya.
c. Gigi kerongkongannya terdapat pada ujung mulut bagian dalamnya.
d. Pada seluruh bagian tubuhnya diselimuti oleh sisik stenoid.
e. Memiliki ukuran tubuh dengan perbandingan antara panjang dan tinggi 2:1.
f. Tubuh ada yang berwarna kemerahan, kehitaman, atau keabuan, dengan
beberapa pita hitam belang yang makin mengabur pada ikan dewasa.
g. Memiliki sirip punggung dengan 16-17 duri tajam dan 11-15 duri lunak dan
anal dengan 3 duri dan 8-11 jari-jari.
h. Bentuk sirip caudal yang homocercal.
i. Terdapat operculum pada sirip dadanya.
j. Insang ikan nila terdiri dari beberapa bagian seperti tulang lengkung insang,
tapis insang, dan lembaran daun insang.

Gambar 2.Morfologi Ikan Nila


(Sumber:www.semuaikan.com)

Karakteristik morfologi ikan nila di atas adalah karakteristik yang


umum dan biasa dijumpai pada ikan nila pada umumnya.

2.4 Anatomi Ikan Nila


Organ-organ internal ikan ini meliputi jantung, alat-alat
pencernaan, gonad, kandung kemih, dan ginjal. Alat pencernaannya
terdiri dari esophagus, perut besar, usus halus, pankreas, dan hati. Organ-
organ tersebut biasanya diselubungi oleh jaringan pengikat yang halus
dan lunak yang disebut peritoneum. Peritoneum merupakan selaput
(membran) yang tipis berwarna hitam yang biasanya dibuang jika ikan
sedang disiangi.

Adapun anatomi ikan nila (Oreochromis niloticus), diantaranya


sebagai berikut :

2.4.1 Sistem Pencernaan


Saluran pencernaan terdiri dari mulut, rongga mulut, faring,
esofagus, lambung, pilons, usus, rectum, dan anus. Sedangkan kelenjar
pencernaan terdiri dari hati dan pancreas yang berguna untuk
menghasilkan enzim pencernaan yang hasilnya akan bertugas membantu
proses penghancuran makanan.
Bila ditinjau dari secara umum, sistem pencernaan pada hewan-hewan
vertebrata dibangun oleh pembuluh-pembuluh yang sifatnya sangat
muskuler yang dimulai dari bagian mulut sampai anus.

2.4.2 Sistem Ekskresi


Sistem ekskresi pada ikan nila diantaranya ikan tidak banyak
minum, aktif menyerap ion organik melalui insang dan mengeluarkan
urin yang encer dalam jumlah yang besar.
Sistem ekskresi melibatkan organ insang, kulit dan ginjal yang
berfungsi mengekskresikan zat-zat sisa metabolisme yang mengandung
Nitrogen. Insang sebagai organ pernafasan ikan. Kulit sebagai organ
ekskresi karena mengandung kelenjar keringat yang mengeluarkan 5%,
10% dari seluruh metaydisme.

2.4.3 Sistem Reproduksi


Ikan nila umumnya memiliki gonad, terletak pada bagian posterior
rongga perut disebelah bawah ginjal. Nila berasal dari sungai nil, secara
alamiah dapat berkembang biak sepanjang tahun. Namun frekuensi
pemijahan, banyak terjadi pada musim penghujan. Ikan ini mudah
berkembangbiak tanpa perlakuan khusus. Sebelum melangsungkan
perkawinan, nila jantan biasanya membuat kubangan berbentuk bulat di
dasar perairan kolam.
Jenis kelamin ikan nila yang masih kecil, belum tampak dengan
jelas. Perbedaannya dapat diamati dengan jelas setelah bobot badannya
mencapai 50 gram. Ikan nila yang berumur 4-5 bulan (100-150 g) sudah
mulai kawin dan bertelur. Tanda-tanda ikan nila jantan adalah warna badan
lebih gelap dari ikan betina, alat kelamin berupa tonjolan (papila) di
belakang lubang anus, dan tulang rahang melebar ke belakang. Sedangkan,
tanda-tanda ikan nila betina adalah alat kelamin berupa tonjolan di
belakang anus, dimana terdapat 2 lubang. Lubang yang di depan untuk
mengeluarkan telur, sedang yang di belakang untuk mengeluarkan air seni
dan bila telah mengandung telur yang matang dan perutnya tampak
membesar (Suyanto 2003).

2.5 Habitat
Ikan nila merupakan ikan konsumsi yang umum hidup di perairan tawar,
terkadang ikan nila juga ditemukan hidup di perairan yang agak asin (payau). Ikan
nila dikenal sebagai ikan yang bersifat euryhaline (dapat hidup pada kisaran
salinitas yang lebar). Ikan nila mendiami berbagai habitat air tawar, termasuk
saluran air yang dangkal, kolam, sungai dan danau. Ikan nila dapat menjadi
masalah sebagai spesies invasif pada habitat perairan hangat, tetapi sebaliknya
pada daerah beriklim sedang karena ketidakmampuan ikan nila untuk bertahan
hidup di perairan dingin, yang umumnya bersuhu di bawah 21 ° C.
Ikan nila mempunyai kemampuan tumbuh secara normal pada kisaran
suhu 14-38°C dengan suhu optimum bagi pertumbuhan dan perkembangannya
yaitu 25-30°C. Pada suhu 14°C atau pada suhu tinggi 38°C pertumbuhan ikan nila
akan terganggu. Pada suhu 6°C atau 42°C ikan nila akan mengalami kematian.
Kandungan oksigen yang baik bagi tempat pertumbuhan ikan nila minimal 4mg/L,
kandungan karbondioksida kurang dari 5mg/L dengan derajat keasaman (pH)
berkisar 5-9 (Amri 2003). Menurut Santoso (1996), pH optimum bagi
pertumbuhan nila yaitu antara 7-8 dan warna di sekujur tubuh ikan dipengaruhi
lingkungan hidupnya. Bila dibudidayakan di jarring terapung (perairan dalam)
warna ikan lebih hitam atau gelap dibandingkan dengan ikan yang dibudidayakan
di kolam (perairan dangkal).

2.6 Ciri Morfometrik dan Meristik Ikan Nila


Susunan tubuh ikan yang satu dengan yang lain berbeda-beda
sesuai dengan jenisnya, namun demikian pada umumnya ikan
mempunyai ciri yang sama. Morfometrik adalah ukuran yang
berhubungan dengan ukuran panjang, lebar, tinggi, dari tubuh atau
bagian-bagian tubuh ikan. Bagian tubuh ikan yang biasanya diukur yaitu
panjang total, panjang baku, panjang kepala, panjang predorsal, panjang
batang ekor, tinggi badan, tinggi batang ekor, tinggi kepala, lebar kepala,
lebar badan, panjang hidung, panjang bagian kepala di bagian mata, lebar
ruang antara mata, diameter mata, panjang rahang atas, panjang rahang
bawah, lebar bukaan mulut, tinggi bawah mata, panjang dasar sirip
punggung, panjang dasar sirip anal, tinggi sirip punggung, panjang sirip
dada, dan panjang sirip perut. Ukuran yang diberikan untuk diidentifikasi
pada ikan ini hanyalah ukuran mutlak (cm) ukuran perbandingan yang
berupa kisaran angka saja (Saanin 1968).
Berbeda dengan karakter morfometrik yang menekan pada pengukuran
bagian-bagian tertentu tubuh ikan. Karakter meristik berkaitan dengan
penghitungan jumlah bagian-bagian tubuh ikan (counting methods). Bagian tubuh
ikan yang diukur berdasarkan cirri meristik yaitu jari-jari keras, jari-jari lemah,
perumusan sirip, jumlah sisik, jumlah sisik predorsal, jumlah sisik pipi, jumlah
sisik keliling badan, jumlah sisik batang ekor, jumlah tapis insang dan jumlah
finlet.
BAB III
METODOLOGI

3.1 Tempat dan Waktu


Praktikum Ikhtiologi dilaksanakan pada hari Jumat, 27 Maret 2020 pukul
13.00-15.00 WIB, bertempat di Laboratorium Akuakultur, Gedung 2 Fakultas
Perikanan dan Ilmu Kelautan, Universitas Padjadjaran (via google classroom).

3.2 Alat dan Bahan


Berikut ini adalah merupakan alat dan bahan praktikum.

3.2.1 Alat
Berikut ini merupakan alat yang digunakan dalam Praktikum Ikhtiologi
(Identifikasi Ikan Nila).
Tabel 1. Alat Praktikum
N NAMA ALAT FUNGSI
O
1 Pisau bedah Untuk menguliti kulit ikan nila.
Untuk membedah dan memotong
2 Gunting tubuh ikan nila.

3 Jarum sonde Untuk menusuk otak ikan nila.


4 Pinset Untuk menjepit bagian tubuh ikan
nila.
5 Milimeterblok Untuk mengukur tubuh ikan nila.
6 Nampan Sebagai alas ikan nila yang akan di
identifikasi.
7 Cawan petri Sebagai alas jeroan ikan nila.
8 Penggaris Untuk mengukur tubuh ikan nila

3.2.2 Bahan
Berikut ini merupakan bahan yang digunakan dalam Praktikum Ikhtiologi
(Identifikasi Ikan Nila).
Tabel 2. Bahan Praktikum
N NAMA BAHAN FUNGSI
O
1 Ikan Nila Sebagai objek praktikum

9
10

3.3 Prosedur Kerja


Prosedur praktikum identifikasi ikan nila, sebagai berikut:
1. Siapkan alat dan bahan praktikum di atas meja dalam keadaan bersih
2. Tusuk bagian kepala ikan nila, kemudian timbang terlebih dahulu
3. Identifikasi ikan berdasarkan sifat meristik ( bentuk sirip, jari-jari sirip,
garis rusuk lateral) dan sifat morfometrik.
4. Identifikasi ikan mengenai jenis sisik pada ikan dan bagian-bagiannya.
5. Identifikasi ikan mengenai jenis otot ikan dan bagian-bagiannya, foto dan
gambar hasilnya.
6. Bedah ikan untuk mengetahui sistem pencernaan ikan, kemudian foto
dan gambar hasilnya.
7. Identifikasi terhadap insang ikan, foto dan gambar hasilnya.
8. Tentukan organ-organ yang ada di dalam tubuh ikan (gonad, usus,
gelembung renang), foto dan gambar hasilnya.
9. Setelah praktikum selesai, bersihkan alat praktikum dan kembalikan pada
tempatnya.
BAB IV
HASIL DAN PEMBAHASAN

4.1 Ciri Meristik


Berikut ini merupakan data meristik ikan nila yang telah kami identifikasi.
Tabel 3. Hasil Pengamatan Ciri Meristik Ikan Nila
No. CiriMeristik Hasil
1 Dorsal (D) XVI ix 4
2 Pectoral (P) vi 5
3 Ventral (V) II ii 2
4 Anal (A) II iv 4
5 Caudal (C) 15
6 Linea lateralis (Ll) 30
7 Linea transversalis (Ltr) Linea transversalis 1: 8
Linea transversalis 2 : 7
8 DOrigin 5
9 VOrigin 6
10 AOrigin 19

4.2 Ciri Morfometrik


Berikut ini merupakan data morfometrik ikan nila yang telah kami identifikasi.
Tabel 4. Hasil Pengamatan Ciri Morfometrik Ikan Nila
No. Ciri Morfometrik Hasil
1 Standard Length (SL) 14,4 cm
2 Fork Length (FL) 17,2 cm

3 Total Length (TL) 17,2 cm

4 Head Length (HL) 5,1 cm

5 Snout Length (SntL) 1,7 cm

6 Orbit Diameter (OD) 1,1 cm

7 Caudal Peduncle Length (CPL) 3,2 cm

11
12

No. Ciri Morfometrik Hasil

8 Body Depth (BD) 5,2 cm

9 Caudal Peduncle Depth (CPD) 2,3 cm

10 Dorsal Fin Length 1 (DFL1) 3,1 cm

11 Dorsal Fin Length 2 (DFL2) -

12 Dorsal Fin Base 1 (DFB1) 7,7 cm

13 Dorsal Fin Base 2 (DFB2) -

14 Pectoral Fin Length (PFL) 4,7 cm

15 Ventral Fin Length (VFL) 3,6 cm

16 Anal Fin Length (AFL) 3 cm

17 Anal Fin Base (AFB) 2,2 cm

4.3 Ciri Morfologi Khusus


Berikut ini merupakan data morfologi Ikan nila yang telah kami identifikasi.
Tabel 5. Hasil Pengamatan Ciri Morfologi Khusus Ikan Nila
No. CiriMeristik Hasil Gambar
1 Bentuk Tubuh Ikan Compressed

2 Bentuk Mulut Biasa

3 Letak Mulut Terminal

4 Bentuk Sirip Caudal Homocercal

5 Misai - -

No. Ciri Meristik Hasil Gambar


13

6 Scute - -

7 Keel - -

8 Adiposa Fin - -

9 Finlet - -

4.4 Sistem Integumen


Berikut ini merupakan sistem integumen Ikan Nila yang telah kami
identifikasi
Tabel 6. Hasil Pengamatan Sistem Integumen Ikan Nila
No. CiriMeristik Hasil Gambar
1 Bentuk Fisik Sisik Ctenoid

2 Kelenjar Beracun - -

4.5 Sistem Otot


Berikut ini merupakan otot ikan nila yang telah kami identifikasi

Gambar 3. Otot Ikan Nila


(Sumber :www.duniaikan.com )

4.6 Sistem Pencernaan


14

Berikut ini merupakan sistem pencernaan ikan nila yang telah kami
identifikasi

Gambar 4. Sistem Pencernaan ikan Nila


(Sumber:www. studylibid.com)

4.7 Sistem Pernapasan


Berikut ini merupakan sistem pernapasan ikan nila yang telah kami
identifikasi.

Gambar 5. Insang Ikan Nila


(Sumber : www. studylibid.com)
15

Gambar 6. Gelembung Renang ikan Nila


(Sumber:www.edubio.info.com)

BAB V
16

KESIMPULANDAN SARAN

5.1 Kesimpulan
Ikan nila (Oreochromis niloticus) adalah ikan yang memiliki kebiasaan
makan omnivora. Ikan ini berasal dari sungai nil. Ikan nila memiliki karakteristik
sebagai ikan parental care yang merawat anaknya dengan menggunakan mulut
(mouth breeder). Ikan nila mempunyai tubuh yang compressed simetri bilateral,
bentuk mulut biasa dengan letaknya yang terminal, dan jenis sisik ctenoid. Ikan ini
memiliki 2 linea lateralis, operculum, sirip dorsal tunggal dan sirip caudal yang
homocercal.
Melalui praktikum ini juga dapat terlihat sistem pencernaan, sitem
ekskresi, dan juga sistem reproduksi pada ikan nila. Selain itu, diketahui juga
bahwa sistem meristik atau sistem yang dapat dihitung pada ikan nila yaitu
jumlah sisiknya, sedangkan sistem morfometrik atau sistem yang dapat diukur
pada ikan nila yaitu panjang dari tubuh ikan nila.

5.2 Saran
Dalam praktikum seperti ini, praktikan seharusnya berhati-hati dalam
membedah ikan agar tidak terjadi kesalahan atau kerusakan organ pada ikan yang
akan diidentifikasi. Selain itu, ikan yang akan diidentifikasi harus dalam keadaan
segar agar hasil praktikum yang didapat maksimal.

DAFTAR PUSTAKA
17

Amri, K. dan Khairuman. 2003. Membuat pakan ikan konsumsi. Agromedia


pustaka. Tanggerang. 45 hal.
Boyd. 2004. SNI 01-6139-1999 (Produksi induk ikan nila hitam, Oreochromis
niloticus). Jakarta 4 hal
Mulia, D. S., P. Rarastoeti, &Triyanto. 2006. Pengaruh Cara Booster Terhadap
Efikasi Vaksinasi Oral Dengan Debris Sel Aeromonas hydrophila pada Lele
Dumbo (Clarias p.). JurnalPerikanan. VII(1): 36-43
Rizwan, T. 2016. Identifikasi Jenis Ikan di Perairan Laguna Gampoeng
PulotKecamatan.
Saanin, H. 1968. Taksonomi dan KunciIdentifikasiIkan.Binacipta. Bandung. 256
hlm
Saanin, H.1984. Taksonomi dan KunciIdentifikasiIkanJilid I. Bandung :Binatjipta.
Sugiarto, 1988. Sisik Ikan Nila. http://australianmuseum.net.au
Sumantadinata, 1981.Struktur Tubuh Ikan Nila: Yogyakarta
LAMPIRAN
19

Lampiran 1. Alat-alat Praktikum


Berikut ini merupakan alat yang digunakan yang dalam praktikum:

Gambar 7. Pisau Bedah Gambar 8. Gunting

Gambar 9. Jarum Sonde Gambar 10. Pinset

Gambar 11. Milimeter Blok Gambar 12. Nampan


20

Gambar 13. Cawan Petri Gambar 14. Penggaris


21

Lampiran 2.Bahan-Bahan Praktikum


Berikut ini merupakan bahan yang digunakan yang dalam praktikum:

Gambar 15. Ikan Nila Praktikum


22

Lampiran 3.Prosedur kegiatan praktikum


Berikut ini merupakan prosedur kegiatan praktikum:

Alat dan bahan dipersiapkan di atas meja praktikum.

Kepala ikan nila ditusuk dan ikan ditimbang terlebih dahulu

Ikan diidentifikasi berdasarkan sifat meristik (bentuk sirip, jari-jari


sirip, garis rusuk lateral) dan sifat morfometrik.

Identifikasi dilakukan mengenai jenis sisik pada ikan dan bagian-


bagiannya.

Dilakukan identifikasi mengenai jenis ototikan dan bagian-bagiannya,


difoto dan digambar.

Dilakukan pembedahan pada ikan untuk mengetahui system


pencernaan ikan, difoto dan digambar.

Dilakukan identifikasi terhadap insang ikan, difoto dan digambar.

Ditentukan organ-organ yang ada didalam tubuh ikan (gonad, usus,


gelembung renang), difoto dan digambar.

Setelah praktikum selesai, alat praktikum dibersihkan dan


dikembalikan pada tempatnya.
23

Lampiran 4.DokumentasiPengerjaan
Berikut ini merupakan dokumentasi pengerjaan dalam praktikum.

Gambar 16. Bobot Ikan Nila Gambar 17. Pengukuran Tubuh Ikan
Nila

Gambar 18. Sisik Ikan Nila Gambar 19. Insang Ikan Nila

Gambar 20. Usus Ikan Nila Gambar 21.Gonad Ikan Nila


24

Gambar 22. Gelembung Renang Gambar 23. Otot Ikan Nila

Gambar 24. Gigi Pharynx Ikan Nila


25

Lampiran 5. Tabel pengamatan kelompok


Berikut ini merupakan data morfometrik ikan nla yang telah kami identifikasi.
No. CiriMeristik Hasil
1 Dorsal (D) XVI ix 4
2 Pectoral (P) vi 5
3 Ventral (V) II ii 2
4 Anal (A) II iv 4
5 Caudal (C) 15
6 Linea lateralis (Ll) 30
7 Linea transversalis (Ltr) Linea transversalis 1: 8
Linea transversalis 2 : 7
8 DOrigin 5
9 VOrigin 6
10 AOrigin 19

Berikut ini merupakan data meristik ikan nila yang telah kami identifikasi.
No. CiriMorfometrik Hasil
1 Standard Length (SL) 14,4 cm
2 Fork Length (FL) 17,2 cm

3 Total Length (TL) 17,2 cm

4 Head Length (HL) 5,1 cm

5 Snout Length (SntL) 1,7 cm

6 Orbit Diameter (OD) 1,1 cm

7 Caudal Peduncle Length (CPL) 3,2 cm

8 Body Depth (BD) 5,2 cm

9 Caudal Peduncle Depth (CPD) 2,3 cm

10 Dorsal Fin Length 1 (DFL1) 3,1 cm

11 Dorsal Fin Length 2 (DFL2) -

12 Dorsal Fin Base 1 (DFB1) 7,7 cm

13 Dorsal Fin Base 2 (DFB2) -


26

No. CiriMorfometrik Hasil

14 Pectoral Fin Length (PFL) 4,7 cm

15 Ventral Fin Length (VFL) 3,6 cm

16 Anal Fin Length (AFL) 3 cm

17 Anal Fin Base (AFB) 2,2 cm

Berikut ini merupakan data morfologi Ikan Nila yang telah kami identifikasi.
No. CiriMeristik Hasil Gambar
1 Bentuk Tubuh Ikan Compressed

2 Bentuk Mulut Biasa

3 Letak Mulut Terminal

4 Bentuk Sirip Caudal Homocercal

5 Misai - -

6 Scute - -

7 Keel - -

8 Adiposa Fin - -

9 Finlet - -

Berikut ini merupakan data sistem integumen Ikan nila yang telah kami lakukan
27

No. CiriMeristik Hasil Gambar


1 Bentuk Fisik Sisik Ctenoid

2 Kelenjar Beracun - -

Anda mungkin juga menyukai