Anda di halaman 1dari 4

[Glosarium:]

Ilmu Politik? Mempelajari Politik aja?

Slide 1

.:: Apa itu Ilmu Politik? ::.

Politik sendiri sebenarnya sudah dikenal sejak zaman Yunani & Romawi kuno yang dimulai
pada tahun 450 S.M. Serta tulisan-tulisan politik dalam peradaban China dan India. Pada zaman
tersebut politik masih bersifat filosofis.

Ilmu Politik sebagai Ilmu Pengetahuan (science) sendiri dimulai sejak zaman renaisans yang
mulai menjadi perhatian para pemikir dan juga menghasilkan pemikiran seperti Immanuel Kant,
Thomas Hobbes, J.J Rousseau, John Locke, dll. Dimana politik mulai dibawa kearah bersifat
ilmu pengetahuan

Jika kita bertanya Ilmu Politik belajar apa pasti jawabannya “pelajarin politik lah” nah untuk
pembahasan lebih lanjut kita akan mendistingsikan pengertian dari Ilmu Politik itu sendiri.

(Opsional)

Slide 2

[Definisi]

Ilmu sendiri merupakan usaha untuk menemukan, menyelidiki dan meningkatkan pemahaman
manusia. Ilmu sendiri bukan sekedar pengetahuan (knowledge), tetapi menghasilkan kesimpulan
berdasarkan teori-teori yang teruji.
Politik adalah proses pembentukan dan pembagian kekuasaan dalam masyarakat yang antara lain
berwujud proses pembuatan keputusan, khususnya dalam negara.
Jadi, Ilmu Politik merupakan subdisiplin yang menggambarkan realitas kecil dari sekelompok
orang (bangsa, negara, lokalitas, dsb), bagaimana mereka membuat keputusan sebagai kelompok
dan bagaimana menegakkan dan menerapkan keputusan yang mereka capai. (Stinson, 2019)
Slide 3

[Apasih yang dipelajari di Ilmu Politik? Luaaas]

Dalam mempelajari Ilmu politik terdiri dari banyak sub bidang, termasuk politik komparatif,
ekonomi politik, hubungan internasional, teori politik, administrasi publik, kebijakan publik, dan
metodologi politik. Lebih jauh, ilmu politik terkait dengan, dan mengacu pada, bidang ekonomi,
hukum, sosiologi, sejarah, filsafat, geografi manusia, jurnalisme, antropologi politik, dan
kebijakan sosial.

Nantinya juga kalian akan dihadapi dengan tiga pendekatan yang biasanya akan dipakai yakni
Institutionalisme, Behavioralisme, dan Post-Behavioralisme.
Slide 4

Manusia Sebagai Objek/Subjek

Apabila kalian mempelajari Ilmu Politik tentunya tidak akan lepas dengan peran manusia.
Sehingga Ilmu Politik sendiri tidak jauh dari kata-kata “ilmu abstrak” karena memang hal
tersebut menjadi konsekuensi dari manusia yang merupakan makhluk dinamis dan diluar
ekspektasi.

Politik sendiri merupakan hal yang sangat dekat dan bersinggungan dengan kehidupan sosial kita
sehari-hari. Aristoteles pun mengatakan bahwa manusia merupakan makhluk yang berpolitik
(zoon politicon) sehingga politik tidak akan terlepas dari kehidupan manusia.

Slide 5-6

[Apakah cocok untuk masuk Ilmu Politik?]

Kembali lagi, jika kalian memiliki keinginan untuk masuk jurusan Ilmu Politik, kalian harus
bertanya kembali ke diri kalian, apakah kalian tertarik dengan politik? Pelajaran Ilmu Politik
sendiri didominasi dengan kemampuan menulis, ilmiah, dan menganalisis.

Tentunya jika kalian memiliki ketertarikan terhadap ideologi, teori filosofis, dan berminat untuk
berkecimpung di dunia politik sudah dipastikan kalian cocok untuk masuk jurusan ini. Bagi
kalian yang masih ragu dengan apa yang dipelajari di Ilmu Politik, mungkin poin-poin berikut
bisa menjadi gambaran buat kalian.

 Bagaimana suatu kebijakan ekonomi beerdampak kepada suatu masyarakat. (ekonomi


politik, kebijakan publik)
 Isu konflik rasisme di Amerika Serikat hingga konflik bersenjata di Palestina-Israel.
(politik identitas, budaya politik, isu-isu politik kontemporer)
 Pertimbangan keputusan dari suatu negara untuk memilih perang atau tidak. (politik
militer)
 Mempelajari secara mendalam tentang bagaimana kampanye bekerja dan memenangkan
pemilu. (politik elektoral)
 Mencari solusi alternatif dan memberlakukan perubahan secara luas melalui institusi atau
lembaga. (birokrasi politik)
Slide 7

Pelajarin Ilmu Politik nanti jadi apa sih?

“Ngapain masuk Ilmu Politik? Mau nyalon jadi DPR emang?”

Pasti ada aja celotehan atau omongan dari teman yang nyinggung jika kalian masuk Ilmu Politik
seperti di atas. Eitss, dalam mempelajari Ilmu Politik yang luas kalian bisa bekerja di berbagai
bidang yang nantinya bisa kalian ambil, diantaranya:

1. Aparatur Sipil Negara


2. Aktivis LSM/Organisasi masyarakat
3. Staf atau Anggota Legislatif Pusat atau Daerah
4. Anggota Partai Politik
5. Jurnalis Politik
6. Peneliti/Pengamat Politik
7. Tenaga Pengajar/Dosen
8. Hubungan Masyarakat

Slide 8

Gimana sudah tertarik dengan Ilmu Politik?

Jika ada keraguan silahkan di komen aja yaa…

Slide 9

Budiarjo, Miriam. 2008. Dasar-Dasar Ilmu Politik. Jakarta: PT. Gramedia Pustaka Utama.

Heywood, Andrew. 2013. Politik. Edisi Ke-4. Terjemahan Ahmad Lintang Lazuardi.Yogyakarta:


Pustaka Pelajar.

Politik.fisip.unair.ac.id

Wikipedia

Anda mungkin juga menyukai