Anda di halaman 1dari 3

Agama Hindu Bali

Bali merupakan pulau kecil yang mayoritas agamanya adalah Hindu.di Bali agama
Hindu biasa disebut dengan Hindu Dharma yang merupakan gabungan dari kepercayaan
hindu dengan kepercayaan masyarakat bali yang terdiri dari seni dan ritual.Sejatinya Anutan
Hindu mengutamakan keselarasan yang bernilai kedamaian Universal dengan memandang
bahwa manusia berada dalam atap kekeluargaan yang besar.kitab Umat Hindu ialah Weda
yang merupakan ungkapan prinsip-prinsip Universal yang erat hubungannya dengan nilai
moral dan spiritual.Hal tersebut seperti yang terdapat dalam buku Shanti,Shanti,Shanti karya
Gede Prama

Tentu tidak kebetulan kalau buku suci Weda menyebutkan bahwa kedamaian adalah
Tuhan yang paling tinggi. Tentu tidak kebetulan kalau puncak persembahyangan orang Bali
berbunyi seperti ini: “shanti, shanti, shanti” (damai, damai, damai). (prama,2016:15)

Hal-hal yang utama dalam pemikiran agama Hindu yang berkontribusi pada
pandangan universal, sebagai berikut:

Keselarasan dan Toleransi

Agama Hindu mengutamakan sikap toleransi keberagaman dan keselarasan secara


Universal.Berikut adalah Kutipan yang membuktikan Ajaran Hindu Bali dalam buku
Shanti,Shanti,Shanti karya Gede Prama

Namun bagi jiwa-jiwa bercahaya, berhadapan dengan kenyataan bahwa orang


terdekat dalam hidup kita ternyata sangat berbeda, di sana ada saklar yang mesti
dihidupkan. Yakni saklar menghargai dan menghormati perbedaan. (prama,2016:27)

Kutipan tersebut membuktikan bahwa Anutan hindu menjunjung tinggi sikap


toleransi untuk saling menghargai dan menghormati perbedaan yang ada.Pada masyarakat
Bali terdapat sikap toleransi yang sangat tinggi contohnya bertata-krama dengan agama lain
hal itu membuktikan bahwa masyarakat Bali menganut agama Hindu Dharma yang
menganggap bahwa Umat Agama Lain seperti layaknya saudara dan memang kita semua
bersaudara.
Kesucian Seseorang

Dalam anutan agama Hindu setiap individu memiliki intisari yang sama dengan
Tuhan.masyarakat Bali percaya akan adanya roh atau jiwa (atman) yang berada dalam setiap
tubuh individu.Roh merupakan pusat spritual yang bersumber dari cinta
kasih,kakuatan,pengetahuan dan kemurnian yang tidak ada batasnya.Pada kepercayaan Hindu
Bali bahwa setiap peristiwa alam dipengaruhi oleh Roh maka tak Jarang masyarakat Bali
mengadakan berbagai macam upacara untuk dipersembahkan kepada Roh Alam Berikut
adalah Kutipan yang membuktikan Ajaran Hindu Bali dalam buku Shanti,Shanti,Shanti karya
Gede Prama

“Pesan bimbingannya sederhana, alam dan kehidupan mirip dengan jejaring laba-
laba. Apa yang dilakukan di sana akan balik ke diri yang bersangkutan. Ia yang berbagi
senyuman akan mendapatkan senyuman. Ia yang berbagi cahaya akan mendapatkan cahaya.
Ia yang sering mendekap akan didekap balik.” (prama,2016:15)

Pada Kutipan tersebut dapat dibuktikan bahwa Gede Prama menggambarkan Anutan
Agama Hindu Masyarakat Bali yang sangat menghargai Alam.dari kepercayaan tersebut
dapat disimpulkan bahwa Alam akan membawa kedamaian bagi yang mau menjaga dan
merawatnya.

Doa Universal

Agama Hindu mengajarkan untuk mendoakan semua makhluk. Berikut adalah


Kutipan yang membuktikan Ajaran Hindu Bali dalam buku Shanti,Shanti,Shanti karya Gede
Prama.

“Ia bisa berupa doa, puja, nyanyian, senyuman, berjalan di alam terbuka, bernyanyi
bersama anak-anak, bergandengan tangan bersama orang tua, menikmati matahari terbit,
tersenyum penuh rasa terima kasih pada matahari tenggelam, merawat taman, mencakupkan
tangan kepada bunga- bunga yang sedang mekar, merasakan kegembiraan lumba-lumba
yang sedang berlompatan atau kelinci yang senang berlari-lari, menyayangi binatang serta
masih banyak lagi yang lain.” (prama,2016:46)

Umat Hindu berdoa untuk semua makhluk, dan dari doa tertentu yang dinyanyikan
setiap hari oleh jutaan umat Hindu pada akhir doa atau upacara keagamaan, yang berbunyi:
"Semoga semua manusia berbahagia; semoga semua manusia sehat selalu; semoga semua
manusia mendapatkan kemakmuran; semoga tidak ada seorangpun yang menderita".

Anda mungkin juga menyukai