Anda di halaman 1dari 7

BAB I

PENDAHULUAN

Tidak asing lagi bahwa masih banyak orang yang sering mengkonsumsi semangkuk
sereal dan susu sebagai sarapannya. Semangkuk sereal yang dicampurkan dengan susu
merupakan salah satu andalan banyak orang untuk mengisi sarapannya dikarenakan rasa yang
tentunya enak dan juga mampu mengenyangkan perut kosong kita di pagi hari. Sereal juga
menjadi salah satu sarapan kesukaan banyak orang karena variansi rasanya yang membuat
mereka tidak pernah bosan. Banyak orang yang senang menghabiskan semangkok sereal dan
susu sampai dengan titik terakhir dimana dapat dilihat bahwa tak jarang orang senang menikmati
rendaman susu sereal hingga tetes terakhir dikarenakan cita rasanya yang manis dan gurih yang
mampu membuat orang tersebut ketagihan. Rasa rendaman susu sereal yang manis dan gurih
mampu meninggalkan rasa rindu oleh beberapa orang dikarenakan nikmatnya cita rasa yang
mampu meningkatkan kebahagiaan mereka sebagai pecinta sereal. Selain itu, bagi orang yang
bukan pecinta sereal juga mampu menikmatinya karena dengan berbagai rasa yang enak mampu
membuat mereka ketagihan.
Banyak orang yang hanya ingin menikmati cita rasa rendaman susu sereal namun tidak
ada waktu untuk menyajikan sereal dan susu dan kemudian menunggu rasa sereal itu ada. Kita
tahu bahwa untuk menikmati segelas susu rendaman sereal memerlukan waktu dan biaya yang
lebih besar, dimana kita harus membeli satu kotak sereal beserta satu kotak susu yang kemudian
didiamkan beberapa saat agar cita rasa yang diinginkan keluar. Namun, tidak semua orang
memiliki usaha yang lebih untuk menunggu dan menikmati kenikmatan segelas rendaman susu
sereal tersebut. Sesuai dengan sebutannya, susu sereal adalah susu rasa sereal yang mampu
mengingatkan banyak orang dengan rasa sereal kesukaan mereka.
Dari situlah kami melihat adanya peluang dimana kami ingin membuat jalan pintas bagi
seseorang yang menginginkan susu rendaman sereal tanpa harus berusaha mencampurkan dan
menunggu hasil dari gabungan sereal dan susu. Inovasi dari semangkuk sereal dan susu
memudahkan para pecandu seral dan susu tidak kesusahan untuk menikmati keinginan mereka.
Dengan adanya inovasi ini juga akan mempermudah para pembeli kami dengan mudah
memenuhi kepuasan dirinya untuk menikmati cita rasa susu dan sereal dan juga kembali
mengingatkan dirinya kepada rasa sereal kesukaannya hanya dengan membeli satu produk saja,
yaitu produk susu sereal kami yang bernama Pangala memiliki makna yaitu air pemberian
Tuhan.
BAB II
PELAKSANAAN

2.1. Produk yang kami tawarkan adalah produk susu sereal yang berasal dari racikan rendaman
susu dan sereal dengan berbagai macam varians rasa sereal, mulai dari sereal lokal hingga
sereal import. Kami akan menjual produk dengan menggunakan botol plastik dengan dua
ukuran yang berbeda yaitu 250ml dan 500ml. Produk kami nantinya akan dijual dengan
harga perbotol yang memiliki kisaran harga diantara Rp10.000-Rp15.000. Susu sereal ini
kami sajikan ke dalam botol plastik agar memudahkan para customer untuk mengkonsumsi
produk kami dimanapun mereka berada dan kapanpun mereka inginkan karena dengan
bentuk packaging yang mudah untuk disimpan dan dibawa kemana-mana. Produk susu seral
kami bisa diminum langsung dari botol atau disimpan di dalam kulkas dengan kurun waktu
2-4 hari dari waktu pembelian. Produk kami juga bisa dicampurkan lagi dengan sereal,
cookies, atau makanan ringan lainnya sebagai ung penyajian atau bisa langsung saja
diminum tanpa apapun.

2.2. Keunggulan dari produk yang kami tawarkan adalah kami menjual susu sereal dengan cita
rasa yang manis dan gurih yang mampu membuat para customer akan ketagihan dan mampu
membeli produk kami kembali. Tentunya dengan campuran selain susu dan sereal yang
kami campurkan ke dalam produk kami mampu meningkatkan cita rasa menjadi lebih enak.
Campuran susu yang kami tawarkan juga tidak hanya vanilla saja, melainkan ada susu
coklat, stroberi, dll. Kemudian dari susu tersebut akan di campurkan rendaman sereal yang
kami tawarkan memiliki berbagai macam rasa, mulai dari sereal lokal seperti Honey Stars,
Koko Crunch, Milo, dan lain-lain hingga produk sereal import yaitu seperti Fruitty Pebbles,
Oreo O’s, Cookie Crisp, dan lain-lain. Produk yang kami tawarkan juga bisa menggantikan
sarapan bagi mereka yang tidak memiliki banyak waktu untuk menyiapkan sarapannya atau
bisa juga dikonsumsi disetiap waktu. Dengan banyaknya varians rasa sereal mulai dari seral
lokal hingga sereal import yang kami tawarkan, mampu meningkatkan ketertarikan para
penggilan susu dan sereal. Di samping itu, produk yang kami tawarkan sudah terjamin
kualitas seluruh bahan-bahannya, mulai dari pemilihan susu hingga pemilihan sereal
sehingga pembeli tidak perlu meragukan lagi kualitas rasa produk yang kami tawarkan.
Dengan demikian, keunggulan produk kami terletak pada selain memunculkan inovasi
penjualan susu rendaman sereal agar mudah untuk dikonsumsi, kami juga menyediakan
berabagai macam varians dari sereal yang sangat lengkap mulai dari sereal lokal hingga
sereal yang diimport.

2.3. Berdasarkan hasil survey yang telah dilakukan terhadap 35 responden, berikut dibawah ini
merupakan hasil yang kami dapatkan sebagai penjelasan proses untuk meyakinkan produk
kami dibutuhkan oleh pelanggan.
2.3.1. Berdasarkan survey yang kami lakukan, kami meyakini bahwa kemungkinan
produk kami dapat diterima di pasar sangatlah besar dikarenakan sebanyak 85.7%
responden orang suka mengkonsumsi susu dengan sereal yang artinya target
pembeli utama kami adalah mereka yang gemar mengkonsumsi susu dan sereal dan
juga mereaka yang menyukai minuman susu berasa. Kemudian, berdasarkan survey,
86.1% dari responden mengetahu susu sereal dan 91.4% dari responden kami
tertarik dengan susu sereal dimana mampu memperlihatkan bahwa banyak peminat
yang akan memiliki minat tinggi untuk membeli produk susu sereal kami.
2.3.2. Berdasarkan hasil survey yang kami dapatkan, dapat dilihat bahwa 60% orang
menyukai susu dengan rasa tambahan seperti coklat, stroberi, vanilla, dll. Dengan
demikian, dapat dilihat bahwa produk kami akan diminati sebagain besar dari para
pecinta susu dan sereal. Kemudian, produk yang kami tawarkan sudah terjamin cita
rasanya yang dimana artinya produk kami akan memenuhi kepuasan para pembeli
kami yang menyukai susu dan sereal dengan rasa yang enak.
2.4. Berikut dibawah ini merupakan hasil dari pencarian supplier yang akan mendukung
terciptanya produk kami, yaitu:
1. Toko “Mini Owls Mart” yang nantinya akan kami beli melalui e-commerce
Tokopedia. Toko ini menjual susu Diamond dengan berbagai macam rasa dengan
harga dan lokasi yang terjangkau sehingga menjadi alasan utama kami untuk
memilih mereka sebagai supplier susu kami. Lokasi meraka berada di daerah Jakarta
Selatan dan dekat dengan lokasi pembuatan produk kami. Dengan dekatnya lokasi
mereka dan harga yang sangat terjangkau mampu mempermudah proses pembuatan
produk susu sereal kami, karena susu merupakan salah satu bahan utama dari produk
kami.
2. Toko “Kembanggulashop” akan kami gunakan sebagai supplier sereal lokal kami
karena kelengkapan harga termurah yang ditawarkan menjadi alasan utama kami
memilih toko ini. Disamping itu, toko ini juga sangat lengkap dalam menyediakan
seluruh jenis sereal lokal yang dijual di pasaran. Nantinya, kami akan membeli
produk ini melalui e-commerce Tokopedia. Lokasi toko ini berada di Jakarta Barat.
Pengiriman dapat dilakukan menggunakan jasa ojek online atau jasa kurir lainnya
seperti JNE, J&T, Tiki, dll.
3. Toko “Snackwil” akan kami gunakan sebagai supplier sereal import kami karena
kelengkapan varians sereal import juga harganya yang terjangkau dibandingkan
dengan toko-toko lain. Kami nantinya akan membeli produk ini melalui e-commerce
Tokopedia. Lokasi toko ini pun sangat terjangkau sehingga membudahkan mobilisasi
kami karena sereal ini merupakan bahan utama dari produk kami, yaitu bertempatan
di daerah Jakarta Selatan.
4. Toko “Supplier Bottol Plastik” yang nantinya akan kami beli melalui e-commerce
Shopee. Toko ini menjual botol plastik yang akan digunakan sebagai kemasan
produk kami. Alasan utama kami memilih supplier ini dikarenakan harganya yang
paling murah dibandingkan toko yang lain dan juga toko ini membuka jasa custom
botol dimana memudahkan kami untuk membuat kemasan khusus produk kami.
Toko ini berlokasi di Surabaya, akan tetapi pengiriman bisa botol plastik ini dapat
dikirimkan melalui kurir online seperti JNE, J&T, Tiki, dll.
5. Toko “TitanBaking Fatmawati” yang berlokasi di Jl. RS. Fatmawari Raya, Jakarta
Selatan akan menjadi supplier produk kami untuk melengkapi bahan-bahan yang
dibutuhkan untuk meracik minuman susu sereal kami dengan resep rahasia yang
telah kami ciptakan. Toko ini merupakan toko bahan kue yang menyediakan
berabagai macam bahan-bahan dan perlengkapan baking. Salah satu bahan yaitu gula
dan garam akan kami beli di toko ini.
 
 

Anda mungkin juga menyukai