Anda di halaman 1dari 252

BUKU AJAR PROGRAM GIZI

MASYARAKAT

KEMENTERIAN KESEHATAN REPUBLIK INDONESIA


POLITEKNIK KESEHATAN KEMENKES RIAU
JURUSAN GIZI
PEKANBARU
2020
LEMBAR PENGESAHAN

Judul : Modul Buku Ajar Program Gizi


Masyarakat

Penulis : Hesti Atasasih, SP, MKM

Alkausyari Aziz, SKM, M.Kes

Irma susan Paramita, S.Gz, M.Kes

Dewi erowati, S.Gz, MPH

Yola Humaroh, S.Gz, MPH


Ruang Lingkup : Gizi Masyarakat

Mengesahkan Mengetahui
Ketua Jurusan Gizi Ketua Jurusan Gizi

Husnan, S.Kp, MKM Fitri, SP, MKM


NIP.196505101985031008 NIP.198008132006042010

Program Gizi Masyarakat Page i


VISI DAN MISI
VISI

MENJADI INSTITUSI PENDIDIKAN VOKASIONAL GIZI YANG UNGGUL


DAN TERAMPIL DALAM PENYELENGGARAAN MAKANAN YANG
MAMPU BERSAING DI TINGKAT NASIONAL TAHUN 2029

MISI

1. MENYELENGGARAKAN PROSES PENDIDIKAN DIPLOMA GIZI


YANG BERMUTU
2. MENINGKATKAN KUALITAS PESERTA DIDIK YANG TERAMPIL
DALAM USAHA PENYELENGGARAAN MAKANAN
3. MENGEMBANGKAN PENELITIAN INOVATIF DIBIDANG GIZI DAN
PANGAN
4. MELAKSANAKAN PENGABDIAN MASYARAKAT BERBASIS
KEMITRAAN DI BIDANG KESEHATAN
5. MENGEMBANGKAN KERJASAMA DENGAN PIHAK PEMERINTAH
DAN SWASTA UNTUK PENERAPAN DAN PENGEMBANGAN ILMU
GIZI

TUJUAN

1. MENGHASILKAN TENAGA AHLI MADYA GIZI YANG


BERKUALITAS
2. MELAKSANAKAN PROSES BELAJAR MENGAJAR DI BIDANG GIZI
MENGIKUTI PERKEMBANGAN IPTEK
3. MENGHASILKAN PENELITIAN YANG DIPUBLIKASIKAN
DIJURNAL NASIONAL DAN INTERNASIONAL
4. MELAKSANAKAN KEGIATAN PENGABDIAN MASYARAKAT
DENGAN PEMBERDAYAAN MASYARAKAT DI BIDANG
KESEHATAN
5. MEMILIKI SUMBER DAYA MANUSIA YANG BERKUALITAS
DALAM BIDANG PENYELENGGARAAN MAKANAN

Program Gizi Masyarakat Page ii


6. MENINGKATNYA KERJASAMA DENGAN INSTITUSI
PEMERINTAH, SWASTA DAN MASYARAKAT UNTUK PENERAPAN
DAN PENGEMBANGAN ILMU GIZI

VISI PRODI D III GIZI

Menjadi Institusi Pendidikan Vokasional Gizi yang Unggul dan Terampil


Dalam Penyelenggaraan Makanan yang Mampu Bersaing di Tingkat Nasional
Tahun 2029

MISI PRODI D III GIZI

1. Menyelenggarakan Proses Pendidikan Diploma Gizi yang Bermutu


2. Meningkatkan Kualitas Peserta Didik yang Terampil Dalam Usaha
Penyelenggaraan Makanan
3. Mengembangkan Penelitian Inovatif Dibidang Gizi dan Pangan
4. Melaksanakan Pengabdian Masyarakat Berbasis Kemitraan Dibidang
Kesehatan
5. Mengembangkan Kerjasama dengan Pihak Pemerintah dan Swasta untuk
Penerapan dan Pengembangan Ilmu Gizi

TUJUAN PRODI D III GIZI

1. Menghasilkan Tenaga Ahli Madya Gizi yang Berkualitas


2. Melaksanakan Proses Belajar Mengajar di Bidang Gizi Mengikuti
Perkembangan Iptek
3. Menghasilkan Penelitian yang di Publikasikan di Jurnal Nasional dan
Internasional
4. Melaksanakan Kegiatan Pengabdian Masyarakat dengan Pemberdayaan
Masyarakat di Bidang Kesehatan
5. Memiliki Sumber Daya Manusia yang Berkualitas Dalam Bidang
Penyelenggaraan Makanan
6. Meningkatnya Kerjasama dengan Institusi Pemerintah, Swasta dan
Masyarakat untuk Penerapan dan Pengembangan Ilmu Gizi

Program Gizi Masyarakat Page iii


DAFTAR ISI
LEMBAR PENGESAHAN ................................................................................... i

VISI DAN MISI ..................................................................................................... ii

PENGANTAR MATA KULIAH ....................................................................... vii

BAB I ...................................................................................................................... 1

Topik 1 ............................................................................................................................ 2
Topik 2 ..............................................................................Error! Bookmark not defined.
Topik 3 ..............................................................................Error! Bookmark not defined.
BAB II .................................................................................................................. 27

Topik 1 .......................................................................................................................... 27
Topik 2 ..............................................................................Error! Bookmark not defined.
Topik 3 ..............................................................................Error! Bookmark not defined.
BAB III ................................................................................................................. 35

Topik 1 .......................................................................................................................... 35
Topik 2 ..............................................................................Error! Bookmark not defined.
Topik 3 ..............................................................................Error! Bookmark not defined.
BAB IV ................................................................................................................. 40

Topik 1 .......................................................................................................................... 41
Topik 2 .......................................................................................................................... 43
Topik 3 .......................................................................................................................... 47
Topik 4 .......................................................................................................................... 48
BAB V................................................................................................................... 51

Topik 1 .......................................................................................................................... 51
Topik 2 ..............................................................................Error! Bookmark not defined.
Topik 3 .......................................................................................................................... 54
BAB VI ................................................................................................................. 57

Topik 1 .......................................................................................................................... 58
Topik 2 ..............................................................................Error! Bookmark not defined.
BAB VII ............................................................................................................... 64

Topik 1 .......................................................................................................................... 65

Program Gizi Masyarakat Page iv


Topik 2 ..............................................................................Error! Bookmark not defined.
BAB VIII .............................................................................................................. 82

Topik 1 .......................................................................................................................... 83
Topik 2 ..............................................................................Error! Bookmark not defined.
Topik 3 .......................................................................................................................... 86
BAB IX ................................................................................................................. 88

Topik 1 .......................................................................................................................... 89
Topik 2 ..............................................................................Error! Bookmark not defined.
BAB X................................................................................................................. 107

Topik 1 ........................................................................................................................ 108


Topik 2 ........................................................................................................................ 114
Topik 3 ........................................................................................................................ 116
Topik 4 ........................................................................................................................ 119
Topik 5 ........................................................................................................................ 120
BAB XI ............................................................................................................... 124

Topik 1 ........................................................................................................................ 125


Topik 2 ........................................................................................................................ 129
Topik 3 ........................................................................................................................ 137
BAB XII ............................................................................................................. 141

Topik 1 ........................................................................................................................ 142


Topik 2 ........................................................................................................................ 150
Topik 3 ........................................................................................................................ 158
BAB XIII ............................................................................................................ 163

Topik 1 ........................................................................................................................ 147


Topik 2 ........................................................................................................................ 149
Topik 3 ........................................................................................................................ 152
Topik 4 ........................................................................................................................ 156
Topik 5 ........................................................................................................................ 162
BAB XIV ............................................................................................................ 165

Topik 1 ........................................................................................................................ 166


Topik 2 ........................................................................................................................ 167

Program Gizi Masyarakat Page v


Topik 3 ........................................................................................................................ 180
Topik 4 ........................................................................................................................ 186
Topik 5 ........................................................................................................................ 190
Topik 6 ........................................................................................................................ 196
Topik 7 ........................................................................................................................ 201
Topik 8 ........................................................................................................................ 207
KISI-KISI SOAL PROGRAM GIZI MASYARAKAT ................................ 214

KUNCI JAWABAN .......................................................................................... 224

DAFTAR PUSTAKA ........................................................................................ 225

Program Gizi Masyarakat Page vi


PENGANTAR MATA KULIAH

Mata kuliah Program Gizi Masyarakat ini merupakan salah satu mata kuliah
bagi Saudara para mahasiswa jurusan gizi. Materi kuliah yang dibahas dalam
mata kuliah ini memberikan pemahaman kepada Saudara tentang konsep dasar
perbaikan gizi masyarakat melalui pengumpulan data sampai evaluasi program
gizi, pencatatan dan pelaporan serta memahami program-program perbaikan gizi
makro maupun mikro.
Saudara harus memahami bahwa kompetensi yang akan dipelajari dalam
modul ini sangat diperlukan bagi saudara sebagai seorang ahli gizi memahami
konsep dasar program gizi masyarakat. Guna mencapainya, maka Saudara
diharapkan dapat menguasai beberapa kompetensi khusus sebagai berikut:
1. Mampu memahami konsep dasar program perbaikan gizi
2. Mampu memahami program perbaikan gizi makro
3. Mampu memahami program perbaikan gizi mikro
4. Mampu memahami metode pengumpulan data gizi masyarakat
5. Mampu memahami analisis situasi bidang gizi
6. Mampu memahami pemilihan prioritas masalah gizi secara kuantitatif
7. Mampu memahami pemilihan prioritas masalah gizi secara kualitatif
8. Mampu memahami asuhan gizi di puskesmas
9. Mampu memahami diagnosa gizi
10. Mampu memahami langkah-langkah asuhan gizi klinik
11. Mampu memahami asuhan penanggulangan masalah gizi pada balita
12. Mampu memahami gizi pada ibu hamil dan ibu menyusui
13. Mampu memahami asuhan gizi pada penyakit menuar
14. Mampu memahami asuhan gizi pada penyakit tidak menular

Program Gizi Masyarakat Page vii


Program Gizi Masyarakat Page viii
BAB I
KONSEP DASAR PROGRAM PERBAIKAN GIZI

Pendahuluan

Sebagai salah satu tugas pemerintah dalam mewujudkan masyarakat


Indonesia yang tangguh dalam pembangunan nasional pemerintah harus
memperhatikan kesehatan masyarakat dan merupakan tanggungjawab bagi semua
pihak untuk mewujudkannya. Program perbaikan gizi masyarakat adalah salah
satu upaya kesehatan wajib yang dilaksanakan di setiap puskesmas termasuk di
UPTD Puskesmas, yang bertujuan untuk meningkatkan status gizi masyarakat
secara optimal, sehingga dapat meningkatkan intelektualitas dan produktivitas
sumber daya manusia.

Sebagai tanggungjawab pemerintah dalam pelaksanaannya di tuangkan


dalam Undang-undang Nomor 36 Tahun 2009 tentang Kesehatan pada Bab IV
mengenai Upaya Kesehatan pada Pasal 46 menyatakan “Untuk mewujudkan
derajat kesehatan yang setinggi-tingginya bagi masyarakat diselenggarakan upaya
kesehatan yang terpadu dan menyeluruh dalam bentuk upaya kesehatan
perseorangan dan masyarakat”. Upaya mewujudkan kesehatan yang baik dapat
dimulai dari perbaikan status gizi masyarakat. Gizi merupakan faktor penting
untuk mewujudkan manusia yang lebih baik. Berbagai penelitian yang
mengungkapkan bahwa kekurangan gizi terutama.

Program Gizi Masyarakat Page 1


Topik 1
Konsep Dasar Program Perbaikan Gizi

I. Pengertian Program Perbaikan Gizi


Program perbaikan gizi masyarakat adalah salah satu program pokok
puskesmas yaitu progra kegiatan yang meliputi peningkatan pendidika gizi,
penanggulanga kurang energi protein (KEP), anemia gizi besi, gangguan akibat
kekurangan iodium(GAKI), kekurangan vitamin A, keadaan zat gizi lebih,
peningkatan surveilens gizi, dan pemberdayaan usaha perbaikan gizi keluarga atau
masyarakat. Keberhasilan Suau pemerintah biasanya dapat dilihat salah satunya
dengan melihat status gzi masyarakat nya. Status gizi yang tidak baik menandakan
kurang baiknya kecukupan pangan suatu bangsa dan ketahanan pangannya.
Setelah ketersediaan pangan terjawab yang menjadi pertanyaan selanjutnya adalah
bagaimana status pangan dan makanan tersebut, baik nilai ada gizinya atau tidak.
Ketahanan pangan dan kecukupan nilai gizi haru di dukung dengan program-
prgram pemerintah yang akan terwujudnya masyarakat tahan pangan dan cukup
gizi.

Program perbaikan gizi masyarakat adalah salah satu upaya kesehatan yang
wajib dilakukan disetiap puskesmas dengan tujuan untuk meningkatkan status gizi
masyarakat secara optimal, sehingga dapat meningkatkan intlektualitas dan
produktivitas sumber daya manusia. Salah satu fungsi utama perbaikan gizi
masyarakat adalah memelihara dan mempertahankan agar setiap orang
mempunyai status gizi baik, dapat hidup sehat dan produktif. Fungsi ini dapat
terwujud jika semua pihak melaksanakan program perbaikan gizi sesuai dengan
bidangnya.

II. Jenis – Jenis Program Perbaikan Gizi


 Program Balita Kurang Energi Protein
Dari berbagai hasil penelitian menunjukkan bahwa KEP merupakan salah
satu bentuk kurang gizi yang mempunyai dampak menurunkan mutu fisik dan

Program Gizi Masyarakat Page 2


intelektual, serta menurunkan daya tahan tubuh yang berakibat meningkatnya
resiko kesakitan dan kematian terutama pada kelompok rentan biologis.
Pengejawantahan KEP terlihat dari keadaan fisik seseorang yang diukur secara
Antropometri.
Besar dan luasnya masalah KEP pada balita di tingkat propinsi dan
nasional sudah tersedia secara periodik melalui SUSENAS modul kesehatan
dan gizi. Analisis masalah KEP pada balita berdasarkan data Susenas 1989,
1992, dan 1995 menunjukkan bahwa secara keseluruhan terdapat penurunan
prevalensi KEP total dari 47,8% tahun 1989 menjadi 41,7% tahun 1982 dan
35% pada tahun 1995. Di sisi lain, prevalensi gizi lebih meningkat dari 1,1%
tahun 1989 menjadi 2,4% tahun 1992 dan 4,6% pada tahun 1995.

Keadaan gizi balita yang tinggal di pedesaan cenderung lebih buruk


dibanding balita yang tinggal di perkotaan; dan keadaan gizi balita perempuan
relatif lebih baik dibanding balita laki-laki. Pada tingkat makro, besar dan
luasnya masalah KEP sangat erat kaitannya dengan keadaan ekonomi secara
keseluruhan. Peningkatan angka prevalensi KEP pada balita, dari data Susenas,
seiring sejalan dengan menurunnya jumlah penduduk dengan pendapatan di
bawah garis kemiskinan. Dengan perkataan lain, anggota rumahtangga dari
kelompok rawan biologis sekaligus memberikan gambaran ketersediaan

Program Gizi Masyarakat Page 3


pangan, dan rawan biologis memiliki resiko kurang energi protein. Pada tingkat
mikro (rumah tanggat/individu), tingkat kesehatan terutama penyakit infeksi
yang juga menggambarkan keadaan sanitasi lingkungan merupakan faktor
penentu status gizi. UPGK dan Posyandu merupakan program yang secara
khusus dilaksanakan untuk menurunkan prevalensi KEP. Peningkatan kedua
program ini berdampak positif untuk menurunkan prevalensi KEP. Meskipun
demikian keterlibatan aktif masyarakat, organisasi wanita, LSM dan perbaikan
keadaan ekonomi mempunyai andil yang besar didalam keberhasilan
meningkatkan status gizi balita. Kegiatan utama program UPGK (dari aspek
gizi) yang dilaksanakan sampai saat ini berupa penimbangan balita,
penyuluhan gizi (KIE), peningkatan pemanfaatan pekarangan, pemberian
makanan, pemberian oralit, pemberian kapsul vit.A takaran tinggi, pemberian
pil besi kepada ibu hamil.
Kegiatan ini melibatkan beberapa lembaga terkait yang mempunyai tugas
dan tanggung jawab saling menopang untuk keberhasilan program.
Pelaksanaan di tingkat desa atau di tingkat yang lebih kecil dikoordinasikan
dalam bentuk Posyandu. Keterlibatan masyarakat sangat diharapkan dan
sekaligus menentukan di dalam pembentukan dan pelaksanaan Posyandu. Hal
ini disebabkan keterbatasan tenaga kesehatan yang tersedia dan luasnya.
Dengan demikian, peran kader desa yang telah dilatih serta tokoh masyarakat
setempat sangat menentukan kelangsungan pelaksanaan posyandu.

 Program Untuk Mengatasi Anemia Gizi Besi


Anemia masih merupakan masalah kesehatan utama masyarakat dunia,
khususnya di negara sedang berkembang (WHO, 2008; Milman, 2011). Sekitar
50-80% anemia di dunia disebabkan kekurangan zat besi (Milman, 2011).
Prevalensi anemia pada remaja wanita (usia 15-19 tahun) sebesar 26,5% dan
pada wanita subur sebesar 26,9% (Depkes RI, 2005). Berdasarkan hasil
Riskesdas 2013, proporsi anemia di Indonesia pada kelompok umur 5-14 tahun
adalah sebesar 26,4% (Kemenkes RI, 2014).
Remaja putri merupakan kelompok risiko tinggi mengalami anemia
dibandingkan remaja putra dimana kebutuhan absorpsi zat besi memuncak

Program Gizi Masyarakat Page 4


pada umur 14-15 tahun pada remaja putri, sedangkan pada remaja putra satu
atau dua tahun berikutnya (WHO, 2011). Faktor risiko utama anemia defisiensi
besi adalah asupan zat besi yang rendah, penyerapan zat besi yang buruk, dan
periode kehidupan ketika kebutuhan akan zat besi tinggi seperti pada masa
pertumbuhan, kehamilan, dan menyusui. Kekurangan zat gizi lainnya seperti
vitamin A, B12, folat, riboflavin, dan tembaga (Cu) serta adanya penyakit akut
dan infeksi kronis seperti malaria, kanker, tuberkulosis, dan HIV juga dapat
meningkatkan risiko anemia (WHO, 2008; Milman, 2011). Selain itu
kebutuhan zat besi yang tinggi pada remaja putri juga pada masa menstruasi
(WHO, 2008).
Asupan gizi besi yang kurang pada remaja dapat disebabkan pengetahuan
remaja yang kurang tentang pangan sumber zat besi dan peran zat besi bagi
remaja. Berdasarkan hal ini maka peningkatan pengetahuan melalui pendidikan
gizi dapat memperbaiki perilaku remaja untuk mengonsumsi pangan sumber
zat besi sesuai dengan kebutuhan gizinya. Berbagai riset telah membuktikan
bahwa pendidikan gizi dapat mengubah perilaku yang baik. Goldberg (2015),
menyatakan adanya pendidikan gizi tentang alkohol dapat mengubah perilaku
yang dapat mencegah obesitas selama lebih dari dua dekade. Selain itu,
pendidikan gizi terbukti sangat efektif untuk mencegah osteodystrophy pada
pasien hemodialisis (Karavetian, 2015). Penelitian tentang intervensi
pendidikan seksual yang dilakukan oleh Purwati (2015), menemukan bahwa
pengetahuan kelompok yang diberikan intervensi pendidikan seksual secara
signifikan lebih baik daripada sebelum diberikan pendidikan seksual.
Dampak anemia pada remaja putri dan status gizi yang buruk
memberikan kontribusi negatif bila hamil pada usia remaja ataupun saat
dewasa yang dapat menyebabkan kelahiran bayi dengan berat badan lahir
rendah, kesakitan bahkan kematian pada ibu dan bayi. Selain itu, anemia juga
mempunyai dampak negatif terhadap perkembangan fisik dan kognitif remaja
(WHO, 2008). Sel darah putih yang berperan sebagai komponen imunitas
tubuh tidak dapat bekerja secara efektif dalam keadaan defisiensi besi. Selain
itu enzim mieloperoksidase yang berperan dalam sistem kekebalan juga
terganggu fungsinya bila defisiensi besi (Almatsier, 2007). Hal yang sama juga

Program Gizi Masyarakat Page 5


dinyatakan oleh Barasi (2009) yaitu anemia defisiensi besi dapat memengaruhi
fungsi sel darah putih sehingga menurunkan kemampuannya untuk
menghancurkan organisme yang menyerang.
Meskipun dampak anemia sangat membahayakan terhadap kesehatan
remaja dan prevalensi anemia pada usia 5-14 tahun cukup tinggi yaitu 26,4%
(Kemenkes RI, 2014), namun program pemerintah khusus untuk pencegahan
anemia remaja saat ini tidak ada. Berbeda dengan program suplementasi besi,
program pemberian makanan tambahan, pendidikan gizi hanya ditujukan untuk
penanggulangan anemia pada ibu hamil. Dibandingkan dengan program
suplementasi dan program pemberian makanan tambahan yang sangat mahal
biayanya, maka pendidikan gizi merupakan program dengan biaya lebih
murah. Dalam kondisi ekonomi sulit di Indonesia saat ini maka pendidikan gizi
merupakan intervensi yang tepat dalam mengatasi anemia pada remaja.
Pemberian pendidikan gizi pada remaja putri diharapkan dapat
menambah pengetahuan remaja putri tentang gizi khusunya tentang anemia,
dan diharapkan dapat mengubah pola makan sehingga asupan gizi menjadi
lebih baik. Pemikiran yang terbuka dan karakteristik remaja yang masih dalam
tahap belajar secara tidak langsung akan memengaruhi kebiasaan mereka.
Dengan pendidikan gizi, remaja akan lebih mengenal kebiasaan baik dalam hal
pemenuhan kebutuhan asupan gizi, sehingga dapat mempraktikannya dalam
kehidupan sehari-hari.
Perlu diperhatikan kombinasi makanan sehari-hari, yang terdiri dari
campuran sumber besi yang berasal dari hewan dan tumbuh-tumbuhan serta
sumber zat gizi lainnya yang dapat membantu absorbsi. Selanjutnya, menu
sebaiknya terdiri atas nasi, daging/ikan/ ayam, kacang-kacangan serta sayur-
sayuran dan buah-buahan yang kaya akan vitamin C . Jenis dan jumlah zat-zat
gizi harus disediakan dengan cukup oleh makanan. Hidangan lengkap terdiri
dari bahan makanan pokok, lauk pauk, sayuran, dan buah. Penderita defisiensi
besi umumnya memperlihatkan hidangan yang kurang mengandung daging
atau bahan makanan hewan lain dan juga kurang sayur dan daun berwarna
hijau dalam konsumsi makan.

Program Gizi Masyarakat Page 6


Selain itu, hasil penelitian Eicher (2009), menemukan bahwa anak yang
asupan makanannya kurang menyebabkan kemungkinan anemia sebesar 2,95
kali dibandingkan anak yang asupan makanannya baik. Hasil penelitian Gupta
(2012), menemukan bahwa tingginya prevalensi anemia pada remaja di daerah
perkotaan disebakan oleh kebiasaan makan remaja di perkotaan yang buruk
dibandingkan dengan kebiasaan makan remaja di pedesaan. Penelitian
Zulaekah (2007), memperlihatkan bahwa intervensi pendidikan gizi pada anak
dua minggu sekali, serta orang tua/wali dan guru kelas satu bulan sekali dalam
waktu 3 bulan belum bisa mengubah asupan zat gizi dari makanan terutama zat
besi pada anak. Ibu mempunyai peran penting dalam mengatur dan
mengendalikan arus makanan dalam keluarga, sehingga pengetahuan ibu
khususnya tentang gizi sangat menentukan terhadap pola konsumsi makan
dalam keluarga, khususnya kebiasaan makan anak. Walaupun pengetahuan gizi
ibu akan meningkat dengan pemberian pendidikan gizi, namun tingkat sosial
ekonomi terutama pendapatan keluarga yang rendah akan menjadi tantangan
tersendiri bagi ibu terutama dalam memilih bahan makanan yang akan
disajikan dengan keuangan yang terbatas.

 Program Untuk Mengatasi Gangguan Akibat Kekurangan Iodium


Gangguan Akibat Kekurangan Iodium (GAKI) merupakan masalah
utama kesehatan dan gizi di Indonesia. Masalah gizi masyarakat ini masih
merupakan prioritas untuk ditanggulangi. Ada empat masalah gizi kurang di
Indonesia yaitu Kurang Energi Protein (KEP), Anemia, Kekurangan Vitamin A
(KVA), dan GAKI. Di Indonesia, daerah endemik berat (prevalensi gondok
>30%) mencapai 7% di seluruh kecamatan, daerah endemik sedang (prevalensi
gondok 20%-29%) mencapai 5% dan daerah endemik ringan (prevalensi
gondok 5%-19,9%) mencapai 21%. Gangguan Akibat Kekurangan Iodium
(GAKI) terjadi pada daerah atau lingkungan yang kekurangan iodium yaitu bila
kondisi tanah dan sumber air minum di wilayah tersebut kekurangan iodium.
Iodium adalah zat gizi (micronutrient yang dibutuhkan tubuh manusia, yang
terdapat dalam makanan atau minuman dengan kadar minimal 100-150
mikrogram/hari, diserap kelenjar gondok dan diubah menjadi hormon T4.2

Program Gizi Masyarakat Page 7


Gondok (simple goiter) dapat disebabkan karena kekurangan iodium atau
karena sebab lain yaitu bertambahnya kebutuhan iodium pada masa
pertumbuhan, kehamilan, laktasi atau karena pengaruh zat goitrogenik.
Gangguan Akibat Kekurangan Iodium (GAKI) mengakibatkan gangguan
sintesa hormone thyroid yang mempengaruhi metabolisme/sekresi hormone
thyroid yaitu L-thyroxine (T4) dan 3,5,3-triodothyronine (T3). L-thyroxine
(T4) dan 3,5,3-triodothyronine (T3) berfungsi memacu proses pertumbuhan
sampai dewasa (20 tahun), memacu proses metabolisme otak, otot, jantung,
hati, ginjal dan organ reproduksi.
Data status iodium global yang dikumpulkan oleh WHO dari 126 negara
menunjukkan bahwa 54 (43%) negara masuk kategori kekurangan iodium.
Sebanyak 5 (4%) negara masuk kategori berlebihan iodium yang berisiko
iodium inducedhyperthyroidism (IIH) dan bahaya gangguan kesehatan
lainnya.Beberapa penelitian menunjukkan bahwa iodium sebagai kalium iodat
yang ditambahkan dalam garam kandungan tidak stabil. Iodium dalam garam
Indonesia menurun sebesar 20% dalam wadah tertutup Low Density Poly
Ethylene (LDPE) pada kelembaban relatif 60% dan suhu 400C setelah satu
tahun. Untuk mendapatkan jaminan bahwa mutu produk garam beriodium
selalu memenuhi persyaratan perlu dilakukan pemantauan secara berkala baik
terhadap kandungan iodium dalam garam maupun pelaksanaan pengolahan
garam beriodium, serta meningkatkan sistem pengawasannya.
Hasil survei gondok pada anak sekolah di Kota Surabaya yang
dilaksanakan mulai tahun 1997 sampai dengan tahun 2002 semakin
menunjukkan peningkatan prevalensi Total Goiter Rate (TGR) sampai 16,65%.
Dari 163 kelurahan di seluruh Kota Surabaya yang di survei didapat kelurahan
dengan endemik berat sebanyak 10 kelurahan (16,39%), kelurahan dengan
endemik sedang terdapat pada 18 kelurahan (29,51%), dan kelurahan dengan
endemik ringan terdapat pada 25 kelurahan (40,96%). Upaya menurunkan
prevalensi gondok adalah dengan intensifikasi penanggulangan GAKI berupa
jangka pendek dengan pemberian kapsul iodium, upaya jangka menengah
berupa pemakaian garam beriodium (fortifikasi) dan upaya jangka panjang
dengan meningkatkan konsumsi makanan beriodium dan menghindari bahan

Program Gizi Masyarakat Page 8


goitrogenik, dengan jalan memberikan lebih banyak pengetahuan berupa
penyuluhan yang lebih intensif dan terarah kepada sasaran, sehingga
diharapkan prevalensi gondok menurun menjadi di bawah 5% di tahun 2010.6
Berdasarkan penelitian yang dilaksanakan di Sekolah Dasar Negeri Bubutan X
dan Sekolah Dasar Negeri Bubutan XII terdapat perbedaan yang cukup
bermakna pada prestasi belajar anak yang menderita gondok dan tidak gondok7
. Pada Tabel 1 prestasi belajar responden yang menderita gondok dengan
prestasi belajar yang tidak baik sebanyak 28 orang (63,6%), sedangkan yang
tidak gondok dengan prestasi belajar tidak baik sebanyak 18 orang (62,1%).

Untuk menurunkan angka prevalensi gondok endemik anak sekolah di


Kota Surabaya menjadi kurang dari 5% perlu analisis program penanggulangan
GAKI yang telah dilaksanakan pemerintah terutama yang berkaitan dengan
manajemen tenaga kesehatan di tingkat Puskesmas yang berhubungan langsung
dengan masyarakat dalam peningkatan pengetahuan, sikap, perilaku mereka
terhadap garam beriodium yang merupakan faktor potensial penyebab
timbulnya penyakit gondok pada anak sekolah. Penelitian ini bertujuan untuk
menganalisis program penanggulangan GAKI anak sekolah dalam
peningkatkan upaya penanggulangan GAKI anak sekolah di daerah gondok
endemik berat di Kota Surabaya. Tujuan khusus penelitian ini yaitu untuk
menganalisis faktor provider (pelaksana gizi, bidan/ palpator, paramedis) yang
meliputi pendidikan, pengetahuan, keterampilan, motivasi, pelatihan, imbalan,
biaya, dan kepala Puskesmas atau dokter Puskesmas sebagai perencana,

Program Gizi Masyarakat Page 9


pelaksana, penilai, Pengawas dan Pengendalian Program GAKI. Faktor
masyarakat yaitu anak Sekolah Dasar atau Madrasyah Ibtidaiyah kelas V dan
kelas VI dengan status gizi anak, dan orang tua (ibu) dengan penghasilannya,
pemberian uang jajan, perilaku (kebiasaan sarapan pagi), serta implementasi
Program GAKI di sekolah atau keterlibatan petugas kesehatan di sekolah
(riwayat mendapat kapsul beriodium dari petugas kesehatan) yang menjadi
penyebab tingginya prevalensi GAKI anak sekolah di Kota Surabaya.
Di Kota Surabaya sudah dilaksanakan Program Penanggulangan GAKI
sejak mulai Program Pembangunan Jangka Panjang I sampai Program
Pembangunan Jangka Panjang II dan sampai sekarang. Tetapi pada survei
gondok yang dilaksanakan tahun 2002, ternyata prevalensi GAKI masih cukup
tinggi yaitu mencapai 16,93%. Pemeriksaan kelenjar gondok yang dilakukan di
sekolah dengan cara inspeksi dan palpasi/perabaan dan didasarkan atas
klasifikasi sebagai berikut (Tabel 2). Tahun 2002 dilakukan survei palpasi
gondok di Sekolah Dasar dengan hasil pada Tabel 3 daerah nonendemik
sebesar 13,11%, berasal dari 8 kelurahan dari 5 kecamatan di Kota Surabaya,
dengan rata-rata TGR sebesar 10,37% (jumlah anak yang diperiksa 3803 anak).
Pada daerah endemik ringan sebesar 39,34% berasal dari 24 kelurahan dari 18
kecamatan di Kota Surabaya, rata-rata TGR sebesar 12,94% (jumlah anak yang
diperiksa 10.267 anak).
Dalam survei pembesaran kelenjar tiroid (gondok), World Health
Organization (WHO) merekomendasi agar dilakukan palpasi pada anak
sekolah. Pembesaran kelenjar tiroid pada anak usia sekolah menandakan masih
adanya kasus baru kekurangan iodium di suatu masyarakat. Kendala yang
ditemukan dengan melakukan palpasi pada anak sekolah adalah hampir semua
pembesaran kelenjar tiroid yang terdeteksi pada anak sekolah hanya berukuran
teraba (palpable), jadi belum sampai terlihat (visible). Pengalaman tidak mudah
untuk menghindari inter-observer variation pada palpasi khususnya pada
pembesaran kelenjar tiroid yang hanya teraba.
Berdasarkan wawancara dengan petugas, ternyata sebagian besar
(78,57%) petugas membutuhkan pelatihan palpasi gondok anak sekolah yang
lebih intensif dan (42,86%) petugas/provider yang tidak menerima imbalan.

Program Gizi Masyarakat Page 10


Salah satu cara manajemen untuk meningkatkan perstasi kerja, motivasi dan
kepuasan kerja karyawan adalah melalui kompensasi atau imbalan.12 Biaya
merupakan faktor penting dalam menunjang keberhasilan program. Dari hasil
penelitian didapatkan bahwa dana yang diterima tidak sesuai dengan dana yang
dibutuhkan. Biaya atau dana yang dialokasikan untuk Program GAKI tidak
cukup atau kurang (55,0%) untuk pendataan, distribusi kapsul iodium, palpasi
gondok anak sekolah dan monitoring garam beriodium.
Pendidikan yang rendah dari masyarakat, sosial ekonomi yang rendah,
pengetahuan yang kurang tentang akibat kekurangan iodium pada kecerdasan
anak sekolah, perlakuan terhadap makanan/ garam beriodium yang salah,
kurang terlibatnya petugas kesehatan dalam memberikan penyuluhan kepada
masyarakat. Upaya promotif dan preventif yaitu sosialisasi dan advokasi
(penyuluhan) Program Penanggulangan GAKI yang lebih luas kepada
masyarakat dengan diseminasi informasi kepada seluruh jajaran kesehatan dan
tokoh masyarakat, Gerakan Sadar Pangan dan Gizi, perilaku masyarakat dalam
pengertian bagaimana perlakuan yang benar terhadap garam beriodium
85,72%, mengenal kelainan akibat gondok sejak dini, berupaya untuk
meningkatkan gizi keluarga secara mandiri dan terus berupaya untuk
meningkatkan kesehatan dan kesejahteraan anak, keluarga dan lingkungan.
Strategi kuratif dan rehabilitatif yaitu meningkatkan status gizi individu,
keluarga dan masyarakat dengan menurunkan prevalensi GAKI, memberika,
pelayanan kesehatan kepada individu, keluarga dan masyarakat agar sadar
bahwa berkepanjangan dan menimbulkan efek misalnya menurunnya
kecerdasan pada anak, gangguan pertumbuhan dan gangguan kesuburan,
meningkatkan mutu pelayanan kesehatan di Puskesmas dan di luar Puskesmas
secara aktif dengan meningkatkan keterpaduan lintas sektor dan lintas program
serta memberikan pelayanan yang professional (dokter, pelaksana gizi,
paramedis yang sudah terlatih). Memberikan pelayanan kesehatan untuk
masalah KEP dan GAKI secara menyeluruh yang meliputi konseling diet,
pengobatan medis, penanganan masalah GAKI secara terpadu dengan
pembentukan tim leaning di Puskesmas dan meningkatkan cara kerja tim
(Team Work)

Program Gizi Masyarakat Page 11


 Program Untuk Mengatasi Kekurangan Vitamin A
Di negara-negara Asia yang sedang berkembang, kekurangan vitamin A
merupakan penyebab utama kebutaan yang seyogyanya dapat dicegah. Ditinjau
dari sudut perikemanusiaan kerugian akibat kebutaan tidak dapat dinilai,
sedangkan dari sudut ekonomi merupakan suatu beban pembiayaan. Biaya
untuk usaha pencegahan relatip lebih sedikit, sehingga beban ekonomi sebagai
akibat daripada kebutaan dapat dihindari . Kenyataan yang menyedihkan itu,
terjadi juga di Indonesia. Hal tersebut menjadi dorongan untuk segera
melakukan penelitianpenelitian yang sistimatis dan praktis dalam usaha
menanggulangi masalah penyakit kekurangan vitamin A. Swaminathan dan
kawan-kawan (2) melaporkan. bahwa pemberian "oral massive dose vitamin
A" 300.000 K.I. dalam larutan minyak sekali setahun, menunjukkan adanya
penurunan prevalensi tanda-tanda penyakit kekurangan vitamin A. Walaupun
demikian gejala keracunan terlihat pada sebanyak 4% dari jumlah anak,
sehingga mungkin dapat mempengaruhi sukses usaha pelaksanaan suatu
program pencegahan kesehatan masyarakat. Dengan alasan demikian mereka
menganjurkan pemberian dosis 200.000 K.I. 6 bulan sekali.

 Pemberian Makanan Tambahan


Tujuan utama pembangunan nasional adalah peningkatan kualitas sumber
daya manusia (SDM) yang dilakukan secara berkelanjutan. Upaya
peningkatan kualitas SDM dimulai melalui pemenuhan kebutuhan dasar
manusia. Perhatian utamanya terletak pada proses tumbuh kembang anak
sejak pembuahan sampai mencapai dewasa muda.1 Unsur gizi merupakan
salah satu faktor penting dalam pembentukan SDM yang berkualitas yaitu
manusia yang sehat, cerdas, dan produktif. Gangguan gizi pada awal
kehidupan akan mempengaruhi kualitas kehidupan berikutnya. Gizi kurang
pada balita tidak hanya menimbulkan gangguan pertumbuhan fisik, tetapi
juga mempengaruhi kecerdasan dan produktivitas ketika dewasa.2 Berbagai
upaya untuk mengatasi masalah gizi telah dilakukan oleh pemerintah antara
lain melalui program Upaya Perbaikan Gizi Keluarga (UPGK), pemberian
kapsul vitamin A untuk anak 1- 4 tahun, distribusi kapsul yodium untuk

Program Gizi Masyarakat Page 12


penduduk pada daerah rawan Gangguan Akibat Kekurangan Yodium
(GAKY), pemberian tablet Fe untuk ibu hamil dan upaya pemantauan tingkat
konsumsi gizi penduduk secara berkala, Pemberian Makanan Tambahan
(PMT), serta Pemantauan Status Gizi (PSG) anak balita.
Status gizi merupakan indikator kesehatan yang penting karena anak usia
di bawah lima tahun merupakan kelompok yang rentan terhadap kesehatan dan
gizi.4 Salah satu upaya peningkatan status gizi balita di wilayah kerja
Puskesmas Mungkid Magelang yaitu dengan mengadakan PMT anak balita.
Sasaran program PMT-anak balita ini adalah anak balita yang mempunyai
masalah gizi dan berasal dari keluarga miskin sebanyak 76 balita. Status gizi
balita penerima PMT di wilayah kerja Puskesmas Mungkid yaitu gizi buruk
sebanyak 21 balita, gizi kurang sebanyak 48 balita serta gizi baik sebanyak 7
balita.5 Program ini dilaksanakan selama 90 hari yaitu mulai bulan April
sampai bulan Juni 2007. Melakukan evaluasi terhadap program PMTanak
balita merupakan kegiatan manajerial yang mutlak dilakukan. Pelaksanaan
program PMT telah dilengkapi dengan suatu panduan dalam bentuk Pedoman
Pelaksanaan dan Petunjuk Teknis Program JPS-BK bagi Puskesmas dari
Departeman Kesehatan (Depkes). Walaupun demikian bukan berarti bahwa
pelaksanaan PMT-anak balita akan berjalan tanpa menemui masalah sehingga
perlu diadakannya evaluasi terhadap pelaksanaan program PMT yang dapat
dijadikan bahan pertimbangan untuk perbaikan pelaksanaan program PMT
pada masa yang akan datang. Dengan menelaah latar belakang di atas, maka
peneliti berminat untuk mengevaluasi program PMT-anak balita yang telah
terlaksana di Puskesmas Mungkid Magelang.
Petugas gizi di puskesmas telah mendapatkan pelatihan tentang PMT-
anak balita. Dalam pelaksanaan PMT, Tenaga Pelaksana Gizi (TPG)
puskesmas dan bidan di desa bertugas melaksanakan pembinaan teknis
lapangan.8 Selain petugas gizi yang melaksanakan program PMT-anak balita
dibantu oleh tenaga promosi kesehatan Puskesmas Mungkid yang berjumlah
satu orang. Tenaga promosi kesehatan belum pernah mengikuti pelatihan PMT-
anak balita. Sekalipun tenaga promosi kesehatan belum pernah mengikuti
pelatihan PMT-anak balita, bukan berarti tidak bisa melaksanakan program

Program Gizi Masyarakat Page 13


PMT-anak balita karena tenaga promosi sudah sering mengikuti pelaksanaan
program PMT. Input tenaga atau petugas puskesmas sebagai pelaksana
program PMT-anak balita cukup memadai kualitasnya karena petugas gizi
puskesmas sebagai penanggung jawab program PMT-Balita telah mendapatkan
pelatihan tentang program PMT. Pelatihan adalah proses mengajarkan keahlian
dan memberikan pengetahuan yang perlu serta sikap agar dapat melaksanakan
tanggung jawabnya sesuai dengan standar. 9 Petugas gizi puskesmas telah
bertugas selama sebelas tahun sehingga mempunyai pengalaman dan terampil
dalam mengelola program perbaikan gizi salah satunya adalah program PMT-
anak balita. Hal ini sesuai dengan pernyataan Agus10, yaitu masa kerja
berkaitan dengan pengalaman masa kerja seseorang yang didapat dalam
menjalankan tugasnya, makin lama masa kerja seseorang kecakapan mereka
akan lebih baik karena mereka sudah menyesuaikan diri dengan pekerjaannya.
Ketersediaan buku petunjuk teknis hendaknya tersedia di puskesmas
sehingga petugas puskesmas dengan mudah melaksanakan program PMT.
Perbaikan perencanaan program terutama dalam hal penetapan sasaran
program agar sesuai dengan petunjuk teknis program dan tepat sasaran.
Pelaksanaan program PMT perlu disertai dengan pendidikan dan penyuluhan
gizi kepada masyarakat untuk meningkatkan pengetahuan, sikap, dan perilaku
masyarakat akan asupan gizi yang baik terutama dalam peningkatan status gizi
balitanya.

 Pemberian Makanan Tambahan KLB Gizi Buruk, Pemberian Makanan


Pendamping ASI
Masalah gizi kurang dan gizi buruk masih menjadi masalah utama di
Indonesia. Hal ini terbukti dengan masih ditemukannya kasus gizi kurang dan
gizi buruk pada anak di berbagai daerah. Salah satu faktor yang dapat
mempengaruhi status gizi adalah asupan. Status gizi seseorang merupakan
gambaran apa yang dikonsumsinya. Anak usia 4-24 bulan memperoleh
kecukupan gizinya dari Air Susu Ibu (ASI) dan Makanan Pendamping ASI
(MP-ASI) (Prasetyono, 2009 dalam Afrianto 2015). Gizi sangat berperan
dalam tumbuh kembang anak. Tujuan pemberian gizi yang baik adalah

Program Gizi Masyarakat Page 14


mencapai tumbuh kembang anak yang adekuat. Pada bayi dan anak,
kekurangan gizi akan menimbulkan gangguan pertumbuhan dan
perkembanagan yang apabila tidak diatasi secara dini akan berlanjut hingga
dewasa. Usia 0-24 bulan merupakan masa kritis dalam pertumbuhan dan
perkembanagan anak, karena dimasa inilah periode tumbuh kembang anak
yang paling optimal baik untuk intelegensi maupun fisiknya. Periode ini dapat
terwujud apabila anak mendapatkan asupan gizi sesuai dengan kebutuhannya
secara optimal (Soetjiningsih dalam Lestari, 2012).
Makanan pendamping air susu ibu (MP-ASI) adalah makanan atau
minuman yang mengandung zat gizi selain dari ASI. Hal ini dikarenakan ASI
hanya mampu memenuhi duapertiga kebutuhan bayi pada usia 6-9 bulan, dan
pada 9-12 bulan memenuhi setengah dari kebutuhan bayi. Dalam pemberian
MP-ASI, yang perlu diperhatikan adalah usia pemberian MPASI, jenis MP-
ASI, frekuensi dalam pemberian MP-ASI, porsi pemberian MPASI dan cara
pemberian MP-ASI pada tahap awal. Usia dibawah dua tahun masa yang amat
penting sekaligus masa kritis dalam proses tumbuh kembang bayi baik fisik
maupun kecerdasan, oleh karena itu setiap bayi dan anak usia 6-24 bulan harus
memperoleh asupan gizi sesuai dengan kebutuhannya. Hasil survey
menunjukkan bahwa salah satu penyebabterjadinya gangguan tumbuh
kembang bayi dan anak usia 6-24 bulan di indonesia adalah rendahnya mutu
makanan pendamping air susu ibu (MP-ASI) dan tidak sesuai pola asuh yang
diberikan sehingga beberapa zat gizi tidak dapat mencukupi kebutuhan
khususnya energi dan zat gizi mikro terutama zat besi (Fe) dan (Zn) (Suhariati,
2010).
Berdasarkan data dari Word Health Organization (WHO, 2011),
menyatakan bahwa hanya 40% bayi di dunia yang mendapat ASI eksklusif
sedangkan 60% bayi lainnya ternyata telah mendapatkan ASI non ekslusif saat
usia kurang dari 6 bulan. Hal ini menggambarkan bahwa pemberian ASI
ekslusif masih rendah sedangkan pratek pemberian ASI non ekslusif diberbagai
negara masih tinggi. Jumlah peningkatan pemberian ASI non ekslusif dan
penurunan ASI ekslusif tidak hanya terjadi di negara-negara maju namun juga
terjadi di negara berkembang seperti di indonesia (kumalasari, dkk, 2015).

Program Gizi Masyarakat Page 15


Tahun 2010 di Jawa Timur terdapat 136 kecamatan rawan gizi atau 20,54%
dari 662 kecamatan yang ada di Provinsi Jawa Timur. Jumlah bayi Bawah
Garis Merah (BGM) di Jawa Timur tahun 2010 sebanyak 42.826 atau 2,07%
dari seluruh bayi yang ditimbang. Cakupan status gizi di Jawa Timur tahun
2010 adalah 4,8% termasuk gizi buruk; 12,3% termasuk dalam gizi kurang;
75,3% trmasuk gizi baik dan 7,6% termasuk gizi lebih. Pemberian MP-ASI
dini di Jawa Timur masih tinggi yaitu 69,28% .
Pemberian MP ASI yang tepat dan benar dapat dimulai pada usia 6
bulan, karena pada usia ini bayi memulai gerakan mengunyah serta
menggerakan rahang ke atas dan ke bawah serta sudah mampu menggenggam
dengan telapak tangan. (Golu dan Nurmiyati, 2014). Keberhasilan pemberian
MP-ASI ini di pengaruhi juga oleh perkembangan fungsi system syaraf,
saluran cerna dan ginjal bayi. MP-ASI adalah memberikan makanan lain
sebagai pendamping ASI atau makanan tambahan bayi yang sudah berusia 6
bulan keatas yang mengandung zat gizi berdasarkan data status MP-ASI
disimpulkan bahwa baik sebanyak 57 responden (72.2%). Dan buruk sebanyak
22 responden (27.2%). Hal ini sejalan dengan penelitian (Mutalib, 2014)
setelah 6 bulan pemberian ASI saja tidak cukup untuk memenuhi seluruh
kebutuhan makanan bayi, ASI hanya akan memenuhi sekitar 60-70%
kebutuhan bayi, sedangkan yang 30-40% harus di penuhi dari makanan
pendamping atau makanan tambahan. Makanan pendamping ASI adalah
makanan atau minuman tambahan yang mengandung zat gizi, yang diberikan
kepada bayi atau anak usia 6-24 bulan untuk memenuhi kebutuhan gizi selain
dari ASI. Tujuan pemberian makanan pendamping ASI adalah untuk
menambah energi dan zat-zat gizi yang diperlukan bayi karena ASI tidak dapat
memenuhi kebutuhan bayi secara terus menerus. Dari hasil ini, peneliti
berasumsi bahwa ibu yang selalu memperhatikan kesehatan bayinya dan
memberikan makanan pendamping ASI kepada bayi yang mengandung zat-zat
gizi yang dapat mempercepat pertumbuhan dan perkembangan bayi sehingga
gizi bayi menjadi lebih baik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa paling
banyak status gizi kurang 24 responden (30,4%). Status gizi adalah bagian

Program Gizi Masyarakat Page 16


penting dari status kesehatan seseorang. Status gizi dapat di bedakan menjadi
status gizi buruk, kurang, baik dan lebih.
Status gizi yang baik pada bayi dapat terjadi jika tubuh dalam keadaan
normal (sehat) dan mengkonsumsi makanan dengan kebutuhan akan zat-zat
gizinya terjamin. Gizi baik dintandai dengan pertumbuhan berat badan anak
sesuai dengan umur. Apabila pertumbuhan berat badan berlebih dari umur
anak, maka dikatakan anak mengalami gizi lebih. Bayi juga dapat mengalami
gizi kurang apabila tidak memperoleh cukup makanan atau konsumsi energy
dan protein yang kurang dari makanan sehari-hari dan pertumbuhan kritis.
Hasil penelitian ini peneliti berasumsi bahwa status gizi bayi dilihat berat
badan bayi, dan ibu yang memberikan pola makan kepada bayi dan tekstur
makan bayi yang mengandung zat gizi sehingga cakupan makanan yang di
peroleh bayi menjadi lebih baik. penyebab gizi kurang tidak hanya disebabkan
karena makanan yang tidak sesuai, tetapi juga karena penyakit. Anak yang
mendapat makanan yang baik tetapi karena sering sakit diare atau demam
dapat menderita kurang gizi. Demikian dengan anak yang makannya tidak
cukup baik maka daya tahan tubuh makin melemah dan mudah terserang
penyakit. Kenyataan secara bersama-ama baik makanan maupun penyakit
merupakan penyebab dari kurang gizi. Hasil uji statistic chi-square di peroleh
nilai p = 0,000 hal ini berarti bahwa p lebih besar dari α (P = 0,000 > α = 0,05)
maka demikian dapat dikatakan bahwa terdapat hubungan yang signifikan
antara pemberian MP-ASI dengan status gizi bayi di wilayah kerja puskesmas
manado. Pemberian MPASI sangatlah dibutuhkan untuk memenuhi kebutuhan
gizi bayi, karena pemberian MPASI pada bayi sangat mempengaruhi status gizi
bayi yang berkaitan dengan pertumbuhan dan perkembangan bayi. Hasil
penelitian dari Majid (2006), menyatakan ada hubungan antara pemberian MP-
ASI dengan status gizi yang dinilai berdasarkan indeks berat badan menurut
usia. Menurut (lestari dkk 2015) anak yang diberikan MP-ASI saat usia ≥ 6
bulan memiliki status gizi yang lebih baik dibandingkan dengan anak yang
telah diberi MP-ASI dini. Hal ini karena pada saat bayi berusia 6 bulan keatas
system pencernaanya sudah relative sempurna dan siap menerima makanan
padat. (Nurmiyati dan Gulo, 2015) ada hubungan yang signifikan anatara

Program Gizi Masyarakat Page 17


hubungan pemberian MP-ASI dengan status gizi pada bayi usia 6-24 bulan.
Pemberian makanan pendamping ASI dengan status gizi pada bayi usia 6-12
bulan, proses analisa pemberian MP-ASI didasarkan pada sub variabel MP-ASI
yaitu kesesuaian dalam pemberian MP-ASI menurut usia, jenis, frekuensi dan
jumlah pemberian, sedangkan penilaian status gizi didasarkan pada indeks
berat badan menurut usia yang dilanjutkan dengan penilaian status gizi
berdasarkan berat badan. Dari hasil ini, penulis berasumsi bahwa pemberian
MPASI yang benar dan tepat kepada bayi yang di berikan ibu harus
mengandung zat gizi dan protein sehingga pertumbuhan dan perkembangan
bayi status gizi menjadi baik.

 Pembentukan TFC/ Pusat Pemulihan Gizi (PPG)


kebijakan penanggulangan gizi buruk tingkat kecamatan adalah tanggung
jawab pemerintahan kecamatan setempat rnaka sangat penting permasalahan
ini dibicarakan pada tingkat pemerintahan kecamatan dan diteruskan ke
kabupaten untuk mencari jalan keluarnya, misalnya upaya kecamatan dalam
mendirikan Pusat Pemulihan Gizi(TFC).
Agar pelaksanaan dapatberjalan dengan baik pemegang program gizi di
Kabupaten perlu menjadikan skala prioritas pelatihan bagi TPG Puskesmas
Sungai Limau tentang Tatalaksana Anak Gizi Buruk. Pimpinan Puskesmas
agar menganggarkan merencanakan PMT:Pemulihan atau MP-ASI pada dana
BOK, Pemegang Program lebih aktif menggaet dana untuk PMT-Pemulihan,
MP-ASI dan menyediakan F100. Meningkatkan peran serta Carnat beserta
jajarannya dalam tindak lanjut pemulihan status g izibalita. Selain dari itu
komponen proses pendampingan pasca rawatan dilakukan oleh TPG dan Bidan
Desa, Bidan Desa melakukan pemantauan I kali seminggu sedangkan TPG
melakukan pemantauan 1 kali 10 hari dengan pemberian PMT-Pemulihan.
Konseling Gizi dilaksanakan oleh TPG dan Bidan Desa setiap kali melakukan
pemantauan ke rumah sasaran. Untuk meningkatkan status gizi anak menjadi
gizi kurang atau gizi baik perlu dilakukan pendampingan oleh Kader
PKl(/Posyandu atau petugas kesehatan, Kepala Desa/Lurah dan tim penggerak
PKK Desa Kelurahan. Pelaksanaan Pendampingan Pasca Perawatan di

Program Gizi Masyarakat Page 18


Puskesmas masih berjalan sendiri belum melibatkan Kepala Korong, TP-PKK
Jorong, hal ini disebabkan belum adanya koordinasi dalam penanggulangan
gizi buruk, sedangkan kader Posyandu dalam pendampingan Pasca Perawatan
secara langsung tidak terlibat, namun sesuai dengan tugas kader melaksanakan
penimbangan bulanan, anjuran kepada ibu untuk datang setiap bulan ke
Posyandu tetap disampaikan.

 Pelatihan Keluarga Sadar Gizi / KADARZI


Fenomena ketepatan kebijakan dilihat dari intensitas tujuan, Kadarzi
merupakan program yang tepat karena melalui Kadarzi dapat mencegah
permasalahan gizi hingga mendeteksi sedini mungkin kejadian gizi buruk di
masyarakat. Dari kejelasan isi kebijakan, Dinas Kesehatan telah memberikan
upaya pemenuhan pada masyarakat agar dapat mampu memenuhi indikator-
indikator Kadarzi. Dinas Kesehatan telah mengupayakan pemenuhan indikator-
indikator Kadarzi kepada masyarakat, yang mana indikator dalam Kadarzi
tersebut perlu dipenuhi agar suatu keluarga dapat disebut sebagai Keluarga
Sadar Gizi. Adanya kesinambungan antara tujuan pelaksanaan Kadarzi dan
tindakan yang telah dilakukan oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Semarang
dalam upayanya mencapai standarisasi program Kadarzi.
Program Kadarzi merupakan program yang tepat untuk memecahkan
permasalahan gizi buruk di Kabupaten Semarang. Kadarzi memberikan
pengetahuan akan perilaku gizi yang baik bagi masyarakat. Selain itu dalam
Kadarzi menyangkut hal-hal yang dilakukan untuk mendeteksi gizi buruk.
Dinas Kesehatan Kabupaten Semarang telah melakukan upaya untuk
meminimalisir kejadian gizi buruk dengan menerapkan Kadarzi tersebut.
Pelaksanaan Kadarzi telah dilakukan oleh pelaksana yang tepat sesuai
tupoksi yaitu pada Bidang Pelayanan Kesehatan (Yankes) Seksi Upaya
Kesehatan Keluarga dan Gizi (Kesga Gizi) Dinas Kesehatan Kabupaten
Semarang. Peran masyarakat pada program Kadarzi telah terlihat pada gerakan
di Posyandu. Namun keterlibatan pihak swasta masih sangat kurang dalam
pengimplementasian Kadarzi di lapangan, terlebih belum terdapat peran swasta
yang secara berkelanjutan mensukseskan Kadarzi.

Program Gizi Masyarakat Page 19


 Pemantauan Status Gizi dan Konseling menyusui
Sesuai dengan World Health Organization (WHO, 2013) Stunting dapat
berawal dari Kondisi gizi ibu hamil, bahkan sebelum hamil akan menentukan
pertumbuhan janin. Ibu hamil yang kekurangan gizi akan berisiko melahirkan
bayi dengan berat lahir rendah, dan ini merupakan penyebab utama stunting.
Setelah lahir, bayi yang tidak disusui secara baik akan berisiko menderita
berbagai infeksi penyakit karena pola makan yang tidak cukup asupan gizinya
dan tidak higienis. Pemberian Makanan Bayi dan Anak sangat menentukan
petumbuhan anak. Setelah usia 6 bulan anak perlu mendapat asupan gizi dapat
memenuhi kebutuhan asupan gizi mikro, gizi makro serta aman Kondisi sosial
ekonomi, ketahanan pangan, ketersediaan air bersih dan akses terhadap
berbagai sarana pelayanan dasar berpengaruh pada tingginya prevalensi
stunting (Sattu, 2014).
Didukung oleh (Sistiarani, 2008) dalam penelitiannya mengenai Faktor
maternal dan kualitas pelayanan antenatal yang berisiko terhadap kejadian
berat badan lahir rendah (BBLR) : Studi pada ibu yang periksa hamil ke tenaga
kesehatan dan melahirkan di RSUD Banyumas tahun 2008 mengatakan bahwa
ibu yang memiliki kualitas pelayanan antenatal yang kurang baik mempunyai
peluang melahirkan bayi dengan berat badan lahir rendah (BBLR) 5,85 kali
dibandingkan ibu yang memiliki kualitas pelayanan antenatal baik karena
BBLR merupakan faktor yang berperan dalam kejadian stunting. Berdasarkan
unsur output prevalensi stunting mengalami penurunan pada tahun 2015 yaitu
sebesar 16,74%, angka ini jauh lebih sedikit dibanding dengan tahun 2014 dan
tahun 2013 yaitu mencapai hingga 30% lebih. Penurumam prevalensi tersebut
didukung program lain meliputi : Program sehat bagi wanita hamil, pemberian
ASI Eksklusif, pemantauan tumbuh kembang, pemberian makanan tambahan,
pemberian suplemen vitamin A serta pemberian taburia. Program sehat bagi
wanita hamil dalam penatalaksanaan status gizi balita stunting di wilayah kerja
Puskesmas Sirampog dari unsur input yaitu Sumber Daya manusia (SDM)
masih memerlukan tambahan, terutama pada saat promosi kesehatan terkait
peningkatan gizi serta sosialisasi kesehatan. Tugas pokok sudah terintegrasi,
namun belum sesuai dengan tupoksinya. Puskesmas Sirampog belum ada

Program Gizi Masyarakat Page 20


tenaga gizi yang sesuai dengan kompetensinya, sementara tenaga pelaksana
promosi kesehatan juga dipegang oleh perawat. Kader kesehatan Puskesmas
Sirampog dalam penatalaksanaan balita stunting fokus sehat bagi wanita hamil
sudah sangat membantu. Tahun lalu, walaupun Puskesmas Sirampog sudah
menerapkan program 1000 HPK namun perbedaan ditahun 2015 selain
Puskesmas Sirampog tetap melaksanakan 1000 HPK, Puskesmas Sirampog
juga menggerakan kader untuk kunjungan rumah ibu hamil memotivasi agar
melaksanakan kunjungan ANC terpadu di Puskesmas. Berdasarkan hasil
wawancara untuk pembiayaan penatalaksanaan balita stunting fokus sehat bagi
wanita hamil disubsidi dari Dinas Kesehatan Kabupaten.Pusat perhatian
terutama pada ibu hamil yang mengalami KEK (Kekurangan Energi Kalori)
yaitu berupa susu. Hasil observasi terhadap sarana dan prasarana Puskesmas
Sirampog dalam penatalaksanaan balita stunting fokus sehat bagi wanita hamil
sudah baik.Tersedianya vitamin serta obat-obatan bagi wanita hamil, peralatan
untuk ANC serta media konseling.
Sesuai penelitian yang dilakukan oleh (Taufiqurrohman, 2009)
mengatakan bahwa pertambahan panjang badan secara signifikan bertambah
baik pada tahun ke -2 dan ke -3 pada anak yang mendapat ASI lebih lama dari
pada anak-anak yang disapih pada tahun ke -2, atau sebaliknya semakin dini
balita tidak lagi mendapat ASI, pertambahan panjang badan lebih rendah
dibandingkan dengan yang mendapat ASI, akibatnya peluang terjadinya
stunting menjadi lebih besar. Program pemantauan tumbuh kembang pada
tahap input dalam penatalaksanaan balita stunting di wilayah kerja Puskesmas
Sirampog sudah cukup terintegrasi. Setiap bulan bidan desa sebagai pelaksana
dengan dibantu kader melaksanakan penimbangan dan pengukuran pada bayi
saat posyandu, hanya saja pada sarana pendukung salah satunya antropometri
masih sangat kurang, karena Puskesmas Sirampog mempunyai 1, dengan 13
desa binaan. Pada tahap proses, Puskesmas Sirampog mempunyai kebijakan
dalam pemantauan tumbuh kembang bayi yaitu pemantauan berat badan di
ukur tiap bulan dan tinggi badan balita diukur serentak tiap tahun. Hasil
tersebut dicatat dan dimasukkan ke grafik tumbuh kembang yang telah
ditetapkan, apabila ditemukan keganjalan dalam hasil antropometri, maka

Program Gizi Masyarakat Page 21


bidan desa akan melaporkan ke Puskesmas terkait serta dilakukan visitasi
langsung kerumah balita sasaran. Berdasarkan wawancara cakupan program
pemantauan tumbuh kembang bayi yaitu melalui penimbangan dan pengukuran
secara periodic setiap bulan dan serentak melalui kegiatan posyandu.
Prosentase kehadiran bayi dan balita dalam pemantauan tumbuh kembang di
Puskesmas Sirampog pada tahun 2015 yaitu sebesar 76,8%. Sesuai dengan
penelitian Rohimah (2015) dan Nugroho (2014) terkait pola konsumsi, status
kesehatan dan hubungannya dengan status gizi dan perkembangan balita
mengatakan bahwa gizi pada anak balita (kelompok usia 0-5 tahun) sangat
penting karena merupakan fondasi untuk kesehatan sepanjang hidupnya nanti,
juga kekuatan dan kemampuan intelektualnya. Hasil penelitiannya juga
mengatakan bahwa balita memiliki rata-rata nilai perkembangan lebih besar
yaitu sebesar 71,60±11,91 dibandingkan subjek yang berusia prasekolah yang
memiliki rata-rata nilai perkembangan sebesar 68,08±15,54 sehingga
pemantauan tumbuh kembang anak harus diperhatikan karena akan
mempengaruhi pada status gizi salah satunya stunting. Program pemberian
makanan tambahan pada tahap input dalam penatalaksanaan balita stunting di
wilayah kerja Puskesmas Sirampog sudah cukup terintegrasi. Setiap bulan
bidan desa sebagai pelaksana dengan dibantu kader melaksanakan posyandu,
dan disitulah pemberian makanan tambahan diberikan pada balita yang datang
saat penimbangan dan pengukuran dengan biaya pengadaan PMT dari
masyarakat dan disubsidi dari dana BOK. Kebijakan pemberian makanan
tambahan di Puskesmas Sirampog dengan melibatkan kader beserta masyarakat
pada kegiatan posyandu. Puskesmas Sirampog mempunyai prosedur yang
sudah terstandar terkait PMT meliputi : 1) Makanan atau bahan makanan lokal
dan tidak diberikan dalam bentuk uang 2) PMT Pemulihan hanya sebagai
tambahan terhadap makanan yang dikonsumsi oleh balita sasaran sehari-hari,
bukan sebagai pengganti makanan utama 3) PMT dimaksudkan untuk
memenuhi kebutuhan gizi balita sasaran sekaligus sebagai proses pembelajaran
dan sarana komunikasi antar ibu dari balita sasaran 4) PMT merupakan
kegiatan di luar gedung puskesmas dengan pendekatan pemberdayaan
masyarakat yang dapat diintegrasikan dengan kegiatan lintas program dan

Program Gizi Masyarakat Page 22


sektor terkait lainnya. Berdasarkan wawancara cakupan program pemberian
makanan tambahan yaitu melalui kegiatan pada saat posyandu dengan
mempartisipasikan kader serta masyarakat. Cakupan output bayi dan balita saat
posyandu yang mendapatkan PMT di Puskesmas Sirampog pada tahun 2015
yaitu sebesar 76,8%. Artinya sesuai dengan standar kebijakan Puskesmas
Sirampog, namun dengan demikian anak harus selalu diperhatikan dalam
kualitas dan kuantitas makanan agar derajat kesehatanya terutama status gizi
bisa optimal.

III. Faktor – faktor Pertimbangan Dalam Program Perbaikan Gizi


 Keterbatasan Anggaran
Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan dalam kegiatan
program perbaikan gizi masyarakat sudah dianggarkan pemerintah dalam
APBD Kota Pekanbaru tahun 2017, namun demikian karena adanya
pengurangan anggaran atau rasionalisasi anggaran pada APBDP Kota
Pekanbaru tahun 2017, maka tidaksemua kegiatan dari program perbaikan gizi
ada anggarannya. Namun bukan berarti kegiatan itu tidak dijalankan. Seperti
kegiatan KADARZI ( Keluarga Sadar Gizi) yang sebenarnya ada pelatihan
untuk kegiatan itu, tetapi karena keterbatasan dana, dinas kesehatan lebih
memprioritaskan untuk pelatihan MP- ASI yang sasarannya untuk
meningkatkan pemberian ASI pada balita secara eksklusif sehingga bila
pemberian ASI terpenuhi minimal makanan untuk balita itu tercukupi. Tetapi
bukan berarti untuk kegiatan KADARZI tidak berjalan, materi tentang
KADARZI masih di selipkan dalam setiap pelatihan yang dilakukan oleh
bagian kesehatan masyarakat Dinas Kesehatan Kota Pekanbaru.

 Kurangnya Partisipasi Masyarakat


Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan partisipasi dari
masyarakat itu sendiri untuk mengikuti semua program dan kegiatan-kegiatan
yang telah direncanakan sangatlah dibutuhkan, karena tanpa adanya partisipasi
dan peran aktif dari masyarakat kegiatan yang telah di rencanakan tidak akan
berjalan. Dinas kesehatan bersama puskesmas, kader, telah melakukan

Program Gizi Masyarakat Page 23


sosialisasi, terhadap kegiatan yang akan di lakukan, tetapi masih ada sebagian
masyarakat yang kalau hanya sudah terjadi terkait masalah kesehatan saja baru
datang ke puskesmas. Padahal sebelum terjadinya penyakit tentu ada gejala
terlebih dahulu, jika pemahaman masyarakat cukup atau masyarakat aktif
terhadap kegiatan berbaur kesehatan terutama soal gizi dan keluarga maka
tidak akan terjadi lambatnya terdeteksi penyakit. Seperti pada masalah gizi
buruk, ada beberapa kasus yang penyebabnya bukan karena kasus gizi buruk
dengan adanya penyakit penyerta, kalau bukan karena penyakit penyerta
penyebab terjadinya gizi buruk yaitu melalui faktor intek (makanan). Bila
terjadi pada faktor ini, untuk memudahkan dalam melakukan perbaikan status
gizinya hingga menjadi status gizi baik, seharusnya dibawa ke TFC atau tempat
pemulihan gizi, disitu akan diberi makanan, dilakukan pemantauan langsung
oleh ahli gizi, atau perawat yang sudah dibayar menjadi tenaga honorer sampai
dengan kondisi pasien pulih. Di TFC keluarganya juga dapat langsung tinggal,
tetapi ada beberapa penderita gizi buruk yang seharusnya bisa dengan dibawa
ke TFC tidak mau dirawat di TFC dan lebih memilih untuk dirawat jalan
dirumah saja, alhasil pemantauan hanya dapat dilakukan melalui kunjungan
petugas puskesmas atau kader yang biasanya sekali seminggu, dan pemantauan
melalui via telfon saja.
Kemudian bentuk kurangnya partisipasi masyarakat dapat dilihat dari
kegiatan posyandu setiap bulannya. bila bayi telah melakukan semua
imunisasi, maka orang tua sudah tidak ada membawa anaknya ke posyandu.
Padahal di posyandu tidak saja kegiatan imunisasi yang kita lakukan, tetapi
juga pemberian makanan tambahan bagi balita, pemantauan status gizi dan
perkembangannya, dan kegiatan lainnya,

 Adanya Penduduk Pendatang


Adanya warga pendatang yang tinggalnya berpindah-pindah dari daerah
satu ke daerah lainnya juga dapat menjadi salah satu timbul permasalahan gizi.
Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan akibat lokasi wilayah
Pekanbaru merupakan daerah yang mobilisasi penduduknya tinggi, terkadang
untuk masalah pengetahuan tentang kesehatan dan lainnya yang memang

Program Gizi Masyarakat Page 24


warga Pekanbaru sudah paham ataupun tau dan diberi pengarahan baik itu
bagaimana kesehatan yang baik terutama soal gizi, maupun sistem pelaporan
apabila terjadi masalah kesehatan, tetapi ada warga pendatang yang tidak mau
tau baik itu kelengkapan administrasi kependudukannya, atau keikutsertaannya
di masyarakat dengan kegiatan kesehatan seperti yang telah dilakukan di
posyandu setiap bulannya. Namun ketika telah timbul permasalahan kesehatan
barulah melapor ke puskesmas atau sarana kesehatan lainnya. Ketika dilihat
dari kelengkapan administrasi kependudukannya ternyata bukan KTP
Pekanbaru, atau belum punya KK Pekanbaru sementara sudah cukup lama
tinggal di Pekanbaru, mereka juga tidak ikut kegiatan di posyandu,
permasalahan yang seperti ini yang sering terjadi yang seperti ini yang mau
tidak mau wajib di tangani karena berada di wilayah Kota Pekanbaru.

IV. Peran Program Perbaikan Gizi dalam Peningkatan Sumber Daya


Manusia

Peran yang dapat dilakukan dalam program perbaikan gizi Masyarakat antara
lain:

a. Bimbingan

Berdasarkan hasil penelitian yang telah di lakukan, salah satu bentuk


bimbingan yang telah di lakukan oleh dinas kesehatan yaitu seperti
pemberian makanan tambahan ( PMT ) pada balita. Bimbingan ini
bertujuan sebagai pertolongan pertama yang di berikan individu untuk
menolong individu lain membuat keputusan ke arah yang di tuju, dan
mencapai tujuannya dengan cara yang baik. Biasanya dalam pemberian
PMT seperti di atas di lakukan ketika terdapat kasus kekuranga gizi pada
balita tersebut, dan tenaga kesehatan yang berada di puskesmas atau kader
lah yang turun dalam perbaikan gizi tersebut.

b. Saran

Berdasarkan hasil penelitian yang telah di lakukan oleh dinas


kesehatan di pekanbaru, bahwa saran merupakan salah satu indikato untuk

Program Gizi Masyarakat Page 25


perbaikan gizi. Biasanya saran ini di laksanakan oleh kader yang berada
pada lingkungan tersebut. Saran ini merupakan solusi yang di tujukan
dalam menyelesaikan permasalahan yang ada.. Saran ini dapat di berikan
ketika dalam kegiatan bimbingan ibu menyusui, seperti lebih memberikan
banyak masukan tentag betapa pentingnya ASI, penting dalam melakukan
pemantauan pertumbuhan bayi dan lain – lain. Dengan saran yang telah di
berikan dapat merubah pola pikir seorang ibu tentang pentingnya ASI
tersebut, karena dengan kecukupan ASI yang di berikan kepada ankanya
dapat memberikan dampak positif yang sangat bagus dan dapat
menghindari terjadinya melemahnya sistem imun anak.

c. Perintah – perintah
Berdasarkan hasil penelitian yang telah di lakukan bahwa setiap
kegiatan yang di lakukan oleh kader atau petugas puskesmas akan di
laporkan kepada dinas kesehatan , dan perintah yang biasanya terjadi
seperti contoh dalam penanganan kasus tentang gizi buruk, dari kasus
tersebutlah ditemukan sampai penanganan sudah terdapa alur prosedr
bagaimana penanganan tersebut.

d. Pengawasan
Berdasarkan hasil penelitian dilakukan pengawasan dalam kegiatan
– kegiatan yang ada, jika terjadi kendala di dalam lapangan dinas
kesehatan dapat menyelesaikannya secara lansung dan cepat dengan
instansi – instansi lain yang terlibat. Selain itu juga di lakuka monitoring
dari evaluasi di awal tahun dan akhir tahun untuk membahas bagimana
pelaksanaan program hasil kegiaan dan apa saja kendala yag di alamai.
terakhir juga di lakukan pelaporan bagaimana pelaksanaan program dinas
kesehatan melalui kegiatan LOKMIN ( Lokakarya Mini ) dengan
melibatkan seluruh puskesmas yang ada di kota tersebut.

Program Gizi Masyarakat Page 26


BAB II
PROGRAM PERBAIKAN GIZI MAKRO

Pendahuluan

Tujuan utama pembangunan nasional adalah peningkatan kualitas


sumberdaya manusia yang dilakukan secara berkelanjutan. Berdasarkan visi
pembangunan nasional melalui pembangungan kesehatan yang ingin dicapai
untuk mewujudkan Indonesia sehat 2010. Visi pembangunan gizi adalah
mewujudkan keluarga mandiri sadar gizi untuk mencapai status gizi keluarga
yang optimal.Keadaan gizi meliputi proses penyediaan dan penggunaan gizi untuk
pertumbuhan, perkembangan, pemeliharaan dan aktifitas. Kurang gizi dapat
terjadi dari beberapa akibat, yaitu ketidakseimbangan asupan zat-zat gizi, faktor
penyakit pencernaan, absorsi dan penyakit infeksi. Menyadari faktor penyebab
masalah gizi yang sangat komplek dan arah kebijakan desentralisasi, maka perlu
dirumuskan strategi program gizi khususnya pada program perbaikan gizi makro.

Upaya untuk mencegah semakin memburuknya keadaan gizi masyarakat


di masa datang perlu dilakukan dengan segera dan direncanakan sesuai masalah
daerah sejalan dengan kebijakan pemerintah dalam pelaksanaan desentralisasi.
Keadaan ini diharapkan dapat semakin mempercepat sasaran nasional dan global
dalam menetapkan program yang sistematis mulai dari perencanaan, pelaksanaan
dan pemantauan.

Topik 1
Program Perbaikan Gizi Makro

Program Gizi Masyarakat Page 27


I. Pengertian Zat Gizi Makro
Masalah gizi makro adalah masalah gizi yang utamanya disebabkan oleh
kekurangan atau ketidakseimbangan asupan energi dan protein. Status gizi
masyarakat dapat digambarkan terutama pada status anak balita dan wanita hamil.
Oleh karena itu sasaran dari program perbaikan gizi makro ini berdasarkan siklus
kehidupan yaitu dimulai dari wanita usia subur, dewasa, ibu hamil, bayi baru
lahir, balita, dan anak sekolah.
Perbaikan gizi secara makro dan mikro merupakan program yang secara
langsung diberikan kepada masyarakat melalui penyuluhan ataupun bantuan.
Perbaikan gizi makro meliputi peningkatan ketahanan pangan, peningkatan
pemberian ASI, peningkatan pengetahuan dan ketrampilan pola pengasuhan anak,
serta pemberian PMT bagi balita gizi buruk dan ibu hamil yang kurang energi
kronis (Nugraha, 2013).
Upaya perbaikan gizi makro adalah kegiatan dan/atau serangkaian
kegiatan yang dilakukan secara terpadu, terintegrasi dan berkesinambungan untuk
memelihara dan meningkatkan status gizi masyarakat dalam bentuk upaya
promotif, preventif, kuratif maupun rehabilitatif yang dilakukan oleh Pemerintah
Daerah Provinsi dan/atau masyarakat. Perbaikan gizi makro berhubungan dengan
segala sesuatu yang berkaitan dengan perbaikan zat gizi yang dibutuhkan oleh
tubuh manusia khususnya balita dalam jumlah yang banyak, seperti karbohidrat,
protein dan lemak.
Berdasarkan jumlah yang dibutuhkan oleh tubuh, zat gizi terbagi menjadi
dua, yaitu zat gizi makro dan zat gizi mikro. Zat gizi makro adalah zat gizi yang
dibutuhkan dalam jumlah besar dengan satuan gram. Zat gizi yang termasuk
kelompok zat gizi makro adalah karbohidrat, lemak, dan protein. Sedang zat gizi
mikro adalah zat gizi yang dibutuhkan oleh tubuh dalam jumlah kecil atau sedikit
tetapi ada dalam makanan. Zat gizi yang termasuk kelompok zat gizi mikro adalah
mineral dan vitamin. Zat gizi mikro menggunakan satuan mg (mili gram) untuk
sebagian besar mineral dan vitamin.Perbaikan gizi makro meliputi peningkatan
ketahanan pangan, peningkatan pemberian ASI, peningkatan pengetahuan dan

Program Gizi Masyarakat Page 28


ketrampilan pola pengasuhan anak, serta pemberian PMT bagi balita gizi buruk
dan ibu hamil yang kurang energi kronis (Nugraha, 2013).

II. Jenis-jenis Program Perbaikan Gizi Makro


Zat gizi makro adalah zat yang dibutuhkan tubuh dalam jumlah besar.
Zat gizi yang termasuk dalam kelompok zat gizi makro adalah karbohidrat,
protein dan lemak.(Luthfia. 2016)
Perbaikan gizi memiliki kaitan yang sangat erat dengan kemampuan
menyediakan makanan di tingkat keluarga dan adanya penyakit terutama
penyakit menular. Kedua faktor ini berhubungan dengan pendapatan,
pelayanan kesehatan, pengetahuan dan pola asuh yang diterapkan keluarga.
Mengingat luasnya dimensi yang mempengaruhi faktor gizi, maka
penanggulangan masalah gizi harus dilakukan dengan multi disiplin ilmu serta
secara lintas kementerian/lembaga dengan melibatkan organisasi profesi,
perguruan tinggi, organisasi kemasyarakatan, dan masyarakat itu sendiri
(kementerian kesehatan,2015).

Undang-undang Kesehatan No. 36 tahun 2009 Bab VIII pasal 141


menyatakan bahwa upaya perbaikan gizi bertujuan untuk meningkatkan mutu
gizi perseorangan dan masyarakat, peningkatan mutu gizi yang dimaksud
dilakukan melalui perbaikan pola konsumsi makanan, perbaikan perilaku sadar
gizi, dan peningkatan akses dan mutu pelayanan gizi dan kesehatan sesuai
dengan kemajuan ilmu dan teknologi. Amanah tersebut telah ditindaklanjuti
sesuai Peraturan Menteri Kesehatan nomor 23 tahun 2014 tentang Upaya
Perbaikan Gizi. (Direktorat Bina Gizi,2015)

Arah Kebijakan Pembinaan Gizi Masyarakat 2015-2019 Arah kebijakan


pembinaan gizi masyarakat 2015-2019 adalah sebagai berikut:

1. Peningkatan surveilans gizi di seluruh kabupaten/kota, surveilans khusus,


dan surveilans gizi darurat termasuk pemantauan pertumbuhan.
2. Peningkatan promosi perilaku masyarakat tentang kesehatan, gizi, dll.

3. Peningkatan akses dan mutu paket pelayanan kesehatan dan gizi, dengan

Program Gizi Masyarakat Page 29


fokus utama pada 1.000 hari pertama kehidupan, remaja, calon pengantin
dan ibu hamil, termasuk pemberian makanan tambahan, terutama untuk
keluarga kelompok termiskin dan wilayah DTPK.

4. Peningkatan peran serta masyarakat dalam perbaikan gizi.

5. Penguatan pelaksanaan dan pengawasan regulasi dan standar gizi.

6. Penguatan kerja sama dan kemitraan dengan lintas program dan lintas
sektor, organisasi profesi, dan Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM)
dalam rangka intervensi sensitif dan spesifik.

(Direktorat Bina Gizi,2015)

Strategi Operasional Pembinaan Gizi Masyarakat 2015-2019 adalah sebagai


berikut:

1. Perbaikan gizi pada 1000 hari pertama kehidupan (HPK), melalui:

a. Pemberian makanan tambahan untuk ibu hamil kurang energi kronik


(KEK).

b. Pemberian tablet tambah darah untuk ibu hamil sampai masa nifas.

c. Promosi dan konseling inisiasi menyusu dini (IMD).

d. Promosi dan konseling ASI eksklusif.

e. Pemantauan pertumbuhan.

f. Pemberian makanan bayi dan anak (PMBA).

g. Tatalaksana anak gizi buruk.

h. Pemberian Makanan Tambahan Pemulihan (PMT-P) bagi balita


menderita gizi kurang (kurus) i. Pemberian vitamin A bagi anak usia 6-59
bulan dan ibu nifas.

j. Pemberian Taburia bagi anak usia 6-24 bulan.

2. Perbaikan gizi remaja putri dan wanita usia subur (WUS) melalui:

Program Gizi Masyarakat Page 30


a. Pemberian tablet tambah darah.

b. Kampanye dan konseling gizi seimbang.

3. Perbaikan gizi pada anak usia sekolah melalui:

a. Pemberian makanan tambahan bagi anak sekolah.

b. Promosi gizi seimbang.

c. Pendidikan pola hidup bersih dan sehat (PHBS).

4. Promosi Gizi Seimbang secara umum dan kepada kelompok khusus.

5. Pelaksanaan surveilans melalui rutin pelaporan sigizi.com, SMS gateway,

Pemantauan Status Gizi di seluruh kabupaten dan kota, serta surveilans khusus
dalam kondisi bencana.

6.Meningkatkan kemampuan dan keterampilan petugas dalam pemantauan

pertumbuhan,konseling menyusui dan MP-ASI, tatalaksana anak gizi buruk,

surveilans dan program gizi lainnya.

7. Menyusun norma, standar, prosedur dan kriteria (NSPK) mutu dan kecukupan

gizi,kewaspadaan gizi, penanggulangan masalah gizi, dan konsumsi gizi.

(Direktorat Bina Gizi,2015)

III. Karakteristik Program Perbaikan Gizi Makro

Upaya Pelayanan Kesehatan melalui perbaikin gizi masyarakat yang telah


dilaksanakan antara lain pemberian makanan tambahan pemulihan (PMTP),

Program Gizi Masyarakat Page 31


bantuan keuangan gubernur 90 hari, peningkatan kapasitas petugas dalam
pelatihan tatalaksanan gizi buruk, konseling menyusui, penilaian pertumbuhan,
pemberian makanan bayi dan makanan (PMDH) dan konseling makanan
pendamping air susu ibu (MP ASI), kerjasama lintas sektor.

a. Penimbangan Balita (Usia 0 – 59 Bulan) Partisipasi masyarakat dalam


penimbangan bayi usia 0 – 59 bulan (Balita) sebanyak 3.125.577 Balita
dari total sasaran 4.371.807 balita (71,5%), dilaporkan dari 27
Kabupaten/Kota, cakupan tertinggi dari Kab. Indramayu 90,4% dan
terendah dari Kota Cimahi 70,9%, terdapat 9 kabupaten/kota yang
cakupannya dibawah rata rata Jawa Barat, yaitu Kab Bekasi, Kota Depok,
Kota Cimahi, Kota Bandung, Kota Bekasi, Kab Bogor, Kota Bogor, Kab
Garut, dan Kab Bandung Barat.

b. Status Gizi Balita


1) Status Gizi Balita Berdasrkan Berat Badan menurut Umur Status
Gizi Balita Berdasarkan Berat Badan Per Umur saat bulan
Penimbangan Balita di Jawa Barat pada tahun 2016, dengan
jumlah balita yang ditimbang sebanyak 3.310.750 oarang, dari
sasaran 4.371.807 balita (75,73%), dengan hasil penimbangan
untuk klasifikasi Berat Badan Sangat Kurang sebanyak 21.563
Balita (0,65%), untuk klasifikasi Berat Badan Kurang sebanyak
180.147 Balita (5,46%) , Klasifikasi Berat Badan Normal
sebanyak 3.037.873 Balita (91,76%), dan klasifikasi Berat Badan
Lebih sebanyak 70.467 Balita (2,13%), jika dilihat status gizi
balita berdasarkan Berat Badan per tinggi badan didapat
klasifikasi Sangat Kurus 0,31%, Kurus sebesar 2,52%, Klasifikasi
Normal 92,88%, kalsifikasi Gemuk 4,30% dan jika dilihat dari
Tinggi Badan Menurut umur diketahui klasifikasi sangat pendek
sebesar 2,82%, klasifikasi pendek sebesar 8,72% dan klasifikasi
tinggi badan normal sebanyak 88,46%.

Program Gizi Masyarakat Page 32


2) Anak Bawah Garis Merah (BGM) BGM adalah merupakan hasil
penimbangan dimana berat badan Balita berada di bawah garis
merah pada Kartu Menuju Sehat (KMS). Tidak semua BGM dapat
menggambarkan gizi buruk pada Balita, hal ini masih harus dilihat
tinggi badannya, jika BGM kemudian tinggi badan sesuai umur
maka keadaan ini merupakan titik waspada bagi orang tua untuk
tidak terlanjur menjadi lebih buruk lagi, namun jika Balita ternyata
pendek maka belum tentu anak tersebut berstatus gizi buruk,
toleransi BGM yang dibolehkan secara Nasional adalah < 5%.
3) Balita Bawah Garis Merah Jumlah balita yang dilaporkan di Jawa
Barat sebanyak 4.371.807 orang, yang dilakukan Penimbangan
sebanyak 3.125.577 Balita (71,5%) . Dari data tersebut diketahui
kasus balita BGM sebanyak 75.891balita dari 3.125.577 Jumlah
Balita yang ditimbang (2,4%) atau 1,7 % dari jumlah balita yang
dilaporkan, tersebar di 27 kabupaten/kota dengan kasus balita
BGM antara 0,6 – 10,3 %, Terdapat 4 Kab/Kota dengan kasus
balita BGM diatas batas toleransi
4) Balita Gizi Buruk Mendapatkan Perawatan Balita Gizi Buruk
Mendapatkan Perawatan adalah balita dengan status gizi
berdasarkan indeks berat badan (BB) menurut panjang badan
(BB/PB) atau berat badan (BB) menurut tinggi badan (BB/TB)
dengan Z-score <-3 SD (sangat kurus) dan/atau terdapat tanda-
tanda klinis gizi buruk lainnya (marasmus, kwashiorkor, dan
marasmus-kwasiorkor). yang dirawat inap maupun rawat jalan
(sesuai tata laksana gizi buruk) di fasilitas pelayanan kesehatan
dan masyarakat. Kasus Balita Gizi Buruk Mendapatkan Perawatan
5) Pelayanan Balita Kurus Jumlah Balita Kurus sebanyak 77.439
Balita, upaya Pemberian Makanan Tambahan (PMT) sebanyak
44.589 Balita (57,58%) akan tetapi pemberian makanan tambahan
setiap kab/kota tidak merata ada yang sangat berlebih (PMT
diberikan tidak hanya pada Balita Kurus akan tetapi diberikan pula

Program Gizi Masyarakat Page 33


pada Balita berat badan cukutp yang ada pada Populasi kegiatan
PMT)

c. Anemia Gizi
Upaya penanggulangan anemia gizi diprioritaskan kepada kelompok
rawan yaitu ibu hamil, balita, anak usia sekolah dan wanita usia subur termasuk
remaja putri dan pekerja wanita. Terjadinya defisiensi besi pada wanita, antara
lain disebabkan jumlah zat besi yang di absorbsi sangat sedikit, tidak cukupnya
zat besi yang masuk karena rendahnya bioavailabilitas makanan yang
mengandung besi atau kenaikan kebutuhan besi selama hamil, periode
pertumbuhan dan pada waktu haid Penanganan defisiensi besi dengan
pemberian suplementasi tablet besi merupakan cara yang paling efektif untuk
meningkatkan kadar Fe/besi dalam jangka waktu yang pendek.
Pemerintah melalui Departemen Kesehatan telah melaksanakan
penanggulangan anemia defisiensi besi pada ibu hamil dengan memberikan
tablet besi folat (Tablet Tambah Darah/TTD) yang mengandung 60 mg
elemental besi dan 250 ug asam folat) setiap hari satu tablet selama 90 hari
berturut-turut selama masa kehamilan. Selama ini upaya penangulangan
anemia gizi difokuskan ke sasaran ibu hamil dengan suplemen besi. Cakupan
Pemberian tablet besi (Fe) pada ibu hamil dengan mendapatkan 90 tablet Besi
(Fe3) pada tahun 2016 sebesar 95,70%, angka ini sudah mencapai target
(90%), mengalami kenaikan sebesar 0,43 poin dibandingkan tahun
sebelumnya.

Program Gizi Masyarakat Page 34


BAB III
PROGRAM PERBAIKAN GIZI MIKRO

Pendahuluan

Salah satu kegiatan pengumpulan data dalam surveilans gizi adalah


kegiatan Pemantauan Status Gizi (PSG) untukmemantau status gizi penduduk
secara teratur setiap tahundan faktor-faktor yang terkait, dalam rangka mengawal
upayaperbaikan gizi agar dapat mencapai tujuan yang ditetapkan. Salah satu arah
kebijakan perbaikan gizi sesuai Perpres No.2 tahun 2015 tentang RPJMN adalah
peningkatan surveilans gizi, termasuk pemantauan pertumbuhan. Kegiatan survei-
lans gizi meliputi kegiatan pengumpulan dan pengolahan data, penyajian serta di-
seminasi informasi bagi pemangku kepentingan. Informasi dari surveilans gizi di-
manfaatkan oleh para pemangku kepentingan untuk melakukan tindakan segera
maupun untuk perencanaan program jangka pendek, menengah maupun jangka
panjang serta untuk perumusan kebijakan.

Gangguan kesehatan akibat masalah gizi-makro dapat dinilai secara


antropometri yaitu berupa status gizi. Sedang gangguan kesehatan akibat masalah
gizi mikro disebut dalam bentuk kekurangan(defisiensi) zat gizi mikro tertentu,
seperti kurang zat besi, kurang zat yodium, kurang zat zink, dan kurang vitamin
A.

Topik 1
Program Perbaikan Gizi Mikro

Program Gizi Masyarakat Page 35


I. Pengertian Program Perbaikan Gizi Mikro

Program Perbaikan Gizi Masyarakat adalah salah satu program pokok


Puskesmas yaitu program kegiatan yang meliputi peningkatan pendidikan gizi,
penanggulangan Kurang Energi Protein, Anemia Gizi Besi, Gangguan Akibat
Kekurangan Yaodium (GAKY), Kurang Vitamin A, Keadaan zat gizi lebih,
Peningkatan Survailans Gizi, dan Perberdayaan Usaha Perbaikan Gizi
Keluarga/Masyarakat. Kekurangan gizi merupakan masalah kesehatan masyarakat
yang menyangkut multidisiplin dan selalu harus di kontrol terutama masyarakat
yang tinggal di negara berkembang.

Masalah gizi lainnya yang cukup penting adalah masalah gizi mikro,
terutama untuk kurang yodium, kurang vitamin A dan kurang zat besi. Menurut
world summit for cjildren (WSC) goal, diharapkan pada taun 2000 seluruh negara
sudah tidak lagi mempunyai masalah gizi mikro, yang ditandai dengan sudah
univresalnya konsumsi garam beryodium, seluruh anak dan ibu nifas telah
mendapat kapsul vitamin A, tidak dijumpai lagi kasus xeropthalmia, menurunnya
prevalensi anemia gizi besi pada wanita usia subur sebesar sepertiga dari kondisi
tahun 1990.

Survey tahun 2003 merupakan survey nasional yang mengevaluasi


dampak dari identifikasi program penaggulangan GAKY setelah dilakukan data
dasar tahun 1996/1998. Kegiatan utama dari program ini adalah mengupayakan
pningkatan konsumsi garam beryodium , dan juga memberikan kapsul yodium
terutama pada daerah endemic berat dan sedang yang dinilai berdasarkan data
dasar 1996/1998. Garam beryodium sampai dengan tahun 2003, dikonsumsi oleh
73,2% rumah tangga secara adekuat/cukup. Angka ini cukup bervariasi antar
wilayah kabupaten, mulai dari <40% sampai yang sudah >90% rumah tangga
mengkonsumsi garam beryodium.

II. Jenis-jenis Program Perbaikan Gizi Mikro

Program Gizi Masyarakat Page 36


Berikut adalah jenis-jenis program perbaikan:
1. Penanggulangan anemia gizi besi
 Penanggulangan anemia gizi besi pada ibu hamil dan wanita usia subur
dalam rangka menekan angka kematian ibu dan meningkatkan produktivitas
kerja.
 Peningkatan suplementasi tablet besi pada bumil dengan memperbaiki
system distribusi dan monitoringnya secara terintregasi dengan program
lainnya, seperti UPGK, pelayanan bumil.
 Peningkatan KIE untuk meningkatkan konsumsi tablet dan bahan makanan
alamiah sumber zat besi
 Suplementasi tablet besi kepada anak sekolah remaja putrid an wanita
pekerja yang tinggal di daerah miskin sedangkan didaerah lain suplementasi
berlandaskan kepada kemandirian yang didukung dengan kegiatan
kampanye peningkatan konsumsi tablet besi
2. Penanggulangan GAKY
 Penanggulangan GAKY diintegrasikan ke dalam penanggulangan
kemiskinan secara nasional, penanggulangan masalah gizi GAKY
dilaksanakan melalui penguatan berbagai upaya fortifikasi, suplementasi
yang didukung dengan strategi kampanye dan monitoring garam yang
efektif.
 Peningkatan program iodisasi garam dengan cara garam sebagai komoditi
strategis dalam menanggulangi masalah GAKY
 Peningkatan KIE dengan pendekatan pemasaran social untuk meningkatkan
konsumsi garam ber iodium
3. Penanggulangan KVA
Pencegahan kekurangan Vitamin A dan munculnya kasus rabun senja
(xeropthalmia) dilakukan dengan upaya penyadaran gizi kepada masyarakat.
 Prioritas distribusi kapsul vitamin A :
- Balita didaerah angka morbiditas tinggi
- Balita didaerah kantong kantong rawan KVA
- Balita penderita campak
- Balita diare

Program Gizi Masyarakat Page 37


- Ibu nifas
 Peningkatan KIE gizi melalui kampanye dan pemasaran social dalam rankga
meningkatkan konsumsi makanan alamiah sumber vitamin A. Perbaikan
gizi mikro sebagaimana dimaksud pada ayat (1) dilakukan melalui
penyuluhan, diversifikasi konsumsi pangan, suplementasi dan fortifikasi
yang didukung dengan upaya advokasi yang efektif.

I. Karakteristik Program Perbaikan Gizi Mikro

1. Anemia Gizi Besi (AGB)


Anemia merupakan masalah gizi yang paling utama yang disebabkan
karena kekurangan zat gizi besi. Anemia memberikan dampak pada penurunan
kualitas sumber daya manusia, karena kekurangan zat besi dapat menimbulkan
gangguan atau hambatan pada pertumbuhan baik sel tubuh maupun sel otak.
Kurangnya kadar hemoglobin dalam darah menimbulkan gejala lemah, letih,
lesu sehingga akan mempengaruhi prestasi dan produktivitas kerja serta
menurunkan daya tahan tubuh yang mengakibatkan mudah terkena infeksi
(Depkes RI, 2003).
Masalah anemia gizi di Indonesia terutama yang berkaitan dengan
kekurangan zat besi (AGB). Penyebab masalah AGB adalah kurangnya daya
beli masyarakat untuk mengkonsumsi makanan sumber zat besi, terutama
dengan ketersediaan biologik tinggi (asal hewan), dan pada perempuan
ditambah dengan kehilangan darah melalui haid atau persalinan. AGB
menyebabkan penurunan kemampuan fisik dan produktivitas kerja, penurunan
kemampuan 21 berpikir dan penurunan antibodi sehingga mudah terserang
infeksi. Penanggulangannya dilakukan melalui pemberian tablet atau sirup besi
kepada kelompok sasaran.
Sasaran program ini adalah anak-anak daerah yang rawan kekurangan
vitamin A yaitu anak-anak pra-sekolah di sejumlah propinsi, untuk mencapai
sasaran tersebut dilakukan pembagian kapsul, Vitamin A dosis tinggi setiap
enam bulan sekali melalui kegiatan UPGK , UPGK intensif , puskesmas dan
seluruh distribusi khusus .

2. Kurang Vitamin A (KVA)

Program Gizi Masyarakat Page 38


KVA merupakan suatu ganguan yang disebabkan karena kurangnya
asupan vitamin A dalam tubuh. KVA dapat mengakibatkan kebutaan,
mengurangi daya tahan tubuh sehingga mudah terserang infeksi, yang sering
menyebabkan kematian khususnya pada anak-anak. Selain itu KVA dapat
menurunkan epitelisme sel-sel kulit . Faktor yang menyebabkan timbulnya
KVA adalah kemiskinan dan minim pengetahuan akan gizi.
Dalam program ini dilakukan kepada wanita hamil, anak-anak 0-6 tahun
dan golongan pekerja berpenghasilan rendah karena pada golongan ini
merupakan golongn yang rawan terhadap masalah gizi , program ini dijalankan
dengan mendistribusi pil besi dan ini merupakan salah satu paket dalam
kegiatan UPGK.
Sasaran pokok program perbaikan gizi di masyarakat
 Menurunnya angka atau prevalensi gizi kurang pada balita
 Terlaksananya program perbaikan gizi untuk KVA, GAKY, KEP, Anemia zat
besi dan Gizi lebih
 Meningkatkan jumlah keluarga yang sadar akan gizi pada balita

Program Gizi Masyarakat Page 39


BAB IV
PENGUMPULAN DATA GIZI MASYARAKAT, METODE
PENGUMPULAN DATA GIZI, RUANG LINGKUP
PENGUMPULAN DATA GIZI, PENGEMBANGAN
INSTRUMEN

Pendahuluan

Pengumpulan data adalah proses pengumpulan dan pengukuran informasi


mengenai variabel-variabel yang diminati, dengan cara sistematis yang
memungkinkan seseorang menjawab pertanyaan penelitian yang diajukan,
menguji hipotesis, dan mengevaluasi hasil. Pengumpulan data yang akurat sangat
penting untuk menjaga integritas penelitian, baik pemilihan instrumen
pengumpulan data yang tepat serta petunjuk yang jelas untuk penggunaan yang
benar agar dapat mengurangi kemungkinan kesalahan terjadi. Apabila data yang
dikumpulkan tidak benar maka akibatnya ketidakmampuan menjawab pertanyaan
penelitian yang akurat, ketidakmampuan untuk mengulang dan memvalidasi
penelitian, serta dapat menyebabkan kerugian bagi objek yang diteliti.

Adanya Surveilans gizi sangat berguna untuk mendapatkan informasi


keadaan gizi masyarakat dan factor determinan yang memepengaruhinya secara
cepat, akurat, teratur dan berkelanjutan, yang dapat digunakan untuk menetapkan
kebijakan gizi dan merencanakan langkah-langkah strategis baik untuk
pencegahan maupun penanggulangan masalah gizi.

Program Gizi Masyarakat Page 40


Topik 1
Pengumpulan Data Gizi Masyarakat

I. Pengertian Data

Definisi data secara etimologis merupakan bentuk jamak dari datum


yang berasal dari bahasa latin dan berarti "sesuatu yang diberikan". dalam
pengertian sehari-hari data dapat berarti fakta dari suatu objek yang diamati,
yang dapat berupa angka-angka maupun kata-kata. sedangkan jika dipandang
sdari sisi statistika, maka data merupakan fakta-fakta yang akan digunakan
sebagai bahan penarikan kesimpulan. (Siswandari, 2009).

Data merupakan kumpulan fakta yang diperoleh dari suatu pengukuran.


suatu pengambilan keputusan yang baik merupakan hasil dari penarikan
kesimpulan yang didasarkan pada data/fakta yang akurat. untuk mendapatkan
data yang akurat diperlukan suatu alat ukur atau yang disebut instrumen yang
baik. alat ukur atau instrumen yang baik adalah alat ukur/instrumen yang valid
dan reliabel. (Amin, dkk., 2009).

Selanjutnya, agar data dapat dianalisis dan ditafsirkan dengan baik, maka
harus memenuhi syarat-syarat sebagai berikut (Aditya, 2013) :

1. Obyektif
Data yang diperoleh dari lapangan/hasil pengukuran, harus
ditampilkan dan dilaporkan apa adanya.
2. Relevan
Dalam mengumpulkan dan menampilkan Data harus sesuai dengan
permasalahan yang sedang dihadapi atau diteliti. 3. Up to Date (Sesuai
Perkembangan) Data tidak boleh usang atau ketinggalan jaman, karena
itu harus selalu menyesuaikan perkembangan.
3. Representatif

Program Gizi Masyarakat Page 41


Data harus diperoleh dari sumber yang tepat dan dapat
menggambarkan kondisi senyatanya atau mewakili suatu kelompok
tertentu atau populasi.

II. Fungsi Pengumpulan Data Gizi


1. Memperoleh informasi status gizi capaian kinerja kegiatan pembinaan
gizi secara cepat, akurat, teratur dan berkelanjutan
2. Sebagai bahan evaluasi kegiatan pembinaan gizi
3. Sebagai bahan pengambilan keputusan penyusunan rencana.

Program Gizi Masyarakat Page 42


Topik 2
Metode Pengumpulan Data Gizi

I. Metode Pengumpulan Data Gizi

Menurut Sumarna et al., 2012, kegiatan surveilans gizi meliputi kegiatan


pengumpulan dan pengolahan data, penyajian serta diseminasi informasi
bagi pemangku kepentingan. Informasi dari surveilans gizi dimanfaatkan
oleh para pemangku kepentingan untuk melakukan tindakan segera maupun
untuk perencanaan program jangka pendek, menengah maupun jangka
panjang serta untuk perumusan kebijakan, seperti terlihat pada gambar di
bawah ini.Gambar 1

Kegiatan Surveilans Gizi

Sumber: Jahari, Abas Basuni. Sistem Kewaspadaan Pangan dan Gizi (SKPG),
2006

1. Pengumpulan Data

Pengumpulan data secara cepat, akurat, teratur dan berkelanjutan dari


sberbagai kegiatan surveilans gizi sebagi sumber informasi, yaitu:

Program Gizi Masyarakat Page 43


a. Kegiatan rutin yaitu penimbangan bulanan, pemantauan dan pelaporan
kasus gizi buruk, pendistribusian tablet Fe ibu hamil, pendistribusian
kapsul vitamin A balita, dan pemberian ASI Eksklusif.
b. Kegiatan survei khusus yang dilakukan berdasarkan kebutuhan, seperti
konsumsi garam beriodium, pendistribusian MP-ASI dan PMT,
pemantauan status gizi anak dan ibu hamil dan Wanita Usia Subur
(WUS) risiko Kurang Energi Kronis (KEK) atau studi yang berkaitan
dengan masalah gizi lainnya. (Sumarna et al., 2012)

Tabel berikut menunjukkan berbagai data dan sumbernya pada


kegiatan surveilans gizi

Dalam pelaksanaan pengumpulan data, bila ada puskesmas yang tidak


melapor atau melapor tidak tepat waktu, data laporan tidak lengkap dan
atau tidak akurat maka petugas Dinkes Kabupaten/Kota perlu melakukan
pembinaan secara aktif untuk melengkapi data. Kegiatan ini dapat
dilakukan melalui telepon, Short Message Service (SMS) atau kunjungan
langsung ke puskesmas. (Sumarna et al., 2012)

Program Gizi Masyarakat Page 44


2. Pengolahan Data dan Penyajian Informasi

Pengolahan data dapat dilakukan secara deskriptif maupun analitik,


yang disajikan dalam bentuk narasi, tabel, grafik dan peta,
menghubungkan 2 (dua) indikator yang saling terkait, atau bentuk
penyajian informasi lainnya. (Sumarna et al., 2012)

Contoh penyajian data dalam bentuk grafik:

Tabel 2

Cakupan Distribusi Kapsul Vitamin A Balita 6-59 Bulan di Kabupaten X


Bulan Februari dan Agustus Tahun 2011

Grafik 1

Cakupan Distribusi Kapsul Vitamin A Balita 6-59 Bulan di Kabupaten X


Bulan Februari dan Agustus Tahun 2011

Program Gizi Masyarakat Page 45


3. Diseminasi Informasi

Diseminasi informasi dilakukan untuk menyebarluaskan informasi


surveilans gizi kepada pemangku kepentingan. Kegiatan diseminasi
informasi dapat dilakukan dalam bentuk pemberian umpan balik,
sosialisasi atau advokasi.

Umpan balik merupakan respon tertulis mengenai informasi surveilans


gizi yang dikirimkan kepada pemangku kepentingan pada berbagai
kesempatan baik pertemuan lintas program maupun lintas sektor.

Sosialisasi merupakan penyajian hasil surveilans gizi dalam forum


koordinasi atau forum-forum lainnya sedangkan advokasi merupakan
penyajian hasil surveilans gizi dengan harapan memperoleh dukungan dari
pemangku kepentingan(Sumarna et al., 2012)

Program Gizi Masyarakat Page 46


Topik 3
Ruang Lingkup Pengumpulan Data Gizi

I. Ruang Lingkup Pengumpulan Data Gizi

Ruang lingkup surveilans gizi meliputi kegiatan pengumpulan data dari


laporan rutin atau survei khusus, pengolahan dan diseminasi hasilnya yang
digunakan sebagai dasar pengambilan keputusan atau tindakan cepat,
perumusan kebijakan, perencanaan kegiatan dan evaluasi hasil kegiatan.
Dalam petunjuk pelaksanaan ini ruang lingkup kegiatan surveilans gizi
mencakup pencapaian indikator kinerja kegiatan pembinaan gizi masyarakat
dan data terkait lainnya di seluruh kabupaten/kota dan provinsi.

Pengumpulan data secara cepat, akurat, teratur dan berkelanjutan dari


berbagai kegiatan surveilans gizi sebagi sumber informasi, yaitu:

a. Kegiatan rutin yaitu penimbangan bulanan, pemantauan dan pelaporan


kasus gizi buruk, pendistribusian tablet Fe ibu hamil, pendistribusian
kapsul vitamin A balita, dan pemberian ASI Eksklusif.

b. Kegiatan survei khusus yang dilakukan berdasarkan kebutuhan, seperti


konsumsi garam beriodium, pendistribusian MP-ASI dan PMT,
pemantauan status gizi anak dan ibu hamil dan Wanita Usia Subur (WUS)
risiko Kurang Energi Kronis (KEK) atau studi yang berkaitan dengan
masalah gizi lainnya.

Dalam pelaksanaan pengumpulan data, bila ada puskesmas yang tidak


melapor atau melapor tidak tepat waktu, data laporan tidak lengkap dan atau
tidak akurat maka petugas Dinkes Kabupaten/Kota perlu melakukan
pembinaan secara aktif untuk melengkapi data. Kegiatan ini dapat dilakukan
melalui telepon, Short Message Service (SMS) atau kunjungan langsung ke
puskesmas.

Program Gizi Masyarakat Page 47


Topik 4
Pengembangan Instrumen

I. Pengembangan Instrumen

Penelitian adalah sebuah cara untuk menemukan jawaban atas rumusan


masalah dengan menggunakan prosedur yang sistematis dan ilmiah. Rumusan
masalah penelitian hanya dapat dijawab berdasarkan data empiris yang
diambil dari subjek penelitian.Untuk mengambil data diperlukan
instrumen/alat pengumpul data. Oleh sebab itu, instrumen memiliki peran
penting dalam penelitian. Agar dapat memperoleh data yang akurat
dibutuhkan instrumen yang berkualitas (Mulyatiningsih, 2016).

Ada dua sumber kesalahan kesimpulan hasil penelitian yaitu kesalahan


dari instrumen dan kesalahan pengambilan sampel. Kesimpulan hasil
penelitian bisa salah jika instrumen yang digunakan kurang tepat (valid) untuk
mengukur variabel/objek yang diteliti. Kesimpulan hasil penelitian juga bisa
salah jika subjek yang mengisi instrumen tidak sesuai sasaran. Subjek
penelitian mungkin sudah sesuai sasaran, tetapi tidak jujur dalam mengisi data
yang diperlukan. Untuk mengantisipasi hal tersebut, maka perlu
dikembangkan instrumen yang menarik, tidak membosankan, petunjuk dan
statement jelas, jawaban yang dikehendaki juga jelas, tidak menggiring
responden untuk memilih jawaban tertentu, dan dapat mengungkap fakta
bukan norma yang berlaku di masyarakat (Mulyatiningsih, 2016).

Instrumen disusun berdasarkan kajian teori dari variabel yang diteliti.


Kajian teori tentang variabel harus jelas dan tuntas sampai menemukan
indikator yang digunakan untuk mengukur variabel tersebut. Pada umumnya
banyak peneliti pemula yang menyusun kajian teori hanya berupa kutipan-
kutipan dari berbagai sumber tanpa dikaitkan dengan masalah yang diteliti.
Jika hal ini yang terjadi, maka meskipun teori yang dirujuk sudah banyak

Program Gizi Masyarakat Page 48


tetapi peneliti masih belum memahami tentang substansi teori yang akan
diteliti. Keterkaitan antara instrumen dengan kajian teori diilustrasikan pada
gambar berikut ini

TEORI TEORI TEORI


INSTRUM
INSTRUMEN EN
INSTRUMEN

Instrumen Instrumen hanya Instrumen berbeda


disusun berdasar disusun dari sebagian dengan kajian teori
teori (Valid) kecil teori
Langkah-langkah Penyusunan Instrumen Penelitian

Ada beberapa langkah yang sebaiknya diikuti oleh peneliti untuk dapat
menghasilkan instrumen yang berkualitas yaitu (Mulyatiningsih, 2016) :

1. Kaji teori tentang variabel sampai menemukan indikator untuk mengukur


variabel tersebut,
2. Tetapkan jenis instrumen yang akan digunakan sesuai dengan karakteristik
variabel yang diteliti dan responden penelitian
3. Menyusun kisi-kisi instrumen sesuai dengan indikator yang telah
ditemukan pada kajian teori.
4. Menyusun butir pertanyaan sesuai kisi-kisi yang telah dibuat.
5. Uji keterbacaan instrumen kepada teman sebaya untuk mengetahui
susunan kalimat mudah/sulit dipahami.
6. Validasi instrumen ke ahli materi,ahli pengukuran dan ahli bahasa (expert
judgment).
7. Uji coba instrumen ke sasaran yang memiliki karakteristik sama dengan
responden penelitian
8. Uji kualitas instrumen dari validitas dan reliabilitasnya

Program Gizi Masyarakat Page 49


Langkah-langkah penyusunan instrumen dalam bentuk diagram alir adalah
sebagai berikut:

Kaji teori variabel X, Y, Z Analisis validatas dan


reliabilitas empiris

Temukan indikator X, Y, Z Uji coba instrumen ke sasaran


penelitian

Susun kisi-kisi instrumen X, Y, Validasi instrumen dengan


Z pakar (expert judgment)

Susun butir-butir instrumen Uji keterbacaan instrumen ke


sesuai kisi-kisi teman sejawat

Gambar 2. Prosedur Penyusunan Instrumen

Alat pengumpul data atau instrumen penelitian dibedakan menjadi dua


yaitu test dan non test. Instrumen tes digunakan pada variabel yang mengukur
pengetahuan, kemampuan atau kompetensi sedangkan instrumen non tes
digunakan untuk mengukur variabel respon benar atau salah seperti pendapat,
sikap, kepemilikan pribadi, dll. Variabel yang menggunakan instrumen tes
pada umumnya adalah prestasi belajar, potensi akademik, intelegensi,
keterampilan, dll. Alat ukur yang digunakan untuk mengukur variabel tersebut
antara lain tes prestasi belajar, tes IQ, tes unjuk kerja, dll. Sedangkan alat ukur
non tes berupa pedoman wawancara dan lembar observasi. Dari beberapa
macam instrumen tersebut, kuesioner dan tes merupakan dua instrumen yang
cukup sulit untuk dikembangkan sehingga pembahasan difokuskan pada kedua
instrumen tersebut (Mulyatiningsih, 2016).

Program Gizi Masyarakat Page 50


BAB V
ANALISIS SITUASI BIDANG GIZI

Pendahuluan

Keberhasilan pembangunan nasional suatu bangsa ditentukan oleh


ketersediaan sumber daya manusia (SDM) yang berkualtias, yaitu SDM yang
memiliki fisik yang tangguh, mental yang kuat dan kesehatan yang prima
disamping penguasaan terhadap ilmu pengetahuan dan teknologi. Kekurangan gizi
dapat merusak bangsa. Tujuan dari analisis adalah untuk mengetahui
kecenderungan masalah gizi dan kesehatan masyarakat serta determinan yang
mempengaruhi masalah ini.

Analisis dilakukan untuk dapat memberikan kontribusi terhadap


alternative pemecahan masalah dan peningkatan status kesehatan masyarakat.
Analisis ini diharapkan dapat mengkaji masalah secara komprehensif antara lain
penyebab masalah dan keterkaitannya dengan factor lain, determinan yang
berkontribusi terhadap terjadinya masalah, strategi dan alternative pemecahan
masalah, serta upaya intervensi yang mungkin dilakukan.

Topik 1
Analisis Situasi Bidang Gizi

Program Gizi Masyarakat Page 51


I. Pengertian Analisis Situasi Bidang Gizi

Pengertian analisis situasi pangan dan gizi adalah ”kegiatan pengamatan


sterhadap kondisi pangan dan gizi masyarakat yang bertujuan agar pengambilan
keputusan dalam penentuan kebijakan dan program-program dapat terarah kepada
perbaikan pangan dan gizi masyarakat terutama dari golongan miskin”.

II. Fungsi Analisis Situasi Bidang Gizi


Fungsi Analisis situasi di bidang gizi adalah untuk mengetahui masalah
Kesehatan yang berkaitan dengan permasalahan gizi yang ada di suatu kelompok
masyarakat tertentu dan juga faktor-faktor yang mempengaruhi masalah kesehatan
tersebut, keadaan upaya yang sudah dilakukan, bagaimana keadaan sumberdaya
yang tersedia, apa hasil dan hambatan yang dihadapi dan hal-hal yang mendukung
upaya tersebut.

III. Tujuan Analisis Situasi Bidang Gizi


Analisis situasi pangan dan gizi bertujuan untuk menyediakan informasi
secara berkesinambungan tentang keadaan pangan dan gizi masyarakat dan
faktor-faktor yang mempengaruhinya. Lima tujuan khusus, yaitu:

1. Memberikan gambaran tentang keadaan pangan dan gizi penduduk


terutama golongan penduduk berisiko tinggi terhadap kerawanan
pangan dan gizi.
Sehingga diketahui sifat dan besaran masalah pangan dan gizi, serta
perubahannya.
Dengan mengetahui masalah gizi kelompok rawan ini maka
manajemen program perbaikan gizi yang bersifat promotif, preventif
dan rehabilitatif dapat lebih ditingkatkan, termasuk dalam hal
penentuan sasaran wilayah maupun individunya.
2. Menyediakan informasi bagi analisis penyebab dan faktor-faktor yang
berkaitan sehingga dapat menetapkan pilihan upaya pencegahan yang

Program Gizi Masyarakat Page 52


mungkin langsung atau tidak langsung terkait dengan program pangan
dan gizi.
3. Untuk menunjang pengambilan keputusan oleh pemerintah di berbagai
tingkat admnistrasi yang berkaitan dengan penyusunan prioritas dan
pengaturan sumberdaya dan dana untuk memenuhi kebutuhan program
pangan dan gizi baik dalam keadaan normal maupun darurat.

4. Meningkatkan kemampuan prediksi daerah didasarkan atas


kecenderungan yang terjadi saat ini, dalam memperkirakan
kemungkinan perubahan keadaan pangan dan gizi yang akan terjadi.
Bila hal ini dikaitkan dengan potensi, sumber daya dan dana yang
tersedia, maka akan membantu dalam merumuskan kebijakan.
5. Memantau program pangan dan gizi serta menilai efektivitas dalam
pelaksanaannya.

Program Gizi Masyarakat Page 53


Topik 2
Langkah-langkah Analisis Situasi Bidang Gizi

I. Langkah-langkah Analisis Situasi Bidang Gizi


Langkah pertama yg dilakukan dalam merancanakan intervensi adalah
mengumpulkan dan menganalisis data yang ada dimasyarakat . beberapa istilah
yang dipergunakan dalam mengkaji kebutuhan masyarakat seperti community
assessment , needs assessment , community profile , community diagnosis,
market research . SOA adalah pengumpulan sistematik dari data subjektif dan
objektif untuk mengembangkan daftar masalah . dalam melakukan identifikasi
masalah dilakukan SOA tetapi belum sampai pada planning

 Data subjektif

Data ini penting dikumpulkan dan dapat dilakukan dengan berbagai cara ,
yaitu dengan :

a. Memperlajari media massa


Dapat dilakukan dengan membaca Koran lokal , mendengarkan siaran
radio lokal ,menonton tv lokal . hal ini dilakukan untuk melihat isu yg
sedang berkembang saat ini terutama yang berhubungan dengan masalah
kesehatan .
b. Mempelajari geografi daerah (peta daerah )
Orang yang tinggal di pesisir dan di gunung memiliki karakteristik yang
berbeda . biasanya orang yang tinggal didaerah pesisir lebih terbuka
karena banyak berinteraksi dengan orang lain .
c. Petugas kesehatan atau pendatang dapat berasal dari orang asing
Petugas kesehatan didaerah secara periodik mengunjung daerah ,
mendengarkan masyarakat , mengamati keadaan ligkungan .

Program Gizi Masyarakat Page 54


d. Mengunjungi berbagai tipe pasar, rumah makan
Hal ini dilakukan untuk melihat ketersediaan bahan pangan , konsumsi
masyarakat , serta daya beli . bila kita dating kesuatu daerah cari barang
loak ,lalu lihat barang apa yang dijual , apabila yang dijual baju penduduk
didaerah itu dapat dikatakan sudah miskin tetapi apabila menjual daun
jendela dapat dikategorikan miskin sekali . kondisi ini dapat
mencerminkan gambaran keadaan ekonomi disuatu daerah .
e. Mengadakan FGD ( FOCUS GROUP DISCUSSION ) dengan masyarakat
f. Diskusi mengenai topic tertentu sehingga mengenai tim projek mengetahui
bagaimana tanggapan masyarakat terhadap masalah yang dihadapi . dari
FGD juga dapat diketahui apa saja hambatan , kekuatan , kesempatan dan
ancaman (pelengkap analisis SWOT) dalam perencanaan program . selain
itu , data mengenai pihak apa saja mesti terlibat dapat diketahui juga . hal
ini penting dalam analisis stakeholder .

 Data objektif

Data secara objektif dapat dilakukan melalui :

a. Data demografi : total populasi , tingkat pertumbuhan , distribusi


geografi / tempat tinggal , kepadatan penduduk , rasio usia dan jenis
kelamin , umur harapan hidup , indicator vital ( tingkat kelahiran ,
tingkat kematian ,tingkat kematian ibu , tingkat kematian bayi) dan
tingkat kematian terhadap kasus tertentu .
b. Faktor social ekonomi : etnik, pendidikan ,komunikasi, dan tranportasi
( rasio penggunaan telepon , proporsi area yang terhubung langsung
dengan jalan utama , jenis kendaraan ), perumahan (rata-rata orang
dalam satu rumah tangga , proporsi rumah dengan bahan material yang
berbeda , jumlah orang didaerah kumuh ) listrik , keamanan social
(misalnya : badan amal zakat , infaq sodaqoh , ) kondisi pekerjaan ,
pendapatan , dan pengeluaran .
c. Faktor lingkungan : ketersediaan air tempat pembangunan sampah ,
sampah industri /pabrik , tempat makan /pedagang yg berizin .

Program Gizi Masyarakat Page 55


d. Sumber daya kesehatan : komponen sector kesehatan , hubungan antar
sector / pihak , fasilitas kesehatan , jumlah dan kualitas tenaga kerja ,
dana kesehatan , data mengenai projek-projek kesehatan yang pernah
ada
e. Status kesehatan : penyebab kesehatan , kematian , kematian bayi dan
ibu , penggunaan rumah sakit , konsultasi kesehatan , status gizi .
Khusus status gizi , dapat dilakukan penilaian dengan cara
antropometri dilakukan untuk mengukur berat badan , tinggi badan ,
lingkar lengan atas, skinfold dan lain lain . hal ini dilakukan untuk
mengetahui apakah penduduk didaerah tersebut termasuk dalam
kategori status gizi seperti apa, apakah normal , abnormal , kurang gizi
atau kegemukan . tes biokimia terhadap urin serta hb , kadar kolestrol
serta gula darah dalam tubuh . pengamatan tanda tanda klinis dengan
mengamati kulit, rambut, mata, mulut, muka dll . interview konsumsi
maknan dengan melihat pola konsumsi makanan dengan melakukan
FFQ, 24 hour recall dll
Selain itu tim projek perlu melakukan penilaian atau pengamatan
terhadap instansi lain yang menyediakan pelayanan gizi dan kesehatan
, seperti konseling diet, pendidikan gizi , perawatan kesehatan ,
promosi kesehatan , bantuan makanan dan media massa tentang
pendidikan gizi . guna nya ialah untuk sinergi program/projek/kegiatan

Program Gizi Masyarakat Page 56


BAB VI
PRIORITAS MASALAH GIZI SECARA KUANTITATIF

Pendahuluan

Metode pengumpulan data adalah teknik atau cara-cara yang dapat


digunakan oleh peneliti untuk pengumpulan data. Teknik dalam menunjuk suatu
kata yang abstrak dan tidak diwujudkan dalam benda, tetapi hanya dapat dilihat
penggunaannya melalui: angket, wawancara, pengamatan, ujian (tes),
dokumentasi, dan lain-lain. Peneliti dapat menggunakan salah satu atau gabungan
teknik tergantung dari masalah yang dihadapi atau yang diteliti.

Kegiatan pengumpulan data pada prinsipnya merupakan kegiatan


penggunaan metode dan instrumen yang telah ditentukan dan diuji validitas dan
reliabilitasnya. Data kuantitatif adalah segala sesuatu yang dapat dinyatakan
dalam angka atau berquantifikasi. Data ini dapat direpresentasikan oleh skala
ordinal, interval atau rasio dan memungkinkan untuk melakukan manipulasi
dalam pengelolaan statistik.

Data dalam penelitian kuantitatif merupakan data yang dapat diukur secara
numerik. Hal-hal yang dapat diukur secara tepat-bukan melalui interpretasi –
seperti jumlah peserta di suatu acara, suhu di lokasi tertentu, atau tinggi seseorang
dalam cm dapat dianggap sebagai data kuantitatif. Data kuantitatif adalah data
obyektif yang dihasilkan melalui proses sistematis yang dapat diverifikasi, dapat
direplikasi dan dalam dirinya sendiri tidak tunduk pada interpretasi. Hal tersebut
berbeda dengan dengan data kualitatif yang bersifat lebih subjektif dan umumnya
interpretasi manusia.

Program Gizi Masyarakat Page 57


Topik 1
Konsep Prioritas Masalah Gizi Secara Kuantitatif

I. Pengertian Masalah Gizi Secara Kuantitatif


Perencanaan yang merupakan bagian dari manajemen merupakan suatu
proses penyusunan yang sistematis mengenai kegiatan-kegiatan yang perlu
dilakukan untuk mengatasi masalah-masalah yang dihadapi dalam rangka
pencapaian tujuan yang telah ditetapkan. Perencanaan dapat pula diartikan
sebagai cara bagaimana mencapai tujuan sebaik baiknya dengan sumber daya
yang ada supaya lebih efisien dengan memperhatikan lingkungan sosial
budaya, fisik dan biologik.

Perencanaan Kesehatan adalah perencanaan yang ditetapkan pada


program kesehatan. Menurut WHO, perencanaan adalah suatu ketelitian, suatu
interpretasi yang cermat serta suatu upaya pengembangan pelayanan kesehatan
yang teratur yang dilaksanakan atas dasar pemanfaatan seluruh ilmu
pengetahuan modern serta pengalaman yang dimiliki, sedemikian rupa
sehingga terpenuhi kebutuhan kesehatan masyarakat berdasarkan sumber-
sumber yang tersedia. Perencanaan kesehatan merupakan suatu proses yang
terdiri dari langkah langkah yang berkesinambungan (SEQUENTIAL); artinya
suatu langkah tidak dapat dilakukan sebelum langkah sebelumnya terlaksana.

Menurut Symond (2013), Penentuan prioritas masalah kesehatan adalah


suatu proses yang dilakukan oleh sekelompok orang dengan menggunakan
metode tertentu untuk menentukan urutan masalah dari yang paling penting
sampai dengan kurang penting. Penetapan prioritas memerlukan perumusan
masalah yang baik, yakni spesifik, jelas ada kesenjangan yang dinyatakan
secara kualitatif dan kuantitatif, serta dirumuskan secara sistematis. Masalah
itu sendiri adalah terdapatnya kesenjangan antara harapan dengan kenyataan.
Oleh sebab itu, cara perumusan masalah yang baik adalah bila rumusan
tersebut jelas menyatakan adanya kesenjangan.

Program Gizi Masyarakat Page 58


II. Jenis-jenis Metode Kuantitatif
Metode kuantitatifyaitu metode yang digunakan untuk menentukan
prioritas dalam menentukan perencanaan kesehatan mengenai gizi dengan
menggunakan angka.

Menurut Soleman (2015) ada beberapa cara dalam menentukan prioritas


masalah, secara garis besar dibagi 2 yaitu:

1. Non Skoring Teknik


Teknik ini digunakan dalam penggalian data kita tidak tersedia
data kuantitatif(dalam bentuk angka) yang lengkap dan cukup atau
dengan kata lain data yang tersedia adalah data kualitatif (data yang
berasal dari jajak pendapat peserta)
2. Skoring Teknik
Teknik skoring digunakan apabila sumber data yang kita miliki
bersifat kuantitatif (dalam bentuk angka). Dalam teknik ini ada
beberapa metode yang dapat digunakan,yaitu:

a. Metode Bryant
Menurut Miranti et al., (2015) Metode Bryant menggunakan
skoring yang didasarkan pada kriteria :
 P : Prevalence atau besar masalah yaitu jumlah kelompok
masyarakat yang terkena masalah,Jika skor:
1 = jumlah individu/masyarakat yang terkena sangat sedikit
2 = jumlah individu/masyarakat yang terkena sedikit
3 = jumlah individu/masyarakat yang terkena cukup besar
4 = jumlah individu/masyarakat yang terkena sangat besar

 S : Seriousness atau kegawatan masalah yaitu tingginya angka


morbiditas atau mortalitas,Jika skor:
1 = masalah yang ditimbulkan tidak berat
2 = masalah yang ditimbulkan cukup berat
3 = masalah yang ditimbulkan berat

Program Gizi Masyarakat Page 59


4 = masalah yang ditimbulkan sangat berat

 C : Community concern yaitu perhatian atau kepentingan


masyarakat dan pemerintah atau instansi terkait terhadap
masalah,Jika skor:
1 = tidak mendapat perhatian masyarakat
2 = kurang mendapat perhatian masyarakat
3 = cukup mendapat perhatian masyarakat
4 = sangat mendapat perhatian masyarakat
 M: Managebility yaitu ketersediaan sumber daya
(tenaga,dana,sarana dan metode),Jika skor:
1 = tidak dapat dikelola dan diatasi
2 = cukup dikelola dan diatasi
3 = dapat dikelola dan diatasi
4 = sangat dapat dikelola dan diatasi
Skor masing-masing kriteria 1-4. Nilai total hasil perkalian

PxSxCxM

urutan ranking atau prioritas adalah dari yang memiliki skor tertinggi ke terendah

Contoh :

No Masalah P S C M Nilai Ranking


1. KEP 3 2 2 4 48 1
2. GL 3 3 2 2 36 2
3. KVA 4 4 2 1 32 3
4. GK 1 3 3 3 27 4
5. GAKY 2 3 2 2 24 5

 Kelebihan Metode Bryant:


Cara ini digunakan di banyak negara seperti Afrika dan Thailand.

Program Gizi Masyarakat Page 60


 Kekurangan Metode Bryant:
Hasil yang didapat dari setiap masalah terlalu berdekatan sehingga sulit untuk
menentukan prioritas masalah yang akan diambil (Miranti et al., 2015)

b. Metode CARL
Menurut Utami (2015) metode CARL terdiri atas komponen
 C : Capability, yaitu ketersediaan sumber daya (dana dan
sarana)
 A : Accesibilty, yaitu kemudahan,masalah yang ada diatasi atau
tidak kemudahan dapat didasarkan pada ketersediaan metode
atau teknologi serta penunjang pelaksanaan seperti peraturan
 R : Readiness yaitu kesiapan dari tenaga pelaksana maupun
kesiapan sasaran seperti keahlian dan motivasi
 L : Leverage yaitu seberapa besar pengaruh kriteria yang satu
dengan yang lain dalam pemecahan yang dibahas.
Skor dari setiap kriteria bernilai 1-5. Nilai total merupakan hasil
perkalian

CxAxRxL

Urutan ranking atau prioritas dimulai dari yang memiliki skor tertinggi ke
terendah.
Contoh :
No Masalah C A R L Nilai Ranking
1. KEP 3 2 2 4 48 1
2. GK 2 2 3 3 36 2
3. KVA 2 2 1 4 16 3
4. GL 2 1 3 2 12 4
5. GAKY 1 1 4 2 8 5

 Kelebihan metoda CARL:

Dengan masalah (solusi) yang relatif banyak,bisa ditentukan peringkat atas


masing-masing masalah sehingga bisa diperoleh prioritas masalah (Utami, 2015)

Program Gizi Masyarakat Page 61


 Kekurangan metoda CARL:
1. Penentuan skor sangat subyektif, sehingga sulit untuk distandarisasi.
2. Penilaian atas masing-masing criteria terhadap yang di skor perlu
kesepakatan agar diperoleh hasil yang maksimal dalam penentuan
peringkat.
3. Obyektifitas hasil peringkat masalah (solusi) kurang bisa
dipertanggungjawabkan karena penentuan skor atas kriteria yang ada
(Utami, 2015).

c. Metode USG
Menurut Soleman (2015) metode USG terdiri atas:
 U : Seberapa mendesak waktu yang diperlukan untuk
menyelesaikan masalah
 S : Seberapa serius dampak dari adanya masalah
 G : Berkaitan dengan pertumbuhan masalah. Suatu masalah
yang cepat berkembang tentunya makin prioritas masalah
tersebut

Metode USG menggunakan skoring dengan skala 1-5. Nilai total


adalah jumlah keseluruhan skor kriteria,urutan ranking atau prioritas
dimulai dari yang memiliki skor tertinggi ke terendah.
Contoh :
No. Masalah U S G Nilai Ranking

1. AGB 4 4 5 13 1

2. KEP 4 4 4 12 2

3. GL 3 2 4 9 3

4. KVA 3 3 2 8 4

5. GAKY 2 3 2 7 5

 Kelebihan metoda USG:

Program Gizi Masyarakat Page 62


1. Merupakan pandangan orang banyak dengan kemampuan dapat
dipertanggung jawabkan.
2. Diyakini bahwa hasil prioritas dapat memberikan objektivitas.
3. Bisa diindentifikasi lebih lanjut apakah masalah tersebut dapat
diselesaikan manageable atau tidak (Adinugroho, 2015)
 Kekurangan metoda USG:
1. Cara ini lebih banyak berdasarkan asumsi dengan keterbatasan tertentu
yang melemahkan eksistensi permasalahan.
2. Jika asumsi yang disepakati lebih banyak dengan keterbatasan maka
hasilnya akan bersifat subjektif (Adinugroho, 2015)

Program Gizi Masyarakat Page 63


BAB VII
PRIORITAS MASALAH GIZI SECARA KUALITATIF

Pendahuluan

Metode pengumpulan data merupakan bagian penting dalam proses


penelitian. Tahapannya dilakukan setelah proposal riset disetujui dan sebelum
analisis data dilakukan. Para ahli metodologi sepakat bahwa metode apa yang
paling relevan digunakan untuk mengumpulkan data ditentukan oleh metode
penelitian. Kebutuhan tersebut dinilai dengan mengacu pada desain penelitian,
rumusan masalah, dan tujuan penelitian.Teknik pengumpulan data kualitatif
cukup beragam dan bervariasi. Di dalam metode penelitian kualitatif, lazimnya
data dikumpulkan dengan beberapa teknik pengumpulan data kualitatif, yaitu; 1).
wawancara, 2). observasi, 3). dokumentasi, dan 4). diskusi terfokus (Focus Group
Discussion).

Teknik pengumpulan data merupakan langkah yang paling strategis dalam


penelitian. Hal ini karena tujuan utama dari penelitian itu sendiri adalah untuk
memperoleh data. Dengan demikian, maka tanpa mengetahui tehnik pengumpulan
data, maka peneliti tidak akan memperoleh data yang memenuhi standar yang
ditetapkan.

Program Gizi Masyarakat Page 64


Topik 1
Konsep Prioritas Masalah Gizi Secara Kualitataif

I. Pengertian Metode Kualitatif

Pembangunan kesehatan tidak terlepas dari masalah keterbatasan sumber

daya seperti sumber daya manusia, sarana dan dana. Penentuan prioritas masalah

untuk mengetahui sejauh mana masalah itu penting dan apakah masalah tersebut

dapat teratasi. Oleh karena itu dalam menyiapkan kegiatan yang akan dilakukan

pada tahap perencanaan awal kegiatan untuk kegiatan penanggulangan masalah

kesehatan perlu dilakukan prioritas untuk menjawab pertanyaan : masalah

kesehatan atau penyakit apa yang perlu diutamakan/diprioritas dalam program

kesehatan.

Selanjutnya bilamana sudah didapatkan masalah kesehatan atau jenis

penyakit yang diprioritaskan untuk ditanggulangi maka pertanyaan berikutnya

jenis/bentuk intervensi apa yang perlu diutamakan / diprioritaskan agar program

yang dilakukan dapat dicapai secara efektif dan efisien. Untuk menjawab kedua

pertanyaan diatas, para akademisi kesehatan dan petugas kesehatan di semua lini

tempat bekerja perlu memahami cara-cara penentuan prioritas masalah kesehatan

dan penentuan prioritas jenis program kesehatan yang akan dilakukan.

Untuk menjawab kedua pertanyaan diatas dengan sistimatika penjelasan

diawali dengan metoda penentuan prioritas masalah kesehatan dan dilanjutkan

dengan teori metoda penentuan prioritas jenis program kesehatan yang akan

dilaksanakan. Setelah itu diberikan contoh aplikasi / penerapannya di bidang

kesehatan dan ditarik kesimpulan.

Program Gizi Masyarakat Page 65


II. Jenis-jenis Metode Kualitatif

Dalam menentukan prioritas masalah diperlukan sebuah metode


pemecahan masalah. Penentuan prioritas masalah dapat di lakukan dengan
cara kuantitatif atau kualitatif berdasarkan data serta perhitungan kemudahan
dan kemampuan untuk dapat diselesaikan, keinginan masyarakat untuk
mengatasi masalah, berdasarkan situasi lingkungan sosial politik dan budaya
yang ada di masyarakat serta waktu dan dana yang diperlukan untuk mengatasi
masalah.

Untuk itu, dalam menentukan prioritas masalah digunakan metode


kulitatif yang terdiri dari :
1. Metode SWOT

Metode SWOT adalah instrument perencanaaan strategis yang klasik.


Dengan menggunakan kerangka kerja kekuatan, kelemahan dan peluang serta
ancaman, instrument ini memberikan cara sederhana untuk memperkirakan
cara terbaik untuk melaksanakan sebuah strategi. Instrumen ini menolong para
perencana apa yang bisa dicapai, dan hal-hal apa saja yang perlu diperhatikan
oleh mereka.
SWOT merupakan akronim dari Strength (kekuatan), Weakness
(kelemahan), Opportunity (kesempatan), Threat (ancaman).Proses
pengambilan keputusan strategis selalu berkaitan dengan pengembangan misi,
tujuan, strategi, dan kebijakan instansi kesehatan. Dengan demikian
perencanaan strategis instansi kesehatan (kekuatan, kelemahan, peluang, dan
ancaman) dalam kondisi yang ada saat ini. Hal ini disebut analisis situasi yaitu
model yang paling popular untuk analisis situasi adalah Analisis SWOT.
Analisis SWOT hanya menggambarkan situasi yang terjadi bukan sebagai
pemecah masalah.
Analisis SWOT merupakan salah satu metode untuk menggambarkan
kondisi dan mengevaluasi suatu masalah yang berdasarkan faktor internal
(dalam) dan faktor eksternal (luar).
Dalam metode SWOT mempunyai tahapan-tahapan tertentu :
a. Tahap pengambilan data yaitu evaluasi faktor internal maupun eksternal

Program Gizi Masyarakat Page 66


b. Tahap analisis yaitu pembuatan matriks SWOT
c. Tahap pembuatan keputusan

Berikut ini adalah contoh penerapan metode SWOT dalam suatu penelitian :
Analisis SWOT pada pelayanan gizi puskesmas Temon I Kecamatan
Temon I Kabupaten Kulon Progo. Tujuan dari penelitian ini adalah agar
makanan pasien dapat terkelola dengan baik, maka perlu adanya perencanaan
menu yang baik yang tujuannya adalah tersedianya menu sesuai dengan tujuan
sistem penyelenggaraan makanan, baik komersil maupun non komersil.
Pengumpulan data yang dilakukan dalam internship ini adalah sebagai berikut
:

a. Dokumentasi
Dokumentasi adalah cara mengumpulkan data melalui peninggalan
tertulis, seperti arsip, termasuk juga buku tentang teori, pendapat, dalil atau
hukum, dan lain-lain yang berhubungan dengan masalah penelitian.
Dokumentasi dalam penelitian ini digunakan untuk mengetahui gambaran
mengenai Puskesmas Temon I pada pelayanan gizi dan gambaran mengenai
analisis strategi pelayanan gizi.

b. Kuesioner
Kuesioner adalah daftar pertanyaan yang digunakan untuk memperoleh
data dari sumbernya secara langsung melalui proses mengajukan pertanyaan.
Kuisioner disebarkan kepada karyawan untuk mengetahui strategi pelayanan
gizi yang ada di Puskesmas Temon I.

c. Wawancara
Wawancara adalah suatu proses interaksi dan komunikasi verbal dengan
tujuan untuk mendapatkan informasi penting yang diinginkan. Wawancara
dalam penelitian ini digunakan untuk melakukan analisis mengenai strategi
pelayanan Gizi. Wawancara dilakukan kepada kepala Puskesmas dan
Koordinator Instalasi Gizi.

Program Gizi Masyarakat Page 67


Berdasarkan pengumpulan data diatas kiranya telah tergambar aspek-
apsek yang mempengaruhi kinerja karyawan pelayanan gizi Puskesmas Temon
1 dalam sistem pelayanan, baik sifatnya dari dalam Puskesmas Temon 1 itu
sendiri maupun pengaruh dari luar Puskesmas Temon 1.
Lingkungan internal merupakan kekuatan dan kelemahan organisasi
sedangkan lingkungan eksternal merupakan peluang dan acaman. Guna
mengidentifikasi isu-isu strategi yang mepengaruhi kinerja karyawan
Puskesmas Temon 1 perlu dilakukan analisis SWOT untuk mempertegas
aspek-aspek mana saja yang merupakan peluang dan ancaman eksternal, serta
kekuatan dan kelemahan internal dalam Puskesmas Temon 1 sebagai berikut:

A. Analisis internal ( kekuatan dan kelemahan )

1) Kekuatan (strengths)
Terdapat beberapa aspek lingkungan internal yang merupakan kekuatan
bagi Puskesmas Temon 1 untuk meningkatkan kinerja karyawan dalam
pelayanan gizi. Adapun aspek tersebut mencakup sumber daya manusia yang
meliputi sebagai berikut:
a) Fasilitas pelayanan, pelayanan dalam pemenuhan gizi pasien
disamping dari segi menu makanan yang disajikan harus disesuaikan dengan
standar pemenuhan gizi pasien. Standar pemenuhan gizi pasien disesuaiakan
dengan jenis penyakit yang dialami oleh setiap pasien. Selain itu fasilitas
dalam pelayanan dilihat dari kondisi dapur sebagai tempat pembuatan
makanan dan minuman bagi pasien. Ruangan tersebut harus tertata dengan
rapi, bersih dan bebas hewan pengerat (tikus dan lalat) sehingga higenis dari
jenis kuman dan bakteri. Perlengkapan dan peralatan yang digunakan dalam
pembuatan makanan dan minuman telah disesuaikan dengan standar dari
Dinas Kesehatan. Fasilitas pelayanan pemenuhan gizi pasien harus sangat
diperhatikan karena merupakan faktor penting salah satu kesembuhan pasien.

b) Sumber daya manusia, khususnya untuk pelayanan gizi pasien


Puskesmas Temon 1 telah mengadakan pendidikan dan pelatihan bagi tenaga
ahli gizi sehingga membantu tercapainya efisiensi dan diselenggarakan sesuai

Program Gizi Masyarakat Page 68


dengan kebutuhan. Hal tersebut dilakukan supaya dapat meningkatkan kinerja
karyawan sehingga pencapaian visi dan misi khususnya dalam pelayanan gizi
pasien dapat secara maksimal tercapai. Sejauh ini Puskesmas Temon 1 telah
memiliki tenaga ahli gizi sudah memadai dengan bidang yang tersedia, oleh
karena itu sangat mendukung Puskesmas dalam pemenuhan atau pengawasan
pemberian pelayanan gizi pasien. Selain itu ahli gizi Puskesma Temon 1 tidak
hanya melakukan tugas di pelayanan dalam gedung saja tetapi juga melakukan
pembinaan dan penyuluhan ke masyarakat. Sehingga masyarakat dapat
mengetahui manfaat dari pemenuhan gizi baik untuk anak-anak, dewasa
sampai lansia.

c) Biaya, dalam segi ini adalah lebih ke biaya operasional untuk


pemenuhan gizi pasien baik dari operasional Puskesman maupun dari biaya
rawat inap pasien. Sejauh ini biaya makan untuk pasien di Puskesmas Temon
1 di petakan sesuai dengan kondisi semua kalangan, sehingga masih sangat
terjangkau. Selain itu biaya operasional telah melalui proses perencanaan
anggaran untuk biaya makan pasien, sehingga nantinya pihak Puskesmas
Temon 1 mengajukan biayanya ke Pemerintah setempat.

2) Kelemahan (weaknesses)
Terdapat beberapa aspek lingkungan internal yang merupakan
kelemahan bagi Puskesmas Temon 1 untuk meningkatkan kinerja karyawan
dalam pelayanan gizi, diantaranya:
a) Fasilitas pelayanan, Puskesmas Temon 1 terdiri dari sarana dan
prasarana untuk pemenuhan pelayanan. Untuk menjaga peralatan-peralatan
yang digunakan untuk memasak diperlukan tempat penyimpanan yang layak
dan bersih. Saat ini tempat untuk penyimpanan alat-alat masak dan makan
kurang memadai, beberapa telah mengalami kerusakaan. Selain itu
penyimpanan untuk bahan makanan kering dan basah yang belum memiliki
tempat secara terpisah sehingga sangat kurang memadai. Ketika Puskesmas
Temon 1 khususnya dalam pelayanan gizi mengadakan penyuluhan kepada
masyarakat mengalami hambatan secara prasaran dimana fasilitas peralatan

Program Gizi Masyarakat Page 69


untuk kegiatan penyuluhan dalam masyarakat sangat terbatas. Sehingga
biasanya beberapa peralatan digunakan secara bergantian dengan kegiatan
penyuluhan dan kegiatan pokok di dalam Puskesmas.

b) Sumber Daya Manusia, sebelumnya Puskesman Temon 1 telah


mengadakan pendidikan dan pelatihan bagi tenaga ahli gizi. Akan tetapi untuk
implementasi secara berkala hasil dari pendidikan maupun pelatihan setiap
karyawan hampir jarang dilakukan pengawasan dan monitoring kinerja untuk
setiap kinerja ahli gizi. Selain itu evaluasi dari aplikasi hasil pelatihan di area
pekerjaan oleh setiap karyawan ahli gizi tidak dilakukan secara berkala.
Sehingga kurang optimalnya penilaian keberhasilan program pelatihan
maupun pendidikan terhadap kinerja karyawan. Hal ini mengakibatkan
aplikasi yang diperoleh dari proses pengembangan SDM belum secara optimal
diterapkan di area kerja.

c) Biaya, merupakan faktor terpenting untuk pemenuhan kebutuhan


pasien rawat inap dalam pelayanan gizi. Akan tetapi dalam proses biaya
mengalami kendala secara teknis, misalkan untuk pasien dengan pelayanan
BPJS untuk biaya selama dirumah sakit harus dilakukan klaim untuk pencairan
dana selama dirumah sakit, tidak terkecuali di dalamnya biaya untuk
pemenuhan gizi pasien. Selain itu biaya operasional untuk kebutuhan makan
dan minum pasien bergantung pada ketepatan waktu pembuatan SPJ (Surat
Pertanggung Jawaban Uang Makan Pasien). Kondisi ini yang merupakan
kelemahan dalam proses biaya dalam pemenuhan gizi pasien Puskesmas
Temon 1.

B. Analisis eksternal (peluang dan ancaman )

1) Peluang (opportunities)

Terdapat beberapa peluang eksternal yang dapat membuka peluang bagi


Puskesmas Temon 1. Peluang yang muncul dipengaruhi oleh lingkungan eksternal
yaitu:

Program Gizi Masyarakat Page 70


a) Fasilitas pelayanan, untuk setiap instansi kesehatan memiliki ciri
untuk setiap pelayanan khusunya untuk pemenuhan gizi pasien. Setiap menu
makanan dan minuman tidak semua instansi kesehatan menyajikan menu
makanan yang sama, karena banyak varian jenis bahan baku makanan dan
minuman yang tersedia melainkan masih dalam kontrol ahli gizi masing-
masing instansi kesehatan. Selain itu khususnya untuk instansi kesehatan
Negeri memiliki anggaran dari pemerintahan untuk pengandaan sarana dan
prasana untuk kesehatan, tidak terkecuali pengadaan fasilitas untuk makanan
dan minuman setiap tahunnya misalkan peralatan makanan, peralatan dapur
dan peralatan khususnya untuk memasak. Sehingga kondisi ini menjadikan
peluang besar bagi Puskesmas Temon 1 untuk lebih dapat meningkatkan
kualitas pelayanan gizi.

b) Sumber Daya Manusia, yang menjadi peluang Puskesmas Temon 1


adalah semakin meningkatnya kualitas SDM dalam pelayanan gizi pada
Rumah Sakit lain seperti RS dan RB Praktek Swsta. Selain itu perkembangan
teknologi informasi untuk membantu kegiatan pelayanan khususnya gizi pada
setiap rumah sakit. Hal yang paling penting adalah status pendidikan untuk
ahli gizi saat ini diharuskan telah menempuh jenjang S1 dimana hal tersebut
menjadi ketentuan utama supaya kualitas pelayanan dalam pemenuhan gizi
secara maksimal dapat teratasi. Standar kualitas pendidikan tersebut
merupakan pondasi untuk pelayanan gizi semakin meningkat baik dari
kuantitas dan kualitas ahli gizi.

c) Biaya, peluang Puskesmas Temon 1 adalah biaya operasional


diperoleh dari Anggaran PEMDA setempat dan sekarang menjadi BLUD. Hal
ini dikarenakan Puskesmas Temon 1 merupakan instansi kesehatan yang
berstatus Negeri, sehingga segala kegiatan operasional di dalam Puskesmas
ditanggung oleh pemerintahan melalui anggaran Pemerintah atau BLUD.

2) Ancaman (Threats)

Program Gizi Masyarakat Page 71


Terdapat aspek eksternal yang dapat memberikan ancaman kinerja karyawan
khususnya dalam pelayanan gizi di lingkungan Puskesmas Temon 1 yaitu dilihat dari
lingkungan internal yaitu:

a. Fasilitas pelayanan, ancaman yang timbul sarana dan prasarana yang


lebih lengkap disetiap Rumah Sakit Swasta dan fasilitas yang lebih memadai
untuk instalasi gizi di beberapa Rumah Sakit. Instansi kesehatan swasta pada
dasarnya lebih memiliki kualitas yang lebih unggul dibandingkan Negeri,
karena instansi kesehatan swasta berdiri sendiri dan segala sesuatu berdasarkan
dari operasional yayasan. Akan tetapi biaya yg harus dikeluarkan pasien juga
lebih tinggi dibandingkan dengan instansi kesehatan Negeri.

b. Sumber Daya Manusia, semakin banyaknya tenaga ahli gizi saat ini yang

sangat berkualitas untuk Rumah sakit lainnya seperti Rumah Sakit dan RB

Praktek Swasta.

c) Biaya, biaya operasional makan pasien yang lebih berkompetetif dengan

kualitas yang berbeda di khususnya pada Rumah Sakit Swasta.

C. Analisis Isu

Strategi Berdasarkan analisis kekuatan dan kelemahan internal, serta


peluang dan ancaman eksternal selanjutnya pelayanan gizi Puskesmas Temon
1 dilakukan identifikasi isu-isu strateginya. Adapun isu-isu strategi yakni
masalah-masalah pokok yang perlu diciptakan strategi untuk mewujudkan misi
pelayanan gizi Puskesmas Temon 1. Sebagaimana telah dikemukakan bahwa
aspek lingkungan yang dapat diintervensi hanyalah lingkungan internal.
Sehingga rumusan isu strategi selalu didasarkaan pada bagaimana
menafaatkan kekuatan dan meperbaiki kelemahan agar dapat mengisi atau
memanfaatkan peluang serta menghindari adanya ancaman. Oleh karena itu
isu strategi dalam perencanaan strategi pada dasarnya ada 4 jenis sebagai
berikut:

Program Gizi Masyarakat Page 72


1) Bagaimana menciptakan suatu strategi yang mampu menggunakan
kekuatan yang dimiliki untuk memanfaatkan peluang yang ada guna mencapai
misi (isu strategi strenghts-opportunities).

2) Bagaimana menciptakan suatu strategi yang mampu menggunakan


kekuatan yang dimiliki untuk menghindari ancaman yang ada guna mencapai
misi (isu strategi Strenghts-Weakness)

3) Bagaimana menciptakan suatu strategi yang mampu mereduksi


kelemahan yang dimiliki untuk memanfaatkan peluang yang ada guna
mencapai misi (isu strategi weaknesses-opportunities)

4) Bagaimana menciptakan suatu strategi yang mampu mereduksi


kelemahan yang dimiliki dan menhindari ancaman yang ada guna mencapai
misi (isu strategi weaknesses-threats) Dalam mengkaji tingkat strategis
kekuatan dan kelemahan internal digunakan pendekatan pertama, untuk
melihat kekuatan mana yang paling strategis dilakukan dengan mengkaji
apakah pemanfaatan kekuatan ini diperlukan perencanaan strategis atau cukup
ditangani dengan proses perencanaan rutin. Kedua, untuk melihat kelemahan
mana yang startegis dilakukan dengan mengkaji kelemahan mana yang
merupakan masalah utama dan kelemahan mana yang menjadi problema
utama. Berdasarkan hasil pengumpulan data yang dilakukan pada lingkup
pelayanan gizi Puskesmas Temon 1 mengenai peningkatan kinerja maka
diperoleh gambaran matrik SWOT yang diperlukan nilai masing-masing
faktor. Adapun hasil penilaian isu strategi baik dari faktor eksternal dan
internal adalah sebagai berikut:

Tabel 2. 1 Analisis Kekuatan dan Kelemahan SWOT


Rerata Rating Weig
Internal (Kondisi Bobot (Rerata ht

Program Gizi Masyarakat Page 73


Saat Ini) Penanganan)
Kekuatan (Strenght)
Fasilitas Peralatan dan 2,76 0,5 2,89 0,15
Pelayanan Perlengkapan
Menu Makanan dan 2,89 0,5 2,89 0,16
Minuman
Kondisi Ruangan 2,72 0,5 2,91 0,15
Dapur
Peralatan Masak 2,78 0,5 2,85 0,15
Sumber Tenaga Ahli 2,91 0,5 2,87 0,16
Daya Pendidikan dan 2,87 0,5 2,89 0,16
Manusia Pelatihan
Kualitas Tenaga Ahli 2,96 0,6 2,91 0,16
Pembinaan dan 3 0,6 2,96 0,17
Penyuluhan
Biaya Biaya Makan 2,87 0,5 3,04 0,16
Biaya Operasional 2,85 0,5 2,93 0,16
Perencanaan Anggaran 2,96 0,6 3,04 0,17
Total 31,56 1,73
Fasilitas Tempat Penyimpanan 2,57 0,5 2,91 0,14
Pelayanan alat
Penyimpanan Bahan 2,72 0,5 2,91 0,15
Baku
Peralatan untuk 2,67 0,5 2,96 0,15
Penyuluhan
Sumber Pengawasan dan 2,72 0,5 2,96 0,15
Daya Monitoring
Manusia Ketersediaan Tenaga 2,76 0,5 2,93 0,15
Juru Masak

Evaluasi 2,72 0,05 2,85 0,15

Program Gizi Masyarakat Page 74


Biaya Ketepatan waktu
2,8 0,05 2,96 0,16
pembuatan SPJ
Pengklaiman
2,83 0,05 2,87 0,15
biaya pasien
TOTAL 21,78 1,19
XI 53,3
BS 0,59
BW 0,41
Tabel

Analisis Peluang dan Ancaman SWOT

Rerata Rating
(Kondisi (Rerata Weig
Eksternal Saat Ini) Bobot Penanganan) ht
Peluang (Opportunity)
Fasilitas Pengadaan Fasilitas 2,80 0,10 2,87 0,28
Pelayanan Variasi Makanan dan 2,80 0,10 2,85 0,28
Minuman
Sumber Peningkatan Kualitas 2,87 0,10 2,89 0,29
Daya Perkembangan 2,85 0,10 2,80 0,28
Manusia Teknologi Informasi
Pendidikan 2,80 0,10 2,80 0,28
Biaya Biaya Operasional 2,85 0,10 3,80 0,28
Total 16,98 1,70
Ancaman (Threath)
Fasilitas Fasilitas Memadai 2,83 0,10 2,85 0,28
Pelayanan Kelengkapan sarana 2,83 0,10 2,78 0,28
dan prasarana
Sumber Banyaknya Tenaga 2,78 0,10 2,83 0,28
Daya Ahli
Manusia

Program Gizi Masyarakat Page 75


Biaya Persaingan Biaya 2,98 0,10 2,80 0,29
Total 11,37 1,13
XI 28,3
BS 0,60
BW 0,40
Dari hasil perhitungan tabel, maka diperoleh skor untuk masing-masing
faktor sebagai berikut :

1. Total skor untuk faktor (S) : 1,73

2. Total skor untuk faktor (W) : 1,19

3. Total skor untuk faktor (O) : 1,70

4. Total skor untuk faktor (T) : 1,13

Uraian Skor

Faktor Internal

a. Peluang 1,73
b. Ancaman 1.19

Selisih 0,54

Faktor Eksternal

a. Peluang 1,70
b. Ancaman 1,13

Selisih 0,57

Titik koordinat (x,y) (0,54:0,57)

Secara diagram posisi tersebut digambarkan sebagai berikut:

Program Gizi Masyarakat Page 76


Berbagai
peluang

Kuadran III strategi Stabil kuadran I strategi Bertumbuh

(0,54:0,57)

Kelemahan kekuatan
internal
B
internal

Kuadran IV mendukung kuadran II strategi

Strategi Deferesif Diverifikasi

Berbagai
ancaman

Berdasarkan gambar di atas menunjukan posisi Pelayanan Gizi


Puskesmas Temon 1 dalam meningkatkan kinerja pada analisis SWOT
tersebut masuk dalam kuadaran I. Artinya bahwa strategi yang digunakan
strategi bertumbuh (Growth Oriented Strategy), dengan demikian analisis dari
sisi internal yaitu kekuatan dan kelemahan dan dari sisi eksternal yaitu peluang
dan ancaman maka memiliki kekuatan dan peluang yang baik. Adapun isu
strategi yang dianalisis adalah sebagai berikut:

a) Strategi pertama, Bagaimana memanfaatkan fasilitas pelayanan agar


dapat menggunakan peluang untuk yang ada dalam peningkatan fasilitas
pelayanan gizi Puskesmas Temon 1. Peluang yang ada saat ini adalah dimana
pengadaan fasilitas untuk makanan dan minuman setiap tahun memiliki
anggaran dari Pemerintahaan, sehingga pada dasarnya Puskesmas Temon 1
memiliki anggaran dana untuk melakukan perbaikan dari segi fasilatas
peralatan dan perlengkapan. Walaupun tidak semuanya dapat terpenuhi dengan

Program Gizi Masyarakat Page 77


maksimal, akan tetapi memiliki ukuran atau gambaran mengenai penggandaan
peralatan. Adanya peralatan dan perlengkapan dalam pembuatan makanan di
Puskesmas akan memberikan kemudahan dalam sistem pelayanan misalkan
pemberian makanan kepada pasien tepat waktu, makanan higenis, variansi
makanan yang diberikan dapat bervariatif dengan catatan masih dalam takaran
pemenuhan gizi untuk pasien. Dalam memenuhi pelayanan gizi untuk pasien
hal mendasar yang paling sangat harus diperhatikan adalah menjaga ruangan
untuk memasak dapat tertata dengan rapi, bersih dan bebas hewan pengerat
(tikus dan lalat). Hal ini perlu sekali diperhatikan supaya pemenuhan gizi
untuk pasien dapat terjaga kualitasnya bebas dari bakteri maupun virus yang
berasal dari makanan.

Oleh karena itu strategi pertama dalam memanfaatkan fasilitas pelayanan


yang paling utama adalah menjaga dan merawat setiap fasilitas peralatan yang
ada saat ini, dan mengajukan anggaran untuk pembelian peralatan supaya
dapat membuat makanan dan minuman untuk pasien secara
maksimal.Walaupun peralatan saat ini telah memenuhi standar dan sesuai
dengan prosedur yang ada, akan tetapi lebih baik untuk dapat memperbaharui
sehingga terus dapat mengikuti perkembangan teknologi sesuai dengan
ketentuan dan persyaratan dari Puskesmas Temon 1.

b) Strategi kedua, bagaimana mengoptimalkan pengembangan SDM


baik dengan program pendidikan dan pelatihan sehingga mampu menggali
kemampuan dan keterampilan yang dimiliki, sehingga mampu meningkatkan
kinerja dalam memberikan pelayanan gizi. Oleh karena itu Strategi yang dapat
direkomendasikan adalah dengan lebih rutin mengadakan pelatihan kepada
setiap karyawan khususnya karyawan dalam bidang gizi. Selain itu melakukan
inventasrisasi karyawan baik menyangkut keberadaaan dan ketersedian
karyawan serta kualitas pegawai secara riil, sehingga dapat diketahui
kekurangan dan masalah yang ada. Saat ini tenaga profesi ahli gizi yang
tersedia di Puskesmas Temon 1 sudah memadai dengan bidang yang tersedia,
akan tetapi peluang semakin meningkatnya kualitas SDM dalam pelayanan
gizi pada Rumah sakit lswasta lain sangat perlu diperhatikan. Ketersediaan

Program Gizi Masyarakat Page 78


ahli gizi saja tidak cukup menjadikan pelayanan lebih baik, akan tetapi adanya
sumber daya manusia di dalamnya memberikan faktor yang paling penting
dalam memberikan kualitas dan mutu pelayanan yang baik. Sehingga setiap
kinerja karyawan perlu adanya monitoring dan evaluasi terhadap proses kerja,
sehingga proses dalam pemberian pelayanan khususnya dibidang gizi dapat
secara maksimal.

c) Strategi ketiga, bagaimana mengoptimalkan biaya untuk pemenuhan


fasilitas pelayanan pemenuhan gizi pasien. Sejauh ini biaya makan pasien
khususnya pasien rawat inap sangat terjangkau untuk semua kalangan.
begitupun untuk biaya operasional dimana telah terpenuhi oleh Pemerintah.
Pada dasarnya untuk masalah biaya secara operasional tidak memiliki strategi
khusus. Hal yang perlu diperhatikan adalah dalam perencanaan anggaran dan
ketepatan waktu pembuatan SPJ (Surat Pertanggung Jawaban Uang Makan
Pasien). Saat ini sistem audit keuangan dan pendanaan masih berjalan dengan
baik sehingga dimasa yang akan datang harus dipertahankan dan ditingkatkan
untuk lebih baik.

2.Metode Delbeque dan Delphi


Metoda Delbeque adalah metoda kualitatif dimana prioritas
masalah penyakit ditentukan secara kualitatif oleh pakar tertentu. Caranya
sekelompok pakar diberi informasi tentang masalah penyakit yang perlu
ditetapkan prioritasnya termasuk data kuantitatif yang ada untuk masing-
masing penyakit tersebut. Dalam penentuan prioritas masalah kesehatan
disuatu wilayah pada dasarnya kelompok pakar melalui langka-langkah :
(1) Penetapan kriteria yang disepakati bersama oleh para pakar
(2) Memberikan bobot masalah
(3) Menentukan scoring setiap masalah
Dengan demikian dapat ditentukan masalah mana yang menduduki
peringkat prioritas tertinggi. Penetapan kriteria berdasarkan seriusnya
permasalahan menurut pendapat para pakar dengan contoh kriteria persoalan
masalah kesehatan berupa :
(1) Kemampuan menyebar/menular yang tinggi

Program Gizi Masyarakat Page 79


(2) Mengenai daerah yang luas
(3) Mengakibatkan penderitaan yang lama
(4) Mengurangi penghasilan penduduk
(5) Mempunyai kecendrungan menyebar meningkat dan lain sebagainya
sesuai kesepakatan para pakar
Para pakar kemudian menuliskan urutan prioritas masalah dalam kertas
tertutup. Kemudian dilakukan semacam perhitungan suara. Hasil perhitungan
ini disampaikan kembali kepada para pakar dan setelah itu dilakukan penilaian
ulang oleh para pakar dengan cara yang sama. Diharapkan dalam penilaian
ulang ini akan terjadi kesamaan / konvergensi pendapat, sehingga akhirnya
diperoleh suatu konsensus tentang penyakit atau masalah mana yang perlu
diprioritaskan. Jadi metoda ini sebetulnya adalah suatu mekanisme untuk
mencapai suatu konsensus.
Kelemahan cara ini adalah sifatnya yang lebih kualitatif dibandingkan
dengan metoda matematik . Juga dipertayakan kriteria penentuan pakar untuk
terlibat dalam penilaian tertutup tersebut. Kelebihannya adalah mudah dan
dapat dilakukan dengan cepat. Penilaian prioritas secara tertutup dilakukan
untuk memberi kebebasan kepada masing-masing pakar untuk member nilai,
tanpa terpengaruh oleh hirarki hubungan yang mungkin ada antara para pakar
tersebut.
Metoda lain yang mirip dengan Delbeque adalah metoda Delphi. Dalam
metoda Delphi sejumlah pakar (panel expert) melakukan diskusi terbuka dan
mendalam tentang masalah yang dihadapi dan masing-masing mengajukan
pendapatnya tentang masalah yang perlu diberikan prioritas. Diskusi berlanjut
sampai akhirnya dicapai suatu kesepakatan (konsensus) tentang masalah
kesehatan yang menjadi prioritas.
Kelemahan cara ini adalah waktunya yang relative lebih lama
dibandingkan dengan metoda Delbeque serta kemungkinan pakar yang
dominan mempengaruhi pakar yang tidak dominan. Kelebihannya metoda ini
memungkinkan telahaan yang mendalam oleh masing-masing pakar yang
terlibat.

Program Gizi Masyarakat Page 80


Contoh simulasi Metoda Delbeque dan Delphi bila dituangkan dalam
matrik seperti tabel berikut. Tabel 2. 2 Hasil Penetapan Skor para Panel
Expert Dalam Penetapan Prioritas Masalah Kesehatan

Dari simulasi penetapan prioritas masalah diatas, maka skore


tertinggi adalah masalah kesehatan point B maka ini menjadi Prioritas kedua
masalah kesehatan adalah point A dan begitu seterusnya.

Program Gizi Masyarakat Page 81


BAB VIII
ASUHAN GIZI DI PUSKESMAS (LATAR BELAKANG
ASUHAN GIZI DI PUSKESMAS TUJUAN ASUHAN GIZI DI
PUSKESMAS), TUGAS FUNGSI TENAGA KESEHATAN,
ALUR PELAYANAN GIZI TERPADU

Pendahuluan

Puskesmas merupakan penanggung jawab penyelenggara upaya kesehatan


tingkat pertama. Untuk menjangkau seluruh wilayah kerjanya, Puskesmas
diperkuat dengan Puskesmas Pembantu, Puskesmas Keliling, dan Upaya
Kesehatanan Berbasis Masyarakat (UKBM) yang disebut sebagai Puskesmas dan
jejaringnya. Sedangkan untuk daerah yang jauh dari sarana pelayanan rujukan,
didirikan Puskesmas Rawat Inap. Menurut data dari Pusat Data dan Informasi,
Kementerian Kesehatan per Desember tahun 2011 jumlah Puskesmas di seluruh
Indonesia adalah 9.321 unit,diantaranya 3.025 unit Puskesmas Rawat Inap, dan
selebihnya yaitu 6.296 unit Puskesmas Non Rawat Inap. Puskesmas dan
jejaringnya harus membina Upaya Kesehatan Berbasis Masyarakat.
Pelayanan gizi di Puskesmas terdiri dari kegiatan pelayanan gizi di dalam
gedung dan di luar gedung. Pelayanan gizi di dalam gedung umumnya bersifat
individual, dapat berupa pelayanan promotif, preventif, kuratif, dan rehabilitatif.
Kegiatan di dalam gedung juga meliputi perencanaan program pelayanan gizi
yang akan dilakukan di luar gedung. Sedangkan pelayanan gizi di luar gedung
umumnya pelayanan gizi pada kelompok dan masyarakat dalam bentuk promotif
dan preventif. Dalam pelaksanaan pelayanan gizi di Puskesmas, diperlukan
pelayanan yang bermutu, sehingga dapat menghasilkan status gizi yang optimal
dan mempercepat proses penyembuhan pasien. Pelayanan gizi yang bermutu
dapat diwujudkan apabila tersedia acuan untuk melaksanakan pelayanan gizi yang
bermutu sesuai dengan 4 pilar dalam Pedoman Gizi Seimbang (PGS).

Program Gizi Masyarakat Page 82


Topik 1
Latar Belakang Asuhan Gizi Puskesmas

I. Latar Belakang Asuhan Gizi Puskesmas

Asuhan Gizi adalah serangkaian kegiatan yang terorganisir


terstruktur yang memungkinkan untuk identifikasi kebutuhan gizi dan
penyediaan asuhan untuk memenuhi kebutuhan tersebut. Tujuan utama
Asuhan Gizi adalah memenuhi kebutuhan zat gizi pasiensecara optimal baik
berupa pemberian makanan pada pasien yang dirawat maupun konselinggizi
pada pasien rawat jalan. (KemenKes, 2014).
Ahli gizi atau petugas gizi Puskesmas adalah tenaga profesional yang
memberikan layanan fungsional teknis mengenai layanan gizi melalui asuhan
gizi. Pada Prinsipnya petugas gizi di Puskesmas sama dengan tugas fungsional
seorang dokter, dimana seorang dokter di Puskesmas memberi layanan atau
asuhan medis, sedangkan ahli gizi Puskesmas memberikan asuhan gizi
Puskesmas meliputi aspek; asuhan gizi klinik, asuhan gizi komunitas (gizi
masyarakat) dan penyelenggaraan makanan sebagai substansi terapi pada
klien/pasien. Begitu pula perawat ataupun bidan bertugas memberikan asuhan
keperawatan ataupun asuhan kebidanan. Dokter dalam melakukan tugas pokok
fungsinya menentukan diagnosa medis, sedangkan perawat menentukan
dignosa keperawatan, bidan menentukan asuhan kebidanan sedangkan petugas
gizi Puskesmas menentukan diagnosa gizi. Semua aspek layanan ini
khususnya asuhan gizi diperlukan peran masing-masing dalam konteks
kolaborasi untuk memberikan layanan terbaik pada klien atau pasien sehingga
tercipta asuhan yang berkesinambungan atau komprehensif dalam memberikan
layanan.
Sampai saat ini kompetensi ahli gizi dalam pendekatan team work
suatu layanan belum berperan optimal, dan cenderung tumpang tindih,
sehingga diperlukan pemahaman konsep kolaborasi berdasarkan kompetensi
masing masing, sehingga ada kemandirian profesionalisme layanan yang

Program Gizi Masyarakat Page 83


saling mendukung memberikan layanan terkoordinasi pada pasien sebagai
sasaran layanan.Dalam upaya kuratif dan rehabilitatif yang paripurna untuk
asuhan pasien/klien di Puskesmas diperlukan 3 jenis layanan yaitu;
a. Pelayanan/asuhan medis (medical care)
b. Pelayanan/asuhan keperawatan (nursing care)
c. Pelayanan/asuhan gizi (nutrition care)

II. Tujuan Asuhan Gizi Puskesmas


Pada dasar nya asuhan gizi di Puskesmas sangat penting dipahami oleh
semuatim bahwa gizi berperan penting dalam upaya pelayanan kesehatan baik
upaya preventif, promotif, kuratif maupun rehabilitatif. Sampai saat ini asuhan
gizi sebagai tugas pokok dan fungsi profesionalisme ahli gizi di Indonesia masih
belum tersosialisasi sampai tingkat Puskesmas dalam menentukan Bahasa
diagnosa gizi. Dokter dalam memberikan asuhan medis sudah menggunakan
sistem kesamaan bahasa di dalam menentukan diagnosa medisnya misalnya;
Systematized Nomenclature of Medicine (SNOMED), Unified Medical Language
System (UMLS), International Classification of Disease (ICD-9-CM), Common
Procedural Terminology (CPT) dan sebagainya. Perawat dalam memberikan
asuhan keperawatan sudah menggunakan standar bahasa diagnosa keperawatan
yang jelas, misalnya ; North American Nursing Diagnosis Association (NANDA),
International Classification of Nursing Practice (ICNP), Nursing Interventions
Classification (NIC), Patient Care Data Set (PCDS), dan sebagainya. Maka untuk
membangun kerja profesionalisme ahli gizi dalam memberikan asuhan gizi di
Puskesmas diperlukan pula acuan kesamaan bahasa yang mungkin bisa diadopsi
dari konsep upaya standar bahasa diagnosa gizi yang digunakan oleh organisasi
profesi gizi Amerika Serikat yakni ; American Dietetic Association (ADA)
sehingga tidak terjadi tumpang tindih bahasa diagnosa antara dokter dan ahli gizi,
karena dokter bukan ahli gizi dan ahli gizi bukan dokter. Konsep penyamaan
Bahasa diagnosa gizi terdapat dalam kerangka asuhan gizi yang dipandang
sebagai suatu proses layanan yang dinamis, maka pemahaman konsep
menentukan dan menyamakan bahasa diagnosa gizi terdapat kerangka proses
asuhan gizi yang tertuang dalam kerangka Nutrition Care Process (NCP). Maka

Program Gizi Masyarakat Page 84


bukan hal berlebihan jika konsep ini perlu diperkenalkans secara luas sebagai
sebuah pola dasar memberikan asuhan gizi di Puskesmas meskipun pada
implementasinya boleh diaplikasikan bertahap sesuai kemampuan ketenagaan gizi
di Puskesmas, tujuan dari asuhan gizi adalah untuk mengatasi masalah-masalah
gizi yang terdapat di puskesmas melalui beberapa tahap seperti diagnosa gizi ,
sehingga masalah gizi yang ada pada pasien dapat teratasi.

Dasar berpikir konsep Asuhan Gizi pasien di Puskesmas adalah


memahamikonsep diagnosa gizi yang berkaitan dengan masalah gizi pasien dan
status gizi pasien . Masalah tersebut berkaitan erat dengan gangguan proses
pencernaan, metabolisme dan ekskresi yang berkaitan dengan berbagai penyakit.
Masalah gizi bisa muncul saat sebelum pasien berkunjung ke Puskesmas, tetapi
dapat pula timbul pada saat selama menjalani perawatan di Puskesmas (terutama
Puskesmas perawatan). Masalah kekurangan zat gizi bisa berupa ; mulai keadaan
deplesi sampai terjadi keadaan yang secara klinis lebih nyata sebagai suatu wujud
defisiensi. Berbagai masalah kekurangan atau kelebihan zat gizi, sampai sekarang
masih dikenal sebagai bukan masalah gizi, karena ilmu gizi klinik pada
hakekatnya tersebar di berbagai bidang keahlian klinik. Misalnya kekurangan air
dikenal sebagai gangguan keseimbangan air dan elektrolit. Kekurangan zat besi
lebih dikenal sebagai masalah hematologi dari pada dikenal sebagai masalah gizi.
Petugas gizi di Puskesmas dalam menentukan masalah gizi perlu pemahaman
tenting bagaimana masalah gizi itu terjadi. Konsep pemahaman proses terjadinya
gangguan gizi pada pasien atau klien ini menjadi titik kritis dalam menentukan
diagnosa gizi secara profesional, sehingga tim asuhan layanan kesehatan (baik
dokter, perawat atau pun bidan) bisa memahami dalam komunikasi tim.

Program Gizi Masyarakat Page 85


Topik 2
Tugas Fungsi Tenaga Kesehatan Asuhan Gizi Puskesmas
Dan Alur Pelayanan Gizi Terpadu

I. Tugas Fungsi Dokter, bidan/Perawat dan Nutrisionis


Proses pelayanan gizi harus dilakukan dengan pendekatan tim yang
terdiriatas dokter, perawat/bidan, dan Nutrisionis/dietisien (Tim Asuhan Gizi)
dengan rincian tugas pokok dan fungsi sebagai berikut :
1. Dokter :
 Melakukan anamnesis dan pemeriksaan fisik, serta menegakkan
diagnosis medis
 Menentukan pilihan tindakan, pemeriksaan laborotarium, dan
perawatan
 Menentukan terapi obat dan preskripsi diet awal berkolaborasi
dengan petugas gizi (Ahli Gizi)
 Melakukan pemantauan dan evaluasi tindakan
 Melakukan konseling penyakit
 Melakukan rujukan

2. Perawat/Bidan :
 Bertanggung jawab pada asuhan keperawatan bagi pasien
 Melaksanakan tindakan dan perawatan (pengukuran berat badan
dan tinggi badan, infus, Naso Gastric Tube /NGT) sesuai instruksi
dokter
 Memotivasi anak dan keluarga agar anak mau makan
 Melakukan pemantauan dan evaluasi pemberian makan kepada
penderita

3. Nutrisionis/ Dietisien
 Bertanggung jawab memberikan asuhan gizi

Program Gizi Masyarakat Page 86


 Melakukan pengkajian gizi dengan anamnesis gizi.
 Menentukan diagnosa gizi melalui kolaborasi dengan dokter
 Menerjemahkan preskripsi diet ke dalam jenis dan jumlah makanan
 Melakukan intervensi gizi : penyuluhan dan konseling gizi
(sewaktu dirawat ataupun sewaktu akan pulang) dan bertanggung
jawab terhadap terapi diet dan penyelenggaraan makan.
 Monitoring dan evaluasi gizi : pemantauan dan evaluasi status gizi
dengan melakukan pengukuran antropometri dan asupan gizi.

II. Alur Pelayanan Gizi Terpadu

Program Gizi Masyarakat Page 87


BAB IX
KONSEP DIAGNOSA GIZI (KONSEP DASAR MASALAH
GIZI)

Pendahuluan

American Dietetic Association (ADA) sejak tahun 2003 telah


mengembangkan Standarized Nutrition Care Process (NCP) atau Proses Asuhan
Gizi Terstandar (PAGT). Proses ini merupakan suatu proses terstandar dengan
menggunakan bahasa terminology baku. Tujuan PAGT ini agar tenaga gizi dapat
memberikan pelayanan asuhan gizi dengan kualitas tinggi, aman dan efektif serta
hasil yang dicapai dapat diprediksi lebih terarah. Penliaian NCP sebagai berikut :
1. Melakukan asesmen gizi 2. Melalukan penetapan diagnosis gizi 3. Melakukan
pemberian intervensi gizi 4. Melakukan monitoring dan evaluasi gizi

Diagnosis gizi berbeda dengan diagnosa medis baik dari sifatnya maupun
cara penulisannya. Diagnosis gizi dapat berubah sesuai dengan respon pasien,
khususnya terhadap intervensi gizi yang dilakukan. Pengelompokan diagnosis
gizi: domain asupan, domain klinis, domain perilaku lingkungan

Program Gizi Masyarakat Page 88


Topik 1
Konsep Diagnosa Gizi

I. Pendahuluan

Ahli gizi atau petugas gizi Puskesmas adalah tenaga profesional yang
memberikan layanan fungsional teknis mengenai layanan gizi melalui
asuhan gizi. Pada Prinsipnya petugas gizi di Puskesmas sama dengan tugas
fungsional seorang dokter, dimana seorang dokter di Puskesmas memberi
layanan atau asuhan medis, sedangkan ahli gizi Puskesmas memberikan
asuhan gizi Puskesmas meliputi aspek; asuhan gizi klinik, asuhan gizi
komunitas (gizi masyarakat) dan penyelenggaraan makanan sebagai
substansi terapi pada klien/pasien. Begitu pula perawat ataupun bidan
bertugas memberikan asuhan keperawatan ataupun asuhan kebidanan.
Dokter dalam melakukan tugas pokok fungsinya menentukan diagnosa
medis, sedangkan perawat menentukan dignosa keperawatan, bidan
menentukan asuhan kebidanan sedangkan petugas gizi Puskesmas
menentukan diagnosa gizi. Semua aspek layanan ini khususnya asuhan gizi
diperlukan peran masing-masing dalam konteks kolaborasi untuk
memberikan layanan terbaik pada klien atau pasien sehingga tercipta asuhan
yang berkesinambungan atau komprehensif dalam memberikan layanan.
Sampai saat ini kompetensi ahli gizi dalam pendekatan team work
suatu layanan belum berperan optimal, dan cenderung tumpang tindih,
sehingga diperlukan pemahaman konsep kolaborasi berdasarkan kompetensi
masing-masing, sehingga ada kemandirian profesionalisme layanan yang
saling mendukung memberikan layanan terkoordinasi pada pasien sebagai
sasaran layanan.Dalam upaya kuratif dan rehabilitatif yang paripurna untuk
asuhan pasien/klien di Puskesmas diperlukan 3 jenis layanan yaitu;
a. Pelayanan/asuhan medis (medical care)

Program Gizi Masyarakat Page 89


b. Pelayanan/asuhan keperawatan (nursing care)
c. Pelayanan/asuhan gizi (nutrition care)
Ketiga jenis pelayanan tersebut mempunyai peranan masing-masing,
akan tetapi saling terkait dan berkesinambungan, karenanya perlu
sinkronisasi secara serasi dan terpadu. Agar kegiatan asuhan gizi di
Puskesmas berjalan lebih optimal, perlu didukung sistem administrasi yang
mapan dan pembagian tugas yang jelas. Asuhan gizi di Puskesmas dalam
kaitannya dengan fungsi kuratif dan rehabilitatif, bertujuan agar setiap
pasien dapat dipenuhi kebutuhan zat gizinya secara optimal.
Pada dasarnya asuhan gizi di Puskesmas sangat penting dipahami oleh
semua tim bahwa gizi berperan penting dalam upaya pelayanan kesehatan
baik upaya preventif, promotif, kuratif maupun rehabilitatif. Sampai saat ini
asuhan gizi sebagai tugas pokok dan fungsi profesionalisme ahli gizi di
Indonesia masih belum tersosialisasi sampai tingkat Puskesmas dalam
menentukan bahasa diagnosa gizi. Dokter dalam memberikan asuhan medis
sudah menggunakan sistem kesamaan bahasa di dalam menentukan
diagnosa medisnya misalnya; Systematized Nomenclature of Medicine
(SNOMED), Unified Medical Language System (UMLS), International
Classification of Disease (ICD-9-CM), Common Procedural Terminology
(CPT) dan sebagainya. Perawat dalam memberikan asuhan keperawatan
sudah menggunakan standar bahasa diagnosa keperawatan yang jelas,
misalnya ; North American Nursing Diagnosis Association (NANDA),
International Classification of Nursing Practice (ICNP), Nursing
Interventions Classification (NIC), Patient Care Data Set (PCDS), dan
sebagainya. Maka untuk membangun kerja profesionalisme ahli gizi dalam
memberikan asuhan gizi di Puskesmas diperlukan pula acuan kesamaan
bahasa yang mungkin bisa diadopsi dari konsep upaya standar bahasa
diagnosa gizi yang digunakan oleh organisasi profesi gizi Amerika Serikat
yakni ; American Dietetic Association (ADA) sehingga tidak terjadi
tumpang tindih bahasa diagnosa antara dokter dan ahli gizi, karena dokter
bukan ahli gizi dan ahli gizi bukan dokter. Konsep penyamaan bahasa
diagnosa gizi terdapat dalam kerangka asuhan gizi yang dipandang sebagai

Program Gizi Masyarakat Page 90


suatu proses layanan yang dinamis, maka pemahaman konsep menentukan
dan menyamakan bahasa diagnosa gizi terdapat kerangka proses asuhan
giziyang tertuang dalam kerangka Nutrition Care Process (NCP). Maka
bukan hal berlebihan jika konsep ini perlu diperkenalkans secara luas
sebagai sebuah pola dasar memberikan asuhan gizi di Puskesmas meskipun
pada implementasinya boleh diaplikasikan bertahap sesuai kemampuan
tenagaan gizi di Puskesmas.
Dasar berpikir konsep Asuhan Gizi pasien di Puskesmas adalah
memahami konsep diagnosa gizi yang berkaitan dengan masalah gizi pasien
dan status gizi pasien . Masalah tersebut berkaitan erat dengan gangguan
proses pencernaan,metabolisme dan ekskresi yang berkaitan dengan
berbagai penyakit. Masalah gizi bisa muncul saat sebelum pasien
berkunjung ke Puskesmas, tetapi dapat pula timbul pada saat selama
menjalani perawatan di Puskesmas (terutama Puskesmas perawatan).
Masalah kekurangan zat gizi bisa berupa ; mulai keadaan deplesi sampai
terjadi keadaan yang secara klinis lebih nyata sebagai suatu wujud
defisiensi. Berbagai masalah kekurangan atau kelebihan zat gizi, sampai
sekarang masih dikenal sebagai bukan masalah gizi, karena ilmu gizi klinik
pada hakekatnya tersebar di berbagai bidang keahlian klinik. Misalnya
kekurangan air dikenal sebagai gangguan keseimbangan air dan elektrolit.
Kekurangan zat besi lebih dikenal sebagai masalah hematologi dari pada
dikenal sebagai masalah gizi.
Petugas gizi di Puskesmas dalam menentukan masalah gizi perlu
pemahaman tentang bagaimana masalah gizi itu terjadi. Konsep pemahaman
proses terjadinya gangguan gizi pada pasien atau klien ini menjadi titik
kritis dalam menentukan diagnosa gizi secara profesional, sehingga tim
asuhan layanan kesehatan (baik dokter, perawat atau pun bidan) bisa
memahami dalam komunikasi tim.

I. Konsep Dasar Masalah Gizi

Status gizi adalah derajat ekpresi terhadap pemenuhan kebutuhan


fisiologi. Gangguan gizi akan terjadi jika pemenuhan fisiologis ini tidak

Program Gizi Masyarakat Page 91


terpenuhi atau terpenuhi berlsebihan dalam kurun waktu tertentu, sehingga
bermanifestasi dalam bentuk gangguan gizi, baik masalah kelebihan gizi
maupun kekurangan gizi. Konsep dasar status gizi yang optimal merupakan
variabel sebagai ekspresi dari keseimbangan antara intake zat gizi dan
kebutuhan untuk memperoleh derajat keseimbangan fisiologi yang
optimal. Berikut merupakan mekanisme keseimbangan gizi serta faktor-
faktor penting yang mempengaruhi.

Tehnik yang tepat dalam asesmen gizi dapat mendeteksi


perkembangan kekurangan gizi tahap awal, sehingga pemberian terapi
makanan sedini mungkin dapat memperbaiki defisiensi gizi melalui
dukungan dan konseling gizi sehingga perkembangan defisiensi gizi tidak
berlanjut menjadi lebih berat. Tehnik yang lain termasuk uji kondisi fisik,
deteksi pertumbuhan dan perkembangan , fungsi berbagai organ dan sistem
organ, perilaku, kadar zat gizi dalam urin , darah atau jaringan serta kualitas
dan kuantitas konsumsi zat gizi.
Masalah gizi ini menjadi dasar pemikiran dalam membuat deskripsi
kalimat diagnosa gizi, baik pada individu maupun pada aspek komunitas.
Masalah gizi harus dipandang sebagai sebuah proses yang sedang terjadi di
hadapan ahli gizi di Puskesmas. Pemahaman pada proses atau tahap mana

Program Gizi Masyarakat Page 92


masalah gizi terjadi ini menjadi peluang Ahli Gizi atau petugas gizi
Puskesmas dalam mengembangkan atau menentukan diagnosa gizi yang
tepat sehingga mampu menetapkan intervensi yang lebih tepat. Oleh karena
itu masalah gizi baik berupa kekurangan atau kelebihan gizi yang muncul
pada individu ataupun komunitas perlu dipahami terlebih dahulu. Model
proses kekurangan atau kelebihan gizi itu memiliki alur proses yang mirip,
meskipun tidak mesti sama prosesnya, sehingga dalam hal ini perlu kita
pahami model atau tahapan-tahapan/proses kejadian defisiensi gizi atau
kelebihan gizi sebagai sebuah proses yang sedang berkembang. Di bawah
ini merupakan skema perkembangan alur gangguan gizi yang terjadi baik
sifatnya individual maupun pada komunitas.
Sebagai acuan pemahaman yang sama di bawah ini merupakan kata-
kata kunci yang perlu dipahami secara seksama oleh petugas gizi Puskesmas
:
1. Status gizi : ekspresi derajat kebutuhan fisiologis terhadap zat
gizi yang didapatkan/dikonsumsi.
2. Malnutrisi : Gizi salah meliputi 2 kelompok kelainan gizi :
 Undernutrition : kekurangan gizi
 Overnutrition : kelebihan gizi
 Overnutrition/kelebihan gizi : Keadaan patologi yang
disebabkan kelebihan salah satu atau lebih zat gizi
3. Eunutritional state : tingkat keadaan gizi yang optimal /optimum
4. Undernutrion/Defisiensi gizi : keadaan patologi yang disebabkan
konsumsi zat gizi yang tidak cukup dalam kurun waktu tertentu.

Program Gizi Masyarakat Page 93


Diagnosa gizi mengacu pada pengukuran status gizi yang terjadi,
baik status gizi aspek konsumsi zat gizi atau intake, status gizi antropometri,
status gizi klinik, status gizi biokimia atau pun status gizi yang berhubungan
dengan aspek social, ekonomi, perilaku dsb. Status gizi dari berbagai
parameter ini adalah aspek ekspresi dari aspek konsumsi, sebagai sebuah
proses yang sedang berlangsung, memiliki dasar latar belakang atau
kausa/penyebab meliputi banyak aspek seperti ; perilaku (pengetahuan,
sikap dan kemampuan psikomotorik), kebiasaan atau pola budaya,
lingkungan social, emosional atau psikososial, dan yang tak kalah
pentingnya adalah kondisi patologis. Aspek lain yang perlu dipahami dalam
kaitan diagnosa gizi adalah semua tingkat status gizi yang muncul sebagai
sebuah problem menjadi tanda proses gangguan gizi yang sedang terjadi

Program Gizi Masyarakat Page 94


baik antropomtris, biokimia, kondisi fisik/klinis, data riwayat gizi,
riwayat penyakit. Maka Petugas gizi Puskesmas sebaiknya mulai
mendiskripsikan sebuah problem/masalah gizi yang sedang terjadi
distelusuri penyebabnya dan ditunjukkan dengan bukti atau tanda dari aspek
status gizi atau informasi medis yang terkait dengan masalah gizi yang
terjadi.

II. Diagnosa Gizi

Diagnosa Gizi adalah mengidentifikasi dan memberikan label pada


problem gizi yang spesifik, yang merupakan tanggung jawab profesi gizi
untuk menanganinya secara mandiri. Dalam melaksanakan Asuhan Gizi
Klinik , Petugas Gizi Puskesmas dituntut bisa menegakkan diagnosa gizi
secara mandiri tanpa meninggalkan komunikasi dengan profesi lain di
Puskesmas dalam memberikan layanan. Dalam asuhan gizi dikenal dua
konsep penting yaitu ; Asuhan terstandar (Standardized care) dan Proses
terstandar (Standardized Process). Asuhan Gizi terstandar memberikan
klien/pasien di Puskesmas menerima asuhan gizi yang sama, sedangkan
proses terstandar dalam asuhan gizi memberikan klien/pasien struktur dan
kerangka yang konsisten yang digunakan dalam memberikan asuhan gizi.
Dalam kontek asuhan gizi lebih mengarah pada suatu proses Asuhan , oleh
karena itu maka asuhan gizi didasarkan pada penetapan diagnosa gizi
sebagai sebuah proses yang dinamis/ tidak statik. Maka asuhan gizi itu
adalah lebih tepat merupakan istilah PROSES ASUHAN GIZI (Nutrition
Care Process ).
Diagnosa gizi didasarkan pada langkah-langkah manajemen asuhan
gizi dalam memberikan diagnosa gizi pada problem /masalah gizi individual
ataupun kelompok masyarakat. Jadi Proses Asuhan gizi itu berorientasi pada
problem gizi yang aktual. Problem gizi ini yang kemudian ditetapkan dalam
determinasi bahasa diagnosa yang harus diupayakan sama bagi Ahli gizi
manapun sebagai dasar komunikasi profesi dan berlaku menyeluruh. Jadi
Diagnosa gizi ini menjadi bahasa standar sesama ahli gizi di Puskesmas.

Program Gizi Masyarakat Page 95


Oleh karena itu maka petugas gizi Puskesmas sebagai bagian Ahli Gizi
Indonesia memiliki standar bahasa yang sama, tidak lagi menggunakan
diagnosa medis sebagai bahasa diagnosa gizi. Penggunaan standar bahasa
yang sama ini memiliki manfaat : meningkatkan komunikasi diantara
sesama profesi Ahli Gizi, meningkatkan komunikasi dengan tim kesehatan
yang lain dan dapat menyiapkan kerangka pendidikan gizi. Jika diagnosa
gizi tidak mampu diltegakkan oleh petugas gizi puskemas akan
menimbulkan kesalahan dalam intervensi gizi, atau dengan kata lain
pasien/klien hanya mendapatkan asuhan terstandar yang sama meskipun
problemnya berbeda.
Proses Asuhan Gizi adalah : suatu metoda problem solving yang
sistematis, menggunakan cara berfikir kritis dalam membuat keputusan
menangani berbagai masalah yang berkaitan dengan gizi dan memberikan
asuhan gizi yang aman, efektif dan berkualitas tinggi. Dalam upaya
intervensi gizi dalam konsep asuhan gizi dipandang sebagai sebuah proses
menetapkan diagnosa gizi berdasarkan data-data yang menjadi problem dari
hasil pengumpulan data (assesment), kemudian dilakukan intervensi dan
monitoring evaluasi.
Ada empat langkah penting petugas gizi di Puskesmas dalam
memberikan proses asuhan gizi yaitu :
1. Mengumpulkan data gizi (Nutrition assessment)
2. Menetapkan diagnosa gizi (Nutrition Diagnosis)
3. Merencanakan dan menetapkan intervensi gizi (Nutrition
intervention)
4. Monitoring dan evaluasi intervensi gizi (Nutrition monitoring and
evaluation)
Dalam menetapkan diagnosa gizi petugas gizi puskemas adalah
menetapkan problem atau masalah gizi (Problem) yang muncul, sekaligus
menetapkan penyebab (Etiology) dan menunjukkan fakta berupa tanda dan
gejala (Sign & Symstomp). Agar lebih jelas perhatikan kerangka alur proses
langkah Asuhan gizi di bawah ini ;

Program Gizi Masyarakat Page 96


Penetapan standar bahasa diagnosis berpedoman pada International
Dietetics and Nutrition Terminology Reference Manual yang dipublikasi
oleh American Dietetic Association (ADA).

 Problem : Diagnosa gizi


 Etiology : Penyebab problem/masalah gizi
 Sign : Tanda klinis yang muncul
 Symstomps : Gejala yang dikatakan/dirasakan klien/pasien

Jadi susunan diagnosa gizi itu merupakan rangkaian kalimat yang


ditulis oleh petugas gizi dalam susunan pernyataan mengikuti kaidah P, E
dan S (PES) , maka petugas gizi memiliki kaidah “ Problem/masalah gizi
yang berhubungan dengan penyebab dan dibuktikan dengan tanda dan atau
gejala.Dalam menyusun kaidah diagnosa gizi petugas gizi Puskesmas
mengacu pada prinsip-prinsip taksonomi diagnosa gizi yang terdiri dari :

 Domain (domain Intake/asupan, domain Klinik dan domain


behavior/perilaku dan Lingkungan
 Kelas
 Sub kelas
 unsur ini sampai saat ini tersusun dalam 62 masalah gizi

Program Gizi Masyarakat Page 97


a. Domain Intake (Asupan) /(NI)
Masalah yang paling actual dikaitkan dengan intake energi,zat-zat
gizi, zat bioactive untuk diet oral atau dukungan gizi (Nutrition
Support). Domain Intake ini terdiri dari 5 kelas dan beberapa
subkelas. Lima kelas yang merupkan domain intake adalah sebagai
berikut :
a) Kelas Zat-Zat Gizi
Keseimbangan Energi NI-1
Asupan peroral/dukungan gizi NI-2
Intake Cairan NI-3
Substansi Bioaktif NI-4
Zat-zat gizi NI-5
b) Kelas zat-zat gizi memiliki 5 subkelas
Kelas Intake : Keseimbangan Energi (1) adalah
merupakan masalah aktual perubahan energi, problem atau
masalah yang berkaitan dengan kelas ini adalah ;
Metabolisme yang meningkat (hypermetabolisme)
(tidak digunakan lagi) NI-1.1
Peningkatan kebutuhan Energi ekpenditur NI-1.2
Penurunan metabolisme (hypometabolisme)
(tidak digunakan lagi) NI-1.3
Kekurangan Asupan Energi NI-1.4
Kelebihan Asupan Energi NI-1.5
c) Kelas Intake : Intake makanan peroral/dukungan gizi (2)
Masalah aktual asupan makanan/minuman
peroral/dukungan gizi , masalah yang berkaitan dengan
diagnosa ini adalah :
Kekurangan asupan makanan /minuman peroral NI-2.1
Kelebihan asupan makanan/minuman peroral NI-2.2
Kekurangan asupan per enteral/parenteral NI-2.3
Kelebihan asupan per enteral/parenteral NI-2.4
Ketidaksesuaian pemberian gizi per enteral NI-2.5

Program Gizi Masyarakat Page 98


Kekurang optimalan komposisi makanan enternal atau
penyediaannya NI-2.5
Ketidaksesuaian pemberian gizi parental NI-2.6
Kelebihan asupan gizi parental NI-2.7
Kekurang optimalan komposisi makanan parenteral atau
penyediaannya NI-2.8
Keterbatasan penerimaan makanan NI-2.9
d) Kelas Intake : Intake Cairan (3)
Masalah aktual asupan cairan, masalah yang
berkaitan dengan diagnosa ini adalah :
Kekurangan asupan cairan NI-3.1
Kelebihan asupan cairan NI-3.2
e) Kelas Intake : zat bioaktif (4)
Masalah aktual asupan zat bioaktif, termasuk
komponen tunggal/multiple pangan fungsional, kandungan
zat bioaktif, makanan tambahan, alkohol dan sebagainya.
Masalah yang berkaitan dengan diagnosa ini adalah :
Kekurangan asupan zat bioaktif NI-4.1
Kelebihan asupan zat biokatif NI-4.2
Kelebihan konsumsi alkohol NI-4.3
f) Kelas Intake zat gizi (5)
Masalah aktual asupan zat gizi individu ataupun
kelompok masyarakat dibandingkan dengan KGA atau
kebutuhan, masalah yang berkaitan dengan diagnosa ini
adalah :
Peningkatan kebutuhan zat gizi tertentu NI-5.1
Malgizi (gizi salah) protein dan energi
yang nyata (KEP nyata) NI-5.2
Kekurangan asupan protein-energi NI-5.3
Penurunan kebutuhan zat gizi khusus (disebutkan) NI-5.4
Ketidakseimbangan zat gizi NI-5.5

Program Gizi Masyarakat Page 99


g) Sub Kelas Asupan
Lemak dan Kolesterol (5.6)
Protein (5.7)
Asupan karbohidrat dan serat (5.8)
Asupan vitamin (5.9)
Asupan Mineral (5.10)
Intake multivitamin (5.11)
h) Domain Sub Kelas intake (asupan) : lemak dan Kolesterol
(5.6)
Masalah aktual yang berkaitan konsumsi zat gizi lemak :
masalah yang berkaitan dengan diagnosa ini adalah :
Kekurangan asupan lemak NI-5.6.1
Kelebihan asupan lemak NI-5.6.2
Ketidak seimbangan komposisi lemak
dalam makanan NI-5.6.3
i) Domain Sub Kelas Intake (asupan) : Protein (5.7)
Masalah aktual yang berkaitan konsumsi zat gizi protein :
masalah yang berkaitan dengan diagnosa ini adalah :
Kekurangan asupan protein NI-5.7.1
Kelebihan asupan protein NI-5.7.2
Ketidak seimbangan komposisi asam amino
dalam makanan NI-5.7.3
(dijelaskan)
j) Domain Intake Sub Kelas : Karbohidrat dan Serat (5.8)
Masalah aktual yang berkaitan konsumsi zat gizi karbohidrat
dan serat, masalah yang berkaitan dengan diagnosa ini adalah
:
Kekurangan asupan karbohidrat NI-5.8.1
Kelebihan asupan karbohidrat NI-5.8.2
Ketidakseimbangan asupan jenis karbohidrat NI-5.8.3
Ketidakkonsistenan asupan karbohidrat NI-5.8.4
Kekurangan asupan serat NI-5.8.5

Program Gizi Masyarakat Page 100


Kelebihan asupan serat NI-5.8.6
k) Domain intake Sub Kelas : Intake vitamin (5.9)
Masalah aktual yang berkaitan konsumsi zat gizi vitamin
tertentu , masalah yang berkaitan dengan diagnosa ini adalah
:
Kekurangan asupan vitamin tertentu(dijelaskan) NI-5.9.1
Kelebihan asupan vitamin tertentu NI-5.9.2
(vitamin tertentu itu meliputi masalah spesifik vitamin larut
air dan larut lemak).
Domain Intake Sub Kelas : Intake Mineral (5.10)
Masalah aktual yang berkaitan konsumsi zat gizi mineral
tertentu , masalah yang berkaitan dengan diagnosa ini adalah
:
Kekurangan asupan mineral tertentu NI-5.10.1
Kelebihan asupan mineral tertentu NI-5.10.2
(mineral tertentu itu meliputi masalah spesifik mineral
makro, mikro termasuk trace element)
Domain Intake sub kelas : Intake Multivitamin (5.11)
Prediksi Ketidakcukupan asupan zat gizi spesifik NI-5.11.1
Predikdsi Kelebihan asupan zat gizi spesifik NI-5.11.2

b. Domai Klinik (NC)


Domain ini berkaitan dengan masalah gizi dari aspek status gizi
yang teridentifikasi dikaitkan dengan kondisi kesehatan fisik/klinik,
Antropometri, biokimia dan perubahan fungsi saluran pencernaan.
Domain klinik terdiri dari 3 kelas yaitu ;
1. Domain klinik kelas fungsional (NC-1)
2. Domain klinik kelas biokimia (NC-2)
3. Domain Klinik kelas berat badan (NC-3)

Program Gizi Masyarakat Page 101


a) Domain Klinik Kelas Fungsional (1)
Masalah yang berkaitan dengan perubahan fisik /fungsi
mekanis yang berhubungan dengan resiko timbulnya
masalah gizi, misalnya ; semua gangguan yang berhubungan
dengan proses mengunyah, menelan, pemberian ASI,
gangguan fungsi saluran cerna. Masalah yang berkaitan
dengan diagnosa ini adalah :
Kesulitan menelan NC-1.1
Kesulitan mengunyah/menggigit NC-1.2
Kesulitan dalam pemberian ASI NC-1.3
Perubahan fungsi Gastro intestinal (GI) NC-1.4
b) Domain Klinik Kelas Biokimia (2)
Masalah gizi yang berkaitan dengan perubahan
kapasitas metabolisme zat gizi sebagai hasil dari pengobatan,
gangguan metabolisme, stress metabolik (pembedahan) yang
secara objektif ditunjukkan dengan perubahan nilai biokimia
(nilai laboratorium), masalah yang berkaitan dengan
diagnosa ini adalah :
Gangguan penggunaan zat gizi
(perubahan kemampuan absorbsi) NC-2.1
Perubahan nilai laboratorium terkait
zat gizi tertentu (disebutkan) NC-2.2
Interaksi Obat dan makanan NC-2.3
Prediksi Interaksi Obat dan Makanan NC-2.4
c) Domain Klinik Kelas Berat Badan (3)
Masalah gizi yang berkaitan dengan domain ini
adalah; penurunan berat badan yang berlangsung secara
kronik , hal ini dapat dilakukan dengan membandingkan
berat badan biasanya (sebelum terjadi
gangguan)dibandingkan dengan berat badan yang seharusnya
(idaman/diinginkan) Usual body weight/Desirable body

Program Gizi Masyarakat Page 102


weight atau UBW / DBW. Masalah yang berkaitan dengan
diagnosa ini adalah:
Berat badan kurang NC-3.1
Penurunan berat badan yang tidak direncanakan(kurus/sangat
kurus) NC-3.2
Berat badan lebih (obesitas) NC-3.3
Peningkatan berat badan yang tidak direncanakan NC-3.4
Pertumbuhan rata-rata yang tidak optimal NC-3.5
Pertumbuhan rata-rata yang berlebih NC-3.6

c. Domain Behavioral/Environmental (NB)


Domain ini berkaitan dengan masalah gizi yang timbul/tampak
berhubungan dengan aspek pengetahuan (kognitif), afektif (sikap),
ketrampilan (psikomotorik), kepercayaan, aktivitas fisik, suplay
pangan atau akses pangan, keamanan pangan dan lain-lain. Domain
ini memiliki 3 kelas yaitu:
Pengetahuan dan keyakinan NB-1
Aktifitas fisik dan fungsi NB-2
Kemanan dan akses pangan NB-3
a) Domain Behavior /Enviromental Kelas Pengetahuan dan
Kepercayaan (1)
Masalah gizi yang berkaitan dengan domain ini adalah ;
pengetahuan dan kepercayaan terbaru, terlaporkan dan
terdokumentasi , masalah yang berkaitan dengan diagnosa ini
adalah :
Pengetahuan yang kurang dikaitkan
dengan pangan dan gizi NB-1.1
Kepercayan dan sikap yang salah
tentang pangan dan gizi NB-1.2
Tidak siap untuk menerima diet
(perubahan life style makanan) NB-1.3
Kurang kemampuan memonitor diri sendiri NB-1.4

Program Gizi Masyarakat Page 103


Kesalahan pola makan NB-1.5
Keterbatasan pemahaman kebutuhan zat gizi NB-1-6
Kesalahan dalam pemilihan bahan makanan NB-1.7

b) Domain Behavioral/Enviromintal Kelas Aktivitas Fisik dan


Fungsi (2)
Masalah gizi yang berkaitan dengan domain ini adalah;
aktivitas fisik aktual, perawatan diri, kualitas hidup yang
dilaporkan, terobservasi/terekam dari anamnesa, masalah
yang berkaitan dengan diagnosa ini adalah :
Tidak beraktifitas fisik (kurang aktivitas) NB-2.1
Kelebihan aktifitas fisik/olah raga NB-2.2
Ketidakmampuan merawat diri NB-2.3
Ketidakmampuan menyiapkan makanan sendiri NB-2.4
Kualitas gizi yang buruk dalam kehidupan NB-2.5
Kesulitan makan sendiri NB-2.6
c) Domain Behavior/Enviromental Kelas Akses dan Keamanan
Pangan (3)
Masalah gizi yang berkaitan dengan domain ini
adalah; masalah teraktual terhadap keamanan dan akses
pangan, masalah yang berkaitan dengan diagnosa ini adalah :
Konsumsi makanan yang tidak aman NB-3.1
Keterbatasan terhadap akses pangan NB-3.2
Ahli gizi di Puskesmas dalam menentukan diagnosa gizi
dimulai dengan melakukan identifikasi dan penomoran
(identification and labeling) dari data yang tidak normal
(daftar masalah), kemudian dilakukan pengelompokan
berdasarkan kelainan tertentu (clustering) serta sintesis data
untuk menuju diagnosis gizi tertentu yang disebut Domain.
Problem dalam diagnosa gizi dapat dikelompokkan
dalam 3 kelompok domain di atas yaitu domain
intake/asupan gizi, klinik dan perilaku. Masing-masing

Program Gizi Masyarakat Page 104


domain tersebut dibagi menjadi beberapa kelas bisa terdiri
dari beberapa sub kelas.

Diagnosa gizi diatas terdiri dari tiga komponen:


1. Masalah / Problem (P)
Adalah semua masalah gizi yang nyata sedang terjadi
pada klien/pasien :
 Perubahan dari normal menjadi tidak normal
(alteration)
 Penurunan dari kebutuhan normal (decrease)
 Peningkatan dari kebutuhan normal (increase)
 Resiko munculnya masalah/gangguan gizi
tertentu.
2. Etiology /Penyebab (E)
Penyebab adalah semua hal/faktor yang dapat
menyebabkan munculnya masalah (problem gizi)
pasien/klien. Komponen penyebab ini bisa merupakan
komponen gizi yang dikumpulkan ahli gizi dalam
anamnesa gizi /monitoring atau merupakan komponen
medis yang dibuat dokter.
3. Gejala/Tanda (sign/sympstom) (S)
Gejala atau tanda adalah semua temuan berupa gejala dan
atau tanda yang didapatkan dari klien/pasien yang terkait
dengan munculnya problem gizi. Komponen gejala atau
tanda ini bisa merupakan komponen gizi yang
dikumpulkan ahli gizi dalam anamnesa gizi /monitoring
atau merupakan komponen medis yang dibuat
dokter.Skema berikut ini merupakan ilustrasi yang
memudahkan ahli gizi Puskesmas menegakkan diagnosa
gizi pada klien/pasien berdasarkan domain.

Program Gizi Masyarakat Page 105


Program Gizi Masyarakat Page 106
BAB X
LANGKAH-LANGKAH ASUHAN GIZI KLINIK :
PATOFISIOLOGI PENYAKIT KLIEN, PENGKAJIAN DATA
(DIAGNOSA GIZI), INTERVENSI GIZI, MONITORING DAN
EVALUASI GIZI, DOKUMENTASI ASUHAN GIZI
PUSKESMAS

Pendahuluan

Menurut American Dietetic Association (2006), PAGT adalah suatu


metoda pemcahan masalah yang sistematis, dimana Dietisien profesional
menggunakan cara berfikir kritis untuk memecahkan masalah dan mengambil
keputusan untuk menangani masalah yang berkaitan dengan gizi, sehingga dapat
memberikan asuhan gizi yang efektif dan berkualitas tinggi. Proses Asuhan Gizi
Terstandar merupakan siklus yang terdiri dari langkah-langkah yang saling
berkaitan yaitu Pengkajian Gizi (Nutrition Assesment), Diagnosis Gizi ( Nutrition
Diagnosis), Intervensi Gizi ( Nutrition Intervention),Evaluasi Gizi (Monitoring
dan Evaluasi).

Proses ini hanya alkan dilakukan jika ada klien/pasien yang teridentifikasi
masalah gizi/malnutrisi. identifikasi gizi sebelumnya dilakukan oleh
perawat,dokter,ahli gizi, pada saat pasien masuk rumah sakit/puskesmas, adapun
identifikasi gizi dilakukan dengan menggunakan Skrining Gizi/Penapisan Gizi.
Subjective Global Assesment (SGA), Malnutrition Universal Skrining Tool
(MUST) adalah contoh metode skrining gizi yang digunakan.

Program Gizi Masyarakat Page 107


Topik 1
Patofisiologi Penyakit Pasien

I. Pemahaman Patofisiologi Penyakit Pasien/Klien

Bahwa petugas gizi Puskesmas dalam melakukan proses asuhan gizi perlu
memahami tentang konsep-konsep dasar terjadinya suatu penyakit terutama aspek
patofisiologinya. Dasar pemikiran kritisnya adalah ; bahwa problem gizi saling
terkait dengan penyakit, ada hubungan timbal balik langsung antara problem gizi
dengan penyakit. Pemahaman ini menjadi dasar bahwa pada prinsipnya setiap
penyakit memiliki aspek patofisiologi yang penting memberikan kontribusi
terhadap timbulnya gangguan gizi pasien/klien. Maka dalam memberikan asuhan
gizi pada pasien/klien seorang petugas gizi Puskesmas harus memahami konsep
patofisiologi, etiologi, ciri-ciri perubahan jaringan yang disebabkan penyakit dari
suatu penyakit tertentu. Hal pokok yang tidak boleh dilupakan petugas gizi
Puskesmas dalam pemahaman konsep patofisiologi adalah perlu mulai belajar
memahami dari konsep patofisologi yang mencakup berbagai gangguan
metabolisme gizi yang terjadi dari suatu penyakit. Dengan pemahaman ini maka
petugas gizi Puskesmas akan bisa memiliki dasar berpikir resiko gangguan gizi
yang akan muncul dari suatu penyakit. Pada aspek kolaborasi dengan tim asuhan
yang lain baik asuhan medis dan keperawatan ada pemahaman yang sama dalam
memahami problem kesehatan yang sedang terjadi pada pasien/klien. Kata
kuncinya; problem gizi saling berkaitan langsung dengan penyakit.

II. Pengkajian Data (Assesment)

Dalam melakukan proses pengkajian data, maka petugas gizi


Puskesmas/ahli gizi menggali data meliputi dua data penting yaitu ; data
subjektif dan objektif. Pengkajian data dimulai dengan mengumpulkan
data melalui riwayat gizi, pengukuran antropometri, data laboratorium,
kebiasaan/ perilaku makan, data pendidikan data sosial ekonomi dsb.
Langkah selanjutnya adalah mengorganisir atau mengkelompokkan

Program Gizi Masyarakat Page 108


berdasarkan jenis data yang saling terkait. Data yang tidak normal bisa
berupa resiko yang potensial menimbulkan masalah gizi. Sumber data data
berupa data primer maupun sekunder (data rekam medik). Assessment gizi
lebih detail atau dalam dibandingkan sekedar sreening, karena langkah ini
sudah meliputi kegiatan: membandingkan data dengan standar normal /
baku serta prediksi data sebagai sebuah resiko timbulnya problem gizi.
Jadi assesment gizi adalah pendekatan yang kompherehensif untuk
mendifinisikan status gizi menggunakan data medis, sosial, data gizi,
riwayat penyakit/pengobatan, data fisik/klinis, antropometri dan data
laboratorium. Berikut ini merupakan uraian singkat tentang
komponenkomponen data yang perlu diorganisir sehingga memudahkan
dalam pengkajian data bagi ahli gizi Puskesmas.

 Data Subjektif
a) Riwayat Gizi :
1. Riwayat gizi sekarang (RGS) Keluhan yang berhubungan dg
proses makan saat ini , data yang perlu dikaji misalnya; nafsu
makan, distensia, vomiting/ emesis, hasil recall, dsb.
2. Riwayat gizi dahulu (RGD) Meliputi data Food frekuensi,
Kebiasaan minum, pantangan, alergi, intoleransi, makanan yang
disukai dan makanan tidak disukai, dsb.
b) Riwayat penyakit
1. Riwayat Penyakit Sekarang (RPS) Keluhan subjektif sampai
saat pasien berkunjung atau masuk Puskesmas. Biasanya data ini
didapatkan dari data medical record; berhubungan dengan
informasi gejala-gejala yang dirasakan pasien sehubungan
dengan penyakitnya.
2. Riwayat Penyakit Dahulu (RPD). Data penyakit yang pernah
diderita pasien sebelumnya :data ini biasanya diambil dari dari
catatan Medical record. Kebiasaan minum jamu, suplemen gizi,
riwayat pengobatan, atau komplikasi penyakit yang pernah
diderita dsb.

Program Gizi Masyarakat Page 109


3. Riwayat Penyakit Keluarga (RPK) Data penyakit yang diderita
keluarga biasanya yang berhubungan dengan penyakit pasien
atau penyakit lain, biasanya data ini diambil dari catatan medical
pasien, atau ditanyakan langsung pada pasien/klien.
c) Data Sosial dan Ekonomi Data ini menggambarkan data pekerjaan
pasien/klien, jumlah pendapatan, jumlah tanggungan keluarga,
aspek pengetahuan dan sebagainya.

 Data Objektif
a) Data Antropometri
Data antropometri adalah data yang dikumpulkan dari
ukuran dimensi tubuh pasien/klien termasuk; umur, berat badan,
tinggi badan/panjang badan, jenis kelamin, IMT, LLA/LiLA,
indek status gizi, Berat Badan Ideal (BBI), lingkar kepala, Triceps
Skin Fold (TSF), lingkar otot lengan atas (LOLA), lingkar
pinggang/perut (waist circumference) dan sebagainya.
b) Data Fisik/klinis
Data fisik/klinis meliputi ; keadaan geligi pasien (lengkap
apa tidak, asli/palsu, kemampuan mengunyah), Keadaan Umum,
Kesadaran, Gejala klinis penyakit: Pucat, Acites, oedema, warna
feses, warna urin, bising usus, vital sign/tanda-tanda vital ( tensi,
temperatur, Nadi,R/R), ECG. Data fisik/klinis biasanya diturunkan
dari catatan medik atau diamati sendiri yang berhubungan dengan
aspek gizi.
c) Data Laboratorium
Data laboratorium biasanya didapatkan dari pengukuran
laboratorium sesuai penyakit, atau untuk keperluan diagnosa
penyakit pasien yang terdokumentasi di dalam cacatan medik
pasien. Sampai saat ini tidak/belum semua Puskesmas memiliki
peralatan laboratorium diagnostik yang lengkap, tetapi hampir
semua Puskesmas memiliki pemeriksaan laboratorium sederhana.
Petugas gizi bisa menyesuaikan data laboratorium sesuai

Program Gizi Masyarakat Page 110


kemampuan Puskesmas. Data-data laboratorium yang dijadikan
data objektif yang berkaitan dengan masalah gizi antara lain
adalah; Hb, Protein total, Albumin, transferin, hematokrit/PCV,
LED, MCV, MCHC, CHI, Ferritrin, urea.
d) Data Pemeriksaan Penunjang
Data pemeriksaan objektif lainnya yang bisa dikumpulkan
adalah; Rongent (RO), USG Abdomen, IVP, CT Scan, PA dan
sebagainya, termasuk rencana pemeriksaan seperti jenis radiologi
tertentu.
Data pemeriksaan klinis gangguan gizi (problem gizi) yang
berhubungan dengan pemeriksaan klinis yang bisa dijadikan acuan
petugas Puskesmas didasarkan pada tanda dan gejala yang ada pada
pasien . Metode penilaian klinis didasarkan pada perubahan yang terjadi
yang dihubungkan dengan ketidakcukupan zat gizi atau kelebihan gizi,
dilakukan dengan pengamatan pada jaringan epitel (supervicial epithel
tissue) seperti kulit, mata, rambut dan mukosa oral/mulut. Dibawah ini
beberapa gejala klinis defisiensi atau kelebihan gizi yang bisa dijadikan
acuan petugas Puskesmas melakukan pengkajian klinik .

Tabel 1. Indikator status gizi klinik defisiensi atau kelebihan gizi

Indikator yang Perlu Diamati Kemungkinan Kemungkinan


Defisiensi Kelebihan
Rambut : Protein Vitamin A
Pudar, kering, mudah patah Mudah dicabut Protein, Zn
(tanpa rasa sakit) Rambur Rontok Tanda Biotin Protein,
bendera (hilangnya pigmen rambut sekeliling Cu
kepala)
Kepala dan Leher : Vitamin K Vitamin A
Ubun-ubun cembung (pada bayi) Sakit kepala Yodium Vitamin A, D
Epistaksis (mimisan ) Pembesaran tiroid
Mata : Vitamin A

Program Gizi Masyarakat Page 111


Xerosis (kekeringan) pada konjungtiva dan Fe
kornea Konjungtiva pucat Sklera biru Fe
Vaskularisasi kornea Vitamin B2
Mulut : Vitamin B2 Flour
Keilosis atau stomatitis Angular (lesi pada Niasin, asam
sudut mulut) Glositis (lidah merah dan sakit ) folat, Vit.B12,
Gingivitis ( peradangan pada gusi ) Vit. lainnya
Hipogeusia, disgeusia ( rasa pengecapan Vitamin C Zn
berkurang, pengecapan buruk ) Karies dentis Flour Fe,
Bintik-bintik hitam pada gigi Atrofi papila Vitamin B
lidah
Kuku : Fe
Koilonikia ( kuku berbentuk sendok ) Rapuh, Protein
mudah pecah
Kulit : Vit. A, Zn, Vitamin A
Kering, bersisik Hiperkeratosis folikularis ( EFA Vit.A,
menyerupai bulu roma yg berdiri) Lesi EFA, Vit. B
eksematosa Petekia, ekimosis Sebore Zn Vit. C, K
nasolabialis (berminyak, bersisik pada daerah Niasin, Vit.
di antara hidung dan bibir atas ) Kulit lebih B2, Vit. B6
gelap dan mengelupas pada bagian yang Niasin Protein,
terkena matahari Penyembuhan luka yang Zn, Vit. C
lambat
Jantung : Vitamin B1 Na
Pembesaran, takikardia, kegagalan jantung Energi Se Mg,
Jantung kecil Kegagalan jantung mendadak, K, Se Ca, K
kematian Aritmia Hipertensi
Abdomen : Protein Vitamin A
Hepatomegali Asites Protein
Ekstremitas, Otot Rangka : Kehilangan massa Energi Protein, Vitamin A
otot ( terutama bagian temporal ) Edema Vitamin B1
Nyeri tekan pada betis Iga berbentuk manik- Vit . B1 atau

Program Gizi Masyarakat Page 112


manik, atau ”rachitic risary” (anak-anak) C, biotin, Se
Nyeri tekan pada tulang dan persendian Kaki Vitamin C, D
X, kaki O, tulang yang rapuh Vit. C, D, Ca,
P Vit. D, Ca,
P, Cu V
Neurologi (syaraf) : Parestesia ( sakit dan Vit. B1, B6, Vitamin A, D
perasaan geli atau sensasi yang berubah pada B12,Vit.C, B1,
anggota gerak ) Lemah Ataksia, penurunan B6,B12,Energi
perasaan getaran dan posisi Tremor Vit. B1,B12
Penurunan refleks tendon Konfabulasi, Mg,Vitamin
disorientasi Mengantuk, letargi Depresi B1 Vitamin B1
Vitamin B1
Vitamin B1,
Biotin

Tabel 2. Kriteria Defisiensi Yodium berdasarkan gejala klinis pembesaran


kelenjar Thyroid (gondok) Kriteria WHO

Indikator Pembesaran Kelenjar


Normal (0) Tidak ada pembesaran kelenjar
Tingkat IA Pembesaran Kelenjar tidak tampak walaupun leher pada posisi
tengadah maksimum Pembesaran Kelenjar teraba ketika dipalpasi
Tingkat IB Pembesaran Kelenjar gondok terlihat jika leher pada posisi
tengadah maksimum Pembesaran kelenjar teraba ketika dipalpasi
Tingkat II Pembesaran kelenjar gondok terlihat pada posisi kepala normal,
dari jarak 1 meter
Tingkat III Pembesaran kelenjar gondok tampak nyata dari jarak jauh (5-6
meter)

Program Gizi Masyarakat Page 113


Topik 2
Penetapan Problema Gizi (Diagnosa Gizi)

I. Penetapan Problema Gizi

Penentuan diagnosa gizi atau masalah gizi pada pasien /klien


didasarkan pada problem gizi yang bisa diperoleh dari assessment data
(pengkajian data) yang tidak normal, kemudian dijadikan kelompok
problem yang selanjutnya dijadikan diagnosa gizi dengan statement
Problem (P), etiologi/penyebab (E) dan tanda/gejala (sign/symptom) atau
(S). Deskripsi kalimat diagnosa berdasarkan pada statement terminologi
diagnosa gizi (lihat bab diagnosa Gizi) bukan mengacu pada penulisan
diagnosa penyakit/diseases dokter. Petugas gizi Puskesmas harus mulai
belajar menegakkan diagnosa gizi berdasarkan kelompok atau domain
(intake, klinik dan behavior/perilaku), sebelum melakukan proses asuhan
gizi klinik di Puskesmas.

Misalnya :
1. Domain Asupan :
Penderita diare : mengalami penurunan berat badan drastis, kulit
kering, turgor menurun, jumlah urin sedikit (< 30 ml/hari). Maka
diagnosa gizinya bukan dehidrasi tetapi ;
Kekurangan asupan cairan (P) disebabkan gangguan fisiologis
berupa peningkatan kehilangan cairan melalui diare (E) ditandai dengan;
penurunan berat badan drastis, kulit kering, turgor kulit menurun dan
jumlah urin < 30 ml/hari (S). (lihat NI-3.1).
Penderita Obesitas : memiliki BMI 32 kg/m2, penurunan berat
badan seminggu hanya 80 g, konsumsi energi rata-rata perhari lebih 45%
dari yang seharusnya diprogramkan, penderita belum memahami tentang
pelaksanaan diet rendah energi yang dijalankan, maka diagnosa gizinya :

Program Gizi Masyarakat Page 114


Kelebihan asupan energi (P) berkaitan dengan kurangnya
pengetahuan diet rendah energi yang dijalankan (E) ditandai ; penurunan
berat badan seminggu hanya 80 g serta kelebihan asupan energi 45% dari
yang seharusnya.

2. Domain klinik :
Penderita diabetes melitus mengalami mual, muntah dan perut
kembung, sedangkan kadar gula darahnya sering tidak terkendali sejak
lama (3 bulan terakhir), rata-rata kadar gula darah acaknya : 312 mg/dl,
rata-rata konsumsi energi dibandingkan kebutuhan hanya 30%, penderita
memiliki pemahaman jika konsumsi kurang gula darahnya akan turun.
Maka diagnosa gizi klinik bisa sebagai berikut :
Perubahan Fungsi gastrointestinal (P) berkaitan dengan
peningkatan kadar gula darah yang tidak terkendali serta pengetahuan
yang keliru tentang terapi dietnya (E) ditandai dengan; mual, muntah dan
perut kembung, rata-rata kadar gula darah acaknya 312 mg/dl dan asupan
energi hanya 30% kebutuhan (S).

3. Domain Perilaku/Lingkungan :
Seorang laki-laki menderita stroke dengan lumpuh pada tangan
kanan, selalu keluar air liur, setiap makan selalu mengalami kesulitan
karena mulutnya miring ke kiri, ia hanya mampu memasukkan makanan
1/3 porsi yang diberikan sehari. Maka diagnosa gizi behavior bisa
sebagai berikut :
Gangguan memasukkan makanan atau minuman ke dalam mulut
(P) berkaitan dengan kondisi patofisiologis (stroke) yaitu kelumpuhan
pada tangan kanan, (E) ditandai dengan selalu keluar air liur, mulut
miring ke kiri, dan asupan yang rendah ; 1/3 porsi (S), diagnosa stroke
dokter. (lihat NB-2.6)

Program Gizi Masyarakat Page 115


Topik 3
Intervensi Gizi

I. Intervensi Gizi

Perencana terapi diet didasarkan pada penetapan diagnosa gizi meliputi;


1. Penentuan kebutuhan gizi untuk terapi gizi berupa perkiraan atau
estimasi kebutuhan energi menggunakan metode perhitungan
langsung & tak langsung (Energi: Krause, Copper I/II, du Bois,
PERKENI, Selected Centre, Harris bennedict.
2. Penentuan Tujuan, prinsip dan syarat
3. Merencanakan susunan menu
4. Merencanakan penyuluhan/konseling gizi
5. Merencanakan monitoring dan evaluasi

Intervensi gizi meliputi perencanaan dan implementasi Intervensi


ditujukan untuk melakukan manajemen dari diagnosis terutama faktor
penyebab (etiologi) yang telah ditetapkan sebelumnya meliputi manajemen
dari faktor resiko, faktor perilaku, faktor lingkungan dan aspek gizi dari status
kesehatan pasien/klien.
Tujuan intervensi gizi disusun berdasarkan diagnosa gizi dan disesuaikan
dengan assessement berdasarkan data S dan O. Contoh diskripsi kalimat
tujuan sesuai diagnosa gizi : memberikan makanan yang adekuat dan tidak
memberatkan kerja saluran cerna, menaikkan berat badan, memberikan
makanan untuk mencapai kadar gula yang optimal, memberikan makanan
guna memenuhi kebutuhan cairan yang meningkat. Sedangkan prinsip terapi
atau intervensi gizi diberikan guna mencapai tujuan yang ditetapkan,
misalnya; rendah garam, rendah energi, bentuk makanan, tinggi energi, tinggi
kalium (potassium) dsb.
Penyusunan syarat intervensi gizi adalah : poin perencanaan yang berisi
kalimat yang mendukung prinsip intervensi gizi. Hal-hal yang perlu

Program Gizi Masyarakat Page 116


dituliskan dengan jelas dan sifatnya kuantitatif pada kalimat syarat intervensi
gizi adalah :
1. Nilai Zat gizi termasuk kebutuhan energi, kebutuhan cairan (sesuai
estimasi) dan mengacu pada prinsip intervensi gizi.
2. Zat gizi yang ditambah, dikurangi, dibatasi atau dihilangkan sama
sekali
3. Bentuk makanan, frekuensi pemberian makanan, waktu pemberian
makanan, metode pemberian (peroral, per enteral, parenteral), tahap
pemberian makanan dan lama pemberian diet.
4. Bahan makanan yang dilarang, dibatasi, dianjurkan.
Dalam menyusun menu perlu diperhatikan hal-hal sebagai berikut :
1. Menyesuaikan dengan prinsip dan syarat intervensi gizi
2. Memenuhi syarat nilai gizi seimbang
3. Sesuai pola makan dan kebiasaan pasien/klien
4. Ketersediaan bahan makanan
5. Kemudahan dalam penyiapan
6. Sesuai kondisi social ekonomi dan sumber daya termasuk peralatan.

Dalam penyusunan perencanaan penyuluhan atau konseling, maka


susunan perencanannya adalah meliputi :
1. Tujuan umum dan khusus penyuluhan/konseling
2. Sasaran
3. Metode penyuluhan yang digunakan
4. Waktu yang diperlukan
5. Tempat penyuluhanj/konseling
6. Alat peraga atau media yang digunakan
7. Materi penting yang perlu disampaikan
8. Rencana evaluasi proses penyuluhan

Susunan planning penyuluhan ini merupakan bagian terintegrasi


disamping terapi diet yang disusun dalam intervensi gizi. Setelah perencanaan
ini telah diverifikasi dan lengkap selanjutnya dilakukan implementasi

Program Gizi Masyarakat Page 117


intervensi gizi. Dalam hal ini diperlukan komunikasi dengan klien/pasien,
keluarga dan tim kerja terkait. Implementasi meliputi penyediaan diet pada
pasien rawat inap maupun penyediaan makanan / diet secara mandiri oleh
pasien berdasarkan planning intervensi gizi yang diberikan pada pasien rawat
jalan.

Program Gizi Masyarakat Page 118


Topik 4
Monitoring dan Evaluasi Gizi

I. Monitoring dan Evaluasi

Monitoring adalah kegiatan yang dilakukan berupa assessment ulang


terhadap parameter yang menjadi tanda dan gejala dari suatu problem gizi
baik itu berupa data subjektif maupun data objketif. Evaluasi adalah kegiatan
membandingkan parameter yang dimonitor sebelum dan sesudah intervensi
gizi terhadap nilai-nilai standar yang direkomendasikan. Dalam hal evaluasi
dibutuhkan kemampuan untuk melihat apakah intervensi gizi yang dilakukan
sudah mencapai tujuan yang telah ditetapkan. Secara sederhana monitoring
evaluasi terapi/intervensi gizi meliputi :
1. Data subjektif dan perkembangan keluhan pasien/klien
2. Data objektif antropometri, biokimia, klinis, pemeriksaan
penunjang yang menjadi indikator tujuan terapi diet/intervensi gizi
3. Data asupan makanan dan asupan gizi
4. Data pemeriksaan medik dsb.

Program Gizi Masyarakat Page 119


Topik 5
Dokumentasi Asuhan Gizi Puskesmas

I. Dokumentasi Asuhan Gizi Puskesmas

Dalam melaksanakan proses asuhan gizi pada pasien/klien Puskesmas


merupakan hal yang tak kalah pentingnya adalah pencatatan atau
dokumentasi setiap langkah-langkah asuhan dari awal sampai akhir asuhan.
Dokumentasi ini penting sebagai bentuk fakta tertulis kondisi problem gizi
aktual pasien yang dikumpulkan oleh ahli gizi Puskesmas, sebagai data untuk
rekam data gizi sekaligus laporan proses asuhan gizi (reporting/recording).
Ada banyak format pendokumentasian proses asuhan gizi yang dipergunakan
dalam asuhan gizi antara lain:

1. Format A D I M E
Format ini terdiri dari pencatatan proses asuhan gizi meliputi :
A : Assessment /pengumpulan data
D : Diasgnosis atau diagnosa gizi atau pernyataan PES
I : Intervention atau intervensi gizi atau perskripsi zat gizi, Tujuan
intervensi
M : Monitoring
E : Evaluation atau evaluasi
2. Format P G I E
Format ini terdiri dari pencatatan proses asuhan gizi meliputi :
P : Problem atau Diagnosis (Diagnosa gizi atau pernyataan PES)
G : Goal atau tujuan intervensi gizi atau perskripsi zat gizi
I : Intervention atau intervensi gizi dan Tujuan intervensi
E : Evaluation/evaluasi
3. Format D A R
Format ini terdiri dari pencatatan proses asuhan gizi meliputi :

Program Gizi Masyarakat Page 120


D : Data diagnosis atau pernyataan PES
A : Action/intervensi atau intervensi gizi atau perskripsi zat gizi, Tujuan
intervensi
R : Respon / hasil intervensi
4. Format D A R - O
Format ini terdiri dari pencatatan proses asuhan gizi meliputi :
D : Data diagnosis atau pernyataan PES
A : Action/intervensi atau intervensi gizi atau perskripsi zat gizi, Tujuan
intervensi
R : Respon / hasil intervensi
O : Out Put
5. Format P I E
Format ini terdiri dari pencatatan proses asuhan gizi meliputi :
P : Problem atau Diagnosis (Diagnosa gizi atau pernyataan PES)
I : Intervention/Intervensi Gizi
E : Evaluation/evaluasi
6. Format S O A P
Format ini terdiri dari pencatatan proses asuhan gizi meliputi :
S : Subjective/Data Subjektif
O : Objektive/Data Objektif
A : Assessment atau Diagnosa gizi atau pernyataan PES atau perskripsi zat
gizi
P : Planning atau perencanaan, Intervensi Gizi dan Tujuan intevesi
Format proses asuhan gizi untuk petugas gizi Puskesmas dapat dijadikan
acuan dokumentasi atau menggunakan format lainnya yang penting essensi
proses asuhan gizi di Puskesmas dapat terakomodir dalam pelayanan gizi
serta semua parameter yang digunakan dapat terukur sehingga format proses
asuhan gizi terstandar menggunakan tata alur menurut format dokumentasi A
DIME

Program Gizi Masyarakat Page 121


Data dasar : Data Subjektif meliputi
: Data Riwayat Gizi Sekarang dan
dahulu Data Riwayat Penyakit
sekarang, riwayat penyakit Dahulu,
Riwayat Penyakit Keluarga Data
Sosial/ekonomi Data Objektif :
Antropometri,

Daftar Masalah / Problem : Daftar


masalah ini merupakan inventarisir
data Objektif maupun data
Subjektif yang tidak normal yang
dideskripsikan sebagai sebuah
problem, etiology atau penyebab
dan tanda/gejala (sign/ simpstom).

Diagnosa Gizi : Dari daftar masalah


yang ada memungkinkan Petugas
gizi Puskesmas/ahli gizi dapat
mendiskripsikan Diagnosa Gizi
dalam bentuk statemen atau
pernyataan PES.

Planning : Tujuan,
Rencana Penyuluhan :
Prinsip dan Syarat
berisi ; tujuan metode,
Intervensi Gizi.
materi konseling,
Estimasi : kebutuhan
media, waktu, sasaran,
energi dan zat Gizi
rencana monitoring
Rencana Monitoring &
dan evaluasi dsb.
Evaluasi

Program Gizi Masyarakat Page 122


Contoh Format yang bisa digunakan untuk dokumentasi proses

Resume Rencana Asuhan Gizi Pasien/Klien

Register :

Nama PX :

Umur :

Jenis Kelamin :

Dx Medis :

DATA DASAR DAFTAR DIAGNOSA RENCANA


MASALA GIZI TERAPI PENYULUHAN MONITORING
H (PES) NUTRISI
1. Data Subjektif: Tujuan:
Riwayat aktifitas : Prinsip:
Riwayat Nutrisi Syarat:
(RN) Estimasi
RNS: Perhitungan
RND: kebutuhan
Riwayat Penyakit: energi dan zat
RPS: gizi.
RPD:
Data Sosek :
2. Data Objektif
Skrining Gizi:
Antropometri:
Fisik dan Klinis:
Biokimia:
Data lab. Penunjang:

Program Gizi Masyarakat Page 123


BAB XI
ASUHAN PENANGGULANGAN MASALAH GIZI PADA
BALITA : PENANGGULANGAN GIZI KURANG,
PENANGGULANGAN GIZI BURUK, PENANGANAN
GANGGUAN PERTUMBUHAN

Pendahuluan

Arah pembangunan gizi sesuai Undang-undang No.36 tahun 2009 tentang


Kesehatan pasal 141, dimana upaya perbaikan gizi masyarakat ditujukan untuk
meningkatkan mutu gizi perseorangan dan masyarakat yang dapat ditempuh
melalui perbaikan pola konsumsi makanan, sesuai dengan 13 Pesan Umun Gizi
Seimbang (PUGS) dan perbaikan perilaku Keluarga Sadar Gizi (Kadarzi).
Masalah gizi utama di Indonesia terdiri dari masalah gizi pokok yaitu
Kekurangan Energi Protein (KEP), Kekurangan Vitamin A (KVA), Gangguan
Akibat Kekurangan Yodium (GAKY), dan Anemia Gizi Besi (AGB), selain gizi
lebih (obesitas). Indonesia sekarang mengalami 2 masalah gizi sekaligus atau
lebih dikenal dengan masalah gizi ganda. Penanganan masalah gizi sangat terkait
dengan strategi sebuah bangsa dalam menciptakan SDM yang sehat, cerdas, dan
produktif. Upaya peningkatan SDM yang berkualitas dimulai dengan cara
penanganan pertumbuhan anak sebagai bagian dari keluarga dengan asupan gizi
dan perawatan yang baik.

Program Gizi Masyarakat Page 124


Topik 1
Asuhan Penanggulangan Masalah Gizi Balita Kurang

I. Asuhan Gizi Penanggulangan Gizi Kurang

Seorang balita dinyatakan menderita gizi kurang jika indeks


antropometrinya (BB/TB) berada pada kisaran -3 SD s/d -2 SD (WHO,
2009). Gizi kurang dapat ditegakkan dengan kriteria sebagai berikut :
1. LILA ≥ 11.5 cm - 12.5 cm
2. BB/TB > -3 SD s/d < -2 SD
3. Tidak ada oedema dan
4. Nafsu makan baik
5. Keadaan umum baik
Hal tersebut disebabkan oleh rendahnya konsumsi energi dan
protein dalam makanan sehari-hari sehingga tidak dapat memenuhi
kebutuhan gizi dan atau adanya penyakit infeksi (sebagai manifestasi
adanya gangguan pertumbuhan).
Prinsip pemberian makanan tambahan Pemulihan pada dasarnya
harus mengacu pada konsep kepadatan energi dan nilai energi dari
protein yang dikandungnya atau PER (Protein Energi Ratio).
Penanganan balita gizi kurang adalah :
1. Pemberian PMT Pemulihan padat gizi , 350 kkal dengan protein 15 g
selama 90 hari.
2. Baduta dari keluarga miskin (6-24) bulan diberikan MP-ASI sebagai
makanan tambahan.
3. Penyuluhan dan demo cara persiapan pemberian PMT pemulihan.
4. Konseling makanan bayi dan anak (ASI, MP-ASI, PMT). Pantau
pertumbuhan di Posyandu setiap bulan serta stimulasi.
5. Bila dalam 2 bulan tidak ada kenaikan BB atau BGM, segera
lakukan konfirmasi BB/TB.

Program Gizi Masyarakat Page 125


Sekedar diingat bahwa dalam menentukan gangguan gizi kurang
dapat dilakukan dengan berbagai indek antropomentri dengan makna
yang berbeda dalam memandang kejadian kurang gizi yang terjadi :
a. Indek BB/U : menggambarkan ada tidaknya gangguan gizi umum
b. Indek TB/U : menggambarkan ada tidaknya gangguan gizi kronis
c. Indek BB/TB : menggambarkan ada tidaknya gangguan gizi akut.
Prinsip yang sangat penting dalam memberikan makanan tambahan
untuk rehabilitasi anak dengan gangguan gizi kurang adalah memberikan
makanan dengan konsep kepadatan energi yang tinggi tetapi memiliki
volume atau porsi yang kecil. Hal yang perlu dilakukan dalam menyusun
menu maupun Pemberian makanan tambahan (PMT) pada balita
gangguan gizi kurang adalah :
a. Kumpulkan potensi : ketersediaan makanan sumber energi utama
Karbohidrat (bahan makanan pokok)
b. Kumpulkan potensi utama bahan makanan sumber protein (hewani
dan nabati)
c. Kumpulkan potensi utama bahan makanan sumber lemak (minyak)
sebagai kata kunci penting membuat makanan padat energi tidak
“bulk”/”volumenus”.
d. Kumpulkan potensi bahan makanan sumber vitamin & mineral
(sayur dan buah).
Minimal empat potensi tersebut jika sudah dapat dikumpulkan
dari keluarga balita gizi kurang, baru petugas gizi bisa menyusun
makanan/PMT yang sesuai dengan kemampuan potensi keluarga.
Langkah-langkah menghitung kepadatan energi dari suatu menu
makanan atau makanan tambahan adalah sebagai berikut :
1. Hitung semua kandungan energi dan protein semua bahan makanan
yang akan diolah kemudian ditimbang sebelum dimasukkan ke
dalam wadah pengolahan.
2. Olah bahan makanan tersebut (masak)
3. Timbang kembali makanan yang telah masak (matang)
4. Bagi nilai energi dengan berat makanan yang telah matang

Program Gizi Masyarakat Page 126


5. Kepadatan energi dinyatakan dalam satuan energi (kalori) / gram
berat matang.
Dalam memberikan makanan pada balita dengan gangguan gizi
kurang atau pun balita dengan gizi buruk untuk fase rehabilitasi maka
terapi utama sebenarnya difokuskan pula pada pemberian makanan
utamanya, baru pemberian makanan tambahan sehingga membawa
manfaat dalam menaikkan derajat status gizi balita.
Selain diupayakan pemenuhan kebutuhan zat gizi makro
(karbohidrat, lemak dan protein) pada balita gangguan gizi kurang maka
sebelum indikator BB/ TB < -2 Z-score (SD) petugas gizi Puskesmas
harus mengupayakan selalu dilakukan koreksi atau penambahan
pemenuhan zat gizi mikro yang sangat penting dalam metabolisme energi
balita yaitu pemenuhan vitamin dan mineral dengan langkah-langkah
sebagai berikut :
1. Berikan suplemen vitamin A sesuai umur pada saat penangan
tersebut, jika ditemukan ada tanda-tanda xerophtalmia atau
menderita campak dalam 3 bulan terakhir maka suplemen vitamin A
diberikan pada hari 1, 2 dan hari ke 15 penanganan.
2. Berikan suplemen vitamin B komplek setiap hari dan vitamin C 50
mg/hari sampai indikator BB/TB ≥ -2 Z-score/SD
3. Berikan suplemen vitamin asam folat 5 mg pada saat penanganan (
hari pertama) selanjutnya berikan 1 mg/hari sampai indikator BB/TB
≥ -2 Z-score/SD
4. Berikan suplemen Zn baik sirup atau tablet 10 mg/hari
sampaiindikator BB/TB ≥ -2 Z-score/SD

Modifikasi konsistensi makanan perlu dilakukan jika balita yang


mengalami gangguan gizi kurang mengalami sakit /gangguan hambatan
pertumbuhan umum yang biasa terjadi pada balita misalnya ;
1. Demam
2. Batuk, pilek, sesak nafas
3. Diare

Program Gizi Masyarakat Page 127


4. Infeksi telinga bernanah (otitis media)
5. TBC Paru.

Maka pemberian makanan harus diubah pada konsistensi


dibawahnya, misalnya jika anak sesuai pola makan menurut umur
diberikan makanan biasa harus diubah menjadi konsistensi makanan
lunak, jika anak (bayi) diberikan makanan lumat maka pemberian
makanan diubah menjadi makanan cair.
Dalam penanganan balita gangguan gizi kurang dengan sakit
(hambatan pertumbuhan) maka penanganannya juga fokus pada
pengobatan sakitnya. Dalam hubungannya dengan pemberian makanan
pada balita dengan gangguan gizi kurang yang sedang mengalami
peradangan hati-hati pada pemberian sumber bahan makanan terutama
minyak. Sebaiknya dihindari bahan makanan yang mengandung asam
lemak omega 6 karena akan meningkatkan reaksi peradangan sehingga
perlu dihindari pengolahan menggunakan minyak selama balita
mengalami sakit.

Program Gizi Masyarakat Page 128


Topik 2
Asuhan Gizi Penanggulangan Gizi Buruk

I. Asuhan Gizi Penanggulangan Gizi Buruk


Penderita gizi buruk dengan komplikasi dan tanda bahaya perlu
dirawat inap sesuai dengan Tatalaksana Anak gizi Buruk. Pedoman
Tatalaksana Gizi buruk menggunakan sepuluh langkah dalam 5 kondisi
klinis. Kondisi I-V ditentukan berdasarkan ada/tidaknya tanda bahaya yaitu
:
a. Renjatan/ syok
b. Letargis
c. Diare, Muntah dan atau dehidrasi.
Gizi buruk tanpa komplikasi dan tanda bahaya dapat dirawat jalan
melalui Klinik Gizi Puskesmas / Pusat Pemulihan Gizi (PPG) atau
Pemulihan Gizi Berbasis Masyarakat (PGBM), diberi pengobatan dan
makanan padat gizi / energi serta konseling gizi seminggu sekali sampai
dengan BB/TB-PB > -2 SD atau anak mengalami kenaikan berat badan 15-
20% dari berat badan terendah pada saat pemeriksaan status gizi. Pada
umumnya anak membaik dalam waktu 17 minggu.

Penanganan balita gizi buruk tanpa komplikasi adalah sebagai berikut :


a. Pemberian PMT Pemulihan yang padat gizi dengan kandungan energi 500
kkal selama 10 minggu
b. Penyuluhan gizi dan demo cara penyiapan sampai pemberian makanan
pemulihan gizi yang padat gizi
c. Konseling pemberian makanan bayi dan anak (ASI, PMT, MP-ASI)
d. Memantau penambahan BB dan pemeriksaan klinis setiap minggu, TB/
PB dieriksa setiap bulan oleh tenaga kesehatan.
e. Memberikan stimulasi tumbuh kembang melalui BKB, atau Pos PAUD
bila memungkinkan.

Program Gizi Masyarakat Page 129


f. Bila pertambahan BB < 50 g/kg BB perminggu dalam 3 minggu terakhir
atau ada gejala sakit, Rujuk ke Puskesmas TFC/RS untuk pengobatan
penyakit dan pemeriksaan lanjut.

1. Mengatasi / Mencegah Hipoglikemia


Hipoglikemia bila kadar glukosa darah < 3 mmol/liter atau < 54
mg/dl.
TANDA CARA MENGATASI
Sadar (Tidak Letargis)  Berikan larutan Glukosa 10% atau larutan
gula pasir 10% Secara oral atau atau NGT
(bolus) sebanyak 50 ml
Tidak Sadar (Letargis)  Berikan larutan Glukosa 10% secara
intravena (iv) (Bolus) sebanyak 5 ml/kgBB
 Selanjutnya berikan larutan Glukosa 10%
atau larutan gula pasir 10% secara oral
atau NGT (Bolus) sebanyak 50 ml
Renjatan (Syok)  Berikan cairan intravena (iv) berupa
Ringer Laktat dan Dextrosa/Glukosa 10%
dengan perbandingan 1:1 (RLG 5%)
sebanyak 15 ml /kgBB selama 1 jam
pertama atau 5 tetes/ menit/kgBB
 Selanjutnya berikan larutan Glukosa 10%
secara intravena (iv)(Bolus) sebanyak 5
ml/kg BB

2. Mengatasi/Mencegah Hipotermia
Hipotermia ditandai dengan suhu tubuh aksiler <36,0 0C (Ukur
selama 5 menit). Pada keadaan Hipotermia cadangan energi anak gizi
buruk sangat terbatas sehingga anak tidak mampu memproduksi panas
untuk mempertahankan suhu tubuh. Menghangatkan tubuh merupakan
upaya untuk menghemat cadangan energi.

Program Gizi Masyarakat Page 130


3. Mengatasi/mencegah Dehidrasi
Untuk menentukan adanya dehidrasi pada anak gizi buruk dapat
digunakan 4 tanda utama yaitu letargis, anak haus, mata cekung dan
kembalinya cubitan/turgor kulit perut lambat. Tanda dehidrasi lain yang
mungkin ditemukan adalah anak gelisah dan rewel, tidak ada air mata,
mulut dan lidah kering, diuresis berkurang.
Tidak mudah menentukan dehidrasi pada anak gizi buruk, karena
letargis, mata cekung dan kembalinya cubitan/turgor kulit perut lambat
sering ditemukan pada anak gizi buruk.
Cara mencegah dan mengatasi dehidrasi : Beri ReSoMal (
Rehydration Solution for Malnutrition ), yang terbuat dari oralit yang
diencerkan, gula pasir dan larutan elektrolit/mineral mix.
Oralit : Pemberian oralit pada anak gizi buruk harus diencerkan 2
(dua) kali agar kadar Natrium menjadi lebih rendah untuk menghindari
terjadinya retensi air, edema dan gagal jantung.

4. Koreksi gangguan keseimbangan elektrolit


Pada anak gizi buruk terjadi gangguan keseimbangan cairan dan
elektrolit. Tubuh anak gizi buruk relatif mengandung kadar natrium (Na)
lebih tinggi dan kalium (K) lebih dibanding anak normal. Karena itu
pemberian cairan tidak boleh yang mengandung Na tinggi dan harus
mendapat tambahan K.
Untuk mengatasi gangguan keseimbangan elektrolit tersebut,
diberikan mineral mix yang dicampurkan ke dalam formula khusus ( F75,
F100) dan ReSoMal.

5. Obati/cegah infeksi
Anak Gizi Buruk rentan terhadap infeksi karena daya tahan
tubuhnya menurun sehingga perlu diberi antibiotika walaupun seringkali
gejala infeksi tidak nyata. Bila gejala infeksi tidak nyata, berikan
kotrimoksasol.

Program Gizi Masyarakat Page 131


Bila ditemukan adanya infeksi atau komplikasi ( renjatan,
hipoglikemia, hipotermia, dermatosis, infeksi saluran nafas atau infeksi
saluran kencing atau letargis/tampak sakit, dsb) maka diberikan
gentamisin iv atau im ditambah dengan ampisilin iv atau im selama 2
hari dan dilanjutkan dengan amoksilin atau ampisilin oral selama 5 hari (
dosis lihat tabel ). Apabila anak tidak membaik dalam waktu 48 jam,
makan ditambahkan kloramfenikol iv atau im (25 mg/kg BB/kali) setiap
8 jam selama 5 hari. Bila anak diperkirakan menderita meningitis,
lakukan pungsi lumbal untuk memastikan. Bila ternyata menderita
meningitis purulenta, kloramfenikol diberikan 25 mg/kgBB/kali) setiap 6
jam sampai 10 hari. Gentamisin diberikan apabila diuresis sudah normal
(1-2 ml/kgBB/jam).

6. Memperbaiki kekurangan zat gizi mikro


Setiap anak gizi buruk umumnya mengalami kekurangan zat gizi
mikro, sehingga perlu diberi vitamin dan mineral. Kekurangan vitamin
dapat diberikan multivitamin.
1) Vitamin B (B1, B2, B6, B12)
Gejala klinis kekurangan vitamin B (B1, B2, B6, B12) sebagai
berikut:
a. Tidak ada kenaikan berat badan dan postur tubuh lebih kecil
dari anak yang sehat (defisiensi vitamin B1)
b. Diare ( defisiensi vitamin B1, B12)
c. Stomatitis angularis : pada sudut mulut terdapat maserasi dan
retak-retak/fisura (defisiensi B2, B6)
d. Glositis : lidah berwarna merah muda dan licin karena
hilangnya struktur papil lidah (defisiensi vitamin B2,B6,B12)
e. Dermatosis seboroik: perubahan kulit berupa luka seboroik
pada lipatan nasolabium, sekitar hidung, daun telinga dan
kelopak mata. Kadang-kadang dermatitis pada tangan, sekitar
vulva, anus dan perineum (defisiensi vitamin B2, B6)

Program Gizi Masyarakat Page 132


f. Anemia dengan gangguan pembentukan/proses pematangan
eritrosit (defisiensi vitamin B12)
g. Perubahan pada mata sehingga menimbulkan fotofobia,
lakrimasi berlebihan, rasa panas dan pusing (defisiensi
vitamin B2)
2) Vitamin C
Vitamin C diperlukan untuk pembentukan zat kolagen oleh
fibroblast hingga merupakan bagian dalam pembentukan zat intersel.
Kekurangan vitamin C dapat menyebabkan :
a. penyakit skorbut
b. gangguan pertumbuhan
c. perdarahan kapiler
d. gangguan pematangan eritrosit
e. gangguan pembentukan tulang dan dentin
f. gangguan dalam respirasi jaringan
3) Vitamin A
Khusus Vitamin A diberikan satu kali pada hari pertama saja,
kecuali bila disertai kelainan pada mata akibat KVA (Xeroftalmia),
vitamin A diberikan juga pada hari ke-2 dan ke-15, dengan dosis
sesuai usia.
4) Asam folat
Asam folat diberikan 5 mg pada hari pertama, selanjutnya 1
mg/hari.
5) Zat besi atau Fe Zat besi atau Fe baru boleh diberikan pada fase
rehabilitasi walaupun anak menderita anemia, karena bila diberikan
pada fase sebelumnya dikhawatirkan belum cukup protein untuk
mengikat Fe yang diserap sehingga mengakibatkan adanya Fe bebas
dalam darah. Fe bebas ini bersifat sebagai radikal bebas yang dapat
merusak dinding sel serta memperberat infeksi yang ada karena
merupakan makanan kuman. Dosis Fe yang diberikan 1-3 mg Fe
elemental/kgBB/hari.

Program Gizi Masyarakat Page 133


7. Pemberian makanan untuk fase stabilisasi dan transisi
Anak gizi buruk mengalami gangguan metabolisme dan fungsi
organ, khususnya sistem pencernaan, hati dan ginjal. Sistem pencernaan
anak gizi buruk mengalami gangguan karena terjadinya atrofi mukosa
usus sehingga produksi enzim pencernaan berkurang, khususnya enzim
laktase.
Pemberian makanan pada penderita gizi buruk dibagi dalam 4 fase,
yaitu: Fase Stabilisasi, Fase Transisi, dan Fase Rehabilitasi, kemudian
dilanjutkan dengan fase pemberian makanan pada fase tindak lanjut.
Pada fase stabilisasi (1-2 hari) perlu pendekatan yang sangat hati-hati,
karena keadaan faali anak sangat lemah dan kapasitas homeostatik
berkurang.
Pemberian makanan harus dimulai segera setelah anak dirawat dan
dirancang sedemikian rupa sehingga energi dan protein cukup hanya
untuk memenuhi kebutuhan metabolisme basal.
Pada fase stabilisasi pemberian formula setiap 2 jam sekali.
Selanjutnya frekwensi pemberian formula diturunkan menjadi setiap 3
jam, . Pada hari ke 5 s/d hari ke 7 diturunkan lagi menjadi setiap 4
jam.Lanjutkan pemberian makan sampai hari ke 7 (akhir minggu I). Fase
akhir stabilisasi diberikan F75 dengan volume dosis F 100.
Pada fase transisi hari pertama (I) dan hari ke dua (II) diberikan F
100 dengan dosis atau volume F75. Pada hari ke tiga (III) diberikan F
100 menggunakan dosis F 100 yaitu 100-150 cc/kg BB/hari. Selanjutnya
4 jam berikutnya dosis dinaikkan 10 ml secara bertahapdengan catatan
tidak boleh melebihi dosis maksimum F 100. Pada hari ke empat (IV) F
100 diberikan tiap 4 jam dengan dosis tidak boleh melebihi dosis
maksimal F 100. Bila F 100 sudah dapat dihabiskan, maka dapat
dilajutkan memasuki fase pemberian makanan fase rehabilitasi.
Pada Fase Rehabilitasi adalah fase pemberian makanan tumbuh
kejar. Pemberian makanannya adalah diberikan F 100 dan diberikan pula
makanan padat sesuai BB anak, yaitu :

Program Gizi Masyarakat Page 134


1. BB < 7 kg, diberikan makanan bayi, mulai dari bubur saring, bubur
susu, makanan lembik (nasi tim).
2. BB > 7 kg, dan berumur lebih dari 24 bulan diberikan makanan
lunak atau makanan biasa.

8. Memberikan makanan untuk tumbuh kejar (catch up growth)


Pada fase rehabilitasi terjadi replesi ( pemulihan ) jaringan tubuh
sehingga diperlukan energi dan protein yang cukup, yaitu :
a. Energi : 150 – 220 kkal/kgBB/hari
b. Protein : 4 – 6 g/kgBB/hari
Makanan yang diberikan dapat berupa F 100 yang secara bertahap
ditambah makanan padat ( BB < 7 kg diberikan makanan bayi, ≥ 7 kg
diberikan makanan anak )
Pada fase tindak lanjut, pemberian makanan di rumah berupa
makanan keluarga padat gizi dan PMT-P ( energi 350 kkal dan protein
15 g ).

9. Memberikan stimulasi untuk tumbuh kembang


Pada anak gizi buruk terjadi keterlambatan perkembangan mental
dan perilaku. Keterlibatan keluarga terutama ibu sangat diperlukan dalam
memberikan stimulasi untuk tumbuh kembang anak. Oleh karena itu
perlu diberikan petunjuk kepada orang tua dan keluarga untuk
memberikan stimulasi perkembangan anak dengan penuh kasih sayang,
sambil bermain, bernyanyi dan menciptakan suasana yang
menyenangkan.
Stimulasi diberikan secara bertahap dan berkelanjutan sesuai umur
anak terhadap empat aspek kemampuan dasar anak yaitu kemampuan
gerak kasar, kemampuan gerak halus, kemampuan bicara dan bahasa
serta kemampuan sosialisasi dan kemandirian

10. Mempersiapkan untuk tindak lanjut di rumah

Program Gizi Masyarakat Page 135


Persiapan untuk tindak lanjut di rumah dapat dilakukan sejak anak
dalam perawatan, misalnya melibatkan ibu dalam kegiatan merawat
anaknya Anak dapat dipulangkan bila :
a. Edema sudah berkurang atau hilang, anak sadar dan aktif, nafsu
makan baik.
b. BB/TB-PB > -3 SD (Z-score)
c. Komplikasi sudah teratasi
d. Ibu sudah memahami cara merawat anaknya dan mendapat konseling
gizi.

Program Gizi Masyarakat Page 136


Topik 3
Asuhan Gizi Penanganan Gangguan Pertumbuhan

I. Asuhan Gizi Penanganan Gangguan Pertumbuhan

Gangguan pertumbuhan jika dibiarkan dapat menjadi gizi buruk, dapat


terjadi saat anak masih aktif, mau makan dan bergizi baik. Di dalam
penilaian pertumbuhan, aspek yang dinilai adalah arah garis
pertumbuhannya dan bukan letaknya.
Kriteria gangguan pertumbuhan adalah jika terjadi 2T yaitu 2 bulan
atau lebih pertumbuhan TIDAK NAIK. Anak disebut Naik (N), bila grafik
BB mengikuti garis pertumbuhan atau kenaikan BB sama atau lebih dengan
Kenaikan BB Minimal (KBM) .
Disebut Tidak Naik (T), bila grafik BB mendatar atau menurun
memotong garis pertumbuhan dibawahnya atau kenaikan BB kurang dari
KBM. (Lihat Lampiran 6 cara membaca arah garis pertumbuhan).

1. Analisis Penyebab Gangguan Pertumbuhan


Gangguan pertumbuhan dapat disebabkan oleh banyak faktor,
tetapi dapat dikelompokkan menjadi dua penyebab utama, yaitu faktor
asupan makanan yang kurang dan faktor penyakit. Faktor asupan
makanan yang kurang akan menyebabkan berkurangnya daya tahan tubuh
sehingga anak menjadi rentan terhadap berbagai penyakit. Anak yang
sakit, dapat mengalami penurunan nafsu makan sehingga berkurang
asupan makanan yang diterimanya. Sinergisme tersebut akan
menyebabkan anak mengalami gangguan pertumbuhan dan akhirnya
mengalami gizi buruk.
Penyebab gangguan asupan makan berdasarkan aspek gizi adalah
sebagai berikut :
a. Anak tidak mau makan
b. Tidak ada yang dimakan

Program Gizi Masyarakat Page 137


c. Pantang makanan (tidak boleh dimakan)
d. Kualitas makanan rendah

2. Asuhan Gizi Pada Anak Yang Mengalami Gangguan Pertumbuhan


Penanganan gangguan pertumbuhan tergantung dari penyebabnya,
yaitu faktor makanan, faktor penyakit dan faktor pola asuh. Tindakan
yang dapat dilakukan untuk menangani hambatan pertumbuhan
berdasarkan tatalaksana gizi meliputi :
 Pemberian ASI eksklusif
ASI adalah makanan terbaik untuk anak, sehingga dianjurkan
memberikan ASI saja pada bayi kurang dari 6 bulan. Selanjutnya ASI
tetap diberikan disertai pemberian MP ASI yang benar dan adekuat.
Beberapa butir penting dalam pemberian ASI :
a. ASI adalah makanan yang terbaik (Breastfeeding is the best)
b. Pada umumnya ibu mampu memberi kecukupan ASI
c. Produksi ASI akan banyak jika payudara ibu sering disusu dan
dikosongkan
d. Bayi membawa cadangan energi dan cairan, sehingga bayi mampu
bertahan 2-4 hari setelah lahir (WHO, 1989), atau dengan
pernyataan lain yaitu bayi lahir dalam keadaan overhidrasi (Unicef
2007). Sementara ASI baru keluar pada hari ke 2 – 4, sehingga
wajar jika BB bayi sedikit turun beberapa hari setelah lahir.
e. ASI dapat memberikan rasa kenyang hanya 1,5 jam, sedangkan
susu formula 3 jam. Pemberian susu formula akan menyebabkan
bayi lama kenyang, sehingga produksi hormon prolaktin akan turun
dan akibatnya produksi ASI menurun. Selain itu, pemberian susu
formula akan menyebabkan bayi bingung puting.
f. Tanda kecukupan ASI adalah :
a) BB bayi turun tidak lebih dari 10%, dan kembali ke BB lahir
paling lambat saat bayi umur 2 minggu.
b) Buang air kecil 5x atau lebih sehari
c) Tumbuh sesuai jalur pertumbuhan dalam KMS g.

Program Gizi Masyarakat Page 138


g. Pemberian ASI saja, artinya ASI saja dapat mencukupi kebutuhan
bayi, tetapi Jika bayi diberi minuman lain, dapat berakibat produksi
ASI akan berkurang.

 Pemberian MP ASI
Tumbuh kembang balita usia 6-24 bulan merupakan masa yang
sangat mengkhawatirkan. King (1996) menyebutnya sebagai masa
kritis (weaning period is critical period) dengan alasan:
a. Pertumbuhan anak masih cepat, bahkan disertai dengan
pertumbuhan cepat pada otak, tetapi makanan yang diberikan
sering dengan kepadatan (densitas) energi dan gizi yang rendah,
tetapi mengenyangkan atau makanan yang volumenya besar
(bulky).
b. Anak pada umur ini sering sakit karena kekebalan yang didapat
dari ibu sudah habis.
c. Anak sudah sering diajak keluar rumah, sehingga sangat tinggi
kemungkinannya tertular penyakit
d. Anak pada umur ini juga sudah jarang kontrol ke Posyandu karena
imunisasinya hampir lengkap.

 Pemantauan
Terapi/edukasi ini berhasil jika pertumbuhan anak membaik, N1
(Naik bulan ke-1) atau N2 (Naik bulan ke-2). Jika dalam evaluasi
masih T (TIDAK NAIK) maka perlu dikaji lagi :
1. Apakah masih terdapat masalah yang menjadi penyebab
belum teratasi.
2. Apakah makanan sudah diberikan secara adekuat
3. Apakah kepadatan (densitas) energi sudah cukup
4. Apakah infeksi belum terdeteksi atau tertangani

 Rekomendasi Makan untuk Anak Sakit dan Sehat


1. Umur 0 – 6 bulan

Program Gizi Masyarakat Page 139


a. Berikan ASI saja sampai anak berusia 6 bulan. Menyusui
semau anak (on demand), setidaknya 8 kali sehari
b. Jangan diberi makanan dan minuman lain.
c. Jika anak terlihat masih lapar setelah menyusu, harus segera
dilakukan konseling menyusui untuk membantu ibu dalam
meningkatkan produksi ASI.
d. Nilai kecukupan ASI (kenaikan berat badan cukup atau tidak)
2. Umur 2 tahun atau lebih
a. Berikan makanan keluarga 3 kali sehari
b. Ditambah 2 kali snack bergizi

Program Gizi Masyarakat Page 140


BAB XII
ASUHAN GIZI PADA IBU HAMIL, ASUHAN GIZI PADA IBU
HAMIL DENGAN PENYAKIT TERKAIT KEHAMILAN,
ASUHAN GIZI PADA IBU MENYUSUI

Pendahuluan

Memastikan bahwa kebutuhan gizi ibu hamil terpenuhi dengan baik,


penting untuk dilakukan. Selain bermanfaat bagi kesehatan ibu hamil, asupan gizi
yang terpenuhi dengan baik juga mampu menunjang tumbuh kembang janin
dalam kandungan.

Ibu hamil memang disarankan untuk mengonsumsi lebih banyak kalori,


namun bukan berarti harus melipatgandakan porsi makanan yang dikonsumsinya.
Hal ini karena makan secara berlebih selama kehamilan dapat meningkatkan
risiko kenaikan berat badan berlebih, yang pada akhirnya dapat memicu hipertensi
dan diabetes gestasional selama kehamilan.

Karena dampaknya tidak bisa disepelekan, Bumil disarankan untuk fokus


pada kandungan nutrisi dari makanan yang dikonsumsi. Pastikan bahwa makanan
yang dikonsumsi sehat dan memiliki gizi yang seimbang, serta bermanfaat dalam
mendukung kehamilan yang sehat

Program Gizi Masyarakat Page 141


Topik 1
Asuhan Gizi Pada Ibu Hamil

I. Masalah Gizi Pada Ibu Hamil

Kehamilan adalah proses alamiah yang dialami wanita. Kehamilan


merupakan suatu proses yang berkesinambungan dan terdiri dari ovulasi
pelepasan sel telur, migrasi spermatozoa dan ovum, konsepsi dan
pertumbuhan zigot, nidasi (implantasi) pada uterus, pembentukan plasenta,
dan tumbuh kembang hasil konsepsi sampai aterm atau cukup bulanuntuk
lahir. Masa kehamilan berlangsung dalam waktu 280 hari (40 minggu) dan
terbagi dalam 3 triwulan. Triwulan pertama dimulai dari hasil konsepsi
sampai kehamilan usia 3 bulan. Triwulan kedua dimulai dari bulan ke-4
sampai 6 bulan, sedangkan triwulan ketiga dimulau dari bulan ke-7 sampai
9 bulan (Manuaba, 2009).
Wanita hamil merupakan salah satu kelompok yang rentan gizi.
Kelompok rentan gizi adalah suatu kelompok dalam masyarakat yang paling
mudah menderita gangguan kesehatannya atau rentan karena kekurangan
gizi(Notoatmodjo, 2007). Oleh sebab itu, penting untuk menyediakan
kebutuhan gizi yang baik selama kehamilan agar ibu hamil dapat
memperoleh dan mempertahankan status gizi yang optimal. Ibu hamil
dengan status gizi yang baik dapat menjalani kehamilan dengan aman. Ibu
hamil dapat melahirkan bayi dengan potensi fisik dan mental yang baik,
serta memperoleh energi yang cukup untuk menyusui bayinya (Arisman,
2004).
Konsumsi makanan ibu hamil harus memenuhi kebutuhan untuk
dirinya dan untuk pertumbuhan serta perkembangan janin/bayinya. Oleh
karena itu, ibu hamil membutuhkan zat gizi yang lebih banyak dibandingkan
dengan keadaan tidak hamil, dengan konsumsi pangannya tetap
beranekaragam dan seimbang dalam jumlah dan proporsinya. Janin tumbuh
dengan mengambil zat-zat gizi dari makanan yang dikonsumsi oleh ibunya
dan dari simpanan zat gizi yang berada di dalam tubuh ibunya. Selama

Program Gizi Masyarakat Page 142


hamil, ibu harus menambah jumlah dan jenis makanan yang dimakan untuk
mencukupi kebutuhan gizi ibu hamil dan janinnya. Selain itu, gizi juga
diperlukan untuk persiapan memproduksi ASI. Bila makanan ibu sehari-hari
tidak cukup mengandung zat gizi yang dibutuhkan, maka janin akan
mengambil persediaan yang ada didalam tubuh ibunya, seperti sel lemak
sebagai sumber kalori dan zat besi sebagai sumber zat besi. Oleh karena itu,
ibu hamil harus mempunyai status gizi yang baik sebelum hamil dan
mengonsumsi makanan yang beranekaragam baik proporsi maupun
jumlahnya (Kemenkes RI, 2014).
Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia, Nomor 75
Tahun 2013 tentang Angka Kecukupan Gizi yang dianjurkan bagi Bangsa
Indonesia memberi panduan tentang angka kebutuhan gizi berdasarkan jenis
kelamin dan umur. Kebutuhan zat gizi yang akan meningkat selama
kehamilandiantaranya adalah kebutuhan energi. Pertambahan kebutuhan
energi utamanya terjadi pada trimester II dan III. Penambahan konsumsi
energi pada trimester II diperlukan untuk pertumbuhan jaringan ibu seperti
penambahan volume darah, pertumbuhan uterus dan payudara, serta
penumpukan lemak. Adapun penambahan konsumsi energi sepanjang
trimester III digunakanuntuk pertumbuhan janin dan plasenta (Arisman,
2004).
Masalah Gizi pada Ibu Hamil Saat ini masih banyak ibu hamildi
Indonesia yang mengalami masalah gizi khususnya gizi kurang seperti
Kurang Energi Kronik (KEK) dan anemia (Kementerian Kesehatan, 2014).
Masalah gizi pada ibu hamil yang lain adalah Gangguan Akibat Kekurangan
Yodium (Almatsier, 2004).
a. Kekurangan Energi Kronis (KEK)
Kekurangan Energi Kronis (KEK) adalah keadaan dimana ibu
menderita keadaan kekurangan makanan yang berlangsung menahun
(kronis) yang mengakibatkan timbulnya gangguan kesehatan pada ibu
(Depkes RI, 2002). KEK merupakan gambaran status gizi ibu di masa
lalu yaitu kekurangan gizi kronis pada masa anak-anak baik disertai
sakit yang berulang ataupun tidak. Kondisi tersebut akan

Program Gizi Masyarakat Page 143


menyebabkan bentuk tubuh yang pendek (stunting) atau kurus
(wasting) pada saat dewasa (Soetjiningsih, 2009). Di Indonesia,
prevalensi KEK pada ibu hamil di Indonesia sebanyak 24,20%
(Riskesdas, 2013).Angka Kecukupan Gizi ibu hamil dan penambahan
masing-masing zat gizi di setiap trimester ditunjukkan dalam Tabel 1.

Status KEK pada Wanita Usia Subur (WUS) ditentukan


menggunakan Lingkar Lengan Atas atau disebut LILA. Pengukuran
LILA pada kelompok WUS adalah salah satu cara deteksi dini yang
mudah dilakukan masyarakat. WUS yang berisiko KEK di Indonesia
jika hasil pengukuran LILA kurang dari atau sama dengan 23,5 cm.
Apabila hasil pengukuran lebih dari 23,5 cm maka WUS tersebut
tidak beresiko menderita KEK (Supariasa, dkk., 2001). Ukuran LILA
menggambarkan keadaan konsumsi makan terutama konsumsi energi
dan protein dalam jangka panjang. Kekurangan energi secara kronis
menyebabkan ibu hamil tidak mempunyai cadangan zat gizi yang
adekuat untuk menyediakan kebutuhan ibu dan janin karena ada
perubahan hormon dan meningkatnya volume darah untuk
pertumbuhan janin. Sebagai akibatnya, suplai zat gizi pada janin
berkurang sehingga pertumbuhan danperkembangan janin terhambat.
Selanjutnya akan lahir bayi dengan berat yang rendah(Depkes RI,
1996). Hal tersebut dibuktikan melalui penelitian oleh Saraswati dan

Program Gizi Masyarakat Page 144


Sumarno (1998) di Kabupaten Garut, Sukabumi dan Tanggerang
Propinsi Jawa Barat menunjukkan ibu hamil dengan ukuran LILA
kurang dari 23,5 cm mempunyai risiko 2,32 kali lebih tinggi untuk
melahirkan bayi BBLR dibandingkan dengan ibu dengan lingkar
lengan lebih dari 23,5 cm.
Akibat dari KEK adalah kerusakan struktur susunan syaraf pusat
terutama pada tahap pertama pertumbuhan otak (hiperplasia) yang
terjadi selama dalam kandungan. Masa rawan pertumbuhan sel-sel
saraf terjadi pada trimester 3 kehamilan sampai sekitar 2 tahun setelah
lahir. Kekurangan gizi pada masa dini perkembangan otak akan
menghentikan sintesis protein dan DNA yang dapat mengganggu
pertumbuhan otak terganggu sehingga sel-sel otak yang berukuran
normal lebih sedikit. Dampaknya akan terlihat pada struktur dan
fungsi otak di masa mendatang yang berpengaruh pada intelektual
anak (Soetjiningsih, 2009).
Menurut Arisman (2007) beberapa penyebab yang
mempengaruhi terjadinya gizi kurang adalah kurangnya asupan
makanan dan penyakit infeksi. Ibu hamil yang asupan makanannya
cukup tetapi menderita sakit akan mengalami gizi kurang. Adapun ibu
hamil yang asupan makanannya kurang maka daya tahan tubuh akan
melemah dan akan mudah terserang penyakit. Faktor lain yang
mempengaruhi terjadinya KEK pada ibu hamil adalah tingkat
pendidikan yang rendah, pengetahuan ibu tentang gizi yang kurang,
pendapatan keluarga yang tidak memadahi, usia ibu yang kurang dari
20 tahun atau lebih dari 35 tahun,serta jarak kelahiran yang terlalu
dekat.Hasil penelitian Handayani dan Budianingrum (2011)
menunjukkan terdapat pengaruh umur ibu, jarak kelahiran, tingkat
pendidikan dan pengetahuan ibu terhadap kejadian KEK pada ibu
hamil di Wilayah Puskesmas Wedi Kabupaten Klaten. Ibu hamil yang
berumur < 20 tahun atau > 35 tahun lebih rentan menderita KEK
dibandingkan ibu hamil yang umurnya 20-35 tahun. Ibu hamil dengan
jarak kelahiran < 2 tahun berisiko menderita KEK karena masih

Program Gizi Masyarakat Page 145


memerlukan energi yang besar untuk pemulihan. Semakin baik
pendidikan ibu maka semakin baik pula pengetahuan gizinya. Ibu
dengan pengetahuan yang baik kemungkinan akan memberikan gizi
yang memenuhi kebutuhan diri dan janinnya. Adapun hasil penelitian
Mahirawati (2014) di Puskesmas Kamoning dan Tambelangan
Kabupaten Sampang Jawa Timur menunjukkan sebagian ibu hamil
KEK memiliki suami dengan pendapatan rendah yaitu kurang dari Rp.
1.120.000,- per bulan.

b. Anemia Besi
Anemia dalam kehamilan adalah kondisi ibu dengan kadar
hemoglobin (Hb) < 11 gr% pada trimester I dan III sedangkan pada
trimester II kadar hemoglobin < 10,5 gr%. Anemia selama kehamilan
memerlukan perhatian serius karena berpotensi membahayakan ibu
dan anak (Manuaba, 2009). Riset Kesehatan Dasar (Riskesdas) tahun
2013 menyebutkan anemia pada kehamilan umumnya bersifat
fisiologis. Anemia merupakan keadaan ketika jumlah sel darah merah
atau konsentrasi pengangkut oksigen dalam darah (Hb) tidak
mencukupi untuk kebutuhan fisiologis tubuh. Wanita hamil rentan
mengalami anemia defisiensi besi karena kebutuhan oksigen pada ibu
hamil lebih tinggi sehingga memicu peningkatan produksieritopoitin.
Volume plasma bertambah dan sel darah merah meningkat.
Peningkatan volume plasma lebih besar dari peningkatan eritrosit
sehingga menyebabkan penurunan konsentrasi hemoglobin (Rai, dkk,
2016). Anemia selama kehamilan dapat berakibat fatal, memiliki efek
negatif pada kapasitas kerja, motorik dan perkembangan mental pada
bayi, anak-anak, dan remaja. Pada ibu hamil, anemia dapat
menyebabkan berat lahir rendah, kelahiran prematur, keguguran,
partus lama, atonia uteri dan menyebabkan perdarahan serta syok
(Rai, dkk, 2016).Hasil penelitian Amalia (2011) di RSU Dr. MM
Dunda Limboto Kabupaten Gorontalo menunjukkan ibu hamil yang
mengalami anemia berisiko melahirkan bayi BBLR sebesar 4,643 kali

Program Gizi Masyarakat Page 146


dibandingkan dengan ibu yang tidak anemia. Adapun hasil penelitian
Irayani (2015) menunjukkan hubungan anemia pada kehamilan
dengan kejadian keguguran. Ibu yang mengalami anemia berisiko
mengalami keguguran sebesar 3,317 kali dibandingkan ibu hamil yang
tidak mengalami anemia.
Almatsier (2004) menyebutkan bahwa anemia gizi di Indonesia
pada umumnya disebabkan anemia kurang besi. Penyebab utama
anemia kurang besi adalah makanan yang dikonsumsi kurang
mengandung zat besi terutama dalam bentuk besi-hem. Faktor sosial
ekonomi berpengaruh terhadap terjadinya anemia pada kehamilan.
Hasil penelitian Rai, dkk (2016) menunjukkan pendidikan dan
perkerjaan ibu serta penghasilan suami berhubungan dengan kadar
hemoglobin ibu hamil.Berdasarkan Peraturan Menteri Kesehatan RI
No. 97 tahun 2014, upaya pemerintah untuk menanggulangi anemia
pada ibu hamil dilakukan melalui pemberian tablet besi sebanyak 90
tablet.

c. Gangguan Akibat Kekurangan Yodium (GAKI)


Gangguan Akibat Kekurangan Yodium (GAKY) adalah setiap
kelainan yang ditemukan akibat defisiensi yodium (Bachtiar, 2009).
Yodium merupakan salah satu mineral yang diperlukan tubuh dalam
jumlah kecil tetapi mempunyai fungsi penting untuk kehidupan.
Yodium yang ada di kelenjar tiroid digunakan untuk mensintesis
hormon tiroksin, tetraiodotironin (T4), dan triiodotironin (T3).
Hormon tersebut diperlukan untuk pertumbuhan normal,
perkembangan fisik, dan mental manusia (Almatsier, 2004). Salah
satu cara untuk mengelompokkan GAKY adalah dengan pengukuran
median Urinary Iodine Excretion (UIE) atau kadar yodium dalam urin.
Hampir semua zat yodium yang masuk ke dalam tubuh melalui
makanan akhirnya dibuang melalui urin. Pedoman hasil pemeriksaan
UIE pada ibu hamil pada Tabel 2.

Program Gizi Masyarakat Page 147


Tabel 2. Pedoman Hasil Pemeriksaan UIE pada Ibu Hamil

Hasil penelitian Hartono (2002) menunjukkan perkembangan


bayi yang dilahirkan oleh ibu hamil yang kekurangan yodium
mengalami keterlambatansampai usia 2 tahun. Keterlambatannya
meliputi perkembangan motorik kasar maupun halus, personal-sosial,
adaptasi, serta komunikasi. Kekurangan yodium banyak terjadi di
daerah pegunungan karena tanahnya kurang mengandung yodium.
Upaya penanggulangannya melalui fortifikasi garam dengan yodium.

d. Kekurangan Vitamin A
Vitamin A merupakan salah satu zat gizi yang tidak dapat di
buat oleh tubuh sehingga harus dipenuhi dari luar. Vitamin ini
berfungsi merangsang pertumbuhan epitel seluruh tubuh diantaranya
epitel otak dan payudara. Di dalam pertumbuhan epitel otak vitamin A
merangsang sekresi hormon prolaktin sebagai prokuser proses laktasi.
Vitamin A, penting dalam menyintesis pigmen sel-sel retina
yang fotosensitif, dan deferensiasi normal struktur epitel penghasil
lendir. Kekurangan yang parah menyebabkan rabun senja, serosis, dan
keratinisasi konjungtiva dan kornea yang pada akhirnya menimbulkan
ulkus serta nekrosis kornea. Kebutaan yang disebabkan oleh
malnutrisi merupakan akibat dari defisiensi vitamin A yang
berkepanjangan. Vitamin A sendiri sangat penting dalam menopang
fungsi tubuh termasuk penglihatan integritas sel, kompetensi sistem
kekebalan, serta pertumbuhan.

Program Gizi Masyarakat Page 148


Asupan vitamin A pada perempuan Indonesia sangat rendah,
baru 1/3 dari jumlah yang dianjurkan sebesar 500 RE (Retino
Ekivalen) per hari. Jumlah ini meningkat menjadi 700 RE per hari
pada ibu hamil. Pada ibu hamil dan menyusui, vitamin A berperan
penting untuk memelihara kesehatan ibu selama masa kehamilan dan
menyusui. Penyakit Buta senja pada ibu menyusui, merupakan kondisi
yang sering terjadi karena kekurangan vitamin A (KVA). Kekurangan
vitamin A juga berhubungan dengan kejadian anemia pada ibu,
kekurangan berat badan, kurang gizi, meningkatnya risiko infeksi dan
penyakit reproduksi.Asuhan Gizi Pada Ibu Hamil Dengan Penyakit
Terkait KehamilanKekurangan Energi Kronis (KEK)Penelitian yang
dilakukan oleh Surasih (2005) mengungkapkan faktor-faktor yang
mempengaruhi KEK antara lain jumlah konsumsi energi, usia ibu
hamil, beban kerja ibu hamil dan pendapatan keluarga serta
pengetahuan ibu tentang gizi dan kesehatan ibu. Tindakan pencegahan
KEK yang berkaitan dengan konsumsi energi adalah mengkonsumsi
makanan yang bervariasi dan cukup mengandung kalori dan protein
xxi – termasuk makanan pokok seperti nasi, ubi dan kentang setiap
hari dan makanan yang mengandung protein seperti daging, ikan,
telur, kacang-kacangan atau susu sekurang-kurangnya sehari sekali.
Minyak dari kelapa atau mentega dapat ditambahkan pada makanan
untuk meningkatkan pasokan kalori (Chinue, 2009).

Program Gizi Masyarakat Page 149


Topik 2
Asuhan Gizi Pada Ibu Hamil Terkait Penyakit
Kehamilan

II. Asuhan Gizi Pada Ibu hamil Dengan Penyakit Terkait Kehamilan

1. Kekurangan Energi Kronis (KEK)


Penelitian yang dilakukan oleh Surasih (2005) mengungkapkan faktor-
faktor yang mempengaruhi KEK antara lain jumlah konsumsi energi, usia ibu
hamil, beban kerja ibu hamil dan pendapatan keluarga serta pengetahuan ibu
tentang gizi dan kesehatan ibu.

Tindakan pencegahan KEK yang berkaitan dengan konsumsi energi adalah


mengkonsumsi makanan yang bervariasi dan cukup mengandung kalori dan
protein xxi – termasuk makanan pokok seperti nasi, ubi dan kentang setiap hari
dan makanan yang mengandung protein seperti daging, ikan, telur, kacang-
kacangan atau susu sekurang-kurangnya sehari sekali. Minyak dari kelapa atau
mentega dapat ditambahkan pada makanan untuk meningkatkan pasokan kalori
(Chinue, 2009). Kondisi KEK pada ibu hamil harus segera ditindaklanjuti.
Pemberian makanan tambahan yang tinggi kalori dan tinggi protein dan
dipadukan dengan penerapan porsi kecil tetapi sering, faktanya memang berhasil
menekan angka kejadian BBLR di Indonesia. Penambahan 200 – 450 Kalori dan
12 – 20 gram protein dari kebutuhan ibu adalah angka yang mencukupi untuk
memenuhi kebutuhan gizi janinMeskipun penambahan tersebut secara nyata
(95%) tidak akan membebaskan ibu dari kondisi KEK, bayi dilahirkan dengan
berat badan normal ( Chinue, 2009).

2. Anemia Besi
Pemberian Zat Besi (Fe) Pada Ibu Hamil

Pedoman Gizi Pada Anemia Defisiensi Besi Kebutuhan besi pada ibu
hamil dapat diketahui dengan mengukur kadar hemoglobin. Kadar Hb < 11 mg/dL

Program Gizi Masyarakat Page 150


sudah termasuk kategori anemia defisiensi besi. Namun pengukuran yang lebih
spesifik dapat dilakukan dengan mengukur kadar feritin, karena walaupun kadar
Hb normal belum tentu kadar feritin tubuh dalam keadaan normal. Kadar feritin
memberikan gambaran cadangan besi dalam tubuh. Beberapa hal yang bisa
dipakai sebagai pedoman untuk mencukupi kebutuhan besi antara lain

a) Pemberian suplement Fe untuk anemia berat dosisnya adalah 4-6mg/Kg


BB/hari dalam 3 dosis terbagi. Untuk anemia ringan-sedang : 3 mg/kg
BB/hari dalam 3 dosis terbagi
b) Mengatur pola diet seimbang berdasarkan piramida makanan sehingga
kebutuhan makronutrien dan mikronutrien dapat terpenuhi.
c) Meningkatkan konsumsi bahan makanan sumber besi terutama dari protein
hewani seperti daging, sehingga walaupun tetap mengkonsumsi protein
nabati diharapkan persentase konsumsi protein hewani lebih besar
dibandingkan protein nabati.
d) Meningkatkan konsumsi bahan makanan yang dapat meningkatkan
kelarutan dan bioavailabilitas besi seperti vitamin C yang berasal dari
buah-buahan bersama-sama dengan protein hewani.
e) Membatasi konsumsi bahan makanan yang dapat menghambat absorpsi
besi seperti bahan makanan yang mengandung polifenol atau pitat.
f) Mengkonsumsi suplemen besi ferro sebelum kehamilan direncanakan
minimal tiga bulan sebelumnya apabila diketahui kadar feritin rendah.
Semua pedoman di atas dilakukan secara berkesinambungan karena proses
terjadinya defisiensi besi terjadi dalam jangka waktu lama, sehingga untuk
dapat mencukupi cadangan besi tubuh harus dilakukan dalam jangka
waktu lama pula
Berdasarkan analisis jurnal yang telah dilakukan didapatkan bahwa
dalam meningkatkan Hemoglobin dalam darah tidak hanya diatasi dengan
pemberian suplemen Fe tetapi juga diperlukan pemberian suplemen
makanan pada ibu hamil. Suplemen makanan yang telah dikaji dalam
literatur jurnal tersebut berupa makanan yang mengandung zat-zat yang
dapat meningkatkan penyerapan absorbsi Fe (enhancer Fe).

Program Gizi Masyarakat Page 151


Analisis asupan Fe dilakukan dengan dua metode yaitu dengan
metode kuantitatif dan kualitatif. Metode kuantitatif untuk mengetahui
asupan Fe seseorang dengan metode recall yaitu mencatat konsumsi
makanan terkait jenis dan jumlah bahan makanan yang dikonsumsi pada
periode 24 jam yang lalu yang kemudian secara kuantitatif data akan
dihitung nilai gizinya per hari. Menurut E Siong, disarankan menggunakan
recall 24 jam konsumsi gizi untuk survei konsumsi gizi individu
dikarenakan dari sisi praktis dan keabsahan data dapat diperoleh dengan
baik selama yang melakukan terlatih.
Adapun metode kualitatif, konsumsi pangan dilakukan dalam
bentuk frekuensi penggunaan bahan makanan yang mengandung Fe
dengan pemberian skor , yaitu : Sering sekali (>1x/hari) skor 50, Sering
dikonsumsi (1x/hari)skor 25, Biasa dikonsumsi (3x/minggu)skor 15,
Kadangkadang dikonsumsi (1-2x/minggu)skor 10, Jarang dikonsumsi
(Sulfat, Ferro Fumarat atau Ferro Gluconat) dan Asam Folat 0,400 mg.
Asupan jenis makanan dan pemberian suplemen zat besi pada ibu hamil
berpengaruh terhadap kadar Hemoglobin. Hal ini sesuai dengan penelitian
yang dilakukan oleh Ulwiyatun dkk dalam penelitiannya didapatkan
bahwa kelompok perlakuan yang diberikan rumput laut dan tablet Fe
selama 7 hari mengalami peningkatan ratarata hemoglobin lebih tinggi
yaitu dari 9,373 gram/dl menjadi 10,847 gram/dl. Sedangkan kelompok
control yang hanya konsumsi suplemen Fe saja mengalami peningkatan
yang lebih kecil yaitu dari 9,393 gram/dl dan 10,180 gram/dl
Selain Peraturan Kementerian Kesehatan No. 88 Tahun 2014
tentang pemberian Tablet Fe selama 90 hari, Program Indonesia Sehat
yang dilakukan oleh Kementerian Kesehatan Republik Indonesia Tahun
2016 juga melakukan berbagai upaya pendekatan program salah satunya
adalah penurunan Angka Kematian Ibu (AKI) dan Angka Kematian Bayi
(AKB) serta penurunan stunting.
Adapun upaya pemerintah yang dilakukan untuk ibu hamil dan ibu
bersalin meningkatkan mutu Ante Natal Care (ANC) terpadu, intervensi

Program Gizi Masyarakat Page 152


pada 1000 hari pertama kehidupan anak serta program pemberian makanan
tinggi kalori, protein, dan mikronutrien (TKPM).
Kecukupan kebutuhan Fe tidak hanya dipenuhi dari konsumsi
makanan sumber Fe atau pemberian Fe saja, tetapi perlu diberikan
makanan yang mempercepat (enhancer) penyerapan Fe serta mengurangi
konsumsi makanan yang menghambat (Inhibitor) penyerapan Fe.
Perubahan fisiologis tubuh ibu hamil, ibu menyusui meningkatkan
kebutuhan Fe bagi tubuh, jenis makanan yang dimakan yang dapat
mempengaruhi bioavabilitas Fe dalam tubuh.penelitian oleh Retorini
menunjukkan bahwa kelompok yang diberi tablet Fe saja tidak cukup
meningkatkan kadar Hemoglobin, sebaliknya pada kelompok yang
diberikan tambahan sari kacang hijau terdapat peningkatan kadar Hb ibu
hamil.
Hal tersebut terkait faktor –faktor yang meningkatkan kadar Hb ibu
hamil seperti buah yang mengandung vitamin C, Vitamin B , serta
makanan mengandung zat gizi dan protein tinggi. Kandungan zat besi
dalam kacang hijau paling banyak terdapat pada embrio dan kulit bijinya,
dengan jumlah kandungan zat besi pada kacang hijau sebanyak 6,7 mg per
100 gram. Mengkonsumsi dua cangkir kacang hijau setiap hari berarti
mengkonsumsi 50% kebutuhan besi setiap hari yaitu 18 mg dan dapat
meningkatkan kadar hemoglobin selama 2 minggu.
Asam askorbat (vitamin C), Asam Folat dan Protein merupakan
faktor utama yang mendorong penyerapan zat besi nonhem. Vitamin C
meningkatkan penyerapan zat besi nonhem sampai empat kali lipat.
Bahan-bahan seperti sitrat, malat, laktat, suksinat, dan asam tartat dapat
meningkatkan penyerapan zat besi nonhem pada kondisi tertentu. Vitamin
C memiliki faktor reduksi yang bermanfaat meningkatkan absorpsi besi
dengan mereduksi besi ferri menjadi ferro sehingga absorpsi besi menjadi
efisien dan efektif.
Penelitian Hariyadi menyatakan terdapat kenaikan kadar Hb ibu
hamil setelah pemberian Tablet Tambah Darah (TTD) + vitamin C setiap
hari selama 30 hari sebesar 1,09 gr/dlSelain itu terdapat kenaikan kadar Hb

Program Gizi Masyarakat Page 153


setelah diberikan Fe dan Fe dengan buah Bit.11 Kandungan buah bit
menurut Hembing antara lain adalah: asam folat 34%, kalium 14,8%, serat
13,6%, vitamin C 10,2%, magnesium 9,8%, triptofan 1,4%, zat besi 7,4%,
tembaga 6,5% , fosfor 6,5%.
Penelitian yang dilakukan oleh Astuti tedapat pengaruh pemberian
jus bayam merah sehari sekali selama 2 minggu berturut-turut pada ibu
hamil Trimester II terhadap peningkatan kadar Hb. Kandungan dalam 100
gram bayam merah menurut Tabel Komposisi pangan antara lain protein
2,2 gram, lemak 0,8 gram, Karbohidrat 6,8 gram , besi 7 mg, vitamin C 62
gram. 12 Zat besi di dalam tubuh bergabung dengan molekul protein
membentuk feririn, merupakan protein kompleks dan besi. Dalam kondisi
transport, zat besi bergabung dengan protein membentuk transferin.
Mengangkut besi di dalam darah merupakan fungsi transferin, sedangkan
dalam sel mukosa usus halus merupakan fungsi ferritin. Kekurangan zat
besi berkaitan dengan peningkatan hemopoesis dan cadangan zat besi yang
rendah. Transportasi zat besi terhambat, karena kurangnya asupan protein
sehingga akan terjadi defisiensi besi. penelitian yang dilakukan oleh
Fitriani diperoleh bahwa pemberian jus jambu dapat meningkatkan kadar
hemoglobin. jambu biji mengandung asam askorbat 2 kali lipat dari jeruk
yaitu sekitar 87 mg/100 gram jambu biji. Selain itu setiap 100 gram jambu
biji juga mengandung 49 kalori, 0,9 gram protein, 0,3 gram lemak, 12,2
gram karbohidrat, 14 mg kalsium,28 mg fosfor, 1,1 mg besi, 25 SI vitamin
A, 0,05 mg vitamin B1 dan 86 gram air .
Penelitian Rahmi juga menunjukkan bahwa konsumsi rumput laut
selama 7 hari dapat dapat meningkatkan kadar Hemoglobin sebesar 1,78
g/dl.Rumput laut memiliki komposisi gizi antara lain (1) kadar protein, (2)
kadar abu (mineral) (unsur Ca, P, dan Fe), (3) Kadar vitamin A dan
vitamin C, (4) kadar lemak, dan (5) kadar alginate.
Hal ini menandakan bahwa zat pendorong (enhancer ) zat besi
berpengaruh pada kenaikan kadar hemoglobin pada ibu hamil. Selain zat-
zat yang dapat membantu penyerapan zat besi, Anemia juga di pengaruhi
oleh zat-zat yang dapat menghambat penyerapan Fe yaitu fitat (katul,

Program Gizi Masyarakat Page 154


kedelai, jagung, coklat, susu dan kacang-kacangan), polifenol (tanin) pada
teh, bayam, kopi, kacang kacangan, kalsium (susu, keju), phospat (susu,
keju).
Pada penelitian yang di lakukan oleh Fredrika N dkk (2015) bahwa
Pemberian tablet Fe 90 tablet dengan membatasi konsumsi teh dan kopi,
ditambahkan menu tradisional Tinutuan pada ibu hamil terdapat penurunan
jumlah ibu hamil yang anemia sebelum dan sesudah dilakukan intervensi.7
Pada intervensi yang dilakukan oleh Fredrika, ibu hamil selain diberikan
tablet Fe dan Tinutuan dalam intervensinya. Tinutuan merupakan menu
traditional yang mengandung zat gizi makro (karbohidrat) dan zat gizi
mikro (vitamin dan mineral). Sayur kangkung, bayam, jagung dan beras
yang terkandung dalam Tinutuan kaya akan zat besi. Satu cangkir sayuran
kangkung memiliki kadar gizi zat besi sebesar 6.5 mg.
Asupan makanan kaya zat besi diperlukan ibu hamil untuk memenuhi
kebutuhan perhari minimal 60 mg, selain asam folat.Selain itu, Ibu hamil
dianjurkan untuk membatasi konsumsi teh dan kopi. Teh memiliki
kandungan tanin yang menurunkan penyerapan besi non hem dengan
membentuk ikatan komplek tidak dapat diserap.
Penelitian Thankachan menyatakan bahwa konsumsi teh 1-2
cangkir sehari menurunkan absorbsi besi, pada wanita dengan anemia
ataupun tidak. Konsumsi satu cangkir teh sehari menurunkan absorbsi Fe
sebesar 49% pada penderita anemia defisiensi besi, sedangkan konsumsi
dua cangkir teh sehari menurunkan 67% absorbsi Fe pada penderita
anemia defisiensi Fe dan 66% pada kelompok kontrol.
Semakin tinggi konsumsi kalsium akan menurunkan penyimpanan
zat besi pada sel darah merah baik dari sumber heme maupun non heme.
Sumber protein dari keju, susu sapi, dan telur tidak dapat meningkatkan
penyerapan zat besi non heme karena memiliki bioavailabilitas yang
rendah. Hasil penelitian Petry et al. menunjukkan asam fitat yang
terkandung dalam kacang-kacangan dapat menurunkan absorbsi Fe dalam
bahan makanan yang dikonsumsi. Selain itu, hasil penelitian Petry et al.
menyatakan kandungan polipenol pada kacang-kacangan yang tinggi dapat

Program Gizi Masyarakat Page 155


menurunkan absorbsi Fe sebesar 27%. Tanin ketika tercampur air panas
menghasilkan asam galat, dalam pencernaan melapisi dinding usus,
sehingga absorbsi makanan minimal.
Asam galat berada di atas permukaan teh dan terlihat jelas pada teh
tubruk dan susu. Konsumsi tanin atau kafein yang sering maka kerak akan
menumpuk sehingga proses absorpsi zat gizi ataupun Fe terhambat
sehingga jika dikonsumsi terlalu banyak dan konsumsi makanan tidak
seimbang maka akan mengakibatkan anemia.
Pemberian tablet Fe perlu di perhatikan waktu dan cara
mengonsumsinya, hal tersebut terkait zat yang dapat menghambat
penyerapan zat besi, jika waktu konsumsi zat besi bersamaan dengan
konsumsi zat yang dapat menghambat zat besi maka penyerapan dalam
tubuh tidak efektif dilakukan sehingga jumlah kadar hemoglobin dalam
tubuh tetap rendah. Menurut penelitian Kathryn et. al menyimpulkan
bahwa penentuan diet yang tepat untuk mengatasi anemia Fe adalah
dengan kombinasi diet tinggi sumber Fe dan enhancer Fe, serta rendah
inhibitor Fe.
Kementerian Kesehatan Republik Indonesia pada tahun 2016
melakukan pencegahan dan penanggulangan anemia dilakukan dengan
memberikan asupan zat besi yang cukup ke dalam tubuh untuk
meningkatkan pembentukan hemoglobin. Upaya yang dapat dilakukan
adalah meningkatkan asupan makanan sumber zat besi, fortifikasi bahan
makanan dengan zat besi (tepung terigu, beras, minyak goreng, mentega,
dan beberapa snack) serta suplementasi zat besi untuk meningkatkan kadar
hemoglobin secara cepat, dan perlu dilanjutkan untuk meningkatkan
simpanan zat besi di dalam tubuh.

3. Kekurangan Energi Protein (KEP)

Asupan Protein Ibu Hamil

Protein adalah bagian dari semua sel hidup dan merupakan bagian
terbesar tubuh sesudah air. Beberapa enzim, hormon, pengangkut zat-zat

Program Gizi Masyarakat Page 156


gizi dan darah, matriks intraseluler adalah protein. Protein mempunyai
fungsi khas yang tidak dapat digantikan oleh zat lain yaitu membangun
serta memelihara sel-sel dan jaringan tubuh. Protein berfungsi sebagai
fondasi sel pada manusia.

Protein merupakan zat pembangun jaringan, membentuk stuktur


tubuh, pertumbuhan, transportasi Vitamin B6 Vitamin B12 Asam Folat
Vitamin C Yodium/Y Zat Besi/Fe Seng/Zn Selenium/Se Kalsium/Ca 1,3
mg 2,4 mikrogram 400 mikrogram IOM 75 mg/hari 150 mikrogram 26 mg
9mg 30 mikrogram 800 mg + 0,4 mg + 0,2 mikrogram 200 mikrogram +
10 mg + 50 mikrogram Trimester II + 9,0mg Trimester III + 13,0 mg
Trimester I + 1,7 mg Trimester II + 4,2 mg Trimester III + 9,8 mg + 5
mikrogram + 150 mg xvii oksigen, membentuk sistem kekebalan tubuh.
sumber protein yang baik yaitu berasal dari protein hewani dan nabati
(Almatsier, 2003).

Pada ibu hamil protein berfungsi untuk pertumbuhan dan


perkembangan janin, plasenta uterus, payudara, serta peningkatan volume
darah ibu (Cunningham, 2005). Penambahan protein dibutuhkan pada
masa kehamilan untuk menutupi perkiraan 925 gr protein yang dideposit
dalam janin, plasenta dan jaringan maternal. Penambahan protein tiap hari
pada trimester berturut-turut diperkirakan TM I 0,6gr, TM II 1,8gr dan TM
III 6gr.

Penggunaan protein adalah = 67-70%, rata-rata wanita hamil akan


membutuhkan pertambahan 8,5 gr protein/hari (Pramitha, 2009). Sebagian
besar protein dianjurkan berasal dari sumber hewani, misalnya daging
susu, telur, keju, produk ayam dan ikan, karena makanan-makanan ini
mengandung kombinasi asam amino yang optimal. Susu dan produk susu
telah lama dianggap sebagai sumber nutrisi, terutama protein dan kalsium
yang ideal bagi wanita hamil (Cunningham, 2005).

Program Gizi Masyarakat Page 157


Topik 3
Asuhan Gizi Pada Ibu Menyusui

I. Asuhan Gizi Pada Ibu Menyusui

Kebutuhan Gizi Ibu Menyusui Kuantitas makanan untuk ibu yang


sedang menyusui lebih besar dibanding dengan ibu hamil, akan tetapi
kualitasnya tetap sama. Pada ibu menyusui diharapkan mengkonsumsi
makanan yang bergizi dan berenergi tinggi, seperti diisarankan untuk
minum susu sapi, yang bermanfaat untuk mencegah kerusakan gigi serta
tulang. Susu untuk memenuhi kebutuhan kalsium dan flour dalam ASI.
Jika kekurangan unsur ini maka terjadi pembongkaran dari jaringan
(deposit) dalam tubuh tadi, akibatnya ibu akan mengalami kerusakan gigi.
Kadar air dalam ASI sekitr 88 gr %. Maka ibu yang sedang
menyusui dianjurkan untuk minum sebanyak 2–2,5 liter air sehari, di
samping bisa juga ditambah dengan minum air buah. Karena dengan
minum air buah/sari buah ini setidaknya kebutuhan akan air dan vitamin
bisa terpenuhi (CommitteeonNutritional, 1990).
Ibu yang sedang laktasi dianjurkan untuk tidak minum-minuman
keras, apalagi alkohol. Demikian pula terhadap obat-obatan berikut,
diuretik (mengurangi cairan tubuh – memperkecil produksi ASI secara
tidak langsung), pil anti hamil (mensupresi produksi ASI) dan lain-lain.

Kebutuhan gizi tambahan pada ibu menyusui menurut hasil


Widyakarya Nasional Pangan dan Gizi tahun 1998 adalah:
Menyusui: 0-6 bulan 7-12 bulan

Kalori + 700 kal + 500 kal

Protein + 16 gr + 12 gr

Ca + 400 mg + 400 mg

Program Gizi Masyarakat Page 158


Fe + 2 mg + 2 mg

Vit A + 350 RE + 300 RE

Thiamin + 0,3 mg + 0,3 mg

Riboflavin + 0,4 mg + 0,3 mg

Niacin + 3 mg + 3 mg

Vit C + 25 mg + 10 mg

Vit D + 10 μg + 10 μg

Air Susu Ibu (ASI) dibutuhkan dalam proses tumbuh kembang


bayi. Kebutuhannya harus tetap terpenuhi sehingga proses yang sedang
berlangsung itu tidak mengalami hambatan. Dengan makin lengkapnya
fasilitas dengan segala faktor pendukungnya terutama dalam perawatan
postnatal dan laktasi ini diharapkan bayi yang sedang tumbuh beradaptasi
ini dapat berkembang sesuai dengan kebutuhannya. Beberapa keuntungan
dan keunggulan ASI adalah:

 ASI bersih
 Mengandung immunoglobulin (Ig) terutama IgA
 Mengandung laktoferrin, suatu ikatan protein dengan zat besi.
Dengan adanya ikatan tersebut maka bakteri-bakteri yang
berbahaya dalam usus tidak dapat menggunakannya untuk
pertumbuhannya
 Lysosim, suatu enzim dengan konsentrasi beberapa ribu kali lebih
tinggi dibanding dengan yang ada pada susu sapi. Enzym ini akan
merusak bakteri-bakteri yang berbahaya dan juga berguna untuk
melindungi bayi terhadap berbagai jenis virus.
 Sel-sel darah putih selama minggu pertama dan mingggu kedua
ASI mengandung lebih 4000 sel per cc. Selsel ini
mengahasilkanIgAlaktoferrin, Lysozim dan interferron. Interferon

Program Gizi Masyarakat Page 159


adalah susu substansi yang dapat menghalang-menghalangi
kegiatan dari berbagai virus.
 Bifidus faktor: suatu nitrogen Containing Carbohydrat yang
diperlukan oleh suatu bakeri spesifik yang disebut
Lactobacillusbifidus untuk pertumbuhannya. Bakteri ini dominan
terhadap bakteri flora usus ddan dapat memproduksi asam laktat
dari Laktose yang terdapat pada ASI. Asam laktak ini nantinya
akan menghalangi pertumbuhan bakteri dan parasit, dan
menyebabkan kotoran (feces) bayi menjadi asam.
Ibu menyusui memerlukan nutrisi dan cairan untuk pemulihan
kondisi kesehatan setelah melahirkan, cadangan tenaga serta untuk
memenuhi produksi air susu. Menurut Sulistyawati (2009) ibu nifas
dianjurkan untuk memenuhi kebutuhan akan gizi sebagai berikut:
1. Mengkonsumsi tambahan kalori tiap hari sebanyak 500 kalori
2. Makan dengan diet seimbang, cukup protein, mineral dan vitamin
3. Minum sedikitnya 3 liter setiap hari terutama setelah menyusui
4. Mengkonsumsi tablet zat besi selama masa nifas
5. Minum kapsul vit. A (200.000 unit) agar dapat memberikan vitamin A
kepada bayinya melalui ASI.
- Kalori
Kebutuhan kalori pada masa menyusui sekitar 400-500 kalori.
Wanita dewasa memerlukan 1800 kalori per hari. Sebaiknya ibu nifas
jangan mengurangi kebutuhan kalori, karena akan mengganggu proses
metabolisme tubuh dan menyebabkan ASI rusak.

- Protein
Kebutuhan protein yang dibutuhkan adalah 3 porsi per hari. Satu
protein setara dengan tiga gelas susu, dua butir telur, limaputih telur,
120 gram keju, 1 ¾ gelas yoghurt, 120-140 gram ikan/daging/unggas,
200-240 gram tahu atau 5-6 sendok selai kacang.

- Kalsium dan vitamin D

Program Gizi Masyarakat Page 160


Kalsium dan vitamin D berguna untuk pembentukan tulangdan
gigi. Kebutuhan kalsium dan vitamin D didapat dari minum susu
rendah kalori atau berjemur di pagi hari. Konsumsi kalsiumpada masa
menyusui meningkat menjadi 5 porsi per hari. Satu setara dengan 50-
60 gram keju, satu cangkir susu krim, 160 gram ikan salmon, 120
gram ikan sarden, atau 280 gram tahu kalsium.

- Magnesium
Magnesium dibutuhkan sel tubuh untuk membantu gerak otot,
fungsi syaraf dan memperkuat tulang. Kebutuhan megnesium didapat
pada gandum dan kacang-kacangan.

- Sayuran hijau dan buah


Kebutuhan yang diperlukan sedikitnya tiga porsi sehari. satu porsi
setara dengan 1/8 semangka, 1/4 mangga, ¾ cangkir brokoli, ½
wortel, ¼-1/2 cangkir sayuran hijau yang telah dimasak, satu tomat.

- Karbohidrat kompleks
Selama menyusui, kebutuhan karbohidrat kompleksdiperlukan
enam porsi per hari. Satu porsi setara dengan ½ cangkir nasi, ¼
cangkir jagung pipil, satu porsi sereal atau oat, satu iris roti dari bijian
utuh, ½ kue muffin dari bijian utuh, 2-6 biskuit kering atau crackers,
½ cangkir kacang-kacangan, 2/3 cangkir kacang koro, atau 40 gram
mi/pasta dari bijian utuh.

- Lemak
Rata-rata kebutuhan lemak dewasa adalah 41/2 porsi lemak (14
gram perporsi) perharinya. Satu porsi lemak sama dengan 80 gram
keju, tiga sendok makan kacang tanah atau kenari, empat sendok
makan krim, secangkir es krim, ½ buah alpukat, dua sendok makan
selai kacang, 120-140 gram daging tanpa lemak, sembilan kentang

Program Gizi Masyarakat Page 161


goreng, dua iris cake, satu sendok makan mayones atau mentega, atau
dua sendok makan saus salad.

- Garam
Selama periode nifas, hindari konsumsi garam berlebihan. Hindari
makanan asin seperti kacang asin, keripik kentang atau acar.

- Cairan
Konsumsi cairan sebanyak 8 gelas per hari. Minum sedikitnya 3
liter tiap hari. Kebutuhan akan cairan diperoleh dari air putih, sari
buah, susu dan sup.

- Vitamin
Kebutuhan vitamin selama menyusui sangat dibutuhkan.

- Zinc (Seng)
Berfungsi untuk kekebalan tubuh, penyembuhan luka dan
pertumbuhan. Kebutuhan Zinc didapat dalam daging, telur dan
gandum. Enzim dalam pencernaan dan metabolismmemerlukan seng.
Kebutuhan seng setiap hari sekitar 12 mg. Sumber seng terdapat pada
seafood, hati dan daging.

- DHA
DHA penting untuk perkembangan daya lihat dan mental bayi.
Asupan DHA berpengaruh langsung pada kandungan dalam ASI.
Sumber DHA ada pada telur, otak, hati dan ikan (Lusa, 2010)

Program Gizi Masyarakat Page 162


BAB XIII
ASUHAN GIZI PENYAKIT MENULAR : DIARE PADA
BALITA, TBC, HIV DAN AIDS, DEMAM TYPHOID

Pendahuluan

Setiap penyakit pasti timbul melalui proses kejadian yang umumnya relatif
tetap. Suatu proses pasti melalui langkah-langkah tertentu, dapat pendek tetapi
juga dapat panjang. Rantai infeksi terjadi sebagai akibat dari interaksi agent,
proses transmisi dan host. Efeknya bervariasi dari infeksi yang tidak tampak
sampai penyakit parah serta kematian. Banyak faktor penyebab penyebaran
penyakit menular,antara lain kurangnya kewaspadaan dari pemerintah dan
masyarakat untuk melakukan tindakan pencegahan.

Penyakit menular/ infeksi adalah penyakit yang disebabkan oleh transmisi


suatu agent infeksius tertentu/ produk toksiknya dari m anusia/ hewan yang
sterinfeksi ke host yang rentan, baik secara langsung atau tidak langsung. Adanya
asuhan gizi terhadap penyakit menular ini dapat mencegah terjadinya penularan
yang lebih banyak melalui makanan.

Program Gizi Masyarakat Page 163


Topik 1
Asuhan Gizi Pada Penyakit Menular

I. Asuhan Gizi Penyakit Menular

Pelayanan gizi baik berupa layanan asuhan gizi maupun penyelenggaraan


makan bagi pasien di rumah sakit merupakan faktor yang sangat berperan dalam
membantu proses penyembuhan penyakit. Jika pasien mendapat asupan gizi yang
tepat selama menjalani perawatan di rumah sakit maka dapat membantu proses
penyembuhan, mencegah terjadinya komplikasi, menurunkan morbiditas dan
mortalitas. Dengan demikian dapat memperpendek lama hari rawat inap dan
menekan biaya pengobatan.

Ahli gizi atau petugas gizi Puskesmas adalah tenaga profesional yang
memberikan layanan fungsional teknis mengenai layanan gizi melalui asuhan gizi.
Pada Prinsipnya petugas gizi di Puskesmas sama dengan tugas fungsional seorang
dokter, dimana seorang dokter di Puskesmas memberi layanan atau asuhan medis,
sedangkan ahli gizi Puskesmas memberikan asuhan gizi Puskesmas meliputi
aspek; asuhan gizi klinik, asuhan gizi komunitas (gizi masyarakat) dan
penyelenggaraan makanan sebagai substansi terapi pada klien/pasien. Begitu pula
perawat ataupun bidan bertugas memberikan asuhan keperawatan ataupun asuhan
kebidanan. Dokter dalam melakukan tugas pokok fungsinya menentukan diagnosa
medis, sedangkan perawat menentukan dignosa keperawatan, bidan menentukan
asuhan kebidanan sedangkan petugas gizi Puskesmas menentukan diagnosa gizi.
Semua aspek layanan ini khususnya asuhan gizi diperlukan peran masing-masing
dalam konteks kolaborasi untuk memberikan layanan terbaik pada klien atau
pasien sehingga tercipta asuhan yang berkesinambungan atau komprehensif dalam
memberikan layanan.

Kesehatan adalah keadaan sehat, baik secara fisik, mental, spritual maupun
sosial yang memungkinkan setiap orang untuk hidup produktif secara sosial dan
ekonomis.1 Pembangunan kesehatan nasional diselenggarakan dengan berasaskan

Program Gizi Masyarakat Page 147


perikemanusiaan, keseimbangan, manfaat, perlindungan, penghormatan terhadap
hak dan kewajiban, keadilan, gender dan nondiskriminatif dan norma-norma
agama. Pada periode 2015-2019, pembangunan kesehatan diselenggarakan
melalui Program Indonesia Sehat dengan sasaran meningkatkan derajat kesehatan
dan status gizi masyarakat melalui upaya kesehatan dan pemberdayaan
masyarakat yang didukung dengan perlindungan finansial dan pemerataan
pelayanan kesehatan, termasuk pelayanan kesehatan reproduksi.

Status gizi merupakan keadaan tubuh akibat dari penggunaan zat-zat gizi
dan konsumsi makanan. Konsumsi makanan berpengaruh terhadap status gizi
seseorang. Status gizi kurang terjadi apabila tubuh mengalami kekurangan satu
atau lebih zat-zat gizi esensial. Gizi kurang dapat mengakibatkan antibodi
berkurang dan sistem imun tubuh menurun sehingga mudah terserang berbagai
penyakit infeksi, salah satunya diare (Almatsier, 2011).

Program Gizi Masyarakat Page 148


Topik 2
Diare Pada Balita

Diare Pada Balita


Status gizi adalah keadaan tubuh sebagai akibat konsumsi makanan
dan penggunaan zat-zat gizi. Dibedakan antara status gizi buruk, kurang,
baik, dan lebih. Sedangkan Diare adalah buang air besar (defekasi) dengan
tinja berbentuk cair atau setengah cair (setengah padat), kandungan air tinja
lebih banyak dari biasanya lebih dari 200 gram atau 200ml/24 jam. Definisi
lain memakai kriteria frekuensi, yaitu buang air besar encer lebih dari tiga
kali per hari. Buang air besar encer tersebut dapat / tanpa disertai lendir dan
darah (Daldiyono, 2009).
Hubungan status gizi dan kejadian diare merupakan kekurangan
gizi dapat menyebabkan rentan terhadap infeksi karena dampak negatif
terjadi perubahan pada perlindungan yang diberikan oleh kulit dan selaput
lendir serta menginduksi perubahan fungsi kekebalan tubuh. (Brown,
K.H.2003).
Pada malnutrisi terjadi penurunan fungsi absorbsi usus yang
meningkatkan kerentanan terhadap infeksi enteral. penyakit infeksi yang
sering pada anak-anak adalah diare dan infeksi saluran pernafasan akut
(ISPA), diare dapat menyebabkan anak tidak mempunyai nafsu makan
sehingga terjadi kekurangan jumlah makanan dan minuman yang masuk ke
dalam tubuh yang dapat berakibat gizi kurang. Tidak memberikan ASI
eksklusif selama 4-6 bulan awal dari kehidupan adalah merupakan faktor
kejadian diare. Selain itu tidak memberikan ASI selama 2 tahun dapat
meningkatkan insidensi dan lamanya diare.Status gizi merupakan faktor
resiko kejadian diare pada balita usia 0-24 bulan (Erdan, 2005)
1. Diare pada Balita
 Identitas Pasien:
 Nama: An. NF

Program Gizi Masyarakat Page 149


 Jenis Kelamin: Laki-Laki
 Umur: 8 Tahun
 Agama: Islam
 No Rekam Medik: 412845
 Ruang Perawatan: Melati
 Tanggal Masuk: 12/11-2017
 Tanggal Assesment:17/06-2017
 Diagnosa Medis: VOMITUS, DEHIDRASI

2. Gambaran Kasus
An. NF masuk rumah sakit dengan keluhan muntah dan
demam tinggi. An. Nf didiagnosa Vomitus Dehidrasi.Pasien
masuk rumah sakit sejak tanggal 12 November2017 di RSUD
Tugu Rejo Semarang.
a. Data subyektif
b. Data Riwayat Gizi :
 An.NF memiliki pola makan 4x sehari yang terdiri 3x
makanan utama dan1x selingan.
 An.NF sering makan dengan kebiasaan makanan porsi
sedikit (1 entongsetiap kali makan) dan suka makan
disekolah jajanan.
 An.NF tidak terlalu sering untuk mengkonsumsi lauk
hewani dan nabati,dikarenakan terbatasnya ekonomi dan
sumber daya, dan tidak sukasayuran.
 Hasil recall An.NF padahari minggu 12/11-2017 pada saat
pasien barumasuk RS adalah sebagai berikut:
 Energi dan zat gizi asupan kebutuhan Tingkat kons (%)
Interpretasi
 Energi 0 kkal 1097 kkal 0 Asupan kurang
 Protein 0 gram 53 gram 0 Asupan kurang
 Lemak 0 gram 42 gram 0 Asupan kurang
 KH 0 gram 327 gram 0 Asupan kurang

Program Gizi Masyarakat Page 150


Indikasi Asupan AN.NF tidak ada asupan makan,dikarenakan
pasien mengalami mual dan muntah sehingga tidak ada asupan yang
masuk saat pasien masuk rumah sakit.

c. Parameter :
1. Apakah pasien tampak kurus ? Ya
2. Apakah terdapat penurunan BB selama satu bulan terakhir
?Tidak
3. Apakah ada diare > 5x/hari atau muntah >3x/hari atau asupan
turun dalam satu minggu ?Ya
4. Apakah terdapat penyakit atau keadaan yang mengakibatkan
pasien beresiko malnutrisi?Ya
5. Kesimpulan : (Beresiko Malnutrisi)
Ket: (penyakit atau keadaan yang mengakibatkan malnutrisi)
Diare kronik /PJB /HIV /Kanker /PHK /PGK /TB pary /
Terpasang stoma / Trauma / Combustio luas / kelainan anatomi
mulut yang menyebabkan kesulitan makan (misal : bibir
sumbing) / Rencana atau paska operasi mayor (misalnya :
laparotomi, torakotomi) / Kelainan metabolik bawaan (inborn
error metabolism) / Retardasimental / Keterlambatan
perkembangan/ lain-lain
sebutkan : ...........................
d. Diagnosa Gizi
1. Domain Intake
Peningkatan Energi Ekspenditur berkaitan dengan adanya
penyakit infeksi padapasien dibuktikan dengan adanya demam
tinggi pada pasien dengan suhu 40°C(hipertermi). Asupan oral
tidak adekuat berkaitan dengan adanya mual dan muntah pada
pasienyang dapat mempengaruhi asupan pasien dibuktikan
dengan energi 0%, protein0%, lemak 0%, karbohidrat 0%.

Program Gizi Masyarakat Page 151


Topik 3
TBC

TBC
Tuberkulosis paru adalah Suatu penyakit infeksi yang disebabkan
oleh bakteri Mikrobakterium tuberkulosa. Penyakit TB dapat
menyerang siapa saja (tua, muda, laki-laki, perempuan).
Tuberkulosis (TB) merupakan suatu masalah kesehatan umum
utama dan menjadi salah satu ancaman terbesar di dunia, khususnya
bagi negara-negara berkembang.TB menjadi salah satu penyebab
utama kematian pada orang dewasa di negara-negara berkembang, dan
menjadi permasalahan dalam bidang kesehatan yang paling penting di
Indonesia.3 Jumlah pasien TB pada tahun 2014 mencapai 9,6 juta
orang di seluruh dunia; terdiri dari 5,4 juta pria; 3,2 juta wanita, dan 1
juta anak-anak. TB menyebabkan kematian pada 1,5 juta orang, yang
terdiri dari 890.000 pria, 480.000 wanita, dan 140.000 anakanak di
tahun yang sama.
Penyakit TBC adalah penyakit menular yang disebabkan oleh
mikro bakterium tuberkulosis. Kuman batang aerobik dan tahan asam
ini dapat merupakan organisme patogen maupun saprofit. Sebagian
besar kuman TBC menyerang paru, tetapi dapat juga mengenai organ
tubuh lainya (Depkes RI, 200) Kuman ini pada umumnya menyerang
paru - paru dan sebagian lagi dapat menyerang di luar paru - paru,
seperti kelenjar getah bening (kelenjar), kulit, usus/saluran
pencernaan, selaput otak, dan sebagianya (Laban, 2008).
a. Tujuan diet pada pasien TB Paru:
 Meningkatkan status gizi & daya tahan tubuh.
 Memberi asupan zat gizi makro & mikro sesuai dengan
kebutuhan.
 Mencapai & mempertahankan BB normal

Program Gizi Masyarakat Page 152


 Mencegah penurunan BB yang berlebihan
 Mengatasi gejala diare, mual & muntah
 Mendorong perilaku sehat dalam menerapkan diet, olahraga dan
relaksasi

b. Syarat diet pada pasien TB paru:


a. Keb. Kalori : 2000 – 3000 Kkal / hr
b. Protein : 1,5 – 2 gr / kg BB/ hr
c. Lemak cukup.
d. Vitamin & mineral tinggi, terutama vitamin A, B12, C, E, Folat,
kalsium, magnesium, seng, selenium.
e. Serat cukup,berasal dari sayur & buah.
f. Cairan cukup, sesuai dengan keadaan pasien.
g. Elektrolit. Kehilangan elektrolit melalui muntah dan diare perlu
diganti ( natrium, kalium, klorida )
h. Bentuk makanan dimodifikasi sesuai dengan keadaan pasien.
i. Makanan diberikan dalam porsi kecil dan sering.
j. Hindari makanan yang merangsang pencernaan.
k. Menghindari makanan yang diawetkan / yang beragi
l. Makanan yang bersih bebas dari pestisida/ bahan kimia.
m. Menghindari rokok, kafein & alkohol
n. Rendah laktosa & rendah lemak jika ada diare

 Langkah - langkah Proses Asuhan Gizi Terstandar pada Penyakit


TBC
Tujuan memberikan asuhan gizi pada pasien TB adalah
mempertahankan atau mencapai status gizi normal. Penyakit TB merupakan
penyakit saluran pernafasan yang berbahaya, karena bisa menjadi penyakit
kronik yang panjang bahkan mematikan jika tidak melakukan pengobatan
dengan baik. Kunci utama disiplin dalam melakukan terapi obat dan asuhan
gizi yang adekuat. Ironisnya banyak sekali pasien TB yang kurang
memperhatikan gizi karena merasa bahwa gizi itu mahal. Oleh karena dalam

Program Gizi Masyarakat Page 153


mmeberikan asuhan gizi proses pengkajian gizi sebaiknya dilakukan secara
komprehensif, sehingga dalam intervensi disesuaikan dengan kondisi nyata
pasien, dan jika ada perlu tenaga kesehatan termasuk ahli gizi membantu
pemecahan masalah sehingga makanan yang adekuat dapat disiapkan, tetapi
dengan kondisi yang terbatas. Langkah-langkah dalam memberikan asuhan
gizi diuraikan berikut ini:
a. Assesement
1. Medis : diagnosa kondisi kesehatan sebelumnya.
2. Obat : jenis obat yang diberikan apakah ada yang antagonis dengan zat
gizi.
3. Riwayat sosial: status ekonomi, daya beli terhadap makanan, dukungan
keluarga/teman, tingkat pendidikan, lokasi rumah.
4. Antropometri: TB; BB saat ini, riwayat BB (BB tertinggi yang pernah
dicapai, BB biasanya). IMT bagi dewasa, dan anak adalah BB/TB
dengan standar pertumbuhan anak, WHO 2005.
5. Biokimia: Protein visceral (albumin, prealbumin), Hematologi
(haemoglobin, hematokrit),kemampuan imunologi hasil lab, elektrolit,
pH, glukosa, gas darah arteri, serum alkalin phosphate (vitamin D),
protombrin time (vitamin K); serum carotene, retinol binding protein
(vit. A), serum tocopherol (vit E), erytrosit hemolysis (vitamin E),
serum seng (seng).
6. Klinis : lemas,
7. Riwayat gizi : kebiasaan makan, food recall 1 x 24 jam, apakah ada
gangguan fungsi menelan/mengunyah, apakah ada kemampuan untuk
memasak atau menyediakan makan, alergi makanan, makanan yang
dibatasi sebelumnya, agama, budaya, suku yang terkait dengan pola
makan, edukasi gizi yang pernah diperoleh.
b. Diagnosa gizi
Diagnosa gizi yang sering ditemui pada pasien penyakit TB adalah:
1. Inadekuat asupan makanan/minuman.
2. Hypermetabolime.
3. Inadekuat asupan energi.

Program Gizi Masyarakat Page 154


4. Ianadekuat asupan protein.
5. Interaksi makanan dan obat.
6. Gizi kurang.
7. Penurunan berat badan yang tidak disengaja.
8. Kesulitan menelan/kesulitan mengunyah.

Contoh: NC Pasien mengalami penurunan berat badan yang tidak disengaja


yang dibuktikan dengan terjadi penuruan BB yang tidak direncanakan 10% dalam
3 bulan terakhir yang diikuti dengan lemas.

c. Intervensi
1. Pasien akan mengkonsumsi minimum 2200 kkal per hari.
2. Meningkatkan densitas gizi makanan yang dikonsumsi dengan
memberikan edukasi dengan untuk memilih dan menyiapakan
makanan.
3. Memberika regimen diet dengan cukup lemak, tinggi asam lemak
tidak jenuh tunggal, tinggi vitamin C, zat besi, tinggi vitamin A, B6,
B1 dan D. d. Bentuk makanan lunak, cukup cairan dan serat.
d. Monitoring dan evaluasi
1. Monitor berat badan minimal satu minggu seklai.
2. Pasien akan dimonitor asupan makanan perhari.
3. Indikator keberhasilan pengobatan TB salah satunya adalah
peningkatan BB dan protein darah (albumin dan haemoglobin).

Program Gizi Masyarakat Page 155


Topik 4
HIV DAN AIDS

HIV dan AIDS

Penyakit HIV/AIDS adalah penyakit yang disebabkan karena virus


yang tergolong Retrovirus yang disebut Human Immunodeficiency
Virus (HIV). Penyebaran virus hanya terjadi jika melakukan hubungan
seks yang tidak aman dan bergantian jarum suntik saat menggunakan
obat/narkotika. Penyebaran yang lain diantaranya melalui seks oral,
memakai alat bantu seks secara bersama-sama atau bergantian; tranfusi
darah dari orang yang terinfeksi; memakai jarum, suntikan,
perlengkapan menyuntik lain yang sudah terkontaminasi, misalnya spon
dan kain pembersihnya serta penularan dari ibu kepada bayi pada masa
kehamilan, ketika melahirkan atau menyusui.
Efek dari Virus HIV sampai saat ini masih menjadi tantangan yang
berat karena virus ini hanya bisa dilemahkan dengan obat anti virus dan
asupan gizi yang optimal. Jika virus HIV tidak bisa dihambat maka
akan menjadi AIDS. AIDS merupakan tahap akhir dari infeksi virus ini
yang ditandai dengan adanya imunosupresi berat yang menimbulkan
infeksi oportunistik, neoplasma sekunder dan manifestasi neurologis.
Pada tahap ini, kemampuan tubuh untuk melawan infeksi sudah hilang
sepenuhnya.

1. Asuhan Gizi HIV dan AIDS

Tujuan memberikan asuhan gizi antara lain mengoptimalkan status gizi


dan kesehatan serta imunitas; mempertahankan/mencapai BB normal dan
mempertahankan massa otot polos; mencegah defisiensi zat gizi dan
menurunkan resiko terhadap penyulit/komplikasi baru (diare, intoleransi
laktosa, mual, muntah) serta memaksimalkan keefektifan intervensi obat.

Program Gizi Masyarakat Page 156


Asuhan gizi pada pasien HIV/AIDS sebaiknya dilakukan individual dan
perlu diberikan konseling untuk mengetahui kebutuhan gizi yang diperlukan.
Strategi yang terbaik dalam melakukan asuhan gizi pada pasien HIV/AIDS
dengan pendekatan ADIME (Assesment, Diagonosa gizi, Intervensi gizi,
Monitoring dan Evaluasi).

a. Assesment

Pengkajian gizi yang utama adalah mengetahui diagnosa medis lengkap


dengan stadiumnya. Oleh karena itu identifikasi hasil laboratorium pasien lebih
penting dari pada keluhan pasien. Hal lain yang perlu diidentifikasi adalah
penyakit penyerta maupun riwayat penyakit sebelumnya seperti penyakit
jantung, diabetes, kanker, dan infeksi opurtunistik yang ada misalnya TBC,
sariawan dan lain-lain.

Adapun kondisi fisik/antropometri yang perlu diperhatikan adalah


perubahan berat badan. Oleh karena itu perlu ditanyakan bagaimana berat
badan 3-6 bulan yang lalu. Pengukuran antropometri yang perlu dilakukan
adalah lingkar lengan, dan lingkar pinggang. Gejala klinis yang perlu
ditanyakan adalah apakah ada kesemutan, mati rasa/baal, dan kekakuan.
Riwayat diet atau riwayat makan yang perlu digali adalah kebiasaan makan
saat ini, bagaimana penyediaan makan hari-hari, apakah ada riwayat alergi,
bagaimana penggunaan suplemen, dan jenis obat yang diminum.

Dengan demikian dapat diidentifikasi kemungkinan kekurangan zat gizi


dan faktor penyebabnya. Faktor lain yang perlu digali adalah kondisi personal
misalnya kondisi sosial ekonomi, karena kondisi ini juga sangat menentukan
jenis makanan dan cara pengolahannya serta kemampuan daya beli obat (obat
relatif mahal).

b. Diagnosa gizi

Secara umum pasien HIV sering mengalami masalah gizi kurang, maka
diagnosa gizi pada pasien HIV biasanya adalah :

1. Asupan makan dan minum secara oral kurang

Program Gizi Masyarakat Page 157


2. Meningkatkan kebutuhan energi dan zat gizi
3. Gangguan menelan
4. Berubahnya fungsi saluran cerna
5. Kegemukan/obesitas
6. Pengetahuan yang rendah berkaitan dengan makanan dan gizi
7. Kelebiahan asupan dari suplemen
8. Kemampuan menyiapkan makanan rendah
9. Kesulitan akses terhadap bahan makanan
10. Asupan makanan yang tidak bersih/aman
c. Intervensi Gizi

Pelaksanaan intervensi gizi sesuai dengan proses asuhan gizi terstandar


adalah pertama menetapkan tujuan yang ditindaklanjuti dengan pemberian
preskripsi diet lengkap dengan syarat-syarat r diet dan edukasi/konseling. Oleh
karena itu dalam intervensi gizi diuraikan berdasarkan tahapan /stadium pada
HIV yaitu stadium I, II dan III dan stadium IV.

1. Stadium I

Tujuannya adalah mempertahankan status gizi optimal dan mengoreksi


jika ada defisiensi zat gizi yang terjadi. Jadi syarat dietnya adalah energi dan
protein tinggi. Energi tinggi yang dimaksud adalah pemberian energi dan protein
kira 110 % diatas kebutuhan normal.

Hal lain yang perlu dilakukan adalah memelihara keamanan pangan yaitu
bahan makanan termasuk air bebas dari cemaran bakteri atau mikroba sehingga
tubuh terhindar dari penyebab infeksi oppurtunistik. Higiene penanganan
makanan, penyimpanan, persiapan, dan penyajian perlu diobservasi dengan baik.
Hal yang sering diingatkan adalah menghindari mengkonsumi sayur dan buah
dalam bentuk mentah atau tanpa dimasak, telur mentah atau setengah matang,
bahan makanan dalam kaleng maupun yang diawet. Beberapa petunjuk persiapan
dan penyimpanan bahan makanan agar aman :

 Hindari bahan makanan sumber protein dikonsumsi tidak matang seperti


telur mentah, telur setengah matang, sushi, daging matang rendah dll

Program Gizi Masyarakat Page 158


 Jangan gunakan telur yang sudah pecah, makanan kaleng yang kalengnya
peyok
 Cairkan daging beku pada refrigerator (lemari pendingin) bukan suhu
ruang
 Gunakan susu yang sudah dipasteurisasi
 Simpan makanan panas dlm suhu panas (60-83 derjat Celsius).
 Simpanan makanan dingin pada suhu dingin ( -1 s/d 4 derajat C)
 Jangan mengkonsumsi makanan yang diletakkan dalam suhu 6 derajat
celsius sampai 60 derajat celsius lebih dari 2 jam.
 Taruh bahan makanan yang mudah rusak segera dari toko ke refrigerator.
 Simpanlah makanan/bahan makanan yang sudah di buka dalam tempat
yang kedap udara
2. Stadium II/III

Tujuan intervensi gizi pada stadium ini adalah mengurangi gejala dan
komplikasi seperti anorexia, nyeri esophagus dan sariawan, malabsorpsi,
komplikasi syaraf dan lain-lain.

 Berkaitan dengan zat gizi mikro (vitamin dan mineral) sangat diperlukan
untuk imunitas. Defisiensi zat gizi mikro dapat mempengaruhi fungsi imun
dan mempercepat kemajuan penyakit. Diketahui bahwa kadar vitamin A,
B12, dan seng yang rendah berhubungan dengan percepatan kemajuan
penyakit, sedangkan asupan vitamin C dan B berhubungan dengan
peningkatan jumlah CD4 dan menurunnya progres HIV menjadi AIDS.
Pada stadium ini sering muncul sariawan, maka perlu diinformasikan hal-
hal penting seperti selalu menjaga kebersihan mulut, hindari bahan
makanan yang panas, berikan makanan yang lunak (mushed potato, telur
orak arik, daging cincang), jika minum gunakan sedotan, hindari bahan
makanan yang menyebabkan ketidak nyamanan (terlau pedas, terlalu
manis, terlalu keras dll). Untuk memperjelas bisa dibuka kembali modul 2
topik 2 tentang syarat-syarat bentuk makanan lunak.

3. Stadium IV (Tahap akhir AIDS)

Program Gizi Masyarakat Page 159


Pada tahap ini pasien sudah dalam kondisi terminal, biasanya pasien
asupan oralnya rendah (< 30 %), ataupun sudah menolak makanan oral, dan
mungkin makanan yang diberikan dalam bentuk enteral, atau gabungan enteral
dan parenteral. Masalah utama yang sering dikeluhkan adalah diare dan
malabsorpsi. Syarat diet yang perlu diperhatikan dalam kondisi ini adalah:

1. Asupan cairan perlu ditingkatkan auntuk mempertahankan status


hidrasi
2. Yoghurt dan bahan makanan lain yang mengandung kultur
Lactobacillus acidophilus sebaiknya diberikan, untuk mengantisipasi
efek dari penggunaan obat anti infeksi jangka panjang
3. Porsi kecil tetapi sering untuk meringankan kerja saluran cerna
4. Suplemen multivitamin untuk membantu penyediaan vitamin untuk
diserap oleh tubuh
5. Suplemen minuman densitas tinggi oral mungkin berguna atau
suplemen yang mempunyai kandungan energi mungkin juga berguna.
6. Dukungan gizi mungkin perlu diberikan dalam bentuk enteral atau
parenteral
7. Pemberian enzim pankreatik mungkin perlu diberikan, namun
sebelumnya perlu ditanyakan pada team asuhan gizi/dokter
penanggung jawab pasien
8. Hindari kopi dan bahan makanan yang mengandung sorbitol, untuk
menghindari gerarakan peristaltik yang tidak diinginkan dan diare.
d. Monitoring dan Evaluasi

Setelah dilakukan intervensi, maka perlu dilakukan monitoring dan


evaluasi untuk melihat output dan outcome. Evaluasi sebaiknya dilakukan rutin
menurut rencana pelayanan gizinya. Intervensi sebaiknya menghasilkan hasil
yang dapat dimonitor apakah tercapai atau tidak.

Saat ini pemerintah telah mensosialisasikan pedoman gizi seimbang


(PGS) dan gerakan masyarakat sehat (GERMAS). Hal ini dapat anda gunakan
sebagai bahan edukasi dalam pencegahan maupun penanggulangan penyakit
HIV. Pedoman tersebut menyerukan bahwa kita perlu makan seimbang dan

Program Gizi Masyarakat Page 160


bervariasi dengan meningkatkan asupan buah dan sayur; membiasakan hidup
bersih (misalnya cuci tangan sebelum makan) melakukan aktifitas fisik dan
memonitor berat badan secara teratur dan melakukan pemeriksaan dini secara
teratur dan berkala. Untuk lebih jelasnya, Anda dianjurkan untuk mencari tahu
PGS dan GERMAS lebih dalam.

Program Gizi Masyarakat Page 161


Topik 5
Demam Typhoid

Demam Typoid
Demam thypoid atau tifus abdominalis merupakan penyakit yang
disebabkan oleh Salmonella typhi. Penyakit ini sangat erat kaitannya dengan
kualitas higeni pribadi dan sintasi lingkungan. Di Indonesia penyakit ini
merupakan penyakit endemik (Depkes, 2006).

a. Gejala Klinis Demam Thypoid

Demam naik secara bertangga pada minggupertama lalu demam


menetap (kontinyu) atauremiten pada minggu kedua. Demam terutama sore /
malam hari,sakit kepala, nyeri otot, anoreksia, mual,muntah, obstipasi atau
diare. Demam merupakankeluhan dan gejala klinis terpenting yang timbulpada
semua penderita demam tifoid. Demam dapatmuncul secara tiba-tiba, dalam 1-
2 hari menjadi parah dengan gejala yang menyerupai septisemiaoleh karena
Streptococcus atau Pneumococcusdaripada S. typhi (Cita, 2011).

b. Asuhan Gizi Demam Thypoid


1. Menulis data anamnesa pasien sebagai berikut:
2.15.1 Diagnosa medis :
2.15.2 Keluhan pasien :
2.15.3 Data antropometri : BB, TB, IMT, LILA
2.15.4 Data Fisik Klinis : Tensi , suhu, nadi.
2.15.5 Data Laboratorium :
2.15.6 Riwayat Gizi : Kebiasaan Makan
2.15.7 Food Recall
2. Penulisan Diagnosa Medis
Berdasarkan Data Anamnesa yang Didapatkan Penulisan diagnosa
berdasarkan Diagnosa medis yang terdapat pada referensi Asuhan Gizi di

Program Gizi Masyarakat Page 162


Puskesmas 2015 Halaman 13 meliputi domain intake (N.I) ,domain klinik
(N.C), dan domain behaviour (N.B) dan dihubungkan dengan hasil anamnesa.
3. Penulisan intervensi diet mencakup tujuan, prinsip, dan syarat
1. Tujuan pemberian diet :
1.1 Memberikan makanan yang cukup dan tidak membebani saluran
pencernaan.
1.2 Mencegah penurunan berat badan.
2. Prinsip :
2.1 Energi tinggi
2.2 Protein tinggi
2.3 Lemak rendah
2.4 Karbohidrat cukup
2.5 Cairan tinggi
2.6 Na dan K tinggi
2.7 Makanan diberikan secara bertahap sesuai dengan keadaan
penyakitnya (mula-mula lunak kemudian makanan biasa).
2.8 Tidak boleh mengandung banyak serat, tidak merangsang
maupun menimbulkan banyak gas.
3. Syarat :
3.1 Energi diberikan lebih tinggi karena kenaikan energi basal.
3.2 Protein diberikan tinggi karena karena terdapat peningkatan
pemecahan protein dan peningkatan kebutuhan sistem imun
akibat peradangan seperti : leukosit dan sebagainya.
3.3 Cairan diberikan tinggi karena banyak kehilangan cairan melalui
pernafasan, muntah, diare, keringat dan kebutuhan untuk untuk
menstabilkan suhu tubuh.
3.4 Elektrolit (mineral) terutama Na dan K diberikan tinggi untuk
koreksi keseimbangan akibat demam.
3.5 Bentuk makanan sebaiknya diberikan minimal lunak dan
berlakus yarat-syarat pengolahan menurut konsistensi lunak
serta pemilihan bahan makanan menurut syarat bentuk makanan
lunak.
3.6 Ada kondisi demam diberikan makanan dalam bentuk olahan
menggunakan cairan lebih banyak (berkuah) atau banyak
menggunakan olahan buah dalam bentuk disetup atau dibuat
jus/dibuat sari buah.
3.7 Peningkatan kebutuhan vitamin untuk proses optimalisasi energi
terutama vitamin B komplek. Sebaiknya lemak dikurangi
terutama sumber bahan makananyang mengandung lemak pro

Program Gizi Masyarakat Page 163


imflamasi yaitu; asam lemak omega 6: minyak kelapa, minyak
kelapa sawit, margarine, mentega dan sebagainya.

4. Monitoring dan Evaluasi


1.1 Monitoring:
1. Keluhan : Frekuensi diare, mual
2. Fisik klinis : Suhu
3. Antropometri : BB,IMT
1.2 Evaluasi:
1. Pemahaman pasien mengenai edukasi dan asuhan yang
diberikan (Errika, 2011).

Program Gizi Masyarakat Page 164


BAB XIV
ASUHAN GIZI PENYAKIT TIDAK MENULAR : DIABETES,
HIPERTENSI, OBESITAS, DISLIPIDEMIA, GOUT,
PENYAKIT HATI, GASTRITIS

Pendahuluan

Penyakit tidak menular (PTM), dikenal sebagai penyakit dengan kondisi medis
yang kronis, dan tidak ditularkan dari orang ke orang.1 Penyakit-penyakit tersebut
mungkin akibat dari faktor genetik atau gaya hidup. Menurut Badan Kesehatan Dunia
WHO, kematian akibat penyakit tidak menular (PTM) diperkirakan akan terus meningkat
diseluruh dunia.Faktor risiko yang umumnya dapat dicegah seperti penggunaan
tembakau, konsumsi alkohol tinggi, kenaikan tekanan darah, gaya hidup tidak sehat, dan
obesitas.

Program Gizi Masyarakat Page 165


Topik 1
Asuhan Gizi Pada Penyakit Tidak Menular

I. Asuhan Gizi Pada Penyakit Tidak Menular


Penyakit tidak menular (PTM), dikenal juga sebagai penyakit kronis, tidak
ditularkan dari orang ke orang. (Nabilah, 2016). Penyakit Tidak Menular (PTM)
merupakan penyakit yang seringkali tidak terdeteksi karena tidak bergejala dan
tidak ada keluhan. Biasanya sangat sulit disembuhkan dan berakhir dengan
kecacatan atau kematian dini. Keadaan ini menimbulkan beban pembiayaan yang
besar bagi penderita, keluarga, dan Negara. PTM ini dapat dicegah melalui
pengendalian factor risiko, yaitu merokok, kurang aktifitas fisik, diet yang tidak
sehat, dan konsumsi alcohol. Peningkatan kesadaran, dan kepedulian masyarakat
terhadap factor risiko PTM sangat penting dalam pengendalian PTM (Kemenkes,
2009).

Insiden dan prevalensi PTM diperkirakan terjadi peningkatan secara cepat


pada abad ke -21. Ini merupakan tantangan utama masalah kesehatan di masa
yang akan datang. Pada tahun 2020 PTM akan menyebabkan 73% kematian dan
60% seluruh kesakitan didunia.

Program Gizi Masyarakat Page 166


Topik 2
Diabetes Melitus

Diabetes
a) Definisi Diabetes

Penyakit Diabetes yang paling banyak ditemukan di masyarakat


adalah Diabetes Melitus tipe 2 (DM tipe 2). Sebagian besar timbulnya
penyakit DM tipe 2 pada seseorang didasari adanya kelainan berupa
resistensi insulin. Pada perjalanan penyakitnya, jika tidak dikelola dengan
baik akan mengakibatkan terjadinya berbagai penyakit penyulit yang kronis.
Penyakit penyulit menahun ini berupa munculnya penyakit serebrovaskular,
penyakit jantung koroner, penyakit pembuluh darah tungkai, penyakit
penyulit pada mata, ginjal dan syaraf (Waspadji, 2011).

Upaya mempertahankan kadar glukosa darah mendekati normal dapat


mencegah atau menunda perkembangan terjadinya penyakit penyulit atau
komplikasi diabetes, baik komplikasi akut maupun kronik. Penerapan gaya
hidup yang sehat seperti mengonsumsi makanan yang bergizi dan
melakukan latihan jasmani dengan teratur, akan sangat membantu
pencegahan komplikasi diabetes (Waspadji, 2014).

Berdasarkan gambaran klinis tersebut, maka pengelolaan penyakit


DM perlu mendapat perhatian agar terhindar dari terjadinya penyakit-
penyakit penyulit yang menyertai. Seorang Ahli Gizi perlu memahami
tentang penyakit DM agar dapat melakukan asuhan gizi penyakit DM sesuai
langkah-langkah PAGT. Pada topik ini kita akan mempelajari tentang ruang
lingkup penyakit DM (mencakup pengertian, etiologi, patofisiologi), dan
penatalaksanaan terapi penyakit DM (mencakup asuhan gizi, latihan
jasmani, obat, dan edukasi).

b) Gejala-Gejala Diabetes Mellitus

Program Gizi Masyarakat Page 167


Gejala awal :
- Banyak Makan (Polyphagia)
- Banyak Minum (Polydipsi)
- Banyak Kencing (Polyuri) Dilanjutkan dengan
- Polyneuritis (Gangguan Syaraf)
Gejala Kronik :

- Nafsu makan menurun


- Banyak minum & kencing - Mudah capek/ mengantuk - BB
turun 5
- 10 Kg/2 - 4 minggu.
- Rasa mual bila berlanjut tidak sadarkan diri
- Kesemutan, Rasa tebal di kulit terutama kaki
- Kulit rasa panas, kram - Mata kabur
- Gatal sekitar kemaluan (wanita).
- Gigi mudah goyah dan lepas
- Kemampuan sexual menurun (impoten)
- Ibu hamil sering keguguran/bayi lahir mati.
c) Asuhan gizi Diabetes Mellitus
a. Prinsip-Prinsip Pengaturan Makan pada Diabetes Mellitus
Jumlah makanan yang dianjurkan adalah seimbang, dengan
komposisi kalori dari karbohidrat 60-70%, protein 10-15%,
dan lemak 20-25%. Prinsip :
a) anjuran makan seimbang seperti anjuran makan sehat pada
umumnya
b) tidak ada makanan yang dilarang, hanya dibatasi sesuai
kebutuhan kalori (tidak berlebih)
c) menu sama dengan menu keluarga
d) teratur dalam jadwal, jumlah dan jenis makanan

1. Mencapai BB ideal, yang dihitung dengan cara :


BBI = (TB-100)-10% (TB-100)

Program Gizi Masyarakat Page 168


Catatan : bagi wanita dengan TB < 150 cm dan pria < 160 cm, tidak
dikurangi lagi 10%.
Pengelompok status gizi :
- BB kurang : 90% BB Ideal
- BB normal : 90-110% BB Ideal
- BB lebih : 110-120% BB ideal
- Gemuk : > 120% BB ideal
3. Klasifikasi indeks massa tubuh (IMT) untuk menentukan status gizi
pasien

1) IMT ≤ 18,5 = kurus


2) IMT 18,5-25,0 = normal
3) IMT > 25,0 = gemuk
b. Tujuan Pengaturan Makan pada Penderita Diabetes Mellitus
- Menjaga gula darah dalam batas normal.
- Mencapai BB normal
- Menjaga Kadar Lemak darah dalam batas normal
- Menekan atau menunda timbulnya komplikasi DM
- Memperbaiki kesehatan umum pasien
c. Syarat Pengaturan Makanan Seimbang
a) Tepat komposisi/jumlah : Komposisi Makanan terdiri
dari 3 x makan utama dan 2-3 porsi makanan selingan
sesuai kebutuhan zat gizi.
b) Tepat waktu : makan dengan selang waktu 3 jam sekali.
c) Tepat Jenis : ada bahan makanan :
1. Dianjurkan
2. Dibatasi
3. Bebas digunakan

d. Asuhan Gizi

Merujuk pada PERKENI (2015), penyebutan istilah asuhan gizi pada


penyakit DM menggunakan istilah terapi nutrisi medis karena melibatkan

Program Gizi Masyarakat Page 169


secara menyeluruh anggota tim medis (dokter, ahli gizi, perawat, petugas
kesehatan yang lain, pasien dan keluarganya). Mari kita pelajari bersama
terapi nutrisi medis atau asuhan gizi terstandar bagi pasien DM sesuai
dengan 4 langkah PAGT, yaitu asesmen gizi, diagnosis gizi, intervensi gizi
dan monitoring evaluasi. Kita mulai dari langkah pertama yaitu asesmen
gizi.

a. Asesmen Gizi
Pada langkah asesmen gizi, saudara akan mereview data, melakukan
verifikasi, mengelompokkan data dan melakukan interpretasi data meliputi 5
komponen data yaitu data riwayat terkait gizi dan makanan, antropometri,
biokimia, data fisik klinis terkait gizi dan data riwayat klien pada pasien
DM.

1) Riwayat terkait gizi dan makanan


Data riwayat terkait gizi dan makanan yang dikumpulkan dari pasien
DM meliputi asupan makanan dan zat gizi, termasuk pola makan dan snack,
diet yang diberikan saat ini atau sebelumnya, penggunaan obat, pengetahuan
/ kepercayaan dan sikap / perilaku, dan aktivitas fisik. Untuk asupan
makanan dan zat gizi, meliputi data asupan energi dari makanan maupun
minuman, suplemen, baik enteral maupun parenteral. Untuk data asupan
makanan ini, saudara dapat lebih spesifik menanyakan jenis makanan,
jumlah makanan, pola makan termasuk snack, dan variasi makanan yang
biasa dikonsumsi pasien DM.

Pada asesmen data riwayat gizi, lengkapi juga dengan data zat gizi
makro seperti asupan lemak dan kolesterol, asupan protein, kabohidrat, dan
serat, serta asupan zat gizi mikro dari berbagai sumber makanan,minuman
dan suplemen. Data tentang obat dikumpulkan juga obat yang dikonsumsi
saat ini, baik obat yang diresepkan maupun obat bebas, dan obat alternatif
berkaitan dengan gizi. Untuk data pengetahuan diukur tingkat pengetahuan
pasien terkait makanan dan zat gizi. Sedangkan data kepercayaan dan sikap,
saudara dapat menggali nilai-nilai pribadi pasien atau keluarga, motivasi,

Program Gizi Masyarakat Page 170


kecemasan, kesiapan merubah perilaku terkait gizi, kesukaan makanan, dan
sebagainya.

Untuk data perilaku, hendaknya menggali data perilaku yang


sekiranya dapatempengaruhi pencapaian intervensi gizi, seperti kepatuhan
menjalankan diet, kunjungan ke dietisen, monitoring secara mandiri,
perilaku menolak atau menghindari makanan, perilaku menerima makanan
terbatas, dan sebagainya. Pada data aktivitas fisik, tanyakan riwayat
aktivitas fisik, jenis aktivitas fisik yang dilakukan, frekuensi melakukannya,
konsistensi dan durasi melakukan aktivitas fisik, serta berapa lama pasien
menghabiskan waktu untuk menonton TV, dan sebagainya.

2) Data antropometri

Untuk data antropometri, seperti halnya kasus-kasus pada


penyakit lainnya, evaluasi berat badan menjadi bagian yang penting
pada asesmen gizi pasien DM. Kumpulkan data berat badan saat ini,
berat badan biasanya, dan adanya perubahan berat badan, hitung IMT
yang merupakan indikator gizi yang dapat digunakan untuk identifikasi
problem gizi di area domain klinis pada pasien DM. Data IMT menjadi
salah satu parameter yang menjadi sasaran pengendalian DM yang
ditetapkan PERKENI (2015).

3) Data biokimia

Pada data biokimia, hasil pemeriksaan laboratorium terkait penyakit


DM meliputi kadar glukosa darah, HbA1C, kadar kolesterol total, kolesterol
LDL, dan trigliserida, serta kadar kolesterol HDL yang menjadi sasaran
pengendalian DM yang ditetapkan PERKENI (2015).

4) Data pemeriksaan fisik klinis terkait gizi

Data fisik klinis merupakan karakteristik fisik yang memberikan


gambaran secara klinis tentang masalah gizi pada pasien DM. Data fisik
klinis yang seringkali dikumpulkan adalah penampilan keseluruhan, sistem

Program Gizi Masyarakat Page 171


jantung-paru, sistem pencernaan, adanya edema, ekstremitas, keadaan gigi,
kondisi menelan dan tanda-tanda vital.

5)Data riwayat klien.


Untuk riwayat klien, informasi ini memberikan gambaran saat ini
maupun masa lalu terkait riwayat personal, medis, keluarga, dan sosial.
Pada data personal meliputi umur, jenis kelamin, suku atau etnis,
pendidikan, peran dalam keluarga, kebiasaan merokok, keterbatasan fisik
dan mobilitas. Pada riwayat medis pasien dan keluarga dapat digali penyakit
yang berdampak pada status gizi pasien, termasuk keluhan yang dialami
pasien DM terkait gizi. Sedangkan riwayat sosial dibutuhkan untuk
mengetahui situasi rumah, atau dukungan asuhan medis dan keterlibatan
pasien DM dalam kelompok sosial (Instalasi Gizi RSUP Dr. Hasan Sadikin
Bandung, 2016 ; PERKENI,2016).

6) Standar Pembanding

Standar pembanding dibutuhkan oleh saudara saat melakukan


interpretasi data pada langkah asesmen. Setelah seluruh 5 jenis data asesmen
gizi ini lengkap, maka saudara menyiapkan standar pembanding yang tepat
sesuai kebutuhan. Salah satu standar pembanding yang dibutuhkan adalah
estimasi kebutuhan energi untuk mengevaluasi data asupan energi sehari.

Merujuk pada Sukardji (2011) dan PERKENI (2015), ada beberapa


cara untuk memperkirakan kebutuhan energi bagi pasien DM. Saudara dapat
menghitung berdasarkan kebutuhan energi basal yang besarnya sekitar 25-
30 kkal/kg berat badan ideal. Perhitungan berat badan ideal untuk pasien
DM dapat menggunakan rumus Brocca yang dimodifikasi sebagai berikut:

- Berat badan ideal = 90% x (TB dalam cm – 100) x 1 kg

- Laki-laki dengan tinggi badan < 160 cm dan perempuan dengan


tinggi badan < 150 cm, Rumus berat badan ideal tersebut dimodifikasi
menjadi: (TB dalam cm – 100) x 1 kg.

Program Gizi Masyarakat Page 172


Perkiraan kebutuhan energi bagi pasien DM dapat juga menggunakan
perhitungan berdasarkan status gizi dan tingkat kerja (aktivitas). Tabel
berikut ini menjelaskan hal tersebut.

Tabel 3.1. Kebutuhan Energi Pasien DM Berdasarkan Status Gizi dan


Tingkat Kerja (Aktivitas) Status Gizi kkal / kg BB ideal Kerja Santai Kerja
Sedang Kerja Berat Gemuk 25 30 35 Normal 30 35 40 Kurus 35 40 40-50
Sumber : Sukardji (2011)

Sumber : Sukardji (2011)

Salah satu cara perhitungan atau perkiraan kebutuhan energi bagi


pasien DM seperti yang sudah dijelaskan di atas. Pada tabel di atas,
ditetapkan dahulu status gizi pasien DM menggunakan IMT, kemudian
identifikasi tingkat kerjanya dan hitung kebutuhan energi sesuai status gizi.

Penambahan atau pengurangan kalori dapat dilakukan koreksi


tergantung pada beberapa faktor seperti jenis kelamin, umur, aktivitas,
kondisi kehamilan atau laktasi, adanya komplikasi dan berat badan. Misal
faktor umur, untuk pasien dengan umur > 40 tahun dilakukan koreksi
kebutuhan kalori dengan mengurangi 5% untuk setiap dekade antara umur
40-59 tahun. Sedangkan untuk pasien umur 60-69 tahun dikurangi 10%,
lebih dari 70 tahun dikurangi 20% (Sukardji, 2011).

b. Diagnosis Gizi
Setelah menyelesaikan langkah asesmen gizi, maka langkah
selanjutnya adalah menetapkan diagnosis gizi. Pernyataan diagnosis
gizi berdasarkan PAGT selau menggunakan format Problem-Etiologi-
Sign atau Symptom (PES) dengan terminology (istilah) yang sudah

Program Gizi Masyarakat Page 173


ditetapkan seperti pada pembahasan bab sebelumnya. Masalah atau
problem gizi (P) yang ditemukan pada pasien DM dapat terjadi pada
domain asupan, klinis dan perilaku. Selanjutnya dapat mempelajari
masalah gizi berikut ini pada masing-masing domain, termasuk
menelusuri etiologi yang tepat serta menentukan parameter sign atau
symptom yang sesuai sebagai bukti adanya problem gizi pada kasus
yang ditangani. Berikut ini problem / masalah gizi pada domain asupan
yang dialami pasien DM:

NI.1.2 Asupan energi inadequate

NI.1.3 Kelebihan asupan energi

NI.2.2 Kelebihan asupan oral

NI.3.1 Asupan cairan inadequate

NI.5.5.2 Kelebihan asupan lemak

NI.5.8.2 Kelebihan asupan karbohidrat

NI.5.6.2 Kelebihan asupan protein

NI.5.8.1 Asupan karbohidrat inadequat

NI.5.8.4 Asupan karbohidrat inkonsisten

NI.5.8.5 Asupan serat inadequat

Sedangkan pada domain klinis, problem gizi yang sering terjadi


adalah:

NC.1.4 Perubahan fungsi saluran cerna (gastroparesis)

NC.2.2 Perubahan nilai laboratorium terkait gizi (kadar glukosa


darah)

NC.2.3 Interaksi obat dan makanan

NC.3.1 Berat badan kurang / underweight

Program Gizi Masyarakat Page 174


NC.3.2 Penurunan berat badan yang tidak diharapkan

NC.3.3 Overweight / obesitas

NC.3.4 Kenaikan berat badan yang tidak diharapkan

Pada domain perilaku ditemukan problem gizi berupa:

NB.1.1 Kurang pengetahuan terkait makanan dan zat gizi

NB.1.3 Tidak siap untuk diet / merubah perilaku

NB.1.5 Gangguan pola makan

NB.1.7 Pemilihan makanan yang salah

NB.2.1 Aktivitas fisik kurang

NB.2.3 Tidak mampu mengurus diri sendiri

NB.2.4 Kemampuan menyiapkan makanan terganggu

(Franz,MJ; Evert,AB, 2017 dan Roth,SL, 2011).

Uraian masalah gizi di atas menunjukkan begitu banyak variasi


masalah gizi yang mungkin dihadapi pasien DM. Berikut ini adalah contoh
pernyataan diagnosis gizi pada pasien DM dengan menggunakan format
PES dan terminologi diagnosis gizi :

NI. 1.3 Kelebihan asupan energi berkaitan dengan sering


mengonsumsi makanan sumber karbohidrat dan lemak pada makanan
selingan ditandai dengan asupan energi 120% kebutuhan energi.

NC. 2.2 Perubahan nilai laboratorium terkait gizi berkaitan dengan


gangguan metabolisme karbohidrat akibat resistensi insulin ditandai dengan
gula darah puasa 195mg/dl, gula darah 2 jam PP 330 mg/dl, gula darah
sewaktu 430 mg/dl, dan trigliserida 275 mg/dl.

NB. 1.3 Tidak siap merubah diet/merubah perilaku berkaitan dengan


sikap yang tidak mendukung tentang makanan dan gizi ditandai dengan

Program Gizi Masyarakat Page 175


menyangkal kebutuhan perubahan makanan dan zat gizi, mengabaikan
jadwal konseling.

2.15.1 Intervensi Gizi


Setelah ditetapkan diagnosis gizi, maka kita melakukan
intervensi gizi untuk memecahkan masalah gizi yang dihadapi pasien
DM. Intervensi gizi mencakup perencanaaan dan implementasi
intervensi gizi. Pada tahap perencanaan, Ahli Gizi menetapkan tujuan
diet pada intervensi gizi yang akan dilakukan. Tujuan diet untuk pasien
DM adalah untuk membantu pasien DM memperbaiki kebiasaan makan
dan olahraga (latihan jasmani) agar mendapatkan kontrol metabolik
yang lebih baik. Tujuan diet ini akan berhasil dengan cara
mempertahankan kadar glukosa darah pasien DM mendekati normal
dengan menyeimbangkan asupan makanan dengan insulin, obat
penurun glukosa oral dan aktivitas fisik; mempertahankan kadar lipid
serum normal; mempertahankan atau mencapai berat badan normal,
menghindari atau menangani komplikasi akut pasien seperti
hipoglikemia, meningkatkan derajat kesehatan secara menyeluruh
melalui asupan gizi yang optimal (Instalasi Gizi Perjan RS dr.Cipto
Mangunkusumo dan Asosiasi Dietisien Indonesia, 2004 ; Sukardji,K,
2011).

Pada perencanaan intervensi gizi, perlu ditetapkan strategi untuk


mencapai tujuan intervensi gizi tersebut. Berikut ini merupakan syarat
diet DM tipe 2 yang harus dipenuhi dalam strategi intervensi gizi
menurut Sukardji, K (2011) dan PERKENI (2015) sebagai berikut:

1) Energi diberikan sesuai kebutuhan untuk mencapai dan


mempertahankan berat badan ideal. Perhitungan kebutuhan energi
dengan memperhatikan status gizi dan aktivitas fisik pasien.

2) Protein dianjurkan sekitar 10-20% dari kebutuhan energi


total. Pada kondisi Diabetes Nefropati, pemberian protein dianjurkan
0,8 gram/kg berat badan per hari atau 10% dari kebutuhan energi total.

Program Gizi Masyarakat Page 176


3) Lemak diberikan sekitar 20-25% dari kebutuhan energi total.
Selain itu, dianjurkan < 7% dari energi total menggunakan lemak jenuh,
dan < 10% dari energi total menggunakan lemak tidak jenuh ganda.
Asupan kolesterol dianjurkan < 300 mg per hari. Apabila peningkatan
LDL merupakan masalah gizi utama, diet dianjurkan mengikuti diet
dislipidemia tahap II dengan anjuran < 7% dari energi total
menggunakan lemak jenuh, dan kandungan kolesterol 200 mg per hari.
Jika yang menjadi masalah gizi utama adalah peningkatan trigliserida
dan VLDL, maka dianjurkan 20% asupan lemak tidak jenuh tunggal,
asupan karbohidrat lebih rendah, dan melakukan peningkatan aktivitas
fisik agar terjadi penurunan berat badan serta menurunkan risiko
penyakit kardiovaskular.

4) Karbohidrat dianjurkan 45-65% dari kebutuhan energi total.


Sukrosa (gula pasir) diberikan tidak boleh lebih dari 5% energi total.
Pemberian sukrosa dan makanan yang mengandung sukrosa harus
diperhitungkan sebagai pengganti karbohidrat dari makanan lain.
Pembatasan karbohidrat total < 130 g per hari tidak dianjurkan.

5) Serat dianjurkan 20-35 gram serat makanan dari berbagai


sumber bahan makanan.

6) Natrium untuk Diabetes dianjurkan < 3000 mg, sedangkan


bagi pasien DM disertai hipertensi ringan sampai sedang, maka natrium
diberikan 2400 mg per hari.

7) Vitamin dan mineral diberikan cukup sesuai kebutuhan. Pada


pasien dengan asupan gizi yang cukup, tidak diperlukan penambahan
suplemen vitamin dan mineral.

8) Pemanis alternatif dapat digunakan sepanjang tidak melebihi


batas aman. Jenis bahan makanan yang dianjurkan untuk pasien DM
menjadi perhatian saudara dalam perencanaan menu untuk kasus.
Bahan makanan yang dianjurkan meliputi sumber karbohidrat kompleks
(seperti nasi, roti, mie, kentang, singkong, dan ubi), sumber protein

Program Gizi Masyarakat Page 177


rendah lemak (seperti ikan, ayam tanpa kulit, susu skim, tempe, tahu
dan kacang-kacangan), sumber lemak dalam jumlah terbatas seperti
makanan diolah dengan cara dipanggang, dikukus, disetup, direbus dan
dibakar. Sedangkan bahan makanan yang tidak dianjurkan sehingga
harus dibatasi konsumsinya atau bahkan dihindari, yaitu gula sederhana
(seperti gula pasir, gula merah), sirop, jam, jeli, buah-buahan yang
diawetkan dengan gula, susu kental manis, minuman botol ringan, es
krim, kue-kue manis, dodol, cake. Batasi juga makanan yang
mengandung banyak lemak seperti cake, makanan siap saji, goreng-
gorengan, dan makanan yang mengandung natrium tinggi seperti ikan
asin, telur asin, makanan yang diawetkan (Instalasi Gizi Perjan RS dr.
Cipto Mangunkusumo dan Asosiasi Dietisien Indonesia, 2004).

Setelah intervensi gizi, maka selanjutnya dilakukan


implementasi intervensi gizi. Implementasi intervensi gizi pada topik
ini berupa menyusun menu untuk kasus DM tipe 2 merujuk pada
strategi intervensi gizi yang sudah ditetapkan. Pada langkah ini
sebaiknya dilengkapi dengan standar makanan lalu mendistribusikan
kebutuhan zat gizi tersebut ke waktu makan pasien yaitu pagi, siang,
dan sore. Selanjutnya saudara melakukan analisis kandungan zat gizi
dari menu atau hidangan dengan menggunakan software nutrisurvey
atau daftar bahan makanan penukar atau tabel komposisi zat gizi
pangan Indonesia.

1.14.1 Monitoring dan Evaluasi


Ahli Gizi hendaknya melakukan monitoring dan evaluasi untuk
mengetahui keberhasilan implementasi intervensi gizi yang dilaksanakan.
Saudara dapat menetapkan data sign atau symptom yang tepat pada setiap
masalah gizi di masing-masing domain yang dapat menjadi indikator atau
parameter asuhan gizi untuk dimonitor dan dievaluasi. Perhatikan problem
atau masalah gizi yang sudah ditetapkan pada diagnosis gizi pasien DM tipe
2. Kemudian tetapkan indicator atau parameter asuhan gizi yang spesifik
yang dapat memberikan informasi keberhasilan intervensi gizi.

Program Gizi Masyarakat Page 178


Data spesifik yang ditetapkan sebagai indikator monitoring dan
evaluasi pada pasien DM dapat berupa asupan makanan (asupan energi,
protein, lemak, karbohidrat), IMT, kadar glukosa darah puasa, kadar
glukosa darah 2 jam PP, dan sebagainya. PERKENI (2015) dalam
Konsensus Pengelolaan dan Pencegahan DM tipe 2 menetapkan sasaran
atau target pengendalian DM yang dapat menjadi acuan kriteria
keberhasilan pengendalian DM, sebagai berikut:

Tabel Sasaran Pengendalian DM

Sumber : PERKENI (2015)

Program Gizi Masyarakat Page 179


Topik 3
Hipertensi

Hipertensi
a) Etiologi Hipertensi
Hipertensi dikelompokkan dalam dua kategori besar yaitu hipertensi
primer dan hipertensi sekunder. Hipertensi primer adalah hipertensi yang
tidak diketahui penyebabnya, tetapi mungkin disebabkan oleh berbagai
faktor seperti diet tidak tepat (kelebihan asupan natrium, rendahnya asupan
kalium, kelebihan asupan alkohol), aktivitas fisik rendah, stress dan
obesitas. Sedangkan hipertensi sekunder terjadi karena adanya penyakit
lain, seperti penyakit ginjal, penyakit jantung serta gangguan endokrin dan
saraf.

Berdasarkan penyebabnya, hipertensi dapat dibedakan menjadi dua


yaitu yang dapat diubah dan tidak dapat diubah. Faktor yang tidak dapat
diubah antara lain usia, jenis kelamin, suku atau ras. Sedangkan yang dapat
diubah adalah berat badan, aktivitas fisik, stress, kebiasaan merokok,
minum alkohol, dan asupan tidak sehat seperti makanan tinggi garam tetapi
kurang sayuran dan buah-buahan.

b) Asuhan Gizi Hipertensi

Prinsip terapi diet pada hipertensi :

-Makanan beraneka ragam mengikuti pola gizi seimbang

-Jenis dan komposisi makanan disesuaikan dengan kondisi penderita

-Jumlah garam disesuaikan dengan berat ringannya penyakit dan obat


yang diberikan

Program Gizi Masyarakat Page 180


1. Penurunan berat badan

Pemberian makanan yang adekuat/cukup seimbang dari segi


kebutuhan energi pada penderita hipertensi berfungsi untuk :

- Menurunkan berat badan bila terjadi kelebihan berat badan atau


obesitas dengan pengurangan energi dalam susunan diet yang aman. -
Menaikkan berat badan apabila terdapat status gizi kurang /
undernutrition.

- Mempertahankan berat badan apabila penderita hipertensi memiliki


status gizi normal /eunutritional state

- Penurunan berat badan biasanya berdampak pula disertai penurunan


tekanan darah, saat ini strategi penurunan berat badan lebih
dioptimalkan pada pengaturan komposisi lemak tubuh. Penurunan
berat badan dari hasil riset sebesar 11.7 kg dapat menurunkan tekanan
darah sebesar 12.7 sampai dengan 20.7 mmHg.

2. Pembatasan Alkohol, rokok dan kafein.

- Orang-orang yang mengkonsumsi sebanyak 3 atau lebih minuman


beralkohol per hari mempunyai tekanan darah yang meningkat .

- Kafein pada kopi menyebabkan vasokontriksi . Dengan berhenti


minum kopi aktivitas renin plasma dan norepinefrin akan menurun.
Merokok mengakibatkan vasokontriksi , dengan berhenti merokok
dapat menurunkan aktivitas syaraf simpatik dan kadar norepinefrin
akan turun.

3. Pembatasan Natrium (Na)

- Pada beberapa orang dengan hipertensi ada yang peka terhadap


garam (salt –sensitive) dan ada yang resisten terhadap garam.
Penderita - penderita yang peka terhadap garam (Na) cenderung
menahan natrium , berat badan bertambah dan menimbulkan
hipertensi pada diet tinggi garam. Sebaliknya penderita resisten garam

Program Gizi Masyarakat Page 181


tidak ada perubahan berat badan dan tekanan darah pada diet rendah
maupun tinggi garam, reaksi ini menunjukkan mengapa beberapa
orang respon dengan penurunan tekanan darah sedangkan yang lain
tidak respon.

- Dari penelitian diketahui bahwa diet yang mengandung 1600 – 2300


mg Na/hari setara dengan 70 – 100 meq Natrium menurunkan rata-
rata pada tekanan sistolik 9 sampai 15 mmHg dan tekanan diastolik 7
sampai 16 mmHg. Pembatasan Garam sekitar 2000 mg Natrium / hari
dianjurkan pada penatalaksanaan diet hipertensi secara umum.

- Diet rendah garam :

- Rendah garam I = 9-13 mEq = 200-300 mg Na. (tanpa penambahan


garam dapur)

- Rendah garam II = 22-30 mEq = 500-700 mg Na ( + ¼ sdt garam


dapur = 1 g) - Rendah garam III = 43-65 mEq = 1000-1500 mg Na ( +
½ sdt garam dapur = 2 g)

- Sumber Na dalam makanan adalah garam dapur, monosodium


glutamat (MSG), kecap, makanan yang diawet mengandung senyawa
Na (Na benzoat), terasi, Bubuk kaldu instan, sup instan, Soda kue,
aneka penyedap, krakers, biskuit, babat, Ragi, Corned beef, Ham,
Keju, Sosis, Keju kacang tanah, Kecap asin, Salad dressing, margarin,
mentega.

4. Protein

- Protein diberikan cukup yaitu ± 10% dari total kebutuhan energi


atau 0.8 – 1 g/kg/hari. Pembatasan protein diberikan ketika ditemukan
ada tanda komplikasi pada organ ginjal , misalnya mulai ditemukan:
mikroalbuminurea atau sudah terjadi gagal ginjal.

Program Gizi Masyarakat Page 182


5. Lemak

- Lemak sebaiknya diberikan dalam jumlah adekuat antara 25 sampai


30% dari total kebutuhan energi. Tetapi jika ditemukan hipertensi
dengan atherosklerosis dan dislipidemia maka penderita hipertensi
harus menjalankan diet dislipidemia khusus orang Indonesia (Asia)
digunakan step 2 diet dislipidemia dengan komposisi total lemak :
25% dari kebutuhan energi

SFA : < 10%

MUFA : < 10%

Karbohidrat : 50-60%

Protein : 10-20%

Kolesterol : < 250 mg

- Penggunaan lemak tak jenuh (PUFA dan MUFA) pada penderita


hipertensi perlu hati-hati karena jika salah dalam pengolahan
menimbulkan efek yang lebih merugikan dibandingkan penggunaan
lemak jenuh, maka perlu diberikan nutrisi pelindung lemak tak jenuh
dengan diet tinggi antioksidan. Sumber asam lemak tidak jenuh :
ikan, minyak biji bunga matahari, minyak wijen, olive oil, minyak
kedelei, minyak jagung, minyak ikan.

6. Tinggi Magnisium (Mg), Kalsium (Ca) dan Kalium (K)

- Diet tinggi kalsium berhubungan erat dengan penurunan tekanan


darah, mirip seperti obat diuretik membantu mengeluarkan Na.
Makanan tinggi kalsium yang ideal adalah susu rendah lemak
misalnya : yogurt non atau low fat, susu skim. Sumber kalsium utama
: susu dan hasil olahannya (keju), ikan yg dimakan dengan tulang
sedangkan sayur hijau, tahu, serealia, kacang2an, tempe merupakan
sumber yang baik pula hanya bahan penghambatnya juga banyak

Program Gizi Masyarakat Page 183


yaitu serat, phitat dan oksalat. Kebutuhan kalsium laki-laki 500-800
mg dan wanita 500-600 mg

- Susu yang paling ideal adalah susu non fat karena bioavailabality
tinggi.

- Magnesium (Mg) adalah kation ekstrasellular setelah Na dalam


tubuh. Magnesium berfungsi merelaksasi otot dan syaraf serta
mencegah pembekuan darah bekerja bersama-sama mengimbangi
fungsi kalsium. Sumber Mg : sayuran hijau, serealia tumbuk, biji2an,
kacang2an. Kebutuhan magnesium laki-laki : 280 mg dan wanita :
250 mg /hari.

- Kalium adalah mineral kation utama intrasellular. Selain menjaga


keseimbangan cairan dan elektrolit maka kalium berperan dalam
menjaga menormalkan tekanan darah dalam perbandingan yang
sesuai dengan Na. Perbandingan ideal kalium terhadap natrium yang
baik pada penderita hipertensi adalah 1.5 : 1. Maka diet penderita
hipertensi sebaiknya mengandung tinggi kalium sekitar 80 – 100 meq
(3120 -3900 mg) atau rata-rata minimal 3000 mg/hari. Sumber kalium
: bahan segar seperti buah & sayur serta kacang2an.

7. Tinggi Antioksidan

- Antioksidan sangat penting pada penderita hipertensi karena


berfungsi mengeradikasi oksidan/radikal bebas yang memungkinkan
timbulnya atherosklerosis sehingga pada penderita hipertensi perlu
diet tinggi antioksidan yaitu tinggi vitamin A, vitamin C, vitamin E,
Selenium, Zn dan Cuprum (dalam bentuk metaloenzim)/superokside
desmutase.

8. Tinggi Serat

- Penderita hipertensi terutama yang mengalami stroke dan immobile


perlu serat untuk memperbaiki pola defekasi dan mencegah
dislipidemia yang merperburuk hipertensi.

Program Gizi Masyarakat Page 184


9. Cukup mengandung Functional Food /food medicine yang Mampu
Menurunkan Tekanan Darah.

- Arginin

- Co Enzym Q10

- Cukup senyawa fitokimia dari kacang-kacangan

10. Makanan yang dihindari

- Otak, ginjal, paru, jantung, daging kambing

- Makanan yang diolah menggunakan garam natrium

- Makanan dan minuman dalam kaleng

- Makanan yang diawetkan

- Mentega dan keju

- Bumbu-bumbu : kecap, terasi, petis, garam, saus tomat, saus sambel,


tauco dan bumbu penyedap lainnya

- Makanan yang mengandung alkohol misalnya durian, tape

11. Prinsip Cara mengatur diet

- Rasa tawar dapat diperbaiki dengan menambah gula merah/ pasir,


bawang (merah/putih), jahe, kencur, daun salam dan bumbu lain yang
tidak mengandung atau sedikit garam natrium

- Makanan lebih enak ditumis, digoreng, dipanggang, walaupun tanpa


garam - Bubuhkan garam saat di atas meja makan, gunakan garam
beryodium tidak lebih dari ½ sendok teh/hari

- Dapat menggunakan garam yang mengandung rendah natrium

- Bila mengkonsumsi makanan/minuman suplemen, konsultasikan


terlebih dahulu dengan dokter

Program Gizi Masyarakat Page 185


Topik 4
Obesitas

Obesitas
a) Definisi Obesitas

Obesitas atau kegemukan didefinisikan sebagai suatu keadaan klinis


atau penyakit yang ditandai dengan penimbunan jaringan lemak tubuh
secara berlebihan sehingga berat badan anak jauh di atas normal dan
dapat membahayakan kesehatan anak. Overweight adalah kelebihan
berat badan dibandingkan dengan berat badan ideal anak balita yang
dapat disebabkan oleh penimbunan jaringan lemak atau jaringan
nonlemak. Penderita obesitas berpotensi mengalami pelbagai
penyebab kesakitan dan kematian antara lain penyakit kardiovaskular,
diabetes mellitus, dan lain-lain.

b) Asuhan Gizi Obesitas


a. Menentukan Obesitas/overfatness
-Indek Massa Tubuh :
BB(kg)/TB2 (m) Batas Normal (kg/m2 ) :
Laki-laki =18 - 25
Wanita =17 - 23
Batas Obesitas:
Laki-laki > 25
Wanita > 23
-Lingkar Pinggang (cm):
Menentukan resiko obesitas terhadap Kesehatan, batasan untuk orang
Asia termasuk Indonesia ;
- Laki-laki = > 87.5 cm
- Wanita = > 77.5 cm
-Menggunakan alat Pengukur Lemak :

Program Gizi Masyarakat Page 186


menentukan Status lemak tubuh Misalnya, persentase lemak Tubuh,
gram lemak tubuh dsb.
-Laki-laki ≥ 0.90
-Wanita ≥ 0.80
b. Terapi Diet

Upaya terapi diet diberikan dengan mengedepankan aspek keamanan


dalam proses penanganan obesitas dari aspek terapi diet. Pada
prisnipnya diet pada obesitas diberikan makanan rendah energi tetapi
seimbang dari aspek gizi lainnya.

1. Tujuan Terapi diet secara umum :

- Mencapai berat badan ideal.

- Memperoleh proporsi tubuh yang ideal.

- Mencegah atau menekan komplikasi-komplikasi karena obesitas.

2. Prinsip :

- Rendah energi,

- Cukup protein,

- Cukup lemak,

- Tinggi serat,

- Cukup cairan,

- Cukup vitamin & mineral.

3. Syarat :

- Energi diberikan rendah dengan mempertimbangkan tingkat


Kegemukan & Aktifitas

- Pengurangan energi antara 500 - 1000 kalori perhari, dan memenuhi


prinsip syarat diet rendah energi, bukan sangat rendah energi.

Program Gizi Masyarakat Page 187


- Protein diberikan cukup serta bervariasi (protein essensial dan Non
essensial) - Cukup lemak (cukup lemak tak jenuh, Rendah lemak
jenuh).

- Vitamin dan mineral cukup dari buah & Sayuran.(tinggi serat &
Antioksidan) - Cukup Cairan untuk menghindari dehidrasi.

- Pemberian makanan paling kurang 3 kali perhari. - Pemilihan


makanan harus sangat variatif (aneka ragam)

- Pelaksanaan Terapi diet harus dibawah tanggung jawab Ahli Gizi

4. Makanan yang dibatasi

- Sumber hidrat arang : nasi, roti, kentang, mie, makaroni

- Sumber protein hewani dan nabati (lauk-pauk) Makanan yang


dihindari

- Makanan berlemak dan berkolesterol tinggi: otak, ginjal, paru,


jantung, udang, daging berlemak

- Makanan yang diolah dengan menggunakan gula dan pemanis serta


goreng-gorengan

- Makanan dan minuman dalam kaleng

- Makanan yang diawetkan dengan gula : dendeng, abon, selai


kacang, acar, manisan buah

5. Cara mengatur diet

- Jangan makan camilan berlebihan

- Jangan makan di atas jam 19.00, bila lapar makanlah buah

- Strategi makan

- Jangan makan sambil tiduran

- Minum air putih dulu sebelum makan

Program Gizi Masyarakat Page 188


- Dikunyah > 20 x sebelum ditelan

- Gunakan piring kecil

6. Monitoring dan Evaluasi

Keberhasilan penanggulangan obesitas dengan mengukur lingkar


perut. Interpretasi dari hasil pengukuran lingkar perut di dasarkan
pada :

- NIH 1998, WHO 2000, dan Health Canada : dinyatakan berisiko


pada laki-laki jika ukuran lingkar pinggang ≥ 102 cm, sedangkan
perempuan sebesar ≥ 88 cm

- WHO 2000 menganjurkan untuk orang Asia yang tinggal di daerah


urban menggunakan cut off yang lebih rendah yaitu > 80 cm untuk
perempuan dan > 90 cm untuk laki-laki.

Program Gizi Masyarakat Page 189


Topik 5
Penyakit Hati

Penyakit Hati
a) Definisi Penyakit Hati

Penyakit hati adalah gangguan fungsi hati sehingga menyebabkan


hati gagal atau tidak dapat bekerja secara optimal sesuai dengan fungsi
kerjanya. Umumnya sekitar 75% atau ¾ dari jaringan hati akan
terpengaruh sebelum terjadinya penurunan fungsi hati. (setiawi,s.2014).

b) Tata laksana diet pada Penyakit Hati


Hepatitis
o “ Liver merupakan organ terbesar “ Master Of Glands”
o Merupakan organ yang berfungsi sebagai pusat metabolisme
(anabolisme & katabolisme)
o Detoksifikasi racun
o Fungsi Glikogenik
o Sekresi Empedu
o Pembentukan Ureum (deaminasi asam amino)
o Metabolisme lemak
o Fungsi Hematologik :
o Sintesa eritrosit pada janin
o Penghancuran sel erytrosit
o Menyimpan hematin
o Produksi sebagian besar protein plasma darah
o Sintesa protrombin dan fibrinogen
o Membersihkan bilirubin
o Penyimpanan dan penyebaran nutrisi (misalnya vitamin : vitamin
A, D, E dan K, glikogen, lemak & zat besi
o Pertahanan Suhu tubuh

Program Gizi Masyarakat Page 190


a. Definisi Hepatitis

o “ Peradangan sel hati baik akut maupun kronik”


o Akut : radang hati akut karena infeksi oleh virus hepatotropik.
o Kronik : radang hati yg histologiknya sebagai nekrosis, inflamasi
& fibrosis hepatosit dlm berbagai tingkat (berat, ringan) yang
berlangsung lebih dari 6 bulan
b. Etiology/Penyebab
Hepatitis Akut
o Virus A, B, Non A/B, Delta, Epsten-Barr, Sitomegalo dg
gejala Klinis :
o Masa Inkubasi : tergantung macam virus
o Masa Prodromal /preikterik : 3-10 hari ; rasa lesu/lemah,
badan panas, mual s/d muntah, anoreksia, perut kanan
nyeri.
o Masa Ikterik : urin warna coklat, sklera mata kuning,
kemudian seluruh badan , puncak ikterus dalam 1-2 minggu
, hepatomegali ringan, nyeri tekan.
o Masa Penyembuhan : Ikterus berangsur-angsur kurang dan
hilang dalam 2-6 minggu, demikian pula anoreksia, lemah
badan & hepatomegali, sembuh sempurna 3 - 4 bulan.
 Pemeriksaan Laboratorium
o Prodromal :leukosyt menurun, transaminase serum 10-100
x lipat sebelum ikterus, akhir tahap ini bilirubinuria.
o Ikterik :Ikterus nampak bila bilirubin serum > 2.5 mg/dl,
alkaline fosphatase naik 3 kali lipat.
o Penanda diagnosis virus :
 Hepatitis A : IgM anti HAV
 Hepatitis B : IgM anti HBC + HBsAg Hep. NANB : tidak
ditemeukan penanda virus
 Hepatitis D : IgM anti HD
Penatalaksanaan :

Program Gizi Masyarakat Page 191


o Bed rest (tirah baring) dibutuhkan 10 % kebutuhan
BMR
o Pengobatan spesifik belum ada
o Diet khusus tidak ada : tinggi energi tinggi protein,
Tinggi hidrat arang, cairan dicukupkan jika muntah.
- Pemenuhan kebutuhan energi dan protein sama dg
hiperkatabolik moderat , kira-kira 2000-3000 kal,
protein sekitar 1-2 g/kg/BB
o Penambahan energi , protein dan vitamin tinggi jika
penderita mempunyai diagnosa :Undernutrisi /
kurang gizi.
o Lemak tidak perlu pembatasan, karena diet rendah
lemak memberikan taste kurang enak &
meningkatkan anoreksia
Hepatitis Kronis
Etiology :
Autoimune (hepatitis. Lupoid), infeksi virus B, NANB, Obat
(Oksifenisatin, Izoniasid, metildopa), alkohol, virus sitomegali,
rubella, dsb.

Gejala Klinis berdasarkan jenis hepatitis kronik :


o Hepatitis Kronik Persisten (HKP) : lemah, lekas
capai, sebah, perasaan tak enak di daerah hati, lab.
Bilirubin normal/sedikit naik, transaminase serum
naik 4-5 x normal, g globulin : normal, petanda
serologik virus B (+).
o Hepatitis Kronik Lobular (HKL) : masa remisi,
masa kambuh silih berganti selama bertahun-tahun,
fluktuasi transaminase, kadangkadang
hiperbilirubinenia, tidak ditemukan nekrosis.
o Hepatitis Kronik aktif (HKA) : mula-mula
asymstomatik, yang jelas lemah, sebah, kembung,

Program Gizi Masyarakat Page 192


anoreksia ringan, umumnya transaminase
meningkat tinggi, bilirubin dan g globulin
meningkat sedang, HBsAg dan Anti HBc (+).

Penatalaksanaan :
Medis : bervariasi
Diet : sama dengan hepatitis virus Akut
Chirrosis Hepatis (sirosis hepatis)
Definisi “ Penyakit hati menahun yang ditandai proses peradangan
nekrosis, usaha regenerasi dan penambahan jaringan ikat difuse
dengan terbentuknya nodul yang mengganggu susunan lobulus
hati”.

Etiology/penyebab
o Hepatitis virus B , C dan NANB
o Alkohol
o Obstruksi intra/ekstrahepatik lama
o Bendungan aliran vena hepatika pada pasien Venoo
oklusif
o Gangguan autoimune (Hep. Lupoid) - Toksis Obat
(metotresak)
o Operasi usus pada obesitas
o Malnutrisi
o Infeksi kronis parasit (sistosomisiasis)
o Dsb.
 Di Indonesia penderita sirosis hepatic ; 30-40% HBsAg (+),
10-20%tanda infeksi anti HB core (+)
Gejala Klinis
Gejala Klinis ada dua tahap :
o Sirosis Kompensata : Asympstomatik
o Lemah, mual, muntah, sebah, malaise
o Laboratorium : test faal hati minimal

Program Gizi Masyarakat Page 193


o Sirosis dekompensata : simspstomatik : kegagalan
parenkim hati & hipertensi portal.
o Kelemahan otot, kegagalan parenkim ditandai :
produksi protein darah menurun menimbulkan
edema & asites, gangguan mekanisme bekuan
darah, gangguan hormonal (spidernevi, eritema
palmaris, atrofi testis, gangguan siklus haid,
ginekomastia)
o Hipertensi portal > 10 mmHg, ditandai
splenomegali, asites, kolateral.
o Perdarahan timbul dalam bentuk komplikasi yg
disebabkan karena: pecahnya varises oesophagus,
asites hebat, ikterus yg dalam.
Penanda Laboratorium
o Laboratorium : hiperbilirubinemia, hipoalbumin, g
globulin, waktu protrombin yang memanjang, bila
timbul hipersplenisme maka dijumpai ; anemia
normokrom normositer, trombositopenia dan
leukopenia.
o Jika terjadi perdarahan : anemia hipokrom
mikrositer dan makrositer karena defisiensi asam
folat
o Diagnosis penunjang : USG abdomen bagian atas,
endoscopy.

Terapi Diet
Tujuan
Tujuan terapi pada CH : mencegah penyulit yg timbul dengan
membatasi kerja fisik, hindari alkohol, hindari obat hepatotoksis
dan diet yang tepat.
Diet :

Program Gizi Masyarakat Page 194


o Tinggi energi tinggi protein pada fase tertentu
o Pembatasan cairan pada kasus edema dan asites
o Rendah Natrium
o Secara umum diberikan 40-45 kkal/kg BBI/hari
o Protein 0.8-2 g/kg BB/hari (mula-mula dicoba 0.5 –
0.79 g/kg BB/hari , sampai didapatkan imbang
nitrogen (+) dan komposisinya 60-70% nilai biologi
tinggi.
 Lemak 20% total energi (sebaiknya sebagian besar MCT)
o Suplementasi vitamin B komplek, C, K, Zn, Mg
o Bila ada kemungkinan koma , maka hindari : glisin,
serin, treonin, glutamin yg terdapat pada mentega,
bawang, kecap, keju dan anggur.
o Hindari alcohol
o Penderita dianjurkan makan banyak di pagi hari
dengan porsi kecil tapi sering.
 Tabel 32 Konsensus ESPEN dalam Perhitungan Energi dan
Protein

Energi non protein Protein Asam Amino


Kondisi Klinis
(Kcal/kg/hari ) (g/kg/hari)

Sirosis Kompensated 25 - 35 1.0 - 1.2

Sirosise Dekompensated 35 - 40 1.5

Malnutrisi / Anoreksi 35 - 40 1.5


Sumber ESPEN Consensus Group menghasilkan Guedeline (1997)

Program Gizi Masyarakat Page 195


Topik 6
Gastritis

Gastritis
a) Definisi Penyakit Gastritis
Gastritis atau lebih dikenal sebagai maag berasal dari bahasa yunani
yaitu gastro, yang berarti perut/lambung dan itis yang berarti
inflamasi/peradangan. Gastritis bukan merupakan penyakittunggal, tetapi
terbentuk dari beberapa kondisi yang kesemuanya itu mengakibatkan
peradangan padalambung. Biasanya, peradangan tersebut merupakan akibat
dari infeksi oleh bakteri yang sama dengan bakteri yang dapat mengakibatkan
borok di lambung yaitu Helicobacter pylori. Tetapi faktor-faktorlain seperti
trauma fisik dan pemakaian secara terus menerus beberapa obat penghilang
sakit dapat juga menyebabkan gastritis.Secara histologis dapat dibuktikan
dengan inflamasi sel-sel radang pada daerah tersebut didasarkan pada
manifestasi klinis dapat dibagi menjadi akut dan kronik (Hirlan, 2001 :
127).Pada beberapa kasus, gastritis dapat menyebabkan terjadinya borok
(ulcer) dan dapat meningkatkanresiko dari kanker lambung. Akan tetapi bagi
banyak orang, gastritis bukanlah penyakit yang seriusdan dapat segera
membaik dengan pengobatan.Gastritis merupakan gangguan yang sering
terjadi dengan karakteristik adanya anorexia, rasa penuh,dan tidak enak pada
epigastrium, nausea, muntah.Secara umum definisi gastritis ialah inflamasi
pada dinding lambung terutama pada mukosa dansubmukosa lambung.
Gastritis merupakan gangguan yang paling sering ditemui
diklinik karenadiagnosisnya hanya berdasarkan gejala klinis.

b) Etiologi

1. Infeksi bakteri.

Sebagian besar populasi di dunia terinfeksi oleh bakteri H. Pylori


yang hidup di bagian dalam lapisan mukosa yang melapisi dinding

Program Gizi Masyarakat Page 196


lambung. Walaupun tidak sepenuhnya dimengerti bagaimana bakteri
tersebut dapat ditularkan, namun diperkirakan penularan tersebut terjadi
melalui jalur oral atau akibat memakan makanan atau minuman yang
terkontaminasi oleh bakteri ini. Infeksi H. pylori sering terjadi pada
masa kanak– kanak dan dapat bertahan seumur hidup jika
tidak dilakukan perawatan. Infeksi H. pylori ini sekarang diketahui
sebagai penyebab utama terjadinya peptic ulcer dan penyebab tersering
terjadinya gastritis. Infeksi dalam jangka waktu yang lama akan
menyebabkan peradangan menyebaryang kemudian mengakibatkan
perubahan pada lapisan pelindung dinding lambung. Salah
satu perubahan itu adalah atrophic gastritis, sebuah keadaan dimana
kelenjar-kelenjar penghasil asam lambung secara perlahan rusak.
Peneliti menyimpulkan bahwa tingkat asam lambung yang rendah dapat
mengakibatkan racun-racun yang dihasilkan oleh kanker tidak dapat
dihancurkan atau dikeluarkan secara sempurna dari lambung sehingga
meningkatkan resiko (tingkat bahaya) dari kanker lambung. Tapi
sebagian besar orang yang terkena infeksi H. pylori kronis tidak
mempunyaikanker dan tidak mempunyai gejala gastritis, hal
ini mengindikasikan bahwa ada penyebab lain yang membuat sebagian
orang rentan terhadap bakteri ini sedangkan yang lain tidak.

2. Pemakaian obat penghilang nyeri secara terus menerus.

Obat analgesik anti inflamasi nonsteroid (AINS) seperti aspirin,


ibuprofen dan naproxen dapatmenyebabkan peradangan pada lambung
dengan cara mengurangi prostaglandin yang bertugasmelindungi
dinding lambung. Jika pemakaian obat– obat tersebut hanya sesekali
maka kemungkinanterjadinya masalah lambung akan kecil. Tapi
jika pemakaiannya dilakukan secara terus menerus atau pemakaian
yang berlebihan dapat mengakibatkan gastritis dan peptic ulcer.3.
Penggunaan alkohol secara berlebihan.Alkohol dapat mengiritasi dan
mengikis mukosa pada dinding lambung dan membuat dindinglambung
lebih rentan terhadap asam lambung walaupun pada kondisi normal.4.

Program Gizi Masyarakat Page 197


Penggunaan kokain.Kokain dapat merusak lambung dan menyebabkan
pendarahan dan gastritis.5. Stress fisik.Stress fisik akibat pembedahan
besar, luka trauma, luka bakar atau infeksi berat dapat
menyebabkangastritis dan juga borok serta pendarahan pada lambung.6.
Kelainan autoimmune.Autoimmune atrophic gastritis terjadi ketika
sistem kekebalan tubuh menyerang sel-sel sehat yang berada
dalam dinding lambung. Hal ini mengakibatkan peradangan dan secara
bertahap menipiskandinding lambung, menghancurkan kelenjar-
kelenjar penghasil asam lambung dan menganggu produksi faktor
intrinsic (yaitu sebuah zat yang membantu tubuh mengabsorbsi vitamin
B-12).Kekurangan B-12, akhirnya, dapat mengakibatkan pernicious
anemia, sebuah konsisi serius yang jika.

b) Tata Laksana Diet Pada Gastritis

Penyakit Lambung atau gastrointestinal meliputi Gastritis Akut dan


Kronis, Ulkus Peptikum, pasca-operasi lambung yang sering diikuti dengan
“Dumping Syndrome” dan Kanker Lambung. Gangguan gastrointestinal
sering dihubungkan dengan emosi atau psikoneurosis dan/atau makan terlalu
cepat karena kurang dikunyah serta terlalu banyak merokok.

Gangguan pada lambung umumnya berupa sindroma dyspepsia, yaitu


kumpulan gejala yang terdiri dari mual, muntah, nyeri epigastrum,
kembung, nafsu makan berkurang, dan rasa cepat kenyang.

a. Tujuan Diet :

Tujuan Diet Panyakit Lambung adalah memberikan makanan dan cairan


secukupnya yang tidak memberatkan lambung serta mencegah dan
menetralkan sekresi asam lambung yang berlebihan.

b. Syarat Diet :

1. Mudah cerna, porsi kecil dan sering diberikan


2. Energi dan protein cukup, sesuai kemampuan pasien untuk menerimanya

Program Gizi Masyarakat Page 198


3. Lemak rendah, yaitu 10 – 15% dari kebutuhan energi total yang
ditingkatkan secara bertahap hingga sesuai dengan kebutuhan.
4. Rendah serat, terutama serat tidak larut air yang ditingkatkan secara
bertahap
5. Cairan cukup, terutama bila ada muntah
6. Tidak mengandung bahan makanan atau bumbu yang tajam, baik secara
termis, mekanis, maupun kimia (disesuaikan dengan daya terima
perorangan)
7. Laktosa rendah bila ada gejala intoleransi laktosa; umumnya tidak
dianjurkan minum susu terlalu banyak
8. Makan secara perlahan di lingkungan yang tenang
9. Pada fase akut dapat diberikan makanan parenteral saja selama 24 – 48
jam untuk memberi istirahat pada lambung.

Catatan :

o Toleransi pasien terhadap makanan sangat individual, sehingga


perlu dilakukan penyesuaian
o Frekuensi makan yang sering pada pasien tertentu dapat
merangsang pengeluaran asam lambung secara berlebihan
o Perilaku makan tertentu dapat menimbulkan dispepsia, misalnya
porsi makan terlalu besar, makan terlalu cepat, atau berbaring/tidur
segera setelah makan.
o Hindari Makanan yang merangsang agar tidak memberatkan
kondisi peradangan pada lambung. Aspek makanan merangsang itu
terdiri dari:
o Rangsang Fisik : adalah makanan yang merangsang pengeluaran
asam lambung berlebihan karena terlalu kasar bentuknya seperti ;
makanan yang digoreng.
o Rangsang Thermik : adalah makanan yang merangsang lambung
karena terlalu panas atau dingin.

Program Gizi Masyarakat Page 199


o Rangsang Chemist/Kimia : adalah makanan yang merangsang
lambung karena aspek rasa terlalu tajam karena bumbu, terlalu
pedas dsb.

Program Gizi Masyarakat Page 200


Topik 7
Dislipidemia

Dislipidemia
a) Pengertian dan klasifikasi
Dislipidemia didefinisikan sebagai kelainan metabolisme lipid yang
ditandai dengan peningkatan maupun penurunan fraksi lipid dalam plasma.
Kelainan fraksi lipid yang utama adalah kenaikan kadar kolesterol total,
kolesterol LDL, trigliserida serta penurunan HDL.
Lipid dan Kolesterol
Lipid merupakan istilah yang merujuk pada minyak atau lemak di
dalam tubuh. Secara umum, lipid di dalam tubuh terdiri dari dua komponen
utama, yakni kolesterol dan trigleserida Trigliserida berasal dari pemecahan
lemak dari makanan. Kadar trigleserida sangat bergantung pada makanan
yang dikonsumsi. Sedangkan kolesterol adalah bentuk lemak yang berada
dalam sirkulasi darah manusia.
Penggunaan lemak tak jenuh dapat menurunkan risiko penyakit jantung
karena sifatnya yang mampu menurunkan kolesterol darah. Lemak tak jenuh
tunggal lebih tahan terhadap proses oksidasi yang dapat memicu timbulnya
kerusakan sel dan jaringan tubuh. Jenis lemak ini biasanya berwujud cair
pada suhu ruangan dan akan berubah menjadi padat jika disimpan dalam
lemari pendingin. Sumber lemak tak jenuh tunggal antara lain minyak zaitun,
minyak kacang, minyak kanola, alpukat dan sebagian besar dari kacang-
kacangan.
Selain lemak tak jenuh tunggal, kita juga mengenal adanya lemak tak
jenuh ganda. Penggunaan lemak jenis ini sebagai pengganti lemak jenuh
dalam mengolah makanan dapat membantu menurunkan kadar kolesterol
darah. Selain itu, lemak tak jenuh ganda juga dapat membantu menurunkan
deposit kolesterol di dalam pembuluh darah arteri lemak tak jenuh ganda
banyak ditemukan pada minyak nabati, seperti biji jagung, minyak biji bunga

Program Gizi Masyarakat Page 201


matahari, minyak kedelai dan minyak biji kapuk. Salah satu jenis lemak tak
jenuh ganda adalah golongan asam lemak omega 3. Golongan asam lemak
omega 3 yang terkenal yaitu DHA (docosahexaenoic acid) dan EPA
(eicopentatonic acid). Asam lemak tak jenuh ganda golongan ini memiliki
peran penting bagi kesehatan. Berdasarkan hasil penelitian, asam lemak
omega 3 254 Dietetik Penyakit tidak Menular berperan dalam menurunkan
risiko serangan jantung, mencegah denyut jantung tidak normal dan
menurunkan tekanan darah serta mencegah beberapa jenis kanker.
Macam-macam Kolesterol
Ada dua jenis kolesterol di dalam tubuh kita yaitu K-LDL (kolesterol-
low density lipoprotein) dan HDL (kolesterol-high density lipoprotein). K-
LDL sering disebut sebagai kolesterol jahat karena dapat menempel pada
pembuluh darah. Sebaliknya K-HDL disebut lemak baik, karena mampu
melarutkan kandungan LDL dalam tubuh.
Jumlah keseluruhan kolesterol yang ada dalam tubuh disebut kolesterol
total. Kolesterol normal dalam tubuh adalah 160-200 mg. Kolesterol terdiri
dari banyak zat termasuk trigliserida, LDL kolesterol dan HDL kolesterol.
Trigliserida
Trigliserida adalah salah satu bentuk lemak yang diserap oleh usus
setelah mengalami hidrolisis, kemudian masuk ke dalam plasma. Trigliserida
merupakan lemak darah yang akan meningkat jika mengonsumsi alkohol,
mengalami peningkatan berat badan dan mengonsumsi makanan dengan
kadar gula tinggi. Meningkatnya trigliserida akan menambah risiko terjadinya
penyakit jantung dan stroke. Seseorang dengan kadar trigliserida tinggi juga
cenderung mengalami gangguan tekanan darah tinggi (hipertensi).

b) Etiologi
Etiologi dari dislipidemia dipengaruhi oleh beberapa faktor di antaranya
adalah sebagai berikut:
a. Faktor Jenis Kelamin Risiko terjadinya dislipidemia pada pria lebih besar
daripada wanita, karena pada wanita produktif terdapat efek perlindungan
dari hormon reproduksi. Pria lebih banyak menderita aterosklerosis,

Program Gizi Masyarakat Page 202


dikarenakan hormon seks pria (testosteron) mempercepat timbulnya
aterosklerosis sedangkan hormon seks wanita (estrogen) mempunyai efek
Dietetik Penyakit tidak Menular 259 perlindungan terhadap
aterosklerosis. Akan tetapi pada wanita menopause mempunyai risiko
lebih besar terhadap terjadinya aterosklerosis dibandingkan wanita
premenopouse.
b. Faktor Usia Semakin tua usia seseorang maka fungsi organ tubuhnya
semakin menurun, begitu juga dengan penurunan aktivitas reseptor LDL,
sehingga bercak perlemakan dalam tubuh semakin meningkat dan
menyebabkan kadar kolesterol total lebih tinggi, sedangkan kolesterol
HDL relatif tidak berubah. Pada usia 10 tahun bercak perlemakan sudah
dapat ditemukan di lumen pembuluh darah dan meningkat kekerapannya
pada usia 30 tahun.
c. Faktor Genetik Faktor genetik merupakan salah satu faktor pencetus
terjadinya dislipidemia. Dalam ilmu genetika menyebutkan bahwa gen
untuk sifat–sifat tertentu (spesific– trait) diturunkan secara berpasangan
yaitu kita memerlukan satu gen dari ibu dan satu gen dari ayah, sehingga
kadar hiperlipidemia tinggi dapat diakibatkan oleh faktor dislipidemia
primer karena faktor kelainan genetik.
d. Faktor Kegemukan Kegemukan erat hubungannya dengan peningkatan
risiko sejumlah komplikasi yang dapat terjadi sendiri-sendiri atau
bersamaan. Kegemukan disebabkan oleh ketidakseimbangan antara energi
yang masuk bersama makanan, dengan energi yang dipakai. Kelebihan
energi ini ditimbun dalam sel lemak yang membesar. Pada orang yang
kegemukan menunjukkan output VLDL trigliserida yang tinggi dan kadar
trigliserida plasma yang lebih tinggi. Trigliserida berlebihan dalam
sirkulasi juga mempengaruhi lipoprotein lain. Bila trigliserida LDL dan
HDL mengalami lipolisis, akan menjadi small dense LDL dan HDL,
abnormalitas ini secara tipikal ditandai dengan kadar HDL kolesterol yang
rendah.
e. Faktor Olah Raga Olah raga yang teratur dapat menyebabkan kadar
kolesterol total, kolesterol LDL, dan trigliserida menurun dalam darah,

Program Gizi Masyarakat Page 203


sedangkan kolesterol HDL meningkat secara bermakna. Lemak ditimbun
dalam di dalam sel lemak sebagai trigliserida. Olahraga memecahkan
timbunan trigliserida dan melepaskan asam lemak dan gliserol ke dalam
aliran darah.
f. Faktor Merokok Merokok dapat meningkatkan kadar kolesterol total,
kolesterol LDL, trigliserida, dan menekan kolesterol HDL. Pada seseorang
yang merokok, rokok akan merusak dinding pembuluh darah. Nikotin
yang terkandung dalam asap rokok akan merangsang hormon adrenalin,
sehingga akan mengubah metabolisme lemak yang dapat menurunkan
kadar kolesterol HDL dalam darah. 260 Dietetik Penyakit tidak Menular
g. Faktor Makanan Konsumsi tinggi kolesterol menyebabkan
hiperkolesterolemia dan aterosklerosis. Asupan tinggi kolesterol dapat
menyebabkan peningkatan kadar kolesterol total dan LDL sehingga
mempunyai risiko terjadinya dislipidemia.

c)Patofisiologis
Kelainan metabolisme lemak darah pada dislipidemia ditandai oleh
kenaikan kadar kolesterol (hiperkolesteramia) atau kenaikan kadar trigliserida
(hipertrigliserida) atau kombinasi dari keduanya.

Kenaikan kadar lemak darah dapat terjadi karena kenaikan sintesis atau
sekunder akibat adanya penyakit lain yang mendasarinya seperti
ateriosklerosis. Pada ateriosklerosis faktor yang bertanggung jawab atas
penumpukan lipid pada dinding pembuluh darah adalah adanya defek pada
fungsi reseptor LDL di membrane gel, gangguan transport lipoprotein
transeluler (endositotoktik), gangguan degradasi oleh lisosom lipoprotein dan
perubahan permeabilitas endotel.
Dislipidemia sendiri tidak menimbulkan gejala tetapi dapat mengarah
ke penyakit jantung dan pembuluh darah seperti penyakit jantung koroner dan
penyakit pembuluh darah arteri perifer. Trigliserida tinggi dapat
menyebabkan pancreatitis akut. Kadar LDL yang tinggi dapat menyebabkan
xanthelasma kelopak mata, arcus corneae.

Program Gizi Masyarakat Page 204


d) Penatalaksanaan penyakit dislipidemia
Dalam pengelolaan dislipidemia, diperlukan strategi yang komprehensif
untuk mengendalikan kadar lipid dan faktor-faktor metabolik lainnya seperti
hipertensi, diabetes dan obesitas. Selain itu faktor-faktor risiko penyakit
kardiovaskuler lainnya juga harus dikendalikan.
Pengelolaan dislipidemia meliputi pencegahan primer yang ditujukan
untuk mencegah timbulnya komplikasi penyakit-penyakit kardiovaskuler
pada pasien dislipidemia seperti Dietetik Penyakit tidak Menular 261
penyakit jantung koroner, stroke, dan penyakit aterosklerosis vascular lainnya
dan pencegahan sekunder di tujuan untuk mencegah komplikasi
kardiovaskuler lanjutan pada semua pasien yang telah menderita penyakit
aterosklerosis dan kardiovaskuler yang jelas.
Pilar utama pengelolaan dislipidemia adalah upaya non farmakologis
yang meliputi modifikasi diet, latihan jasmani dan pengelolaan berat badan,
sedangkan terapi farmakologis dengan memberikan obat anti lipid.
Aktivitas fisik yang disarankan meliputi program latihan yang
mencakup setidaknya 30 menit aktivitas fisik dengan intensitas sedang
dengan frekuensi 4-6 kali seminggu. Kegiatan yang disarankan adalah jalan
cepat, bersepeda statis ataupun berenang. Tujuan aktivitas fisik harian dapat
dipenuhi dalam satu sesi atau beberapa sesi sepanjang rangkaian dalam sehari
(minimal 10 menit). Bagi beberapa pasien, beristirahat selama beberapa saat
di sela-sela aktivitas dapat meningkatkan kepatuhan terhadap program
aktivitas fisik. Selain aerobik, aktivitas penguatan otot dianjurkan dilakukan
minimal 2 hari seminggu.

e) Terapi Diet pada Dislipidemia


Tujuan diet dislipidemia adalah untuk menurunkan berat badan bila
kegemukan, mengubah jenis dan asupan lemak makanan, menurunkan asupan
kolesterol makanan, meningkatkan asupan karbohidrat kompleks dan
menurunkan asupan karbohidrat sederhana.

Program Gizi Masyarakat Page 205


Ada dua jenis Diet Dislipidemia yaitu Diet Dislipidemia Tahap I dan
Diet Dislipidemia Tahap II. Diet Dislipidemia Tahap I mengandung
kolesterol dan lemak jenuh lebih tinggi daripada Diet Dislipidemia Tahap II.
Syarat Diet pada penderita dislipidemia adalah sebagai berikut :
a. Energi yang dibutuhkan disesuaikan menurut berat badan dan aktivitas
fisik. Bila kegemukan, penurunan berat badan dapat dicapai dengan
asupan energi rendah dan meningkatkan aktivitas fisik.
b. Lemak diberikan sedang yaitu < 30% dari kebutuhan energi total. Lemak
jenuh untuk Diet Dislipidemia I diberikan sebesar < 10% dari kebutuhan
energi total dan untuk Diet Dislipidemia II diberikan < 7% dari
kebutuhan energi total. Lemak tak jenuh ganda dan tunggal untuk Diet
Dislipidemia I dan II adalah 10 – 15% dari kebutuhan energi total.
Kolesterol < 300 mg untuk Diet Dislipidemia I dan < 200 mg untuk Diet
Dislipidemia II.
c. Protein diberikan 10 – 20% dari kebutuhan energi total. Sumber protein
hewani yang berasal dari ikan dan protein nabati lebih dianjurkan.
d. Karbohidrat sedang, yaitu 50 – 60 % dari kebutuhan energi total.
e. Serat tinggi, terutama serat larut air yang terdapat dalam apel, beras
tumbuk atau beras merah, havermout dan kacang-kacangan.
f. Vitamin dan mineral cukup. Suplemen multivitamin dianjurkan untuk
pasien yang mengkonsumsi < 1200 kkal energi sehari. 262 Dietetik
Penyakit tidak Menular
Keberhasilan diet dinilai dengan mengukur kadar kolesterol darah
setelah 4 – 6 minggu dan 3 bulan. Jika tujuan terapi diet tidak tercapai setelah
3 bulan dengan diet tahap I, perlu dinilai penerimaan dan kepatuhan pasien
terhadap diet ini. Jika tujuan tidak tercapai meskipun patuh, pasien harus
pindah ke Diet Tahap II. Apabila tujuan pengobatan tidak dapat dicapai pada
waktu yang telah ditentukan, pasien perlu berkonsultasi lagi dengan dietisien.

Program Gizi Masyarakat Page 206


Topik 8
Gout

Asuhan gizi untuk penyakit Gout


a) Pengertian
Asam urat merupakan produk akhir dari katabolisme adenin dan guanin
yang berasal dari pemecahan nukleotida purin. Dalam bentuk urin ginjal
mengeluarkan asam urat (Nasrul & Sofitri, 2012). Kelebihan Asam urat
(hiperurisemia) sering disebut dengan istilah gout, merupakan gangguan
inflamasi akut yang ditandai dengan adanya nyeri akibat penimbunan kristal
monosodium urat pada persendian maupun jaringan lunak di dalam tubuh
(Shetty et al., 2011). Nilai normal asam urat pada pria antara 3,4 - 7 mg/dl,
sedangkan pada wanita 2,4 - 5,7 mg/dl.
Persendian akan menjadi nyeri dan bengkak atau meradang, dikarenakan
adanya penumpukan kristal-kristal asam urat pada persendian. Penumpukan
kristal-kristal asam urat pada ginjal akan menyebabkan terjadinya batu ginjal.

Penyakit hiperurisemia dapat di kelompokkan menjadi bentuk gout primer


yang umumnya terjadi (90% kasus) penyebabnya tidak diketahui dengan jelas,
tapi di perkirakan akibat kelainan proses metabolisme dalam tubuh, tapi yang
pasti ada hubungannya dengan obesitas, hipertensi, dislipidemia, dan diabetes
melitus. Gout umumnya di alami oleh laki-laki berusia lebih dari 30 tahun.
Sedangkan gout sekunder (10% kasus) di alami oleh wanita setelah
menopause karena gangguan hormon.

Gout (pirai) adalah penyakit yang sering ditemukan, merupakan kelompok


penyakit heterogen sebagai akibat deposisi kristal monosodium urat pada
jaringan, akibat gangguan metabolisme berupa hiperurisemia. Manifestasi
klinik deposisi urat meliputi arthritis gout, akumulasi kristal di jaringan yang
merusak tulang (tofus), batu urat, dan nefropati gout.

b) Etiologi

Program Gizi Masyarakat Page 207


Beberapa faktor risiko yang menyebabkan terjadinya gout antara lain
genetik, gangguan monogenik yang mengakibatkan kelebihan produksi asam
urat melalui kecacatan enzim dalam memetabolisme purin. Gout primer
sering terjadi pada laki-laki yang memiliki kecenderungan familiar yang kuat.
Laki-laki memiliki tingkat asam urat lebih tinggi dari perempuan dan
peningkatan prevalensi gout pada semua usia. Estrogen memiliki efek
urikosurik, hal ini yang membuat gout sangat jarang terjadi pada perempuan
khususnya sebelum menopouse. Penuaan merupakan faktor risiko penting
karena berkurangnya fungsi ginjal, adanya peningkatan penggunaan diuretik
dan obat-obatan lainnya, serta perubahan kepadatan jaringan ikat yang
mengakibatkan terjadinya pembentukan kristal. Diet asam urat telah lama
dikaitkan dengan gaya hidup yang kaya melibatkan konsumsi daging dan
alkohol. Menurut Health Professionals Follow-up Study (HPFS) faktor risiko
relatif serangan gout pertama terjadi bagi orang-orang yang mengonsumsi
daging merah, berikutnya konsumsi makanan laut. Sedangkan sayuran tinggi
purin tidak menunjukkan faktor risiko yang berat, sementara itu konsumsi
diet rendah lemak dan produk susu menunjukkan penurunan faktor risiko dari
gout. Alkohol memiliki faktor risiko meningkatkan kadar asam urat karena
metabolisme etanol menjadi asetil CoA menyebabkan degradasi adenin dan
peningkatan pembentukan adenosin monofosfat yang merupakan prekursor
asam urat. Alkohol juga meningkatkan kadar asam laktat dalam darah yang
menghambat ekskresi asam urat.

c) Gejala dan tanda-tanda gout


Tahapan gout ada 4 fase yaitu:
a. Tanpa gejala Pada tahap ini penderita hiperurisemia terjadi kelebihan asam
urat tetapi tidak menimbulkan gejala klinik. Pada tahap ini di upayakan
untuk menurunkan kelebihan asam urat dengan cara mengubah pola
makan atau gaya hidup.
b. Gout akut Gejala pada tahap ini muncul tiba-tiba dan biasanya menyerang
satu atau beberapa persendian. Sakit yang di rasakan penderita sering di
mulai pada malam hari, dan rasanya berdenyut-denyut atau nyeri seperti di

Program Gizi Masyarakat Page 208


tusuk jarum. Persendian yang terserang meradang, merah, terasa panas dan
bengkak. Rasa sakit pada persendian tersebut mungkin dapat berkurang
dalam beberapa hari, tapi bisa muncul kembali pada interval yang tidak
menentu. Serangan susulan biasanya berlangsung lebih lama, pada
beberapa penderita berlanjut menjadi arthritis gout yang kronis.
c. Interkritikal Pada tahap ini penderita mengalami serangan asam urat yang
berulang-ulang tapi waktunya tidak menentu.
d. Kronis Pada tahap kronis, kristal asam urat (tophi) menumpuk di berbagai
wilayah jaringan lunak tubuh penderitanya. Penumpukan asam urat yang
berakibat peradangan sendi bisa juga di sebabkan oleh cedera ringan akibat
memakai sepatu yang tidak sesuai ukuran kaki (terlalu sempit), terlalu
banyak makan makanan yang mengandung senyawa purin (misal jeroan),
mengkonsumsi alkohol, ada tekanan batin (stres), serta adanya infeksi atau
efek samping penggunaan obat-obat tertentu (diuretik) (Kaparang, 2007
dan Firestein GS, Budd RC, Harris ED, Rudy S, Sergen JS. (eds). (2009).

d)Asuhan Gizi Pada Pasien Gout Arthritis


a. Assesment Gizi (pengkajian gizi)
meliputi :
1) Antropometri meliputi berat badan (BB), tinggi badan (TB), IMT, dan
pengukuran lain seperti panjang depa, lingkar lengan atas (LLA) atau
tinggi lutut apabila pasien tidak dapat diukur BB dan TBnya.
2) Biokimia: kadar asam urat, kristal urat urin, BUN, kreatinin.
3) Klinis dan fisik:
• Gejala Khas : nyeri pada persendian, bengkak pada sendi lutut / ibu jari.
• Vital sign: tekanan darah, nadi, respirasi.
4) Dietary: asupan makan (energi, protein, lemak, karbohidrat, purin, vit C)
dan kebiasaan makan sebelum sakit.
5) Kondisi ekonomi dan data lain yang menunjang : kondisi ekonomi dan
sosial pasien, riwayat penyakit pasien, riwayat penyakit keluarga,
riwayat pengobatan dan lain-lain.

Program Gizi Masyarakat Page 209


b. Diagnosis Gizi

Diagnosis gizi meliputi domain intake, klinis dan kebiasaan (behavior).


Beberapa contoh diagnosis pada kasus Gout Arthritis sebagai berikut:
1) Intake purin berlebihan berhubungan dengan kurangnya pengetahuan
tentang gizi ditandai dengan setiap hari mengkonsumsi tempe dan
jeroan.
2) Perubahan nilai laboratorium disebabkan oleh gangguan metabolisme
purin dibuktikan dengan peningkatan kadar asam urat di atas normal.
3) Kurangnya pengetahuan tentang makanan yang rendah purin berkaitan
dengan kurangnya informasi tentang gizi seimbang ditandai dengan
pemilihan bahan makanan tinggi purin.

c. Intervensi Gizi
1) Preskripsi diet
a) Jenis diet : Diet Rendah Purin I/ II
b) Jumlah zat gizi yang penting untuk terapi diet : Protein, Lemak, dan
KH
c) Bentuk makanan : cair/ saring/ lunak/ biasa
d) Rute makanan : Oral / MLP
e) Frekuensi pemberian makanan : 3 x menu utama dan 2 kali selingan
atau yang lain sesuaikan dengan kondisi pasien
2) Tujuan diet :
a) Memberikan cukup energi untuk mempertahankan atau mencapai
(menaikkan/ menurunkan) berat badan normal.
b) Menurunkan kadar asam urat dalam darah.
c) Mencegah terjadinya komplikasi.
3) Syarat/ Rekomendasi Diet

a) Energi diberikan cukup sesuai dengan kebutuhan individu


berdasarkan hasil perhitungan. Kebutuhan energi ditentukan sebagai
berikut:

Program Gizi Masyarakat Page 210


TEE (Total Energy Expenditure) = BEE x Faktor aktivitas x Faktor
Stres

• Basal Energy Expenditure (BEE) Laki- laki : 66 + (13,7 x BB) + (5 x


TB) – (6,8 x Umur) Perempuan : 655 + (9,6 x BB) + (1,7 x TB) –
(4,7 x Umur)

• Faktor Aktifitas Ringan : 1,3 Sedang : 1,4 Berat : 1,5

• Faktor Stress Ringan : 1,2 Sedang : 1,3 Berat : 1,5

b) Protein cukup : (1,0 -1,2 g/kg BB) atau 10-15% dari kebutuhan
energi total. Hindari bahan makanan sumber protein dengan
kandungan purin >150mg/100 g.

c) Lemak sedang 10-20% kebutuhan energi total.

d) Karbohidrat 65-75% dari kebutuhan energi total, pilih Karbohidrat


kompleks.

e) Vitamin dan Mineral cukup.

f) Cairan 2-2,5 liter/hari.

g) Bahan makanan yang dihindari, dibatasi dan diperbolehkan dimakan


setiap hari

• Dihindari : Kelompok I Kandungan purin tinggi (100-1000 mg


purin/100 g bahan makanan). Yaitu : Otak, Hati, Jantung, Ginjal,
Jeroan, Ekstrak daging atau kaldu, Bebek, ikan sarden, Makarel,
Remis, Kerang.

• Dibatasi : Kelompok II Kandungan purin sedang (9-100 mg purin/100


g bahan makanan), maksimal dikonsumsi 50-75 g daging, ikan atau
unggas atau 1 mangkuk (100 g) sayuran sehari. Yaitu : Daging sapi,
Ikan, Ayam, Udang, Kacang kering, Tahu, Tempe, Asparagus,
Bayam, Daun singkong, Kangkung, Melinjo, Daun so

Program Gizi Masyarakat Page 211


• Diperbolehkan dikonsumsi setiap hari : Kelompok III Kandungan
purin rendah, yaitu : Nasi, ubi, jagung, singkong, roti, mei, bihun,
tepung beras, cake, kue-kue kering, pudding, susu, semua sayuran
dan buah-buahan kecuali yang dibatasi.

d. Rencana Konseling Gizi

1) Masalah : diet Rendah Purin I (misal)

2) Tujuan :

a) Memberikan gambaran dan informasi mengenai proses terapi


Diet rendah purin

b) Memberikan informasi tentang pola makan dan kebiasaan


makan yang baik dan benar

c) Memberikan informasi tentang makanan dan minuman yang


boleh atau tidak boleh untuk dikonsumsi

d) Memberikan motivasi kepada pasien untuk mendukung


kelancaran diet yang dijalankan oleh pasien

3) Materi :

a) Menejelaskan materi tentang diet rendah purin

b) Menjelaskan pola makan dan kebiasaan makan yang baik dan


benar

c) Menjelaskan bahan makanan yang boleh dimakan dan tidak


boleh dimakan oleh pasien Dietetik Penyakit tidak Menular
175

d) Memberikan konseling supaya pasien dapat mengatur dan


merawat diri dengan baik

e) Memberikan konseling makanan berdasarkan riwayat gizi.

Program Gizi Masyarakat Page 212


4) Metode : Diskusi dan tanya jawab

5) Sasaran : Pasien

6) Waktu dan tempat : Poli gizi (bangsal pasien). Konseling gizi


dilakukan minimal 30 menit (sesuai materi)

7) Media : Leaflet, food model, daftar bahan makanan penukar, URT

Program Gizi Masyarakat Page 213


KISI-KISI SOAL PROGRAM GIZI MASYARAKAT

1. Berdasarkan Undang-Undang No 36 Th 2009 tentang kesehatan ( BAB


VIIII) apa tujuan dari upaya perbaikan gizi?
a. Meningkatkan ekonomi
b. Meningkatkan kesejahteraan masyarakat
c. Meningkatkan mutu gizi perseorangan dan masyarakat
d. Meningkatkan pengetahuan gizi
e. Meningkatkan angka kelahiran
2. Perbaikan pola konsumsi makanan, perbaikan perilaku sadar gizi, dan
peningkatan akses dan mutu pelayanan gizi dan kesehatan sesuai dengan
kemajuan ilmu dan teknologi merupakan cara untuk..
a. Perbaikan konsumsi makanan
b. Perbaikan gizi
c. Perbaikan akses dan mutu pelayanan teknologi
d. Perbaikan kemajuan ilmu pengetahuan
e. Perbaikan gigi dan tulang
3. Salah satu jenis perbaikan gizi adalah pemberian suplementasi kapsul
vitamin A pada bulan apa diberikan kapsul tersebut?
a. Februari dan agustus
b. Maret dan april
c. Mei dan juni
d. Januari dan desember
e. Juli dan september
4. Salah satu upaya perbaikan gizi untuk masalah gizi Kekurangan energi
Protein (KEP) adalah melalui pemantauan pertumbuhan di posyandu, yaitu...
a. Pemberian Kapsul Vitamin A
b. Pemberian Kapsul yodium
c. Penimbangan Balita
d. Pemberian Tablet tambah darah
e. Pemberian Taburia
5. Penyakit KEP mulai banyak pertama kali di....

Program Gizi Masyarakat Page 214


a. Indonesia
b. Malaysia
c. Amerika
d. Australia
e. Afrika
6. Biasanya terdapat dikalangan para ibu dan masyarakat yang kurang mampu
ekonominya dan kondisi ini biasa terdapat pada anak kecil yang sudah
mendapat adik merupakan penyakit....
a. Kwashiorkor
b. Marasmus
c. Kwashiorkor- Marasmus
d. Kekurangan vitamin A
e. Kekurangan zat besi
7. Sering dijumpai pada anak berusia 0-2 tahun dengan gambaran berat badan
kurang dari 60% berat badan sesuai usianya, kulitnya melonggar dan suhu
tubuh rendah erupakan ciri-ciri penyakit.....
a. Kwashiorkor
b. Marasmus
c. Kwashiorkor- Marasmus
d. Kekurangan vitamin A
e. Kekurangan zat besi
8. Gangguan akibat kurang garam beryodium (GAKY) termasuk kedalam
masalah gizi...
a. Gizi buruk
b. Gizi lebih
c. Gizi makro
d. Gizi mikro
e. Stunting
9. Bagaimana cara mengatasi ibu hamil yang mengalami kekurangan anemia
zat besi...
a. Pemberian darah tambahan
b. Pemberian suplemen penambah zat besi

Program Gizi Masyarakat Page 215


c. Pemberian makanan seimbang
d. Mengubah kebiasaan pola makan
e. Tidur tepat waktu
10. Berapa mg kapsul minyak beryodium yang diberikan kepada wanita subur...
a. 100 mg
b. 200 mg
c. 300 mg
d. 400 mg
e. 500 mg
11. Kegiatan pengamatan terhadap status gizi yang bertujuan agar pengambilan
keputusan dalam penentuan kebijakan dan program dapat terarah kepada
perbaikan gizi masyarakat,merupakan pengertian dari?
a. Posyandu
b. Puskesmas
c. Pengisian KMS
d. Surveilans gizi
e. Sensus penduduk
12. Contoh kegiatan survei khusus yang dilakukan berdasarkan kebetuhan
ialah...
a. MP-ASI
b. Pelaporan kasus gizi buruk
c. Pendistribusian tablet Fe ibu hamil
d. Pendistribusian kapsul vitamin A balita
e. Penimbangan bulanan
13. Bagaimana cara mendapatkan data dan informasi dalam kegiatan surveilans
gizi?
a. Meminta informasi kepada kepala desa/RT/RW setempat
b. Meminta informasi di puskesmas wilayah tersebut
c. Dengan menggunakan instrument/kuisioner
d. Searching google
e. Berkunjung kerumah warga
14. Salah satu indikator yang digunakan dalam surveilans gizi adalah…

Program Gizi Masyarakat Page 216


a. Waktu yang tersedia
b. Kecepatan dan frekuensi ketersediaan data
c. Jumlah populasi suatu wilayah
d. Keadaan tempat
e. Form laporan
15. Kapan hasil penimbangan balita diPosyandu dilaporkan?
a. Setiap bulan
b. Pada bulan Februari dan November
c. 2x dalam sebulan
d. Setiap selesai kegiatan Posyandu
e. Setiap 6 bulan
16. Akibat kekurangan Yodium adalah ?
a. Gondok
b. Alergi
c. Sakit gigi
d. Mual
e. Stress
17. Iodum dapat menciptakan pertahanan kuat di dalam tubuh dengan
mengaktifkan antioksidan. Hal ini merupakan manfaat iodium sebagai…
a. Memperkuat system imun
b. Membuang racun
c. Mencegah kanker
d. Mengoptimalkan energy
e. Melindungi kelenjar tiroid
18. Berapakah kebutuhan Iodium yang dibutuhkan tubuh manusia…
a. 15-23 mg
b. 15-24 mg
c. 14-20 mg
d. 14-24 mg
e. 14-25 mg
19. Dalam melakukan prioritas masalah gizi diperlukan sebuah metode, yaitu
metode…

Program Gizi Masyarakat Page 217


a. Metode kuantitaif
b. Metode kualitatif
c. Metode screening
d. Metode pengampilan data
e. Metode Sampling
20. Dalam melakukan metode matematika kita harus menentukan magnitude
terlebih dahulu, magnitude yaitu…
a. Beratnya kerugian yang timbul
b. Luasnya masalah
c. Tersedianya sumber daya
d. Kepedulian atau dukungan
e. Ketersediaan data
21. Dalam melakukan prioritas masalah gizi, maka masing-masing kriteria diberi
skor 1. Angka 1 menyatakan…
a. Nilai tengah
b. Nilai tertinggi
c. Nilai terendah
d. Nilai ordinal
e. Nilai sementara
22. Suatu proses yang dilakukan oleh sekelompok orang dengan menggunakan
metode tertentu untuk menentukan masalah yang paling penting sampai
masalah yang kurang penting merupakan pengertian dari...
a. Metoda matematika
b. Metoda delbeque
c. Metoda delphi
d. Prioritas masalah gizi
e. Penentuan masalah gizi
23. Makin luas atau banyak penduduk terkena atau semiakin tinggi pravelen,
maka semkin tinggi prioritas yang diberikan pada penyakit tersebut
merupakan kriteria dari metoda...
a. Delphi
b. Delbeque

Program Gizi Masyarakat Page 218


c. Matematika
d. Severity
e. Vulnerability
24. UU yang membahan tentang kesehatan adalah..
a. UU No. 1 th 2001
b. UU No. 36 th 2009
c. UU No. 3 th 2005
d. UU No. 10
e. No. 36 th 2005
25. Pada bulan ...... setiap tahun sebagai bulan penimbangan balita sesuai surat
edaran tanggal 21 september 2012 nomor GK/Menkes/333/IX/2012
a. November
b. Januari
c. September
d. Agustus
e. Desember
26. Dalam PP No. 33 tahun 2012 menjelaskan tentang...
a. Pemberian PMT
b. Makanan tambahan untuk balita gizi kurang
c. Kesehatan
d. Malnutrisi
e. Pemberian ASI Eksklusif
27. Waktu yang direkomendasikan WHO mengenai ASI Ekslusif adalah...
a. 5 bulan tanpa tambahan
b. 9 bulan
c. 2 bulan
d. 9 bulan dengan tambahan
e. 6 bulan tanpa tambahan
28. Dalam tubuh manusia Yodium diperlukan untuk membentuk hormon ......
a. Tiroksin
b. Paratiroid
c. Insulin

Program Gizi Masyarakat Page 219


d. Tiroid
e. Oksitosin
29. Salah satu jenis program perbaikan gizi adalah mengatasi anemia. Pada
baduta untuk mengatasi anemia dapat diberikan ...
a. Tablet Tambah Darah
b. ASI Eksklusif
c. Tablet Merah
d. Taburia
e. Tablet Biru
30. Defisiensi iodium merupakan sebab pokok terjadinya masalah...
a. KEK
b. Anemia
c. GAKY
d. Stunting
e. Obesitas
31. Apa yang pertama sekali dilakukan seorang ahli gizi kepada pasien yang
datang ke puskesmas untuk dilakukan Asuhan Gizi Klinik?
o. Asessment
p. Diagnosa gizi
q. Monev
r. Skrinning
s. Intervensi
32. Faktor genetic penyebab GAKY banyak disebabkan karena keabnormalan
fungsi faal kelenjar...
a. Tiroid
b. Endokrin
c. Eksokrin
d. Hipotalamus
e. Pituitari
33. Sebutkan masalah gizi di Indonesia...
a. Anemia gizi besi (AGB), Gizi baik, Gizi Kurang, Obesitas (gizi ganda)
b. Anemia gizi besi(AGB), KVA, KEP, dan Obesitas
c. Anemia gizi besi(AGB), KVA, KEP dan Gaky

Program Gizi Masyarakat Page 220


d. KVA, KEP, Gaky, dan obesitas
e. KVA, KEP, Gaky dan Anemia
34. Dibawah ini yang manakah upaya mengatasi kekurangan gizi......
1. Fokus pada keluarga menengah keatas
2. Meningkatkan upaya kesehatan ibu untuk mengurangi bayi yang
BBLR
3. Meningkatkan program gizi berbasis masyarakat
4. Makan makanan yang cepat saji atau junk food
5. Memperbaiki sektor lain yang terkait erat dengan gizi (pertanian, air,
sanitasi, perlindungan, pemberdayaan masyarakat dan isu gender)
6. Memperkuat upaya jangka pendek dengan tetap melakukan upaya
jangka panjang
7. Sosialisasi pelayanan kesehatan ke masyarakat untuk makan sayuran
saja
Pernyataan yang benar adalah ........
a. 1-2-3-4-5-6-7
b. 2-3-4-5-6
c. 2-3-5-6
d. 3-4-5-6
e. 4-5-6-7
35. Pada tahap diagnosa gizi juga dibutuhkan data laboratorium. Yang
merupakan data laboratorium adalah….
a. Indeks Massa Tubuh
b. Kemoterapi
c. Hasil pemeriksaan yang berkaitan dengan status gizi
d. Biokimia darah dan urine
e. Data asupan, pencernaan dan metabolism
36. Langkah pertama saat memberikan Asuhan Gizi Klinik adalah…
a. Melalukan Intervensi
b. Melakukan Monitoring
c. Melakukan Asessment
d. Menentukan jenis diet

Program Gizi Masyarakat Page 221


e. Melakukan Diagnosis

37. Tujuan dari Asessment gizi adalah…..


a. Mengidentifikasi problem gizi dan faktor penyebabnya melalui
pengumpulan, verifikasi dan interpretasi data secara sistematis.
b. Mengidentifikasi adanya problem gizi, faktor penyebab yang
mendasarinya, dan menjelaskan tanda dan gejala yang melandasi adanya
problem gizi.
c. Mengatasi masalah gizi yang teridentifikasi melalui perencanaan dan
penerapannya terkait perilaku, kondisi lingkungan atau status
kesehatan individu, kelompok atau masyarakat untuk memenuhi
kebutuhan gizi klien.
d. Mengetahui tingkat kemajuan pasien dan apakah tujuan atau hasil yang
diharapkan telah tercapai. Hasil asuhan gizi seyogyanya menunjukkan
adanya perubahan perilaku dan atau status gizi yang lebih baik.
e. Memberi spesifikasi yang menjadi tanggung jawab dietisien untuk
menanganinya.
38. Apa yang pertama sekali dilakukan seorang ahli gizi kepada pasien yang
datang ke puskesmas untuk dilakukan Asuhan Gizi Klinik?
a. Asessment
b. Diagnosa gizi
c. Monev
d. Skrinning
e. Intervensi
39. Skrinning ulang pada seorang pasien yang ternyata butuh Asuhan Gizi Klinis
adalah setelah…
a. 10 hari
b. 1 bulan
c. 1 minggu
d. 2 minggu
e. Tahun depan
40. Seorang balita dinyatakan menderita gizi kurang jika indeks antropometri
(BB/TB) berada pada kisaran...

Program Gizi Masyarakat Page 222


a. -3 SD s/d -2 SD
b. -2 SD s/d 2 SD
c. >2 SD
d. < -3 SD
e. 3 SD s/d -3 SD

Program Gizi Masyarakat Page 223


KUNCI JAWABAN

1. Bonus 21. A
2. A 22. D
3. A 23. A
4. C 24. Bonus
5. E 25. C
6. B 26. A
7. A 27. E
8. D 28. A
9. B 29. D
10. B 30. C
11. D 31. A
12. – 32. A
13. B 33. C
14. C 34. Bonus
15. A 35. D
16. A 36. C
17. A 37. B
18. E 38. A
19. C 39. C
20. B 40. A

Program Gizi Masyarakat Page 224


DAFTAR PUSTAKA

Adriani, Merryana. 2012. Pengantar Gizi Masyarakat. Jakarta. Kencana

Arisman, M.B. 2004. Gizi Dalam Daur Kehidupan. Jakarta: EGC.

Almatsier, S. 2009. Prinsip Dasar Ilmu Gizi. Jakarta: GramediaPustaka Utama.

DepKes RI. 2003. Program Penanggulangan Anemia Gizi Pada Wanita Usia
Subur

Datesfordate A.Halil, Rina Kundre, Julia V. Rottie. 2017. Hubungan Pemberian


Makanan Pendamping Air Susu Ibu (MP-ASI) Dengan Status Gizi Bayi Di
Wilayah Kerja Puskesmas Bahu Manado. Manado : Program Studi Ilmu
Keperawatan Fakultas Kedokteran. (WUS).Jakarta: Direktorat Gizi
Masyarakat dan Binkesmas.

Chuningham, F Gary.2005.Obstetry Williams. Jakarta : EGC. 252-6,24-111

Cita, YP. (2011) ‘BakteriSalmonella Typhi dan Demam Tifoid’, Jurnal


Kesehatan Masyarakat, 6(1), pp. 42-46.
Departemen Kesehatan RI, 2000. Pedoman Pemberian Makanan Pendamping ASI
(MP-ASI), Dirjen Bina Kesehatan MasyarakatDirektorat Bina Gizi,
Jakarta
Departemen Kesehatan RI. 2005. Program Perbaikan Gizi Makro, http: //www.
Gizi net. Kebijakan Gizi. Domnload 26 januari 2007.
Dinas Kesehatan Kota Palu. 2012. Petunjuk Teknis Community Feeding Center
(CFC), Seksi Gizi. Palu

Evaluasi Program Pemberian Makanan Tambahan Pemulihan (PMT P) Untuk


Balita Gizi Buruk Di Kabupaten Gunungkidul RIYANTO SUGIH
PAMBUDI, SKM Universitas Gadjah Mada, 2015 | Diunduh dari
http://etd.repository.ugm.ac.id/

Farah Eka Salsabela, Hendarsyah Suryadinata, Insi Farisa Desy Arya. 2016.
Gambaran Status Nutrisi pada Pasien Tuberkulosis di Rumah Sakit
Umum Pusat Hasan Sadikin Bandung. JSK, Volume 2 Nomor 2
Desember Tahun 2016
Handayani Lina, Asti MulasariSurahma, Nurdianis Nani. 2008. Evaluasi Program
Pemberian Makanan Tambahan Anak Balita. Jurnal Manajemen
Pelayanan KesehatanVOLUME 11 No. 01 Maret 2008 Halaman 21 – 26

Hartono A, 1999. Asuhan Nutrisi di Rumah Sakit, Diagnosis, Konseling dan


Preskripsi. Penerbit Buku Kedokteran EGC, Jakarta.

Program Gizi Masyarakat Page 225


Hardinsyah dan Martianto, G. 2002. Menaksir Kecukupan Energidan Protein
serta Mutu GiziKonsumsi Pangan. Jakarta: Wirasari.
I Dewa Nyoman S, Bachyar Bakri , Ibnu Fajar, 2001, Penilaian Status
Gizi.Penerbit Buku Kedokteran EGC, Jakarta
Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor
364/MENKES/SK/V/2006 tentang Pedoman Pengendalian Demam Tifoid.
Masro Adriwasti, Edison, Lily Gracedia. 2014. Implementasi Penanggulangan
Gizi Buruk Di Wilayah Kerja Puskesmas Sungai Limau Kabupaten
Padang Pariaman. Padang : Jurusan ilmu Kesehatan MasyarakatHartono
A, 1999. Asuhan Nutrisi di Rumah Sakit, Diagnosis, Konseling
danPreskripsi. Penerbit Buku Kedokteran EGC, Jakarta.

Nurparida, Ida Siti. 2012. EvaluasiPelaksanaan Program Pelayanan Gizi Rumah


Sakit Dengan Sistem Outsourcing di RSUD Kabupaten Sumedang. Bidang
Ilmu Kesehatan Masyarakat, Fakultas Kedokteran, Universitas
Padjadjaran, Bandung.

Nur’aini Susilo Rochani, Iskari Ngadiarti, Yenny Moviana. 2017. Dietetika


Penyakit Infeksi. Cetakan pertama, Oktober 2017 press
Riyadi S, Minarto, Eko S. Asuhan Gizi di Puskesmas. Kementrian Kesehatan RI
dan WHO Indonesia
Rochani, Susilo Nuraini., Ngadiarti, Iskari., Moviana,Yenny.2017. Dietetika
Penyakit Infeksi. Jakarta : Kementrian Kesehatan Republik Indonesia
Septiani, Winda. (2017) .’Implementasi Program Pencegahan Dan
Penanggulangan Gizi Buruk Pada Balita Di Wilayah Puskesmas Siak
Hulu III’, Jurnal Kesehatan Komunitas, 3(4):145-152.

Suryani, Isti, dkk. 2018. Dietetik Penyakit Tidak Menluar. Jakarta: Pusat
Pendidikan Sumber Daya Manusia Kesehatan Press
Yuwono , Slamet Riyadi. 2015.Asuhan Gizi Di Puskesmas.Jakarta : Kementerian
Kesehatan RIDan WHO Indonesia
Yuwono, SR, dkk.2010. Asuhan Gizi di Puskesmas. Jakarta: Kemenkes Ri dan
WHO Indonesia.setiawati, s. (2014). penyakit dalam. jakarta:
sinternalpublising.

Program Gizi Masyarakat Page 226

Anda mungkin juga menyukai