Anda di halaman 1dari 8

1.

Seorang pasien perempuan berusia 45 tahun datang untuk melakukan pemeriksaan


kesehatan. Pasien memiliki kebiasaan mengonsumsi alkohol selama 10 tahun. Pasien
mengaku rumah tangganya berantakan. Sejak 3 bulan yang lalu, pasien didiagnosis ulkus
peptikum dan gangguan hepar akibat dari konsumsi alkohol. Pasien ingin berhenti,
namun pasien tidak bisa tidur jika tidak minum alkohol selama 2 hari. Apa diagnosis
pasien tersebut?
A. Psikosis Korsakoff
B. Intoksikasi alkohol
C. Ketergantungan alkohol
D. Penyalahgunaan alcohol
E. Alcohol mania

2. Seorang laki-laki dibawa ke RS Jiwa karena memiliki gangguan seksual. Pasien


diketahui sering mengikuti pesta orgy seks bebas yang dilakukan di sebuah Gedung
karaoke. Akan tetapi pasien tidak mengikuti kegiatan berhubungan seksual, hanya
melakukan masturbasi sambil melihat teman-temannya melakukan hubungan seksual di
ruang yang sama. Gangguan apa yang dialami pria ini?
A. Sadisme
B. Voyerisme
C. Eksibionisme
D. Troilisme
E. Fetihisme

3. Laki – laki, 27 tahun, diantar orang tua ke poliklinik dengan keluhan marah – marah dan
ketakutan. Pasien merasa kalau tetangganya suka membicarakan dan selalu mengikuti
kehidupannya. Pada pemeriksaan mental terdapat ilusi, irritable, curiga dan mudah
marah. Pemeriksaan laboratorium dan EKG dalam batas normal. Diagnosis pada pasien
ini adalah...
A. Delusion Of Control
B. Delusion Of Influence
C. Delusion Of Reference
D. Grandiosity
E. Bizzare

4. Pasien, 69 tahun, dibawah oleh keponakan karena sering lupa menaruh barang berulang
kali. Pasien merasa kesal karena merasa otaknya sudah berkarat. Pasien Riwayat stroke 1
tahun yang lalu dan pada hasil CT Scan ulang terdapat gambaran hipodens pada otak.
Pasien memiliki riwayat Hipertensi sejak 25 tahun lalu. Diagnosis yang tepat pada pasien
ini adalah...
A. Demensia Alzheimer
B. Demensia Vaskular
C. Degeneratif
D. Stroke ICH
E. TIA
5. Tn. X datang ke dokter karena sering merasa terganggu pekerjaannya. Pasien bekerja di
perusahaan importir dan merasa sering berdebar-debar dan keringat dingin ketika diminta
ke gudang penyimpanan. Ia merasa gelisah jika harus ke ruangan tersebut sendirian
karena ruangan tersebut sangat penuh barang dan dia merasa tercekik. Ia juga merasa hal
yang sama jika harus naik lift sendirian. Kemungkinan gangguan yang dialami adalah...
A. Acrophobia
B. Claustrophobia
C. Cemas menyeluruh
D. Agoraphobia
E. Serangan panik

6. Seorang perempuan 19 tahun dibawa dengan keluhan sering mimpi buruk. Sebelumnya
saat 2 bulan yang lalu pasien kecelakaan mobil dengan pacarnya, pacarnya meninggal
dan pasien terjepit dashboard mobil tapi untung terselamatkan. Mimpi sering seperti
kejadian kecelakaan dan flashback kejadian tersebut. Tatalaksana yang diberikan kepada
pasien ini?
A. EMDR ( Eye Movement Desensitization and Reprocessing)
B. Psychoanalysis
C. Supportive psychotherapy
D. Interpersonal psychotherapy
E. MMSE (kognitif)

7. Anak laki-laki 5 tahun, perkembangannya terlihat berbeda dengan kakaknya, anak ini
kurang respon terhadap orang, kurang mampu berkomunikasi, dan perbendaharaan kata
anak sangat terbatas, anak hanya bisa mengucapkan kata-kata seperti mama, papa, dada.
Anak juga sampai sekarang belum bisa berjalan. Pemeriksaan IQ didapatkan 48. Faktor
resiko yang dapat menyebabkan keluhan yang dialami anak ini adalah...
A. Ramsay Hunt Syndrome
B. Palsi Serebral
C. Akondroplasia
D. Rett syndrome
E. Separation Anxiety Disorder

8. Seorang dokter mewawancarai seorang lelaki yang dibawa oleh sekelompok orang
karena dikira tidak waras yang sebelumnya ditemui di jalan Dokter: bapak siapa
namanya?
Pasien: saya ingin ketemu presiden
Dokter: mengapa bapak disini?
Pasien: Saya membuka toko
Ekspresi pikiran pasien diatas menggambarkan apa?
A. Halusinasi
B. Inkoheren
C. Irrelevan
D. Pikiran yang melompat
E. Ilusi

9. Seorang wanita umur 44 tahun datang dengan keluhan merasa seperti ada kutu yang
merayap dibawah kulitnya. Pasien merasa dirinya sedang terinfeksi oleh tungau. Pasien
membeli kaca pembesar dan berusaha mencari kutu tersebut tapi tidak ketemu. Pada
pemeriksaan dermatologis di klinik juga tidak di dapatkan kelainan apapun. Apa gejala
yang dialami pasien tersebut?
A. Halusinasi optik
B. Halusinasi taktil
C. Halusinasi olfatorik
D. Halusinasi audiotorik
E. Halusinasi kinestetik

10. Seorang pasien dengan gangguan bipolar tipe 1, episode mania terkadang disertai dengan
gejala psikotik. Pasien saat ini tengah menjalani pengobatan yang sedang diberikan
dokter. Saat ditanya kenapa, pasien tersebut merasa mempunyai gangguan jiwa tapi tidak
merasa sakit, jadi tidak memakan tidak meminum obat yang diberi dokter. Mengenai
kepatuhan obat pasien, dapat dinilai dari...
A. Tilikan
B. Afek
C. Mood
D. Waham
E. Delusi

11. Ny. BCK, 50 tahun, dibawa keluarganya berobat karena tiba-tiba lumpuh setelah
mendengar berita bahwa anaknya mengalami kecelakaan hingga meninggal. Pada PF
didapatkan TD 120/70 mmHg, HR 86x/menit, RR 20x/menit, suhu 36,8oC. PF lainnya
dan pemeriksaan laboratorium dalam batas normal. Apakah diagnosis yang paling tepat
untuk pasien ini?
A. Hipokondriasis
B. Gangguan malingering
C. Gangguan konversi
D. Gangguan factitious
E. Gangguan somatisasi

12. An. MCR, 8 tahun, dibawa ke dokter oleh ayahnya karena susah mengontrol BAB sejak
usia 6 tahun. Sekitar 3 kali dalam sebulan anak sering BAB di lantai sekolah maupun
celananya. Keluhan demam maupun BAB cair disangkal. Pada pemeriksaan fisik tidak
didapatkan adanya kelainan neurologis maupun anatomis. Pada pemeriksaan lab darah
dan fekalisis tidak didapatkan hasil abnormal. Diagnosis pada anak ini adalah…
A. Inkontinensia alvi
B. Functional encopresis
C. Proktitis
D. Inkontinensia urin
E. Functional enuresis

13. Ny. AMS, 30 tahun, datang karena terganggu dengan dirinya sendiri. Pasien mengaku
sangat terobsesi dengan kebersihan. Apabila mencuci tangan, pasien akan menggunakan
sabun batang yang baru dibeli, kemudian akan dibuang setelah 1x cuci tangan. Pasien
juga membawa sarung tangan steril ke manapun dirinya pergi. Pasien merasa hal ini
berlebihan namun tidak dapat mengentikan kebiasaan ini. Apa diagnosis dan tatalaksana
non-medikamentosa yang sesuai untuk pasien ini?
A. OCD tipe Contamination dan Fluoksetin 1 x 20 mg PO
B. OCD tipe Checking dan Sertralin 1 x 5 mg PO
C. OCD tipe Hoarding dan Alprazolam 1 x 2 mg PO
D. OCD tipe Contamination dan Cognitive behavioral therapy (CBT)
E. OCD tipe Hoarding dan Electro convulsive therapy (ECT)

14. Tn. FFH, 25 tahun, dilarikan oleh keluarganya ke IGD RS Tanzy dengan penurunan
kesadaran sejak 4 jam yang lalu. Dari anamnesis didapatkan bahwa pasien sempat
dibawa ke dokter seminggu yang lalu karena mengamuk di kompleks rumah. Pasien
mengamuk karena yakin bahwa tetangganya berniat untuk mencelakai dirinya. Pasien
kemudian diberikan obat yang tidak diketahui namanya dan sudah dikonsumsi selama
satu minggu. Pada PF didapatkan kesadaran somnolen, TD 70/palpasi, HR 132
kali/menit, RR 30 kali/menit, suhu 39,0oC. Ditemukan rigiditas di seluruh tubuh pasien
dan diaforesis. Apakah yang terjadi pada tubuh pasien dan tatalaksana yang tepat untuk
pasien ini?
A. Reaksi anafilaksis dan Parasetamol
B. Reaksi idiosinkrasi dan Bromokriptin
C. Reaksi antigen-antibodi dan Metilfenidat
D. Reaksi elisitasi dan Donepezil
E. Reaksi hipersensitivitas dan Haloperidol

15. Tn. HC, 33 tahun, dibawa berobat oleh keluarganya ke IGD RS Sandreas karena bersikap
aneh selama 2 bulan belakangan. Pasien terus merokok, tidak mau mandi, dan tidak mau
makan. Saat diajak berbicara pasien tampak acuh tak acuh. Sebelumnya pasien belum
pernah berobat. Pada pemeriksaan status mental didapatkan afek datar. Pernyataan yang
tepat untuk pasien ini adalah...
A. Gejala positif sangat menonjol pada pasien ini
B. Penyakit ini disebut sebagai skizofrenia residual
C. Penyakit ini dapat ditandai dengan adanya waham kejar dan halusinasi auditorik yang
menonjol
D. Penyakit ini membutuhkan physical restrain
E. Penyakit ini tidak ditandai dengan adanya gejala depresi

16. Tn. FOB, 23 tahun, mengeluh sulit berkonsentrasi saat kuliah sejak 2 minggu yang lalu.
Pasien merasa sering terbangun beberapa kali setiap tidur pada tengah malam. Walaupun
akhirnya dapat tidur lagi, namun hal ini sangat mengganggu pasien. Pasien mencoba
merokok, minum bir dan berolahraga sebelum tidur agar dapat tidur nyenyak namun
ternyata tidak ada hasilnya. Pada pemeriksaan tidak didapatkan adanya kelainan.
Diagnosis yang sesuai dengan kondisi pasien adalah...
A. Early insomnia
B. Middle insomnia
C. Late insomnia
D. Hipersomnia
E. Parasomnia

17. Laki-laki, 35 tahun, datang ke praktek dokter dengan keluhan akhir-akhir ini sering
terbangun pada tidur malam karena mimpi menyeramkan. Menurut pasien dapat bangun
kapan saja, setelah bangun pasien sadar sepenuhnya dan mampu mengenali
lingkungannya. Apakah diagnosis pada pasien ini?
A. Teror tidur
B. Mimpi buruk
C. Somnabulisme
D. Middle insomnia
E. Late insomnia

18. Seorang laki-laki, 24 tahun, dibawa oleh keluarga dengan kejang sejak 30 menit yang
lalu. Pasien merupakan
pengguna narkoba jenis suntik. Tekanan darah pasien rendah, nadi rendah, frekuensi
napas rendah, dan pupil
pin point. Apakah diagnosis pasien tersebut?
A. Sindroma Putus Opiod
B. Sindroma Putus Amfetamin
C. Intoksikasi Alkohol
D. Intoksikasi Opioid
E. Intoksikasi Amfetamin

19. Seorang pria Tn.PATD, 24 tahun, datang ke dokter umum dekat rumahnya dengan
keluhan hidupnya sangat terganggu karena ia mempunyai keinginan kuat untuk mencuri
padahal barang tersebut tidak ia butuhkan. Keinginan ini selalu muncul saat berjalan-
jalan di mall atau supermarket. Apa
kemungkinan diagnosisnya?
A. Piromania
B. Wanderlust
C. Kleptomania
D. Histeria
E. Manik

20. Seorang laki – laki, 26 tahun, datang ke klinik untuk konsultasi agar berhenti merokok.
Pasien sudah merokok selama 4 tahun. Dokter menawarkan untuk memberikan obat yang
bisa membantu menghentikan kebiasaan merokok. Terapi yang digunakan untuk pasien
adalah….
A. Buproprion
B. Paroxetine
C. Diazepam
D. Risperidon
E. Amitriptilin

21. Seorang anak laki-laki berusia 11 tahun datang diantar ibunya ke poliklinik dengan
keluhan sering melakukan kegiatan yg diulang-ulang, dengan gerakan yang cepat dan
tidak memiliki tujuan. Pasien sering tersandung dan berteriak, pasien sering
mengeluarkan kata yang tidak memiliki arti. Keluhan dirasakan muncul ketika anak
sedang istirahat. Keluhan muncul kira-kira 4 bulan yang lalu, pada pemeriksaan
neurologis tidak di dapatkan kelainan. Apakah diagnosis pasien ....
A. Chorea syndenham
B. Transient tic disorder
C. Gangguan obsesif kompulsif
D. Tourette syndrome
E. Attention Deficit Hyperactivity Disorder (ADHD)

22. Seorang wanita berusia 20 tahun dibawa ke poliklinik dikarenakan tidak mau mengurus
anaknya setelah melahirkan 1 bulan yang lalu. Anak tersebut merupakan anak pertama
dari perkawinan sejak 1,5 tahun yang lalu. Pasien tidak mau mengurus, menyusui dan
menggendong anaknya. Apabila anaknya menangis, pasien merasa kesal dan menjauhi
anaknya. Pasien juga tidak mau mandi, lebih banyak diam, tidak mau makan dan harus
dipaksa disuap. Apakah diagnosa kasus diatas?
A. Gangguan psikotik post partum
B. Baby blues syndrome
C. Gangguan stress akut
D. Depresi dengan gangguan psikotik
E. Gangguan depresi post partum

23. Seorang laki-laki, 19 tahun, ketika sedang menjalani perkuliahan sering mengganggu
teman sekelasnya dan berusaha membantu mengambil barang temannya yang terjatuh
namun sebagian diambil untuk disimpan sebagai keuntungan pribadi saat membantu
temannya. Tugas yang diberikan kepadanya juga tidak pernah dikerjakan sampai selesai.
Apakah diagnosis pada kasus tersebut?
A. Ciri kepribadian anti sosial
B.Kleptomania
C. Gangguan pemusatan perhatian (ADHD)
D. Ciri kepribadian ambang
E.Autisme
24. Perempuan usia 30 tahun, dibawa oleh suaminya ke poliklinik RS dengan keluhan
banyak bicara sejak 2 minggu terakhirsuara – suara tanpa wujud yang memanggil
namanya dan mengajaknya berbicara. Riwayat 4 bulan yang lalu pasien merasa sedih,
putus asa, bahkan p. Keluhan ini berlangsung terus – menerus, disertai aktivitas berlebih
tanpa merasa lelah. Akhir – akhir ini pasien juga mendengar ernah memiliki keinginan
untuk bunuh diri. Pemeriksaan vital dalam batas normal. Apakah diagnosis yang tepat
untuk kasus di atas?
A. Gangguan skizoafektif tipe manik
B. Gangguan skizoafektif tipe depresif
C. Gangguan campuran cemas dan depresi
D. Gangguan bipolar episode kini manik dengan gejala psikotik
E. Gangguan bipolar episode kini depresi dengan gejala psikotik

25. Laki-laki usia 35 tahun datang ke praktik dokter dengan keluhan perasaan sedih, murung,
dan nafsu makan menurun sejak 6 bulan yang lalu. Pasien juga mengeluh gairah
seksualnya menurun sejak 5 bulan terakhir. Pasien menuturkan bahwa saat ini sedang
tidak menghadapi masalah. Pasien merasa putus asa karena perasaan tersebut. Pasien
mengatakan bahwa terdapat memiliki perasaan bersalah kepada istrinya. Pemeriksaan
TTV dan status generalis dalam batas normal. Dari status mental didapatkan sikap
kooperatif, mood hipotimik, afek terbatas, dan halusinasi (-). Tatalaksana yang paling
tepat untuk kasus diatas adalah...
A. Methylphenidate
B. Diazepam
C. Asam valproat
D. Haloperidol
E. Fluoksetin

26. Ny. MCU, 45 tahun, datang berobat dengan keluhan merasa khawatir dan gelisah.
Kegelisahan ini dirasakan sejak 1 tahun lalu, setelah pasien didiagnosis dengan gagal
ginjal yang dikatakan karena kebiasaan pasien mengkonsumsi minuman instan sejak
kecil. Pasien sering berkeringat, berdebardebar, mual, dan terbangun tengah malam.
Pasien merasa takut akan masa depan anak-anaknya apabila dirinya meninggal karena
gagal ginjal. Tatalaksana yang tepat pada pasien ini adalah…
A. Terapi kognitif dan perilaku
B. Sleep hygiene
C. Terapi desensitisasi
D. Hipnoterapi
E. Meditasi

27. Ny. Rullyta, 26 tahun, ditangkap warga setempat karena ketahuan hampir mengubur
bayinya hiduphidup. Pasien baru saja melahirkan 3 minggu yang lalu. Berdasarkan
keterangan keluarga dan tetangga, setelah melahirkan perilaku pasien agak aneh, dan
terlihat sering ketakutan dan jarang menggendong anaknya. Pada pemeriksaan
didapatkan bahwa motif pasien melakukan hal tersebut didasari bisikan-bisikan yang
mengatakan bahwa anak yang baru dilahirkannya itu adalah anak titipan dari Raja
Neraka yang kelak akan menghapus kehidupan manusia di muka bumi. Hal yang
sebaiknya dilakukan adalah...
A. Pasien tetap dirawat bersama anaknya karena anaknya membutuhkan ASI
B. Pasien boleh pulang karena hal ini wajar terjadi pada wanita post-partum
C. Pasien tetap dirawat bersama anaknya namun diberi anti-psikotik
D. Pasien dipisahkan sementara dari anaknya dan diberi anti-psikotik
E. Pasien dipisahkan sementara dari anaknya dan diberi mood stabilizer

28. Tn. DCEU, 20 tahun, seorang mahasiswa dibawa orang tuanya ke dokter karena
tertangkap menggunakan narkoba suntik bersama teman-temannya. Saat dianamnesis
pasien mengaku menggunakan narkoba tersebut karena ingin terlihat gaul dan keren di
mata teman-temannya, dan sudah beberapa kali menggunakan narkoba tersebut setiap
setelah selesai ujian sejak 1 tahun yang lalu. Dalam tahap manakah tingkatan
penggunaan NAPZA pada pasien ini?
A. Pemakaian coba-coba
B. Pemakaian sosial
C. Pemakaian situasional
D. Penyalahgunaan
E. Ketergantungan

29. Nn. MV, 20 tahun, dibawa ke poli psikiatri karena sikap yang berubah-ubah sejak 4
tahun yang lalu. Pasien terkadang sangat bersemangat untuk belajar dan tampak senang
dan tertawa sepanjang hari namun terkadang tampak murung, hanya berdiam diri di
sudut ruangan dan mengurung diri di kamar selama 2-3 hari. Keluhan pernah membaik
selama satu bulan namun kembali muncul setelahnya. Pada PF tidak ditemukan adanya
kelainan. Apakah diagnosis yang tepat untuk pasien ini?
A. Siklotimia
B. Depresi neurosis
C. Distimia
D. Gangguan bipolar episode kini manik
E. Gangguan bipolar episode kini depresi

30. Tn. PNL, 45 tahun, datang dibawa berobat karena tampak aneh sejak 6 bulan yang lalu.
Pasien berulang kali merasa dirinya tidak nyata dan terkadang merasa jiwanya sudah
tidak memiliki raga lagi. Sebelum kejadian ini pasien memang pernah mengeluhkan
stress berat karena mengalami banyak masalah namun tidak pernah bercerita. Kondisi
yang paling tepat adalah...
A. Gangguan trans disosiatif
B. Gangguan depersonalisasi
C. Gangguan fugue disosiatif
D. Gangguan kepribadian ganda
E. Gangguan derealisasi

Anda mungkin juga menyukai