Anda di halaman 1dari 2

FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS

P2K
UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SURABAYA

UJIAN AKHIR SEMESTER


Semester Gasal 2020/2021

Mata Kuliah AKUNTANSI MANAJEMEN


Hari, Tanggal Sabtu, 23 Januari 2021
Waktu 24 Jam
Sifat Ujian Terbuka
Semester/Prodi 5 / MANAJEMEN
Dosen Dr. Anna Marina, MSi, Ak, CA
Gita Desipradani, S.Pd, MM, MSA

Soal 1 (Biaya Standar, Anggaran Fleksibel, Varian Overhead)


Shumaker Company memproduksi lini sepatu basket berkualitas tinggi. Di awal tahun,
perusahaan menunjukkan rencana produksi dan biaya berikut ini. Jumlah sepasang sepatu yang akan
diproduksi dan dijual 55.000 unit. Biaya standar per unit :
Bahan baku langsung $ 15
Tenaga Kerja langsung $ 12
VOH $ 6
FOH $ 3
Total Biaya Per Unit $36
Selama setahun, total unit yang diproduksi dan terjual sebanyak 50.000 unit. Berikut
disajikan data biaya aktual yang dikeluarkan oleh perusahaan.
Bahan baku langsung $ 775.000
Tenaga Kerja langsung $ 590.000
VOH $ 310.000
FOH $ 180.000
Tidak terdapat persediaan bahan baku awal dan akhir. Dalam memproduksi 50.000 unit,
perusahaan menggunakan 63.000 jam tenaga kerja langsung. Angka jam tenaga kerja langsung
tersebut 5 persen lebih tinggi dibandingkan dengan standar yang diperkenankan untuk output aktual.
Biaya overhead diterapkan ke produksi menggunakan jam tenaga kerja langsung.
Diminta :
1. Buatlah laporan kinerja yang membandingkan antara biaya yang diharapkan untuk produksi
aktual dan biaya aktual, dengan menggunakan anggaran fleksibel.
2. Hitunglah varian pengeluaran dan volume overhead tetap
3. Hitunglah varian pengeluaran dan efisiensi overhead variabel

Soal 2 (Biaya Kualitas)


Selama tahun 2017 dan 2018, Wilmington Company mencatat penjualan Rp 60.000.000 per tahun.
Wilmington membuat daftar biaya-biaya kualitas berikut untuk dua tahun terakhir. Anggaplah semua
perubahan dalam biaya kualitas disebabkan oleh program peningkatan kualitas.

Keterangan 2017 2018


Peninjauan desain Rp 1.500.000 Rp 3.000.000
Penarikan produk Rp 2.000.000 Rp 1.000.000
Pemeriksaan ulang Rp 1.000.000 Rp 500.000
Pemeriksaan bahan baku Rp 600.000 Rp 400.000
Pelatihan kualitas Rp 400.000 Rp 1.000.000
Penilaian proses ---- Rp 500.000
Sisa bahan baku Rp 1.450.000 Rp 350.000
Penjualan yang hilang (diperkirakan) Rp 3.000.000 Rp 2.000.000
Pemeriksaan produk Rp 500.000 Rp 300.000
Barang yang dikembalikan Rp 1.550.000 Rp 950.000
Total Rp 12.000.000 Rp 10.000.000

Diminta :
1. Susunlah laporan biaya kualitas untuk tahun 2017 dan 2018! Apa yang dapat disimpulkan oleh pihak
manajemen dari laporan ini ?
2. Hitunglah distribusi relatif dari biaya kualitas berdasarkan kategori untuk tahun 2017 dan 2018! Pesan
apa yang ditunjukkan hal itu kepada pihak manajemen ?

Anda mungkin juga menyukai