Anda di halaman 1dari 8

MAKALAH

FUNGSI BAHASA PUITIK DAN REFERENSIAL


Diajukan Untuk Memenuhi Tugas Mata Kuliah Bahasa Indonesia

Dosen Pembimbing
Dr. Dian Indihadi,M.Pd

Disusun Oleh :

KELOMPOK 3

Aliyya Salsabila A P2.06.31.1.19.003

Dila Nur Fajrina P2.06.31.1.19.011

Tresna Dwianti M P2.06.31.1.19.035

Widiantri P2.06.31.1.19.039

PROGRAM STUDI DIPLOMA III GIZI TASIKMALAYA


JURUSAN GIZI POLITEKNIK KESEHATAN TASIKMALAYA
KEMENTRIAN KESEHATAN REPUBLIK INDONESIA
2019/2020

i
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR…………………………………………………. i

DAFTAR ISI…………………………………………………………… ii

BAB I PENDAHULUAN……………………………………………... 1

1.1 Latar Belakang …………………………………………………. 1


2.1 Rumusan Masalah………………………………………………. 1
3.1 Tujuan…………………………………………………………... 1

BAB II PEMBAHASAN……………………………………………… 2

2.1 Fungsi Puitik Bahasa…………………………………………… 2


2.2 Fungsi Referensial Bahasa……………………………………… 2

BAB III PENUTUP……………………………………………………. 4

3.1 Kesimpulan……………………………………………………... 4

KATA PENGANTAR

Puji dan syukur kami panjatkan kepada Allah SWT, karena karunia-Nya
penulis dapat menyelesaikan tugas mata kuliah Bahasa Indonesia ini dengan lancar.
Bahasa digunakan untuk menyampaikan suatu amanat atau pesan tertentu. Bahasa
mengungkapkan pikiran, gagasan, perasaan kemauan dan tingkah laku seseorang.

Walaupun makalah ini sudah dibuat semaksimal mungkin, penulis mohon


maaf barangkali terdapat kesalahan baik dalam penulisan maupun metode
pembahasan.

Adapun dalam proses penulisannya penulis mengucapkan terimakasih kepada


berbagai pihak terkait yang telah membantu penulis dalam menghadapi berbagai
tantangan dalam penyusunan makalah ini. Seiring dengan itu, penulis berterimakasih
kepada:

1. Bapak Dr. Dian Indihadi,M.Pd. selaku dosen pengampu mata kuliah


Bahasa Indonesia,

i
2. Semua rekan yang terlibat dalam pembuatan makalah ini.

Penulis berharap semoga makalah ini dapat menambah pengetahuan dan


wawasan bagi rekan – rekan mahasiswa dan para pembaca khalayak. Namun terlepas
dari itu, penulis memahami bahwa tidak ada yang sempurna termasuk makalah yang
penulis buat ini, maka dari itu penulis mengharapkan saran serta masukan dari para
pembaca sekalian agar makalah ini lebih baik lagi.

Tasikmalaya, 8 Maret 2020

Penulis

i
BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah

Manusia dipandang sebagai makhluk sosial. Artinya, manusia tidak


bisa dipisahkan dengan manusia lain. Untuk saling berinteraksi dalam satu
lingkungan. Dalam interaksi tersebut, manusia melakukan transaksi pesan
berdasarkan maksud dan tujuan serta konteks. Untuk memenuhi tuntutan
interaksi dalam suatu lingkungan, manusia menggunakan bahasa. Oleh karena
itu, bahasa digunakan sebagai media untuk transaksi pesan, maksud, tujuan
serta konteks antar manusia pada suatu lingkungan sosial. Sejalan dengan itu,
bahasa dengan manusia sebagai makhluk sosial tidak mungkin dipisahkan.
Bahasa tentunya memiliki fungsi, baik fungsi umum maupun fungsi
khusus. Secara umum bahasa berfungsi sebagai alat komunikasi sosial sangat
menyatu dengan kehidupan manusia. Setiap manusia menjadi anggota
masyarakat. Aktifitasnya sebagai anggota masyarakat sangat bergantung pada
penggunaan bahasa masyarakat setempat. Adapun dalam fungsi khusus,
Jacobson sebagai seorang ahli linguistik membagi fungsi bahasa atas enam
macam fungsi, yakni : 1. Emotif; 2. Konatif; 3. Referensial; 4. Puitik; 5.
Metalinguistik.

B. Rumusan Masalah
Dirumuskan masalah dalam pertanyaan berikut :
1. Bagaimana fungsi puitik dalam bahasa?
2. Bagaimana fungsi referensial dalam bahasa?

C. Tujuan
Pembahasan ini ditujukan untuk mendeskripsikan perihal :
1. Fungsi puitik dalam bahasa
2. Fungsi referensial dalam bahasa

i
BAB II
PEMBAHASAN

Sebelum membahas tentang fungsi-fungsi bahasa dalam komunikasi, ada


baiknya kita mengetahui dahulu pengertian bahasa itu sendiri. Bahasa dipandang
sebagai media/alat komunikasi manusia disuatu lingkungan, hasil dari perpaduan
antara lambang (symbol), rujukan (reference), dan makna (thought).

Menurut Keraf dalam Smarapradhipa (2005:1), memberikan dua pengertian


bahasa yaitu :

 Menyatakan Bahasa sebagai alat komunikasi antara anggota masyarakat


berupa simbol bunyi yang dihasilkan oleh alat ucap manusia.
 Bahasa adalah sistem komunikasi yang mempergunakan simbol-simbol vokal
(bunyi ujaran) yang bersifat arbitrer.

Sedangkan menurut Owen dalam Stiawan (2006:1), menjelaskan definisi Bahasa


yaitu bahasa dapat didefenisikan sebagai kode yang diterima secara sosial atau
sistem konvensional untuk menyampaikan konsep melalui kegunaan simbol-
simbol yang dikehendaki dan kombinasi simbol-simbol yang diatur oleh
ketentuan).

A. Fungsi Puitik Bahasa


Bahasa digunakan untuk menyampaikan suatu amanat atau pesan tertentu.
Bahasa mengungkapkan pikiran, gagasan, perasaan kemauan dan tingkah laku
seseorang. Sebagai alat komunikasi bahasa merupakan media untuk
menyampaikan semua perasaan, pikirkan sehingga bisa diketahui orang lain.
Dengan bahasa pula kita mempelajari, mewarisi yang pernah diperoleh orang-
orang yang terdahulu. Contohnya, sambutan kepala sekolah yang akan memasuki
masa pensiun. Sambutan ini disampaikan dengan bahasa sebagai media untuk
menyampaikan amanat dan pesan-pesannya untuk para guru dan murid.

B. Fungsi Referensial Bahasa


Secara fungsi referensial Bahasa berfungsi untuk membicarakan objek atau
peristiwa yang ada disekeliling penutur atau dalam budaya pada umumnya.
Fungsi referensial ini melahirkan paham tradisional bahwa bahasa sebagai alat
untuk menyatakan pikiran, untuk menyatakan bagaimana pendapat penutur
tentang dunia di sekelilingnya.
Bahasa digunakan sekelompok manusia untuk membicarakan suatu
permasalahan dengan topik tertentu. Dengan bahasa seseorang belajar mengenal

i
segala sesuatu dalam lingkunganya, baik agama,moral, kebudayaan, adat istiadat,
teknologi dan ilmu pengetahuan. Sebagai alat komunikasi, bahasa menjadi media
antar manusia karena bahasa dapat dijadikan media untuk mengungkapkan
maksud dan pikiran. Bahasa memungkinkan untuk bekerja sama antar
masyarakat. Contohnya, setiap perundingan atau musyawarah menggunakan
Bahasa. Rapat dinas menyusun program kerja, pimpinan rapat dan anggota rapat
merundingkan atau memusyawarahkan program kerja sebelum mengambil
keputusan dengan media komunikasi bahasa.

i
BAB III

PENUTUP

A. Kesimpulan
Bahasa dipandang sebagai media/alat komunikasi manusia disuatu
lingkungan, hasil dari perpaduan antara lambang (symbol), rujukan
(reference), dan makna (thought).
Secara umum bahasa berfungsi sebagai alat komunikasi sosial sangat
menyatu dengan kehidupan manusia. Adapun dalam fungsi khusus, bahasa
digunakan untuk menyampaikan suatu amanat atau pesan tertentu atau disebut
dengan fungsi puitik, serta bahasa berfungsi untuk membicarakan objek atau
peristiwa yang ada disekeliling penutur atau dalam budaya pada umumnya
disebut fungsi referensial.

i
DAFTAR PUSTAKA

Indihadi, Dian. 2019. Bahasa Indonesia dalam Konteks Akademik. Bandung: Pelangi
Press

http://maron11materikuliah.blogspot.com/2014/01/v-behaviorurldefaultvmlo.html

http://maron11materikuliah.blogspot.com/2014/01/v-behaviorurldefaultvmlo.html?
m=1

https://yayanpradhigda.wordpress.com/2015/10/07/fungsi-bahasa/

Anda mungkin juga menyukai