Anda di halaman 1dari 2

Elemen Laporan Keuangan

Elemen Laporan Keuangan

a. Informasi bagi pemakai

Pelaporan keuangan diarahkan untuk menghasilkan satu set data untuk berbagai pemakai
dan kepentingan. Kepentingan pemakai juga beragam tidak hanya antar kelompok pemakai tetapi
juga di dalam kelompok pemakai. Beragam kepentingan antara lain adalah pertanggungjawaban,
kebermanfaatan keputusan, riset keuangan dan pasar, penentuan tarif, penentuan pajak,
pengendalian sosial, pengendalian alokasi sumber daya ekonomik, dan pengukuran kinerja etis.
Pemakai harus melakukan analisis untuk menyerap informasi yang ada di balik data akuntansi.
Kebutuhan informasi dan model pengambilan keputusan atau kelompok pemakai diketahui
dengan pasti sehingga dapat disusun berbagai statemen atau laporan khusus untuk melayani
berbagai keperluan pengambilan keputusan tiap kelompok pemakai..

b.      Simbol/elemen laporan yang dibutuhkan pemakai


Berikut elemen – elemen secara eksplisit yang diidentifikasi Fasb :
-          Aset adalah manfaat ekonomik masa datang yang cukup pasti yang diperoleh atau dikuasai
oleh suatu entitas sebagai hasil transaksi atau kejadian masa lalu
-          Kewajiban adalah pengorbanan manfaat ekonomik masa datang yang cukup pasti yang timbul
dari keharusan sekarang suatu entitas untuk mentransfer aset atau menyerahkan jasa kepada
entitas lain dimasa datang sebagai akibat dari transaksi atau kejadian masa lalu.
-          Ekuitas atau aset bersih adalah hak residual terhadap aset syatu entitas yang masih tersisa
setelah mengurangi aset dengan kewajibannya. Dalam suatu badan usaha, ekuitas adalah hal
pemilikan. Dalam organisasi nonbisnis, yang tidak terdapat hak pemilikan yang bermakna sama
dengan pemilikan dalam badan usaha, aset bersih dibagi ke dalam tiga golngan atas dasar ada
tidaknya pembatasan tetapan donor aset bersih terbatas permanen, terbatas sementara, dan tak
terbatas.
-          Investasi oleh pemilik adalah kenaikan dalam ekuitas suatu badan usaha sebagai akibat dari
transfer ke tia dari entitas lain sesuatu yang bernilai untuk mendapatkan atau menaikkan hak
pemilikan di dalamnya.
-          Distribusi ke pemilik dalah penurunan dalam ekuitas suatu badan usaha sebagai akibat
pentransferan aset, penyerahan jasa, dan penimbulan kewajiban oleh badan usaha tersebut
kepada pemilik. Distribusi ke pemilik mengurangi hak pemilikan atau ekuitas dalam suatu badan
usaha
-          Laba komprehensif adalah perubahan dalam ekuitas suatu badan usaha selama suatu periode
yang berasal dari transaksi dan kejadian lain dan kondisi dari sumber-sumber non pemilik.
-          Pendapatan adalah aliran masuk aset atau kenaikan aset lainnya pada suatu entitas atau
penyelesaian kewajiban entitas tersebut.
-          Biaya adalah aliran keluar aset atau penyerapan aset lainnya pada suatu entitas atau
penimbulan kewajiban entitas tersebut.
-          Untung adalah kenaikan dalam ekuitas yang berasal dari transaksi periferal atau insidental
suatu entitas dan dari semua transaksi atau kejadian atau keadaan lain yang mempengaruhi
entitas tersebut kecuali kenaikan sebagai akibat dari pendapatan atau investasi oleh pemilik
-          Rugi adalah penurunan dalam ekuitas yang berasal dari transaksi periferal atau insidental
suatu entitas dan dari semua transaksi atau kejadian atau keadaan lain yang mempengaruhi
entitas tersebut kecuali penurunan sebagai akibat dari biaya atau distribusi ke pemilik

Tiga elemen laporan keuangan berhubungan langsung dengan pengukuran posisi keuangan: aset,
kewajiban, dan ekuitas .

 Aset mengacu pada sumber daya yang dikendalikan oleh perusahaan sebagai akibat dari
peristiwa masa lalu dan dari mana manfaat ekonomi masa depan diharapkan mengalir ke
perusahaan. Aset adalah apa yang dimiliki perusahaan seperti persediaan dan peralatan.
 Liabilitas mewakili kewajiban sekarang dari perusahaan yang timbul dari peristiwa masa
lalu, penyelesaiannya diharapkan menghasilkan aliran sumber daya yang mewujudkan manfaat
ekonomi. Liabilitas adalah kewajiban perusahaan (misalnya kewajiban bank)
 Ekuitas adalah aset dikurangi liabilitas lebih sedikit kewajiban. Dengan kata lain, ekuitas
adalah sisa aset aset setelah mengurangi kewajiban.

Unsur-unsur laporan keuangan yang terkait langsung dengan pengukuran kinerja, yakni pendapatan
dan pengeluaran.

 Penghasilan (income) merujuk pada peningkatan manfaat ekonomi dalam bentuk arus


masuk atau peningkatan aset, atau penurunan kewajiban yang dihasilkan dalam peningkatan ekuitas
(selain dari peningkatan yang dihasilkan dari kontribusi pemilik). Penghasilan mencakup 
pendapatan (revenue) dan keuntungan (gain). Pendapatan mewakili pendapatan dari aktivitas biasa
perusahaan (misalnya penjualan produk). Keuntungan mungkin dihasilkan dari kegiatan biasa atau
kegiatan lain (penjualan peralatan).
 Beban mengacu pada penurunan manfaat ekonomi dalam bentuk arus keluar atau penipisan
aset, atau peningkatan kewajiban yang mengakibatkan penurunan ekuitas (selain dari berkurang
karena distribusi ke pemilik). Pengeluaran termasuk kerugian, serta barang-barang yang biasanya
dianggap sebagai pengeluaran, seperti harga pokok penjualan atau upah.

Anda mungkin juga menyukai