Anda di halaman 1dari 8

MAKALAH

STRUKTUR ORGANISASI, VISI DAN MISI


RS HARAPAN MAGELANG

Oleh :

Novia Lestari ( 200600099)

PROGRAM STUDI ADMINISTRASI RUMAH SAKIT


FAKULTAS ILMU-ILMU KESEHATAN
UNIVERSITAS ALMA ATA YOGYAKARTA
2021
KATA PENGATAR
Puji syukur saya panjatkan kehadirat Allah SWT atas limpahan rahmat dan karunianya saya
dapat menyelesaikan makalah ini. Saya juga mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya
kepada Ibu Sumarni, SKM., M.Kes., MARS selaku dosen mata kuliah “Hospital Organization”
yang sudah memberikan kepercayaan kepada saya untuk menyelesaikan tugas ini.

Dalam makalah ini masih terdapat banyak kekurangan dan jauh dari kata sempurna. Oleh sebab
itu, saya mengharapkan adanya kritik dan saran demi perbaikan makalah yang akan saya buat di
masa yang akan datang, mengingat tidak ada sesuatu yang sempurna tanpa saran yang
membangun.

Mudah-mudahan makalah sederhana ini dapat dipahami oleh semua orang khususnya bagi para
pembaca. Saya mohon maaf yang sebesar-besarnya jika terdapat kata-kata yang kurang
berkenan.

Yogyakarta, 21 Juni 2021

Penyusun
BAB 1
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Struktur organisasi adalah suatu sistem yang digunakan untuk mendefinisikan
suatu hirarki dalam suatu organisasi. Ini mengidentifikasi setiap pekerjaan, fungsinya dan
ke mana ia melapor ke dalam organisasi.
Struktur ini dikembangkan untuk menetapkan bagaimana bisnis beroperasi dan
membantu usaha dalam mencapai tujuannya untuk memungkinkan pertumbuhan di masa
depan. Struktur diilustrasikan menggunakan bagan organisasi.
Struktur organisasi juga menentukan bagaimana informasi mengalir antar level dalam
perusahaan. Misalnya, dalam struktur terpusat, keputusan mengalir dari atas ke bawah,
sedangkan dalam struktur desentralisasi, kekuatan pengambilan keputusan didistribusikan
di antara berbagai tingkatan organisasi.
Pada dasarnya visi dijadikan sebagai panutan gambaran akan situasi dan
karakteristik mengenai arah kemana tujuan perjalanan selanjutnya. Sehingga dengan
adanya visi bisa menjadi alarm untuk selalu mampu eksis, antisipatif dan inovatif.
Visi itu dapat berubah dan berkembang sesuai pengaruh dan perkembangan zaman yang
tidak bisa diprediksi kedepannya. Oleh karena itu visi sering kali tidak ditulis secara
detail, namun digambarkan menerangkan detail gambaran sistem yang menjadi
tujuannya. Oleh karena itu ada beberapa syarat sebuah kata atau kalimat bisa dikatakan
memenuhi kriteria visi yaitu tidak dibuat berdasarkan kondisi pada saat ini, berorientasi
ke depan dan mengekspresikan kreativitas dan berdasarkan pada prinsip nilai-nilai yang
mengandung penghargaan bagi masyarakat.
Misi adalah prioritas, metode, atau nilai-nilai kerja yang menjadi landasan untuk
memberi petunjuk garis besar dalam mewujudkan sebuah visi. Walaupun perbedaan visi
dan misi cukup membuat kita bingung, namun misi dan visi merupakan suatu kesatuan
yang harus seiring sejalan. Jadi dapat disimpulkan bahwa misi adalah pernyataan yang
menetapkan tujuan dan sasaran, apa, mengapa dan bagaimana demi merangsang adanya
pencapaian visi utama.
Perbedaan visi dan misi yang pertama yaitu menurut KBBI (Kamus Besar Bahasa
Indonesia) visi bermakna kepada penglihatan; pengamatan, kemampuan untuk merasakan
sesuatu yang tidak tampak melalui kehalusan jiwa dan ketajaman penglihatan,
kemampuan untuk melihat pada inti persoalan, pandangan atau wawasan ke depan.
RS Harapan Magelang merupakan sebuah Rumah Sakit Swasta yang berada di
bawah naungan dari Yayasan Wijayakusuma.mKeberadaan Rumah Sakit ini sudah cukup
lama, karena berdiri sejak tanggal 7 Maret 1987. Kemudian secara resmi beroperasi pada
11 Maret 1992. Mengusung Visi “Menjadi Rumah Sakit dengan pelayanan terbaik di
Magelang” RS ini siap melayani para pasien.
Layanan kesehatan di RS Harapan Magelang cukup banyak meliputi Rawat Jalan, Rawat
Inap, Home Care dan Home Visit, Klun DM dam Tim Management Luka.

B. Rumusan Masalah
1. Struktur organisasi di RS Harapan Magelang
2. Visi dan misi RS Harapan Magelang

C. Tujuan Masalah
1. Untuk mengetahui struktur organisasi RS Harapan Magelang
2. Untuk mengetahui visi dan misi RS Harapan Magelang

BAB 2
PEMBAHASAN

A. Struktur organisasai RS Harapan Magelang

Rumah Sakit Harapan merupakan perusahaan yang bergerak di bidang jasa pelayanan
kesehatan dan berdiri di bawah naungan Yayasan Wijayakusuma yang berdiri pada
tanggal 7 Maret 1987, berdasarkan akta Notaris Ny.Ninuk Kartini SH. Kantor Yayasan
Wijayakusuma berada di jalan Tidar no.42 Magelang.

Yayasan Wijayakusuma berdiri berazazkan Pancasila dan UUD 1945 dengan maksud dan
tujuan adalah untuk membantu pemerintah dalam bidang kesehatan dan mengusahakan
kegiatan – kegiatan lain yang berhubungan dengan usaha kesehatan,sehingga untuk
maksud tersebut maka pengurus yayasan merealisasikan dalam bentuk pendirian sebuah
Rumah Sakit dan diberi nama Rumah Sakit Harapan.

Rumah Sakit Harapan secara resmi berdiri pada tanggal 11 Maret 1992 dan mulai
operasional melayani pasien untuk pertama kalinya tanggal 18 Juni 1992, menepati lokasi
di Jl.P.Senopati no.11 Magelang,sebagai direktur adalah dr.Hasman Budiono dan wakil
direktur adalah dr.Mia Pramudianti. Seiring dengan perkembangan perundang-undangan
Rumah Sakit dan untuk kelancaran pengembangan, maka pada tanggal 1 Agustus 2002,
badan hukum pemilik Rumah Sakit Harapan diubah dari Yayasan Wijayakusuma menjadi
PT.SINAR HARAPAN KELUARGA.

B. Visi dan Misi RS Harapan Magelang


- Visi
Rumah Sakit Harapan merupakan wadah dimana usaha kesehatan dilakukan dengan
sebaik – baiknya sehingga keberadaannya memberikan manfaat bagi masyarakat dan
oleh karena itu menjadi bagian yang tidak dapat dipisahkan darinya,
Seiring dengan berjalannya waktu,strategi bisnis dan tuntutan pelayanan dari
pelanggan maka Rumah Sakit Harapan sejak 1 Januari 2013 mengubah visi dan
misinya menjadi:
“Menjadi Rumah Sakit dengan pelayanan terbaik di Magelang”

- Misi
 Pelayanan professional penuh kepedulian dan berperikemanusiaan berdasarkan
keilmuan yang muktahir
 Memperlakukan pasien sebagai manusia seutuhnya yang membutuhkan
pertolongan.
Seiring dengan berjalannya waktu,strategi bisnis dan tuntutan pelayanan dari
pelanggan maka Rumah Sakit Harapan sejak 1 Januari 2013 mengubah visi dan
misinya menjadi:
 Menyelenggarakan Sistim Informasi Rumah Sakit yang terpercaya
 Membangun pelayanan yang memenuhi standar
 Membentuk Sumber Daya Manusia yang berkompeten dan beretika
Pada tanggal 25 Mei 2012, Rumah Sakit Harapan mendapatkan penetapan kelas
sebagai Rumah Sakit dengan Tipe C

BAB 3
PENUTUP
A. Kesimpulan
Struktur organisasi adalah suatu sistem yang digunakan untuk mendefinisikan
suatu hirarki dalam suatu organisasi. Ini mengidentifikasi setiap pekerjaan, fungsinya dan
ke mana ia melapor ke dalam organisasi.
Perbedaan visi dan misi yang pertama yaitu menurut KBBI (Kamus Besar Bahasa
Indonesia) visi bermakna kepada penglihatan; pengamatan, kemampuan untuk merasakan
sesuatu yang tidak tampak melalui kehalusan jiwa dan ketajaman penglihatan,
kemampuan untuk melihat pada inti persoalan, pandangan atau wawasan ke depan.
RS Harapan Magelang merupakan sebuah Rumah Sakit Swasta yang berada di bawah
naungan dari Yayasan Wijayakusuma.mKeberadaan Rumah Sakit ini sudah cukup lama,
karena berdiri sejak tanggal 7 Maret 1987. Kemudian secara resmi beroperasi pada 11
Maret 1992. Mengusung Visi “Menjadi Rumah Sakit dengan pelayanan terbaik di
Magelang” RS ini siap melayani para pasien.

DAFTAR PUSTAKA
Sugi Priharto. 2021. “Marketing & Manajemen”
https://www.liputan6.com/lifestyle/read/3865740/perbedaan-visi-dan-misi-yang-perlu-kamu-
ketahui-biar-nggak-keliru-jika-ditanya
http://rsh.co.id/about/vision/

Anda mungkin juga menyukai