Anda di halaman 1dari 3

DISKUSI 4.

Sebagai masyarakat, apa yang Anda harapkan dari kinerja birokrasi di era Revolusi
4.0. Diskusikan! Kaitkan diskusi Anda dengan penanganan pencegahan Pandemic
Covid-19. 

Selamat berdiskusi.

JAWAB

Pasca merebaknya virus Covid-19 ke seluruh dunia termasuk Indonesia, oleh


pemerintah terus meningkatkan upaya dan langkah-langkah untuk menekan penyebaran
Covid-19. Mulai dari membatasi hubungan sosial(sosial distancing), membatasi hubungan
kontak fisik (physical distancing) dengan mengimbau seluruh aparatur Negara, pegawai
BUMN dan pegawai swasta untuk melakukan pembatasan aktivitas di kantor dengan
menganjurkan untuk bekerja dari rumah (Work From Home).
Kebijakan Pemerintah yang terbaru dengan meminta masyarakat untuk "berdamai"
dengan Covid-19 dengan menggaungkan apa yang disebut New Normal atau Pola Hidup
Baru tentunya tidak terlepas dari upaya yang telah dilakukan oleh pemerintah selama ini
dalam menangani penyebaran Covid-19. New normal adalah perubahan perilaku untuk tetap
menjalankan aktifitas normal, tetapi dengan menerapkan protokol kesehatan demi mencegah
penularan virus.
Kebijakan new normal dengan penerapan protokol kesehatan tentunya membuat akses
pelayanan publik kepada masyarakat menjadi terbatas. Hal tersebut dapat dijadikan upaya
bagi penyelenggara pelayanan publik untuk memaksimalkan pelayanan publik dengan beralih
ke sistem online yang selama ini telah berjalan. Upaya peralihan ini tentunya mesti dibarengi
dengan memberi edukasi/pemahaman serta sosialisasi secara masif kepada seluruh elemen
masyarakat yang akan mengakses layanan publik untuk memanfaatkan sistem online dalam
setiap layanan publik yang akan diakses sehingga pelayanan publik di tengah tatanan
kehidupan baru "new normal" tidak terganggu dan menjadi lebih efektif dan efisien. 
Pandemi Covid19 tidak boleh menjadi alasan untuk tidak memberikan pelayanan
publik secara optimal. Para ASN mulai dari Pejabat Pimpinan Tinggi (PPT) sampai dengan
staf, dituntut untuk melakukan kreativitas dan inovasi dalam menjalankan birokrasi di masa
pandemi. Anggaran memang dikurangi, namun kreativitas dan inovasi tidak dapat dihalangi.
Dengan kreativitas dan inovasi tersebut, ASN dapat tetap eksis dan produktif menjalankan
roda birokrasi serta memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Oleh sebab itu,
kiranya pemerintah harus memiliki strategi jangka pendek dan jangka panjang untuk tetap
membuat roda birokrasi berjalan efekftif dan menjadikan birokrasi tersebut sebagai garda
terdepan dalam sejarah penyelesaian pandemi Covid-19 di Indonesia. Terlebih di era revolusi
4.0 dimana teknologi semakin maju. Birokrasi dituntuk untuk melek teknologi dan
menerapkan dunia digital di dalam pelayanannya. Dengan demikian, pelayanan public dapat
berjalan lancar dan efektif, sekalipun ditengah pandemic Covid-19

Saat ini kita berada di


ambang revolusi teknologi
yang secara fundamental
akan
mengubah cara kita
hidup, bekerja, dan
berhubungan satu sama
lain. Dalam skala, ruang
lingkup, dan
kompleksitasnya,
transformasi yang sedang
terjadi berbeda dengan apa
yang
telah dialami manusia
sebelumnya.

Anda mungkin juga menyukai