Anda di halaman 1dari 6

LK 2.1.

2 FORMAT IDENTIFIKASI MASALAH

N Data Observasi Identifikasi Masalah Rumusan Masalah Rencana Aksi/Solusi Ket.


o
1 2 3 4 5 6
1. Pada pembelajaran luring: Identifikasi dari hasil Bagaimana merancang dan Dari hasil rumusan masalah maka Observasi peserta
● Dalam pengamatan ketika proses observasi tersebut yaitu: mendesain perangkat guru akan menyusun suatu rencana didik dan Guru
pembelajaran, banyak peserta ● Dalam menyampaikan pembelajaran yang aksi dan solusi yaitu: Kelas VII SMPN
didik yang kurang aktif 80%, materi guru masih melibatkan pendekatan, Untuk meningkatkan partisipasi 3 Satu Atap
karena ketika guru melempar menggunakan metode metode, dan model dan hasil belajar peserta didik guru Karangsambung
pertanyaan masih banyak peserta konvensional. pembelajaran yang dapat menerapkan: Kebumen tahun
didik yang diam. ● Materi penerapan meningkatkan keaktifan, 2021
kreativitas, berpikir kritis, ➢ Model pembelajaran Problem
● Ada sekitar 90% peserta didik perbandingan PLSV Based Learning
masih kesulitan menerima materi pada kehidupan nyata mampu berkolaborasi dan
berkomunikasi dalam ➢ Metode student center
PLSV karena belum menguasai yang disampaikan ➢ Pendekatan TPACK
dan memahami materi prasyarat. terkesan monoton dan pembelajaran?
➢ Media LKPD
● Berdasarkan nilai latihan soal terlalu fokus pada buku
tentang materi PLSV masih ada ajar peserta didik.
60% peserta didik yang belum ● Model dan strategi
terampil dalam menemukan pembelajaran masih
pemecahan masalah kontekstual teacher center.
yang berkaitan dengan PLSV
● Perumusan capaian dan
indikator masih
menggunakan sebagian
besar KKO LOTS.
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
(RPP)

Satuan Pendidikan : SMP Negeri 3 Satu Atap Karangsambung


Mata Pelajaran : Matematika
Kelas/Semester : VII / Ganjil
Materi Pokok : Persamaan dan Pertidaksamaan Linear Satu Variabel
Alokasi Waktu : 2 x 40 Menit

A. Kompetensi Inti
KI 1 Menghargai dan menghayati ajaran agama yang dianutnya serta
KI 2 Menghargai dan menghayati perilaku jujur, disiplin, santun, percaya diri, peduli, dan
bertanggung jawab dalam berinteraksi secara efektif sesuai dengan perkembangan anak
di lingkungan, keluarga, sekolah, masyarakat dan lingkungan alam sekitar, bangsa,
negara, dan kawasan regional.
KI 3 Memahami pengetahuan (faktual, konseptual, dan prosedural) berdasarkan rasa ingin
tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya terkait fenomena dan
kejadian tampak mata.
KI 4 Mencoba, mengolah, dan menyaji dalam ranah konkret (menggunakan, mengurai,
merangkai, memodifikasi, dan membuat) dan ranah abstrak (menulis, membaca,
menghitung, menggambar, dan mengarang) sesuai dengan yang dipelajari di sekolah
dan sumber lain yang sama dalam sudut pandang/teori.

B. Kompetensi Dasar dan Indikator Pencapaian Kompetensi


KOMPETENSI DASAR INDIKATOR PENCAPAIAN KOMPETENSI
3.6 Menjelaskan persamaan dan 3.6.1. Membuat model/ kalimat matematika yang
pertidaksamaan linear satu berkaitan dengan persamaan linear satu
variabel dan penyelesaiannya variabel.
4.6 Menyelesaikan masalah yang 4.6.1. Menyelesaikan masalah nyata yang berkaitan
berkaitan dengan persamaan dan dengan persamaan linear satu variabel
pertidaksamaan linear satu variabel

C. Tujuan Pembelajaran
Dengan mengoptimalkan model pembelajaran Problem Based Learning (PBL) dilengkapi
dengan bahan ajar, dan LKPD peserta didik diharapkan menghasilkan output sebagai berikut:
1. Peserta didik mampu membuat model/ kalimat matematika yang berkaitan dengan
persamaan linear satu variabel.
2. Peserta didik mampu menyelesaikan masalah nyata yang berkaitan dengan persamaan
linear satu variabel.
D. Penguatan Pendidikan Karakter (PPK)
Penguatan pendidikan karakter yang diharapkan adalah:
1. Religiusitas
2. Nasionalisme
3. Kejujuran
4. Kedisiplinan

E. Materi Pembelajaran
Penyelesaian Persamaan Linear Satu Variabel.

F. Model, Pendekatan, dan Metode Pembelajaran

Model : Problem Based Learning (PBL)

Pendekatan : Saintifik, TPACK

Metode : Penugasan

G. Media dan Alat

Media : Power point, Quizizz

Alat : Laptop, LCD

H. Sumber Belajar
1. Buku Guru dan Buku peserta didik kelas VII Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan
RI.

I. Langkah-Langkah Pembelajaran
Tahapan
Kegiatan Pembelajaran Alokasi Waktu
Kegiatan
Kegiatan 1. Guru membuka kegiatan pembelajaran dengan 5 menit
Pendahuluan mengucapkan salam dan peserta didik menjawab
salam dari guru. (religiusitas)
2. peserta didik bersama guru memulai pembelajaran
dengan berdoa bersama. (religiusitas)
3. Guru menanyakan kepada peserta didik tentang kabar,
dan kesiapannya dalam belajar. (communication)
4. Guru mengecek kehadiran peserta didik. (disiplin)
5. peserta didik menyimak tentang kegiatan
pembelajaran dan tujuan pembelajaran yang akan
dicapai hari ini yang disampaikan oleh guru melalui
media power point. (teknologi)
6. Guru memotivasi peserta didik dengan memberikan
contoh konsep penerapan persamaan linear satu
variabel. (pedagogi)
Kegiatan Inti Tahap 1 : Orientasi peserta didik kepada masalah 70 menit
7. Peserta didik mengamati tayangan power point
mengenai masalah persamaan linear satu variabel.
(teknologi)
8. Setelah mengamati tayangan power point, peserta
didik diberikan kesempatan untuk bertanya dan
peserta didik yang lain diberikan kesempatan untuk
menanggapi. (Communication)
Tahap 2. Mengorganisasikan peserta didik untuk
belajar
9. Peserta didik berkumpul dengan kelompok yang telah
dibentuk pada pertemuan sebelumnya.
10. Guru membagikan LKPD persamaan linear satu
variabel ke setiap kelompok.
11. Guru mengarahkan peserta didik untuk berdiskusi dan
mengerjakan LKPD persamaan linear satu variabel di
kelompoknya masing-masing. (Collaboration)
12. Peserta didik mengkomunikasikan tentang
permasalahan yang diberikan guru. (Communication)
Tahap 3: Membimbing penyelidikan individu ataupun
kelompok
13. Peserta didik diberikan dorongan dan motivasi untuk
mengumpulkan informasi yang diperlukan dalam
mengidentifikasi permasalahan pada LKPD tentang
persamaan linear satu variabel. (Creativity, Critical
thinking, pedagogi)
14. Peserta didik mengerjakan LKPD tentang persamaan
linear satu variabel sesuai dengan petunjuk yang
terdapat dalam LKPD. (Creativity, Critical thinking)
15. Peserta didik memilih strategi yang digunakan dalam
menyelesaikan masalah pada LKPD tentang
persamaan linear satu variabel dengan bimbingan
guru. (Critical thinking)
16. Peserta didik saling bekerjasama dengan teman
kelompok melaksanakan strategi penyelidikan yang
dipilih dalam rangka menyelesaikan masalah.
(Collaboration)
Tahap 4: Mengembangkan dan menyajikan hasil
karya
17. Perwakilan dari masing-masing kelompok
mengumpulkan LKPD persamaan linear satu variabel.
18. Guru mempersilahkan perwakilan kelompok untuk
mempresentasikan hasil diskusinya di depan kelas.
(communication, percaya diri)
19. Peserta didik yang tidak presentasi, mengamati hasil
kerja kelompok lain yang sedang presentasi.
Tahap 5: Menganalisa dan mengevaluasi proses
pemecahan masalah
20. Peserta didik menganalisis dan menanggapi hasil
presentasi LKPD persamaan linear satu variabel dari
peserta didik yang tampil.
21. Peserta didik dari kelompok yang melakukan
presentasi memberikan penjelasan ketika ada
pertanyaan atau masukan dari kelompok lain.
22. Peserta didik mengevaluasi atas jawaban dari
masing-masing kelompok.
23. Guru memberikan penguatan dan umpan balik
terhadap hasil diskusi dan pemecahan masalah yang
disampaikan peserta didik.
Kegiatan 24. Guru bersama peserta didik menyimpulkan dan 5 menit
Penutup merefleksikan kegiatan belajar yang telah dilakukan
dan menyampaikan manfaat apa yang bisa didapatkan
dari pembelajaran tentang persamaan linear satu
variabel. (integritas)
25. Guru memberikan tugas individu kepada peserta didik
mengerjakan soal evaluasi menggunakan soal yang
diberikan melalui Quizizz. (kemandirian, teknologi)
26. Guru menyampaikan materi yang akan dipelajari pada
pertemuan selanjutnya.
27. Peserta didik bersama guru berdoa untuk menutup
pembelajaran. (religius)
28. Guru mengakhiri pembelajaran dengan salam.
(religius)
J. Penilaian Hasil Pembelajaran
Penilaian Sikap : Keaktifan peserta didik dalam mengikuti kegiatan pembelajaran
dan disiplin waktu dalam mengerjakan tugas yang diberikan
Penilaian Pengetahuan : berupa tes tertulis dan penugasan
Penilaian Keterampilan: unjuk Kerja Kegiatan

K. Pembelajaran Remedial

Berdasarkan hasil analisis penilaian, bagi peserta didik yang belum mencapai ketuntasan
belajar diberikan kegiatan pembelajaran dengan bentuk remedial, yaitu:

1. Pembelajaran ulang, jika 50% atau lebih peserta didik belum mencapai ketuntasan.
2. Pemanfaatan tutor sebaya, jika 11-49% peserta didik belum mencapai ketuntasan.
3. Bimbingan perorangan, jika 1-10% peserta didik belum mencapai ketuntasan.

L. Pembelajaran Pengayaan

Berdasarkan hasil analisis penilaian, bagi peserta didik yang sudah mencapai ketuntasan
belajar diberikan kegiatan pembelajaran dengan bentuk pengayaan yaitu tugas berupa
modifikasi soal persamaan linear satu variabel.

Karangsambung, 6 Oktober 2021


Mengetahui,
Kepala Sekolah Guru Mata Pelajaran,

Subardi, S.Pd., M.Pd. Fajar Kurniawan, S.Pd.


NIP. 19630809 198508 1 001 NIP. -

Anda mungkin juga menyukai