Anda di halaman 1dari 12

JURNAL PURNAMA BERAZAM VOL.

2, NO 2, APRIL 2021

ANALISIS SEMIOTIKA DAN PESAN MORAL


PADA FILM IMPERFECT 2019 KARYA ERNEST PRAKASA

Ryan Diputra1, Yeni Nuraeni2


Email: diputrayuliani@gmail.com
Program Studi Ilmu Komunikasi Strata Satu
Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Gunadarma
Depok

ABSTRAK

Film adalah alat untuk menyampaikan berbagai pesan kepada khalayak melalui sebuah
media cerita. Imperfect adalah sebuah film yang bercerita tentang kisah perjalanan hidup seorang
wanita bernama Rara yang diperankan oleh Jessica Mila. Rara adalah seorang gadis yang
memiliki tubuh yang gemuk dan berkulit sawo matang yang mencoba melawan bully, body
shaming, dan beauty standart. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui makna yang
direpresentasikan film Imperfect Karya Ernest Prakasa, serta mengetahui pesan moral yang ingin
disampaikan oleh sutradara dan juga yang didapat oleh penonton film tersebut. Teori yang
digunakan dalam penelitian ini adalah teori Semiotika Charles Sanders Pierece dan konsep pesan
moral menurut Burhan Nurgiyantoro. Pendekatan yang digunakan adalah pendekatan kualitatif
deskriptif dengan paradigma konstruktivisme. Teknik pengumpulan data menggunakan
wawancara, observasi, dan dokumentasi. Terlihat hasil analisis dalam penelitian ini bahwa
terdapat makna yang direpresentasikan oleh film Imperfect berdasarkan jawaban dari sutradara
dan penontonnya lewat kajian aspek objek teori semiotika milik Charles Sanders Pierece yaitu
terdiri dari dimensi Ikon, Indeks, dan Simbol dan juga terdapat pesan moral yang dikaji melalui
konsep moral Burhan Nurgiyantoro. Kesimpulannya adalah Ikon berisi para tokoh beserta
karakter dalam film. Indeks merupakan sebuah representasi makna yang digambarkan melalui
adegan dalam film. Simbol berisi tentang representasi makna melalui adegan dalam film yang
memiliki arti yang dapat diterima oleh para penontonnya berdasarkan referensi masyarakat.
Selain itu terdapat pesan moral yang dikaji berdasarkan klasifikasi pesan moral menurut Burhan
Nurgiyantoro, yaitu moral untuk mensyukuri fisik yang diberikan tuhan, mencintai diri sendiri,
dan bagaimana seharusnya kita tidak mengomentari atau menghina fisik orang lain.

Kata Kunci : Semiotika, Pesan Moral, Film.

ABSTRACT

Film is a tool to convey various messages to audiences through a media story.


Imperfect is a film that tells the story of the life journey of a woman named Rara, played by
Jessica Mila. Rara is a girl who has a chubby body and brown skin who tries to fight bullying,
body shaming, and beauty standards. The purpose of this study was to determine the meaning
represented by Ernest Prakasa's film Imperfect, as well as to know the moral message that the
director wanted to convey and the film's audience. The theory used in this research is Charles
Sanders Pierece's theory of semiotics and the concept of moral messages according to Burhan
Nurgiyantoro. The approach used is a descriptive qualitative approach with the constructivism
paradigm. Data collection techniques using interviews, observation, and documentation. It can be
seen that the results of the analysis in this study show that there is a meaning that is represented

111
JURNAL PURNAMA BERAZAM VOL. 2, NO 2, APRIL 2021

by the Imperfect film based on the answers from the director and the audience through the study
of aspects of the object of Charles Sanders Pierece's semiotic theory, which consists of
dimensions of icons, indexes, and symbols and there are also moral messages that are studied
through moral concepts Burhan Nurgiyantoro. The conclusion is that Icon contains the characters
and characters in the film. The index is a representation of the meaning that is depicted through
the scenes in the film. Symbol contains the representation of meaning through scenes in the film
that have meanings that can be accepted by the audience based on public references. In addition,
there are moral messages that are studied based on the classification of moral messages
according to Burhan Nurgiyantoro, namely moral to be grateful for the physical being given by
God, to love ourselves, and how we should not comment on or insult others physically.

Keywords: Semiotics, Moral Message, Film.

A. PENDAHULUAN
Film merupakan produk dari media massa yang sangat populer. Film juga media hiburan
yaitu merupakan salah satu fungsi dari komunikasi, film mempunyai tempat tersendiri bagi
khalayak, dibanding dengan media massa lainnya. Tidak hanya menyuguhkan alur cerita yang
menarik, namun juga gambar dan efek suara yang dapat menciptakan suasana bagi khalayak
membuat film tidak pernah bosan untuk dinikmati. Denis Mc Quail (2010), memberikan catatan
bahwa sepanjang sejarah dan perkembangan film, sejarah mencatat terdapat tiga tema besar yang
penting, yaitu munculnya aliran-aliran seni film, lahirnya film dokumentasi sosial, dan
pemanfaatan film sebagai media propoganda. Sebagai medium propaganda, film mempunyai
jangkauan realisme, pengaruh emosional, dan popularitas yang hebat karena film mempunyai
jangkauan sekian banyak orang dalam waktu yang cepat dan kemampuannya untuk
memanipulasi kenyataan yang tampak dalam pesan fotografis tanpa kehilangan kredibilitas.
Film tidak hanya sebagai media hiburan semata, tapi juga sebagai media informasi dan
edukasi, penyampaian informasi melalui film dapat dilakukan dengan cepat. Terdapat banyak
kategori genre dalam film yang mengangkat cerita fiksi mapun kisah nyata yang merupakan
refleksi dari kehidupan sehari-hari. Film mengangkat realitas sosial yang ada disekitar kita
dengan sentuhan alur cerita yang menarik. Film adalah alat untuk menyampaikan berbagai pesan
kepada khalayak melalui sebuah media cerita. Secara esensial dan substansial film memiliki
power yang akan berimplikasi terhadap komunikan masyarakat. Unsur-unsur yang dominan di
dalam proses pembuatan film antara lain: produser, sutradara, penulis skenario, penata kamera
(kameramen), penata artistik, penata musik, editor, pengisi dan penata suara, aktor-aktris/
bintang film. Film dapat menjadi alat untuk menyampaikan pesan, salah satu pesan yang dapat
disampaikan film adalah pesan moral. Dalam kamus umum bahasa Indonesia moral berarti baik

112
JURNAL PURNAMA BERAZAM VOL. 2, NO 2, APRIL 2021

buruknya perbuatan dan kelakuan. Dengan demikian, moral merupakan istilah yang digunakan
untuk memberikan batasan perbuatan menusia dengan nilai baik dan buruk, atau benar dan salah.
Baik buruknya perbuatan dalam moral, tolak ukurnya adalah norma-norma yang hidup di
masyarakat. Nurgiyantoro dalam bukunya berpendapat bahwa nilai moral dalam cerita atau film
biasanya dimaksudkan sebagai saran yang berhubungan dengan ajaran moral tertentu yang
bersifat praktis dan dapat diambil dan ditafsirkan lewat cerita atau film yang bersangkutan.
Nurgiyantoro juga mengungkapkan bahwa pesan moral dikategorikan menjadi tiga macam,
yaitu: Kategori hubungan manusia dengan Tuhan, Kategori hubungan manusia dengan diri
sendiri, Kategori hubungan manusia dengan manusia lain dalam lingkungan sosial. Setiap karya
sastra, baik itu berupa film atau bentuk karya sastra lainnya masing-masing mengandung dan
menawarkan pesan moral di dalam alur ceritanya. Nilai moral dalam cerita atau film biasanya
dimaksudkan sebagai saran yang berhubungan dengan ajaran moral tertentu yang bersifat praktis
dan dapat diambil dan ditafsirkan lewat cerita atau film yang bersangkutan. Setiap karya sastra,
baik itu berupa film atau bentuk karya sastra lainnya masing-masing mengandung dan
menawarkan pesan moral di dalam alur ceritanya. Jenis atau wujud pesan moral yang terdapat
dalam karya sastra akan bergantung pada keyakinan, keinginan dan interes pengarang atau
pencipta yang bersangkutan. Maka dapat dikatakan bahwa film juga mampu mengajarkan moral
komunikan lewat pesan moral yang disampaikan film tersebut melalui cerita yang terjadi di
dalamnya.Tidak jarang muncul film yang berangkat dari kehidupan sosial yang terjadi di
lingkungan masyarakat, di Indonesia sendiri muncul sebuah film yang diambil dari fenomena
sosial yang kerap kali terjadi, yaitu body shaming. Body Shaming adalah jenis bully yang
mengomentari fisik atau tubuh diri sendiri dengan cara yang negatif. Entah itu mengejek tubuh
gendut, kurus, pendek atau tinggi.
Perilaku mengomentari bentuk fisik orang lain tersebut adalah tindakan bullying yang
sangat berpengaruh pada mental seseorang. Dokter Amanda yang merupakan psikolog Halodoc
mengungkap bahwa body shaming dapat menjadi penyebab perasaan-perasaan negatif pada diri
kita, salah satu contohnya adalah perasaan tidak berharga. Perasaan negatif yang semakin lama
semakin menumpuk ini akan membuat seseorang dapat mengalami depresi, dimana kehidupan
dirasa sangat menyedihkan dan tidak ada orang lain yang mau menerima diri mereka apa adanya.
Tidak dapat dipungkiri bahwa body shaming bisa terjadi pada siapa saja, baik laki-laki maupun
perempuan. Bahkan pelaku body shaming pun tidak memandang usia dimana body

113
JURNAL PURNAMA BERAZAM VOL. 2, NO 2, APRIL 2021

shaming sering kali dilakukan kepada anak usia remaja bahkan orang tua sekalipun.
Korban body shaming dari tahun ke tahun terus meningkat, ujaran kebencian yang di lontarkan
pun semakin beragam. Mabes Polri mengungkap ada 966 kasus body shaming di seluruh
Indonesia pada tahun 2018. Menurut survei Body Peace Resolution yang dilakukan oleh Yahoo
ditemukan bahwa 94 persen remaja putri telah mengalami tindakan body shaming, sementara
remaja putra hanya 64 persen. Fakta mengejutkan lainnya adalah korban body shaming dapat
melakukan hal yang sama kepada orang lain karena korban merasa tersakiti atas perlakuan body
shaming yang mereka alami.
Karena maraknya body shaming yang terjadi di Indonesia, munculah film yang
mengangkat permasalahan ini. Film tersebut berjudul Imperfect. Imperfect merupakan film
bergenre drama komedi Indonesia bertemakan keluarga dan kehidupan sosial yang tayang di
bioskop Indonesia pada tahun 2019 akhir. Film ini disutradarai oleh Ernest Prakasa dan
diproduksi bersama Starvision. Film ini diadaptasi dari buku yang berjudul Imperfect itu sendiri
yang ditulis oleh Meira Anastasia, istri Ernest. Naskah beserta ceritanya dibentuk kembali oleh
Ernest menjadi sebuah cerita baru dengan plot dan topik permasalahan yang sama di dalamnya.
Film ini dibintangi oleh Jessica Mila dan reza Rahadian. Film ini ditayangkan pada 19 Desember
2019 dan mendapatkan sambutan yang positif dari kalangan penonton maupun pengkritik.
Imperfect bercerita tentang kisah perjalanan hidup Rara yang diperankan oleh Jessica Mila.
Rara adalah seorang gadis yang memiliki tubuh yang gemuk dan berkulit sawo matang yang
mencoba melawan bully, body shaming, dan beauty standart. Rara yang terlahir dari rahim
seorang model sukses di era 90-an bernama Debby (Karina Soewandi), harus menjalani hidup
penuh tekanan lantaran seringkali menerima perilaku body shaming dan juga dibandingkan
dengan adiknya yang memiliki perbedaan fisik yang signifikan.
Selain memiliki kebaikan hati yang begitu rupa, Rara juga merupakan sosok cerdas dan
setia kawan. Hal itu yang membuat Rara dapat bersahabat baik dengan wanita bernama Fey
(Shareefa Danish), rekan kerja Rara di sebuah perusahaan besar produsen produk-produk
kecantikan. Rentetan perundungan, sindiran, hingga body shaming terang-terangan di hadapi
Rara dengan tabah, sampai suatu waktu ia merasa kalau bentuk tubuh dan warna kulitnya benar-
benar sebuah kutukan yang membuatnya berpotensi kalah dalam persaingan naik jabatan di
tempat kerjanya. Maklum saja, Kelvin (Dion Wiyoko) sang pemilik perusahaan sadar betul
bahwa sebuah produk kecantikan tidak cukup diwakili oleh perempuan berotak cerdas,

114
JURNAL PURNAMA BERAZAM VOL. 2, NO 2, APRIL 2021

melainkan harus pula diwakili wanita yang memiliki penampilan rupawan, sesuai dengan citra
perusahaan. Cerita dalam film menjadi menarik saat Rara memutuskan untuk berjuang
mendapatkan promosi jabatan yang ia inginkan dengan mencoba membentuk tubuhnya seideal
mungkin, sesuai dengan kebutuhan citra perusahaan. Di sisi lain Ibu Dika yaitu Ratih (Dewi
Irawan) ditagih bunga utangnya oleh Ibu Tuti (Ratna Riantiarno) sebesar 40 juta. Hal ini
membuat Dika bekerja lebih lagi seperti memotret iguana, menjadi juru foto di acara kematian
keluarga Teddy (Ernest Prakasa)-temannya hingga mengikuti lomba fotografi. Kelvin sebagai
bos mengharuskan Rara mengubah total penampilannya jika dia mau mengambil tanggung jawab
baru itu. Akhirnya Rara menawarkan diri untuk mengubah penampilan dan diberi waktu sebulan
untuk mengubah penampilan supaya bisa menjadi manager. Namun selain ia tak percaya diri,
banyak temannya yang tak mendukungnya atau bahkan mengejeknya karena permasalahan berat
badannya dan bentuk tubuhnya yang menurut mereka tidak pantas menduduki posisi yang lebih
di kantornya.
Imperfect merupakan film karya Ernest Prakasa yang kelima. Film-film yang sebelumnya
disutradarai oleh Ernest adalah Ngenest pada tahun 2015, Cek Toko Sebelah pada tahun 2016,
Susah Sinyal pada tahun 2017, dan Milly & Mamet pada tahun 2018. Ernest sendiri dalam
instagram miliknya mengatakan bahwa film Imperfect telah ditonton sebanyak kurang lebih 2,6
juta penonton, menduduki posisi pertama dari seluruh film yang pernah dibuat oleh Ernest dan
menduduki peringkat kedua film dengan penonton terbanyak tahun 2019. Tidak hanya itu, Ernest
dan Meira dalam film Imperfect juga menjadi pemenang di Piala Maya 2019 sebagai penulisan
skenario adaptasi terpilih, beberapa aktor di dalamnya pun berhasil masuk nominasi Piala Maya
2019, yaitu Jessica Mila sebagai aktris utama terpilih, Dewi Irawan sebagai aktris pendukung
terpilih, Yasmin Napper dan Kiky Saputri sebagai pendatang baru terpilih.
Semiotika adalah suatu ilmu atau metode analisis untuk mengkaji tanda. Tanda-tanda
adalah perangkat yang dipakai dalam upaya berusaha mencari jalan di dunia ini, di tengah-tengah
manusia dan bersama-sama manusia. Semiotika, atau dalam istilah Barthes, semiologi, pada
dasarnya hendak mempelajari bagaimana kemanusiaan (humanity) memaknai hal-hal (things)
memaknai (to sinify) dalam hal ini tidak dicampurkaadukkan dengan mengkomunikasikan (to
communicate). Bagi Charles Sanders Peirce prinsip mendasar sifat tanda adalah sifat
representatif dan interpretatif. Sifat representatif tanda berarti tanda merupakan sesuatu yang

115
JURNAL PURNAMA BERAZAM VOL. 2, NO 2, APRIL 2021

lain, sedangkan sifat interpretatif adalah tanda tersebut memberikan peluang bagi interpretasi
bergantung pada pemakai dan penerimanya.
Teori semiotika Charles Sanders Peirce sering kali disebut “Grand Theory” karena
gagasannya bersifat menyeluruh, deskripsi struktural dari semua penandaan, Peirce ingin
mengidentifikasi partikel dasar dari tanda dan menggabungkan kembali komponen dalam
struktural tunggal. Dalam usaha mencari makna suatu tanda Peirce membuat teori triangle
meaning yang terdiri atas sign, object, interpretant. Salah satu bentuk tanda adalah kata,
sedangkan objek adalah sesuatu yang dirujuk tanda, sementara interpretan adalah tanda yang ada
dalam benak seseorang tentang objek yang dirujuk sebuah tanda. Menurut Peirce, sebuah analisis
tentang esensi tanda mengarah pada pembuktian bahwa setiap tanda ditentukan oleh objeknya.
Pertama, dengan mengikuti sifat objeknya, ketika kita menyebut tanda sebuah ikon. Kedua,
menjadi kenyataan dan keberadaannya berkaitan dengan objek individual, ketika kita menyebut
tanda sebuah indeks. Ketiga, perkiraan yang pasti bahwa hal itu diinterpretasikan sebagai objek
denotatif sebagai akibat dari kebiasaan ketika kita menyebut tanda sebuah simbol. Berdasarkan
landasan teoritis semiotika Charles Sanders Pierce di atas maka peneliti menyimpulkan bahwa
penelitian film ini akan dikaji secara teoritis dengan klasifikasi objek dari teori semiotika Charles
Sanders Pierce. Klasifikasi objek terdiri lagi menjadi tiga bagian yaitu ikon berupa fungsi
penanda lewat karakter yang terdapat dalam sebuah film, indeks berupa pengisyarat tanda lewat
penandanya, indeks dapat berupa ekspresi, pesan verbal maupun nonverbal yang disampaikan
oleh tokoh dan karakter, kemudian yang terakhir adalah simbol, simbol juga berfungsi sebagai
penanda lewat suatu adegan yang mana dapat dimaknai berdasarkan kelaziman di masyarakat
atau kesepakatan bersama.

B. METODE PENELITIAN

Objek penelitian ini adalah film Imperfect. Sedangkan, subjek pada penelitian ini adalah
sutradara dari film Imperfect serta para penonton film Imperfect sebanyak tujuh orang dengan
kriteria yang sudah ditentukan, yaitu informan pertama sebagai sutradara film, yakni Ernest
Prakasa, serta enam orang lainnya yang mewakili status masing-masing seperti ibu rumah
tangga, karyawan swasta, dan juga mahasiswa. Wawancara informan pertama dilaksanakan
melalui berbalas sural, dan data yang di dapat berupa audio recording, sementara keenam
informan lainnya dapat diwawancarai sescara langsung yang berlokasi di rumah masing-masing,

116
JURNAL PURNAMA BERAZAM VOL. 2, NO 2, APRIL 2021

yakni Jakarta, Depok, dan Bekasi. Selain itu terdapat metode pengumpulan data berupa
dokumentasi, yakni foto bersama para informan dan juga beberapa screencpature dari adegan
yang terdapat pada film Imperfect. Pendekatan penelitian yang digunakan adalah pendekatan
kualitatif. Penelitian kualitatif bertujuan untuk menjelaskan fenomena dengan sedalam-dalamnya
melalui pengumpulan data sedalam-dalamnya. Jika data yang terkumpul sudah mendalam dan
bisa menjelaskan fenomena yang diteliti, maka tidak perlu menambah informan lainnya. Di sini
yang lebih ditekankan adalah persoalan kedalaman (kualitas) data bukan banyaknya (kuantitas)
data.
Paradigma yang digunakan adalah paradigma kritis. Paradigma kritis
bersifat realism historis, sesuatu realitas diasumsikan harus dipahami sebagai sesuatu yang
plastis (tidak sebenarnya). Artinya realitas itu dibentuk sepanjang waktu oleh sekumpulan faktor,
seperti: sosial, politis, budaya, ekonomik, etnik, dan gender; yang justru bahkan dikristalisasikan
(direikasi) ke dalam serangkaian stuktur yang sekarang ini (hal yang tidak sesuai) dianggap
sebagai sesuatu yang “nyata”. Paradigma kritis menurut McQuail adalah kajian “penelitian
budaya”. Tradisi ini sangat bergantung pada semiotik yang cenderung pada pemaknaan budaya
tentang hasil-hasil media, misalnya video, musik, iklan, dan film yang masing-masing
merupakan hasil produksi budaya. Kajian paradigma ini memandang media sebagai cara untuk
membangun dan mempromosikan pandangan alternatif dari budaya populer komersial yang
dominan.
C. PEMBAHASAN
Penulis merangkum hasil pembahasan mengenai film Imperfect yang telah dianilis
dengan teori dan telah dikaitkan jawaban dari para informan, rangkuman pembahasan berisi
tentang pembahasan secara garis besar dengan kesimpulan pendapat informan secara umum.
Pada poin pertama membahas tentang representasi makna yang ditunjukin lewat film Imperfect
yang telah dibedah melalui perspektif tori semitoika milik Charles Sanders Pierce, yaitu :
Dimensi Ikon : sebagian besar informan berpendapat bahwa karakter Rara adalah
seseorang yang baik, ramah dan optimis, namun memiliki rasa kurang percaya diri terhadap
fisiknya, menggambarkan sosok wanita pada umumnya. Dika adalah seseorang yang pengertian
sebagai pasangan dan dapat dengan tulus mencintai pasangannya sebagaimana apa yang ada
dalam diri pasangannya. Fey merupakan sahabat baik dan dapat mendukung sahabatnya dengan
kondisi apapun yang sedang ditempuh oleh sahabatnya. Masrhsa dianggap sebagai tokoh

117
JURNAL PURNAMA BERAZAM VOL. 2, NO 2, APRIL 2021

antagonis yang mana ia merasa dirinya lebih daripada Rara dari segi peampilan fisik, dan merasa
bias mendapatkan apa yang ia mau dengan caranya sendiri. ibunda Rara menggambarkan sifat
ibu pada umumnya di mana sering mengomentari fisik anaknya walaupun ia memiliki maksud
dan tujuan yang baik.
Dimensi Indeks : Pada adegan dua lelaki menolak berbagi meja, sebagian besar informan
berpendapat bahwa adegan ini merepresentasikan keadaan di mana laki-laki berusaha
menghindari wanita yang memiliki tubuh yang kurang menarik menurut mereka. Pada adegan
marsha dan temannya yang saling memuji, merepresentasikan pergaulan wanita di mana mereka
saling memuji namun tampak tidak dengan tulus. Pada adegan dimana rara menjawab ketus
pertanyaan adiknya, menunjukan rasa frustasi Rara dengan melampiaskan rasa Insecurity-nya
kepada adiknya dan menganggap bahwa adiknya tidak akan mengerti masalah yang ia hadapi
karena berkaitan dengan fisik yang berebeda dengannya. Pada adegan di mana Rara mengalami
puncak emosi, menggambarkan rasa lelah dan tertekan Rara dengan segala masalah yang ia
hadapi, kemudian tersulut oleh situasi di mana hal itu mengecewakan baginya. Pada adegan
perdebatan Rara dan Ibunya, merupakan pengungkapan rasa kecewa Rara terhadap iunya yang
sering membandingkan fisiknya dengan fisik adiknya, dan hal tersebut bukanlah sesuatu yang
bisa ia pilih saat lahir. Pada ucapan Rara di akhir film, menunjukan bahwa Rara telah melewati
fase di mana ia merasa cantik bukan lah penentu kebahagiaan hidupnya, karena cantic dan
bahagia tidak selalu berjalan beriringan.
Dimensi Simbol : Pada adegan di mana Lulu merasa tidak percaa diri pada sosial
medianya, sebagian besar informan berpendapat bahwa adegan tersebut merepresentasikan
bahwa wanita yang memiliki fisik yang rupawan pun juga memiliki rasa tidak percaya diri. Pada
adegan Rara memakan coklat, merepresentasikan bahwa coklat dianggap sebagai makanan yang
dapat menjadi solusi ketika seseorang merasa stress atau tertekan terhadap sesuatu. Pada adegan
Rara menangis di depan cermin, menggambarkan bahwa Rara merasa kecewa atas
perubahannya, perubahan yang ia anggap dapat membuatnya bahagia melainkan mendatangkan
masalah baru yang ia harus hadapi.
Pada poin pembahasan kedua, peneliti membahas pesan moral apa saja yang berusaha
disampaikan oleh film Imperfect berdasarkan pandangan para informan yang telah menontonnya
yang dibedah melalui analisis konsep pesan moral menurut Burhan Nurgiyantoro, yaitu :

118
JURNAL PURNAMA BERAZAM VOL. 2, NO 2, APRIL 2021

Pesan moral kategori hubungan manusia dengan Tuhan: Informan berpendapat bahwa
film ini mengajarkan bagaimana seharusnya seseorang dapat menerima dan mencintai fisiknya
sebagaimana yang Tuhan berikan kepadanya hal itu merupakan bentuk rasa syukur yang dapat
menjaga moral manusia terhadap Sang Pencipta.
Pesan Moral kategori hubungan manusia dengan dirinya sendiri: Informan berpendapat
bahwa film ini mengajarkan bagaimana kita dapat mencintai diri sendiri, memberikan gambaran
bahwa apabila kita ingin merubah diri kita, lakukanlah atas kemauan diri sendiri bukan karena
untuk mengejar pengakuan dari orang lain. Selain itu moral yang dapat diajarkan adalah supaya
kita lebih bisa memiliki rasa percaya diri yang tinggi bagaimanapun adanya diri kita.
Pesan moral kategori hubungan manusia dengan manusia lain dalam lingkungan sosial:
Informan berpendapat bahwa film ini mengajarkan bagaiamana seharusnya kita tidak
mengeneralisir wanita berdasrkan dari fisik yang ia miliki, karena sesungguhnya wanita memiliki
kualitas cantiknya masing-masing, selain itu janganlah kita mencemooh fisik seseorang karena
hal itu akan berdampak buruk utuk psikis seseorang seperti yang tergambarkan dalam diri Rara
di film ini.
D. KESIMPULAN
Setelah meneliti film Imperfect dengan cara menonton film tersebut dari awal hingga
selesai dan mewawancarai sutradara beserta penontonnya, peneliti dapat menyimpulkan bahwa
terdapat makna yang direpresentasikan dari film Imperfect ini. Tanda tanda yang terdapat dalam
film dikaji melalui klasifikasi objek dari semiotika Charles Sanders Pierece yang terbagi menjadi
tiga dimensi, yaitu :
Dimensi Ikon, yaitu sebuah gambaran karakter yang menyerupai sifat seorang manusia
pada umumnya yang diwakili oleh tokoh dalam film. Dimensi indeks merpresentasikan makna
yang terjadi dalam adegan tertentu yang terdapat dalam film, bahwa adegan memiliki maksud
yang ingin disampaikan atau merpresentasikan kehidupan masyarakat saat ini. Dalam film
Imperfect beberapa kejadian di masyarakat direrpresentasikan dalam beberapa adegan film
tersebut, seperti Rara yang merasa dirinya kurang menarik, atau tentang bagaimana pergaulan
wanita ditunjukan dengan adegan Marsha bersama temannya. Dimensi simbol memberikan arti
yang dapat dipahami karena adegan dalam film menunjukan seuatu yang penonton dapat
mengerti dengan referensi yang ada dalam hidup mereka. Dalam film Imperfect dimensi ini
dijelaskan pada adegan yang memiliki dialog non verbal seperti Rara menangis di depan cermin

119
JURNAL PURNAMA BERAZAM VOL. 2, NO 2, APRIL 2021

untuk menunjukan rasa penyesalannya atas perubahan fisik yang membawanya pada masalah
baru.
Peneliti juga mendapatkan hasil bahwa film Imperfect memiliki banyak pesan moral yang
dapat dipelajari oleh khalayak yang menontonnya. Pesan moral dalam film ini terbagi menjadi
tiga kategori, yaitu :
Pesan moral kategori hubugan manusia dengan Tuhan : menjelaskan tentang moral yang
dapat memberikan pelajaran dalam membina hubungan manusia dengan Pencipta. Pesan moral
kategori hubungan individu dengan dirinya sendiri : yaitu moral yang mempelajari bagaimana
semestinya seseorang dapat belajar menghargai dirinya sendiri. Dalam film Imperfect pesan
moral kategori ini mengajarkan seseorang untuk tetap percaya diri dan berbahagialah dengan
caranya sendiri. Pesan moral kategori hubungan individu dengan individu lainnya dalam
lingkungan masyarkat : yaitu moral yang mempelajari bagaimana seseorang dapat berperilaku
positif terhadap orang lain dan lingkungan sekitarnya dengan norma yang berlaku. Dalam film
Imperfect pesan moral kategori ini mengajarkan bagaimana seharusnya kita tidak mencemooh
fisik seseorang. Lihat dan sadarilah bahwa seseungguhnya kecantikan perempuan sangatlah
beragam, karena setiap perempuan memiliki kualitas cantiknya masih-masing.

DAFTAR PUSTAKA

Aisyah, Siti. 2018. Antara Akhlak, Etika Dan Moral. Makassar: Alauddin University Press.
Alimudin. 2014. Teori Efek Media Televisi.

Breadsley & Schueller. 1967. Aesthetic Inquiry. Belmout, California: Dickenson Publishing
Company, Inc.
Budianta, Melani, dkk. 2002. Membaca Sastra (Pengantar Memahami Sastra untuk Perguruan
Tinggi). Magelang: Indonesia Tera.
Burhan, Nurgiyantoro. 1998. Teori Pengkajian Fiksi. Yogyakarta: Gajah Mada University.
__________________. 2001. Penilaian dalam Pengajaran Bahasa dan Sastra. Yogyakarta:
BPFE-Yogyakarta.
Effendy, Onong Uchjana. 1986. Dimensi-Dimensi Komunikasi. Bandung: Rosda Karya.
_____________________. 2003. Ilmu, Teori, dan Filsafat Komunikasi. Bandung: Citra Aditya
Bakti.
Endang S. Sari. 1993. Audience Research; Pengantar Studi Penelitian Terhadap Pembaca,
Pendengar dan Pemirsa. Yogyakarta: Andy Offset.
Fiske, John. 2012. Pengantar Ilmu Komunikasi cet 2. Jakarta: PT Rajagrafindo Persada.
Flew, Terry. 2008. New Media: An Introduction (3rd Edition). South Melbourne: Oxford
University Press.

120
JURNAL PURNAMA BERAZAM VOL. 2, NO 2, APRIL 2021

Hasanuddin. 1996. Drama, karya Dalam Dua Dimensi kajian Teori, Sejarah, dan Analisis.
Bandung: Angkasa.
Karsito, Eddie. 2008. Menjadi Bintang: Kiat Sukses Jadi Artis Panggung, Film, dan Televisi.
Jakarta: Ufuk Press.
Kriyantono, Rachamat. 2006. Teknik Praktis Riset Komunikasi, cet.1. Jakarta: Kencana.
___________________. 2007. Teknik Praktis riset Komunikasi. Jakarta: Kencana
___________________. 2016. RISET KOMUNIKASI. Jakarta: Kencana Prenada Media Group.
Littlejohn, Stephen W. 2009. Teori Komunikasi Theories of Human Communication edisi 9.
Jakarta: Salemba Humanika
Marcel, Danesi. 2010. Pengantar Memahami Semiotika Media. Yogyakarta: Jalasutra.
McQuail, Denis. 2012. Teori Komunikasi Massa McQuail 2. Jakarta: Salemba Humanika.
Morissan, dkk. 2013. Teori Komunikasi Massa. Bogor: Ghalia Indonesia.
Pambayun, Ellys Lestari. 2013. Qualitative Research Methodology In Communication. Bandung:
Lentera Ilmu Cendekia.
Panuju, Panut dan Umami, Ida. 1999. Psikologi Perkembangan. Yogyakarta: Tiara Wacana
Yogya.
Poerwadarminta, W.J.S. 1982. Kamus Umum Bahasa Indonesia. Jakarta: Balai Pustaka.
Poespoprodjo. 1999. Filsafat Moral: Kesusilaan dalam Teori dan Praktik. Bandung: Pustaka
GraHka.
Rakhmat, Jalalludin. 2011. Psikologi Komunikasi. Bandung: PT Remaja Rosdakarya.
Rohim, Syaiful. 2016. Teori Komunikasi, Perspektif, Ragam, dan Aplikasi. Jakarta: Rineka
Cipta.
Sobur, Alex. 2004. Semiotika Komunikasi cet 2. Bandung: Remaja Rosdakarya.
Suprapto. 2006. Berkarier di Bidang Broadcasting. Jakarta: Gramedia Pustaka Utama.
Vera, Nawiroh. 2014. Semiotika dalam Riset Komunikasi, cet. 1. Bogor : Ghalia Indonesia.
Wibowo, Wahyu; Seto, Indiwan. 2011. Semiotika Komunikasi. Jakarta: Mitra Wacana Media.

Skripsi
Afrilya, Rouli. 2014. METAFORA “MATAHARI” DALAM FILM SUNCATCHERS (ANALISIS
SEMIOTIKA METAFORA “MATAHARI” DALAM FILM SUNCATCHERS). Skripsi
Universitas Sumatera Utara. Sumatera Utara
Albarikah, Kiki Rizkiyah. 2017. PESAN MORAL DALAM FILM TRASH. Naskah Publikasi Ilmu
Komunikasi Universitas Muhamadiyah Surakarta.
Hajrawati. 2017. ASPEK SOSIAL DALAM NASKAH DRAMA BULAN DAN KERUPUK KARYA
YUSEF MULDIYANA (KAJIAN SOSIOLOGI SASTRA IAN WATI). Skripsi Fakultas Bahasa
Dan Sastra Universitas Negri Makasar.
Hastim, Ayu Purwati. 2014. REPRESENTASI MAKNA FILM SURAT KECIL UNTUK TUHAN.
Skripsi Fakultas Dakwah dan Komunikasi Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar
Kamriani, Anna Sherly. 2018. PESAN MORAL DALAM FILM “MELAWAN TAKDIR”. Skripsi
Fakultas Jurnalistik UIN Alaudiin Makassar.
Munawaroh, Mumung. 2017. HUBUNGAN ANTARA IDENTITAS MORAL DENGAN
PERILAKU MORAL PADA REMAJA. Skripsi Fakultas Psikologi Dan Kesehatan UIN
Sunan Ampel Surabaya.

121
JURNAL PURNAMA BERAZAM VOL. 2, NO 2, APRIL 2021

Noventa, Maria Chintya Dyah. 2016. ANALISIS CITRA PEREMPUAN DALAM FILM 7 HATI 7
CINTA 7 WANITA. Skripsi Fakultas Ilmu Sosial Dan Ilmu Politik Universitas Lampung.
Bandar Lampung.
Putri, Dibyareswari. 2012. PERAN MEDIA BARU DALAM MEMBENTUK GERAKAN SOSIAL.
Skripsi Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Indonesia Depok.
Sofiani, Resti. 2016. PESAN MORAL PADA FILM DALAM MIHRAB CINTA. Skripsi Fakultas
Dakwah UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta.
Usman, Nur Hikma. 2017. REPRESENTASI NILAI TOLERANSI ANTARUMAT BERAGAMA
DALAM FILM “AISYAH BIARKAN KAMI BERSAUDARA”. Skripsi Fakultas Ilmu
komunikasi Universitas Islam Negri Alauddin Makassar.

Sumber Lainnya
http://arifbudi.lecture.ub.ac.id/2014/03/semiotik-simbol-tanda-dan-konstruksi-makna/ (Diakses
pada tanggal 29 April 2020, pukul 11:00).
https://ebooks.gramedia.com/id/buku/imperfect (Diakses pada tanggal 4 Mei 2020, pukul 10:30).
https://entertainment.kompas.com/read/2020/03/04/164650866/profil-ernest-prakasa-komika-
yang-sukses-jadi-sutradara-film (Diakses pada tanggal 4 Mei 2020. Pukul 10:35).
https://www.kuliahbahasainggris.com/perbedaan-dan-contoh-kalimat-perfect-vs-imperfect-vs-
imperfection-dalam-bahasa-inggris/ (Diakses pada tanggal 11 Agustus 2020).
https://www.cnnindonesia.com/hiburan/20191218132708-220-458101/sinopsis-imperfect-karier-
cinta-dan-timbangan (Diakses pada tangal 30 Maret 2020, pukul 12.30).
https://www.kompasiana.com/febynabila6596/5dfd9c53d541df51fb6664f2/ada-apa-dengan-
body-shaming (Diakses pada tanggal 29 April 2020, pukul 9:40).
https://serupa.id/semiotika-pengertian-simbol-dan-tanda-tanda/ (Diakses pada tanggal 29 April
2020, pukul 11:10).
https://www.suara.com/yoursay/2019/12/31/130104/siapa-pun-bisa-menjadi-pelaku-dan-korban-
body-shaming (Diakses pada tanggal 29 April 2020, pukul 9:45).
https://www.tagar.id/sinopsis-fim-imperfect-karier-cinta-dan-timbangan(Diakses pada tanggal 30
Maret 2020, pukul 12.35).
Instagram @ernestprakasa (Diakses pada tanggal 30 Maret 2020, pukul 12.00)
Instagram @pialamaya (Diakses pada tanggal 30 Maret 2020, pukul 12.05).

122

Anda mungkin juga menyukai