Anda di halaman 1dari 19

Panduan Belajar Klinik Tingkat III Semester VI

Tahun Akademik 2022

S1 Keperawatan
STIKes Muhammadiyah Ciamis

1
PRODI S-1 KEPERAWATAN
STIKes MUHAMMADIYAH CIAMIS
Juli 2022
Alamat : Jl. K.H. Ahmad Dahlan No. 20
Telepon / Fax : (0265) 773052

LEMBAR PENGESAHAN

JUDUL : Panduan Belajar Klinik Tingkat III/VI


MATA KULIAH : Keperawatan Medikal Bedah & Keperawatan Gawat Darurat
UNTUK : TINGKAT III/ SEMESTER VI PRODI S1 KEPERAWATAN
PROGRAM A
KOORDINATOR : Hj. Ns. Jajuk Kusumawaty, S.Kep., M.Kep
TIM :
1. Elis Noviati, M.Kep
2. Ns. Hj Yuyun Rahayu, M.Kep
3. H. Rudi Kurniawan, M.Kep
4. Ns. Hj Rosmiati, M.Pd.,M.Kep
5. Hj. Lilis Lismayanti, M.kep
6. Yanti Srinayanti, M.Kep
7. Endrian MJW.,M.Kep
8. Aap Apipudin., M.Kep
9. Irpan Ali R.,M.Kep
10. Adi Nurapandi.,M.Kep

Mengetahui,
Wakil Ketua I , Ka Prodi S1 Keperawatan,

Heni Marliany, SKM.,M.Kep Hj. Ns. Jajuk Kusumawaty, S.Kep.,M.Kep


NIK. 0432777597012 NIK. 0432777295 009

1
MUKADIMAH

“Sesungguhnya dalam penciptaan langit dan bumi dan silih bergantinya


malam dan siang terdapat tanda-tanda bagi orang yang berakal”.
(QS. Ali Imran (3): 190)

“…Dan tolong menolonglah kamu dalam kebajikan dan takwa,


dan jangan tolong menolong dalam perbuatan dosa dan pelanggaran…”

(QS. Al Maidah (5): 2)

“Orang yang beriman hati mereka tentram dengan mengingat Allah.


Ingatlah hanya dengan mengingat Allah hati menjadi tentram”.

(QS. Ar-Ra’d (13): 28)

“...Ya Tuhanku, tambahkanlah kepadaku ilmu pengetahuan.”

(QS. Thaahaa (20): 114)

“Amat besar kebencian disisi Allah jika kamu mengatakan apa-apa


yang tiada kamu kerjakan.”

(QS. Ash-Shaff (61): 3)

2
KATA PENGANTAR

Puji dan syukur penulis panjatkan kepada Allah SWT karena atas limpahan rahmat serta
ridhon-Nya kami dapat menyelesaikan Buku Panduan Praktik Mahasiswa Mata Kuliah
Keperawatan Medikal Bedah dan Gawat Darurat untuk menunjang kegiatan belajar mengajar di
STIKes Muhammadiyah Ciamis Program Studi S-1 Keperawatan.
Demi kelancaran penyelenggaraan perkuliahan, perlu kiranya persiapan dan perencanaan
yang matang sehingga efektifitas dan efisiensi dalam proses belajar mengajar dapat terselenggara
dengan baik.
Harapan kami dengan dibuatnya buku ini semoga dapat membantu semua pihak dan dapat
dipergunakan untuk meningkatkan kerjasama yang terkoordinir dan terarah antara dosen dengan
mahasiswa sehingga terdapat kesamaan langkah dalam mencapai tujuan pembelajaran yang
diharapkan.
Penulis mengharapkan kritik dan saran yang membangun untuk kesempurnaan penyusunan
Buku Panduan ini di masa yang akan datang.

Ciamis, Juli 2022

Penulis

3
VISI, MISI, DAN TUJUAN
PROGRAM STUDI ILMU KEPERAWATAN

DAFTAR ISI

Contents
LEMBAR PENGESAHAN ....................................................................................................... 1
MUKADIMAH .......................................................................................................................... 2
KATA PENGANTAR ............................................................................................................... 3
VISI, MISI, DAN TUJUAN ...................................................................................................... 4
PROGRAM STUDI ILMU KEPERAWATAN ........................................................................ 4
DAFTAR ISI .............................................................................................................................. 4
BAB I PENDAHULUAN .......................................................................................................... 5
A. Keperawatan Medikal Bedah .......................................................................................... 5
B. Keperawatan Gawat Darurat ........................................................................................... 5
BAB II METODE ...................................................................................................................... 6
A. Metode Pembelajaran...................................................................................................... 6
B. Metode Evaluasi.............................................................................................................. 6
C. Materi .............................................................................................................................. 6
BAB III PROSES PEMBELAJARAN ...................................................................................... 7
A. Tata Tertib....................................................................................................................... 7
B. Tempat Praktek ............................................................................................................... 7
C. Rencana Aktivitas Pembelajaran .................................................................................... 8
BAB IV Proses Pelaksanaan Praktek ......................................................................................... 8
A. Kegiatan .......................................................................................................................... 8
B. Waktu dan Tempat Praktek ............................................................................................. 8
C. Penugasan ....................................................................................................................... 8
D. Evaluasi........................................................................................................................... 8
FORMAT ASUHAN KEPERAWATAN ................................................................................ 11
(KEPERAWATAN MEDIKAL BEDAH) .............................................................................. 11
Format Resume (Gadar) .......................................................................................................... 16
FORMAT PENILAIAN........................................................................................................... 17
KETERAMPILAN KLINIK .................................................................................................... 17
DIRECT OBSERVATIONAL PROCEDURE SKILLS (DOPS) ........................................... 17
REKAPITULASI PENCAPAIAN INTERVENSI KEPERAWATAN................................... 18
(PROSEDUR KEPERAWATAN WAJIB) ............................................................................. 18

4
BAB I PENDAHULUAN

A. Keperawatan Medikal Bedah


Praktek belajar klinik keperawatan merupakan program yang menghantarkan
mahasiswa dapat beradaptasi atau mengenalkan perawat muda atau mahasiswa perawat untuk
menuju menjadi perawat yang ahli atau perawat profesional.
Praktik belajar klinik keperawatan merupakan bagian dari proses pembelajaran
mahasiswa dalam mengaplikasikan dasar –dasar praktek keperawatan yang merujuk pada
respon manusia secara holistik, diantaranya yaitu sistem Endokrin, sistem Pencernaan,
Sistem imun dan hematologi, Sistem Perkemihan. Pada praktek belajar klinik ini berisi
keterampilan klinis keperawatan tentang sistem imun dan hematologi sesuai tingkat usia
manusia. Kegiatan belajar mahasiswa berorientasi pada pencapaian kemampuan berpikir
sistematis, komprehensif dan kritis dalam mengaplikasikan konsep sistem imun dan hematologi
dengan pendekatan asuhan keperawatan sebagai dasar penyelesaian masalah dengan
memperhatikan aspek legal etis. Evaluasi belajar mahasiswa dilakukan melalui proses belajar
dan pencapaian kompetensi.

B. Keperawatan Gawat Darurat


Beban Studi : 4 sks
Deskripsi mata kuliah
Mata kuliah ini membahas tentang prinsip-prinsip teoritis dan keterampilan klinis
keperawatan tentang kegawatan, kedaruratan dan kegawatdaruratan terkait berbagai sistem
pada individu sesuai dengan tingkat usia manusia mulai dari bayi sampai dengan lansia. Fokus
mata kuliah ini meliputi berbagai aspek yang terkait dengan kegawatan, kedaruratan, dan
kegawatdaruratan. Kegiatan belajar mahasiswa berorientasi pada pencapaian kemampuan
berpikir sistematis, komprehensif dan kritis dalam mengaplikasikan konsep kegawatan,
kedaruratan dan kegawatdaruratan dengan pendekatan asuhan keperawatan sebagai dasar
penyelesaian masalah.
Kompetensi:
1. Melakukan simulasi asuhan keperawatan dengan kasus kegawatan, kedaruratan dan
kegawatdaruratan pada individu dengan berbagai tingkat usia dengan memperhatikan
aspek legal dan etis.
2. Melakukan simulasi pendidikan kesehatan dengan kasus kegawatan, dan
kegawatdaruratan pada individu dengan berbagai tingkat usia dengan memperhatikan
aspek legal dan etis
3. Mengidentifikasi masalah-masalah penelitian yang berhubungan dengan kasus
kegawatan, kedaruratan, kegawatdaruratan dan menggunakan hasil-hasil penelitian
dalam mengatasi masalah kegawatan, kedaruratan, dan kegawat daruratan.
4. Melakukan simulasi pengelolaan asuhan keperawatan pada sekelompok klien dengan
kegawatan, kedaruratan dan kegawatdaruratan terkait multi sistem pada berbagai
tingkat usia dengan memperhatikan aspek legal dan etis.
5. Melaksanakan fungsi advokasi pada kasus dengan gangguan sistem kegawatan
kedaruratan pada berbagai tingkat usia.
6. Mendemonstrasikan intervensi keperawatan pada kasus dengan gangguan sistem
kegawatdaruratan pada berbagai tingkat usia dengan standar yang berlaku dengan
berfikir kreatif dan inovatif sehingga menghasilkan pelayanan yang efisien dan efektif.

5
BAB II METODE

A. Metode Pembelajaran
Metode pembelajaran yang dilakukan dalam kegiatan praktek belajar klinik ini adalah dengan
metoda ceramah, simulasi dan demonstrasi:
1. Pre dan post conference.
2. Belajar berinovasi dalam pengelolaan asuhan
3. BST ( bed side teaching)
4. Home care
5. Survey mawas diri

B. Metode Evaluasi
Metode evaluasi yang dilakukan dalam kegiatan praktek profesi ini adalah :
1. Log book.
2. Laporan pada preseptor/mentor
3. Target Tindakan
4. Direct Observasional of Procedure skill
5. Student oral case Analysis (SOCA)
6. Ronde
7. Dokumentasi
8. Presentasi kasus
9. Laporan video kegiatan askep.

C. Materi
Materi yang harus dikuasai peserta didik adalah :
1. Anatomi fisiologi dan patofisiologi pada kasus.
2. Pengkajian kegawatdaruratan
3. Keterampilan-keterampilan klinis keperawatan yang diperlukan untuk memberikan prosedur
keperawatan setiap klien.
4. Home care
5. Teknik penyusunan survey mawas diri
6. Unit kesehatan sekolah
7. Kesehatan Kerja

6
BAB III PROSES PEMBELAJARAN

A. Tata Tertib
1. Tata tertib kehadiran peserta didik.
a. Izin untuk tidak melakukan praktek klinik hanya diberikan oleh koordinator pada kasus
tertentu (sakit 1x ganti dinas dan terdapat keluarga meninggal dunia/ izin 2x ganti dinas).
b. Ketidakhadiran diluar hal tersebut diatas, maka jumlah yang harus diganti 3 x dari jumlah
ketidakhadiran.
c. Bila absen lebih dari 3x maka dianggap gagal dalam mengikuti praktek klinik laboratorium
ini dan harus mengikutinya kembali.
d. Izin-izin diluar yang diatur diatas akan diberikan oleh koordinator dengan pertimbangan
khusus.
e. Pergantian hari praktek harus diketahui oleh pembimbing klinik dan koordinator dengan
mengajukan surat permohonan penggantian hari praktek ke program studi.

2. Tata tertib pembimbing klinik.


Untuk memperlancar proses pembelajaran, diharapkan pembimbing klinik untuk :
a. Menyerahkan jadwal bimbingan paling lambat pada minggu pertama kegiatan
pembelajaran berlangsung.
b. Menyelenggarakan semua kegiatan praktek klinik seperti yang tercantum pada pedoman
praktek.
c. Memberikan penilaian klinik pada setiap mahasiswa bimbingannya sesuai dengan
ketentuan.
d. Saling menghargai dan bekerja sama dengan sesama pembimbing lain.
e. Menjadi contoh peran perawat profesional bagi peserta didik.
f. Bersedia menerima masukkan dari tim pembimbing lain jika terdapat pelanggaran/hal yang
tidak sesuai dengan tertib.

B. Tempat Praktek
Tempat praktek yang digunakan pada mata kuliah ini adalah RSU Kota Banjar

7
C. Rencana Aktivitas Pembelajaran
1. Rencana Aktivitas Pembelajaran Keperawatan Medikal Bedah

BAB IV Proses Pelaksanaan Praktek


A. Kegiatan
Kegiatan praktek belajar klinik dilakukan selama 9 hari termasuk ujian praktek klinik.
Secara umum waktu praktek dijelaskan dengan tabel di bawah ini :

B. Waktu dan Tempat Praktek


Waktu Tempat
19-29 Juli 2022 RSU BLUD Kota Banjar

C. Penugasan
Dalam melaksanakan praktek belajar klinik ini ada beberapa hal yang perlu diperhatikan oleh peserta
didik yaitu :
1. Peserta didik wajib membawa peralatan pengkajian fisik sendiri.
2. Peserta didik wajib mencari dan menentukan kasus yang akan ditangani .
3. Peserta didik wajib mengisi absen dan log book tentang target praktek yang diambil dan
melaporkannya ke pembimbing.
4. Peserta didik wajib mengikuti pre dan post conference pada waktu yang telah ditentukan.

D. Evaluasi
1. Log book : 25%
2. Direct Observasional of Procedure skill : 25%
3. Dokumentasi : 50 %
● Mendapatkan nilai minimal 75 pada hasil evaluasi
● Kehadiran 100 %
● Mematuhi semua peraturan tata tertib

8
BAB VII
PENUTUP

Melalui beberapa aktivitas pembelajaran yang diberikan, diharapkan akan meningkatkan fungsi
kognitif, afektif dan psikomotor, critical thinking dan analisa masalah serta pembelajaran dini (early
exposure) sebagaimana konsep student center learning untuk mendorong mahasiswa agar memotivasi
diri sendiri dan berupaya keras untuk mencapai kompetensi yang diinginkan.

Harapan kami, dengan adanya buku Panduan Praktik ini dapat menjadi panduan bagi penyusunan
kompetensi praktik klinik berikutnya sehingga dapat melaksanakan praktik dengan baik dan mahasiswa
sebagai peserta didik dapat mencapai kompetensi maksimal yang berdampak pada peningkatan kualitas
lulusan STIKes Muhammadiyah Ciamis. Akhirnya, masukan dari berbagai pihak sangat dibutuhkan
demi kesempurnaan penyusunan panduan selanjutnya.

9
DAFTAR RUJUKAN

Allender, Judith Ann dan Spardley, Barbara Walton. 2005. Community Health Nursing:Promoting and
Protecting the Public’s Health. Philadelphia : Lipincott Williams & Williens.
Bailon, G. and Maglaya S. (1978), Family Health Nursing Quezon City, Published by S.G. Bailob and
Maglaya.
Bullock, Barbara (2000) Focus on Phatophysiology, Lippincou, Philadelphia.
Dochterman, Joanne McCloskey and Gloria M. Bulechek. 2004. Nursing Intervention Classification
(NIC) 4th Edition. Missouri : Mosby.
Documenting Patient Care. Edisi 3, FA Davis.Friedman, M. (1989), Family Nursing Research, Theory
& Practice Fourth Edition, Los Angles, Appeton & Lange.
Doengoes, Marylinn E. (1993) Nursing Care Plans : Guidelines for plaining and
Gilis, L. Et.al. (1989) Toward a Science Family Nursing, California, Addison- Wesley Publishing
Company.
Johnson, Marion et.all. 2000. Nursing Outcome Classification (NOC) 2nd Edition. Missouri:Mosby.
Kozier. 2010. Fundamental Keperawatan : Konsep, Proses dan Praktik. Jakarta:EGC.
Mubarak, Wahit Iqbal dkk. 2009. Ilmu Keperawatan Komunitas; Konsep dan Aplikasi. Jakarta:Salemba
Medika.
NANDA. 2012. Nursing Diagnoses, Definitions and Clasisificatons 2012-2014. Iowa:Wiley-
Blackwell.
Patricia A. Potter & Anne G. Perry. (1993). Fundamental of Nursing : Concepts, Process & Practice.
St. Louis:Mosby Year Book.
Rempel,Gwen R., Anne Neufeld and Kaysi Eastlick Kushner. 2007. Interactive Use of Genograms and
Ecomaps in Family Cregiving Research. Journal of Family Nursing 2007 13:403.
http://jfn.sagepub.com/content/13/4/ 403.
Smeltz and Bare (2010) Medical Surgical Nursing Brunner & Suddarth Lippincott.
Suprajitno, 2004. Asuhan Keperawatan Keluarga : Aplikasi dalam praktik. Jakarta:EGC.
Sudiharto, 2007. Asuhan Keperawatan Keluarga dengan Pendekatan Keperawatan Transkultural.
Jakarta:EGC.

10
FORMAT ASUHAN KEPERAWATAN
(KEPERAWATAN MEDIKAL BEDAH)

I. Pengkajian
A. Identitas klien :
Nama :
Umur :
Jenis kelamin :
Status perkawinan :
Pendidikan :
Pekerjaan :
Agama :
No. Medrek :
Tgl masuk :
Tgl pengkajian :
Diagnosa medis :
Identitas penanggung jawab :
Nama :
Umur :
Jenis kelamin :
Pendidikan :
Pekerjaan :
Hubungan dengan klien :
Alamat :

B. Riwayat penyakit
Keluhan utama :

Riwayat penyakit sekarang :

Riwayat penyakit dahulu :

Riwayat penyakit keluarga :

Genogram :

11
C. Riwayat activity daily living
No. Kebutuhan Sebelum sakit Setelah sakit
1. Nutrisi
a. BB/TB
b. Diet
c. Kemampuan
● Mengunyah
● Menelan
● Bantuan total/sebagian
d. Frekuensi
e. Porsi makan
f. Makan yang menimbulkan alergi
g. Makanan yang disukai
Cairan
a. Intake
● Oral
Jenis
Jumlah .....cc/hari
Bantuan total/sebagian
● Intervena
Jenis
Jumlah .....cc/hari
b. Output
Jenis
Jumlah ......cc/hari

Eliminasi
a. BAB
● Frekuensi
● Konsistensi
● Warna
● Keluhan
● Bantuan total/sebagian
b. BAK
● Frekuensi
● Konsistensi
● Warna
● Keluhan
● Bantuan total/sebagian

Istirahat tidur
a. Lama tidur
b. Kesulitan memulai tidur
c. Gangguan tidur
d. Kebiasaan sebelum tidur

Personal hygiene

12
a. Mandi
● Frekuensi
● Bantuan total/sebagian
● Kebiasaan mandi
b. Gosok gigi
c. Cuci rambut
d. Gunting kuku
e. Ganti pakaian

Aktivitas
a. Mobilisasi fisik
b. Play raga
c. rekreasi

D. Data psikologis

E. Data sosial

F. Data spiritual

G. Pemeriksaan fisik
1. Keadaan umum
T:
P:
R:
S:
Kesadaran :
2. Sistem panca indra

3. Sistem kardiovaskuler

4. Sistem pernafasan

5. Sistem pencernaan

6. Sistem endokrin

7. Sistem integument dan imunitas


8. Sistem musculoskeletal

9. Sistem genitourinaria

10. Sistem persyarafan

H. Data penunjang

I. Analisa data

13
No. Data Etiologi Masalah

II. Diagnosa Keperawatan (diurutkan sesuai prioritas)


1. …………………………………………………………….................……………………..

2. ………………………………………………………………………….................………..

3. …………………………………………………………………………………...................

4. …………………………………………………………………………………..................

5. …………………………………………………………………………………..................

6. dst.

III. Intervensi Keperawatan


No. Diagnosa Tujuan Intervensi Rasional

IV. Implementasi Keperawatan dan Evaluasi


No. Diagnosa Implementasi Evaluasi
Jam ...... Tanggal............ Jam..... Tanggal........
(lengkapi dengan nama dan (lengkapi dengan nama dan
paraf mahasiswa perawat) paraf mahasiswa perawat)

V. Catatan Perkembangan

14
Paraf dan nama
No. Diagnosa Catatan Perkembangan mahasiswa
perawat
Jam...Tanggal......

S:

O:

A:

P:

I:

E:

15
Format Resume (Gadar)

NAMA :
NIM :

Situasi (Data Subjektid, Data Objektif, Riwayat Penyakit Sekarang) :

Background (Riwayat Penyakit Dahulu) :

Analisis (Diagnosis Keperawatan):

Rekomendasi (Intervensi Keperawatan) :

16
FORMAT PENILAIAN
KETERAMPILAN KLINIK
DIRECT OBSERVATIONAL PROCEDURE SKILLS (DOPS)
NAMA :
NIM :
TEMPAT PRAKTEK :
SKOR
NO. ASPEK YANG DINILAI KET.
1 2 3 4
1 Persiapan
Klien diberi informasi tentang prosedur yang akan
dilakukan
Melakukan pengkajian berkaitan dengan tindakan
yang akan dilakukan
Lingkungan yang aman, nyaman dan bersih bagi
klien
Jenis alat yang aman, nyaman dan bersih
Modifikasi alat
Pelaksanaan
2 Komunikasi dengan klien
Memperhatikan privacy klien
Kualitas alat (sterilitas)
Penggunaan alat
Langkah tindakan sesuai dengan urutan yang
benar
Langkah tindakan sesuai dengan prinsip
Langkah tindakan dilakukan secara efisien
Memperhatikan respon klien
Merapihkan kembali peralatan dan lingkungan
klien
Evaluasi
Melakukan evaluasi tindakan asuhan keperawatan
3 yang baru dilaksanakan
Mendokumentasikan tindakan dengan benar

Jumlah

NILAI AKHIR :

Keterangan :
1 : 0-49 : E ……………………, ……………………
2 : 50-59 : D PENILAI
3 : 60-64 : C
4 : 65-69 : C+
5 : 70-74 : B
6 : 75-79 : B+ ………………………………………
7 : 80-100 : A

17
REKAPITULASI PENCAPAIAN INTERVENSI KEPERAWATAN
(PROSEDUR KEPERAWATAN WAJIB)

NAMA :
NIM :

TANPA DENGAN
PARAF
NO. TINDAKAN TANGGAL RUANGAN/RS BANTUAN BANTUAN
RUANGAN
(√) (√)

18

Anda mungkin juga menyukai