Anda di halaman 1dari 20

LAPORAN HASIL OBSERVASI DAN BUSINESS PLAN

KEWIRAUSAHAAN

DOSEN PENGAMPUH : Dra. Ade CH Gultom, M.Pd

Yuzia Eka Putri, S.St, M.Pd, M.Par

OLEH KELOMPOK 11:

LOVITA CRISTINE

TIODORA SEMBIRING

TRI ANITA ROHANI NST

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN TATA BOGA

UNIVESITAS NEGERI MEDAN

2019
KATA PENGANTAR
Segala puji dan syukur kami ucapkan kepada tuhan yang maha esa, karena
atas berkat dan rahmatnya kami dapat menyelesaikan makalah. Penyusun
menyadari terwujudnya makalah ini tidak akan terlaksana tanpa bantuan dan
pengarahan dari semua pihak yang telah membimbing. Oleh karena itu dalam
kesempatan ini penyusun ingin mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya
kepada Ibu dosen .

Karena keterbatasan kemampuan yang ada, penyusun menyadari


sepenuhnya bahwa dalam penyusunan makalah masih jauh dari kesempurnaan.
Oleh karena itu, penyusun mengharapkan kritik dan saran yang bersifat
membangun dari pembaca.

Wassalamu’alaikum wr. Wb

Medan, 8 Oktober 2019

Penulis
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR..............................................................................................i
DAFTAR ISI............................................................................................................ii
BAB I PENDAHULUAN........................................................................................1
A. Latar Belakang..............................................................................................1
B. Rumusan Masalah.........................................................................................2
C. Tujuan Penulisan...........................................................................................2
BAB II PEMBAHASAN.........................................................................................3
A. Hasil Observasi.............................................................................................3
B. Rekayasa Ide.................................................................................................5
BAB III BUSINESS PLAN.....................................................................................6
A. Latar Belakang..............................................................................................6
B. Visi................................................................................................................7
C. Misi...............................................................................................................7
D. Analisis SWOT.............................................................................................8
E. Profil Usaha Churros Kokita.........................................................................8
F. Struktur Organisasi Churros Kokita..............................................................9
G. Deskripsi Usaha..........................................................................................10
H. Bahan Baku dan Alat..................................................................................11
Bahan-bahan:......................................................................................................11
I. Perhitungan Modal......................................................................................12
BAB IV PENUTUP...............................................................................................15
A. Kesimpulan.................................................................................................15
Dokumentasi.......................................................................................................16
BAB I
PENDAHULUAN
A. Latar Belakang

Kewirausahaan (entrepreneurship) adalah kemampuan kreatif dan inovatif


yang dijadikan dasar, kiat, dan sumber daya untuk mencari peluang menuju
sukses. Sesuatu yang baru dan berbeda adalah nilai tambah barang dan jasa yang
menjadi sumber keuanggulan untuk dijadikan peluang. Jadi, kewirausahaan
merupakan suatu kemampuan dalam menciptakan nilai tambah di pasar melalui
proses pengelolaan sumber daya dengan cara-cara baru dan berbeda.

Di Indonesia, kewirausahaan dipelajari baru terbatas pada beberapa sekolah


atau perguruan tinggi tertentu saja. Sejalan dengan perkembangan dan tantangan
seperti adanya krisis ekonomi, pemahaman kewirausahaan baik melalui
pendidikan formal maupun pelatihan-pelatihan di segala lapisan masyarakat
kewirausahaan menjadi berkembang.

Orang yang melakukan kegiatan kewirausahaan disebut wirausahawan.


Muncul pertanyaan mengapa seorang wirausahawan (entrepreneur) mempunyai
cara berpikir yang berbeda dari manusia pada umumnya. Mereka mempunyai
motivasi, panggilan jiwa, persepsi dan emosi yang sangat terkait dengan nilai
nilai, sikap dan perilaku sebagai manusia unggul.

Banyak sekali orang ataupun masyarakat di Indonesia yang memilih menjadi


wirausaha, yang mana usaha tersebut diberbagai bidang dan berbagai kategori
usaha, baik usaha besar ataupun hanya usaha kecil-kecilan.

Dalam hal di atas kami ingin melakukan suatu observasi lapangan kepada
satu penjual makanan. Maka dari hasil observasi ini kami akan mengambil suatu
ide dan gagasan tentang suatu perencanaan membuka usaha. Dalam hal ini kami
akan melakukan sebuah observasi ke suatu usaha yakni CHURRIFIC menjual
menu Churros.

1
B. Rumusan Masalah
1. Apa itu Churrific?
2. Bagaimana sistem penjualan di Churrific?
3. Apa saja menu-menu yang ada di Churrific?
4. Bagaimana rekayasa ide yang dapat dilakukan dari produk di Churrific?
5. Bagaimana perencanaan bisnis yang akan kami buat dari hasil rekayasa ide?

C. Tujuan Penulisan
1. Mengetahui apa itu Churrific.
2. Mengetahui bagaimana sistem penjualan di Churrific.
3. Mengetahui apa saja menu-menu yang ada di Churrific.
4. Mengetahui bagaimana rekayasa ide yang dapat dilakukan dari produk di
Churrific.
5. Mengetahui bagaimana perencanaan bisnis yang akan kami buat dari hasil
rekayasa ide.

2
BAB II
PEMBAHASAN
A. Hasil Observasi

Churrific adalah food street di Brastagi Supermarket Tiara Medan.


Menyediakan berbagai macam jenis churros yang siap di sajikan dengan halal,
dan enak. Churros adalah menu makanan berupa jajanan atau dikenal dengan
bakery. Churros terbuat dari tepung, gula, air, baking powder, telur, garam,
coconut oil, ground cinnamon dan lainnya. Churrific Medan menyajikan berbagai
menu yang rasa berbeda-beda sesuai dengan selera. Pelanggan dapat memilih
menurut kesukaan yang churros siap disajikan. Churrific dengan ruangan terbuka
hanya ada oulet pemesanan dan ruangan kecil untuk memasak.

Cara Pemesanan di Churrific Medan:

 Silahkan Anda datang langsung ke Churrific Medan


 Pilih menu yang Anda sukai dan langsung order
 Pemesanan ini selama antara 3 menit – 10 menit akan siap disajikan kepada
Anda
- Ketika ada pesanan mereka hanya tinggal menggoreng dan memberikan
toping, karena adonan sudah disiapkan terlebih dahulu di bentuk sesuai
bentuk Churros yang dijual dan adonan di simpan di lemari pendingin
(kulkas).
 Makanan ini sebagai takeaway
 Lakukan pembayaran kepada kasir dan terima struk pembayaran
 Terima orderan Anda (GOFOOD dan GRABFOOD)
 Silahkan menikmati churros yang Anda beli

3
Menu-menu yang ada di Churrific:

Nama menu Topping Harga


Fries Cinnamon 20K/KTK
Caramel
Dark Choco
Spicy Mayo
BBQ
Spicy
Seaweed
Churros Classic Cinamon 8K/PCS
Tiramisu 45K/ ½ Doz
White choco 85K/1Doz
Milk + cheese
Peanut butter + choco
Matcha
Dark choco
Salted caram
White choco + almond
Indomie
Mocha ceres
Cocomut + chocajam
Crispy Churros burger Chicken 30K/PCS
Beef

4
B. Rekayasa Ide

Nugget adalah salah satu pangan hasil pengolahan daging yang memiliki
cita rasa tertentu, biasanya berwarna kuning keemasan saat ini, nugget menjadi
salah satu produk olahan daging yang berkembang pesat. Bahan baku nugget
yaitu daging, tepung-tepung dan bumbu-bumbuan.

Pada kesempatan kali ini kami akan membuat suatu variasi makanan baru
yang berasal dari nugget yaitu nugget yang terbuat dari bahan utama ampas
kedelai.

5
BAB III
BUSINESS PLAN

A. Latar Belakang

Bisnis makanan memang tidak ada habisnya bahkan dapat dijadikan sebagai
peluang bisnis yang menjanjikan. Berbagai macam jenis makanan bermunculan
dengan ragam kreatifitas yang menarik dan unik. Makanan biasa dikreasikan
menjadi makanan yang memiliki cita rasa dan nilai jual tinggi. Salah satunya
adalah nugget yang mana merupakan salah satu makanan ringan yang dijadikan
cemilan.

nugget adalah sebuah makanan ringan berbahan dasar daging. Di Indonesia


sudah banyak produk nugget dipasarkan dari berbai jenis merk dan rasa. Seperti
yang kita ketahui biasanya nugget terbuat dari bahan utama daging-dagingan,
tepung-tepungan dan tambahan bumbu.

Makanan ringan, camilan, atau kudapan (bahasa Inggris: snack) adalah istilah
bagi makanan yang bukan merupakan menu utama (makan pagi, makan siang
atau makan malam). Makanan yang dianggap makanan ringan merupakan
makanan untuk menghilangkan rasa lapar seseorang sementara waktu, memberi
sedikit pasokan tenaga ke tubuh, atau sesuatu yang dimakan untuk dinikmati
rasanya.

6
Di sini kami akan membuat suatu kreasi baru yakni membuat nugget yang
menggunakan bahan utama dari ampas kedelai. Rasanya yang enak dan variasi
bentuknya mampu menarik minat para konsumen. Oleh karena itu kami tertarik
untuk membuka usaha yaitu “Nugget Kokita” untuk dijual karena tidak hanya
dijadikan sebagai camilan ringan yang rasanya cukup lezat, namun juga mulai
diminati para konsumen sebagai salah satu makanan tambahan lauk saat makan.

Berikut ada beberapa manfaat yang kita dapat setelah menkonsumsi kedelai
yaitu :

1. Antioksidan
2. Mengurangi resiko penyakit jantung
3. Mencegah kanker
4. Membalikkan efek endometriosis
5. Mencegah osteoporosis
6. Mengatasi gejala monopouse
7. Memberi efek baik untuk diabetes dan sakit ginjal
8. Menjaga berat badan

Seperti yang telah di tuliskan di atas, dari sini kita tahu bahwa dengan
menggunakan bahan utama kedelai pada nugget akan sangat cocok dikonsumsi
oleh semua kalangan, karna kedelai memiliki banyak manfaat bagi tubuh kita.

B. Visi
“Menjadikan “Nugget Kokita” sebagai usaha terkenal dengan rasa,
topping dan bentuk yang bervariasi untuk memuaskan para konsumen”

C. Misi

1. Mengutamakan kualitas dalam pelayanan


2.  Berorientasi kepada kepuasan konsumen
3.  Mengembangkan inovasi – inovasi baik dalam produk maupun pelayanan
4.  Mengembangkan usaha di beberapa tempat strategis lainnya untuk memperluas
usaha
5.  Menambah wawasan tentang cara berwirausaha tentang Churros.

7
D. Analisis SWOT
1. Strenght (Kekuatan)

Potensi lain yang dimiliki oleh usaha Nugget Kokita ini yaitu penjualan
Nugget dari bahan utama kedelai masih jarang sehingga masih besar
kemungkinan usaha ini untuk menjadi usaha yang cukup besar, bahan produk
yang terjamin sehat dan higienis, mempunyai ciri khas rasa yang berbeda
dengan usaha nugget yang lainnya yaitu rasa yang bervariasi serta harga
yang cukup terjangkau.

2. Weakness (kelemahan)
- Mudah ditiru
- Belum tentu bisa mengalahkan rasa nugget yang sudah banyak di pasaran

3. Oppurtinity (peluang)

Tempat strategis, dimana lokasi yang akan dibuka mayoritas mahasiswa di


lingkungan kampus. Nugget kedelai akan banyak dinikmati oleh konsumen,
karena dengan adanya nugget kedelai ini diharapkan bisa menawarkan cita
rasa yang baru kepada konsumen.

4. Threath (ancaman)

Banyak saingan yang namanya sudah lebih melambung dan dikenal


konsumen terutama di lingkungan kampus sudah banyak outlet cemilan lain.

E. Profil Usaha NUGGET Kokita


Nama Usaha : Nugget Kokita
Alamat : jl. Selamat Ketaren, Depan Gerbang I Unimed (Ruko
samping Indomaret)
Tanggal Berdiri : 10 Desember 2019
Jenis Usaha : Kuliner
Jumlah Karyawan : 2

8
Produkan : Nugget
Email : kokitanugget10@gmail.com
Instagram : @kokitanugget_

F. Struktur Organisasi Churros Kokita

owner
(lovita)

Keuangan Dan
Kasir
(Lovita)

Koki Pengemasan
(Tri Anita) (Tiodora)

Tugas-tugas :

1. Owner
- Pemilik outlet/usaha Nugget Kokita
- Memutuskan dan menentukan peraturan perusahaan
- Merencanakan dan mengembangkan sumber-sumber pendapatan dan
pembelanjaan perusahaan
- Memutuskan dan mengatur setiap kepentingan perusahaan
- Mengawasi setiap pekerjaan karyawan
2. Kuangan dan kasir
- Yang memegang hak besar atas keungan usaha
- Menerima setiap pemesan konsumen yang datang
- Dan menyampaikan pesanan ke koki

9
3. Koki
- Mengolah atau menyiapkan setiap pesanan yang ada
4. Pengemasan
- Setelah produk olahan siap maka akan dimasukkan kedalam kemasan.
G. Deskripsi Usaha
1. Prospek Usaha

Usaha ini merupakan usaha menengah yang mana hanya memiliki outlet
pemasaran yang di dalamnya tempat pengolahan,pengemasan dan pemasaran
produk. Sistem usaha ini juga hanya menerima pesanan takeaway ataupun dibawa
pulang. Dan tidak menyediakan ruangan untuk menikmati menu-menu jualan.
Dalam usaha ini juga tidak diperlukan banyak pegawai hanya memiliki satu
orang koki dan satu orang pengemasan juga penyerahan pesanan ke konsumen.

2. Target Pasar
- Mahasiswa UNIMED
- Masyarakat sekitar
- Pecinta Nugget

3. Produk Yang Di Hasilkan


MENU NUGGET KEDELAI

Nama Menu ISI Harga


Original 4 15 K
Sayur 4 15 K
Cabe Standart 4 17 K
Cabe Pedas 4 17K
Keju 4 18 K
Keju Lumer 4 20 K
Nb: semua adonan sudah menggunakan bahan utama kedelai

10
4. Pemilihan Lokasi

Lokasi usaha yang akan kami buat yaitu di Jl. Selamat Ketaren, Depan
Gerbang I UNIMED, disamping Indomaret. Di lokasi tersebut akan dibuka outlet
Nugget Kokita di dalam sebuah ruko. Kami memilih lokasi ini dikarenakan
pasaran yang kami tuju yaitu para mahasiswa UNIMED, sebagaimana dari
observasi kami tinjau lokasi, kami melihat banyak mahasiswa yang melewati
lokasi tersebut untuk membeli makanan, pulang ke kos-kosan ataupun hanya
sekedar lewat di jalan itu.

5. Promosi

Promosi yang akan kami lakukan yaitu dengan cara online dan offline.
Dengan membuat akun intstagram perusahaan yang mana tiap harinya
memposting menu-menu makanan yang tersedia dan mempromosikannya , dan
offline dengan menyebar brosur brosur ke pada setiap pembeli agar bisa di baca
keluarga, teman atau yang lainnya. Dan juga menampilkan spanduk besar di
depan outlet agar terlihat jelas.

H. Bahan Baku dan Alat

Resep Nugget Kedelai

Bahan-bahan:

 500 gr ampas kedelai


 100 gr tepung terigu
 6 butir telur
 ¼ kg Tepung panir
 Minyak goreng

Bumbu :

 3 siung bawang putih


 4 helai daun bawang
 1 sdm lada bubuk
 Garam secukupnya
 Gula secukupnya

11
Cara Membuat:
1. Haluskan bawang putih dan iris tipis daun bawang
2. Kocok lepas 5 telur kemudian masukkan tepung terigu, ampas kedelai, daun
bawang, bawang putih yang sudah dihaluskan, garam dan gula.
3. Masukkan ke loyang dan kukus hingga 40 menit.
4. Stelah matang angkat dan tunggu hingga dingin dan potong-potong sesuai
bentuk yang dinginkan.
5. Ambil 1 telur kocok lepas.
6. Masukkan adonan matang yang sudah di potong kedalam panis kemudian
kedalam kocokan telur, lalu masukkan lagi ke dalam panir.
7. Lalu goreng hingga matang.

I. Perhitungan Modal

Rincian Bahan :

Nama barang jumlah Harga (Rp)


Kacang kedelai ½ kg 30000
Tepung terigu 1 ons 1000
Telur 6 btr 8000
Tepung panir ¼ kg 5000
Minyak Goreng 1 kg 10000
Daun bawang 4 helai 500
Bawang putih 3 siung 500
Ladaku 1 bks 1000
Gula 1 sdm 500
Gram 1 sdm 500
Kemasan 50 20000
Jumlah Rp. 75.500

12
Harga jual NUGGET per biji :3000

Uang keluar. :75.500

Total hasil penjualan -biaya produksi

:(Rp 3000x50)-Rp 75500)

:(Rp 150.000-Rp 75500

:(Rp 774500

Biaya listrik :10.000

Biaya air :10.000

Transfortasi:5000

Biaya telepon:5000

Total biaya: 30.000

Maka perhitungan laba bersih

:total hasil penjualan-biaya produksi+biaya variabel

:(Rp 3000x50)-(Rp 75500+30.000)

:(150000-105500)

Rp 44.500

Alat :

Nama barang Jumlah


Steling kaca 1

13
Meja steling 1
Meja kasir 1
Wajan 2
Sendok penggorengan 2
Service teng 3
Kulkas 1
Meja kompor 1
Hiasan dinding dan depan oulet 10
Kemasan Secukupnya
Mesin kasir 1
Kursi 2
Kompor gas 1
Gas 1

14
BAB IV
PENUTUP
A. Kesimpulan

Nugget Kokita merupakan brand produk yang kami dirikan, dalam usaha ini
kami menciptakan produk atas survey yang kami lakukan unuk mencari peluang
bisnis yang baik dan bermanfaat. Kami sangat mengharapkan produk yang kami
jual dapat diterima dan dapat disenangi oleh para konsumen dan tertanam
dibenak masyarakat luas.

15
Dokumentasi

16
Logo

17

Anda mungkin juga menyukai