Anda di halaman 1dari 67

1.

Anak PKM (Skabies)

An. A ; 5,5th; 102 cm; 20 kg

Salep 2-4 sekali sehari sebelum tidur dipakaikan ke seluruh tubuh kecuali kepala dan leher

Edukasi kebersihan kasur, diri, dan keluarga pasien

Anamnesis

An A usia 5 tahun datang diantar ibunya ke poli anak puskesmas leuwisadeng. Dilakukan
aloanamnesis dan dikatakan pasien mengeluh gatal di sela-sela jari tangan, kaki, dan juga bokong
sejak 3 hari yang lalu. Gatal paling dirasakan saat malam hari. Pasien menyangkal ada keluhan lain.
Belum pernah sakit seperti ini sebelumnya. Pasien tidur sendiri di kasur yang tidak pernah dijemur
oleh ibu pasien. Tidak ada orang rumah ataupun teman yang terkena penyakit yang sama dengan
pasien. Pasien belum mengkonsumsi ataupun menggunakan obat apapun.

Pemeriksaan Fisik

Kes : CM, E4M6V5

TB/BB : 102 cm/20 kg

HR : 105x/menit

RR : 22x/menit

Suhu : 36.7

Status lokalis : Kulit : ditemukan makula hiperpigmentasi dan erosi di regio gluteal, ekstremitas
superior et inferior

Px Penunjang

Tidak dilakukan

2. Anak PKM (ISPA)


An. L; 2,5 th; 85 cm; 12 kg
Paracetamol tab 500 mg no 3
CTM tab no 4
GG tab 100 mg no 3
dalam pulveres 3x1

Anamnesis
An L, 2,5 tahun bersama ibunya datang ke poli anak puskesmas leuwisadeng. Dilakukan
aloanamnesis dan dikeluhkan bahwa pasien panas sejak 1 hari yang lalu. Pasien juga mengeluh
batuk dan pilek. Keluhan sesak dan keluhan lainnya disangkal. Pasien pernah sakit seperti ini
sebelumnya. Sebelumnya pasien sering minum es jajanan di warung karena ibu pasien adalah
pedagang warung. Keluarga dan teman-teman pasien tidak ada yang terkena penyakit yang
sama. Sampai saat ini pasien belum diobati apapun

Pemeriksaan Fisik
Kes : CM, E4M6V5
TB/BB : 85 cm/12 kg
HR : 110x/menit
RR : 23x/menit
Suhu : 37.8
Status lokalis :
Hidung : terdapat mukus yang keluar dari hidung
Inspeksi paru dbn, palpasi paru dbn, perkusi dbn, auskultasi dbn

Px penunjang
Tidak dilakukan

3. Anak PKM (Ektima)


An. S; 4 th; 95 cm; 20 kg
Amoxicillin tab 500 mg no 6
CTM tab no 5
dalam pulveres 3x1
Hidrokortison salep 2x1
Anamnesis
An S, 4 tahun bersama ibunya datang ke poli anak puskesmas leuwisadeng. Dilakukan
aloanamnesis dan dikeluhkan bahwa pasien gatal-gatal di kedua kaki sejak 3 hari yang lalu.
Sebelumnya pasien sering bermain di genangan air hujan bersama teman-temannya. Keluhan
lain disangkal. Pasien belum pernah terkena penyakit seperti ini sebelumnya. Teman pasien ada
yang terkena penyakit seperti pasien juga. Pasien belum diobati apapun

Pemeriksaan Fisik
Kes : CM, E4M6V5
TB/BB : 95 cm/20 kg
HR : 98x/menit
RR : 19x/menit
Suhu : 37.1
Status lokalis :
Ekstremitas bawah : terdapat lesi vesikel, krusta dan ulkus dengan tepi meninggi di regio cruris,
fibula, dan tarsa dekstra et sinistra

Px penunjang
Tidak dilakukan

4. Lansia PKM (OE)


Ny. T; 52 th; 160 cm; 60 kg
Kloramfenikol drip AS no I 3x2 gtt

Anamnesis
Ny T, 52 tahun datang ke poli puskesmas leuwisadeng dengan keluhan telinga kiri sakit sejak 2
hari yang lalu. Keluhan keluar cairan dari telinga disangkal. Pasien mengatakan sakitnya tiba-tiba
saja. Kebiasaan mengorek telinga disangkal. Kebiasaan berenang disangkal. Pasien belum pernah
sakit seperti ini sebelumnya. Orang serumah juga tidak ada yang terkena penyakit ini. Pasien
juga belum mengobati penyakit ini

Pemeriksaan Fisik
Kes : CM, E4M6V5
TD : 130/80
HR : 86x/menit
RR : 19x/menit
Suhu : 36.8
Status lokalis
Aurikula sinistra :
Inspeksi : Terlihat eritema pada bagian luar telingan. Terlihat juga edema dan liang telinga
menyempit
Palpasi : Terdapat nyeri tekan tragus

Px penunjang
Tidak dilakukan

5. PKM Dewasa (Faringitis)


Ny. S; 41 th; 158 cm; 56 kg
Deksametason tab 0,5 mg 3x1
Paracetamol tab 500 mg 3x1

Anamnesis
Ny S, 41 tahun datang ke poli puskesmas leuwisadeng dengan nyeri menelan sejak 2 hari yang
lalu. Pasien juga mengeluh tidak enak badan dan demam. Keluhan batuk sesak disangkal.
Sebelumnya pasien sehabis makan-makan berlemak. Pasien pernah sakit seperti ini sebelumnya.
Keluarga tidak ada yang sakit seperti ini. Pasien juga belum mengobati penyakitnya yang
sekarang

Pemeriksaan Fisik
Kes : CM, E4M6V5
TD : 130/80
HR : 82x/menit
RR : 19x/menit
Suhu : 36.8
Status lokalis
Faring : Hiperemis pada faring dan tonsil

Px penunjang
Tidak dilakukan

6. PKM Lansia (Gastritis)


Ny. N; 47 th; 158 cm; 57 kg
Antasida tab 3x1
Vit B kompleks 3x1
Edukasi makan teratur dan jangan biarkan perut kosong

Anamnesis
Ny N, 47 tahun datang ke poli lansia puskesmas leuwisadeng dengan perut kembung sejak 2 hari
yang lalu. Semenjak kembung, pasien juga merasakan mual tetapi tidak sampai muntah. Pasien
juga merasa perih pada bagian perutnya. Pasien mempunyai riwayat maag sebelumnya. Pasien
selama ini tidak nafsu makan, jadi hanya makan 1-2 kali sehari. Keluarga pasien tidak ada yang
punya penyakit seperti ini. Pasien sudah minum obat warung dan merasa enakan.

Pemeriksaan Fisik
Kes : CM, E4M6V5
TD : 120/70
HR : 80x/menit
RR : 18x/menit
Suhu : 36.9
Status lokalis
Abdomen :
Inspeksi : dalam batas normal
Auskultasi : Bising usus + lemah
Palpasi : nyeri tekan epigastrium
Perkusi : Hipertimpani

Px penunjang
Tidak dilakukan

7. PKM Lansia (HT) 26 Mei


Tn. U; 52 th; 165 cm; 62 kg
Amlodipin 5 mg no VII 1x1
Edukasi gaya hidup

Anamnesis
Tn. U, 52 tahun datang ke poli lansia puskesmas leuwisadeng untuk kontrol tekanan darah.
Pasien mempunyai riwayat darah tinggi dan sudah rutin kontrol ke puskesmas. Pasien tidak
merasakan ada keluhan.

Pemeriksaan Fisik
Kes : CM, E4M6V5
TD : 140/90
HR :85/menit
RR : 18x/menit
Suhu : 36.9
Status lokalis dalam batas normal

Px penunjang
Tidak dilakukan

8. PKM Lansia (HT) 26 Mei


Tn. A; 48 th; 164 cm; 60 kg
Amlodipin 5 mg no VII 1x1
Edukasi gaya hidup

Anamnesis
Tn. A, 48 tahun datang ke poli lansia puskesmas leuwisadeng dengan keluhan nyeri pada leher
belakang sejak 1 minggu yang lalu. Pasien menyangkal adanya keluhan lain. Pasien tidak pernah
memeriksakan diri ke puskesmas atau fasilitas kesehatan lainnya. Pasien sehari-hari bekerja
sebagai buruh. Pasien belum pernah sakit seperti ini sebelumnya. Pasien tidak tahu ada keluarga
yang memiliki sakit seperti ini atau tidak. Selama ini pasien tidak menjaga makanannya. Pasien
makan biasa saja.

Pemeriksaan Fisik
Kes : CM, E4M6V5
TD : 150/100
HR :93/menit
RR : 20x/menit
Suhu : 36.9
Status lokalis
Thorak :
Inspeksi : Dalam batas normal
Palpasi : Dalam batas normal
Perkusi : Jantung dan paru tidak membesar
Auskultasi
Jantung : S1-S2 normal, tidak ada murmur & gallop.
Paru : Suara vesikuler, tidak ada ronki

Px penunjang
Tidak dilakukan

9. PKM anak (OE) 30 mei


An. A; 10 th; 138 cm; 30 kg
Kloramfenikol drip AD no I 3x2 gtt

Anamnesis
An A, 10 tahun datang bersama ibunya ke poli anak puskesmas leuwisadeng dengan keluhan
telinga kanan sakit sejak 2 hari yang lalu. Keluhan keluar cairan dari telinga disangkal. Pasien
memiliki kebiasaan berenang di kali bersama teman-temannya. Kebiasaan mengorek telinga
disangkal. Pasien belum pernah sakit seperti ini sebelumnya. Orang serumah juga tidak ada yang
terkena penyakit ini. Pasien juga belum mengobati penyakit ini

Pemeriksaan Fisik
Kes : CM, E4M6V5
BB/TB : 30 kg/ 138 cm
HR : 90x/menit
RR : 20x/menit
Suhu : 36.8
Status lokalis
Aurikula sinistra :
Inspeksi : Terlihat eritema pada bagian luar telingan. Terlihat juga edema dan liang telinga
menyempit
Palpasi : Terdapat nyeri tekan tragus

Px penunjang
Tidak dilakukan

10. PKM anak (Abses kepala temporal sinistra) 30 mei


An. R; 2 th; 90 cm; 10 kg
Amoxicillin tab 500 mg no 2,5
CTM tab no 2,5
Dalam pulv 3x1

Anamnesis
An R, 2 tahun datang bersama ibunya ke poli anak puskesmas leuwisadeng dengan keluhan
benjolan pada kepala bagian kiri sejak 5 hari yang lalu. Pasien tidak mengeluh sakit atau apapun.
Satu minggu yang lalu pasien pernah datang ke poli anak leuwisadeng karena mengeluh nyeri
kepala kirinya dan tampak kemerahan. Setelah diberi obat dari puskesmas, pasien merasa
membaik tetapi beberapa hari setelahnya malah muncul benjolan di kepala kiri. Pasien belum
pernah menderita sakit seperti ini sebelumnya. Keluarga pasien juga tidak ada yang mengalami
penyakit seperti ini

Pemeriksaan Fisik
Kes : CM, E4M6V5
BB/TB : 10 kg/ 90 cm
HR : 99x/menit
RR : 21x/menit
Suhu : 36.8
Status lokalis
Regio temporalis sinistra :
Inspeksi : Terlihat benjolan diameter 0,5cm x 0,5 cm, tidak tampak hiperemis
Palpasi : Terdapat fluktuasi, nyeri tekan disangkal, immobile, tidak teraba hangat
Px penunjang
Tidak dilakukan

11. PKM anak (OMA) 30 Mei


An. F; 5 th; 100 cm; 19 kg
Amoxicillin tab 500 mg no 6
CTM tab no 5
Paracetamol tab 500 mg no 6
Dalam pulv 3x1
Edukasi higienitas telinga

Anamnesis
An F, 5 tahun datang bersama ibunya ke poli anak puskesmas leuwisadeng dengan keluhan
keluar cairan dari telinga kanannya sejak 2 hari yang lalu. Pasien menyangkal adanya nyeri pada
telinganya. Sebelumnya pasien sakit demam, batuk, dan pilek. Pasien juga mengeluh nyeri di
telinga kanannya. Setelah itu keluar cairan dari telinga pasien dan nyeri telinga menghilang.
Sekarang pasien hanya merasa demam saat malam hari. Pasien belum pernah sakit seperti ini.
Keluarga pasien tidak ada yang pernah sakit seperti ini

Pemeriksaan Fisik
Kes : CM, E4M6V5
BB/TB : 19 kg/ 100 cm
HR : 94x/menit
RR : 20x/menit
Suhu : 36.8
Status lokalis
Aurikula dekstra :
Inspeksi : terlihat cairan keluar dari liang teling berwarna agak sedikit keruh
Palpasi : tidak ada nyeri tekan

Px penunjang
Tidak dilakukan

12. PKM Anak (Diaper Rash) 30 Mei


An. A; 1 th; 75 cm; 9 kg
Bedak salisil no I 2x1
Edukasi popok bayi

Anamnesis
An A,1 tahun datang bersama ibunya ke poli anak puskesmas leuwisadeng dengan keluhan
kemerahan pada bagian bokong sejak 2 hari yang lalu. Beberapa hari yang lalu pasien membeli
popok yang merknya berbeda dengan biasanya karena merk yang biasa dibeli sedang habis.
Tidak lama munculah kemerahan pada bokong pasien. Keluhan lain disangkal. Ibu pasien rajin
mengganti popok pasien 3 kali sehari. Pasien pernah mengalami seperti ini sebelumnya dan
karena popok yang berbeda merk pula.

Pemeriksaan Fisik
Kes : CM, E4M6V5
BB/TB : 9 kg/ 75 cm
HR : 102x/menit
RR : 22x/menit
Suhu : 36.8
Status lokalis
Gluteus :
Inspeksi : Eritema

Px penunjang
Tidak dilakukan

13. PKM Anak (OMA std Bulging) 30 mei


An. A; 3 th; 96 cm; 15 kg
Amoxicillin tab 500 mg no 4,5
CTM tab no 5
Paracetamol tab 500 mg no 4,5
Dalam pulv 3x1
Edukasi higienitas telinga

Anamnesis
An. A, 5 tahun datang bersama ibunya ke poli anak puskesmas leuwisadeng dengan keluhan
nyeri telinga kanannya sejak 2 hari yang lalu. Ibu pasien mengatakan semalam pasien menangis
kesakitan sampai tidak dapat tidur. Pasien juga sudah 5 hari ini pasien demam, batuk, dan pilek.
Keluhan lain disangkal. Pasien belum pernah mengalami sakit seperti ini sebelumnya. Keluarga
tidak ada yang pernah sakit seperti ini. Pasien juga belum diobati apapun

Pemeriksaan Fisik
Kes : CM, E4M6V5
BB/TB : 15 kg/ 96 cm
HR : 98x/menit
RR : 22x/menit
Suhu : 37.8
Status lokalis
Aurikula dekstra :
Inspeksi : tidak terlihat sekret di liang telinga
Palpasi : tidak ada nyeri tekan

Px penunjang
Tidak dilakukan

14. PKM Lansia (Myalgia) 4 juni


Ny. M; 55 th; 165 cm; 57 kg
Na Diklofenak tab 50 mg no 6 3x1
Vit B kompleks tab no 6 3x1

Anamnesis
Ny. M, 55 tahun datang ke poli lansia puskesmas leuwisadeng dengan keluhan nyeri dan pegal-
pegal pada badan sejak 2 hari yang lalu. Keluhan lain disangkal. Pasien selama ini hanya
mengerjakan pekerjaan rumah saja. Pasien pernah sesekali merasakan keluhan seperti ini
sebelumnya dan sembuh sendiri. Keluarga pasien tidak ada yang sakit seperti ini. Gejala
sekarang belum diobati oleh pasien

Pemeriksaan Fisik
Kes : CM, E4M6V5
TD : 130/90
HR :78/menit
RR : 17x/menit
Suhu : 36.9
Status lokalis dalam batas normal

Px penunjang
Tidak dilakukan

15. PKM Lansia (BPPV) 4 juni


Tn. D; 46 th; 167 cm; 64 kg
Betahistin tab 12 mg no 9 3x1

Anamnesis
Tn. D, 46 tahun datang ke poli lansia puskesmas leuwisadeng dengan keluhan pusing berputar
sejak 3 hari yang lalu. Pasien mengatakan keluhan timbul jika kepala digerakan. Keluhan mual
muntah, dan sakit kepala disangkal. Pasien belum pernah sakit ini sebelumnya. Keluarga pasien
tidak ada yang sakit seperti ini. Pasien juga belum meminum obat.

Pemeriksaan Fisik
Kes : CM, E4M6V5
TD : 130/90
HR :84/menit
RR : 18x/menit
Suhu : 36.9
Status lokalis dalam batas normal
Px penunjang
Tidak dilakukan

16. PKM Lansia (DM) 4 juni


Ny. N; 55 th; 158 cm; 56 kg
Glibenklamid tab 5 mg no 7 1x1

Anamnesis
Ny. N, 55 tahun datang ke poli lansia puskesmas leuwisadeng untuk kontrol diabetes. Pasien
rutin kontrol dan cek gula darah puasa di pkm leuwisadeng. Saat ini pasien tidak mengeluhkan
apapun, hanya saja pasien khawatir sebab bulan lalu pasien tidak kontrol karena bulan
ramadhan dan makanan pasien tidak terlalu dijaga. Pasien rutin mengkonsumsi glibenklamid
sehari-harinya. Keluarga pasien tidak ada yg kena penyakit seperti ini

Pemeriksaan Fisik
Kes : CM, E4M6V5
TD : 130/90
HR :85/menit
RR : 19x/menit
Suhu : 36.9
Status lokalis dalam batas normal

Px penunjang
GDP : 204

17. PKM Lansia (TU Colli) 4 Juni


Ny. S; 49 th; 156 cm; 55 kg
Rujuk Sp.B

Anamnesis
Ny. S, 49 tahun datang ke poli lansia puskesmas leuwisadeng dengan keluhan benjolan di leher
sebelah kiri sejak 3 bulan lalu. Awalnya benjolan kecil, tapi makin lama makin besar. Keluhan
demam, sulit menelan, dan sesak nafas disangkal. Pasien menyangkal ada penurunan berat
badan. Keluarga pasien tidak ada yang mengalami keluhan seperti ini. Pasien belum mengobati
sakit ini.

Pemeriksaan Fisik
Kes : CM, E4M6V5
TD : 110/80
HR :90/menit
RR : 18x/menit
Suhu : 36.9
Status lokalis
Leher
Inspeksi : terlihat benjolan diameter 3x2 cm pada leher sebelah kiri, warna seperti kulit
Palpasi : Konsistensi keras, tidak ada nyeri tekan, tidak terasa hangat, immobile

Px penunjang
Tidak dilakukan

18. PKM Anak (Diare) 6 juni


An. A; 1 th; 80 cm; 9 kg
Oralit no 6 2x1
Edukasi dehidrasi

Anamnesis
An. A, 1 tahun datang bersama ibunya ke poli anak puskesmas leuwisadeng dengan keluhan BAB
terus sejak 1 hari yang lalu. Pasien 1 hari bisa BAB sampai 4 kali, cair, tidak ada darah. Keluhan
demam, batuk, pilek, dan muntah disangkal. Pasien belum pernah sakit seperti ini sebelumnya.
Pasien belum mengkonsumsi obat apapun.

Pemeriksaan Fisik
Kes : CM, E4M6V5
BB/TB : 15 kg/ 96 cm
HR : 105x/menit
RR : 24x/menit
Suhu : 36.5
Status lokalis
Kepala : ubun-ubun dalam batas normal
Mata : tidak cekung
Abdomen
Inspeksi : Dalam batas normal
Auskultasi : Bising usus meningkat
Palpasi : Dalam batas normal
Perkusi : Dalam batas normal
Ekstremitas : Turgor kulit tidak ada, CRT <2 detik

Px penunjang
Tidak dilakukan

19. PKM Lansia (RA) 8 Juni


Ny. S; 60 th; 164 cm; 59 kg
Na Diklofenak tab 50 mg no 6 3x1
Metil prednisolon tab 4 mg no 4 2x1
Vit B kompleks tab no 6 3x1

Anamnesis
Ny. S, 60 tahun datang ke poli lansia puskesmas leuwisadeng dengan keluhan nyeri pada
persendian sejak 1 minggu yang lalu. Pasien merasa nyeri pada sendi jari tangan kiri, sikut kiri,
dan lutut kiri. Sisi sebelah kanan tidak ada keluhan. Nyeri semakin terasa setelah bangun tidur.
Keluhan membaik jika makin siang atau sore dan jika pasien banyak bergerak. Pasien
menyangkal keluhan lainnya. Pasien tidak ada riwayat terjatuh. Pasien sehari-hari hanya
mengerjakan pekerjaan rumah biasa. Pasien belum pernah sakit seperti ini sebelumnya.
Keluarga pasien tidak ada yang mengalami keluhan yang sama. Pasien belum meminum obat
apapun

Pemeriksaan Fisik
Kes : CM, E4M6V5
TD : 100/70
HR :75/menit
RR : 19x/menit
Suhu : 36.9
Status lokalis
Ekstremitas atas
Inspeksi : Tidak terlihat eritem, tidak terlihat deformitas
Palpasi : Tidak teraba hangat, ada nyeri tekan
Ekstremitas bawah
Inspeksi : Tidak terlihat eritem, tidak terlihat deformitas
Palpasi : Tidak teraba hangat, ada nyeri tekan

Px penunjang
Tidak dilakukan

20. PKM Lansia (Gingivitis) 8 juni


Ny.D; 54 th; 166 cm; 62 kg
Asam mefenamat tab 500 mg no 9 3x1
Amoxicilin tab 500 mg no 9 3x1
Edukasi jika memburuk, langsung ke drg

Anamnesis
Ny. D, 54 tahun datang ke poli lansia puskesmas leuwisadeng dengan keluhan nyeri gusi sebelah
kiri sejak 1 minggu yang lalu. Pasien merasa nyerinya menjalar sampai ke kepala sehingga pasien
jadi merasa pusing. Keluhan gusi berdarah disangkal. Keluhan lain disangkal. Pasien belum
pernah sakit seperti ini sebelumnya. Keluarga tidak ada yang sakit seperti ini. Pasien hanya
meminum obat warung biasa tetapi tidak membaik.

Pemeriksaan Fisik
Kes : CM, E4M6V5
TD : 130/90
HR : 83/menit
RR : 19x/menit
Suhu : 36.9
Status lokalis
Wajah
Inspeksi : Tidak ditemukan bengkak pada pipi kiri pasien
Palpasi : Terdapat nyeri tekan
Mulut : Terdapat pembengkakan gusi sebelah kiri, tidak ditemukan perdarahan

Px penunjang
Tidak dilakukan

21. PKM Lansia (ISK) 8 juni


Tn.S; 48 th; 167 cm; 68 kg
Ciprofloxacin tab 500 no 6 2x1
Asam Mefenamat tab 500 mg no 9 3x1

Anamnesis
Tn. S, 48 tahun datang ke poli lansia puskesmas leuwisadeng dengan keluhan nyeri saat
berkemih sejak 2 hari yang lalu. Pasien merasa nyeri dan panas saat berkemih. Pasien
menyangkal adanya keluarnya nanah dari alat kelamin. Pasien menyangkal ada nyeri pada
pinggang belakang dan tidak demam. Pasien menyangkal keluhan kencing berpasir. Pasien hanya
berhubungan seks dengan istrinya. Pasien belum pernah sakit seperti ini sebelumnya. Keluarga
pasien tidak ada yang sakit seperti ini. Pasien belum minum obat apapun.

Pemeriksaan Fisik
Kes : CM, E4M6V5
TD : 110/80
HR : 85/menit
RR : 19x/menit
Suhu : 36.9
Status lokalis
Pinggang
Inspeksi : Tidak ditemukan deformitas maupun perubahan warna kulit
Palpasi : tidak terdapat nyeri tekan
Perkusi : nyeri ketok negatif
Perut (regio hipogastrium)
Inspeksi : Tidak ditemukan perubahan warna kulit ataupun pembesaran
Palpasi : Tidak ada nyeri tekan

Px penunjang
Tidak dilakukan

22. PKM Lansia (Ischialgia) 8 Juni


Tn.D; 60 th; 161 cm; 59 kg
Asam Mefenamat tab 500 mg no 9 3x1
Edukasi jika memburuk maka akan dirujuk ke Sp.S

Anamnesis
Tn. D, 60 tahun datang ke poli lansia puskesmas leuwisadeng dengan keluhan nyeri pada kaki kiri
sejak 2 minggu yang lalu. Pasien mengeluh nyeri menjalar dari punggung bagian bawah sampai
ke seluruh kaki kiri. Kaki kanan pasien tidak ada keluhan. Pasien tidak ada riwayat terjatuh
sebelumnya. Pasien tidak pernah sakit seperti ini sebelumnya. Keluarga pasien tidak ada sakit
seperti ini. Pasien belum mengobati penyakitnya

Pemeriksaan Fisik
Kes : CM, E4M6V5
TD : 120/80
HR : 78/menit
RR : 19x/menit
Suhu : 36.9
Status lokalis
Punggung bawah
Inspeksi : Tidak ditemukan deformitas maupun perubahan warna kulit
Palpasi : Terdapat nyeri tekan
Perkusi : Nyeri ketok negatif
Tes patrick : positif (terdapat rasa nyeri pada kaki kiri)
Tes kontra patrick : positif (terdapat rasa nyeri pada kaki kiri)
Tes Laseque : positif (terdapat rasa nyeri pada kaki kiri)
Px penunjang
Tidak dilakukan

23. PKM Lansia (OA) 8 juni


Ny.E; 54 th; 158 cm; 59 kg
Na Diklofenak tab 50 mg no 9 3x1
Edukasi gaya hidup

Anamnesis
Ny. E, 54 tahun datang ke poli lansia puskesmas leuwisadeng dengan keluhan nyeri pada sendi-
sendi sejak 1 minggu yang lalu. Pasien merasa sakit di seluruh sendi tubuhnya, bagian kanan
ataupun kiri. Rasa sakit juga makin terasa ketika pasien beraktifitas. Pasien menyangkal ada
keluhan lain. Pasien tidak mempunyai riwayat terjatuh sebelumnya. Pasien tidak pernah sakit
seperti ini sebelumnya. Keluarga pasien tidak ada sakit seperti ini. Pasien belum mengobati
penyakitnya

Pemeriksaan Fisik
Kes : CM, E4M6V5
TD : 110/70
HR : 76/menit
RR : 19x/menit
Suhu : 36.9
Status lokalis
Ekstremitas
Inspeksi : Tidak terlihat eritem, tidak terlihat deformitas
Palpasi : Tidak teraba hangat, ada nyeri tekan

Px penunjang
Tidak dilakukan
24. PKM Lansia (OMSK) 8 Juni
Ny.A; 51 th; 165 cm; 58 kg
Rujuk

Anamnesis
Ny. A, 51 tahun datang ke poli lansia puskesmas leuwisadeng dengan keluar cairan dari kuping
kanan sejak masih muda. Keluhan hilang timbul. Dahulu pasien menghiraukan keluhan ini tetapi
sekarang keluhan mulai mengganggu. Pasien tidak pernah mengobati keluhan ini dan
menyangkal ada keluhan lain. Tidak ada riwayat trauma atau mengorek kuping sendiri pada
pasien. Keluarga pasien tidak ada yang sakit seperti ini

Pemeriksaan Fisik
Kes : CM, E4M6V5
TD : 120/80
HR : 75/menit
RR : 19x/menit
Suhu : 36.9
Status lokalis
Aurikula dekstra :
Inspeksi : terlihat cairan keluar dari liang teling berwarna agak sedikit keruh
Palpasi : tidak ada nyeri tekan

Px penunjang
Tidak dilakukan

25. PKM Anak (Obs Tipoid) 16 Juni


An.A; 8 th; 98 cm; 15 kg
Paracetamol tab 500 mg no 4,5
CTM tab no 5
Dalam pulv 3x1
Edukasi perburukan penyakit

Anamnesis
An. A, 8 tahun datang ke poli anak puskesmas leuwisadeng dengan keluhan demam setiap
menjelang sore dan malam sejak 3 hari yang lalu. Sebelumnya pasien jajan sembarangan.
Keluhan BAB sering dan jarang disangkal. Keluhan nyeri perut juga disangkal. Pasien tidak
pernah sakit seperti ini sebelumnya. Pasien belum minum obat apapun.

Pemeriksaan Fisik
Kes : CM, E4M6V5
BB/TB : 15 kg /98 cm
HR : 90/menit
RR :20x/menit
Suhu : 37.3
Status lokalis
Lidah : Tidak tampak lidah kotor
Abdomen
Inspeksi : dalam batas normal
Auskultasi : Bising usus ada
Palpasi : Nyeri tekan tidak ada
Perkusi : Timpani

Px penunjang
Rencana tes widal, tetapi pasien menolak karena pasien umum dan tidak memiliki uang. Jadi
observasi tifoid dahulu, diberi obat simtomatik, dan edukasi agar ke puskesmas lagi jika tidak
membaik atau memburuk.

26. PKM Dewasa (Hernia Inguinalis lateralis) 18 Juni


Tn.A; 31 th; 167 cm; 72 kg
Rujuk Sp. B

Anamnesis
Tn. A, 31 tahun datang ke poli puskesmas leuwisadeng dengan keluhan buah zakarnya
membesar sejak kecil. Orang tua pasien mengatakan dari kecil buah zakar pasien sudah
membesar. Pasien sudah ke dokter dan di diagnosis hernia, tetapi pasien tidak berani di operasi.
Sekarang pasien ke puskesmas karena sudah berani di operasi. Keluhan demam dan nyeri pada
buah zakar disangkal. Keluhan nyeri perut dan BAB terganggu juga disangkal.
Pemeriksaan Fisik
Kes : CM, E4M6V5
TD : 110/70
HR : 84/menit
RR : 19x/menit
Suhu : 36.9
Status lokalis
Skrotum
Inspeksi : Terlihat pembesaran pada kedua skrotum, tidak tampak kemerahan
Palpasi : Tidak terasa hangat, nyeri tekan tidak ada
Finger test : Terasa benjolan diujung jari

Px penunjang
Tidak dilakukan

27. PKM Lansia (Alergi Ikan Asin) 18 juni


Tn.O; 52 th; 163 cm; 58 kg
Cetirizin tab 5 mg no 6 2x1
Edukasi menghindari makanan alergi

Anamnesis
Tn. O, 52 tahun datang ke poli lansia puskesmas leuwisadeng dengan keluhan gatal-gatal seluruh
tubuh sejak 1 hari yang lalu. Pasien berkata dia alergi ikan asin dan memang kemarin dia sehabis
makan ikan asin. Keluhan lainnya disangkal. Keluarga tidak ada penyakit serupa. Pasien belum
mengobati penyakitnya

Pemeriksaan Fisik
Kes : CM, E4M6V5
TD : 110/80
HR : 75/menit
RR : 19x/menit
Suhu : 36.9
Status lokalis
Ekstremitas : Tampak bintik-bintik merah

Px penunjang
Tidak dilakukan

28. PKM Lansia (Sprain lutut) 18 Juni


Ny.T; 50 th; 164 cm; 58 kg
Asam Mefenamat tab no 6 2x1
Vit B Kompleks tab no 9 3x1
Edukasi RICE

Anamnesis
Ny. T, 50 tahun datang ke poli lansia puskesmas leuwisadeng dengan keluhan nyeri di lutut kiri
sejak 2 hari yang lalu. Hal ini mengganggu pasien karena menyulitkan aktifitas. Sebelumnya
pasien terpeleset sehingga lututnya jadi sakit. Keluhan lain disangkal. Pasien belum pernah
mengobati penyakitnya

Pemeriksaan Fisik
Kes : CM, E4M6V5
TD : 130/80
HR : 78/menit
RR : 19x/menit
Suhu : 36.9
Status lokalis
Lutut : tidak terlihat kemerahan, teraba hangat, nyeri tekan ada

Px penunjang
Tidak dilakukan
29. PKM Lansia (Cluster) 22 Juni 2020
Ny.E; 50 th; 162 cm; 58 kg
Sumatriptan tab 100 mg no 18 3x1 (resep luar)

Anamnesis
Ny. E, 50 tahun datang ke poli lansia puskesmas leuwisadeng dengan keluhan nyeri kepala
sebelah kiri sejak 2 hari yang lalu. Pasien juga mengeluh mata kiri berair terus. Pasien juga
mengatakan hidung sebelah kirinya berair. Pasien mengatakan tiba-tiba saja terjadi keluhan
seperti ini. Tidak ada riwayat trauma sebelumnya. Pasien belum pernah terkena penyakit seperti
ini sebelumnya. Pasien belum mengobati sakit ini

Pemeriksaan Fisik
Kes : CM, E4M6V5
TD : 120/80
HR : 80/menit
RR : 19x/menit
Suhu : 36.9
Status lokalis
Mata : Tampak berair di mata kiri, mata kanan dalam batas normal
Hidung : Terlihat sekret keluar dari hidung sebelah kiri, hidung kanan dalam batas normal
Pemeriksaan saraf kranialis 1-12 : dalam batas normal

Px penunjang
Tidak dilakukan

30. PKM Lansia (DKI) 22 Juni


Ny.H; 60 th; 158 cm; 56 kg
Betametason salep no 1

Anamnesis
Ny. H, 60 tahun datang ke poli lansia puskesmas leuwisadeng dengan keluhan kedua tangan
terasa panas sejak 1 hari yang lalu. Kedua tangan pasien juga terlihat merah-merah. Pasien
adalah seorang buruh cuci di kampungnya. Dari pagi sampai sore pasien mencuci pakaian
tetangga-tetangganya. Pasien menyangkal keluhan gatal dan nyeri. Pasien belum pernah terkena
penyakit ini sebelumnya. Pasien belum pernah mengobati penyakit ini

Pemeriksaan Fisik
Kes : CM, E4M6V5
TD : 120/80
HR : 70/menit
RR : 19x/menit
Suhu : 36.9
Status lokalis
Ekstremitas atas : Tampak eritem dan skuama pada kedua telapak tangan

Px penunjang
Tidak dilakukan

31. PKM Lansia (Hordeolum) 22 Juni


Ny.A; 46 th; 164 cm; 60 kg
Kloramfenikol salep mata no 1 3-4 x sehari

Anamnesis
Ny. A, 46 tahun datang ke poli lansia puskesmas leuwisadeng dengan keluhan adanya benjolan
nyeri dan panas di mata sebelah kiri sejak 2 hari yang lalu. Sebelumnya pasien sudah pernah
sakit seperti ini, pasien berobat dan diberikan salep mata lalu keluhannya sembuh. Dan sekarang
keluhan muncul lagi. Riwayat terkena sesuatu disangkal. Pasien belum mengobati penyakit ini

Pemeriksaan Fisik
Kes : CM, E4M6V5
TD : 120/80
HR : 85/menit
RR : 19x/menit
Suhu : 36.9
Status lokalis
Mata : Tampak pustul di kelopak mata kiri bagian bawah
Px penunjang
Tidak dilakukan

32. PKM dewasa (hemoroid) 22 juni


Ny.A; 31 th; 157 cm; 57 kg
Anti hemoroid deon no 3 1x1

Anamnesis
Ny. A, 31 tahun datang ke poli puskesmas leuwisadeng dengan keluhan BAB berdarah sejak 2
minggu yang lalu. Pasien baru saja melahirkan 1 bulan yang lalu, 2 minggu kemudian BAB pasien
berdarah dan terasa benjolan di anus yang masih dapat dimasukan. Pasien belum pernah sakit
seperti ini sebelumnya. Pasien belum mengobati sakit ini.

Pemeriksaan Fisik
Kes : CM, E4M6V5
TD : 120/80
HR : 85/menit
RR : 19x/menit
Suhu : 36.9

Px penunjang
Tidak dilakukan

33. PKM anak (Varisela) 24 Juni


An.F; 13 th; 143 cm; 35 kg
Asiklovir tab 400 mg no 56 4x2 tablet per hari (Obat luar)
Bedak salisil no 1

Anamnesis
An. F, 13 tahun datang ke poli anak puskesmas leuwisadeng dengan keluhan adanya benjolan-
benjolan yang gatal di wajah, leher, tangan, dan kaki sejak 2 hari yang lalu. Pasien juga mengeluh
adanya demam. Sebelumnya pasien mempunyai riwayat kontak dengan temannya yang baru
saja sembuh cacar. Pasien belum pernah terkena penyakit ini sebelumnya. Pasien juga belum
mengobati sakit ini

Pemeriksaan Fisik
Kes : CM, E4M6V5
BB/TB : 143 kg /35 cm
HR : 94/menit
RR :20x/menit
Suhu : 37.8
Status lokalis
Ekstremitas : tampak vesikel-vesikel kemerahan pada kedua tangan dan kaki

Px penunjang
Tidak dilakukan

34. PKM Lansia (Psoriasis) 1 juli


Ny.D; 45 th; 163 cm; 60 kg
Rujuk ke Sp. KK

Anamnesis
Ny. D, 45 tahun datang ke poli lansia puskesmas leuwisadeng dengan keluhan tangannya bersisik
dan gatal sejak beberapa minggu yang lalu. Keluhan ini menyebar ke kepala dan kaki. Pasien
belum pernah mengalami penyakit ini sebelumnya. Keluarga pasien tidak ada yang menderita
penyakit seperti ini. Pasien belum pernah berobat dan belum mengobati penyakit ini

Pemeriksaan Fisik
Kes : CM, E4M6V5
TD : 130/80
HR : 85/menit
RR : 19x/menit
Suhu : 36.9
Status lokalis
Kulit : tampak skuama dengan dasar eritem berbatas tegas pada daerah tangan, kaki, dan kepala
Px penunjang
Tidak dilakukan

35. PKM Lansia (Anemia) 1 Juli


Ny.M; 50 th; 158 cm; 60 kg
Vit B Kompleks tab no 9 3x1
Antasida tab no 9 3x1
Sangobion tab no 9 3x1 (obat luar)
Edukasi gizi anemia

Anamnesis
Ny. M, 50 tahun datang ke poli lansia puskesmas leuwisadeng dengan keluhan badan lemas,
capek terus sejak 1 minggu yang lalu. Pasien merasa keluhan ini menyulitkan aktifitasnya karena
mudah capek. Pasien juga mengeluh badan pegal-pegal dan perut sakit. Pasien belum pernah
sakit seperti ini dan belum berobat sebelumnya.

Pemeriksaan Fisik
Kes : CM, E4M6V5
TD : 120/80
HR : 82/menit
RR : 19x/menit
Suhu : 36.9
Status lokalis
Mata : konjungtiva anemis

Px penunjang
Tidak dilakukan

36. PKM Anak (konjungtivitis) 3 Juli


An.R; 5 th; 102 cm; 20 kg
Kloramfenikol tetes mata no 1 4x2 tetes
Anamnesis
An. R, 5 tahun datang ke poli anak puskesmas leuwisadeng dengan mata kanan keluar air terus
menerus sejak 5 hari yang lalu. Mata pasien juga terlihat kemerahan. Keluhan gatal dan sakit
disangkal . Pasien belum pernah sakit seperti ini sebelumnya. Pasien belum mengobati sakitnya

Pemeriksaan Fisik
Kes : CM, E4M6V5
BB/TB : 102 kg /20 cm
HR : 94/menit
RR :20x/menit
Suhu : 37
Status lokalis
Mata : tampak keluar cairan dan kemerahan pada mata sebelah kanan

Px penunjang
Tidak dilakukan

37. PKM Lansia (Katarak) 4 juli

Ny.A; 50 th; 160 cm; 64 kg


Rujuk Sp. M
Edukasi katarak

Anamnesis
Ny. A, 50 tahun datang ke poli lansia puskesmas leuwisadeng dengan keluhan mata kanan
penglihatannya berkurang. Pasien merasa pandangan mata kanannya berkabut dan sangat silau
jika terkena cahaya. Keluhan gatal, merah, dan sakit disangkal oleh pasien. Pasien belum pernah
sakit seperti ini sebelumnya. Pasien belum mengobati sakitnya

Pemeriksaan Fisik
Kes : CM, E4M6V5
TD : 120/80
HR : 82/menit
RR : 19x/menit
Suhu : 36.9
Status lokalis
Mata : tampak bercak keputihan pada pupil mata sebelah kanan

Px penunjang
Tidak dilakukan

38. PKM Anak (Meniere/labirinitis) 6 juli


An. F; 17 th; 160 cm; 40 kg
Rujuk Sp. THT

Anamnesis
An. F, 17 tahun datang bersama ibunya ke poli anak puskesmas leuwisadeng dengan keluhan
pendengaran telinga kiri berkurang sejak 1 minggu yang lalu. pasien mengatakan gejalanya tiba-
tiba saja. Tidak ada riwayat mengorek korek telinga dan berenang sebelumnya. Pasien juga
mengeluh kepalanya pusing dan jalannya tidak seimbang. Pasien sudah pernah berobat ke
puskesmas 3 hari yang lalu tetapi tidak sembuh juga. Pasien belum pernah sakit seperti ini
sebelumnya

Pemeriksaan Fisik
Kes : CM, E4M6V5
BB/TB : 40 kg/ 160 cm
HR : 94x/menit
RR : 19x/menit
Suhu : 36.5
Status lokalis
Telinga : tampak sekret kekuningan tidak berbau pada telingan kiri

Px penunjang
Tidak dilakukan

39. PKM anak (Epilepsi) 6 juli


An. K; 3 th; 90 cm; 22 kg
Antasida tab no 9 3x1
Edukasi konsul ke Sp.A terkait mengenai terapi
Anamnesis
An. K, 3 tahun datang bersama ibunya ke poli anak puskesmas leuwisadeng dengan keluhan
mual sejak 4 hari yang lalu. pasien sebelumnya berobat ke rumah sakit dengan keluhan kejang
demam. Pasien sudah mengalami kejang demam 3 kali selama hidupnya. Dokter anak rumah
sakit meresepkan asam valrpoat untuk dikonsumsi setiap hari oleh pasien. Tetapi setiap
meminum obat asam valproat, pasien selalu merasa mual sehingga ibu pasien menghentikan
obat asam valproat 4 hari yang lalu.

Pemeriksaan Fisik
Kes : CM, E4M6V5
BB/TB : 22 kg/ 90 cm
HR : 96x/menit
RR : 22x/menit
Suhu : 36.5
Status lokalis
Abdomen
Inspeksi : Dalam batas normal
Auskultasi : Bising usus normal
Palpasi : Dalam batas normal
Perkusi : Dalam batas normal

Px penunjang
Tidak dilakukan

40. PKM anak (TB milier) 6 juli


An. I; 12 th; 140 cm; 35 kg
Rujuk Sp. P

Anamnesis
An. I, 12 tahun datang bersama ibunya ke poli anak puskesmas leuwisadeng dengan keluhan
batuk sejak 3 bulan yang lalu. pasien merupakan pasien poli urologi rumah sakit yang akan
melakukan operasi. Tetapi setelah di lakukan pemeriksaan pre operasi, ternyata dari ekspretise
rontgen pasien tampak TB milier, sehingga pasien dikembalikan ke pkm untuk tatalaksanan TB.
Dokter pkm leuwisadeng merujuk ke spesialis paru dikarenakan hasil ekspertise yang tertulis “TB
milier (?)” yang terkesan ragu terhadap hasil ekspertise itu sendiri.

Pemeriksaan Fisik
Kes : CM, E4M6V5
BB/TB : 35 kg/ 130 cm
HR : 89x/menit
RR : 19x/menit
Suhu : 36.5
Status lokalis
Thoraks
Inspeksi : Dalam batas normal
Palpasi : Dalam batas normal
Perkusi : Dalam batas normal
Auskultasi : Vesikuler

Px penunjang
Tidak dilakukan

41. PKM Lansia (Disentri) 8 juli


Ny.A; 70 th; 158 cm; 60 kg
Siprofloksasi tab 500mg no 6 2x1
Edukasi anemia

Anamnesis
Ny. A, 50 tahun datang ke poli lansia puskesmas leuwisadeng dengan keluhan BAB berdarah
sejak 5 hari yang lalu. Pasien juga mengeluh BABnya berlendir dan berbau amis. Sejak itu pasie
merasa badannya lemas. Pasien belum pernah mengobati sakit ini sebelumnya. Keluarga tidak
ada yang sakit seperti ini. Pasien belum pernah sakit seperti ini sebelumnya

Pemeriksaan Fisik
Kes : CM, E4M6V5
TD : 110/80
HR : 85/menit
RR : 19x/menit
Suhu : 36.9
Status lokalis
Mata : konjungtiva anemis

Px penunjang
Tidak dilakukan

42. PKM Lansia (Bisul) 8 juli


Tn.S; 50 th; 160 cm; 62 kg
Betametason salep no 1 3-4x1

Anamnesis
Tn. S, 50 tahun datang ke poli lansia puskesmas leuwisadeng dengan keluhan bisul pecah di
punggung kanannya sejak 2 hari yang lalu. Sebelum pecah pasien tidak pernah mengobati
bisulnya. Saat pecah, bisulnya menjadi basah dan nyeri. Pasien belum pernah sakit seperti ini
sebelumnya.

Pemeriksaan Fisik
Kes : CM, E4M6V5
TD : 110/80
HR : 85/menit
RR : 19x/menit
Suhu : 36.9
Status lokalis
Punggung : Terdapat furunkel yang sudah pecah pada punggung atas bagian kiri

Px penunjang
Tidak dilakukan
43. PKM Lansia (tic disorder) 8 juli
Tn.A; 50 th; 160 cm; 62 kg
Rujuk Sp.KJ

Anamnesis
Tn. A, 50 tahun datang bersama anaknya ke poli lansia puskesmas leuwisadeng dengan keluhan
nyeri pada gusi kiri sejak 1 minggu yang lalu. Nyerinya sampai menjalar ke seluruh daerah wajah
bagian kiri. Karena penyakit ini pasien sampai sulit makan. Pasien menyangkal ada keluhan rasa
terbakar di wajah. 1 tahun yang lalu pasien pernah mengalami sakit yang sama dan pergi ke
dokter gigi. Pasien di operasi dan sembuh. Kali ini baru kambuh lagi. Setelah diperhatikan, saat
anamnesis pasien sering sekali menggosok wajah bagian kirinya dengan handuk, dalam 1 menit
pasien dapat melakukan hal itu 2-3 kali. Menurut anak pasien, hal itu sudah ada sejak sebelum
pasien merasa sakit. Anak pasien mengatakan hal itu dilakukan agar sakit pada pasien
berkurang.

Pemeriksaan Fisik
Kes : CM, E4M6V5
TD : 110/80
HR : 85/menit
RR : 19x/menit
Suhu : 36.9
Status lokalis
Mulut : Tidak terlihat pembengkakan dan perbedaan warna mukosa pada mulut dan gusi

Px penunjang
Tidak dilakukan

44. PKM Anak (Trauma capitis) 10 juli


An. G; 7 th; 100 cm; 20 kg
Paracetamol tab no 5
Dalam pulv 3x1
Edukasi jika terjadi perburukan
Anamnesis
An. G, 7 tahun datang bersama ibunya ke poli anak puskesmas leuwisadeng dengan keluhan
kepala sakit setelah jatuh dari sepeda sejak sore kemarin. Saat sedang bersepeda pasien
menabrak batu lalu terjatuh. Pasien sempat pingsan dan dibawa ke rumahnya. Saat pingsan
tubuh pasien biru-biru, namun saat sadar, tubuh pasien normal kembali. Pasien menyangkal ada
muntah dan menyangkal sering mengantuk. Pasien hanya mengeluh pusing ketika kepala
dimajukan ke depan

Pemeriksaan Fisik
Kes : CM, E4M6V5
BB/TB : 20 kg/ 100 cm
HR : 95x/menit
RR : 19x/menit
Suhu : 36.5
Status lokalis
Kepala : tidak tampak luka di kepala maupun wajah

Px penunjang
Tidak dilakukan

45. PKM Anak (Trauma wajah) 10 juli


An. A; 7 th; 100 cm; 25 kg
Paracetamol tab no 5
Dalam pulv 3x1
Edukasi perawatan memar

Anamnesis
An. A, 7 tahun datang bersama ibunya ke poli anak puskesmas leuwisadeng dengan keluhan
memar pada pipi bagian kanan setelah terbentur meja 1 hari yang lalu. pasien tidak mengeluh
apapun, hanya memar saja. pasien belum mengobati sakitnya ini

Pemeriksaan Fisik
Kes : CM, E4M6V5
BB/TB : 25 kg/ 100 cm
HR : 95x/menit
RR : 19x/menit
Suhu : 36.5
Status lokalis
Wajah : Tampak memar ukuran 1x2 cm pada pipi kanan

Px penunjang
Tidak dilakukan

46. PKM Anak (luka bakar) 10 juli


An. F; 15 th; 150 cm; 46 kg
Betametason salep no 1 2x1
Edukasi perawatan luka bakar

Anamnesis
An. F, 15 tahun datang ke poli anak puskesmas leuwisadeng dengan keluhan leher terkena
sendok panas sejak 1 hari yang lalu. Pasien tidak mengeluh apapun. Pasien hanya mengobatinya
dengan betadin saja.

Pemeriksaan Fisik
Kes : CM, E4M6V5
BB/TB : 46 kg/ 150 cm
HR : 95x/menit
RR : 19x/menit
Suhu : 36.5
Status lokalis
Leher : Tampak luka bakar derajat 1 ukuran 3x2 cm di leher

Px penunjang
Tidak dilakukan
47. PKM Anak (Omfalitis) 16 juli
An. D; 6 th; 100 cm; 14 kg
Kloramfenikol salep no I 3x1
Bedak salisil no I 2x1
Edukasi hygiene pusar

Anamnesis
An. D, 6 tahun datang diantar ibunya ke poli anak puskesmas leuwisadeng dengan keluhan nyeri
di bagian pusarnya sejak 2 hari yang lalu. pasien juga mengeluh keluar nanah di bagian pusarnya.
Pasien juga mengeluh gatal-gatal diseluruh tubuh. Pasien menyangkal sering menggaruk
pusarnya. Pasien belum pernah diobati sebelumnya

Pemeriksaan Fisik
Kes : CM, E4M6V5
BB/TB : 14 kg/ 100 cm
HR : 95x/menit
RR : 19x/menit
Suhu : 36.5
Status lokalis
Abdomen
Inspeksi : terlihat radang dan keluar nanah pada pusar, tampak pustul-pustul eritematosa di
sekitar perut
Auskultasi : dalam batas normal
Palpasi : dalam batas normal
Perkusi : dalam batas normal

Px penunjang
Tidak dilakukan

48. PKM Anak (Tifoid) 16 juli


An. A; 2 th; 80 cm; 10 kg
Pro ranap
IVFD RL 10 tpm
Paracetamol syrup no 1 3x1 cth
Amoxicillin tab 500 mg 3x1 pulv

Anamnesis
An. A, 2 tahun datang diantar ibunya ke poli anak puskesmas leuwisadeng dengan keluhan
demam tinggi sejak 3 hari yang lalu. pasien sebelumnya sudah berobat ke pkm leuwisadeng dan
diberi obat penurun panas, namun panasnya belum turun sampai sekarang. Pasien terlihat
lemas. Pasien belum pernah sakit seperti ini sebelumnya

Pemeriksaan Fisik
Kes : Apatis, E4M5V4
BB/TB : 10 kg/ 80 cm
HR : 95x/menit
RR : 30x/menit
Suhu : 38
Status lokalis
Abdomen
Inspeksi : dalam batas normal
Auskultasi : dalam batas normal
Palpasi : dalam batas normal
Perkusi : dalam batas normal

Px penunjang
Lab :
HB : 11,2
Leukosit : 5200
Trombosit : 225.000
S typhi widal : 1/320

49. PKM Dewasa (Abses inguinal) 16 juli


Tn.A; 30 th; 160 cm; 62 kg
Amoxicillin tab 500mg no 9 3x1
PCT tab 500 no 9 3x1
CTM tab no 9 3x1
Anamnesis
Tn. A, 30 tahun datang bersama kakaknya ke poli umum puskesmas leuwisadeng dengan
keluhan nyeri pada selangkangan kiri atas sejak 1 minggu yang lalu. pasien mengatakan terdapat
benjolan yang nyeri disana. 2 minggu sebelumnya pasien tertusuk besi di betis kiri, tidak lama
setelah itu benjolan itu muncul dan terasa nyeri namun hilang dan membaik sendiri. Tetapi 1
minggu yang lalu benjolan muncul kembali dan terasa nyeri. Pasien menyangkal kegiatan
aktifitas seksual. Pasien juga selalu menjaga kebersihan dirinya. Pasien belum mengobati
penyakitnya ini

Pemeriksaan Fisik
Kes : CM, E4M6V5
TD : 110/80
HR : 85/menit
RR : 19x/menit
Suhu : 36.9
Status lokalis
Inguinal : Terdapat benjolan eritem di inguinal superior sinistra, teraba hangat, dan ada nyeri
tekan

Px penunjang
Tidak dilakukan

50. PKM Lansia (BPH) 18 juli


Tn.A; 60 th; 160 cm; 62 kg
Ganti kateter

Anamnesis
Tn. A, 60 tahun datang ke IGD puskesmas Leuwisadeng karena ingin mengganti kateternya.
Pasien merupakan penderita BPH yang akan melaksanakan operasi bulan depan. Pasien belum
bisa di operasi saat ini karena masih harus kontrol ke penyakit dalam. Pasien tidak ada keluhan
apapun. Pasien sudah rutin ganti kateter 1 minggu sekali.

Pemeriksaan Fisik
Kes : CM, E4M6V5
TD : 130/80
HR : 85/menit
RR : 19x/menit
Suhu : 36.9
Status lokalis : dalam batas normal

Px penunjang
Tidak dilakukan

51. PKM anak (VL) 20 juli


An. Z; 8 th; 120 cm; 22 kg
Betametason salep no I 3x1
Amoxicillin tab 500 no 9 3x1
Pct tab no 9 3x1
Ctm tab no 9 3x1

Anamnesis
An. Z, 8 tahun datang diantar ibunya ke poli anak puskesmas leuwisadeng dengan keluhan luka
di bagian betis kaki kanan sejak 1 hari yang lalu. pasien mengatakan sebelumnya terjatuh dari
sepeda lalu betisnya luka. Ibu pasien mengatakan anaknya agak hangat tubuhnya. Pasien
menyangkal ada keluhan lain. Pasien hanya diobati betadine sebelumnya

Pemeriksaan Fisik
Kes : CM, E4M6V5
BB/TB : 22 kg/ 120 cm
HR : 95x/menit
RR : 19x/menit
Suhu : 37.6
Status lokalis
Betis kanan : terdapat luka bersih dengan diameter 1 cm, perdarahan tidak aktif

Px penunjang
Tidak dilakukan
52. PKM Anak (Meteorismus) 24 juli
An. R; 1 bln; 54 cm; 3,8 kg
Rujuk Sp.A

Anamnesis
An. R, 1 bln datang diantar ibunya ke poli anak puskesmas leuwisadeng dengan keluhan perut
kembung sejak awal lahir. Perut pasien juga terasa keras. Ibu pasien mengatakan tidak ada
keluhan lain. Pasien dapat bab dan buang angin. Ibu pasien juga mengatakan bayinya tidak ada
riwayat menangis kesakitat. Pasien lahir cukup bulan dan lahir secara normal tanpa ada penyulit
apapun

Pemeriksaan Fisik
Kes : CM, E4M6V5
BB/TB : 3,8 kg/ 54 cm
HR : 110x/menit
RR : 28x/menit
Suhu : 36.5
Status lokalis
Abdomen
Inspeksi : Tampak perut membesar di semua regio
Auskulatsi : BU +
Palpasi : konsistensi keras
Parkusi : Timpani

Px penunjang
Tidak dilakukan

53. PKM Anak (gg perkembangan) 24 juli


An. K; 1 thn; 80 cm; 8 kg
Rujuk Sp.KFR

Anamnesis
An. K, 1 tahun datang diantar ibunya ke poli anak puskesmas leuwisadeng dengan keluhan tidak
dapat bangun dari tidur. Ibu pasien mengatakan anaknya bisa duduk jika di dudukan oleh
ibunya. Anaknya juga bisa berdiri jika di berdirikan dan bahkan dapat berjalan sambil pegangan.
Tetapi anaknya tidak dapat bangun jika ditidurkan. Ibu pasien mengatakan saat ingin bangun
anaknya tidak mau menggerakan kakinya, sehingga tidak dapat bangun. Pasien juga tidak dapat
merangkak. Hal ini sudah terjadi sejak lama

Pemeriksaan Fisik
Kes : CM, E4M6V5
BB/TB : 8 kg/ 80 cm
HR : 100x/menit
RR : 23x/menit
Suhu : 36.5
Status lokalis
Dalam batas normal

Px penunjang
Tidak dilakukan

54. PKM Anak (selulitis) 24 juli


An. J; 3 thn; 89 cm; 22 kg
Paracetamol tab 500 no 5
Amoxicillin tab 500 no 6
Deksametason tab no 6
Mf pulv 10 3x1
Pro aspirasi bula

Anamnesis
An. J, 3 tahun datang diantar ibunya ke poli anak puskesmas leuwisadeng dengan keluhan
terdapat benjolan berisi cairan di kaki kiri pasien 1 hari yang lalu. Sebelumnya pasien menderita
panas sejak 2 hari yang lalu, tiba-tiba kaki kiri pasien memerah dan keluar benjolan besar berisi
cairan. Ibu pasien menyangkal pasien terkena luka bakar ataupun sehabis jatuh. Pasien tidak
pernah sakit seperti ini sebelumnya
Pemeriksaan Fisik
Kes : CM, E4M6V5
BB/TB : 22 kg/ 89 cm
HR : 98x/menit
RR : 20x/menit
Suhu : 37.7
Status lokalis
Cruris sinistra
Inspeksi : eritema di cruris anterior dan posterior, terdapat bula pada cruris posterior dan
anterior

Px penunjang
Tidak dilakukan

55. PKM Lansia (Herpes) 1 agustus


Ny.I; 48 th; 160 cm; 65 kg
Asiklovir tab 400 mg no 30 5x2 tab

Anamnesis
Ny. I, 48 tahun datang ke poli lansia puskesmas leuwisadeng dengan keluhan nyeri pada
punggung kanan sejak 1 minggu yang lalu. Pasien merasakan nyerinya menjalar dari punggung
kiri ke ketiak kiri, payudara dan dada bagian kiri. Pasien juga mengatakan ada luka di bagian yang
nyeri. Pasien menyangkal sebelumnya sakit cacar. Pasien belum mengobati penyakitnya.

Pemeriksaan Fisik
Kes : CM, E4M6V5
TD : 110/80
HR : 85/menit
RR : 19x/menit
Suhu : 36.9
Status lokalis
Thorak posterior : Terdapat vesikel kemerahan yang menjalar dari punggung kiri kearah dada
bagian depan
Px penunjang
Tidak dilakukan
56. PKM Lansia (Erisipelas) 1 agustus
Ny.I; 50 th; 160 cm; 65 kg
Kloramfenikol salep no 1 3x1

Anamnesis
Ny. I, 50 tahun datang ke poli lansia puskesmas leuwisadeng dengan keluhan nyeri lengan kiri
sejak 1 minggu lalu. Awalnya pasien merasa gatal lalu pasien selalu menggaruk sehingga menjadi
kemerahan dan sekarang terasa nyeri. Kulit lengan kirinya juga menjadi kemerahan dan
menebal. Pasien belum mengobati penyakit ini.

Pemeriksaan Fisik
Kes : CM, E4M6V5
TD : 110/80
HR : 85/menit
RR : 19x/menit
Suhu : 36.9
Status lokalis
Ekstremitas atas : Terdapat plak eritema pada lengan kiri

Px penunjang
Tidak dilakukan

57. PKM Anak (perdarahan kon jungtiva) 3 agustus


An. E; 8 thn; 89 cm; 18 kg
Edukasi perdarahan konjungtiva

Anamnesis
An. E, 9 tahun datang diantar ibunya ke poli anak puskesmas leuwisadeng dengan keluhan darah
pada matanya. Pasien mengatakan 6 hari lalu terbentur tembok, lalu kepalanya benjol selama 4
hari dan 2 hari terakhir ini matanya berdarah. Pasien menyangkal ada keluhan penglihatan dan
nyeri pada mata. Pasien belum mengobati sakitnya ini
Pemeriksaan Fisik
Kes : CM, E4M6V5
BB/TB : 18 kg/ 89 cm
HR : 98x/menit
RR : 20x/menit
Suhu : 36.9
Status lokalis
Mata : terdapat perdarahan pada kedua konjungtiva

Px penunjang
Tidak dilakukan

58. PKM Anak (Epitaksis) 3 agustus


An. E; 9 thn; 93 cm; 18 kg
Edukasi epitaksis
Paracetamol tab 500 mg no 9 3x1

Anamnesis
An. M, 9 tahun datang diantar ibunya ke poli anak puskesmas leuwisadeng dengan mimisan
sejak 2 hari yang lalu. Pasien juga mengeluh demam. Ibu pasien mengatakan setiap demam
pasien memang selalu mimisan. Pasien menyangkal ada keluhan lain. Pasien belum mengobati
penyakitnya

Pemeriksaan Fisik
Kes : CM, E4M6V5
BB/TB : 18 kg/ 89 cm
HR : 98x/menit
RR : 20x/menit
Suhu : 36.9
Status lokalis
Tidak ada

Px penunjang
Tidak dilakukan
59. PKM Anak (Parotitis) 3 Agustus
An. F; 8 thn; 85 cm; 15 kg
Paracetamol tab 500 mg no 9 3x1
Edukasi penyakit virus

Anamnesis
An. F, 8 tahun datang diantar ibunya ke poli anak puskesmas leuwisadeng dengan benjolan di
pipi bagian kiri sejak 3 hari lalu. Pasien juga mengeluhkan demam. Pasien tidak ada keluhan lain.
Pasien belum diobati

Pemeriksaan Fisik
Kes : CM, E4M6V5
BB/TB : 15 kg/ 85 cm
HR : 98x/menit
RR : 20x/menit
Suhu : 36.9
Status lokalis
Wajah : Terdapat benjolan pada pipi sebelah kiri, kemerahan (-)

Px penunjang
Tidak dilakukan

60. PKM Lansia (Angina) 5 agustus


Ny. S; 48 th; 65 kg
Rujuk Sp.JP

Anamnesis
Ny. S, 48 tahun datang ke poli lansia puskesmas leuwisadeng dengan keluhan nyeri pada
punggung kiri yang menjalar sampai dada kiri sejak 1 bulan yang lalu. nyeri dirasakan ketika
aktifitas dan hilang saat istirahat. Pasien juga mengeluh akhir akhir ini cepat lelah jika berjalan
kaki. Pasien tidak ada riwayat penyakit jantung sebelumnya. Pasien belum mengobati
penyakitnya
Pemeriksaan Fisik
Kes : CM, E4M6V5
TD : 120/80
HR : 85/menit
RR : 19x/menit
Suhu : 36.9
Status lokalis
Thorak
Inspeksi : Dalam batas normal
Palpasi : Dalam batas normal
Perkusi : dalam batas normal
Auskultasi : dalam batas normal

Px penunjang
Tidak dilakukan

61. RS Lansia (Hemoroid) 11 agustus


Tn. B; 57 th; 164 cm; 60 kg
Laxadine syr 1x1

Anamnesis
Tn. B, 57 tahun datang ke poli bedah umum rsud leuwiliang untuk kontrol post operasi hemoroid
2 minggu yang lalu. Pasien mengeluh masih sulit untuk BAB dan BAB seperti kotoran kambing.
Nyeri luka operasi disangkal. Keluhan lain disangkal. Pasien belum pernah sakit seperti ini
sebelumnya. Pasien menyangkal memiliki hipertensi dan diabetes. Keluarga pasien tidak ada
yang punya sakit seperti ini.

Pemeriksaan Fisik
Kes : CM, E4M6V5
TD : 120/70
HR :93/menit
RR : 20x/menit
Suhu : 36.9
Status lokalis
Anus : Luka operasi baik, perdarahan -, pus -

Px penunjang
Rencana dilakukan kolonoskopi

62. RS Lansia (Tumor intra abdomen)11 agustus


Tn. J; 57 th; 165 cm; 58 kg
Aff jahitan
Morfin tab 2x1

Anamnesis
Tn. J, 57 tahun datang ke poli bedah umum rsud leuwiliang untuk kontrol post operasi
laparotomi eksplorasi susp tumor intra abdomen 3 minggu yang lalu. Pasien mengeluh menjadi
sulit tidur sejak setelah di operasi. Keluhan pada luka operasi disangkal. Keluhan lainnya
disangkal. Pasien belum pernah sakit seperti ini sebelumnya. Pasien menyangkal memiliki
hipertensi dan diabetes. Keluarga pasien tidak ada yang punya sakit seperti ini.

Pemeriksaan Fisik
Kes : CM, E4M6V5
TD : 120/80
HR :89/menit
RR : 19x/menit
Suhu : 36.9
Status lokalis
Abdomen
Inspeksi : Tampak luka operasi baik dengan 14 jahitan, perdarahan -, pus –
Auskultasi : BU +
Palpasi : dalam batas normal
Perkusi : dalam batas normal

Px penunjang
Tidak dilakukan

63. RS Dewasa (Abses gluteus) 11 agustus


Ny. S ;27 th; 165 cm; 62 kg
Pro GV
Cefixime tab 100 mg 2x1

Anamnesis
Ny. S, 27 tahun datang ke poli bedah umum rsud leuwiliang untuk kontrol post operasi abses
gluteus sinistra 9 hari yang lalu. Pasien mengatakan tidak ada keluhan. Nyeri pada luka operasi
dirasakan jika luka operasi terlalu ditekan saja. Pasien belum pernah sakit seperti ini
sebelumnya. Pasien menyangkal memiliki hipertensi dan diabetes. Keluarga pasien tidak ada
yang punya sakit seperti ini.

Pemeriksaan Fisik
Kes : CM, E4M6V5
TD : 120/80
HR :89/menit
RR : 19x/menit
Suhu : 36.9
Status lokalis
Gluteus sinistra : Tampak luka operasi terbuka baik ukuran 9 cm x 9 cm. Perdarahan -, pus -

Px penunjang
Tidak dilakukan

64. RS Anak (Hernia Inguinal lateral) 11 agustus


An. D; 12 th; 120 cm; 38 kg
Paracetamol tab 500 3x1

Anamnesis
An D, 12 tahun bersama ibunya datang ke poli bedah umum di rsud leuwiliang untuk kontrol
pasca operasi hernia inguinalis lateralis inkarserata sinistra 5 hari yang lalu. Pasien mengatakan
tidak ada keluhan. Pasien belum pernah sakit seperti ini sebelumnya. Pasien menyangkal
memiliki hipertensi dan diabetes. Keluarga pasien tidak ada yang punya sakit seperti ini.
Pemeriksaan Fisik
Kes : CM, E4M6V5
TB/BB : 120 cm/38 kg
HR : 98x/menit
RR : 19x/menit
Suhu : 36.8
Status lokalis :
Abdomen
Inspeksi : tampak luka operasi sepanjang 5 cm dengan 6 jahitan. Luka operasi tampak baik, kulit
sudah menyatu, tidak ada pus, tidak ada perdarahan
Auskultasi : BU +
Palpasi : dalam batas normal
Perkusi : dalam batas normal

Px penunjang
Tidak dilakukan

65. RS Lansia (Pneumonia) 14 agustus


Tn. H ;58 th; 170 cm; 64 kg
Konsul SpP
Pro ranap isolasi
Cek Ur/Cr, SGOT/SGPT, Rapid test

Anamnesis
Tn. H, 58 tahun datang ke poli ISPA rsud leuwiliang dengan keluhan mual muntah sejak 5 hari
yang lalu. karena hal ini pasien menjadi sulit makan dan membuat tubuh pasien lemas sehingga
harus menggunakan kursi roda. Pasien juga mengeluh batuk sejak 3 hari yang lalu. keluhan
demam pilek sesak disangkal. Pasien merupakan pekerja kontruksi di jakarta yang seminggu
sekali pulang ke bogor. Pasien belum pernah sakit seperti ini sebelumnya. Pasien menyangkal
memiliki hipertensi dan diabetes. Keluarga pasien tidak ada yang punya sakit seperti ini.

Pemeriksaan Fisik
Kes : CM, E4M6V5
TD : 120/80
HR :89/menit
RR : 19x/menit
Suhu : 36.7
Status lokalis
Mata : CA +/+, SI -/-
Leher : KGB tidak membesar
Thorak
Inspeksi : dalam batas normal
Palpasi : dalam batas normal
Perkusi : dalam batas normal
Auskultasi : dalam batas normal
Abdomen
Inspeksi : dalam batas normal
Palpasi : dalam batas normal
Perkusi : dalam batas normal
Auskultasi : bu –

Px penunjang
Rontgen thorak 14 agustus 2020 :
- Pneumonia bilateral
- Susp covid

Lab 14 agustus 2020 :

- HB : 16.1
- Leu : 7.5
- Trombo : 161
- HT : 44
- NLR : 7.73
- CRP : 179.29

66. RS Lansia (Gangren pedis sinistra) 15 agustus


Tn. A ;58 th; 164 cm; 59 kg
Pro debridement amputasi
Cek Darah lengkap, Ur/Cr, SGOT/SGPT, BT/CT
Ro pedis sinistra

Anamnesis
Tn. A, 58 tahun datang ke poli bedah umum rsud leuwiliang dengan keluhan kakinya nyeri dan
menghitam sejak 2 minggu yang lalu. sebelumnya pasien tertusuk duri kecil, lalu pasien
mengatakan hanya berobat ke klinik-klinik saja dan sekarang kakinya menjadi menghitam dan
nyeri. Pasien belum pernah sakit seperti ini sebelumnya. Pasien menyangkal memiliki hipertensi
dan diabetes. Keluarga pasien tidak ada yang punya sakit seperti ini.

Pemeriksaan Fisik
Kes : CM, E4M6V5
TD : 120/80
HR :89/menit
RR : 19x/menit
Suhu : 36.7
Status lokalis
Pedis sinistra : Tampak gangren pada digiti 4 dan 5 yang meluas ke arah proksimal sebatas
metatarsal

Px penunjang

Tidak dilakukan

67. RS Lansia (Depresi dengan psikotik) 19 agustus


Ny. K ;50 th; 158 cm; 55 kg
Alprazolam tab 0,5 mg no 28 2x1
Amitriptilin tab no 14 1x1
Elizac tab no 14 1x1
Paracetamol 500 mg
Diazepam 2 mg
Dalam kapsul no 14 1x1
Edukasi kejiwaan dan permasalahan pasien

Anamnesis
Ny. K, 50 tahun datang ke poli jiwa rsud leuwiliang diantar oleh anaknya sambil menangis. Pasien
mengatakan ada permasalah dalam rumah tangganya yang membuat pasien menangis. Pasien
mengatakan permasalahan ini membuat dirinya selalu curiga terhadap suaminya. Pasien
menjadi sulit tidur karena hal tersebut . Pasien sudah 5 bulan ini sulit tidur karena permasalah
rumah tangga ini. Sempat ada pikiran untuk mengakhiri hidup, tetapi pasien berhasil
menghilangkannya. Pasien juga mendengar suara bisikan-bisikan di telinganya yang
menyuruhnya untuk pergi saja dari rumah. Pasien merupakan anak tunggal dan tinggal jauh dari
orang tuanya sehingga pasien tidak punya tempat untuk mencurahkan isi hatinya. Pasien merasa
hanya sendiri. Suami pasien pun tidak peduli dengan pasien, begitupun keluarga dari suami.
Pasien belum pernah sakit seperti ini sebelumnya. Pasien menyangkal memiliki penyakit lain.
Keluarga pasien tidak ada yang punya sakit seperti ini.

Pemeriksaan Fisik
Kes : CM, E4M6V5
TD : 110/80
HR :89/menit
RR : 19x/menit
Suhu : 36.7
Pemeriksaan jiwa
- Penampilan : bersih rapi
- Perilaku dan aktifitas psikomotor : sedih, tenang
- Sikap terhadap pemeriksa : kooperatif
- Mood : depresi
- Afek : sesuai
- Proses pikir : tidak ada masalah
- Bentuk pikir : tidak ada masalah
- Isi pikir : halusinasi terkadang ada, waham (-)
- Daya ingat : baik
- Tilikan : 5

Px penunjang

Tidak dilakukan

68. RS dewasa (Skizofrenia) 19 agustus


Nn. M ;41 th; 158 cm; 56 kg
Haloperidol tab 5 mg no 28 2x1
Trihexifenidil tab 2 mg no 28 2x1
Depacote tab 25 mg no 28 2x1
Clozapine tab 25 mg no 14 1x1

Anamnesis
Nn. M, 41 tahun datang ke poli jiwa rsud leuwiliang diantar oleh adik-adiknya karena gangguan
jiwa pasien kambuh kembali. Sebelumnya pasien merupakan penderita skizofrenia yang sudah
berobat rutin ke rumah sakit jiwa selama 20 tahun. Pasien juga sudah bisa melakukan kegiatan
rumahan biasa seperti mandi, makan, buang air, menyapu, dan lain-lain. Tetapi beberapa bulan
belakangan ini pasien berhenti berobat dan kambuh kembali. Pasien tidak mau memakai
pakaian jika dirumah, buang air sembarangan, makan harus disuapi oleh keluarga. Pasien belum
pernah sakit seperti ini sebelumnya. Pasien tidak memiliki penyakit lain. Keluarga pasien tidak
ada yang punya sakit seperti ini.

Pemeriksaan Fisik
Kes : CM
TD : 110/80
HR :89/menit
RR : 19x/menit
Suhu : 36.7
Pemeriksaan jiwa
- Penampilan : bersih rapi
- Perilaku dan aktifitas psikomotor : curiga
- Sikap terhadap pemeriksa : tidak kooperatif, tidak mengatakan apapun
- Mood : disforik
- Afek : sesuai
- Proses pikir : gangguan mental
- Bentuk pikir : pasien tidak mau berbicara
- Isi pikir : pasien tidak mau berbicara
- Daya ingat : buruk
- Tilikan : 1

Px penunjang

Tidak dilakukan

69. RS anak (Bipolar dengan halusinasi) 19 agustus


An. A ;13 th; 155 cm; 46 kg
Amitriptilin tab no 14 1x1
Elizac tab no 14 1x1
Edukasi psikologis

Anamnesis
An. A, 13 tahun datang ke poli jiwa rsud leuwiliang diantar oleh ibunya karena pasien sering
berhalusinasi. Pasien merupakan fans berat boyband korea dan drama korea. Karena hal itu
pasien sering halusinasi berpacaran dengan idolanya dan juga pasien sering tertegun sendiri. Ibu
pasien juga terkadang pasien terlihat sedih sekali tetapi nanti hilang sendiri. Pasien merasa
cukup terganggu dengan sakitnya ini karena pasien merupakan pelajar sehingga menjadikan
pasien sulit berkonsentrasi. Pasien belum pernah sakit seperti ini sebelumnya. Pasien
menyangkal memiliki penyakit lain. Keluarga pasien tidak ada yang punya sakit seperti ini.

Pemeriksaan Fisik
Kes : CM, E4M6V5
TB/BB: 155 cm/46 kg
HR :89/menit
RR : 19x/menit
Suhu : 36.7
Pemeriksaan jiwa
- Penampilan : bersih rapi
- Perilaku dan aktifitas psikomotor : tenang
- Sikap terhadap pemeriksa : kooperatif
- Mood : eutym
- Afek : sesuai
- Proses pikir : tidak ada masalah
- Bentuk pikir : tidak ada masalah
- Isi pikir : halusinasi terkadang ada, waham (-)
- Daya ingat : baik
- Tilikan : 5

Px penunjang

Tidak dilakukan

70. RS Dewasa (Keratitis) 19 agustus


Nn. S ;21 th; 160 cm; 59 kg
Tobroson ed no 1 4 gtt x 1 OD
Hyalub ed fl no 1 6 gtt x 1 OD

Anamnesis
Nn. S, 21 tahun datang ke poli mata rsud leuwiliang dengan keluhan mata kanannya nyeri sejak 1
minggu yang lalu. Pasien juga mengeluh pandangan mata kanannya buram. Pasien setiap hari
bekerja naik motor dan jarang memakai penutup kaca helm. Pasien belum pernah sakit seperti
ini sebelumnya. Pasien menyangkal memiliki hipertensi dan diabetes. Keluarga pasien tidak ada
yang punya sakit seperti ini.

Pemeriksaan Fisik
Kes : CM, E4M6V5
TD : 120/80
HR :89/menit
RR : 19x/menit
Suhu : 36.7
Status lokalis
Mata
OD : visus 20/30, Tampak kemerahan pada mata kanan dan bercak lesi pada kornea
OS : visus 20/20, kemerahan -

Px penunjang

Tidak dilakukan

71. RS Dewasa (VL kornea + iris prolaps) 19 agustus


Tn. J ;37 th; 160 cm; 61 kg
Pro operasi tetapi pasien menolak karena biaya
LFX ed fls no 1 1 gtt/2 jam OS
Ciprofloxacin 500 mg no 10 2x1
Asam mefenamat tab no 10 3x1

Anamnesis
Tn. J, 37 tahun datang ke poli mata rsud leuwiliang dengan keluhan mata kirinya nyeri sejak 1
hari yang lalu. pasien juga melihat ada benjolan di mata kirinya, sehingga pasien berniat untuk
ke dokter mata. Pasien merupakan pekerja bangunan dan 2hari yang lalu mata kirinya terkena
batu. Pasien belum pernah sakit seperti ini sebelumnya. Pasien menyangkal memiliki hipertensi
dan diabetes. Keluarga pasien tidak ada yang punya sakit seperti ini.

Pemeriksaan Fisik
Kes : CM, E4M6V5
TD : 120/80
HR :89/menit
RR : 19x/menit
Suhu : 36.7
Status lokalis
Mata
OD : visus 20/20, kemerahan-
OS : visus 20/20, kemerahan -, tampak iris prolaps

Px penunjang

Tidak dilakukan
72. RS Lansia (Central retina arteri oclusion) 19 agustus
Tn. M ;75 th; 159 cm; 57 kg
RG cholin tab 1000 mg no 10 1x1
Neuraxon tab no 10 1x1
Vitrulenta ed fls no 1 4 gtt x 1 ODS

Anamnesis
Tn. M, 75 tahun datang ke poli mata rsud leuwiliang dengan keluhan penglihatan mata kirinya
menurun tiba-tiba sejak 2 hari yang lalu. keluhan mata nyeri dan merah disangkal. Riwayat
trauma sebelumnya disangkal . Pasien belum pernah sakit seperti ini sebelumnya. Pasien
merupakan pasien hipertensi yang rutin kontrol ke poli penyakit dalam rsud leuwiliang. Keluarga
pasien tidak ada yang punya sakit seperti ini.

Pemeriksaan Fisik
Kes : CM, E4M6V5
TD : 190/100
HR :89/menit
RR : 19x/menit
Suhu : 36.7
Status lokalis
Mata
OD : visus 5/10, kemerahan-
OS : tidak bisa melihat, kemerahan -
Oftalmoskop : tampak cherry red dots pada kedua mata

Px penunjang

Tidak dilakukan
73. RS dewasa (Cemas) 24 agustus
Ny. M ;44 th; 158 cm; 62 kg
Alprazolam tab 0,5 mg 2x1 pagi dan malam
Amitriptilin tab 1x1/2 malam
Elizac tab 2 gr 1x1 pagi

Anamnesis
Ny. M, 44 tahun datang seorang diri ke poli jiwa rsud leuwiliang karena cemas. Pasien merasa
seperti ini sudah 2 bulan. Pasien bercerita keluhan ini dikarenakan suami pasien yang pemarah.
Suami pasien mudah sekali marah walaupun itu masalah kecil. Setiap suami pasien marah, tidak
jarang suaminya membanting-banting barang. Hal ini membuat pasien ketakutan dan sering kali
mengalami cemas tiba-tiba. Pasien sampai tidak berani mengangkat telpon suaminya karena
selalu takut dimarahi oleh suaminya. Suami pasien juga sering cemburu kepada pasien padahal
pasien tidak selingkuh sama sekali. Pasien belum pernah sakit seperti ini sebelumnya. Pasien
tidak memiliki penyakit lain. Keluarga pasien tidak ada yang punya sakit seperti ini.

Pemeriksaan Fisik
Kes : CM
TD : 140/90
HR :89/menit
RR : 19x/menit
Suhu : 36.7
Pemeriksaan jiwa
- Penampilan : bersih rapi
- Perilaku dan aktifitas psikomotor : sedih, tenang
- Sikap terhadap pemeriksa : kooperatif
- Mood : depresi
- Afek : sesuai
- Proses pikir : tidak ada masalah
- Bentuk pikir : tidak ada masalah
- Isi pikir : halusinasi (-), waham (-)
- Daya ingat : baik
- Tilikan : 5
Px penunjang

Tidak dilakukan

74. RS Dewasa (Cemas) 24 agustus


Tn. B ;35 th; 167 cm; 60 kg
Alprazolam tab 0,5 mg 2x1 pagi dan malam
Amitriptilin tab 1x1/2 malam
Elizac tab 2 gr 1x1 pagi

Anamnesis
Tn. B, 35 tahun datang seorang diri ke poli jiwa rsud leuwiliang karena takut mati. Pasien merasa
seperti ini sudah 10 tahun. Pasien bercerita rasa takut mati ini karena ketua adat di desanya
mengatakan pasien meninggal saat usia 35 tahun. Pasien jadi selalu memikirkan hal ini selama
10 tahun dan puncaknya saat ini karena saat ini pasien sudah berusia 35 tahun. Pasien menjadi
ketakutan apalagi jika tubuh pasien dalam kondisi lemas, pasien langsung berfikiran akan mati
saat itu juga. Pasien menyangkal ada bisikan atau halusinasi lainnya Pasien belum pernah sakit
seperti ini sebelumnya. Pasien tidak memiliki penyakit lain. Keluarga pasien tidak ada yang punya
sakit seperti ini.

Pemeriksaan Fisik
Kes : CM
TD : 120/80
HR :89/menit
RR : 19x/menit
Suhu : 36.7
Pemeriksaan jiwa
- Penampilan : bersih rapi
- Perilaku dan aktifitas psikomotor : cemas
- Sikap terhadap pemeriksa : kooperatif
- Mood : disforik
- Afek : sesuai
- Proses pikir : tidak ada masalah
- Bentuk pikir : tidak ada masalah
- Isi pikir : halusinasi (-), waham (-)
- Daya ingat : baik
- Tilikan : 5

Px penunjang
Tidak dilakukan

75. RS Dewasa (Epilepsi) 24 agustus


Nn. S;20 th; 163 cm; 58 kg
Depacote tab 1x1 pagi
Clobazam 1x1 malam

Anamnesis
Nn. S, 20 tahun datang bersama ibunya ke poli jiwa rsud leuwiliang karena sulit untuk
bersosialisasi. Ibu pasien juga mengeluhkan anaknya bertingkah seperti anak kecil sehingga sulit
untuk bersosialisasi. Pasien juga suaranya kecil sekali. Ibu pasien mengatakan hal ini terjadi
karena saat kecil pasien pernah terjatuh dan kepalanya terbentur. Setelah itu pasien menjadi
seperti sekarang dan sering mengalami kejang-kejang. Sebelum pasien terjatuh dan kepalanya
terbentur, pasien berperilaku normal layaknya orang biasa. Pasien belum pernah sakit seperti ini
sebelumnya. Pasien tidak memiliki penyakit lain. Keluarga pasien tidak ada yang punya sakit
seperti ini.

Pemeriksaan Fisik
Kes : CM
TD : 120/80
HR :89/menit
RR : 19x/menit
Suhu : 36.7
Pemeriksaan jiwa
- Penampilan : bersih rapi
- Perilaku dan aktifitas psikomotor : tidak bisa diam, periang
- Sikap terhadap pemeriksa : tidak terlalu kooperatif
- Mood : meninggi (elevated)
- Afek : sesuai
- Proses pikir : gangguan mental
- Bentuk pikir : tidak ada masalah
- Isi pikir : halusinasi (-), waham (-)
- Daya ingat : baik
- Tilikan : 3

Px penunjang
Tidak dilakukan

76. RS Dewasa (Penis silikon) 27 agustus


Tn. A ;40 th; 165 cm; 70 kg
Rencana operasi
Asam mefenamat 500 2x1

Anamnesis
Tn. A, 40 tahun datang ke poli urologi RSUD Leuwiliang dengan keluhan penisnya luka sejak 2
minggu yang lalu. Sebelumnya pasien merasa penisnya sangat pendek dan temannya
menyarankan untuk suntik silikon agar penisnya bisa bertambah panjang. Pasien pun setuju dan
mencoba suntik silikon. Ternyata tidak lama setelah itu penis pasien langsung terluka. Awalnya
lukanya kecil, tetapi makin kesini semakin parah. Pasien belum pernah sakit seperti ini
sebelumnya. Pasien mempunyai penyakit DM yang tidak terkontrol. Keluarga pasien tidak ada
yang punya sakit seperti ini.

Pemeriksaan Fisik
Kes : CM, E4M6V5
TD : 140/100
HR :89/menit
RR : 19x/menit
Suhu : 36.7
Status lokalis
Penis : Tampak luka terbuka pada dorsum penis

Px penunjang

Tidak dilakukan
77. RS Lansia (BPH) 27 agustus
Tn. A ;55 th; 165 cm; 70 kg
Persiapan operasi
Harnal 1x1
Pasang kateter

Anamnesis
Tn. A, 55 tahun datang ke poli urologi RSUD Leuwiliang dengan keluhan sulit berkemih sejak 2
minggu lalu. Pasien merasa kalau berkemih tidak lampias dan urin yang keluar hanya sedikit. Hal
ini sangat mengganggu pasien karena menyebabkan pasien sering ke kamar mandi untuk
kencing. Pasien belum pernah sakit seperti ini sebelumnya. Pasien tidak mempunyai penyakit HT
dan DM Keluarga pasien tidak ada yang punya sakit seperti ini.

Pemeriksaan Fisik
Kes : CM, E4M6V5
TD : 120/100
HR :89/menit
RR : 19x/menit
Suhu : 36.7
Status lokalis
Abdomen : tampak distensi daerah supra pubis

Px penunjang

USG genitouri : Tampak pembesaran prostat ukuran 40 gram

78. RS Dewasa (ISK) 27 agustus


Ny. A ;37 th; 158 cm; 59 kg
Cefixime 100 mg 2x1
Asam mefenamat 500 mg 2x1
Stop deksametason

Anamnesis
Ny. A, 37 tahun datang ke poli urologi RSUD Leuwiliang untuk kontrol post rawat IGD dengan
infeksi saluran kemih. 5 hari yang lalu pasien datang malam hari ke IGD RSUD Leuwiliang dengan
keluhan nyeri saat berkemih. Lalu pasien diberi obat cefixime, deksametson, dan asam
mefenamat oleh dokter IGD. Sekarang pasien sudah tidak terlalu merasa nyeri saat berkemih..
Pasien belum pernah sakit seperti ini sebelumnya. Pasien tidak mempunyai penyakit HT dan DM
Keluarga pasien tidak ada yang punya sakit seperti ini.

Pemeriksaan Fisik
Kes : CM, E4M6V5
TD : 120/100
HR :89/menit
RR : 19x/menit
Suhu : 36.7
Status lokalis
Tidak dilakukan

Px penunjang

Tidak dilakukan

79. RS Dewasa (Neurogenic Bladder) 27 agustus


Ny. A ;27 th; 159 cm; 63 kg
Aff kateter

Anamnesis
Ny. A, 27 tahun datang ke poli urologi RSUD Leuwiliang untuk kontrol neurogenic bladder.
Sebelumnya pasien post partum 3 minggu yang lalu dan pasien tidak dapat buang air kecil.
Pasien berobat ke poli urologi lalu diberi obat dan dipasangi kateter. Saat ini kunjungan ketiga
pasien merasa sudah dapat berkemih sendiri. Pasien belum pernah sakit seperti ini sebelumnya.
Pasien tidak mempunyai penyakit HT dan DM Keluarga pasien tidak ada yang punya sakit seperti
ini.

Pemeriksaan Fisik
Kes : CM, E4M6V5
TD : 120/100
HR :89/menit
RR : 19x/menit
Suhu : 36.7
Status lokalis
Tidak dilakukan

Px penunjang

Tidak dilakukan

80. RS Dewasa (CC) 31 agustus


Ny. A ;18 th; 155 cm; 49 kg
Amoxicillin 500 3x1
Paracetamol 500 3x1
Ambroxol tab 3x1
Laxadine syrup 3x1 C

Anamnesis
Ny. A, 18 tahun datang ke poli ISPA RSUD Leuwiliang karena batuk sejak 2 hari yang lalu. pasien
juga mengeluh pilek dan demam sejak 2 hari yang lalu. pasien juga sudah tidak BAB 3 hari ini,
padahal pasien rutin BAB 1x sehari. Pasien menyangkal keluhan sesak dan nyeri tenggorokan.
Selama ini pasien hanya dirumah saja dan tidak pernah kontak dengan seseorang yang sakit
seperti ini. Pasien belum pernah sakit seperti ini sebelumnya. Pasien tidak mempunyai penyakit
HT dan DM Keluarga pasien tidak ada yang punya sakit seperti ini. Pasien sudah meminum
decolgen selama 1 hari, demam turun namun naik lagi

Pemeriksaan Fisik
Kes : CM, E4M6V5
TD : 120/100
HR :89/menit
RR : 19x/menit
Suhu : 37.8
Status lokalis
Tidak dilakukan

Px penunjang

Tidak dilakukan

81. RS Lansia (Trigger finger) 31 agustus


Ny. A ;50 th; 155 cm; 49 kg
Gabapentin 300 1x1
Diazepam 2mg + flunarizin 5 mg + paracetamol 300 mg 2x1
Epsonal 25 mg + codein 10 mg 2x1
Omeprazole 1x1
Sukralfat 3x1 C
Cek rapid test

Anamnesis
Ny. A, 50 tahun datang ke poli ISPA RSUD Leuwiliang untuk kontrol ke poli saraf dengan
diagnosis trigger finger, OA genu, ISPA, gastritis. Pasien saat ini merasa nyeri tubuh bagian kanan
saat berjalan. Pasien juga mengeluh batuk dan sesak sudah 3 bulan. Pasien demam setiap malam
sejak 3 hari yang lalu. keluhan nyeri menelan dan keringat malam hari disangkal. Pasien juga
tidak merasa berat badannya turun. Pasien belum pernah sakit seperti ini sebelumnya. Pasien
tidak mempunyai penyakit HT dan DM. Keluarga pasien tidak ada yang punya sakit seperti ini.

Pemeriksaan Fisik
Kes : CM, E4M6V5
TD : 120/80
HR :89/menit
RR : 19x/menit
Suhu : 37.1
Status lokalis
Tidak dilakukan

Px penunjang
Lab 31/8/2020
Hb 10
Leuko 7.2
Trombo 236
Ht 30
Monosit 9
NLR 1.56
CRP 1.5

RO thorak 31/8/2020
Kesan pneumonia

Anda mungkin juga menyukai