Anda di halaman 1dari 57

PERANCANGAN JARINGAN WIRELESS BERBASIS ROUTER

MIKROTIK MENGGUNAKAN VLAN DENGAN VAP PADA


GEDUNG ECC PT. KRAKATAU STEEL (Persero) Tbk.

LAPORAN KERJA PRAKTIK

Diajukan untuk memenuhi syarat kelulusan Mata Kuliah Kerja Praktik dan
salah satu syarat menempuh Sarjana Strata 1 (S1)

Disusun oleh:
DHANDY WIRIYADINATA
3332170039

JURUSAN TEKNIK ELEKTRO


FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS SULTAN AGENG TIRTAYASA
2020
HALAMAN PENGESAHAN

PERANCANGAN JARINGAN WIRELESS BERBASIS ROUTER


MIKROTIK MENGGUNAKAN VLAN DENGAN VAP PADA
GEDUNG ECC PT. KRAKATAU STEEL (Persero) Tbk.

Diajukan untuk Memenuhi Syarat Kelulusan Mata Kuliah Kerja Praktik dan Salah
Satu Syarat Menempuh Sarjana Strata 1 (S1)

Disusun Oleh:
DHANDY WIRIYADINATA
3332170039

Telah diperiksa dan disetujui oleh pembimbing


Pada tanggal : 20 Mei 2020

Menyetujui,

Pembimbing Lapangan Dosen Pembimbing

Anggoro S Pramudyo, M.Kom


Diki Dewa Putra NIP. 198403042009121010
NIK. 090123 Mengetahui,
Ketua Jurusan Teknik Elektro

Dr. Romi Wiryadinata, S.T., M.Eng


NIP. 198307032009121006

ii
KATA PENGANTAR

Puji syukur kehadirat Allah SWT, yang telah melimpahkan rahmat serta
hidayahnya kepada kita semua sehingga penulis dapat menyelesaikan laporan kerja
praktik yang berjudul “Perancangan Jaringan Wireless Berbasis Mikrotik
Menggunakan VLAN dengan VAP pada Gedung ECC PT. Krakatau Steel
(Persero) Tbk.”. Shalawat serta salam tak lupa penulis panjatkan kepada Nabi
Muhammad SAW beserta para keluarganya, sahabatnya setra para pengikutnya
yang setia hingga akhir zaman.
Penulisan laporan kerja praktik ini merupakan salah satu syarat untuk dapat
menyelesaikan matakuliah kerja praktik pada program studi S1 jurusan Teknik
Elektro Fakultas Teknik Universitas Sultan Ageng Tirtayasa. Laporan ini disusun
sebagai hasil Kerja Praktik yang telah dilaksanakan di PT. Krakatau Information
Technology pada tanggal 6 Januari 2020 hingga 7 Februari 2020. Selain sebagai
syarat kelulusan, penulisan laporan kerja praktik ini bertujuan untuk mempelajari
dan merancang sistem jaringan wireless dengan berbasis mikrotik menggunakan
VLAN.
Penulis mengucapkan banyak terima kasih kepada semua pihak yang telah
membantu dalam proses pelaksanaan kerja praktik dan penyusunan laporan kerja
praktik ini. Adapun penulis smpaikan banyak terima kasih kepada :
1. Kedua orang tua, keluarga serta sanak saudara yang telah memberikan doa,
dukungan serta bantuannya.
2. Bapak Dr. Romi Wiryadinata., M.Eng. selaku Ketua Jurusan Teknik Elektro
Fakultas Teknik Universitas Sultan Ageng Tirtayasa.
3. Bapak Anggoro Suryo Pramudyo, M.Kom selaku Dosen Pembimbing Kerja
Praktik yang telah banyak membantu penulis dalam menyelesaikan laporan
kerja praktik ini.
4. Bapak Cakra Adipura W, S.T., M.T. selaku Koordinator Kerja Praktik Jurusan
Teknik Elektro Fakultas Teknik Universitas Sultan Ageng Tirtayasa.
5. Bapak Dr.-Ing. Muhammad Iman Santoso, M.Sc. selaku Dosen Pembimbing
Akademik Penulis.

iii
6. Keluarga besar civitas akademik Jurusan Teknik Elektro Fakultas Teknik
Universitas Sultan Ageng Tirtayasa.
7. Bapak Adim selaku HRD dari PT. Krakatau Information Technology yang telah
banyak membantu selama proses kerja praktik.
8. Bapak Diki Dewa Putra selaku ketua tim divisi Network EDPC sekaligus
pembimbing lapangan kerja praktik.
9. Segenap karyawan PT. Krakatau Information Technology terkhusus Divisi
Network EDPC yang telah membimbing selama kerja praktik ini.
10. M. Emir Sadzali, Sintia, Adam Dwinanto Angkoso, dan M. Fajar Budi
Dharmawan selaku rekan kerja praktik.
11. Teman-teman angkatan 2017 Teknik Elektro Universitas Sultan Ageng
Tirtayasa yang telah memberikan banyak dukungan kepada penulis.
12. Dan semua pihak terkait yang telah membantu.
Penulis menyadari bahwa laporan kerja praktik ini masih jauh dari sempurna.
Maka dari itu penulis mohon kritik serta sarannya demi menambah pemahaman dan
pengetahuan agar menjadi lebih baik lagi kedepannya.
Akhir kata penulis mohon maaf sebesar-besarnya apabila terdapat kekeliruan
dalam hal penulsan laporan serta keterlambatan dalam pembuatan laporan ini.
Semoga laporan kerja praktik ini dapat bermanfaat bagi penulis dan khususnya bagi
para pembaca.

Cilegon, 17 Maret 2020

Penulis

iv
DAFTAR ISI

HALAMAN DEPAN ............................................................................................... i


HALAMAN PENGESAHAN ................................................................................ ii
KATA PENGANTAR ........................................................................................... iii
DAFTAR ISI ............................................................................................................v
DAFTAR GAMBAR ............................................................................................ vii
DAFTAR TABEL .................................................................................................. ix
BAB I PENDAHULUAN .......................................................................................1
1.1. Tema Judul dan Batasannya............................................................................1
1.2. Latar Belakang ................................................................................................1
1.3. Tujuan Kerja Praktik .......................................................................................2
1.4. Tempat dan Waktu Pelaksanaan .....................................................................2
1.5. Sistematika Penulisan .....................................................................................3
BAB II GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN .................................................4
2.1. Sejarah Perusahaan .........................................................................................4
2.2. Profil Perusahaan ............................................................................................4
2.2.1. Logo Perusahaan ................................................................................4
2.2.2. Visi Perusahaan ..................................................................................4
2.2.3. Misi Perusahaan .................................................................................5
2.2.4. Struktur Organisasi Perusahaan .........................................................5
2.2.5. Tata Kelola Perusahaan......................................................................6
BAB III LANDASAN TEORI...............................................................................8
3.1. Jaringan Komputer ..........................................................................................8
3.2. Wireless LAN ................................................................................................11
3.3. Topologi Jaringan Wireless...........................................................................11
3.3.1 Independent Basic Service Set (IBSS) .............................................12
3.3.2 Basic Service Set (BSS) ...................................................................12
3.3.3 Extended Service Set (ESS) .............................................................13
3.4. Tipe Jaringan .................................................................................................13
3.4.1 Jaringan Peer-to-Peer ......................................................................14
3.4.2 Jaringan Client - Server ...................................................................15
3.5. Protokol Jaringan ..........................................................................................16

v
3.6. IP Address .....................................................................................................17
3.6.1 Kelas – Kelas IP Address .................................................................18
3.7. Model OSI .....................................................................................................20
3.7.1 Fungsi Layer ....................................................................................21
3.8. VLAN (Virtual Local Area Network) ...........................................................22
3.8.1 Cara Kerja VLAN ............................................................................23
3.8.2 Kegunaan VLAN .............................................................................24
3.8.3 Kelebihan dan Kekurangan VLAN ..................................................24
3.8.4 Tipe – Tipe VLAN ...........................................................................25
3.9. Perangkat Jaringan ........................................................................................26
3.9.1 Router Mikrotik ...............................................................................27
3.9.2 Server ...............................................................................................28
BAB IV BAHASAN KHUSUS ............................................................................29
4.1 Topologi Sistem Jaringan Gedung ECC PT. Krakatau Steel (Persero) Tbk. 29
4.1.1. ISP ....................................................................................................29
4.1.2. Firewall ............................................................................................29
4.1.3. Core..................................................................................................31
4.1.4. Distribution Switch ..........................................................................32
4.1.5. Access Switch ...................................................................................33
4.1.6. Client ................................................................................................34
4.2 Perancangan Desain Sistem Jaringan............................................................34
4.3 Konfigurasi Router Mikrotik ........................................................................35
4.3.1. Pengoperasian WinBox ....................................................................36
4.3.2. Setting VLAN ..................................................................................37
4.3.3. Setting IP Address ............................................................................38
4.3.4. Setting DHCP Server .......................................................................39
4.3.5. Setting Interface Wireless dan Virtual Access Point........................40
4.3.6. Setting Bridge dan Bridge Port ........................................................42
4.5 Melakukan Test Koneksi...............................................................................43
BAB V PENUTUP................................................................................................45
5.1 Kesimpulan ...................................................................................................45
5.2 Saran .............................................................................................................45
DAFTAR PUSTAKA ............................................................................................46
LAMPIRAN

vi
DAFTAR GAMBAR

Gambar 2.1 Logo Perusahaan PT. Krakatau Information Technology................... 4


Gambar 2.2 Struktur Organisasi PT. Krakatau Information Technology. .............. 5
Gambar 3.1 Personal Area Network. ...................................................................... 8
Gambar 3.2 Local Area Network. ........................................................................... 9
Gambar 3.3 Metropolitan Area Network. ............................................................... 9
Gambar 3.4 Wide Area Network. ......................................................................... 10
Gambar 3.5 Konsep Wireless. .............................................................................. 11
Gambar 3.6 Independent Basic Service Set. ......................................................... 12
Gambar 3.7 Basic Service Set. .............................................................................. 13
Gambar 3.8 Extended Service Set......................................................................... 13
Gambar 3.9 Jaringan Peer-to-Peer. ....................................................................... 14
Gambar 3.10 Jaringan Client - Server................................................................... 15
Gambar 3.11 Kelas – Kelas Alamat Internet. ....................................................... 18
Gambar 3.12 Kelas – Kelas dengan Menggunakan Notasi Desimal. .................. 18
Gambar 3.13 Model OSI Layer. ........................................................................... 20
Gambar 3.14 Konsep Jaringan VLAN. ................................................................. 22
Gambar 3.15 Dua Buah Switch Membentuk Dua Broadcast Domain Berbeda,
Tanpa VLAN. ............................................................................................... 23
Gambar 3.16 Beberapa Broadcast Domain Dapat Dibuat Dengan Menggunakan
Sebuah Switch Tunggal. ............................................................................... 23
Gambar 4.1 Topologi Sistem Jaringan Distribusi Gedung PT. Krakatau Steel
(Persero) Tbk. ....................................................................................................... 29
Gambar 4.2 Cisco ASA 5545-X Series Firewalls. ................................................ 30
Gambar 4.3 Cisco Catalyst 6807-XL Modular Switch. ........................................ 31
Gambar 4.4 Switch Cisco Managed Catalyst 3850............................................... 32
Gambar 4.5 Switch Alied Telesys GS950 ............................................................ 33
Gambar 4.6 Topologi Jaringan Wireless Menggunakan Cisco Packet Tracer. .... 34
Gambar 4.7 Denah Penempatan Perangkat Wireless pada Gedung ECC. ............ 34
Gambar 4.8 Desain Konsep Distribusi VLAN dengan VAP. ............................... 35
Gambar 4.9 Tampilan Awal Software WinBox. ................................................... 36

vii
Gambar 4.10. Tampilan Default Konfigurasi Router Mikrotik. ........................... 37
Gambar 4.11 Tampilan Setting VLAN. ................................................................ 37
Gambar 4.12 Hasil Penambahan VLAN. .............................................................. 38
Gambar 4.13 Tampilan Setting IP Address. ......................................................... 38
Gambar 4.14 Hasil Penambahan IP Address. ....................................................... 39
Gambar 4.15 Tampilan Setting DHCP Server. ..................................................... 39
Gambar 4.16 Hasil Penambahan DHCP. .............................................................. 39
Gambar 4.17 Tampilan Setting Security Profile. .................................................. 40
Gambar 4.18 Tampilan Setting Interface WLAN1. .............................................. 40
Gambar 4.19 Tampilan Pembuatan Virtual Access Point..................................... 41
Gambar 4.20 Hasil Pembuatan Virtual Wireless. ................................................. 41
Gambar 4.21 Hasil Perubahan Interface pada Masing - Masing VLAN. ............ 42
Gambar 4.22 Tampilan Setting Bridge. ................................................................ 42
Gambar 4.23 Tampilan Setting Bridge Port 1....................................................... 43
Gambar 4.24 Tampilan Setting Bridge Port 2....................................................... 43
Gambar 4.25 Hasil Penambahan Interface pada Bridge. ...................................... 43
Gambar 4.26 Request IP Address dari Client yang Terkoneksi. .......................... 44
Gambar 4.27 Hasil Pengujian Koneksi. ................................................................ 44

viii
DAFTAR TABEL

Tabel 3 1 Tabel Konversi Nilai Pada Kelas IP Address ....................................... 18


Tabel 3.2 Tabel Tipe VLAN Berdasarkan Port. ................................................... 25
Tabel 3.3 Tabel Tipe VLAN Berdasarkan MAC Address. ................................... 26
Tabel 3.4 Tabel Tipe VLAN Berdasarkan Alamat Subnet IP............................... 26
Tabel 4.1 Spesifikasi Cisco ASA 5545-X Series Firewalls. ................................. 30
Tabel 4.2 Spesifikasi Cisco Catalyst 6807-XL Modular Switch. ......................... 31
Tabel 4.3 Spesifikasi Switch Cisco Managed Catalyst 3850. ............................... 32
Tabel 4.4 Spesifikasi Switch Alied Telesys GS950 .............................................. 33
Tabel 4.5 List Distribusi IP pada VLAN .............................................................. 38

ix
BAB I
PENDAHULUAN

1.1. Tema Judul dan Batasannya


Tema pembahasan pada laporan kerja praktik ini mengenai jaringan wireless
dengan menggunakan Router Mikrotik menggunakan metode VLAN dengan
wireless virtual (VAP) pada gedung ECC di PT. Krakatau Steel (Persero) Tbk.
Mengingat terlalu banyaknya aspek – aspek yang menyangkut tentang Sistem
Jaringan. Maka dalam penyusunan laporan kerja praktik ini diberikan batasan
masalah sebagai berikut :
1. Pembahasan umum mengenai pengertian jaringan komputer beserta macam -
macam topologi wireless.
2. Perancangan desain topologi jaringan untuk jalur distribusi Gedung ECC PT.
Krakatau Steel dengan menggunakan software Cisco Packet Tracer.
3. Memahami dan merancang konsep jaringan Virtual Local Area Network
(VLAN) dengan VAP pada gedung ECC PT. Krakatau Steel (Persero) Tbk.

1.2. Latar Belakang


Perkembangan teknologi di zaman yang serba modern ini maju dengan pesat
seiring dengan peningkatan kebutuhan layanan yang cepat dan efisien. Begitu juga
dengan komunikasi data, mulai dari koneksi antar dua komputer hingga jaringan
komputer. Jaringan komputer saat ini merupakan suatu layanan yang sangat
dibutuhkan dan telah banyak merambah ke perusahaan perusahaan yang
mengaplikasikan jaringan komputer. Jaringan komputer mempunyai manfaat yang
lebih dibandingkan dengan komputer yang berdiri sendiri. Jaringan komputer
memungkinkan pemakaian secara bersama data, perangkat lunak dan peralatan.
Sehingga jaringan komputer banyak dimanfaatkan sebagai media komunikasi data
antar divisi yang berbeda terutama pada lokasi yang berbeda.
Dalam sistem jaringan komputer, banyak perangkat pendukung jaringan yang
digunakan sebagai media penghubung. Salah satunya perangkat yang digunakan
adalah ”Router” dimana Router adalah sebuah perangkat keras yang berfungsi
untuk menghubungkan beberapa jaringan yang sama maupun berbeda. Konsep

1
2

jaringan pada awalnya masih menuju ke sebuah backbone yang sama, namun
arsitektur saat ini pada umumnya lebih datar dengan menggunakan konsep VLAN
(Virtual Local Area Network).
VLAN merupakan suatu model jaringan yang tidak terbatas pada lokasi fisik
seperti LAN, sehingga suatu network dapat dikonfigurasi secara virtual tanpa harus
menuruti lokasi fisik peralatan. Penggunaan VLAN akan membuat pengaturan
jaringan menjadi sangat fleksibel dimana dapat dibuat segmen yang bergantung
pada organisasi, departemen atau divisi, tanpa bergantung pada lokasi user seperti
pada jaringan LAN. Oleh karena itu kelebihan dari model jaringan dengan VLAN
adalah tiap-tiap user yang tergabung dalam satu VLAN dapat tetap saling
berhubungan walaupun terpisah secara fisik
Berdasarkan penjelasan tersebut penulis mencoba merancang sistem jaringan
wireless pada gedung ECC di PT. Krakatau Steel (Persero) Tbk. berbasis Router
Mikrotik menggunakan VLAN dengan metodeVAP .

1.3. Tujuan Kerja Praktik


Adapun tujuan dari pelaksanaan kerja praktik yang dilakukan ini adalah
sebagai berikut :
1. Memenuhi mata kuliah “Kerja Praktik” Jurusan Teknik Elektro Universitas
Sultan Ageng Tirtayasa.
2. Mengerti dan memahami penerapan ilmu akademik Konsentrasi
Telekomunikasi dan Komputer Fakultas Teknik Jurusan Teknik Elektro
dalam praktik dunia lapangan kerja.
3. Memberikan informasi mengenai PT. Krakatau Information Technology.
4. Mempelajari dan memahami sistem jaringan internet berbasis mikrotik.
5. Memahami dan merancang sebuah jaringan dengan konsep VLAN.

1.4. Tempat dan Waktu Pelaksanaan


Kegiatan kerja praktek ini di lakukan di Gedung Electronic Data Processing
Center (EDPC) PT. Krakatau Information Technology dari tanggal 6 Januari 2020
sampai dengan 7 Februari 2020.
3

1.5. Sistematika Penulisan


Untuk memperjelas apa yang akan di bahas pada laporan ini, maka penulis
akan mengemukakan garis besar isi dari setiap bab. Berikut ini merupakan
sistematika penulisan laporan ini :

BAB I PENDAHULUAN
Bab ini menjelaskan tema judul dan batasannya, latar belakang, tujuan
kerja praktik, tempat dan waktu pelaksanaan serta sistematika penulisan
laporan.
BAB II GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN
Bab ini membahas tentang deskripsi umum, sejarah berdiri, visi dan
misi, struktur organisasi serta tata kelola dari PT. Krakatau Information
Technology.
BAB III LANDASAN TEORI
Bab ini membahas mengenai teori–teori dasar mengenai Jaringan
Komputer, Macam-macam Topologi Jaringan Wireless dan Tipe
Jaringan, Protokol Jaringan, Konsep VLAN serta pembahasan dasar
mengenai Router Mikrotik dan kegunaannya..
BAB IV BAHASAN KHUSUS
Bab ini membahas tentang jaringan pada PT. Krakatau Steel kemudian
proses perancangan desain jaringan dengan Software Cisco Packet
Tracer, dan Konfigurasi VLAN dengan metode Virtual Access Point
(VAP).
BAB V PENUTUP
Bab terakhir ini membahas tentang kesimpulan dari apa yang telah
dilakukan yang dibahas secara singkat, padat dan mudah dipahami serta
saran yang ditujukan kepada pihak-pihak yang terkait di lapangan.
BAB II
GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN

2.1. Sejarah Perusahaan


PT. Krakatau IT atau yang disebut Krakatau Information Technology
merupakan perusahaan yang bergerak dalam bidang teknologi informasi, berdiri
pada tanggal 4 Juni 1993. Perusahaan ini sebelumnya merupakan bagian dari Divisi
Pengolahan Data (Electronic Data Processing / EDP) di PT. Krakatau Steel
(PT.KS). Pada awal pendiriannya, PT. Krakatau IT berada di bawah naungan dari
PT. Krakatau Engineering (PT. KE) yang merupakan salah satu anak perusahaan
dari PT.KS. Melihat urgensi dan kontribusi terhadap PT.KS, maka pada tanggal 9
November 1995 Krakatau IT diakuisisi sebagai anak perusahaan PT. KS melalui
pengalihan saham dari PT. KE.

2.2. Profil Perusahaan


Untuk profil di PT. Krakatau Information Technology terdiri dari Logo, Visi,
Misi, Struktur Organisasi dan Tata Kelola Perusahaan.

2.2.1. Logo Perusahaan


PT. Krakatau Information Technology mempunyai logo seperti pada
gambar dibawah ini

Gambar 2.1 Logo Perusahaan PT. Krakatau Information Technology

2.2.2. Visi Perusahaan


PT. Krakatau Information Technology pada tahun 2013 sampai 2020
memiliki Visi yaitu menjadi perusahaan penyedia solusi ICT terpadu yang
terkemuka dan terpercaya di Indonesia.

4
5

2.2.3. Misi Perusahaan


PT. Krakatau Information Technology pada tahun 2013 sampai 2020
memiliki Misi yaitu menyediakan solusi ICT terpadu untuk meningkatkan kinerja
pelanggan.

2.2.4. Struktur Organisasi Perusahaan


Struktur organisasi dibuat untuk menjalankan perusahaan sesuai dengan
tugas dan fungsinya masing-masing jabatan. Struktur organisasi secara jelas
mampu memisahkan tanggung jawab dan wewenang anggotanya. Adapun struktur
perusahaan PT. Krakatau Information Technology sebagai berikut :

Gambar 2.2 Struktur Organisasi PT. Krakatau Information Technology.


6

2.2.5. Tata Kelola Perusahaan.


a) Good Corporate Govermance.
Dalam menjalankan aktivitas perusahaan, PT.Krakatau Information
Technology menerapkan good corporate governance (GCG) melalui
implementasi Code of conduct (CoC) dan wistle blower system (WBS)
untuk menjaga etika bisnis. Serta menerapkan Manajemen Resiko atas
semua implementasi proyek yang dilakukan.

b) Pengelolaan Human Capital.


Sebagai perusahaan yang bergerak dalam bidang jasa teknologi informasi,
maka kompetensi sumber daya manusia adalah menjadi fokus perhatian
kami, untuk menjamin kualitas pelayanan yang prima. Untuk mencapai hal
tersebut maka kami mengimplementasikan sistem kendali waktu kerja,
matriks sasaran kerja, sertifikasi profesi, program mentoring, leadership
sharing & learning dalam rangka meningkatkan kompetensi dan
pengelolaan kinerja karyawan. Di samping itu sistem pengelolaan
perusahaan telah dievaluasi sesuai dengan kriteria Malcolm Baldrige.

c) Sistem Managemen.
Untuk menjamin layanan yang berkualitas perusahaan menerapkan sistem
manajemen kinerja sesuai dengan kaidah standard ISO 9001:2008 dan
kriteria Malcolm Baldrige/KPKU. Di samping itu dalam mengelola
pengetahuan perusahaan telah diterapkan system knowledge management,
dan dalam mengelola proyek dipergunakan aplikasi MS Project dan system
manajemen proyek (SimPro).

d) Tanggung Jawab Sosial Perusahaan.


Sesuai dengan misi perusahaan untuk meningkatkan literasi TI masyarakat
sekitar, maka perusahaan melakukan berbagai program pelatihan berbasis
teknologi informasi dan keterampilan, pemagangan, praktek kerja lapangan,
menjadi tim penguji kompetensi bidang TI untuk sekolah-sekolah kejuruan
se-Banten, Pengembangan kurikulum pendidikan TI bagi perguruan tinggi
7

informatika di Cilegon. Krakatau IT juga melaksanakan program bina


lingkungan bersama PKBL PTKS & Group, meliputi penghijauan,
kesehatan, keagamaan, pendidikan, bantuan bencana alam, dan kegiatan
sosial masyarakat lainnya.
BAB III
LANDASAN TEORI

3.1. Jaringan Komputer


Jaringan adalah sekelompok perangkat komunikasi yang diperlukan untuk
menghubungkan antara satu node atau perangkat dengan node atau perangkat
lainnya yang ingin berkomunikasi. Jaringan yang diterapkan pada komunikasi
perangkat komputer dikatakan sebagai sebuah jaringan komputer. Jaringan
Komputer merupakan jaringan telekomunikasi antara dua komputer atau lebih yang
saling terhubung satu sama lain melalui suatu media transmisi [1]. Sebuah jaringan
komputer dibangun dengan tujuan agar pengirim (transmiter) dapat mengirimkan
informasi/data kepada penerima (receiver) sehingga terjadi proses pertukaran
informasi/data. Dalam suatu jaringan komputer, terdapat pihak yang
meminta/menerima layanan disebut klien (client) sedangkan pihak yang
memberikan/mengirim layanan disebut server. Ketika terdapat dua atau lebih
jaringan yang saling terhubung satu sama lain maka akan terbentuk sebuah
internetwork, atau internet [2].
Umumnya sebuah jaringan komputer terbagi menjadi beberapa jenis
berdasarkan letak/posisi geografis dari jaringan yang dipasang. Berdasarkan konsep
tersebut terdapat beberapa jenis jaringan komputer berikut adalah PAN, LAN,
MAN, dan WAN.

a) PAN ( Personal Area Network )

Gambar 3.1 Personal Area Network.

8
9

PAN adalah jaringan komputer yang dibuat oleh seseorang untuk keperluan
pribadi dari perangkat sekitarnya. Umumnya terdiri dari komputer, seluler,
atau PDA. PAN dapat digunakan untuk menghubungkan komunikasi di
antara perangkat pribadi, seperti menghubungkan ke jaringan internet [3].

b) LAN ( Local Area Network )

Gambar 3.2 Local Area Network.

LAN adalah sebuah jaringan yang menghubungkan berbagai perangkat


komputer maupun pendukung seperti printer dll, di area terbatas seperti
sekolah, laboratorium, rumah, dan gedung kantor. Umumnya jaringan ini
digunakan untuk berbagi sumber daya antar perangkat seperti file, printer,
bermain game bersama, dan aplikasi lainnya. Penerapan yang umum kita
temui dari jaringan LAN menggunakan topologi star, dimana komputer atau
printer yang saling terkoneksi ke pusat switch di rumah maupun kantor.

c) MAN ( Metropolitan Area Network )

Gambar 3.3 Metropolitan Area Network.


10

MAN merupakan jaringan yang terdiri dari jaringan komputer dalam suatu
kota yang dapat menghubungkan berbagai macam lokasi seperti
perkantoran, kampus, pemerintahan dan lain sebagainya. Jaringan MAN ini
merupakan gabungan dari jaringan LAN yang sebagian besar terbatas pada
bangunan dengan jangkauannya antara 10 sampai 50 km. Terdapat dua buah
jenis koneksi yang biasa dipakai dalam jaringan MAN yaitu jaringan
wireless dan jaringan fiber optik. Topologi yang digunakan biasanya
menggunakan topologi Ring yang menghubungkan antar kantor cabang
seperti cincin. Kelemahan dari topologi Ring adalah apabila backbone/jalur
utama ke salah satu kantor cabang terputus maka koneksi ke kantor cabang
lainnya juga akan terputus. Maka dalam hal ini dibutuhkan backup link
dimana dapat difungsikan sebagai jalur alternatif apabila backbone utama
mengalami gangguan. Sehingga kinerja staf tidak terhambat karena
permasalahan jaringan komputer [4].

d) WAN ( Wide Area Network )

Gambar 3.4 Wide Area Network.

WAN merupakan jaringan komputer yang tersebar di seluruh wilayah


geografis yang luas, jangkauan areanya meliputi antar wilayah, kota atau
antar negara. Jaringan WAN ini menghubungkan jenis jaringan yang lebih
kecil seperti LAN dan MAN. Koneksi jaringan WAN dapat berupa jaringan
berteknologi kabel (wired) yang jenis jaringannya terdiri dari Ethernet dan
koneksi broadband ataupun jaringan teknologi nirkabel(wireless) yang jenis
jaringannya berupa data seluler atau jaringan satelit.
11

3.2. Wireless LAN


Wireless merupakan jaringan tanpa kabel yang menggunakan udara sebagai
media transmisinya untuk menghantarkan gelombang elektromagnetik. Saat ini
teknologi wireless berkembang dengan pesat, secara kasat mata dapat dilihat
dengan semakin banyaknya pemakaian telepon selular, selain itu berkembang pula
teknologi wireless yang digunakan untuk akses internet.
Wireless LAN menggunakan gelombang elektromagetik (radio dan infra
merah) untuk melakukan komunikasi data menyalurkan data dari satu point ke point
yang lain tanpa melalui fasilitas fisik. Wireless LAN pada dasarnya sama dengan
jaringan LAN yang biasa kita jumpai. Hanya saja, untuk menghubungkan antara
node device antar client menggunakan media wireless, channel frekuensi serta
SSID yang unik untuk menunjukkan identitas dari wireless device. SSID ( Service
Set Identification) merupakan identifikasi atau nama untuk jaringan Wireless.

Gambar 3.5 Konsep Wireless.

3.3. Topologi Jaringan Wireless.


Sebuah jaringan komputer juga memiliki beberapa macam konsep jaringan
komputer berdasarkan topologinya, dalam hal ini topologi dengan media transmisi
pada jaringan tanpa kabel (nirkabel). Teknologi yang digunakan oleh jaringan
WLAN (Wireless Local Area Network) dan LAN (Local Area Network) juga
berbeda, pada jaringan WLAN menggunakan teknologi wireless (Standar IEEE
802.11) sedangkan pada jaringan LAN menggunakan teknologi ethernet (Standar
IEEE 802.3).
12

Berdasarkan standar jaringan yang terdapat pada IEEE 802.11 untuk jaringan
WLAN terdapat dua buah model topologi utama yaitu AdHoc dan infrastruktur.
Berikut adalah model jaringan wireless yang digunakan pada jaringan wireless.

3.3.1 Independent Basic Service Set (IBSS)

Gambar 3.6 Independent Basic Service Set.

Model jaringan AdHoc dapat disebut juga sebagai Independent Basic


Service Set (IBSS). Pada model jaringan wireless AdHoc ini terbentuk antara client
wireless yang dilengkapi dengan wireless LAN Card yang saling terhubung satu
sama lain secara langsung. Pada jaringan AdHoc tidak memerlukan perantara
seperti access point atau perangkat lainnya, tetapi memiliki kelemahan di jumlah
user, yakni ketika client yang terhubung semakin banyak, maka proses transmisi
data akan semakin lambat. Sedangkan kelemahan lain dari topologi jaringan ini
karena tidak menggunakan access point yang menjadi pengatur client yang
terkoneksi secara wireless menyebabkan kemungkinan tabrakan data (collision)
semakin mungkin terjadi [5].

3.3.2 Basic Service Set (BSS)


Topologi wireless ini memanfaatkan sebuah perangkat access point sebagai
perantara client untuk saling terhubung dengan client lainnya. Jadi untuk setiap
komunikasi yang ingin dilakukan antar wireless client, setiap client harus terhubung
dulu dengan access point yang digunakan pada jaringan.
13

Gambar 3.7 Basic Service Set.

3.3.3 Extended Service Set (ESS)


Topologi ESS memiliki lebih dari satu access point yang digunakan pada
jaringannya, sehingga range atau daerah cakupannya bisa tercover hingga ke area
yang lebih jauh lagi. Secara prinsip topologi ESS merupakan topologi yang
dibentuk dari gabungan atau kumpulan topologi BSS.

Gambar 3.8 Extended Service Set.

Pada pemanfaatan topologi wireless dari BSS atau ESS bisa kita hubungkan
arsitekturnya dengan sebuah jaringan kabel (wired), gabungan dari struktur koneksi
wireless dan wired ini umumnya disebut dengan infrastruktur. Dimana wireless
client dan wired client dapat saling berkomunikasi pada jaringan infrastruktur ini.

3.4. Tipe Jaringan


Pada jaringan komputer secara garis besar hubungan dalam jaringan terdapat
dua macam tipe jaringan, yakni tipe jaringan Peer-to-Peer dan Client-Server.
14

3.4.1 Jaringan Peer-to-Peer


Tipe Jaringan Peer-to-Peer merupakan sebuah model arsitektur tipe
jaringan dimana setiap komputer yang terhubung dalam jaringan dapat saling
berkomunikasi dengan komputer lainnya secara langsung tanpa perantara. Bukan
hanya komunikasi langsung tetapi semua komputer juga memiliki posisi atau
derajat yang sama dalam hal ini berbagi sumber daya komputer bagi komputer
lainnya dalam jaringan tersebut tanpa ada pengendali dan pembagian hak akses.
Setiap komputer dalam jaringan Peer-to-Peer mampu berdiri sendiri sekalipun
komputer yang tidak bekerja atau beroperasi. Masing – masing komputer tidak
terikat dan tergantung pada komputer lainnya.

Gambar 3.9 Jaringan Peer-to-Peer.

A. Kelebihan Jaringan Peer-to-Peer


1. Komputer dalam satu jaringan yang sama dapat saling berbagi-pakai
sumber daya yang dimiliki seperti : berbagi dan akses file pada
harddisk, maupun penggunaan printer atau fax secara bersama.
2. Lebih murah dan mudah dalam perawatan karena tidak memerlukan
perangkat untuk mengkordinir dan menyediakan fasilitas jaringan
seperti server.
3. Tidak membutuhkan perangkat dengan sistem operasi berbasis
server.
15

4. Jaringan dibentuk tidak berdasarkan server sehingga kelangsungan


sistem kerjanya tidak bergantung pada satu server, bila terdapat
komputer mati atau rusak maka seluruh kerja jaringan tidak akan
mengalami gangguan.

B. Kekurangan Jaringan Peer-to-Peer


1. Karena penggunaan sumber daya dapat saling berbagi dan diakses
maka setiap user harus mengatur sistem keamanan setiap
komputernya sendiri.
2. Umumnya ketika ada masalah pada sambungan komunikasi, untuk
mengatasinya lebih sulit karena pada jaringan ini setiap komputer
memungkinkan untuk terlibat dalam komunikasi tersebut.

3.4.2 Jaringan Client - Server


Tipe Jaringan Client-Server merupakan sebuah model arsitektur tipe
jaringan komputer yang umum digunakan pada jaringan saat ini dimana dalam
jaringan tersebut ada salah satu komputer yang harus berperan sebagai server dan
komputer lain sebagai client. Komputer yang bertindak sebagai server memberikan
pelayanan berbagai kebutuhan komputer lain dalam jaringan kepada client sesuai
dengan request yang diminta oleh client. Client adalah perangkat komputer –
komputer lain yang digunakan oleh user. Semua fungsi jaringan dikendalikan dan
diatur oleh komputer server, termasuk dalam masalah keamanan jaringan seperti
hak akses data, waktu akses, sumber daya dan sebagainya.

Gambar 3.10 Jaringan Client - Server.


16

A. Kelebihan Jaringan Client - Server


1. Pengaturan akses sumber daya dan komunikasi antar perangkat
diatur pada satu perangkat sehingga lebih mudah dalam
pengaturannya karena administrasinya disentralkan pada satu
perangkat.server, oleh karena itu keamanannya lebih baik.
2. Lebih mudah dalam pengaturannya karena administrasinya
disentralkan pada satu perangkat.
3. Semua data sumber daya dapat di backup pada satu lokasi sentral.

B. Kekurangan Jaringan Client - Server


1. Membutuhkan perangkat komputer sebagai server yang memiliki
spesifikasi tinggi, karena server berperan memberikan kebutuhan
layanan pada jaringan, oleh karena itu biaya hardware-nya lebih
tinggi dan mahal untuk mesin server.
2. Ketika terjadi permasalahan pada jaringan seperti mati atau
rusaknya server, maka karena semua komunikasi terpusat pada satu
server, komunikasi menjadi terganggu dan lumpuh total, sehingga
data user atau sumber daya menjadi tidak dapat diakses.
3. Membutuhkan sistem operasi berbasis server.

3.5. Protokol Jaringan


Dalam sebuah jaringan komputer, komunikasi terjadi antara entitas dalam
sistem yang berbeda. Sebuah entitas adalah segala sesuatu yang mampu mengirim
atau menerima informasi. Tetapi, dua buah entitas tidak bisa begitu saja mengirim
bit stream satu sama lain kemudian berharap untuk dapat dipahami maksud pihak
lainnya. Agar komunikasi dapat terjadi, kedua belah entitas harus menyepakati
suatu aturan agar dapat saling memahami, aturan itulah yang dikenal sebagai
protokol.
Protokol adalah seperangkat aturan yang mengatur komunikasi data. Protokol
mendefinisikan apa yang dikomunikasikan, bagaimana dikomunikasikan, dan
kapan itu dikomunikasikan. Elemen kunci dari suatu protokol adalah sintaks,
semantik, dan waktu [6].
17

A. Sintaks
Sintaks atau sintax merupakan istilah yang merujuk pada struktur atau
format data, yang berarti cara pengkodean yang digunakan untuk
mengkodekan sinyal.
B. Semantik
Semantik mengacu pada arti dari setiap bagian dari bit. Seperti
bagaimana pola tertentu dapat ditafsirkan, dan tindakan apa yang harus
diambil. Hal ini berlaku untuk mengetahui maksud dari informasi yang
dikirim dan mengoreksi kesalahan yang terjadi dari informasi tadi.
C. Timing
Waktu yang merujuk pada dua karakteristik dimana waktu pada saat data
harus dikirim dan waktu seberapa cepat mereka dapat dikirim.

3.6. IP Address
IP adalah singkatan dari Internet Protocol, aturan yang ada pada jaringan
internet. Sedangkan Alamat IP (IP Address) adalah deretan angkat biner yang
dipakai sebagai alamat pengidentifikasi untuk tiap komputer host yang berada pada
satu jaringan internet. Panjang dari alamat IP berbeda untuk setiap versi, pada IP
versi 4 panjang dari alamat IPnya adalah 32-bit sedangkan pada IP versi 6 panjang
dari alamat IPnya adalah 128-bit, ini menunjukkan alamat dari komputer tersebut
berada pada jaringan internet berbasis TCP/IP.
Untuk alamat IP yang umumnya masih banyak digunakan saat ini adalah IP
versi 4, IP address ini terdiri dari bilangan biner 32-bit yang dipisahkan oleh tanda
titik pada setiap 8 bit. Tiap – tiap 8 bit ini disebut sebagai octet, bentuk dari IP
address versi 4 ini dapat dinotasikan sebagai berikut :
“xxxxxxxx.xxxxxxxx.xxxxxxxx.xxxxxxxx” untuk setiap nilai bit dari alamat
tersebut memiliki range alamat dari “00000000.00000000.00000000.00000000”
hingga “11111111.11111111.11111111.11111111”. Notasi alamat IP dengan
bilangan biner seperti ini susah untuk digunakan, sehingga umumnya ditulis dalam
4 nilai bilangan desimal yang masing – masing dipisahkan oleh tanda titik sebanyak
4 buah, cara penulisan seperti ini umumnya dikenal dengan istilah “notasi desimal
bertitik”, dimana setiap satu bilangan desimal merupakan nilai atau mewakili nilai
18

dari satu oktet bilangan biner IP address. Contoh konversi alamat IP dari format
bilangan biner kedalam bentuk bilangan desimal.

Tabel 3 1 Tabel Konversi Nilai Pada Kelas IP Address

Biner (bit) 11000000 10101000 01100010 00100111


Desimal (byte) 192 168 98 39

Maka, alamat IP tersebut dapat kita notasikan dalam bilangan desimal sebagai
192.168.98.39

3.6.1 Kelas – Kelas IP Address

Gambar 3.11 Kelas – Kelas Alamat Internet.

Gambar 3.12 Kelas – Kelas dengan Menggunakan Notasi Desimal.

Secara struktur bagian pada sebuah alamat IP dipisahkan menjadi dua


bagian, yakni bagian bit depan sebagai network (net ID) dan bagian bit belakang
19

sebagai bagian host (host ID). Net ID berperan untuk mengidentifikasi host/client
dalam sebuah jaringan. [7]
1. Alamat IP kelas A banyak digunakan untuk jaringan komputer berskala
besar. IP kelas A memiliki jumlah jaringan 127 dan setiap jaringan
mampu untuk menampung 16,777,214 host. Dalam alamat IP kelas A,
nomor urut bit tertinggi selalu diset dengan nilai nol ( 0 ) sedangkan
untuk tujuh bit berikutnya digunakan untuk pelengkap oktet pertama
yang berfungsi untuk network identifier (net ID). Sementara untuk tiga
oktet terakhir digunakan untuk host identifier (host ID). Range IP
address kelas A mulai 0.xxx.xxx.xxx sampai 127.xxx.xxx.xxx.
2. Kelas B, IP address yang satu ini digunakan untuk jaringan komputer
dengan skala menengah sampai bersar, IP Kelas B menyediakan 16,384
jaringan dan setiap jaringan menampung hingga 65,534 host. Nomor
urut pada dua bit pertama dalam oktet pertama selalu diset dengan nilai
10 dalam bilangan biner. Sementara untuk 14 bit berikutnya digunakan
untuk melengkapi dua oktet pertama sebagai network identifier. Untuk
16 bit berikutnya ( dua oktet terakhir ) berfungsi sebagai host identifier.
Range IP Address kelas B mulai dari 128.0.xxx.xxx sampai
191.255.xxx.xxx.
3. Kelas C, IP address yang satu ini biasanya digunakan untuk jaringan
komputer skala kecil. IP address kelas C menyediakan 2,097,152
jaringan dan setiap jaringan dapat menampung 254 host. Pada tiga bit
pertama pada oktet pertama selalu bernilai 110 (dalam bilangan biner)
kemudian 21 bit berikutnya (tiga oktet pertama) membentuk network
identifier. Kemudian untuk 8 bit berikutnya (oktet terakhir) digunakan
untuk host identifier. Range IP Address kelas C mulai dari 192.0.0.xxx
sampai 223.255.255.xxx.
4. Kelas D, alamat IP ini digunakan untuk IP multicast, empat bit pertama
pada oktet pertama bernilai 1110 (bilangan biner) dan sekaligus sebagai
network identifier. Kemudian 28 bit betikutnya digunakan untuk host
identifier. Range IP kelas D mulai dari 224.0.0.0 sampai
239.255.255.255.
20

5. Kelas E, IP address kelas E digunakan untuk eksperimen. empat bit


pertama pada oktet pertama kelas IP address ini diset dengan nilai 1111
bilangan biner dan sekaligus sebagai network identifier. Kemudian
untuk 28 bit berikutnya digunakan untuk host identifier. Range IP kelas
E mulai dari 240.0.0.0 sampai 255.255.255.255.

3.7. Model OSI


OSI merupakan kepanjangan dari Open System Interconnection, OSI
merupakan standar dari ISO (International Standard Organization) yang mencakup
semua aspek komunikasi jaringan. OSI diperkenalkan pada tahun 1970-an dan
bersifat terbuka, sebuah sistem terbuka adalah seperangkat protokol yang
memungkinkan dua sistem yang berbeda untuk berkomunikasi tanpa melihat
arsitektur yang mendasarinya. Model OSI bukan merupakan sebuah protokol, tetapi
sebuah model yang dibuat untuk menunjukkan bagaimana kita memfasilitasi
komunikasi antara sistem yang berbeda tanpa memerlukan perubahan logika pada
hardware dan software, sehingga kita dapat memahami dan merancang arsitektur
jaringan yang fleksibel, kuat dan interoperable [2].
Model OSI dapat dikatakan sebagai suatu kerangka kerja berlapis untuk
desain sistem jaringan yang memungkinkan komunikasi antara semua jenis sistem
komputer. Model OSI terdiri dari tujuh lapis (layer) yang terpisah tetapi saling
terkait satu sama lain. Masing – masing lapisan mendefinisikan bagian dari proses
informasi yang bergerak di dalam jaringan, berikut tujuh lapisan dari model OSI.

Gambar 3.13 Model OSI Layer.


21

3.7.1 Fungsi Layer


A. Layer 7 : Application
Lapisan aplikasi adalah lapisan yang memungkinkan pengguna,
baik user ataupun software untuk mengakses jaringan. Lapisan ini
menyediakan interface pelayanan jaringan bagi pengguna dalam bentuk
aplikasi seperti : Telnet, HTTP.
B. Layer 6 : Presentation Layer
Lapisan presentasi adalah lapisan yang berkaitan dengan sintaks
dan semantik informasi yang dikirimkan antara dua sistem, maksudnya
adalah informasi yang sebelumnya berupa karakter string, angka, dan
sebagainya kemudian diubah (dikodekan) menjadi bit – bit data sebelum
dikirimkan
C. Layer 5 : Session Layer
Lapisan sesi adalah lapisan yang menetapkan, memelihara, dan
mensinkronkan interaksi antara sistem yang sedang berkomunikasi, artinya
lapisan ini yang mengontrol untuk memulai dan menghentikan komunikasi
jaringan pada sistem. Lapisan ini juga mengatur pos – pos pemeriksaan data
atau titik sinkronisasi.
D. Layer 4 : Transport Layer
Lapisan transport adalah lapisan yang bertanggung jawab untuk
pengiriman seluruh message dari proses ke proses, proses yang dimaksud
adalah program aplikasi yang berjalan pada host. Lapisan ini juga
memastikan seluruh pesan tiba utuh dan dalam urutan tertentu (segment).
E. Layer 3 : Network Layer
Lapisan jaringan bertanggung jawab untuk pengiriman sebuh
paket dari source ke destination dan bisa jadi melewati beberapa jaringan
(link) yang berbeda. Jika lapisan data link mengawasi pengiriman paket
antara dua sistem pada jaringan yang sama (link), lapisan jaringan jaringan
mengawasi pengiriman paket antara dua sistem pada jaringan yang berbeda
(link). Dalam hal ini yang diawasi adalah logical address seperti IP address
sehingga meneruskan routing untuk siapa pengiriman paket data tersebut.
22

F. Layer 2 : Data Link Layer


Lapisan data link membagi aliran bit yang diterima pada lapisan
fisik menjadi unit data yang dapat dikelola yang kemudian disebut frame.
Lapisan data link merupakan lapisan yang bertanggung jawab pada
bagaimana frame tersebut dapat dikirimkan melalui media transmisi,
pengiriman frame terjadi dari satu hop ke hop berikutnya (antar node).
G. Layer 1 : Physical Layer
Lapisan fisik (physical layer) adalah lapisan yang bertugas untuk
mengkoordinasikan fungsi yang diperlukan agar bit-bit dapat mengalir pada
sebuah media fisik, dengan kata lain lapisan ini bertanggung jawab terhadap
pengiriman bit secara individu dari satu hop ke hop berikutnya.

3.8. VLAN (Virtual Local Area Network)

Gambar 3.14 Konsep Jaringan VLAN.

VLAN atau Virtual Local Area Network adalah konsep jaringan yang terdiri
dari sekelompok perangkat pada satu LAN yang diatur agar dapat saling
berkomunikasi, seperti halnya jika perangkat tersebut terhubung ke jalur yang
sama, padahal sebenarnya terhubung tetapi berada pada sejumlah segmen LAN
yang berbeda. VLAN sebenarnya merupakan mekanisme untuk memisahkan
sebuah LAN yang besar (terdiri dari sangat banyak komputer) ke beberapa logical
LAN yang lebih kecil, atau bisa juga disebut sebuah mekanisme pemisahan
broadcast domain yang besar ke beberapa broadcast domain yang lebih kecil. [8]
23

Gambar 3.15 Dua Buah Switch Membentuk Dua Broadcast Domain Berbeda,
Tanpa VLAN.

Misalnya, tanpa VLAN, sebuah Switch akan memperlakukan semua interface


pada Switch tersebut berada pada broadcast domain yang sama dengan kata lain,
semua piranti yang terhubung ke Switch berada dalam satu jaringan LAN.

Gambar 3.16 Beberapa Broadcast Domain Dapat Dibuat Dengan Menggunakan


Sebuah Switch Tunggal.

Dengan adanya VLAN, sebuah switch bisa mengelompokkan satu atau


beberapa interface (port) berada pada suatu VLAN sementara interface lainnya
berada pada VLAN lainnya. Pada dasarnya, Switch membentuk beberapa broadcast
domain, tetapi dengan VLAN, broadcast domain yang sama dapat
diimplementasikan sebagai dua VLAN yang berbeda pada sebuah Switch tunggal.
Broadcast domain sendiri adalah suatu lingkup dimana broadcast dari sebuah
komputer tersebar ke semua komputer di dalam jaringan LAN atau network, jika
berbeda maka broadcast traffic tidak akan di teruskan ke broadcast domain lain.

3.8.1 Cara Kerja VLAN


VLAN dibagi berdasarkan metode (tipe) yang digunakan untuk
mengklasifikasikannya, baik menggunakan port, MAC address dan sebagainya.
Semua informasi yang mengandung penandaan/ pengalamatan suatu VLAN
24

disimpan dalam sebuah database, jika penandaannya berdasarkan port yang


digunakan maka database harus mengindikasikan port-port yang digunakan oleh
VLAN. Untuk mengaturnya, bisa dengan switch yang manageable atau dapat juga
menggunakan router. Switch inilah yang bertanggung jawab menyimpan semua
informasi dan konfigurasi suatu VLAN dan memastikan semua switch memiliki
informasi yang sama. Switch akan menentukan kemana data-data akan diteruskan
dan sebagainya. Untuk menghubungkan antar VLAN dapat menggunakan router.

3.8.2 Kegunaan VLAN


Sebuah komputer akan mengirimkan broadcast pada kondisi tertentu
seperti saat perangkat tersebut baru terhubung ke LAN, perangkat mengirim
semacam paket ke semua komputer didalam jaringan agar komputer lain
mengetahui ada perangkat baru yang terhubung. Semakin banyak komputer dalam
sebuah jaringan, maka semakin banyak juga lalu lintas paket seperti broadcast
(broadcast traffic) yang terjadi dalam jaringan, dalam hal ini bisa disebut broadcast
domain. Hal tersebut tentunya memakan banyak bandwidth yang berpengaruh pada
performa jaringan. Untuk mengatasi hal tersebut, solusinya adalah dengan
memisahkan sebuah broadcast domain yang besar tersebut ke beberapa broadcast
domain yang lebih kecil, oleh karena itu VLAN berguna untuk :
➢ Menimalisir kemungkinan terjadinya konflik IP yang terlalu banyak.
➢ Mencegah terjadinya collision domain (tabrakan domain).
➢ Mengurangi tingkat vulnerabilities.

3.8.3 Kelebihan dan Kekurangan VLAN


Beberapa faktor yang menjadi kelebihan dalam penggunaan VLAN :
A. Menghemat Biaya
Pada umumnya seitap satu LAN menggunakan satu buah switch¸ berarti
ketika terdapat 3 buah LAN maka diperlukan tiga buah switch, tiap – tiap
LAN berada di broadcast domain yang berbeda. Namun, dengan
menggunakan VLAN, untuk membagi broadcast domain atau kelompok
kerja dalam satu buah jaringan hanya perlu menggunakan sebuah
switch/router sehingga penggunaannya dapat lebih menghemat biaya.
25

B. Keamanan Jaringan
Dengan konsep VLAN, Network administrator dapat memiliki kontrol
terhadap setiap port dan user untuk setiap kelompok broadcast, dengan
demikian user tidak akan bisa lagi dengan leluasa untuk menghubungkan
workstation mereka ke sembarang port pada switch dan memperoleh akses
ke sumber daya network.
C. Performa Tinggi
Dengan membagi lapisan jaringan kedua (data link layer) menjadi
beberapa kelompok kerja secara logic (broadcast domain) mengurangi
trafic yang tidak diperlukan pada jaringan dan meningkatkan performa.
D. Efektif
Penggunaan VLAN dapat mempermudah network administrator untuk
mengelola jaringan, karena user-user dengan kebutuhan jaringan yang
sama berbagi VLAN yang sama.

Faktor yang menjadi kekurangan dalam penggunaan VLAN :


A. Kapasitas
Ketika jumlah host-nya terlalu banyak melebihi kapasitas/ spesifikasi dari
switch atau router pada sebuah VLAN maka kerja DHCP akan berantakan
dan tidak bisa diduga.

3.8.4 Tipe – Tipe VLAN


A. Berdasarkan Port
Pada bridge/switch dengan 4 port, port 1, 2, dan 4 merupakan VLAN 1
sedang port 3 dimiliki oleh VLAN 2, berikut keterangan dalam tabel :

Tabel 3.2 Tabel Tipe VLAN Berdasarkan Port.

Kekurangan : User tidak bisa untuk berpindah pindah, apabila harus


berpindah maka Network administrator harus mengkonfigurasikan ulang.
26

B. Berdasarkan MAC Address


Keanggotaan suatu VLAN didasarkan pada MAC address dari setiap
workstation/komputer yang dimiliki oleh user. Switch mendeteksi/mencatat
semua MAC address yang dimiliki oleh setiap Virtual LAN. MAC address
merupakan suatu bagian yang dimiliki oleh NIC (Network Interface Card)
di setiap workstation.

Tabel 3.3 Tabel Tipe VLAN Berdasarkan MAC Address.


MAC
132516617738 272389579355 536666337777 24444125556
Address
VLAN 1 2 2 1

Kelebihan : Apabila user berpindah pindah maka dia akan tetap


terkonfigurasi sebagai anggota dari VLAN tersebut.
Kekurangan : Setiap perangkat harus di konfigurasikan secara manual.

C. Berdasarkan Alamat Subnet IP


Subnet IP address pada suatu jaringan juga dapat digunakan untuk
mengklasifikasi suatu VLAN.

Tabel 3.4 Tabel Tipe VLAN Berdasarkan Alamat Subnet IP.


IP Subnet 168.1.46 168.2.46
VLAN 1 2

Kelebihan : Seorang user tidak perlu mengkonfigurasikan ulang


alamatnya di jaringan apabila berpindah tempat.
Kekurangan : Apabila dibandingkan dengan menggunakan MAC address
akan terlihat lebih lambat dalam meneruskan sebuah paket karena bekerja
dilayer yang lebih tinggi.

3.9. Perangkat Jaringan


Banyak perangkat pendukung yang dapat melewatkan aliran informasi data
dalam sebuah jaringan, berdasarkan jaringan yang dibentuk pemanfaatan fungsi
dari setiap perangkat menjadi suatu infrastruktur jaringan yang berbeda-beda.
27

Berikut perangkat jaringan yang digunakan berdasarkan pada jaringan berbasis


mikrotik.

3.9.1 Router Mikrotik


Router adalah sebuah perangkat yang memiliki kemampuan lebih dari
bridge, dimana router mampu mengatur lalu lintas data berupa rute/jalur
pengiriman data dan memfilter informasi pada jaringan yang berbeda. Mikrotik
sendiri sebenarnya adalah salah satu sistem operasi khusus untuk router yang
ditanamkan pada perangkat sehingga dapat berperan sebagai pengendali atau
pengatur lalu-lintas data antar jaringan. Mikrotik merupakan sistem operasi router
yang handal dan memiliki banyak fitur pendukung dalam sebuah infrastruktur
jaringan. [5]
A. Fungsi Mikrotik
Mikrotik berfungsi sebagai pengatur jaringan baik untuk lalu lintas data
maupun perutean jaringan. Router mikrotik memiliki spesifikasi yang berbeda –
beda tergantung dari tujuan penggunaan router tersebut pada skala kecil
penggunaan router cukup pada spesifikasi yang biasa saja, namun untuk skala yang
besar maka spesifikasi yang diperlukan harus tinggi.
B. Kelebihan Mikrotik
Kelebihan dari penggunaan router mikrotik dibanding router pada
umumnya adalah terdapat fitur GUI (Graphical User Interface) yang
mempermudah user dalam pengoperasian, dibanding dengan sistem operasi lain.
Fitur GUI pada mikrotik membuat konfigurasi (setup) router lebih mudah tidak
perlu melalui tampilan text yang biasa digunakan pada sistem operasi router lain,
tetapi bisa dilakukan melalui sebuah software remote bernama Winbox. Kelebihan
lain dari OS router Mikrotik ini adalah banyaknya fitur pendukung yang tersedia
sehingga dengan sistem operasi mikrotik user dapat lebih mudah menjalankan dan
mengatur aktivitas network secara menyeluruh. Fitur – fitur tersebut adalah :
1) Routing – Static Routing
2) Hotspot
3) Web Proxy
4) DHCP
28

5) SNMP
6) NAT
7) Firewall
8) IPsec
9) Monitoring
10) Data Rate Management
11) Simple Tunnels
12) Point-to-Point Tunneling Protocols
13) Caching DNS Client
14) Tools
15) dan lain sebagainya, termasuk support scripting programming.

3.9.2 Server
Server merupakan perangkat sistem komputer yang menjadi pusat penyedia
jenis layanan tertentu pada sebuah jaringan komputer, oleh karena itu server
umumnya didukung dengan spesifikasi yang tinggi dan dilengkapi dengan sistem
operasi khusus jaringan. Server juga menjalankan software administratif yang
mengontrol akses terhadap jaringan dan resources yang terdapat didalamnya,
misalnya memberikan izin kepada user anggota jaringan untuk mengakses berkas
atau menggunakan printer.
Server biasanya terhubung dengan user menggunakan kabel UTP dan
sebuah kartu jaringan. Fungsi lain dari server sangat banyak salah satunya
mengkoneksikan komputer client ke internet atau sebagai penyimpanan data.
Penggunaan server sebagai dasar dari arsitektur jaringan client/server yang mana
jaringan komunikasi antara user (client) dengan server, beberapa contoh aplikasi
berbasis server adalah HTTP server, DNS server, Mail server, DHCP server, dan
sebagainya. Aplikasi tersebut merupakan layanan yang disediakan pada server
ketika client me-request layanan tersebut maka server akan merespon. Contoh pada
layanan DHCP server, client DHCP akan mengirimkan request pada server DHCP
berupa protokol DHCP yaitu bahasa yang dipahami oleh server DHCP ketika user
membutuhkan alamat IP untuk mengakses internet.
BAB IV
BAHASAN KHUSUS

4.1 Topologi Sistem Jaringan Gedung ECC PT. Krakatau Steel (Persero)
Tbk.
Berikut adalah topologi sistem jaringan yang dibangun pada jaringan
distribusi untuk gedung ECC PT. Krakatau Steel (Persero) Tbk.

Gambar 4.1 Topologi Sistem Jaringan Distribusi Gedung PT. Krakatau Steel
(Persero) Tbk.

Berdasarkan topologi sistem jaringan di atas, berikut fungsi dari masing –


masing komponen yang digunakan.

4.1.1. ISP
Komponen yang menyediakan layanan user untuk akses ke jaringan yang
besar adalah ISP, ISP merupakan kepanjangan dari Internet Service Provider. ISP
ini merupakan lembaga penyedia jasa layanan internet. ISP yang digunakan di PT.
Krakatau Steel (Persero) Tbk. adalah ISAT yang merupakan layanan dari PT.
Indosat dan TELKOM yang merupakan layanan dari PT. Telkom.

4.1.2. Firewall
Selanjutnya adalah firewall komponen yang berperan sebagai sistem
keamanan jaringan untuk mencegah akses user kedalam suatu jaringan atau dari
suatu jaringan lain. Tipe firewall yang digunakan PT. Krakatau Steel adalah Router
Cisco ASA 5545-X Series Firewall yang memiliki spesifikasi sebagai berikut.

29
30

Gambar 4.2 Cisco ASA 5545-X Series Firewalls.

Tabel 4.1 Spesifikasi Cisco ASA 5545-X Series Firewalls.


Keterangan Spesifikasi
Release Date 28-February-2012
1.67 x 16.7 x 19.1 in.
Dimensions (H x W x D)
(4.24 x 42.9 x 48.4 cm)

Weight (with Power Supply) 18.86 lb (8.61 kg) with dual power
supply
Memory 12 GB
Minimum System Flash 8 GB
Input (per power supply) AC
100 to 240 VAC
Normal Line Voltage
Input (per power supply) AC 5A, 100 to 120V
Current 2.5A, 200 to 240V
SerialPorts 1 RJ-45
Firewall Throughput 3 Gbps
VPN Throughput 400 Mbps
Virtual Interfaces (VLANs) 300
Non-Operating Temperature -13 to 158°F (-25 to 70°C)
Operating Temperature 23 to 104°F (-5 to 40°C)
Output Maximum Peak 125W
Users/Nodes Unlimited
USB 2.0 Ports 2
Interfaces 8 Gigabit Ethernet copper ports
IEC 60950-1: 2005, 2nd Edition
EN 60950-1:2006+A11: 2009
Regulatory and Standards
UL 60950-1:2007, 2nd Edition;
Compliance
CSA C22.2 No. 60950-1-07, 2nd
Edition
31

4.1.3. Core
Komponen yang ketiga adalah core, pada lapisan core atau lapisan inti
merupakan sebuah lapisan tulang punggung (backbone) jaringan. Core
bertanggung jawab atas lalu lintas dalam jaringan. Fungsi core sebagai network
switch yang menggabungkan beberapa device network switch menjadi satu
kesatuan (integrated network). Tipe core switch yang digunakan pada PT. Krakatau
Steel adalah Switch Cisco 6807 yang memiliki spesifikasi sebagai berikut.

Gambar 4.3 Cisco Catalyst 6807-XL Modular Switch.

Tabel 4.2 Spesifikasi Cisco Catalyst 6807-XL Modular Switch.


Keterangan Spesifikasi
Physical Dimensions 17.45 x 17.37 x 18.1 (Inches)
(H x W x D) 44.3 x 44.1 x 46 (cm)
Chasis only 62 (lbs)
Weight
Fully Configured 185 (lbs)
100 to 240 VAC
Input Voltage
-48 to -60 VDC
Number of Slots 7
Number of Module Slots 5
Rack Units (RU) 10
The chassis is capable of up to
Performance
440 Gbps per slot

Operating Temperature 32°F to 104°F (0 to 40°C)

Scales to high-density Gigabit


High interface capacity
Ethernet, 10 Gigabit Ethernet.
32

Capable of supporting 40 Gigabit


Ethernet.
UL 60950 Second Edition,
CAN/CSA-C22.2 No. 60950
Second Edition,
Safety
EN 60950 Second Edition,
IEC 60950 Second Edition,
AS/NZS 60950

4.1.4. Distribution Switch


Pada jaringan ini, Distribution Switch digunakan sebagai penghubung
antara core melalui perantara media transmisi dengan access switch. PT. Krakatau
Steel menggunakan Distribution Switch berupa Switch Cisco Managed Catalyst
3850 dengan spesifikasi seperti pada Tabel 4.3.

Gambar 4.4 Switch Cisco Managed Catalyst 3850.

Tabel 4.3 Spesifikasi Switch Cisco Managed Catalyst 3850.


Keterangan Spesifikasi
Port 24 x 1/10G SFP+
Switching capacity 640 Gbps
Stacking bandwidth 480 Gbps
Total number of MAC addresses 32,000
DRAM 4 GB
Flash Memory 4 GB
VLAN IDs 4,000
Total Switched Virtual
1,000
Interfaces (SVIs)
33

Number of wireless clients per


2000
switch/stack
Total number of WLANs per
64
switch
Wireless bandwidth per switch Up to 20 Gbps
Forwarding Rate 454.55 Mpps
Power Supply 715 W AC

4.1.5. Access Switch


Access Switch merupakan suatu perangkat yang digunakan untuk
menghubungkan antara network dengan komputer end user. Perangkat Access
Switch yang digunakan di PT. Krakatau Steel yaitu Switch Alied Telesys GS950
dengan spesifikasi seperti pada Tabel 4.4.

Gambar 4.5 Switch Alied Telesys GS950

Tabel 4.4 Spesifikasi Switch Alied Telesys GS950


Keterangan Spesifikasi
Total Ports 24
Switching Fabric 48 Gbps
Forwarding Rate 35.71 Mpps
Power 100-240V AC, 50-60Hz
Dimensions (H X W X D) 1.73 x 13 x 7.9 (Inches)
Weight 5.1 Pounds
Operating Temperature 32ºF to 113ºF
Non-Operating Temperature -13ºF to 158ºF
10/100/1000T: RJ-45
Interface Connections SFP: 100TX, 100FX, 1000T, 1000SX
or 1000LX
34

Max Power Consumption 17.35 W


Max Heat Dissipation 59.20 BTU/h

4.1.6. Client
Client adalah perangkat komputer yang berada di dalam jaringan komputer
dan menggunakan akses sumber daya dari layanan server. Pada PT. Krakatau Steel
tipe komputer yang digunakan adalah komputer client normal dengan merk yang
bervariasi.

4.2 Perancangan Desain Sistem Jaringan


Setelah menganalisa data dari topologi sistem jaringan gedung PT. Krakatau
Steel (Persero) Tbk. maka dilakukanlah perancangan desain sistem jaringan
wireless untuk distribusi gedung ECC di PT. Krakatau Steel (Persero) Tbk. Hasil
perancangan topologi dan penempatan pada gedung dapat dilihat pada Gambar 4.6
dan 4.7 berikut ini.

Gambar 4.6 Topologi Jaringan Wireless Menggunakan Cisco Packet Tracer.

Gambar 4. 7 Denah Penempatan Perangkat Wireless pada Gedung ECC.


35

4.3 Konfigurasi Router Mikrotik


Salah satu interface atau media yang terdapat di dalam mikrotik dan
digunakan untuk menghubungkan perangkat network yang satu dengan yang lain
diantaranya adalah wireless, wireless adalah media yang digunakan untuk
mentransmisi data tanpa kabel akan tetapi dengan menggunakan frekuensi sebagai
media rambatnya. Ada beberapa mode wireless yang sering digunakan sesuai
dengan fungsinya, apakah ingin difungsikan sebagai access point (pemancar)
ataupun difungsikan sebagai station (penerima).
Konsep perancangan jaringan ini didasarkan pada distribusi VLAN yang
dibagikan melalui banyak SSID atau Multiple SSID. Multiple SSID adalah salah
satu fitur yang sering ditemui dalam konfigurasi sebuah access point dimana
distribusi akses jaringannya melalui media nirkabel (wireless), dengan konsep ini
kita dapat memancarkan banyak SSID dengan VLAN yang berbeda meskipun
secara fisik interface wireless kita hanya satu, sehingga distribusi VLAN dapat
diterapkan juga dengan konsep jaringan ini. Konsep dari jaringan ini disebut
sebagai Virtual Access Point (VAP). Berikut adalah contoh desain konsepnya.

Gambar 4.8 Desain Konsep Distribusi VLAN dengan VAP.

Perancangan jaringan ini digunakan metode AP-Bridge untuk sisi router


yang mentransmisikan frekuensi. Mode AP-Bridge adalah mode yang digunakan
sebagai access point atau pemancar yang dapat melayani banyak client atau disebut
juga dengan PTMP (Point To Multi Point), mode ini bisa kita gunakan untuk
network yang sifatnya routing ataupun bridging.
Untuk selanjutnya setelah melakukan desain sistem jaringan dengan
menggunakan software cisco packet tracer. Tahap selanjutnya, melakukan
36

konfigurasi jaringan pada router mikrotik untuk dapat memberikan akses client ke
jaringan. Untuk konfigurasi, tipe router yang digunakan sebagai percobaan adalah
Router Mikrotik RB941-2nD (hAP-Lite). Konfigurasi dapat dilakukan dengan dua
cara yang pertama melalui web configuration(webconfig) dimana kita memasukkan
alamat IP router pada halaman web, dan yang kedua adalah menggunakan software
WinBox. Untuk kali ini konfigurasi yang dilakukan menggunakan software
WinBox, berikut ini langkah-langkah yang dilakukan.

4.3.1. Pengoperasian WinBox


WinBox adalah software yang bekerja pada sistem operasi windows dan
digunakan untuk mengkonfigurasi sebuah mikrotik, WinBox memberikan
kemudahan user untuk mengkonfigurasi mikrotik karena didukung dengan
Graphical User Interfaces (GUI) sehingga kita tidak perlu lagi mengkonfigurasi
melalui command pada terminal saat menjalankan sistem operasi mikrotik di
windows.

Gambar 4.9 Tampilan Awal Software WinBox.

Selanjutnya untuk terhubung dengan router mikrotik yang digunakan,


masukkan alamat IP atau MAC address kemudian isikan kolom username dan
password (jika ada) setelah itu tekan tombol “connect” maka kita akan langsung
terhubung ke tampilan untuk mengkonfigurasi router tersebut, berikut tampilannya.
37

Gambar 4.10. Tampilan Default Konfigurasi Router Mikrotik.

4.3.2. Setting VLAN


Untuk langkah awal kita perlu melakukan setting atau menginisialisasi
VLAN pada router mikrotik yang akan kita gunakan. Kita menambahkan 3 VLAN
pada interface router yang akan menjadi access point (AP), masing-masing VLAN
yang kita buat adalah sebagai berikut.
VLAN1 – dengan VLAN ID=10 pada interface wlan1
VLAN2 – dengan VLAN ID=20 pada interface wlan1
VLAN3 – dengan VLAN ID=30 pada interface wlan1

Gambar 4.11 Tampilan Setting VLAN.


38

Gambar 4.12 Hasil Penambahan VLAN.

4.3.3. Setting IP Address


Langkah selanjutnya kita perlu menambahkan distribusi alamat IP untuk
masing-masing VLAN. Dalam perancangan ini pembagian IP untuk setiap VLAN
dapat dilihat pada list tabel dibawah ini.

Tabel 4.5 List Distribusi IP pada VLAN


IP Address VLAN
192.168.10.1/24 VLAN1
192.168.20.1/24 VLAN2
192.168.30.1/24 VLAN3

Sekarang kita konfigurasikan IP address pada setiap VLAN di router mikrotik


dengan winbox.

Gambar 4.13 Tampilan Setting IP Address.


39

Gambar 4.14 Hasil Penambahan IP Address.

4.3.4. Setting DHCP Server


DHCP merupakan protokol yang digunakan untuk pengalokaisan IP
address suatu perangkat secara otomatis pada suatu jaringan. Mikrotik RouterOS
ini selain dapat menghubungkan antar jaringan dapat pula digunakan untuk
memanajemen IP Address sebagai DHCP Server. Maka, kita perlu menambahkan
DHCP server di masing-masing interface VLAN tersebut untuk pengalokasian IP
address ke client secara dinamis.

Gambar 4.15 Tampilan Setting DHCP Server.

Langkah-langkah yang perlu kita lakukan untuk seterusnya adalah cukup menekan
tombol next dan mengatur sesuai kebutuhan alokasi.

Gambar 4.16 Hasil Penambahan DHCP.


40

4.3.5. Setting Interface Wireless dan Virtual Access Point


Pertama kita buat dulu security profile untuk keamanan akses point dengan
memberikan password untuk setiap akun yang akan terkoneksi.

Gambar 4.17 Tampilan Setting Security Profile.

Langkah selanjutnya kita harus mengkonfigurasi interface wireless pada


mikrotik yang nanti akan bekerja sebagai pemancar (AP), dan memberikan nama
SSID untuk mengetahui pembagian koneksi tersebut untuk siapa dengan service
masing-masing yang berbeda misalnya VLAN1 untuk Staff Network, VLAN2
untuk Staff Service & Maintenance, dan VLAN3 untuk Staff HelpDesk, dengan
demikian masing-masing koneksi tersebut akan memberikan distribusi IP yang
berbeda.

Gambar 4.18 Tampilan Setting Interface WLAN1.


41

Kemudian kita perlu membuat virtual wireless pada router mikrotik. VAP
atau Virtual Access Point merupakan sebuah fitur pada Router Mikrotik, dimana
fungsinya digunakan untuk membuat lebih dari 1 SSID dengan menggunakan 1
interface wireless fisik. Dengan begitu maka kita bisa memiliki beberapa SSID
yang berbeda dan memiliki service yang berbeda pula. Untuk menerapkan ketiga
service VLAN yang berbeda maka kita perlu membuat 3 virtual wireless, berikut
langkahnya.

Gambar 4.19 Tampilan Pembuatan Virtual Access Point.

Gambar 4.20 Hasil Pembuatan Virtual Wireless.

Setelah berhasil membuat 3 buah virtual wireless berdasarkan wlan1, selanjutnya


mengubah interface dari VLAN2 dan VLAN3 dari interface wlan1 ke interface
masing – masing distribusi VLAN, yakni VLAN2 ke interface wlan2 dan VLAN3
ke interface wlan3.
42

Gambar 4.21 Hasil Perubahan Interface pada Masing - Masing VLAN.

4.3.6. Setting Bridge dan Bridge Port


Bridge adalah fitur yang berfungsi dimana client-client yang terhubung
merupakan satu segment yang sama. Kita bisa menggabungkan beberapa interface
yang berbeda menjadi satu segment dengan menggunakan teknik bridging.
Membuat beberapa interface seolah-olah menjadi satu artinya adalah tidak ada
perbedaan segment jaringan didalamnya. Misal, kedua interface wireless dibridge
maka kedua interface tersebut akan menangani jaringan yang sama tetapi mereka
memiliki service yang berbeda untuk setiap koneksi dengan VLAN masing-masing.

Gambar 4.22 Tampilan Setting Bridge.

Setelah itu kita masukkan interface mana saja yang akan kita hubungkan pada
bridge port. Untuk setiap interface dari masing-masing VLAN kita perlu
memasukkan PVID nya juga.
43

Gambar 4.23 Tampilan Setting Bridge Port 1.

Gambar 4.24 Tampilan Setting Bridge Port 2.

Gambar 4.25 Hasil Penambahan Interface pada Bridge.

4.5 Melakukan Test Koneksi


Setelah semua selesai dikonfigurasikan sekarang kita lakukan pengetesan
untuk distribusi VLAN melalui virtual access point ini. Langkahnya adalah
menghubungkan perangkat/ device pada jaringan yang tersedia sesuai dengan
kondisi. Ketika konfigurasi sesuai maka saat kita cek pada DHCP leases akan
tampil mac address dari client yang melakukan request IP address dan pembagian
IP addressnya berdasarkan VLAN dari masing-masing koneksi yang telah dibuat
serta limit waktu dari distribusi IP ketika perangkat terputus dari jaringan tersebut.
44

Gambar 4.26 Request IP Address dari Client yang Terkoneksi.

Gambar 4.27 Hasil Pengujian Koneksi.


BAB V
PENUTUP

5.1 Kesimpulan
Dari hasil kerja praktik yang telah dilaksanakan dan penulisan laporan ini
yang berjudul “Perancangan Sistem Jaringan Wireless Berbasis Router Mikrotik
Menggunakan VLAN dengan VAP pada PT. Krakatau Steel (Persero) Tbk.”
diperoleh beberapa kesimpulan dan saran sebagai berikut :
1) Mikrotik merupakan salah satu sistem operasi pada router, dimana router
berfungsi sebagai perangkat yang dapat menghubungkan antara beberapa
client yang berbeda jaringan.
2) Pembuatan desain topologi jaringan berguna untuk mengetahui distribusi dan
alur jaringan pada sebuah perusahaan, dengan demikian network
administrator dapat lebih mudah dalam memonitor perangkat yang
bermasalah.
3) Konsep VLAN lebih mudah dalam pengkonfigurasiannya karena setiap satu
VLAN mewakili satu divisi disetiap lantai.
4) Untuk manajemen VLAN dapat dilakukan hanya dengan satu buah router
mikrotik.

5.2 Saran
Setelah dilaksanakannya kerja praktik di PT. Krakatau Steel (Persero) Tbk.
Penulis merasa memiliki banyak sekali kekurangan dalam pelaksanaan kerja
praktik maupun dalam penyusunan laporan kerja praktik ini. Saran untuk
kedepannya semoga terdapat denah penempatan perangkat jaringan pada setiap
gedung sehingga Network Administrator dapat lebih mudah dalam menangani
masalah jaringan dan mengetahui jumlah perangkat serta lokasi fisik dari perangkat
jaringan untuk distribusi setiap gedung. Kemudian, saran untuk mahasiswa lain
agar lebih aktif dalam pelaksanaan dan kegiatan yang dilakukan, kemudian
mengedepankan sikap disiplin dan perilaku serta terus menjaga hubungan baik
dengan rekan – rekan kerja lainnya walaupun pelaksanaan kerja praktik telah
selesai.

45
DAFTAR PUSTAKA

[1] Tim Wikipedia, "Jaringan Komputer," [Online]. Available:


http://www.wikiwand.com/id/Jaringan_komputer. [Accessed 12 Februari
2020].
[2] Supriyanto, "Jaringan Komunikasi Data," in Jaringan Komputer, Cilegon,
Fakultas Teknik Universitas Sultan Ageng Tirtayasa, 2017, p. 29.
[3] R. Risyan, "Jenis-Jenis Jaringan Komputer Dan Pengertiannya," Monitor
Teknologi, 6 Januari 2020. [Online]. Available:
https://www.monitorteknologi.com/jenis-jenis-jaringan-komputer-dan-
pengertiannya/. [Accessed 14 Februari 2020].
[4] J. E. W. Prakasa, Konsep Dasar Jaringan Komputer, Malang: UIN MALIKI
PRESS, 2018.
[5] M. D. Arif, "Membangun Jaringan WIreless Berbasis Router Mikrotik dengan
Menggunakan VLAN pada BPD. GAPENSI Provinsi Jawa Timur," Fakultas
Teknologi dan Informatika Institut Bisnis dan Informatika STIKOM
Surabaya, Surabaya, 2016.
[6] B. A. Forouzan, Data Communications and Networking, Fourth Edition, New
York: The McGraw-Hill Companies. Inc., 2007.
[7] V. E. K. R. H. P. R. A. F. L. I. R. A. Atit Pertiwi, Modul Workshop : Wireless
Network dengan AD-HOC dan Access Point, Depok: Universitas
Gunadarma, 2013.
[8] P. Viknanto, "Mengenal VLAN dan Implementasinya," Fakultas Teknologi
Informasi Universitas Mercubuana Yogyakarta, Yogyakarta, 2016.
[9] Mikrotik.id, "Membangun Jaringan Wireless Mikrotik," PT. Citraweb Solusi
Teknologi, [Online]. Available:
http://www.mikrotik.co.id/artikel_lihat.php?id=114. [Accessed 2 Maret
2020].

46
47

[10] Mikrotik.id, "Distribusi VLAN melalui Wireless," PT. Citraweb Solusi


Teknologi, [Online]. Available:
https://www.mikrotik.id/artikel_lihat.php?id=202. [Accessed 5 Maret 2020].
[11] Mikrotik.id, "Vlan pada Wireless Virtual (VAP)," PT. Citraweb Solusi
Teknologi, [Online]. Available:
http://mikrotik.co.id/artikel_lihat.php?id=306. [Accessed 5 Maret 2020].
LAMPIRAN

Anda mungkin juga menyukai