Anda di halaman 1dari 2

LEMBAR OBSERVASI PEMBELAJARAN

DALAM KEGIATAN LESSON STUDY

Universitas : Universitas Negeri Malang


Dosen Model : Anisa Firmandanur Sinta
Mata pelajaran: Metodologi Penelitian Kuantitatif
Topik : Menyususn Instrumen Penelitian
Offering : B-2022
Hari/Tanggal : Kamis, 27 Oktober 2020
Waktu : 10.35 – 13.00

A. Apakah semua mahasiswa benar-benar telah belajar tentang topik pembelajaran hari ini?
Bagaimana proses mereka belajar? (disertai fakta konkret dan alasannya)
Semua mahasiswa telah belajar dengan baik terkait topik pembelajaran menyusun “instrumen
penelitian”. Proses belajar berlangsung secara kondusif. Hal ini terlihat dari pembagian tugas
LKM yang cepat dan tepat. Namun, sebenarnya kelompok 2 cukup diuntungkan dengan
proposal penelitian salah satu anggota kelompok yang sudah siap, sehingga hal ini
mempercepat pengerjaan LKM yang mana berangkat dari masalah proposal penelitian
mahasiswa.

B. Mahasiswa mana yang tidak aktif mengikuti kegiatan pembelajaran pada hari ini?
(harus didasarkan pada fakta konkret yang diamati dengan disertai nama siswa)
Tidak ada mahasiswa yang tidak aktif dalam pembelajaran

C. Mengapa mahasiswa tersebut tidak dapat belajar dengan baik? Menurut Anda apa
penyebabnya dan bagaimana alternatif solusinya?
(disertai alasan, analisis yang mendalam, dan jika mungkin dasar rujukan yang sesuai)
Tidak ada

D. Bagaimana usaha dosen dalam mendorong mahasiswa yang tidak aktif untuk belajar? Dan
bagaimana respons mahasiswa?
Dosen model telah mengupayakan yang terbaik dalam mengaktifkan mahasiswa dalam proses
pembelajran. Hal ini terlihat dari dosen model yang memberikan kesempatan kepada
mahasiswa untuk berpendapat. Kemudian melempar pembahasan materi kepada mahasiswa
sehingga mahasiswa turut berpikir. Selain itu, dosen model juga memberikan kesempatan
kepada yang belum pernah menyuarakan pendapat. Dosen model cukup merangkul dan
memberi nyaman kepada mahasiswa sehingga mahasiswa tidak merasa canggung dan merasa
ini adalah pembelajaran miliknya.
E. Apakah tujuan pembelajaran tercapai? Apakah kerja kelompok efektif?
Tujuan pembelajaran telah tercapai dengan baik. Hal ini terlihat dari kefahaman mahasiswa
yang cukup merata terhadap materi pembelajaran. Pemilik proposal penelitian pada kelompok
diskusi 2 telah menjelaskan dan memberikan kefahaman kepada teman kelompoknya,
sehingga teman kelompok tidak hanya mendapat pemahaman dari dosen model, melainkan
dari diskusi kelompoknya.

F. Apa yang dapat ditiru dari dosen model?


Hal yang dapat ditiru dari dosen model adalah menejemen waktu, semangatnya dalam
merangkul mahasiswa, memberikan rasa nyaman di kelas, dan penjelasan materi yang cukup
interaktif, sehingga mahasiswa bisa faham. Selain itu dosen model menggunakan dua Bahasa
sehingga memberi kesan menarik pada pembelajaran. Penggunaan paperless cukup
membantu dalam menejemen waktu dan hemat sumber daya.
G. Pelajaran berharga apa yang dapat Anda petik dari pengamatan pembelajaran hari ini?
Pelajaran berharga yang saya dapatkan pada pembelajaran kali ini adalah kecakapan dosen
model dalam proses pembelajaran ternyata cukup efektif dalam merangkul dan mengaktifkan
mahasiswa. Selain itu, materi instrumen penelitian ini cukup sulit sebenarnya, tapi ternyata
bisa menjadi mudah saat dijadikan topik diskusi bersama. Saya pribadi jadi ingin proposal
penelitian saya yang di breakdown agar tau ada di titik mana kecacatannya dan mengetahui
instrumen penelitian apa yang tepat.
Pengerjaan LKM yang berbasis paperless juga sangat baik untuk menejemen waktu dan
hemat sumber daya.

Observer: (Tanda tangan Titis Irodatur Rahman)

Anda mungkin juga menyukai