Anda di halaman 1dari 5

BUKU JAWABAN TUGAS MATA

KULIAH TUGAS 2

Nama Mahasiswa : NI KADEK MEDIANI

Nomor Induk Mahasiswa/ NIM : 041835631

Kode/Nama Mata Kuliah : EKMA4568/PEMASARAN JASA

Kode/Nama UPBJJ : 77 / DENPASAR

Masa Ujian : 2022/23.1 (2022.2)

KEMENTERIAN PENDIDIKAN DAN


KEBUDAYAAN UNIVERSITAS TERBUKA
1. Jelaskan 2 kategori lingkungan jasa berdasarkan komplesitas servicescape
Jawaban :
Kompleksitas servicescape lingkungan jasa bisa dikelompokkan menjadi dua kategori yaitu:
1. Lean environment adalah lingkungan jasa yang paling sederhana dengan sedikit elemen,
sedikit ruang dan hanya segelintir peralatan.
2. Elaborate environment, lingkungan jasa yang sangat kompleks, dengan banyak elemen
dan banyak bentuk. Dimensi dari kualitas pelayanan adalah dimensi tangibles (bukti
fisik), yaitu fasilitas fisik, peralatan dan penampilan personil, dimensi selanjutnya adalah
dimensi reliability (kepercayaan) yaitu mencakup kemampuan untuk melakukan layanan
yang dijanjikan dapat dipercaya dan akurat, dimensi selanjutnya adalah dimensi
responsiveness (daya tanggap) yang mencakup kesediaan untuk membantu pelanggan
dan memberikan layanan yang cepat, dimensi selanjutnya adalah dimensi assurance
(jaminan) mencakup kompetensi, kesopanan, kredibilitas dan keamanan. Pengetahuan
dan kesopanan karyawan dan kemampuan mereka untuk menginspirasi kepercayaan dan
keyakinan. Dan dimensi kualitas pelayanan yang terakhir adalah dimensi empathy
(empati) yaitu mencakup akses, komunikasi, memahami pelanggan, perusahaan
memberikan perhatian kepada pelanggannya

2. Jelaskan apa yang menjadi penyebab jasa merupakan suatu hal yang bersifat
intangibilitas
Jawaban :
Aspek intangibilitas (ketidakberwujudan) dari jasa menyebabkan jasa tidak dapat
disimpan
sehingga selalu ada perbedaan antar permintaan dan kapasitas penawaran. Permintaan
pada jasa sangat fluktuatif, hal ini disebabkan karena adanya pola-pola permintaan yang
sulit diprediksi dan adanya permintaan di waktu-waktu tertentu (liburan,hari raya dan
natal) yang meningkat drastis. Tidak hanya dari sisi permintaan,penyedia jasa juga
menghadapi keterbatasan yang disebabkan karena keterbatasan beberapa faktor seperti
waktu,fasilitas,skill dan kemampuan karyawan.
Untuk itu penyedia jasa dituntut untuk dapat mengelola penawaran. Strategi yang dapat
diterapkan yaitu : menggunakan paruh waktu menyewa dan berbagi fasilitas,
menjadwalkan aktivitas downtime selama periode permintaan, melakukan pelatihan
silang dan meningkatkan partisipasi konsumen.

3. Jelaskan faktor-faktor apa saja yang mempengaruhi permintaan konsumen


Jawaban :
1) Harga Barang itu Sendiri :
Jika harga suatu barang semakin rendah maka permintaan terhadap barang
tersebut akan semakin bertambah, begitu juga sebaliknya.
2) Ketersediaan dan Perubahan Harga Barang Sejenis Sebagai Pengganti dan
Pelengkap :
Apabila harga barang pengganti dan barang pelengkapnya turun, maka
permintaan atas barangtersebut akan semakin berkurang. Akan tetapi apabila
harga barang pengganti dan barang pelengkapnya naik, maka permintaan atas
barang tersebut akan meningkat.
3) Tingkat Pendapatan atau Daya Beli Konsumen :
Tingkat pendapatan konsumen akan menunjukkan daya beli konsumen tersebut.
Semakin tinggi tingkat pendapatan seseorang, maka akan semakin tinggi jumlah
permintaan terhadap suatu barang.
4) Kebiasaan atau Selera Konsumen :
Kebiasaan atau selera konsumen juga berpengaruh terhadap permintaan atas suatu
barang. Semakin tingginya selera konsumen terhadap suatu barang, maka
permintaan terhadap barang tersebut pun akan meningkat pula.
5) Jumlah Penduduk :
Semakin besar jumlah penduduk yang ada dalam suatu daerah atau negara, maka
semakin tinggi pula jumlah permintaan atas suatu barang untuk harga tertentu.
6) Prediksi Konsumen tentang Perkiraan Harga pada Masa Mendatang :
Jika konsumen memprediksikan bahwa harga suatu barang tertentu akan naik,
sebaiknya membeli barang tersebut sekarang. Sehingga mendorong orang untuk
membeli lebih banyak saat ini guna menghemat uang belanja di masa mendatang.

4. Jelaskan perbedaan antara pemasaran transaksional dengan pemasaran


relathionship
Jawaban :
Pemasaran transaksional startegi pemasaran tradisional yang berfokus pada transaksi
penjualan dengan pelanggan. Atau dapat disimpulkan pemasaran transaksional strategi
pemasaran jangka pendek. Jadi, tujuan utama teknik ini adalah meningkatkan volume
penjualan dari pelanggan yang sebanyak-banyaknya. Sedangkan Pemasaran relationship
adalah strategi marketing yang focus pada pembangunan hubungan dengan pelanggan
dalam jangka panjang.
Dikutip dari TechTarget, transactional marketing dilakukan berdasarkan empat elemen
dasar pemasaran atau yang sering disebut dengan 4P, yaitu:
 Product (produk): menciptakan produk yang bisa memenuhi kebutuhan konsumen
 Pricing (penetapan harga): menetapkan harga produk yang menguntungkan tetapi
tetap menarik konsumen
 Placement (penempatan): membuat rantai distribusi produk yang efisien
 Promotion (promosi): membuat produk menarik untuk dipilih pelanggan

5. Jelaskan faktor-faktor apa saja yang mempengaruhi loyalitas konsumen menurut


Cheng (2011)
Jawaban :
Menurut Cheng (2011), ada beberapa hal yang mempengaruhi loyalitas konsumen
seperti:
1) Kepuasan konsumen yang didasarkan pengalaman ketika melakukan pembelian
produk dan jasa
2) Kualitas jasa yang merupakan evaluasi konsuen terhadap keseluruhan superioritas
pada layanan jasa.
3) Citra perusahaan yang merupakan persepsi konsumen terhadap entinitas
perusahaan, dimana citra ini akan berada pada pikiran konsumen lebih dalam da
mempengaruhi intensitas pembelian.
4) Biaya perpindahan (switching cost) yang akan membuat konsumen kesulitan atau
mengeluarkan biaya besar apabila akan beralih pada pemberi jasa lain.

Anda mungkin juga menyukai