Anda di halaman 1dari 10

TUGAS PRAKARYA

LAPORAN OBSERVASI DAN HASIL WAWANCARA

IKAN KONSUMSI (IKAN NILA)

Disusun Oleh :

KELOMPOK 2

Kelas : IX A

Ketua : Nadya Davina Azzahra


Wakil Ketua : Epa Amelia
Sekretaris : Keyla Destiani Permana
Bendahara : Laudya Muqita Shafa
Anggota : Hery Setiawan
Faisal Septia Ramdhan
Diki Shubhan Pratama
Iqbal Gustian Hidayat

SMPN 1 CAMPAKA
Jln. Raya Campaka Kec. Campaka Kab. Purwakarta 41181
2022/2023
KATA PENGANTAR

Puji syukur penyusun ucapkan kepada Allah SWT, yang telah memberikan rahmat
dan karunia-Nya sehingga Makalah Dampak Perubahan Sosial ini dapat diselesaikan dengan
baik. Tidak lupa shalawat dan salam semoga terlimpahkan kepada Rasulullah Muhammad
SAW, keluarganya, sahabatnya, dan kepada kita selaku umatnya.

Laporan ini kami buat untuk melengkapi tugas mata pelajaran Prakarya. Kami
ucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu dalam penyusunan Laporan
Observasi dan Wawancara Ikan Konsumsi (Ikan Nila)ini. Dan kami juga menyadari
pentingnya akan sumber bacaan dan referensi internet yang telah membantu dalam
memberikan informasi yang akan menjadi bahan Laporan.

Kami juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan
arahan serta bimbingannya selama ini sehingga penyusunan laporan dapat dibuat dengan
sebaik-baiknya. Kami menyadari masih banyak kekurangan dalam penulisan laporan ini
sehingga kami mengharapkan kritik dan saran yang bersifat membangun demi
penyempurnaan makalah ini.

Kami mohon maaf jika di dalam laporan ini terdapat banyak kesalahan dan
kekurangan, karena kesempurnaan hanya milik Yang Maha Kuasa yaitu Allah SWT, dan
kekurangan pasti milik kita sebagai manusia. Semoga laporan ini dapat bermanfaat bagi kita
semuanya.

Purwakarta, September 2022

Penuyusun

i
DAFTAR ISI

COVER
KATA PENGANTAR i
DAFTAR ISI ii

BAB I PENDAHULUAN
A. Latar Belakang 1
B. Tujuan 1
C. Manfaat 1

BAB II ISI
A. Nama dan Tempat Budidaya Ikan Konsumsi 2
B. Jenis Ikan yang Dibudidayakan2
C. Ciri-ciri Ikan Nila 2
D. Proses Budidaya 2
E. Pembahasan Wawancara 3

BAB III PENUTUP


A. Kesimpulan 4
B. Saran 4

LAPORAN HASIL WAWANCARA

DOKUMENTASI

ii
BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar belakang
Indonesia terkenal dengan kondisi perairan dan lahan yang sangat cocok untuk
Pertanian, Perikanan, dan Perkebunan. Tapi sangat jarang bahkan sampai sekarang
indonesia yang katanya penghasil ikan terbesar tapi hanya mengandalkan tangkapan
alamnya saja. Kita haru bisa membudidaya ikan secara khusus, kami sangat mendukung
jika indonesia menjadi produsen ikan terbesar didunia melalui sistem budidaya ikannya .
Budidaya ikan tidaklah serumit yang dibayangkan , Kita hanya perlu Lahan dan
kolam atau aquarium . Budidaya ikan selain menjadi hobi juga bisa menghasilkan uang.
Budidaya ikan yang sangat diminati saat ini adalah budidaya ikan air tawar Budidaya
ikan untuk konsumsi umum seperti Ikan lele, Gurami , Ikan Mas , Udang, Nila dan
Budidaya untuk konsumsi lainnya.

B. Tujuan
1. Untuk memenuhi tugas mata pelajaran Prakarya
2. Untuk mengetahui jenis ikan-ikan yang di budidaya untuk konsumsi di sekitar
kecamatan Karanggede.

C. Manfaat
1. Sebagai sarana informasi masyarakat tentang potensi budidaya ikan konsumsi.
2. Sebagai acuan dasar pemerintah untuk mengembangkan potensi budidaya ikan
konsumsi.

1
BAB II

ISI

A. Nama dan Tempat Budidaya Ikan Konsumsi


Nama : Bapak Samsudin
Alamat : Campaka - Purwakarta
No. Telp :-

B. Jenis Ikan yang Dibudidayakan


- Ikan Nila

C. Ciri-ciri Ikan Nila


1. Ciri2 ika nila jantan
 dagu berwarna merah dan kehitaman
 sirip dada berwarna kecoklatan
 perut pipih dengan warna kehitaman , jika di streping atau dipijat akan
mengeluarkan sperma berwarna seprti putih susu
 alat kelamin berbentuk runcing berupa tonjolan yg berada di dekat anus
2. Ciri2 nila betina
 dagu berwarna putih
 sirip dada berwarna kehitaman
 perut berwarna putih dan berkembang , jika perut dipijat mengeluarkan telur
 alat kelamin berbentuk bulan sabit.

D. Proses Budidaya
Ikan nila adalah sejenis ikan konsumsi air tawar. Ikan ini diintroduksi dari Afrika,
tepatnya Afrika bagian timur, pada tahun 1969, dan kini menjadi ikan peliharaan yang
populer di kolam-kolam air tawar di Indonesia sekaligus hama di setiap sungai dan
danau Indonesia. Nama ilmiahnya adalah Oreochromis niloticus, dan dalam bahasa
Inggris dikenal sebagai Nile Tilapia.

2
E. Pembahasan Wawancara
Bapak Samsudin sudah budidaya ikan air tawar sejak tahun 2008.Usaha tersebut
awalnya hanyalah hobi namun sekarang menjadi usaha pokok. Modal awal yang bapak
Samsudin keluarkan untuk memulai usaha tersebut yaitu Rp. 100.000,-. Jenis-jenis ikan
yang budidayakan adalah ikan Lele, Ikan Nila dan Ikan Gurame. Bapak Samsudin
membudidayakan ikan tersebut di kolam yang dia buat disekitar rumahnya. Jenis kolam
yang Bapak Samsudin gunakan yaitu Kolam permanen dan Kolam Tanah. Menurut
Bapak Samsudin, kolam yang paling banyak Kualitasnya untuk budidaya ikan konsumsi
adalah Kolam tanah. Luas kolam Bapak Ngtamin antara 2x3 m sampai 6x12 m. Kolam
tersebut berada di belakang rumah dan sawah dekat Rumah Bapak Samsudin. Menurut
Bapak Samsudin ikan yang sulit dibudidaya adalah Ikan Gurame karena ikan tersebut
membutuhkan air yang banyak, sedangkan persediaan air terbatas. Alat-alat yang
digunakan untuk budidaya ikan antara lain adalah jaring, ember, tempat seser, dan
basket keranjang. Untuk proses pembenihan bapak Samsudin tidak melakukan proses
pembenihan tetapi benih dibeli dari Bandung. Pada proses pemeliharaan, ikan harus
diberi makan yang cukup, kualitas air harus terjaga dan apabila ada yang mengganggu
kenyamanan ikan haru segera disingkirkan.

3
BAB III

PENUTUP

A. Kesimpulan
Budidaya ikan konsumsi sangat menguntungkan. Usaha ini juga hanya membutuhkan
lahan saja, alat-alat yang digunakan tidak begitu sulit untuk dijumpai. Dari sekian banyak
ikan konsumsi yang dapat dibudidayakan Ikan Lele, Ikan Nila, dan Ikan Gurame menjadi
salah satu komoditi yang cukup diminati di Kecamatan Campaka.

B. Saran
Budidaya ikan konsumsi dapat dijadikan salah satu mata pencaharian yang ditekuni oleh
semua orang. Sebaiknya masyarakat dapat mengembangkan potensi ini.

4
LAPORAN

HASIL WAWANCARA

A. Anggota Wawancara
Narasumber : Bapak Samsudin
Ketua : Nadya Davina Azzahra
Wakil Ketua : Epa Amelia
Sekretaris : Keyla Destiani Permana
Bendahara : Laudya Muqita Shafa
Anggota : Hery Setiawan
Faisal Septia Ramdhan
Diki Shubhan Pratama
Iqbal Gustian Hidayat

B. Waktu dan tempat


Waktu : Senin, 12 September 2022
Tempat : Campaka - Purwakarta
Pukul : 14.30 WIB

C. Percakapan wawancara
Pewawancara : Assalamualaikum pak, minta waktu nya sebentar, saya dari SMPN 1
Campaka ingin mewawancarai bapak tentang budidaya Ikan nila, apakah
boleh saya mewawancarai bapak?
Narasumber : walaikumsallam,iya boleh silahkan nak
Pewawancara : sejak kapan bapak budidaya Ikan ini pak? Dan apa dorongan bapak
ingin berbudidaya ikan ini?
Narasumber : Sejak tahun 2008. berbudidaya ikan nila ini,karena dulu saya punya
kolam ikan nila waktu itu bapak mempunyai ide akan melakukan
pembiakan (ternak) ikan nila ini, saya cari informasi nya dari segala
media dan akhirnya saya punya peluang untuk budidaya karena lokasi
saya ada lahan kosong untuk dibangun empang, jadi saya buat empang
lagi khusus untuk dibudidayakan
Pewawancara : ada berapa jenis ikan nila pak yang ada di sini?
Narasumber : disini bapak cuma ada satu jenis aja namanya nila gesit, yang lain
banyak ada nila merah,nila salina,nila citralada,nila nirwana.
Narasumber : bisa dijelaskan secara singkat pak, bagaimana prosedur melakukan
ternak ikan nila ini?
Pewawancara : pertama siapkan kolam dulu, jenisnya terserah mau apa aja kolam
tanah,semen atau Kolam terpal. Karena Ikan nila ini bisa hidup dikolam
mana saja, tapi yang bapak sarankan kolam tanah soalnya kolam tanah
lebih mudah tinggal tidak perlu modal apapun selain itu kolam tanah kan
lebih mudah tumbuh atau plankton itu bisa buat pakan alamu Ikan, dan
untuk perawatan kolam nya butuh 2-3 hari karena ada beberapa tahap
dimulai dari pengeringan,pembajakan,dan pengapuran. Suhu Ikan nila
biasanya bapak diangka 20-35c, dan untuk benih nya disarankan benih
yang jantan untuk membudidayakan nya karena ikan nila jantan lebih
cepat pertumbuhan nya dibanding ikan betina. Masalah pengapuran ikan
nila harus dalam tingkat keasaman 7-8 ph jadi harus ditambahin kapur
agar stabil (biasanya ph tanah antara 5-6ph) pertumhuhan ikan nila juga
bagus antara 4-5 bulan. Itu saja singkatnya
Pewawancara : pak biasanya ketika waktu panen, apa saja yang bapak lakukan dengan
hasil ikan nila ini?
Narasumber : sebagian dijual sebagian lagi untuk makanan sehari-hari jadi lebih
menguntungkan tidak usah belanja lagi
Pewawancara : dengan harga berapa bapak menjual ikan 1 kg nya?
Narasumber : 35.000 ribu untuk satu kilonya
Pewawancara : apakah selama ini pernah gagal panen sebelum nya pak?
Narasumber : tidak pernah alhamdulillah saya lakukan sesuai dengan prosedur jadi
tidak pernah ada gagal panen
Pewawancara : terimakasih pak atas waktu luang nya
Narasumber : iya sama-sama
DOKUMENTASI

Anda mungkin juga menyukai