Anda di halaman 1dari 5

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)

Sekolah : SMA Negeri 4 Banjarmasin


Mata Pelajaran : Kimia
Materi Pokok : Kesetimbangan Kimia
Sub Materi : Hukum Kesetimbangan dan Tetapan Kesetimbangan (K)
Kelas/ Semester : XI MIPA / 1
Alokasi Waktu : 1 Pertemuan (2 × 45 𝑚𝑒𝑛𝑖𝑡 /2 JP)

A. Kompetensi Inti (KI)


KI 1 dan KI 2
Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya. Menghayati dan
mengamalkan perilaku jujur, disiplin, santun, peduli (gotong royong, kerjasama, toleran,
damai), bertanggung jawab, responsif, dan pro-aktif dalam berinteraksi secara efektif
sesuai dengan perkembangan anak di lingkungan, keluarga, sekolah, masyarakat dan
lingkungan
alam sekitar, bangsa, negara, kawasan regional, dan kawasan internasional.
KI 3 KI 4
Memahami, menerapkan, menganalisis Mengolah, menalar, dan menyaji dalam
pengetahuan faktual, konseptual, dan ranah konkret dan ranah abstrak terkait
prosedural berdasarkan rasa ingin tahunya dengan pengembangan dari yang
tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, dipelajarinya di sekolah secara mandiri, dan
budaya, dan humaniora dengan wawasan mampu menggunakan metode sesuai
kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan, dan kaidah keilmuan.
peradaban terkait penyebab fenomena dan
kejadian, serta menerapkan pengetahuan
prosedural pada bidang kajian yang spesifik
sesuai dengan bakat dan minatnya untuk
memecahkan masalah.

B. Kompetensi Dasar/KD dan Indikator Pencapaian Kompetensi/IPK

Kompetensi Dasar Indikator


Menjelaskan hukum kesetimbangan,
tetapan kesetimbangan, tetapan
Menjelaskan reaksi kesetimbangan Kc, dan tetapan
3.8. 1
kesetimbangan di dalam kesetimbangan Kp, serta hubungan Kc
3.8 dan Kp.
hubungan antara pereaksi dan
hasil reaksi.
Mengidentifikasi dan menentukan
3.8.2 nilai tetapan kesetimbangan.
Menyajikan hasil pengolahan Menyajikan hasil pengolahan data
data untuk menentukan nilai
4.8 4.8.1 perhitungan tetapan kesetimbangan Kc
tetapan kesetimbangan suatu
dan tetapan kesetimbangan Kp
reaksi.

C. Tujuan Pembelajaran
Melalui kegiatan pembelajaran menggunakan model Discovery Learning dengan
pendekatan Scientific peserta didik diharapkan dapat:
1. Peserta didik dapat menjelaskan hukum kesetimbagan, tetapan kesetimbangan, tetapan
kesetimbangan Kc, dan tetapan kesetimbangan Kp, serta hubungan Kc dan Kp
berdasarkan hasil pembelajaran yang telah dilakukan dengan benar.
2. Peserta didik dapat mengidentifikasi dan menentukan nilai tetapan kesetimbangan
berdasarkan hasil pembelajaran yang di telah dilakukan dengan benar.
3. Peserta didik dapat menyajikan hasil pengolahan data perhitungan tetapan
kesetimbangan Kc dan tetapan kesetimbangan Kp berdasarkan hasil diskusi yang telah
dilakukan dengan tepat.
D. Materi Pembelajaran
1. Faktual
A. Reaksi fotosintesis
2. Konseptual
A. Hukum kesetimbangan dan tetapan kesetimbangan
1) Hukum aksi massa atau hukum kesetimbangan(K)
2) Tetapan kesetimbangan konsentrasi(Kc)
3) Tetapan kesetimbangan tekanan(Kp)
4) Hubungan tetapan kesetimbangan konsentrasi(Kc) tetapan kesetimbangan
konsentrasi(Kp)
3. Prosedural
A. Menuliskan persamaan dan menghitung harga tetapan kesetimbangan konsentrasi(Kc)
B. Menuliskan dan menghitung harga tetapan kesetimbangan tekanan(Kp)
C. Menuliskan dan menentukan hubungan tetapan kesetimbangan konsentrasi(Kc)
dengan tetapan kesetimbangan konsentrasi(Kp)
E. Pendekatan, Motode, dan Model Pembelajaran
Pendekatan : Scientific
Metode : Ceramah, Diskusi, Tanya Jawab, dan Penugasan.
Model : Discovery Learning.
F. Media/Alat dan Bahan Pembelajaran
1. Media : PPT, dan LKPD.
2. Alat/ Bahan : Spidol, papan tulis, LCD proyektor, pointer, dan penghapus.
G. Sumber Belajar
1. Sudarmo, U. , & Mitayani, N. (2016). Kimia untuk SMA/MA kelas XI :
berdasarkan kurikulum 2013 yang disempurnakan. Jakarta : Erlangga.
2. Buku/sumber lain yang relevan.
H. Langkah-langkah Pembelajaran
Kegiatan Pendahuluan (10 menit)
Persiapan/ Orientasi
1. Melakukan pembuka dengan salam pembuka
2. Menyapa peserta didik dengan semangat dan gembira (menanyakan kabar)
3. Menumbuhkan karakter spiritual dengan mengajak berdo’a
4. Memeriksa kehadiran peserta didik sebagai sikap disiplin
Motivasi
5. Guru memberikan apresepsi dengan menghubungkan konsep kesetimbangan pada
kehidupan sehari-hari.
 Proses Fotosintesis
 Proses Pengikatan Oksigen Oleh Homoglobin(Hb)
Apersepsi
6. Guru melakukan tanya jawab dengan peserta didik berkaitan dengan materi hukum
kesetimbangan dan tetapan kesetimbangan dan dilanjutkan dengan penyampaian tujuan
pembelajaran.
7. Guru membagikan kelompok kerja dan LKPD untuk di kerjakan oleh peserta didik.
Sintaks Discovery Kegiatan Inti (50 menit)
Learning Kegiatan Pembelajaran
1. Guru memberikan penjelasan awal hukum kesetimbangan
dan tetapan kesetimbangan(K)
 Persamaan tetapan kesetimbangan(K) dari reaksi :
Sintaks 1.
𝑝𝐴 + 𝑞𝐵 ⇌ 𝑚𝐶 + 𝑛𝐷
Pemberian
2. Guru mengarahkan peserta didik untuk mengamati reaksi
Rangsangan
yang bersifat homogen dan heterogen pada PPT.
(Stimulation
 Reaksi Homogen = N2(g) + 3 H2(g) 2 NH3(g)
) 10 menit
 Reaksi Heterogen = CO2(g) + H2O(l) H2CO3(aq)
3. Guru mengarahkan peserta didik untuk mengamati reaksi
yang disajikan pada PPT.
 Persamaan Kc dari reaksi :
𝑁𝐻3(𝑎𝑞) + 𝐻2𝑂(𝑙) ⇌ 𝑁𝐻+(𝑎𝑞) + 𝑂𝐻−(𝑎𝑞)
4

 Persamaan Kp dari reaksi :


𝐶(𝑠) + 𝐶𝑂2(𝑔) ⇌ 2 𝐶𝑂(𝑔)
4. Guru mengarahkan peserta didik untuk membuat pertanyaan
pada lembar LKPD berdasarkan hasil pengamatan pada PPT
Sintaks 2.
yang telah disajikan.
Pernyataan/
Pertanyaan yang diharapkan misalnya:
Identifikasi masalah
 Kenapa pada persamaan Kc zat yang berwujud
(Problem Statement)
(fase) liquid(l) tidak disertakan dalam persamaan?
5 menit
 Kenapa pada persaman Kp hanya zat berwujud
(fase) gas(g) yang dimasukkan ke dalam persamaan?
Sintaks 3. 5. Peserta didik mengamati PPT dan mencatat hal-hal penting
Pengumpulan data yang telah disampaikan pada PPT tersebut untuk menjawab
(Data Collection) pertanyaan yang ada pada LKPD.
10 menit
Sintaks 4. 6. Guru mengarahkan peserta didik untuk mengolah data pada
Pengolahan Data LKPD yang telah diberikan.
(Data Processing)
10 menit
Sintaks 5. 7. Perwakilan kelompok menyampaikan hasil dari
Pembuktian penyelesaian LKPD, dan peserta didik lain memberikan
(Verification) tanggapan atas penyampaian yang telah dilakukan.
20 menit 8. Guru memberikan penguatan atas konsep yang belum tepat.
Sintaks 6. Menarik 9. Guru memberikan kesempatan kepada peserta didik untuk
simpulan/ menyimpulkan poin-poin penting yang muncul dalam
generalisasi kegiatan pembelajaran yang baru saja dilakukan.
(Generalization)
5 menit
Penutup (5 menit)
1. Guru mengumpulkan LKPD siswa yang sudah mengerjakan.
2. Guru memberikan tugas membaca untuk materi yang akan dipelajari di pertemuan
selanjutnya (Pergeseran kesetimbangan).
3. Guru menutup dengan berdo’a dan memberi salam.

I. Penilaian
No Aspek Penilaian Teknik Bentuk Instrumen
1 Sikap Observasi sikap individu Lembar Observasi
2 Pengetahuan Tes Tertulis Soal Uraian
3 Keterampilan Observasi kegiatan Kelompok Lembar Observasi

J. Remedial dan Pengayaan


(Terlampir)

Banjarmasin, 09 Oktober
2022

Mengetahui,
Guru Pamong Mahasiswa

Aliansyah, S.Pd Nurul Hasanah

Anda mungkin juga menyukai