Anda di halaman 1dari 50

LAPORAN PRAKTIKUM LAPANGAN

BUDIDAYA TANAMAN PANGAN UTAMA TUMPANG SARI JAGUNG


(Zea mayssaccharata Sturt.) DAN KACANG TANAH (Arachis hypogaea L.)”

Oleh:
Desi Dwi Winati
(4520031005)

Dosen Pengampuh:
Dr. Amirudin, S.P., M.P

PROGRAM STUDI AGROTEKNOLOGI


FAKULTAS PERTANIAN
UNIVERSITAS BOSOWA
MAKASSAR
2022
LEMBAR PENGESAHAN

Nama : Desi Dwi Winati


Nim : 4520031005
Prodi : Agroteknologi
Fakultas : Pertanian
Judul Praktikum : Budidaya Tanaman Pangan Utama Tumpang Sari
Jagung Manis (Zea Mayssaccharata Sturt.) Dan Kacang
Tanah (Arachis Hypogaea L.)
Kelompok : (Satu) I
Laporan praktikum Budidaya Tanaman Pangan Utama Tumpang Sari Jagung
Manis (Zea Mayssaccharata Sturt.) dan Kacang Tanah (Arachis Hypogaea L.) ini
untuk Memprogram Mata Kuliah Pertanian Berkelanjutan.

Telah Diperiksa dan Disetujui Oleh


Mengetahui

Dr. Amirudin, S.P, M.P


NIDN. 0920048206

Tanggal Pengesahan, 19 Desember 2022

ii
KATA PENGANTAR

Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh


Puji syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa yang telah memberikan rahmat
dan anugerah – NYA, sehingga saya dapat menyelesaikan tugas yang diberikan
dengan judul laporan praktikum “BUDIDAYA TANAMAN PANGAN UTAMA
TUMPANG SARI JAGUNG MANIS DAN KACANG TANAH” ini tepat pada
waktunya. Pada kesempatan ini saya juga ingin menyampaikan rasa terima kasih
kepada berbagai pihak yang telah memberikan dukungan baik dalam bentuk moral
maupun pikiran. Oleh karena itu, dengan kerendahan hati izinkan saya
menyampaikan rasa terima kasih kepada :
1. Bapak Dr. Zulkifli Maulana, M.P selaku dosen pengajar.
2. Bapak Dr. Amirudin, S.P, M.P selaku dosen pembimbing praktikum.
3. Teman (Sahabat), serta keluarga yang senantiasa memberikan dukungan
dan semangat baik berupa pikiran maupun material sehingga penulis dapat
menyelesaikan hasil penelitian tepat pada waktunya.
Saya menyadari bahwa laporan ini masih jauh dari kata kesempurnaan. Oleh
karena itu, saya sangat mengharapkan saran dan kritik yang bersifat membangun
demi kesempurnaan penulisan selanjutnya.

Makassar, 8 November 2022

Penyusun

iii
DAFTAR ISI
Halaman
HALAMAN SAMPUL............................................................................................i
HALAMAN PENGESAHAN................................................................................ii
KATA PENGANTAR...........................................................................................iii
DAFTAR ISI..........................................................................................................iv
DAFTAR TABEL.................................................................................................vi
DAFTAR LAMPIRAN........................................................................................vii
BAB I PENDAHULUAN.......................................................................................1
1.1 Latar Belakang...................................................................................................1
1.2 Tujuan Makalah.................................................................................................3
1.3 Manfaat Makalah...............................................................................................3
1.4 Metodologi.........................................................................................................4

BAB II TINJAUAN PUSTAKA............................................................................5


2.1 Jagung Manis (Zea mayssaccharata Sturt)........................................................5
2.2 Klasifikasi Jagung Manis...................................................................................5
2.3 Morfologi Jagung Manis....................................................................................6
2.2.1 Akar..........................................................................................................6
2.2.2 Batang dan Daun......................................................................................7
2.2.3 Bunga.......................................................................................................7
2.2.4 Tongkol dan Biji......................................................................................8
2.4 Syarat Tumbuh Jagung Manis............................................................................9
2.4.1 Iklim..........................................................................................................9
2.4.2 Tanah.........................................................................................................9
2.4.3 ketinggian..................................................................................................9
2.5 Kacang Tanah.....................................................................................................9
2.6 Klasifikasi Kacang Tanah................................................................................10
2.7 Morfologi Kacang Tanah.................................................................................10
2.7.1 Akar........................................................................................................10
2.7.2 Batang....................................................................................................10
2.7.3 Daun ......................................................................................................10
iv
2.7.4 Bunga.....................................................................................................11
2.7.5 Buah dan Biji.........................................................................................11
2.8 Syarat Tumbuh Kacang Tanah.........................................................................12
2.8.1 Curah Hujan...........................................................................................12
2.8.2 Suhu.......................................................................................................12
2.8.3 Kelembaban Udara ................................................................................12
2.8.4 Intensitas Cahaya...................................................................................12
2.8.5 Media ....................................................................................................12
2.8.6 Ketinggian..............................................................................................12
2.8.7 Bibit........................................................................................................12
2.9 Teknik Budidaya Tumpang Sari......................................................................13
2.10 Pengendalian Hama dan Penyakit..................................................................15
2.11 Analisis Usaha Tani.......................................................................................15

BAB III METODE PRAKTIKUM.....................................................................16


3.1 Waktu dan Tempat...........................................................................................16
3.2 Alat dan Bahan.................................................................................................16
3.3 Cara kerja.........................................................................................................16
3.3 Parameter Pengamatan.....................................................................................18
3.3.1 Presentase Tumbuh................................................................................18
3.3.2 Tinggi Tanaman......................................................................................18
3.3.3 Jumlah Daun...........................................................................................18
3.3.1 Diameter batang......................................................................................19
BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN..............................................................20
4.1 Hasil.................................................................................................................20
4.2 Pembahasan......................................................................................................29
BAB V PENUTUP ...............................................................................................31
5.1 Kesimpulan......................................................................................................31
5.2 Saran.................................................................................................................31
DAFTAR PUSTAKA...........................................................................................32
LAMPIRAN GAMBAR.......................................................................................34

v
DAFTAR TABEL

Tabel 4.1 Kegiatan Per Minggu.............................................................................20


Tabel 4.2 Pengamatan Tanaman Jagung Manis Minggu Ke-1..............................22
Tabel 4.3 Pengamatan Tanaman Kacang Tanah Minggu Ke-1.............................22
Tabel 4.4 Pengamatan Tanaman Jagung Manis Minggu Ke-2..............................23
Tabel 4.5 Pengamatan Tanaman Kacang Tanah Minggu Ke-2.............................23
Tabel 4.6 Pengamatan Tanaman Jagung Manis Minggu Ke-3..............................24
Tabel 4.7 Pengamatan Tanaman Kacang Tanah Minggu Ke-3.............................24
Tabel 4.8 Pengamatan Tanaman Jagung Manis Minggu Ke-4..............................25
Tabel 4.9 Pengamatan Tanaman Kacang Tanah Minggu Ke-4.............................25
Tabel 4.10 Pengamatan Tanaman Jagung Manis Minggu Ke-5............................26
Tabel 4.11 Pengamatan Tanaman Kacang Tanah Minggu Ke-5...........................26
Tabel 4.12 Pengamatan Tanaman Jagung Manis Minggu Ke-6............................27
Tabel 4.13 Pengamatan Tanaman Kacang Tanah Minggu Ke-6...........................27
Tabel 4.14 Pengamatan Tanaman Jagung Manis Minggu Ke-7............................28
Tabel 4.15 Pengamatan Tanaman Kacang Tanah Minggu Ke-7...........................28
vi
Tabel 4.16 Jumlah Tongkol Jagung Manis Minggu Ke-7......................................28

vii
DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran Gambar 1. Foto Bersama Anggota Kelompok......................................34


Lampiran Gambar 2. Benih kacang tanah..............................................................34
Lampiran Gambar 3. Benih jagung manis.............................................................35
Lampiran Gambar 4. Pembersihan lahan...............................................................35
Lampiran Gambar 5. Penggemburan tanah cultivator...........................................36
Lampiran Gambar 6. Membuat bedengan..............................................................36
Lampiran Gambar 7. Pencampuran pupuk kandang..............................................37
Lampiran Gambar 8. Pengukuran jarak tanam......................................................37
Lampiran Gambar 9. Penanaman benih kacang tanah dan jagung........................38
Lampiran Gambar 10. Pengamatan minggu ke-2..................................................38
Lampiran Gambar 11. Pengukuran minggu ke-3...................................................39
Lampiran Gambar 12. Pembersihan gulma............................................................39
Lampiran Gambar 13. Pemberian pupuk kandang minggu ke-3...........................40
Lampiran Gambar 14. Pengukuran minggu ke-3...................................................40
Lampiran Gambar 15. Bungkus benih jagung manis.............................................41

viii
ix
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Tumpang sari adalah bentuk pola tanam yang membudidayakan lebih dari
satu jenis tanaman dalam satuan waktu tertentu, dan tumpangsari ini
merupakan suatu upaya dari program intensifikasi pertanian dengan tujuan
untuk memperoleh hasil produksi yang optimal, dan menjaga kesuburan tanah
(Prasetyo, Sukardjo, dan Pujiwati, 2009). Jumin, 2002 dalam Marliah, Jumini,
Jamilah (2010) menyatakan bahwa tujuan dari sistem tanam tumpang sari
adalah untuk mengoptimalkan penggunaan hara, air, dan sinar matahari
seefisien mungkin untuk mendapatkan produksi maksimum.
Tumpang sari ialah bertanam dua atau lebih tanaman bersama-sama
secara serentak pada lahan yang sama setiap tahun. Keuntungan sistem
tumpangsari ialah bersama-sama jenis legum akan memelihara tanah karena
adanya fiksasi nitrogen, dapat menekan pertumbuhan gulma, mengurangi
resiko kegagalan akibat kekeringan, hama dan penyakit, mengoptimalkan
produksi pada lahan sempit sehingga dapat membantu petani mengatasi
kekurangan lahan, serta peningkatan gizi masyarakat karena produksi dari
bermacam-macam tanaman. Dalam pertanian organik, dua keuntungan yang
pertama tersebut sangat penting karena dengan adanya tanaman sela pada
sistem tumpangsari dapat menekan gulma sehingga mengurangi tindakan
pengendalian gulma dan adanya fiksasi N2 oleh tanaman sela sehingga dapat
mengurangi penggunaan pupuk anorganik (Salli, 2015).
Salah satu cara dalam meningkatkan efisiensi lahan adalah pola tanam
Intercropping (tumpangsari), pemanfaatan cahaya, air dan hara, mengontrol
gulma, hama dan penyakit serta merupakan jalur alternatif untuk pertanian 2
yang berkelanjutan (Lithourgidis et al., 2011). Tumpang sari dari dua jenis
tanaman menimbulkan interaksi, akibat masing-masing tanaman
membutuhkan ruangan yang cukup untuk memaksimumkan kerjasama dan
meminimumkan kompetisi, sehingga pada sistem tumpangsari ada beberapa
hal yang harus diperhatikan antara lain pengaturan jarak tanam, populasi
tanaman, umur panen tiap tanaman dan arsitektur tanaman (Suwarto et al.,
2005).
Salah satu komoditas hortikulturan dan juga komuditas pangan yang
banyak di budidayakan dan diolah dengan berbagai macam produk oleh
masyarakat Indonesia adalah jagung manis (Zea mays Saccharata Sturt) dan
kacang tanah (Arachis hypogaea L.) untuk mencukupi kebutuhan masyarakat
makan dilakukan pola tumpangsari kedua tanaman ini. Tanaman jagung
manis (Zea mays Saccharata Sturt) dan kacang tanah (Arachis hypogaea L.)
merupakan tanaman pangan yang mempunyai peranan penting sebagai
sumber karbohidrat dan protein. Jagung manis mempunyai sumbangan yang
besar dalam meningkatkan produksi pangan dalam negeri, namun
produktivitasnya masih rendah. Rendahnya hasil jagung tersebut akibat
penggunaan benih dan teknologi usaha tani serta budidaya yang masih
kurang intensif (Rahayu et al., 2003). Peningkatan produksi jagung dapat
ditempuh dengan meningkatkan areal tanam dan mempertinggi
produktivitas. (Marliah et al., 2012).
Jagung manis (Zea mays L. Saccharata Sturt) atau yang lebih dikenal
dengan nama sweet corn merupakan salah satu komoditas hortikultura yang
paling populer di Amerika Serikat dan Kanada. Jagung manis mulai dikenal
di Indonesia sejak tahun 1970-an (Syukur, 2013). Jagung manis semakin
digemari oleh masyarakat karena memiliki rasa yang lebih manis, aroma
lebih harum dan kandungan gizi yang lebih tinggi. Jagung manis biasanya
disajikan dalam bentuk jagung rebus, jagung bakar, gula jagung, susu jagung,
perkedel dan keripik jagung.
Jagung manis juga sangat baik dikonsumsi penderita diabetes karena
mengandung kadar gula dan lemak yang rendah. Biji jagung manis kaya akan
kandungan gula dan kalori dibandingkan dengan sayuran lainnya. Dalam 100
gram biji jagung manis segar mengandung 86 gram kalori, 2 gram serat atau
sekitar 5% kebutuhan serat makan harian dan sekitar 6% kebutuhan vitamin
harian. Jagung manis banyak mengandung gula bebas dan pati. Kandungan
2
gula pada jagung manis bukan merupakan glukosa atau sukrosa, namun
dalam bentuk fruktosa, sejenis polimer gula yang dikenal dengan gula buah.
(Dongoran, 2009).
Kacang tanah merupakan tanaman polong-polongan dari family Fabaceae
yang juga merupakan tanaman penting dari keluarga polong-polongan kedua
setelah tanaman kedelai.Kacang tanah merupakan salah satu tanaman tropic
yang tumbuh secara perdu yang memilikitinggi 30 – 50 cm dan tanaman yang
mengeluarkan daun yang kecil. Kacang tanahmerupakan tanaman pangan
berupa semak yang berasal dari Amerika Selatan, tepatnya berasal
dari Brazilia. Penanaman pertama kali dilakukan oleh orang Indian (suku
asli bangsa Amerika). Di Benua Amerika penanaman berkembang yang
dilakukan oleh pendatang dariEropa. Kacang Tanah ini pertama kali masuk
ke Indonesia pada awal abad ke-17, dibawa oleh pedagang Cina dan Portugis
(Batavia Reloed, 2012).
Kacang tanah sebagai bahan makanan yang paling banyak digunakan oleh
bahan baku industry yang diubah dengan bentuk lain seperti kacang atom,
rempeyek, manisan dan lain-lain (Pitojo, 2005). Selain itu, sisa hasil kacang
tanah yang tidak dipakai dapat digunakan sebagai makanan ternak sehingga
seluruh bagian dari kacang tanah dapat digunakan sebagai bahan baku
makanan industri maupun pakan ternak. (Suprapto, 2000 dan Evita, 2012).
1.2 Tujuan
Adapun tujuam dari praktikum ini yaitu sebagai berikut:
1. Mahasiswa dapat memperaktekan teknik budidaya tanaman tumpang sari
antara jagung manis dan kacang tanah.
2. Mahasiswa dapat melakukan pengamatan kualitatif dan kuantitatif secara
benar terhadap setiap perubahan pertumbuhan tanaman dan dapat
menkorelasikan antara data perubah ke dalam bentuk informasi sedarhana
dan lengkap.
1.3 Manfaat
Adapun manfaat dari praktikum ini yaitu

3
1. Memberikan informasi kepada mahasiswa dan juga banyak orang tentang
cara memperaktekan teknik budidaya tanaman tumpang sari jagung manis
dan kacang tanah.
2. Memberikan informasi tentang cara melakukan pengamatan kualitatif dan
kuantitatif secara benar terhadap setiap perubahan pertumbuhan tanaman
dan dapat menkorelasikan antara data perubah ke dalam bentuk informasi
sedarhana dan lengkap.
1.4 Metodologi
Metodologi yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode observasi.
Observasi merupakan metode yang sifatnya akurat dan spesifik untuk
mengumpulkan data dan mencari informasi mengenai segala kegiatan yang
dijadikan objek kajian penelitian.

4
BAB II
TINJAUAN PUSTAKA

2.1 Jagung Manis


Jagung manis (Zea mays kelompok Saccharata) adalah salah
satu kelompok budidaya atau kelompok kultivar jagung yang cukup penting
secara komersial, setelah jagung biasa (juga biasa disebut jagung ladang
atau field corn). Pemanenan untuk produksi selalu dilakukan pada saat muda
(tahap "masak susu", kira-kira 18-22 hari setelah penyerbukan terjadi). Rasa
manis pada waktu panen terjadi karena jagung ini mengalami mutasi pada satu
atau beberapa gen yang mengatur pembentukan rantai polisakarida, sehingga
bulir-bulir jagungnya gagal membentuk pati dalam jumlah yang cukup
banyak. Akibat kegagalan ini, ketika mengering bulirnya akan mengeriput.
(Sunarko, 2008).
Berbeda dengan jagung ladang, jagung manis biasanya tidak dijual
sebagai pakan ternak, melainkan sebagai konsumsi manusia. Pengolahan
jagung ini dapat direbus, dibakar, maupun dijadikan bubur. Jagung manis
dalam klasifikasi perdagangan dikelompokkan sebagai sayur–
sayuran meskipun jagung ladang dikelompokkan sebagai palawija. Ini
disebabkan karena jagung manis dijual segar dan mudah rusak (perishable).
Rasa manis tidak bertahan lama (satu sampai empat hari saja) sehingga "masa
simpan" menjadi salah satu penentu kualitas yang penting. (Nurwati, 2017).
2.2 Klasifikasi Jagung Manis
Menurut Rukmana (2009) adapun klasifikasi jagung manis sebagai berikut:
Kingdom : Plantae
Diviso : Spermatophyta
Sub-divisio : Angiospermae
Kelas : Monocotyledoneae
Famili : Graminae
Genus : Zea
Species : Zea mays saccarata Linn
5
2.3 Morfologi Jagung Manis
Adapun morfologi dari jagung yaitu sebagai berikut:
1. Akar
Jagung mempunyai akar serabut dengan tiga macam akar, yaitu akar
seminal, akar adventif, dan akar kait atau penyangga. Akar seminal adalah
akar yang berkembang dari radikula dan embrio. Pertumbuhan akar seminal
akan melambat setelah plumula muncul ke permukaan tanah dan pertumbuhan
akar seminal akan berhenti pada fase V3.
Akar adventif adalah akar yang semula berkembang dari buku di ujung
mesokotil, kemudian set akar adventif berkembang dari tiap buku secara
berurutan dan terus ke atas antara 7-10 buku, semuanya di bawah permukaan
tanah. Akar adventif berkembang menjadi serabut akar tebal. Akar seminal
hanya sedikit berperan dalam siklus hidup jagung. Akar adventif berperan
dalam pengambilan air dan hara. Bobot total akar jagung terdiri atas 52% akar
adventif seminal dan 48% akar nodal.
Akar kait atau penyangga adalah akar adventif yang muncul pada dua atau
tiga buku di atas permukaan tanah. Fungsi dari akar penyangga adalah
menjaga tanaman agar tetap tegak dan mengatasi rebah batang. Akar ini juga
membantu penyerapan hara dan air. Perkembangan akar jagung (kedalaman
dan penyebarannya) bergantung pada varietas, pengolahan tanah, fisik dan
kimia tanah, keadaan air tanah, dan pemupukan. Akar jagung dapat dijadikan
indikator toleransi tanaman terhadap cekaman aluminium. Tanaman yang
toleran aluminium, tudung akarnya terpotong dan tidak mempunyai bulu-bulu
akar (Syafruddin 2002). Pemupukan nitrogen dengan takaran berbeda
menyebabkan perbedaan perkembangan (plasticity) sistem perakaran jagung
(Smith et al. 1995).
2. Batang dan Daun
Batang jagung tegak, tidak bercabang, terdiri atas beberapa ruas dan buku
ruas. Pada buku ruas muncul tunas yang berkembang menjadi tongkol. Tinggi
tanaman jagung pada umumnya berkisar antara 60 – 300 cm, tergantung dari
6
varietas. Daun jagung memanjang, mempunyai ciri bangun pita (ligulatus),
ujung daun runcing (acutus), tepi daun rata (integer). Diantara pelepah dan
helai daun terdapat ligula (Subekti et al., 2013). Menurut Purwono dan
Hartono (2007), fungsi ligula adalah mencegah air masuk ke dalam kelopak
daun dan batang.
3. Bunga
Jagung disebut juga tanaman berumah satu (monoeciuos) karena bunga
jantan dan betinanya terdapat dalam satu tanaman. Bunga betina, tongkol,
muncul dari axillary apices tajuk. Bunga jantan (tassel) berkembang dari titik
tumbuh apikal di ujung tanaman. Pada tahap awal, kedua bunga memiliki
primordia bunga biseksual. Selama proses perkembangan, primordia stamen
pada axillary bunga tidak berkembang dan menjadi bunga betina. Demikian
pula halnya primordia ginaecium pada apikal bunga, tidak berkembang dan
menjadi bunga jantan.
Serbuk sari (pollen) adalah trinukleat. Pollen memiliki sel vegetatif, dua
gamet jantan dan mengandung butiran-butiran pati. Dinding tebalnya
terbentuk dari dua lapisan, exine dan intin, dan cukup keras. Karena adanya
perbedaan perkembangan bunga pada spikelet jantan yang terletak di atas dan
bawah dan ketidaksinkronan matangnya spike, maka pollen pecah secara
kontinu dari tiap tassel dalam tempo seminggu atau lebih.
Rambut jagung (silk) adalah pemanjangan dari saluran stylar ovary yang
matang pada tongkol. Rambut jagung tumbuh dengan panjang hingga 30,5 cm
atau lebih sehingga keluar dari ujung kelobot. Panjang rambut jagung
bergantung pada panjang tongkol dan kelobot. Penyerbukan pada jagung
terjadi bila serbuk sari dari bunga jantan menempel pada rambut tongkol.
Hampir 95% dari persarian tersebut berasal dari serbuk sari tanaman lain, dan
hanya 5% yang berasal dari serbuk sari tanaman sendiri. Oleh karena itu,
tanaman jagung disebut tanaman bersari silang (cross pollinated crop), di
mana sebagian besar dari serbuk sari berasal dari tanaman lain. Terlepasnya
serbuk sari berlangsung 3-6 hari, bergantung pada varietas, suhu, dan
kelembaban. Rambut tongkol tetap reseptif dalam 3-8 hari. Serbuk sari masih
7
tetap hidup (viable) dalam 4-16 jam sesudah terlepas (shedding). Penyerbukan
selesai dalam 24-36 jam dan biji mulai terbentuk sesudah 10-15 hari. Setelah
penyerbukan, warna rambut tongkol berubah menjadi coklat dan kemudian
kering. (Palliwal 2000).
4. Tongkol dan Biji
Tanaman jagung mempunyai satu atau dua tongkol, tergantung varietas.
Tongkol jagung diselimuti oleh daun kelobot. Tongkol jagung yang terletak
pada bagian atas umumnya lebih dahulu terbentuk dan lebih besar dibanding
yang terletak pada bagian bawah. Setiap tongkol terdiri atas 10- 16 baris biji
yang jumlahnya selalu genap. Biji jagung disebut kariopsis, dinding ovari atau
perikarp menyatu dengan kulit biji atau testa, membentuk dinding buah. Biji
jagung terdiri atas tiga bagian utama, yaitu:
 pericarp, berupa lapisan luar yang tipis, berfungsi mencegah
embrio dari organisme pengganggu dan kehilangan air
 endosperm, sebagai cadangan makanan, mencapai 75% dari bobot
biji yang mengandung 90% pati dan 10% protein, mineral, minyak,
dan lainnya
 embrio (lembaga), sebagai miniatur tanaman yang terdiri atas
plamule, akar radikal, scutelum, dan koleoptil (Hardman and
Gunsolus 1998).
Pati endosperm tersusun dari senyawa anhidroglukosa yang sebagian besar
terdiri atas dua molekul, yaitu amilosa dan amilopektin, dan sebagian kecil
bahan antara (White 1994). Namun pada beberapa jenis jagung terdapat
variasi proporsi kandungan amilosa dan amilopektin. Protein endosperm biji
jagung terdiri atas beberapa fraksi, yang berdasarkan kelarutannya
diklasifikasikan menjadi albumin (larut dalam air), globumin (larut dalam
larutan salin), zein atau prolamin (larut dalam alkohol konsentrasi tinggi), dan
glutein (larut dalam alkali). Pada sebagian besar jagung, proporsi masing-
masing fraksi protein adalah albumin 3%, globulin 3%, prolamin 60%, dan
glutein 34%. (Vasal 1994).

8
9
2.4 Syarat Tumbuh Jagung Manis
Adapun syarat tumbuh jagung yaitu sebagai berikut:
1. Iklim
Tanaman jagung dapat tumbuh baik pada daerah yang beriklim sedang
hingga subtropik atau tropis yang basah dan di daerah yang terletak antara 0-
50°LU hingga 0-400 LS. Tanaman jagung menghendaki penyinaran matahari
yang penuh dan suhu yang diinginkan berkisar 21-34°C akan tetapi bagi
pertumbuhan tanaman yang ideal memerlukan suhu optimum 23-27°C
(Budiman 2016). Tanaman jagung membutuhkan sinar matahari penuh, suhu
optimum antara 26°C - 30°C, curah hujan yang dikehendaki 8 - 200 mm/bulan
dengan curah hujan yang optimal adalah 1200-1500 mm/tahun. Tanaman
jagung yang ternaungi, pertumbuhannya maka akan menjadi terhambat
(Barnito, 2009).
2. Tanah
Menurut Barnito (2009) tanaman jagung dapat tumbuh pada semua jenis
tanah dengan memiliki tingkat keasaman Ph tanah antara 5,5 - 7,5 dengan Ph
optimal yang diinginkan berkisar 5,5 - 6,5. Tanaman jagung menghendaki
tanah kaya unsur hara. Tanaman jagung membutuhkan unsur hara terutama
nitrogen (N), fosfor (P) dan kalium (K) dalam jumlah yang banyak.
(Wirosoedarmo dkk, 2011).
3. Ketinggian
Tanaman jagung yang banyak ditanam di Indonesia mulai dari dataran
rendah hingga daerah pegunungan yang memiliki ketinggian antara 1000-1800
mdpl. Daerah dengan ketinggian antara 0-600 mdpl merupakan ketinggian
yang optimal bagi pertumbuhan tanaman jagung (Budiman 2016). Tanah
dengan kemiringan tidak lebih 8% masih bisa ditanami jagung dengan arah
baris tegak lurus agar mencegah erosi ketika terjadi hujan.
2.5 Kacang Tanah
Kacang tanah atau Arachis hypogaea L merupakan tanaman polong-polongan
yang termasuk kedalam suku Fabaceae. Tanaman ini berasal dari benua Amerika
khususnya dari daerah Brazillia atau Amerika Selatan. Pada awalnya tanaman ini
10
dibawa dan disebarkan ke benua Eropa yang kemudian menyebar luas ke daerah
benua Asia sampai ke Indonesia. Kacang tanah dapat tumbuh dengan subur pada
daerah dengan ketinggian 500 meter diatas permukaan laut. Curah hujannya
berkisar antara 800 mm sampai 1300 mm per tahunnya. Suhu yang dibutuhkan
dalam budidaya tanaman ini yaitu berkisar antara 28C sampai 32C. Jika suhunya
dibawah 10C maka dapat menghambat pertumbuhan kacang tanah, karena bunga
tidak tumbuh dengan sempurna. (Suwardjono, 2004).
2.6 Klasifikasi Kacang Tanah
Menurut Suprapto (1998) adapun klasifikasi sebagai berikut:
Kingdom : Plantae
Divisi : Spermatophyte
Sub divisi : Anglospermae
Kelas : Dicotyleoneae
Ordo : Leguminales
Famili : Papilonaceae
Genus : Arachis
Spesies : Arachis hypogaea L.
2.7 Morfologi Kacang Tanah
Adapun morfologi kacang tanah menurut Hidayat dkk, 2004 sebagai berikut:
1. Akar
Tanaman kacang tanah memiliki jenis akar tunggang, namun akar akar ini
hanya tumbuh hingga kedalaman 30 cm dari permukaan tanah. Dari akar
tunggang tumbuh akar cabang yang memiliki bulu akar yang fungsinya
menyerap unsur hara. Namun, keberadaannya tidak seluruhnya permanen,
karena akar ini juga bisa mati. Pada akar tanaman kacang tanah terdapat bintil
– bintil akar atau nodula. Nodula merupakan tempat bakteri Rhizobium
radicicola yang bersimbiosis dengan tanaman kacang tanah. Bakteri ini dapat
mengikat nitrogen bebas di udara, sehingga kebutuhan unsur nitrogen tanaman
kacang tanah dapat terpenuhi.

11
2. Batang
Ada dua tipe tanaman kacang tanah, ada yang tumbuh tegak dan ada yang
menjalar. Pada tanaman kacang tanah yang bertipe tegak batangnya tumbuh
lurus ke atas, sedangkan pada tipe menjalar, cabangnya tumbuh ke samping
namun ujungnya tetap mengarah ke atas. Pada tipe menjalar, batang utama
panjangnya sekitar 33-66 cm.
3. Daun
Tanaman kacang tanah memiliki tipe daun majemuk, terdapat empat helai
anak daun dalam satu tangkai. Bentuknya agak lonjong dengan tipe tulang
daun yang menyirip. Warna daun pada saat masih muda adalah hijau muda
dan agak kekuningan, namun warnanya akan semakin gelap jika daun sudah
mulai tua. Daun tanaman kacang tanah juga akan gugur mulai dari bawah ke
atas di akhir masa pertumbuhan tanaman.
4. Bunga
Bentuk bunga tanaman kacang tanah mirip dengan sayap kupu-kupu,
semua ordo Leguminales atau kacang-kacangan memiliki bentuk bunga yang
agak mirip. Warna bunga tanaman kacang tanah adalah kuning terang dan
tumbuh dari ketiak daun. Bunganya seperti memiliki tangkai panjang yang
sebenarnya bukanlah tangkai bunga melainkan tabung kelopak. Bunga
tanaman kacang tanah melakukan penyerbukan sendiri karena sifat geotropis
positif yang dimilikinya. Umur bunganya pun cukup singkat, jika bunga
mekar di pagi hari, maka pada sore hari bunganya akan layu.
5. Buah dan Biji
Polong ini berkembang dibawah tanah, karena setelah terjadi pembuahan,
bakal buah akan tumbuh memanjang atau disebut dengan tangkai polong
(ginofora). Tangkai polong akan masuk ke dalam tanah dan tumbuh menjadi
polong. Polongnya berwarna coklat agak putih dan keras. Polong inilah yang
berisi biji kacang. Ada yang isinya hanya 2, biji atau bahkan lebih. Biji kacang
sendiri bentuknya bulat agak lonjong dan memiliki kulit yang tipis warnanya
pun bervariasi ada yang merah, pink, putih bahkan ungu.

12
2.8 Syarat Tumbuh Kacang Tanah
Adapun syarat tumbuh kacang tanah menurut Suwardjono 2004 sebagai
berikut:
1. Curah hujan
Dengan daun yang terbilang tipis, kecil dan tingginya yang hanya berkisar
puluhan centimeter, tanaman kacang tanah merupakan salah satu tanaman
yang kurang menyukai curah hujan keras atau tanah yang basah. Curah
hujannya rata-rata berkisar 800 – 1.300 mm disetiap tahun. Apabila hujan
yang didapatkan terlalu keras, ini akan menyulitkan bunga dalam penyerbukan
oleh serangga dan juga menyebabkan daerah disekitar kacang tanah menjadi
lembab, hal ini tidak baik untuk tumbuh kembang kacang tanah. Tanah yang
cenderung kering akan lebih sehat untuk bertumbuh.
2. Suhu
Suhu yang diperlukan adalah 28 – 32 derajat celcius. Suhu yang terlalu
rendah akan menyebabkan tanaman menjadi kerdil dan lambat bertumbuh.
3. Kelembaban Udara
Kacang tanah tidak tahan pada embun yang dingin. Kelembaban rata-rata
yang diperlukannya adalah 65 – 75 %.
4. Intensitas Cahaya
Cahaya yang diperlukan adalah penuh. Dengan sinar yang penuh ini,
kacang tanah akan tumbuh subur dan menghasilkan kacang yang besar.
Terkena sinar matahari secara langsung juga akan menghasilkan kacang yang
lebih baik.
5. Media
Syarat-syarat tumbuh tanaman kacang tanah selanjutnya adalah media.
Tentu saja media tanam haruslah tanah yang gembur, kaya akan nutrisi dan
juga bertekstur ringan. Ph tanah antara 6,0 – 6,5. Sekalipun kacang tanah tidak
terlalu menyukai curah hujan tinggi, namun pastikan ia tidak kekurangan air
yang bisa saja menyebabkan kelayuan dan berakhir pada matinya tanaman.
Ingat untuk tidak membiarkan lahan terlalu basah dan membuat lahan menjadi
kering jauh lebih baik.
13
6. Ketinggian
Ketinggian lahan yang digunakan dalam penanaman kacang tanah
optimumnya 50 – 500 m diatas permukaan air laut. Namun kacang tanah
masih bisa tumbuh secara lambat dengan ketinggian maksimal 1.500 m.
7. Bibit
Bibit yang digunakan haruslah baru dan berkualitas unggul. Pisahkan jenis
bibit satu dengan yang lainnya untuk tau kualitas masing-masing bibit. Bibit
juga akan lebih baik jika memiliki daya tahan hidup lebih dari 90% dengan
kulit yang mengkilap dan tidak pucat keriput atau cacat.
2.9 Teknik Budidaya Tumpang Sari
Tumpangsari merupakan suatu usaha menanam beberapa jenis tanaman
pada lahan dan waktu yang sama, yang diatur sedemikian rupa dalam barisan-
barisan tanaman. Penanaman dengan cara ini bisa dilakukan pada dua atau
lebih jenis tanaman yang relatif seumur, misalnya jagung dan kacang tanah
atau bisa juga pada beberapa jenis tanaman yang umurnya berbeda-beda.
Untuk dapat melaksanakan pola tanam tumpangsari secara baik perlu
diperhatikan beberapa faktor lingkungan yang mempunyai pengaruh di
antaranya ketersediaan air, kesuburan tanah, sinar matahari dan hama
penyakit. Sekarang ini untuk memaksimalkan penggunaan lahan dan
meningkatkan pendapatan, tidak sedikit petani yang kembali menerapkan budi
daya dengan teknik tumpang sari. (Agus, 2020)
Adapun tahap – tahap pelaksanaannya yaitu:
1. Pengolahan tanah
Tanah digemburkan menggunakan cultivator. Selanjutnya dibuatkan
bedengan sebanyak tiga bedengan. Lebar 1 meter dan panjang sesuai
dengan kebutuhan. Antara guludan dibuat saluran 20-30 cm untuk
mengalirkan air.
2. Penanaman
Pada pola tumpang sari ini, jagung manis ditanam terlebih dahulu
sebelum menanam kacang tanah. Jarak tanaman jagung manis adalah 80 x
40 cm. Jagung ditanam pada lubang tanam dengan kedalaman sekitar 2
14
cm dan diisi 2 pada tiap lubangnya, dengan jarak barisan tanaman dari
tepi yaitu 20 cm, dengan jarak antar barisan tanaman 80 cm dan jarak
dalam barisan 40 cm.
Selanjutnya buat lubang ditengah untuk ditanami kacang tanah. Jarak
tanam kacang tanah 40 x 20 cm. Benih kacang tanah yang akan ditanam
sebelumnya direndam selama 10 menit. Lubang tanam dibuat sedalam 2
cm dan diisi 2 benih, dengan jarak antar barisan tanaman 80 cm dan jarak
dalam barisan 40 cm. Sehingga dalam setiap bedengan terdapat 2 baris
tanaman jagung dan 1 baris tanaman kacang tanah.
Tunggu beberapa hari maka jagung akan tumbuh dengan subur bersama
dengan tanaman kacang tanah. Akar jagung yang bersimbiosis dengan
kacang tanah akan langsung menyerap nitrogen sebanyak-banyaknya
sehingga cepat tumbuh besar.
Kalau sudah ditami jagung, maka anda bisa sesekali melakukan pengairan
pada bedengan dengan interval 10-14 hari sekali.
3. Pemupukan
Pemupukan dilakukan sebanyak dua kali yaitu pada saat tanam dan pada
saat tanaman telah berumur 3 minggu. Dosis pupuk keseluruhan yang
digunakan adalah untuk jagung dan kacang tanah 150 kg pupuk kandang.
Cara pemupukan yaitu semua pupuk yang akan diberikan dicampur jadi
satu, kemudian diberikan pupuk 2 karung tiap bedengan 1 karung pupuk
memiliki berat 25 kg per karung.
4. Pemeliharaan tanaman
Pemeliharaan tanaman meliputi penyulaman, penyiangan dan
pembumbunan. Penyulaman untuk tanaman kacang tanah dilakukan
setiap minggu, sedangkan untuk jagung manis tidak dilakukan
penyulaman. Penyiangan dan pembumbunan dilakukan paling tidak
sebanyak dua kali atau menyesuaikan dengan kondisi gulma. Pada
penyiangan ketiga sekaligus dilakukan pembumbunan yaitu dengan
menggemburkan tanah dan menaikkan tanah ke sekitar batang dan di
tambah pupuk kandang disekitar tanaman.
15
2.10 Pengendalian Hama dan Penyakit
Hama utama yang menyerang jagung manis adalah ulat dan kaki seribu.
Hama tersebut dapat dikendalikan dengan insektisida endosulfan, klorfirifos,
monokrotofos, metamidofos, diazinon. Untuk pencegahan, pestisida tersebut
dapat diaplikasikan pada umur 25, 35 dan 45 hari.
Penyakit utama kacang tanah antara lain adalah layu bakteri, bercak
daun, dan penyakit karat. Pengendalian dapat dilakukan dengan menanam
varietas tahan atau menggunakan fungisida benomil, mankozeb, bitertanol,
karbendazim, dan klorotalonil. Untuk pencegahan fungisida tersebut dapat
diaplikasikan pada umur 35, 45 dan 60 hari. .(Riyanto,2009)
2.11 Analisis Usaha Tani
Adapun rincian analisa usahatani tanaman tumpang sari jagung manis
dan kacang tanah sebagai berikut:
No Uraian Unit Harga Jumlah (Rp)
A. Modal
1. Benih Jagung Manis 1 pcs Rp 90.000 Rp 90.000
2. Benih Kacang Tanah 2 kg Rp 30.000/kg Rp 60.000
3. Pupuk Kandang Ayam 7 (120 kg) Rp 40.0000/kg Rp 240.000
Jumlah Modal A Rp 390.000

16
BAB III
METODE PRAKTIKUM

3.1 Waktu dan Tempat


Pelaksanaan praktikum mengenai Budidaya Tanaman Pangan Utama
Tumpang Sari Jagung Manis Dan Kacang Tanah ini dilaksanakan pada hari
Sabtu, 15 Oktober 2022. Bertempat di Agro Wisata Pertanian Universitas
Bosowa di Desa Bontoramba, Kecamatan Palangga, Kabupaten Gowa,
Provinsi Sulawesi Selatan.
3.2 Alat dan Bahan
Adapun alat yang digunakan dalam praktikum ini yaitu cangkul, kayu,
penggaris, pensil, buku, cultivator. Adapun bahan yang digunakan dalam
praktikum ini yaitu pupuk kandang, benih kacang tanah, benih jagung.
3.3 Cara Kerja
Adapun cara kerja yang dilakukan dalam praktikum yaitu menyiapkan
alat dan bahan yang akan digunakan pada saat melakukan penanaman pada
tanaman tumpeng sari jagung manis dan kacang tanah. Kemudian
membersihkan lahan yang yang akan digunakan menggunakan cangkul dan
cultivator. Setelah itu membuat tiga bedengan dengan panjang empat meter
dan lebar satu meter. Setelah itu kita menggemburkan tanah kemudian
diberikan pupuk kendang sebanyak dua karung tiap bedengan. Kemudian
membuat lubang sedalam 2 cm dengan ukuran jarak panjang 80 cm dan lebar
40 cm untuk tanaman jagung manis, dan kacang tanaman kacang tanah
dengan ukuran jarak panjang 40 cm dan lebar 20 cm. Setelah itu kita isi benih
jagung manis sebanyak dua tiap lubang, dan juga dua benih kacang tanah
yang sudah direndam. Setelah itu tutup kembali dengan tanah.
3.4 Parameter Pengamatan
Pada parameter pengamatan tanaman kacang panjang, praktikan
mengamati setelah 2 minggu setelah tanam sampai 4 minggu setelah tanam.
Praktikan menggunakan parameter presentasi tumbuh, tinggi tanaman,
jumlah daun, dan diameter batang tanaman jagung manis dan kacang tanah.
17
3.4.1. Presentase tumbuh
Pengukuran persentase tinggi tumbuh tanaman pertama diukur
dengan menggunakan penggaris dari pangkal batang hingga ke ujung
batang. Untuk mengetahui persentase jumlah daun dengan cara
menghitung daun selama 4 minggu. Dan untuk waktu muncul bunga
tanaman jagung manis dan kacang tanah diamati hingga bunga
muncul lalu mencatat waktu atau tanggal ketika awal bunga tersebut
muncul hingga bunga betina berubah menjadi buah.
3.4.2. Tinggi Tanaman
Salah satu parameter yang diukur pada praktimum ini adalah
tinggi tanaman. Pengukuran tinggi tanaman jagung manis dan
kacang tanah dengan menggunaan penggaris. Tinggi tanaman
dihitung dari pangkal batang hingga ujung batang. Pengukuran
dilakukan dalam satu minggu sekali. Pengukuran dimulai dari
minggu kedua setelah tanam sampai minggu keempat setelah tanam.
Lalu catat hasil pengukuran dan dokumentasi tanaman.
3.4.3. Jumlah Daun
Parameter pertumbuhan vegetatif kedua yang diamati ialah
jumlah daun. Pengamatan jumlah daun sangat diperlukan karena
selain sebagai indikator pertumbuhan parameter jumlah daun juga
diperlukan sebagai data penunjang untuk menjelaskan proses
pertumbuhan yang terjadi. Hasil rerata jumlah daun tanaman jagung
manis dan kacang tanah pada akhir pengamatan (minggu ke 7 setelah
tanam). Pengukuran dilakukan dengan cara menghitung jumlah daun
tanaman kacang panjang.

3.4.4. Diameter Batang


Parameter pertumbuhan vegetatif ketiga yang diamati ialah
diameter batang. Pengamatan diameter batang sangat diperlukan
karena selain sebagai indikator pertumbuhan tanaman juga diperlukan
sebagai data penunjang untuk menjelaskan proses pertumbuhan yang
18
terjadi. Pengukuran diameter batang tanaman jagung manis dan
kacang tanah dengan menggunaan jangka sorong. Pengukuran
dilakukan dalam satu minggu sekali. Pengukuran dimulai dari minggu
kedua setelah tanam sampai minggu keempat setelah tanam.

19
BAB IV
HASIL DAN PEMBAHASAN

4.1 Hasil
Tabel 4.1 Kegiatan Per Minggu
Tanggal Kegiatan Keadaan Tanaman Keterangan
15 Penanaman benih Masih berbentuk biji Benih jagung manis
Oktober jagung manis dan ditanam dengan
2022 kacang tanah yang jarak 80×40 cm, dan
telah dipilih kacang tanah dengan
jarak 40×20 cm
dengan lubang
sedalam 2 cm
22 Pengamatan Untuk tanaman Untuk tanaman
Oktober pertama jagung manis sudah jagung manis sudah
2022 (Mengukur tinggi mulai tumbuh. Untuk mulai tumbuh, dan
tanaman, diameter tanaman kacang tanaman kacang
batang dan jumlah tanah tiap bedengan tanah mati.
daun) mati.
29 Pengamatan kedua Sudah tumbuh Dalam masa
Oktober (Mengukur tinggi dengan baik untuk pertumbuhan
2022 tanaman, diameter tanaman jagung
batang dan jumlah manis, dan tanaman
daun) kacang tanah
bedengan satu semua
mati.

20
5 Pengamatan Tumbuh dengan baik Terjadi pertumbuhan
November minggu ketiga untuk tanaman yang cukup
2022 (Mengukur tinggi jagung, dan untuk signifikan
tanaman, diameter kacang tanah
batang, dan bedengan satu dalam
jumlah daun) proses penyulaman.

12 Pengamatan Tumbuh dengan baik Terjadi pertumbuhan


November minggu keempat untuk tanaman yang cukup
2022 (Mengukur tinggi jagung dan kacang signifikan
tanaman, diameter tanah
batang, dan
jumlah daun)
19 Pengamatan Tumbuh dengan baik Terjadi pertumbuhan
November minggu kelima untuk tanaman yang cukup
2022 (Mengukur tinggi jagung dan kacang signifikan
tanaman, diameter tanah
batang, dan
jumlah daun)
26 Pengamatan Tumbuh dengan baik Terjadi pertumbuhan
November minggu keenam untuk tanaman yang cukup
2022 (Mengukur tinggi jagung dan kacang signifikan
tanaman, diameter tanah
batang, dan
jumlah daun)
3 Pengamatan Tumbuh dengan baik Terjadi pertumbuhan
Desember ketujuh untuk tanaman yang cukup
2022 (Mengukur tinggi jagung sudah signifikan
tanaman, diameter berbunga dan
batang, dan memiliki tongkol dan
jumlah daun) kacang tanah

21
Tabel 4.2 Pengamatan Tanaman Jagung Manis Minggu Ke – 1
Tinggi Jumlah Diameter
Bedengan Tanaman
Tanaman Helai Daun Batang
1 10,6 cm 6 helai 2,4 mm
2 9,5 cm 6 helai 2,7 mm
1 3 9,5 cm 6 helai 3,9 mm
4 6,5 cm 6 helai 3,7 mm
5 7,5 cm 6 helai 3,9 mm
1 10,1 cm 6 helai 3 mm
2 10 cm 6 helai 2,3 mm
2 3 10 cm 6 helai 2,9 mm
4 10 cm 6 helai 2,7 mm
5 9,8 cm 6 helai 2,3 mm
1 10,6 cm 6 helai 2,6 mm
2 9,9 cm 6 helai 3 mm
3 3 9,5 cm 6 helai 3,1 mm
4 8 cm 6 helai 2,7 mm
5 8,1 cm 6 helai 3,4 mm

Tabel 4.3 Pengamatan Tanaman Kacang Tanah Minggu Ke – 1


Tinggi Jumlah Diameter
Bedengan Tanaman
Tanaman Helai Daun Batang
1 - - -
2 - - -
1 3 - - -
4 - - -
5 - - -
1 - - -
2 - - -
2 3 - - -
4 - - -
5 - - -
1 - - -
2 - - -
3 3 - - -
4 - - -
5 - - -

22
Tabel 4.4 Pengamatan Tanaman Jagung Manis Minggu Ke – 2
Tinggi Jumlah Diameter
Bedengan Tanaman
Tanaman Helai Daun Batang
1 30 cm 12 helai 9,56 mm
2 34 cm 12 helai 8,60 mm
1 3 37 cm 12 helai 6,59 mm
4 36 cm 12 helai 4,05 mm
5 43 cm 12 helai 6,07 mm
1 35 cm 12 helai 4,42 mm
2 32 cm 12 helai 5,58 mm
2 3 34,5 cm 12 helai 4,23 mm
4 33,5 cm 12 helai 4,34 mm
5 37 cm 12 helai 4,94 mm
1 37 cm 12 helai 4,25 mm
2 39 cm 12 helai 4,61 mm
3 3 31 cm 12 helai 5,48 mm
4 39 cm 12 helai 5,05 mm
5 31 cm 12 helai 4,34 mm

Tabel 4.5 Pengamatan Tanaman Kacang Tanah Minggu Ke – 2


Tinggi Jumlah Diameter
Bedengan Tanaman
Tanaman Helai Daun Batang
1 - - -
2 - - -
1 3 - - -
4 - - -
5 - - -
1 12 cm 61 helai 0,12 mm
2 2 10 cm 39 helai 0,14 mm
3 9 cm 47 helai 0,15 mm
4 12 cm 20 helai 0,14 mm
5 13 cm 67 helai 0,20 mm
1 13 cm 40 helai 0,23 mm
2 11 cm 35 helai 0,27 mm
3 3 13 cm 83 helai 0,19 mm
4 14 cm 40 helai 0,13 mm
5 13 cm 43 helai 0,14 mm

23
Tabel 4.6 Pengamatan Tanaman Jagung Manis Minggu Ke – 3
Tinggi Jumlah Diameter
Bedengan Tanaman
Tanaman Helai Daun Batang
1 54 cm 16 helai 10,62 mm
2 60 cm 15 helai 15,24 mm
1 3 65 cm 17 helai 17,14 mm
4 69 cm 15 helai 19,56 mm
5 70 cm 16 helai 19,83 mm
1 60 cm 15 helai 15,68 mm
2 60 cm 15 helai 16,41 mm
2 3 68 cm 15 helai 16,28 mm
4 64 cm 17 helai 14,84 mm
5 72 cm 15 helai 13,41 mm
1 71 cm 16 helai 17,08 mm
2 70 cm 17 helai 16,77 mm
3 3 60 cm 16 helai 15,14 mm
4 65 cm 16 helai 16,65 mm
5 60 cm 13 helai 19,13 mm

Tabel 4.7 Pengamatan Tanaman Kacang Tanah Minggu Ke – 3


Tinggi Jumlah Diameter
Bedengan Tanaman
Tanaman Helai Daun Batang
1 - - -
2 - - -
1 3 - - -
4 - - -
5 - - -
1 16 cm 118 helai 5,47 mm
2 16 cm 90 helai 7,82 mm
2 3 16 cm 55 helai 6,55 mm
4 18 cm 59 helai 7,01 mm
5 18 cm 152 helai 5,19 mm
1 17 cm 125 helai 5,62 mm
2 22 cm 99 helai 6,26 mm
3 3 26 cm 125 helai 6,91 mm
4 21 cm 198 helai 7,56 mm
5 22 cm 156 helai 3,70 mm

24
Tabel 4.8 Pengamatan Tanaman Jagung Manis Minggu Ke – 4
Tinggi Jumlah Diameter
Bedengan Tanaman
Tanaman Helai Daun Batang
1 61 cm 21 helai 18,88 mm
2 97 cm 20 helai 19,08 mm
1 3 112 cm 23 helai 22,29 mm
4 113 cm 24 helai 27,66 mm
5 115 cm 20 helai 26,13 mm
1 93 cm 18 helai 24,42 mm
2 101 cm 23 helai 25,50 mm
2 3 102 cm 21 helai 23,61 mm
4 103 cm 20 helai 20,86 mm
5 109 cm 20 helai 23,20 mm
1 112 cm 20 helai 25,85 mm
2 115 cm 21 helai 25,26 mm
3 3 102 cm 20 helai 22,86 mm
4 102 cm 17 helai 24,21 mm
5 105 cm 20 helai 25,71 mm

Tabel 4.9 Pengamatan Tanaman Kacang Tanah Minggu Ke – 4


Tinggi Jumlah Diameter
Bedengan Tanaman
Tanaman Helai Daun Batang
1 9 cm 32 helai 2,92 mm
2 7 cm 35 helai 2,42 mm
1 3 9 cm 18 helai 2,63 mm
4 7 cm 15 helai 2,92 mm
5 8 cm 16 helai 2,18 mm
1 31 cm 227 helai 10,73 mm
2 27 cm 160 helai 8,99 mm
2 3 52 cm 204 helai 12,59 mm
4 27 cm 148 helai 13,07 mm
5 28 cm 226 helai 9,66 mm
1 29 cm 183 helai 8,81 mm
2 23 cm 102 helai 9,12 mm
3 3 36 cm 269 helai 9,60 mm
4 31 cm 252 helai 9,83 mm
5 27 cm 172 helai 11,10 mm

25
Tabel 4.10 Pengamatan Tanaman Jagung Manis Minggu Ke – 5
Tinggi Jumlah Diameter
Bedengan Tanaman
Tanaman Helai Daun Batang
1 140 cm 25 helai 20,76 mm
2 173 cm 25 helai 25,2 mm
1 3 172 cm 25 helai 27,61 mm
4 171,5 cm 27 helai 28,96 mm
5 149,5 cm 27 helai 26,80 mm
1 154,5 cm 25 helai 26,36 mm
2 170 cm 24 helai 27,78 mm
2 3 153,5 cm 24 helai 26,99 mm
4 155 cm 25 helai 24,40 mm
5 153,5 cm 22 helai 23,52 mm
1 173 cm 26 helai 30,32 mm
2 172 cm 22 helai 26,86 mm
3 3 160 cm 27 helai 25,56 mm
4 156,5 cm 23 helai 29,3 mm
5 152 cm 21 helai 29,48 mm

Tabel 4.11 Pengamatan Tanaman Kacang Tanah Minggu Ke – 5


Tinggi Jumlah Diameter
Bedengan Tanaman
Tanaman Helai Daun Batang
1 19 cm 100 helai 3,82 mm
2 20 cm 88 helai 2,91 mm
1 3 21 cm 69 helai 2,78 mm
4 16 cm 56 helai 2,94 mm
5 15 cm 39 helai 3 mm
1 40 cm 208 helai 13,77 mm
2 34 cm 231 helai 10,17 mm
2 3 36,5 cm 300 helai 13,6 mm
4 34,5 cm 186 helai 14,17 mm
5 37,5 cm 335 helai 9,13 mm
1 30 cm 276 helai 4,5 mm
2 30,4 cm 156 helai 9,8 mm
3 3 30,21 cm 278 helai 9,60 mm
4 30,21 cm 440 helai 5,30 mm
5 30,41 cm 386 helai 6,6 mm

26
Tabel 4.12 Pengamatan Tanaman Jagung Manis Minggu Ke – 6
Tinggi Jumlah Diameter
Bedengan Tanaman
Tanaman Helai Daun Batang
1 173 cm 26 helai 23,45 mm
2 203 cm 26 helai 25,81 mm
1 3 203 cm 26 helai 29,71 mm
4 20 cm 28 helai 29,77 mm
5 186 cm 28 helai 27,68 mm
1 196 cm 26 helai 27,67 mm
2 203 cm 25 helai 28,56 mm
2 3 196 cm 25 helai 27,64 mm
4 203 cm 26 helai 31,10 mm
5 195 cm 23 helai 27,01 mm
1 208 cm 27 helai 31,32 mm
2 202 cm 23 helai 27,86 mm
3 3 217 cm 28 helai 28,01 mm
4 205 cm 24 helai 30,30 mm
5 190 cm 22 helai 30,48 mm

Tabel 4.13 Pengamatan Tanaman Kacang Tanah Minggu Ke – 6


Tinggi Jumlah Diameter
Bedengan Tanaman
Tanaman Helai Daun Batang
1 26 cm 240 helai 4,82 mm
2 32 cm 255 helai 3,12 mm
1 3 30 cm 198 helai 3,20 mm
4 29,5 cm 245 helai 2,94 mm
5 16 cm 65 helai 9,44 mm
1 52 cm 348 helai 14,77 mm
2 45 cm 239 helai 11,17 mm
2 3 48 cm 310 helai 14,6 mm
4 52 cm 228 helai 15,17 mm
5 57 cm 345 helai 5,75 mm
1 46 cm 350 helai 10,8 mm
2 43 cm 180 helai 10,6 mm
3 3 56 cm 452 helai 10,8 mm
4 51 cm 510 helai 6,30 mm
5 52 cm 396 helai 7,6 mm

27
Tabel 4.14 Pengamatan Tanaman Jagung Manis Minggu Ke – 7
Tinggi Jumlah Diameter
Bedengan Tanaman
Tanaman Helai Daun Batang
1 1,5 m 29 helai 25,30 mm
2 2,10 m 27 helai 27,22 mm
1 3 2,40 m 28 helai 28,15 mm
4 2,40 m 29 helai 35,40 mm
5 2,30 m 31 helai 28,93 mm
1 2,25 m 27 helai 27,67 mm
2 2,30 m 28 helai 28,56 mm
2 3 2,25 m 27 helai 24,64 mm
4 2,40 m 28 helai 31,10 mm
5 2,25 m 30 helai 27,01 mm
1 2,25 m 29 helai 32,52 mm
2 2,40 m 27 helai 30,04 mm
3 3 2,25 m 27 helai 29,16 mm
4 2,25 m 26 helai 30,83 mm
5 2,40 m 30 helai 30,70 mm

Tabel 4.15 Pengamatan Tanaman Kacang Tanah Minggu Ke – 7


Tinggi Jumlah Diameter
Bedengan Tanaman
Tanaman Helai Daun Batang
1 32 cm 300 helai 12,33 mm
2 38 cm 386 helai 13,45 mm
1 3 41 cm 149 helai 13,30 mm
4 35 cm 157 helai 6,58 mm
5 37 cm 136 helai 5,63 mm
1 53 cm 400 helai 10,64 mm
2 52 cm 390 helai 10,31 mm
2 3 51 cm 380 helai 5,95 mm
4 53 cm 240 helai 6,27 mm
5 58 cm 300 helai 8,48 mm
1 53 cm 336 helai 9,54 mm
2 49 cm 288 helai 5,90mm
3 3 57 cm 736 helai 8,97 mm
4 52 cm 795 helai 7,56 mm
5 53 cm 396 helai 5,64 mm

28
Tabel 4.16 Jumlah Tongkol Jagung Manis Minggu Ke – 7
Jumlah
Bedengan Tanaman
Tongkol
1 3
2 3
1 3 3
4 3
5 2
1 2
2 3
2 3 2
4 3
5 3
1 4
2 2
3 3 4
4 3
5 4

4.2 Pembahasan
Berdasarkan hasil praktikum budidaya tumpang sari tanaman jagung dan
kacang tanah yang dilakukan dapat diketahui bahwa pertumbuhan jagung dan
kacang tanah pada minggu pertama, pada tanaman jagung rata – rata
memiliki jumlah 6 helai, rata – rata tinggi 10 cm, dan diameter batang
tertinggi 3,9 mm. Pada tanaman kacang tanah semua tanaman tiap bedengan
mati dimakan hama semut.
Berdasarkan hasil praktikum budidaya tumpang sari tanaman jagung dan
kacang tanah yang dilakukan dapat diketahui bahwa pertumbuhan jagung dan
kacang tanah pada minggu kedua, pada tanaman jagung rata – rata memiliki
jumlah 12 helai, rata – rata tinggi 30 cm, dan diameter batang 9,56 mm. Pada
tanaman kacang tanah sudah mulai tumbuh rata – rata memiliki daun 60
helai, rata – rata tinggi 83 cm, dan diameter batang 0,27mm.
Berdasarkan hasil praktikum budidaya tumpang sari tanaman jagung dan
kacang tanah yang dilakukan dapat diketahui bahwa pertumbuhan jagung dan
kacang tanah pada minggu ketiga, pada tanaman jagung rata – rata memiliki
29
jumlah 17 helai, rata – rata tinggi 70 cm, dan diameter batang 19,83 mm.
Pada tanaman kacang tanah tumbuh rata – rata memiliki daun 152 helai, rata
– rata tinggi 26 cm, dan diameter batang 7,56 mm.
Berdasarkan hasil praktikum budidaya tumpang sari tanaman jagung dan
kacang tanah yang dilakukan dapat diketahui bahwa pertumbuhan jagung dan
kacang tanah pada minggu keempat, pada tanaman jagung rata – rata
memiliki jumlah 24 helai, rata – rata tinggi 115 cm, dan diameter batang
25,26 mm. Pada tanaman kacang tanah tumbuh rata – rata memiliki daun 269
helai, rata – rata tinggi 36 cm, dan diameter batang 13,07 mm.
Berdasarkan hasil praktikum budidaya tumpang sari tanaman jagung dan
kacang tanah yang dilakukan dapat diketahui bahwa pertumbuhan jagung dan
kacang tanah pada minggu kelima, pada tanaman jagung rata – rata memiliki
jumlah 27 helai, rata – rata tinggi 173 cm, dan diameter batang 30,32 mm.
Pada tanaman kacang tanah tumbuh rata – rata memiliki daun 386 helai, rata
– rata tinggi 36,5 cm, dan diameter batang 14,17 mm.
Berdasarkan hasil praktikum budidaya tumpang sari tanaman jagung dan
kacang tanah yang dilakukan dapat diketahui bahwa pertumbuhan jagung dan
kacang tanah pada minggu keenam, pada tanaman jagung rata – rata memiliki
jumlah 28 helai, rata – rata tinggi 208 cm, dan diameter batang 30,48 mm.
Pada tanaman kacang tanah tumbuh rata – rata memiliki daun 510 helai, rata
– rata tinggi 56 cm, dan diameter batang 14,77 mm.
Berdasarkan hasil praktikum budidaya tumpang sari tanaman jagung dan
kacang tanah yang dilakukan dapat diketahui bahwa pertumbuhan jagung dan
kacang tanah pada minggu ketujuh, pada tanaman jagung sudah tumbuh
bunga dan tongkol tiap pohon rata – rata tongkol yaitu 4 biji, rata – rata
memiliki jumlah 30 helai, rata – rata tinggi 2,40 m, dan diameter batang
30,70 mm. Pada tanaman kacang tanah tumbuh rata – rata memiliki daun 795
helai, rata – rata tinggi 53 cm, dan diameter batang 13,45 mm.

30
BAB V
PENUTUP

5.1 Kesimpulan
Tumpangsari merupakan salah satu jenis pola tanam yang termasuk.pola
tanam poli kultur karena pada suatu lahan ditanami lebih dari satu jenis
tanaman. Lebih detail, tumpangsari merupakan suatu pola pertanaman dengan
menanam lebih dari satu jenis tanaman pada suatu hamparan lahan dalam
periode waktu tanam yang sama. Pada awalnya, tumpang sari merupakan pola
tanam yang banyak digunakan oleh petani-petani yang melakukan usaha tani
guna mencukupi kebutuhan sendiri dan keluarga (subsisten). Resiko
kegagalan yang tinggi dalam usaha pertanian membuat petani menanam lebih
dari satu jenis tanaman sehingga ketika terjadi kegagalan panen satu
kamoditas masih dapat memanen komoditas yang lain. Tumpangsari pada
awalnya juga lebih dilakukan untuk tanah marginal modal petani yang kecil.
Dalam perkembangan yang lebih lanjut, tumpangsari bukan hanya milik
petani subsisten yang hanya melakukan usaha tani pada lahan yang dapat
dikatakan marginal dengan modal yang seadanya. Tumpangsari sudah banyak
diterapkan petani baik semi-komersial maupun komersial dan juga diterpakan
pada lahan-lahan yang subur yang memang optimal untuk pertumbuhan dan
perkembangan berbagai macam tanaman.

5.2 Saran
Setelah selesainya laporan dengan tema ”Budidaya Tanaman Pangan
Utama Tumpang Sari Jagung Manis dan Kacang Tanah”, saya sebagai penulis
memberi saran pemilihan varietas unggul baik kacang tanah dan jagung
mutlak diperlukan agar daya hasil bisa tinggi dan faktor pemeliharaan juga
harus dilakukan secara intensif agar produksi bisa ditingkatkan.
 

31
32
DAFTAR PUSTAKA

Rahmianna, A.A., A. Taufiq, J. Pumomo, Marwoto, dan N. Saleh. 2010. Pedoman


Umum PTT Kacang Tanah. Puslitbang Tanaman Pangan Bogor

Setyamidjaja, D. 1993. Budidaya Tanaman Perkebunan Utama. UT. Jakarta.Judul


Jurnal Media Pertanian Vol. 1 No. 2 Tahun 2016 Hal. 55 – 61 Media
Komunikasi Hasil Penelitian dan Review Literatur Bidang Ilmu Agronomi
ISSN 2503 – 1279 di upload 27 April 2018.

Syafruddin, Nurhayati, dan R. Wati, 2012. Pengaruh jenis pupuk terhadap


pertumbuhan dan hasil beberapa varietas jagung manis. Jurnal Floratek Vol
7 (1).

MashudI, 2005, Bertanam Kacang Tanah dan Manfaatnya, Azka Muliaedia


Jakarta

Lidar, S. "Surtinah.(2012). Respon Tanaman Jagung Manis (Zea mays saccharata,


Sturt) Akibat Pemberian Tiens Golden Harvest." Jurnal Ilmiah
Pertanian 8.2: 1-5.

Surtinah, Surtinah. "Pertumbuhan Vegetatif dan Kadar Gula Biji Jagung Manis
(Zea mays saccharata, Sturt) di Pekanbaru." Jurnal Ilmiah Pertanian 13.2
(2017).

Indriati, T. R. 2009. Pengaruh Dosis Pupuk Organik dan Populasi Tanaman


terhadap Pertumbuhan serta Hasil Tumpangsari kacang tanah Dan Jagung
(Zea mays L). Tesis. Sekolah Pascasarjana, Universitas Sebelas Maret,
Surakarta.

Koswara, J. 1983. Jagung (Diktat Mata kuliah Tanaman Setahun) Departemen


Agronomi. Fakultas Pertanian, Institut Pertanian Bogor, Bogor

http://repository.uma.ac.id/bitstream/123456789/1637/4/128210011_file4.pdf
http://eprints.stiperdharmawacana.ac.id/166/6/BAB%202%40.pdf
http://balitsereal.litbang.pertanian.go.id/wp-content/uploads/2016/11/empat.pdf
http://cybex.pertanian.go.id/mobile/artikel/82006/BUDIDAYA-TANAMAN-
JAGUNG/
https://ews.kemendag.go.id/sp2kplanding/assets/pdf/
120116_ANK_PKM_DSK_Jagung.pdf

33
LAMPIRAN GAMBAR

Lampiran Gambar 1. Foto Bersama Kelompok

Lampiran Gambar 2. Benih Kacang Tanah

34
Lampiran Gambar 3. Benih Jagung Manis

Lempiran Gambar 4. Pembersihan Lahan

35
Lampiran Gambar 5. Penggemburan Tanah Menggunakan Cultivator

Lampiran Gambar 6. Membuat Bedengan

36
Lampiran Gambar 7. Pencampuran Pupuk Kandang

Lampiran Gambar 8. Pengukuran Jarak Tanam

37
Lampiran Gambar 9. Penanaman Benih Kacang Tanah dan Jagung Manis

Lampiran Gambar 10. Pengamatan Minggu Ke-2

38
Lampiran Gambar 11. Pengukuran Minggu Ke-3

Lampiran Gambar 12. Pembersihan Gulma

39
Lampiran Gambar 13. Pemberian Pupuk Kandang Minggu Ke-3

Lampiran Gambar 14. Pengukuran Minggu Ke-3

40
Lampiran Gambar 15. Bungkus Benih Jagung Manis

41

Anda mungkin juga menyukai