Anda di halaman 1dari 21

Cover

PENGARUH COPING TERHADAP KESEHATAN MENTAL DAN


KUALITAS HIDUP PENDERITA HIV/AIDS POSITIF
Dosen : Dr. Tri Anjaswarni., S.Kep.,M.Kep

Oleh :
Sarah Zalena
P17211204125

i
KATA PENGANTAR
Alhamdulillah puji syukur penulis panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa yang telah
memberikan rahmat, nikmat serta karunianya kepada penulis karena telah dapat menyelesaikan
proposal penelitian ini dengan baik. Terima kasih saya ucapkan kepada dosen pembimbing mata
kuliah metode penelitian yaitu Bu Dr. Tri Anjaswarni., S.Kep.,M.Kep yang telah memberikan
tugas ini kepada kami semua.

Proposal ini dibuat sebatas dengan kemampuan dan pengetahuan yang penulis miliki. Penulis
sangat mengharapkan agar proposal ini dapat bermanfaat dan dapat berguna untuk menambah
pengetahuan kita. Saya selaku penulis sangat menyadari banyaknya kekurangan dan keterbatasan
dalam membuat proposal penelitian ini. Sehingga saya sangat berharap agar bisa mendapatkan
kritik dan saran yang membangun agar nantinya pembuatan proposal lainnya akan menjadi lebih
baik di masa yang akan datang.

Semoga proposal ini dapat dengan mudah dipahami oleh para pembaca. Dan penulis berharap
proposal ini dapat memberikan banyak informasi dan berguna bagi semuanya. Saya selaku
penulis mengucapkan permintaan maaf apabila dalam pembuatan proposal ini terdapat banyak
kekurangan ataupun kesalahan.

Malang, 10 Oktober 2022

Penulis

ii
DAFTAR ISI

Contents
Cover...........................................................................................................................................................i
KATA PENGANTAR...............................................................................................................................ii
DAFTAR ISI.............................................................................................................................................iii
BAB 1 PENDAHULUAN..........................................................................................................................1
1.1 Latar Belakang................................................................................................................................1
1.2 RUMUSAN MASALAH................................................................................................................2
1.3 TUJUAN.........................................................................................................................................2
1.3.1 Tujuan Umum........................................................................................................................2
1.3.2 Tujuan Khusus.......................................................................................................................2
1.4 MANFAAT....................................................................................................................................2
1.4.1 Manfaat Praktis......................................................................................................................2
1.4.2 Manfaat Teoritis...................................................................................................................2
BAB IIT INJAUAN PUSTAKA...............................................................................................................3
2.1 Konsep dasar penyakit HIV/AIDS.....................................................................................................3
2.1.1 Pengertian HIV/AIDS..............................................................................................................3
2.1.2 Tanda dan Gejala HIV/AIDS....................................................................................................4
2.1.3 Faktor Resiko...........................................................................................................................4
2.1.4 Hubugan kesehatan mental terhadap kualitas hidup pasien HIV/AIDS positif.........................5
2.1.5 Hubungan coping terhadap kesehatan mental dan kualitas hidup penderita HIV/AIDS positif 7
BAB III METODE PENELITIAN...........................................................................................................9
3.1 Jenis Penelitian...............................................................................................................................9
3.2 Tempat dan waktu penelitian..........................................................................................................9
3.3 Alur Penelitian................................................................................................................................9
3.4 Definisi Operasional Variabel.........................................................................................................9
3.5 Populasi dan Sampel.....................................................................................................................11
1. Populasi..............................................................................................................................11
2. Kriteria Sampel...................................................................................................................11
3.6 Besar Sampel................................................................................................................................12
3.7 Variabel Penelitian........................................................................................................................12
3.8 Instrumen Penelitian.....................................................................................................................12
3.9 Prosedur Penelitian.........................................................................................................................13

iii
3.9.1 Pengecekan Data..................................................................................................................13
3.9.2 Scoring.................................................................................................................................13
3.9.3 Pemrosesan data...................................................................................................................13
3.9.4 Pembersihan data.................................................................................................................14
3.10 Pengumpulan Data........................................................................................................................14
3.11 Penyajian Data..............................................................................................................................15
3.12 Analisis Data.................................................................................................................................15
3.13 Etika Penelitian.............................................................................................................................16
DAFTAR PUSTAKA..............................................................................................................................17

iv
BAB 1
PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Istilah “infeksi menular seksual” (IMS) mengacu pada patogen yang menyebabkan
infeksi melalui kontak seksual, sedangkan istilah "penyakit menular seksual" (PMS)
mengacu pada keadaan penyakit yang dapat dikenali yang telah berkembang dari infeksi
(Workowski et al. 2021). Pada tahun 2016 World Health Organization (WHO)
memperkirakan 376 juta infeksi baru terjadi pada jenis kategori IMS yaitu klamidia, gonore,
sifilis dan trikomonas (Madgalena 2020). Beberapa Penyakit Menular Seksual (PMS) dapat
meningkatkan risiko penularan Human Immunodeficiency Virus (HIV) tiga kali lipat atau
lebih (Diniarti, Felizita, and . 2019).

HIV AIDS merupakan penyakit infeksi yang mematikan disebabkan oleh human
immunodeficiency virus), yang menyerang sistem kekebalan tubuh, dengan menghancurkan
sel CD4 (cluster differentiation 4). HIV dapat berkembang menjadi AIDS (Acquired
Immune Deficiency Syndrome) yaitu stadium akhir dari infeksi virus ini. Pada tahap ini
kemampuan tubuh untuk melawan infeksi yang masuk sangat rendah sehingga sangat rentan
terhadap berbagai infeksi. Kebanyakan penderitanya meninggal akibat infeksi opurtunistik
yang menyertai penyakitnya (Nursalam. & Kurniawati N.D., 2007). Pada tahun 2015,
berdasarkan data dari World Health Organization (WHO) Global summary of the AIDS
epidemic terdapat sekitar 36 juta jiwa yang terinfeksi HIV. United Nation Programme on
HIV and AIDS (UNAIDS) memperkirakan bahwa akan ada peningkatan kasus baru AIDS
yaitu sekitar 2,3 juta kasus. Hal ini menyebabkan HIV/AIDS menjadi masalah serius bagi
dunia, termasuk di Indonesia (Amin et al. 2019).

Jumlah penderita HIV/AIDS terus meningkat sejak tahun 1990–2016. Data dari
United Nations Programme on HIV/AIDS (UNAIDS) pada tahun 2017 jumlah penderita
HIV di dunia mencapai ± 36,7 juta jiwa (Manowati, Purwaningsih, and Bakar 2019). Pada
2019 kasus HIV/AIDS mengalami peningkatan. Berdasarkan data WHO dalam United
Nations Programme on HIV and AIDS (UNAIDS), Populasi kasus HIV/AIDS di dunia
mencapai 38 Juta orang, dimana populasi tertinggi adalah di wilayah Benua Afrika yaitu
sebesar 25,5 Juta orang kemudian diikuti oleh Asia Pasifik sebesar 5,8 Juta orang, Asia

1
Tenggara sendiri memiliki jumlah populasi kasus HIV sebesar 3,8 Juta orang (Khairani
2020).

1.2 RUMUSAN MASALAH


1. Bagaimana pengaruh coping terhadap kesehatan mental dan kualitas hidup penderita
HIV/AIDS positif di RSUD Sidoarjo
2. Apakah terdapat hubugan antara kesehatan mental dan kualitas hidup penderita
HIV/AIDS positif di RSUD Sidoarjo

1.3 TUJUAN
1.3.1 Tujuan Umum
Mengetahui konsep dasar penyakit HIV/AIDS dan pengaruh coping terhadap
kesehatan mental dan kualitas hidup penderita HIV/AIDS positif

1.3.2 Tujuan Khusus


 Mengidentifikasi konsep dasar penyakit HIV/AIDS

 Mengidentifikasi gangguan

 Mengidentifikasi pengaruh coping terhadap kesehatan mental dan kualitas hidup


penderita HIV/AIDS positif

1.4 MANFAAT

1.4.1 Manfaat Praktis


Makalah ini diharapkan dapat menambah pengetahuan dan informasi mengenai konsep
dasar penyakit HIV/AIDS dan mengetahui efek coping yang diberikan pada pasien
HIV/AIDS. Makalah ini diharapkan dapat menjadi salah satu literatur mengenai
konsep dasar penyakit HIV/AIDS dan mengetahui efek coping yang diberikan pada
pasien HIV/AIDS positif

1.4.2 Manfaat Teoritis

Makalah ini diharapkan mampu memberikan informasi dan menambah wawasan


mengenai konsep dasar penyakit HIV/AIDS dan mengetahui efek coping yang
diberikan pada pasien HIV/AIDS.

2
BAB II
TINJAUAN PUSTAKA
2.1 Konsep dasar penyakit HIV/AIDS
2.1.1 Pengertian HIV/AIDS
Human Immunodeficiency Virus (HIV) adalah virus yang menginfeksi sel darah
putih dan menyebabkan penurunan imunitas manusia (WHO, 2014 dalam Pusdatin
Kemenkes, 2014). Acquired Immune Deficiency Syndrome (AIDS) adalah kumpulan
gejala kerusakan sistem kekebalan tubuh bukan disebabkan oleh penyakit bawaan
namun disebabkan oleh infeksi yang disebabkan oleh Human Immunodeficiency Virus
(HIV) (Ovany et al., 2020).

Human Immunodeficiency Virus (HIV) adalah jenis virus yang tergolong


familia retrovirus, sel-sel darah putih yang diserang oleh HIV pada penderita yang
terinfeksi adalah sel-sel limfosit T (CD4) yang berfungsi dalam sistem imun
(kekebalan) tubuh (Satiti et al., 2019). Akibat penurunan daya tahan tubuh yang
disebabkan oleh virus HIV, seseorang sangat rentan terhadap berbagai macam
peradangan seperti tuberkulosis, kandidiasis, kulit, paru-paru, saluran pencernaan, otak
dan kanker. Stadium AIDS memerlukan pengobatan antiretroviral (ARV) untuk
mengurangi jumlah virus HIV di dalam tubuh, sehingga kesehatan penderita dapat
pulih kembali (Ramni et al., 2018).

Orang yang terkena virus HIV akan menjadi rentan terhadap infeksi oportunistik
ataupun mudah terkena tumor. Meskipun penanganan yang 27 telah ada dapat
memperlambat laju virus, namun penyakit ini belum benar – benar bisa disembuhkan.
Penularan HIV dapat terjadi melalui hubungan intim (vaginal, anal, ataupun oral),
transfuse darah, jarum suntik yang terkontaminasi, antara ibu dan bayi selama
kehamilan, bersalin atau menyusui, serta bentuk kontak lainnya dengan cairan tubuh
tersebut (Wibowo & Marom, 2014).

Berdasarkan paparan diatas, dapat disimpulkan bahwa HIV/AIDS merupakan


virus yang dapat menyerang system kekebalan tubuh manusia yang akan
menyebabkan seseorang lebih rentan terkena penyakit. Pada stadium AIDS, virus HIV
berkembang biak dalam limfosit yang terinfeksi dan menghancurkan sel-sel ini,

3
mengakibatkan kerusakan pada sistem kekebalan dan penurunan sistem kekebalan
secara bertahap, sedangkan limfosit sendiri merupakan sel utama yang menjaga system
kekebalan tubuh untuk mengantisipasi masuknya penyakit kedalam tubuh.

2.1.2 Tanda dan Gejala HIV/AIDS


Tanda dan gejala HIV sangat bervariasi tergantung dengan tahapan infeksi yang
diderita. Berikut adalah tanda dan gejala HIV :

a. Individu yang terkena HIV jarang sekali merasakan dan menunjukkan timbulnya
suatu tanda dan gejala infeksi. Jika ada gejala yang timbul biasanya seperti flu
biasa, bercak kemerahan pada kulit, sakit kepala, ruam-ruam dan sakit tenggorokan.

b. Jika sistem kekebalan tubuhnya semakin menurun akibat infeksi tersebut maka
akan timbul tanda-tanda dan gelaja lain seperti kelenjar getah bening bengkak,
penurunan berat badan, demam, diare dan batuk. Selain itu juga ada tanda dan
gejala yang timbul yaitu mual, muntah dan sariawan.

c. Ketika penderita masuk tahap kronis maka akan muncul gejala yang khas dan
lebih parah. Gejala yang muncul seperti sariawan yang banyak, bercak keputihan
pada mulut, gejala herpes zooster, ketombe, keputihan yang parah dan gangguan
psiskis. Gejala lain yang muncul adalah tidak bisa makan candidiasis dan kanker
servisk.

d. Pada tahapan lanjutan, penderita HIV akan kehilangan berat badan, jumlah virus
terus meningkat, jumlah limfosit CD4+ menurun hingga <200 sel/ul. Pada keadaan
ini dinyatakan AIDS.

e. Pada tahapan akhir menunjukkan perkembangan infeksi opurtunistik seperti


meningitis, mycobacteruim avium dan penurunan system imum. Jika tidak
melakukan pengobatan maka akan terjadi perkembangan penyakit berat seperti
TBC, meningitis kriptokokus, kanker seperti limfoma dan sarkoma Kaposi.

2.1.3 Faktor Resiko


Kelompok berisko yang berpeluang besar terkena infeksi HIV/AIDS
adalah heteroseksual, bisesksual, homoseksual, perinatal dan penasun. Populasi kunci

4
yang menjadi sasaran dalam strategi penanggulan HIV/ADIS yaitu pengguna napza
suntik, wanita pekerja seks (WPS), pelanggan atau pasangan seks WPS, gay, waria
dan warga binaan lapas atau rutan.

Perilaku dan kondisi yang menempatkan individu berisiko tinggi tertularnya


infeksi HIV/AIDS yaitu :

a. Melakukan hubungan seksual secara anal, oral maupun vagina tanpa


menggunakan kondom.
b. Mempunyai infeksi menular seksual lain seperti sifilis, herpes, klamidia, gonore,
dan vaginosis bakteri.
c. Penggunaan jarum suntik secara bergantian dan mendapatkan suntikan yang tidak
aman.
d. Saat melakukan transfusi darah, transpalasi jaringan dan prosedur medis tidak
steril.
e. Penularan dari orang tua ke anak yang di lahirkan (perinatal)
2.1.4 Hubugan kesehatan mental terhadap kualitas hidup pasien HIV/AIDS positif

Menjadi penderita HIV/AIDS tentu tidak mudah dan membutuhkan dukungan


dari lingkungan sekitar. Pasalnya, kesehatan fisik penderita akan sangat terdampak
karena menurunnya kekebalan tubuh. Tidak hanya berdampak pada kondisi fisik,
seluruh aspek kehidupan ODHA (orang dengan HIV/AIDS) juga ikut terdampak. Ia
juga akan mudah terkena masalah mental. Gangguan mental yang terjadi akibat
AIDS antara lain depresi, kecemasan, delusi, serta efek buruk lain seperti
menurunnya produktivitas dan permasalahan psikologis juga kehidupan sosial.

Pengidap HIV/AIDS juga berjuang dengan proses penerimaan dan


perlakuan yang diterima dari lingkungannya. Kondisi ini tentu memengaruhi
kesehatan mental. Selain itu, penyesalan atau rasa bersalah juga menjadi sumber
stres atau tekanan mental ODHA. Penting bagi ODHA dan masyarakat untuk
mengetahui dampak psikologis dari HIV/AIDS. Hal ini dapat menjadi referensi
dalam memberikan bantuan dan dukungan moral bagi ODHA agar kualitas hidup
lebih baik. Berikut permasalahan atau tekanan mental penyandang HIV atau
AIDS:

5
1. Depresi
Banyaknya tekanan yang dirasakan dapat menyebabkan ODHA mengalami
gejala-gejala depresi. Di tengah menjalani pengobatan, sering kali perasaan tidak
berdaya membuat ODHA memiliki semangat hidup yang rendah. Depresi diteliti
merupakan gangguan mental yang sering dialami ODHA.
2. Kecemasan
Kecemasan muncul akibat banyaknya ketidakpastian menjalani hidup dengan
HIV/AIDS. Para ODHA dihadapkan dengan cara hidup yang baru dan tekanan
yang diterima dari lingkungan. Kecemasan akan bagaimana perlakuan dan
penerimaan lingkungan membuat ODHA merasa tidak tenang dalam menjalani
kehidupan.
3. Gangguan Kecemasan
Kecemasan yang tidak ditangani segera dapat menyebabkan gangguan
kecemasan. Penderita akan merasakan ketakutan pada banyak hal. Kondisi ini
membuat ODHA mengalami demotivasi dalam menjalani pengobatan atau hidup.
4. Gangguan Tidur
Gangguan tidur yang dirasakan ODHA beragam, bisa insomnia (kesulitan tidur),
hypersomnia (jam tidur berlebih), atau sering mengalami mimpi buruk. Konflik
dan tekanan yang belum terselesaikan akan memengaruhi kualitas dan kuantitas
tidur ODHA.
5. Gangguan Pola Makan
Stres yang dirasakan dapat memengaruhi nafsu dan pola makan ODHA. Pola
makan ini dapat mengalami penurunan drastis yang ditandai dengan menurunnya
selera makan dan motivasi yang rendah dalam menjaga kesehatan.
6. Psikosomatis
Stres atau tekanan mental yang dirasakan dan tidak dikelola dengan baik dapat
memengaruhi keluhan fisik yang disebabkan permasalahan psikologis, seperti
GERD, pusing, muntah, vertigo, dan sebagainya.
7. Delusi
Tekanan mental luar biasa yang diterima ODHA dapat menyebabkan delusi,
ketika ia tidak bisa membedakan realita asli dan bukan. Delusi adalah kondisi

6
seseorang yang memiliki keyakinan irasional tentang dirinya akibat
ketidakmampuan atau ketidakberdayaan dalam menghadapi kenyataan.
Akibatnya, ia membuat realita baru dengan mengingkari kenyataan yang ada.

8. Halusinasi
Halusinasi adalah gangguan persepsi pada pancaindra yang muncul akibat
kecemasan dan ketakutan berlebihan yang dirasakan ODHA. Halusinasi membuat
ODHA seperti melihat, mencium, atau merasakan sesuatu yang sebenarnya tidak
ada.
9. Keinginan Bunuh Diri
Menanggung rasa bersalah, putus asa, dan rasa malu akibat stigma dari
lingkungan dapat membuat ODHA merasa pesimis dalam melanjutkan hidup.
Ketika ODHA mendapatkan tekanan mental terus-menerus tanpa diikuti
dukungan psikologis yang kuat, maka harapan hidupnya dapat terdampak
10. Isolasi Diri
Stigma dan tekanan mental yang didapat dari lingkungan membuat ODHA takut
dan tidak percaya diri bersosialisasi dengan orang lain. Tidak sedikit ODHA yang
memilih untuk menarik diri dari lingkungan. Padahal, kondisi ini hanya akan
membantu sementara karena yang dibutuhkan adalah dukungan orang lain.

2.1.5 Hubungan coping terhadap kesehatan mental dan kualitas hidup penderita
HIV/AIDS positif
Taylor (2012) mendefinisikan coping sebagai pikiran dan perilaku yang
digunakan untuk mengelola tuntutan internal dan eksternal dari situasi yang
menekan. Coping merupakan usaha-usaha baik kognitif maupun perilaku yang
bertujuan untuk mengelola tuntutan lingkungan dan internal, serta mengelola konflik-
konflik yang mempengaruhi individu melampaui kapasitas individu (Folkman,
1984).

Coping strategy merupakan koping yang digunakan individu secara sadar dan
terarahdalam mengatasi sakit atau stresor yang dihadapinya. Terbentuknya
mekanisme koping bisa diperoleh melalui proses belajar dalam pengertian yang luas

7
dan relaksasi. Apabila individu mempunyai mekanisme koping yang efektif dalam
menghadapi stresor, maka stresor tidak akan menimbulkan stres yang berakibat
kesakitan (disease), tetapi stresor justru menjadi stimulan yang mendatangkan
wellness dan prestasi (Norcini Pala A, 2015).

Berdasarkan sebagian besar penelitian menggunakan strategi koping planful


problem solving, mereka penderita HIV merasa bahwa HIV yang dideritanya
membutuhkan tindakan yang terencana dan mampu memberikan dampak yang
positif untuk kelangsungan dan kesehatan hidupnya (Rodriguez, 2011). Beribadah,
upaya mendekatkan diri pada Tuhan adalah cara yang dianggap mereka mampu
melawan penyakit HIV. Nilai positif dan kepercayaan diri terhadap kekuasaan Tuhan
menjadikan mereka menganggap HIV adalah bagian takdir yang menjadi kekuasaan
Tuhan (Lee M, Nezu AM, 2014).

Strategi koping lainnya menunjukkan bahwa koping yang dilakukan untuk


melawan HIV adalah seeking social support (Rodriguez, 2011), dimana penderita
HIV melakukan upaya koping melalui istrinya atau orang terpercaya di sekitarnya
sebagai tempat yang nyaman untuk mencurahkan kecemasan dan ketakutan akan
penyakit HIV tersebut. Tindakan tersebut dilakukan untuk meningkatkan motivasi
dan semangat menjalani hidupnya dengan HIV. Koping tersebut dilakukan tidak
secara langsung pada saat mereka divonis menderita HIV, akan tetapi berproses
selama berbulan-bulan bahkan hitungan tahun. Koping tersebut sejalan dengan
sebuah penelitian yang dilakukan di Nigeria bahwa dukungan aktif keluarga dan
masyarakat terhadap penderita HIV sangat membantu meningkatkan kualitas hidup
mereka. Dukungan sosial sangat berpengaruh terhadap keefektifan koping yang
dilakukan oleh penderita HIV positif (Oluyemisi Folake Folasire, Odun Akinyemi,
2014).

8
BAB III
METODE PENELITIAN
3.1 Jenis Penelitian
Penelitian Jenis Penelitian yang dilakukan adalah penelitian Kualitatif. Untuk
mengetahui pengaruh coping terhadap kesehatan mental dan kualitas hidup penderita
HIV/AIDS positif
3.2 Tempat dan waktu penelitian
1. Lokasi Penelitian
Penelitian ini akan dilakukan di poli rawat jalan Rumah Sakit Umum Daerah Sidoarjo.
Alasan penelitian memilih lokasi ini disebabkan oleh banyaknya kasus HIV/AIDS di
daerah Sidoarjo.
2. Waktu penelitian
Waktu pengambilan data akan dilaksanakan pada bulan November Tahun 2022.
3.3 Alur Penelitian
Menurut Moleong (2017:6) penelitian kualitatif adalah penelitian yang bermaksud
untuk memahami fenomena tentang apa yang dialami oleh subjek penelitian seperti perilaku,
persepsi, motivasi, tindakan dan lain-lain secara holistik dan dengan cara deskripsi dalam
bentuk kata-kata dan bahasa, pada suatu konteks khusus yang alamiah dengan
memanfaatkan berbagai metode alamiah.
Prosedur pelaksanaan qualitatif reasearch bersifat fleksibel sesuai dengan kebutuhan,
serta situasi dan kondisi di lapangan. Secara garis besar tahapan penelitian jenis kualitatif
adalah sebagai berikut (Sudarwan Danim dan Darwis, 2003 : 80).
a. Merumuskan masalah sebagai fokus penelitian.
b. Mengumpulkan data di lapangan.

9
c. Menganalisis data.
d. Merumuskan hasil studi.
e. Menyusun rekomendasi untuk pembuatan keputusan.
3.4 Definisi Operasional Variabel
Definisi operasional variabel penelitian menurut Sugiyono (2015, h.38) adalah suatu
atribut atau sifat atau nilai dari obyek atau kegiatan yang memiliki variasi tertentu yang telah
ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari dan kemudian ditarik kesimpulannya. Definisi
variabel-variabel penelitian harus dirumuskan untuk menghindari kesesatan dalam
mengumpulkan data.

Variabel Definisi Parameter Instrumen Skala Hasil


Operasional Data Pengukuran
Vriabel Suatu  Aktivitas Wawancara ordinal -
Independen tindakan pasien. pemberian
memberikan  Kegiatan coping
coping stress yang stress
Coping pada dilakukan
terhadap penderita pasien
kesehatan HIV/AIDS
mental positif selama
15-20 menit,
untuk
mengatasi
gangguan
kesehatan
mental dan
meningkatka
n kualitas
hidup
Variable Suatu hal  Lamanya Observasi ordinal -
Dependen yang penyakit
menyebabkan

10
terjadinya HIV/AIDS
kejadin yang  Tigkat stress
Pasien tidak
HIV/AIDS diinginkan
positif akibat
kualitas hidup
pasien
HIV/AIDS
positif

3.5 Populasi dan Sampel


1. Populasi
Menurut buku Metode Penelitian oleh Sugiyono (2012) Populasi adalah wilayah
generalisasi yang terdiri atas obyek atau subyek yang mempunyai kualitas dan
karakteristik tertentu yang ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari dan kemudian
ditarik kesimpulannya. Populasi pada penelitian ini adalah pasien penderita
HIV/AIDS di poli rawat jalan RSUD Sidoarjo sebanyak 30 orang.
2. Kriteria Sampel
Sebagian yang diambil dari keseluruhan objek yang diteliti dan dianggap
mewakili seluruh populasi disebut sampel (Notoatmodjo, 2010). Teknik pengambilan
sampel dalam penelitian ini adalah total sampling. Total sampling adalah teknik
pengambilan sampel dimana jumlah sampel sama dengan populasi (Sugiyono, 2011).
Alasan mengambil total sampling karena menurut Sugiyono (2011) jumlah populasi
yang kurang dari 100 seluruh populasi dijadikan sampel penelitian semuanya yaitu
dengan jumlah sampel 30 orang penderita HIV/AIDS. Kriteria inklusi adalah
karakteristik umum subjek penelitian dari suatu populasi target yang terjangkau dan
akan diteliti (Nursalam, 2008).
a. Kriteria Inklusi
Kriteria inklusi merupakan kriteria dimana subjek penelitian mewakili sampel
penelitian yang memenuhi syarat sebagai sampel (Notoatmodjo, 2012). Kriteria
inklusi dalam penelitian ini meliputi :

11
1. Berusia ≥ 25 tahun.
2. Sehat berdasarkan anamnesis dan pemeriksaan fisik.
3.Bersedia menjadi responden penelitian dengan menandatangani informed
consent.
b. Kriteria Eksklusi
Kriteria eksklusi merupakan kriteria dimana subjek penelitian tidak dapat
mewakili sampel karena tidak memenuhi syarat sebagai sampel penelitian, seperti
halnya adanya hambatan etis, menolak menjadi responden atau suatu keadaan
yang tidak memungkinkan untuk dilakukan penelitian (Notoatmodjo, 2012).
Kriteria eksklusi dalam penelitian ini adalah :
1. Keluarga penderita tetapi tidak tahu kalau salah satu keluarga ada yang
menderita HIV/AIDS
2. Tidak bersedia menjadi responden.
3.6 Besar Sampel
Pengambilan sampel pada penelitian inimenggunakan ketentuan dari (Sugiyono, 2017) yang
menyatakan bahwa ukuran sampel yang layak dalam penelitian adalah 30 sampai dengan
500. Jadi, sampel pada penelitian ini diambil 30 responden sesuai dengan yang memenuhi
dari kriteria inklusi.

3.7 Variabel Penelitian


1. Variabel Independen
Variabel independen adalah variabel yang menyebabkan atau mempengaruhi perubahan
variabel dependen atau yang menyebabkan perubahan variabel dependen. Jika variabel
independen berubah, variabel dependen juga berubah.
Variabel ini diukur, dimanipulasi, atau dipilih oleh peneliti untuk menentukan
hubungannya dengan gejala yang diamati. Variable independent pada penelitian ini
“pasien yang terkena HIV/AIDS”
2. Variabel Dependen
Variabel dependen adalah apa yang diukur dalam percobaan. Ini adalah perubahan karena
adanya perubahan pada variabel independen.

12
Variabel penelitian ini disebut dependen karena “bergantung” pada variabel independen.
Dalam eksperimen ilmiah, Anda tidak dapat memiliki variabel dependen tanpa adanya
variabel independen.
Variabel Dependen pada penelitian ini “Coping terhadap kesehatan mental dan kualitas
hidup”
3.8 Instrumen Penelitian
Menurut Sugiono (2013), instrumen penelitian adalah suatu alat yang digunakan untuk
mengukur fenomena alam maupun sosial yang diamati. Sedangkan menurut Purwanto
(2018), instrumen penelitian pada dasarnya alat yang digunakan untuk mengumpulkan data
dalam penelitian. Untuk instrument yang peneliti ambil yaitu instrument penelitian
wawancara dan observasi.
a. Instrument penelitian wawancara
Wawancara adalah salah satu instrumen penelitian yang kerap dipakai untuk
penelitian kualitatif.  Dalam wawancara, peneliti mengumpulkan informasi dari
responden melalui interaksi verbal. Sebelumnya peneliti menyiapkan daftar pertanyaan
terstruktur yang berkaitan dengan penelitian.  Kemudian peneliti bertemu dengan
narasumber dan mengajukan pertanyaan. Peralatan dan perlengkapan yang dapat
digunakan selama periode wawancara termasuk tape recorder, kertas, pulpen, laptop,
dan lain-lain. Wawancara dapat dilakukan secara pribadi atau melalui telepon atau
sistem surat elektronik (email).
b. Instrumen penelitian observasi
Metode ini dipakai seorang peneliti untuk mengamati perilaku atau situasi individu.
Sejauh ini, ada dua jenis observasi yakni observasi partisipan dan observasi non-
partisipan. Dalam observasi partisipan, peneliti adalah anggota kelompok yang akan
diamati. Hasil yang akurat dan tepat waktu akan diperoleh oleh peneliti tetapi kadang
memiliki masalah bias. Sedangkan dalam pengamatan non-partisipan, peneliti bukan
anggota kelompok yang akan diamati. Sehingga hasilnya lebih layak karena bebas dari
bias tetapi memiliki masalah ketidaktepatan dan hasil yang tertunda.
3.9 Prosedur Penelitian
Metode pengolahan data yang dilakukan peneliti dilakukan melalui aplikasi pengolah
data statistik yaitu SPSS.

13
3.9.1 Pengecekan Data
Pengecekan data dilakukan setelah peneliti melakukan tes dan hasil yang diperoleh
untuk diperiksa kembali Apakah ada ketidaklengkapan selanjutnya dilakukan uji ulang
pada hasil data yang tidak lengkap.
3.9.2 Scoring
Scoring dan pemberian kode data dilakukan apabila data yang diperoleh sudah
sesuai dan sudah lengkap.
3.9.3 Pemrosesan data
Pemrosesan data dimulai ketika pemindahan data yang sudah diubah menjadi kode
dan dimasukkan ke dalam program SPSS 16.
3.9.4 Pembersihan data
Pembersihan data dilakukan ketika semua data yang sudah diproses ditinjau untuk
mencegah adanya kesalahan data atau ada data yang seharusnya tidak diperlukan
untuk dianalisis.
3.10 Pengumpulan Data
Pada penelitian ini, penulis menggunakan wawancara dan observasi sebagai
media pengumpulan data. Lexy J Moleong menyatakan bahwa wawancara adalah
percakapan dengan maksud-maksud tertentu. Pada metode ini peneliti dan responden
berhadapan langsung (face to face) untuk mendapatkan informasi secara lisan dengan
tujuan mendapatkan data yang dapat menjelaskan permasalahan penelitian. Widoyoko
(2014:46) observasi merupakan “pengamatan dan pencatatan secara sistematis terhadap
unsur-unsur yang nampak dalam suatu gejala pada objek penelitian”. 
1) Tahap Persiapan
Peneliti telah memiliki ketrampilan yang cukup dalam melakukan coping
terhadap kesehatan mental. Dalam pengumpulan data persiapan awal ynag harus
dilakukan oleh peneliti yaitu membuat proposal, mempersiapkan instrument penelitian,
dan mengajukan perizinan ke RSUD Sidoarjo.
2) Tahap Pelaksanaan
a. Menetapkan tujuan wawancara

14
Sebelum wawancara dilakukan, perlu ditetapkan tujuan wawancara. Penetapan
tujuan ini dilakukan agar pertanyaan yang kalian ajukan kepada narasumber bisa
terarah pada informasi yang kita butuhkan sehingga wawancara akan berhasil.
b. Menyiapkan daftar pertanyaan
Wawancara adalah proses dialog antara orang yang mencari informasi dengan
orang yang memberikan informasi. Dalam dialog terjadi karena adanya
pertanyaan dari pewawancara dan jawaban dari narasumber. Berikut adalah
petunjuk penyusunan daftar pertanyaan dalam wawancara.
 Pertanyaan disusun berdasarkan tujuan wawancara.
 Upayakan satu pertanyaan untuk menggali satu informasi.
 Kalimat tanya disusun dengan singkat dan jelas.
 Daftar pertanyaan dibicarakan dulu dengan orang yang lebih mengerti.
 Melakukan wawancara
Proses melakukan wawancara dilakukan dengan beberapa tahapan. Meskipun
tahapan itu bukan merupakan tahapan baku, paling tidak tahapan-tahapan itu bisa
menjadi pemandu kalian dalam berwawancara agar bisa berhasil.
3.11 Penyajian Data
Data statistik perlu disajikan dalam bentuk yang mudah dibaca dan dimengerti.
Tujuannya adalah memberikan informasi dan memudahkan untuk menginterprestasikan
hasil analisa. Dalam penelitian ini penliti akan menyajikan data secara narasi, table,
distribusi frekuensi, presentase, dan hasil analisis komperatif untuk mengetahui pengaruh
coping terhadap kesehatan mental dan kualitas hidup penderita HIV/AIDS positif.
3.12 Analisis Data
Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisa univariat.
Analisis univariat merupakan analisis yang digunakan pada satu variabel dengan tujuan
untuk mengetahui dan mengidentifikasi karakteristik dari variabel tersebut.

a. Univariat

Analisis univariat merupakan proses analisis untuk menganalisis tiap variabel dari
hasil penelitian. Analisis ini berfungsi untuk meringkas kumpulan data hasil pengukuran
sedemikian rupa sehingga kumpulan data tersebut berubah menjadi informasi yang

15
berguna dan pengolahan datanya hanya satu variable saja, sehingga dinamakan univariat
(Jaya, 2020). Analisis ini dilakukan terhadap tiap variable penelitian. Analisis univariat
bertujuan untuk menjelaskan atau mendeskripsikan karakteristik setiap variabel
penelitian.
b. Bivariat
Apabila telah dilakukan analisis univariat, diketahui hasil karakteristik atau
distribusi setiap variable, dan dapat dilanjutkan analisis bivariate. Analisis bivariate yang
dilakukan terhadap variable yang diduga berhubungan atau berkorelas (Notoatmodjo,
2012). Data dianalisis menggunakan statistik untuk mengetahui pengaruh coping
terhadap kesehatan mental dan kualitas hidup penderita HIV/AIDS positif. Dalam
analisis bivariat yang digunakan adalah Uji T Test Independent.
3.13 Etika Penelitian
Menurut Notoatmodjo (2012), etika penelitian adalah suatu pedoman etika yang
berlaku untuk setiap kegiatan penelitian yang melibatkan antara pihak peneliti, pihak
yang diteliti (subjek penelitian) dan masyarakat yang akan memperoleh dampak hasil
penelitian tersebut.

16
DAFTAR PUSTAKA
[1][1] H. N. Seha, “Pengelolaan Rekam Medis Khusus Pasien Hiv,” Semin. Nas. Rekam Medis
Inf. Kesehat., pp. 68–71, 2020.
[2] D. A. Yanti, T. M. Karokaro, K. Sitepu, . P., and W. N. Br Purba, “Efektivitas Terapi
Musik Klasik Terhadap Penurunan Tingkat Halusinasi Pada Pasien Halusinasi
Pendengaran Di Rumah Sakit Jiwa Prof. Dr.M. Ildrem Medan Tahun 2020,” J.
Keperawatan Dan Fisioter., vol. 3, no. 1, pp. 125–131, 2020, doi: 10.35451/jkf.v3i1.527.
[3] metode penelitian Nursalam, 2016 and A. . Fallis, “HIV dan AIDS,” J. Chem. Inf. Model.,
vol. 53, no. 9, pp. 1689–1699, 2013.
[4] A. Priharwanti and B. B. Raharjo, “Problems Focused Coping Penderita HIV Positif,”
Public Heal. Perspect. J., vol. 2, no. 2, pp. 131–139, 2018.
[5] Sugiyono, “Prosedure Penelitian,” J. Chem. Inf. Model., vol. 53, no. 9, pp. 1689–1699,
2016, [Online]. Available: http://repositori.unsil.ac.id/721/7/10. BAB III.pdf.
[6] W. Try Wijayanto and M. Agustina, “Efektivitas Terapi Musik Klasik Terhadap
Penurunan Tanda dan Gejala pada Pasien Halusinasi Pendengaran,” J. Ilmu Keperawatan
Indones., vol. 7, no. 1, pp. 189–196, 2017.
[7] E. Hidayanti, “Strategi Coping Stress Perempuan Dengan Hiv/Aids,” Sawwa J. Stud.
Gend., vol. 9, no. 1, pp. 89–106, 2013.
[8] E. Krisdayanti and J. I. Hutasoit, “Pengaruh Coping Strategies terhadap Kesehatan Mental
dan Kualitas Hidup Penderita HIV/AIDS positif,” J. Ilmu Keperawatan Jiwa, vol. 2, no. 3,
p. 179, 2019, doi: 10.32584/jikj.v2i3.440.

17

Anda mungkin juga menyukai